Anda di halaman 1dari 3

STIMULASI SENSORI : MENGGAMBAR

Tujuan :

1. Klien dapat mengekspresikan perasaan melalui gambar

2. Klien dapat memberi makna gambar

Setting :

1. Klien dan terapis duduk bersama dalam lingkaran

2. Ruangan nyaman dan tenang

Alat :

1. Kertas HVS

2. Pensil 2B (Bila tersedia krayon juga dapat digunakan

Metode :

1. Dinamika kelompok

2. Diskusi

Langkah kegiatan

a. Persiapan

1. Mengingatkan kontrak dengan klien

2. Mempersiapkan alat dan tempat pertemuan


b. Orientasi

1. Salam terapeutik

- Salam dari terapis kepada klien

- Terapis dan klien memakai papan nama

2. Evaluasi validasi

Menanyakan perasaan klien saat ini.

3. Kontrak

- Terapis menjelaskan tujuan kegiatan yaitu menggambar dan

menceritakan kepada orang lain.

- Terapis menjelaskan aturan main jika ada klien yang ingin

meninggalkan kelompok harus minta izin kepada terapis. Lama

kegiatan 45 menit. Setiap klien mengikuti kegiatan dari awal

sampai selesai.

c. Tahap kerja

1. Terapis menjelaskan kegiatan yang akan dilaksanakan yaitu

menggambar dan menceritakan hasil gambar kepada klien lain.

2. Terapis membagikan kertas dan pensil untuk tiap klien.

3. Terapis meminta klien menggambar apa saja sesuai dengan yang

diinginkan saat ini.

4. Sementara klien mulai menggambar, terapis berkeliling dan

memberi penguatan pada klien untuk terus menggambar, jangan

mencela klien.
5. Setelah semua klien selesai menggambar, terapis meminta masing

masing klien untuk memperlihatkan dan menceritakan gambar yang

telah dibuatnya kepada klien yang lain. Yang harus diceritakan

adalah gambar apa dan apa makna gambar tersebut menurut klien.

6. Kegiatan poin 5 dilakukan sampai semua klien mendapat giliran.

7. Setiap kali klien selesai menceritakan gambarnya, terapis mengajak

klien lain bertepuk tangan.

d. Tahap terminasi

1. Evaluasi

- Terapis menanyakan perasaan klien setelah mengikuti TAK

- Terapis memberikan pujian atas keberhasilan kelompok.

2. Tindak lanjut

Terapis menganjurkan klien untuk mengekspresikan perasaan

melalui gambar.

3. Kontrak yang akan datang

- Menyepakati TAK yang akan datang

- Menyepakati waktu dan tempat.

Sumber : Keliat, B.A dan Pawirowiyono, A. 2013. Keperawatan Jiwa : Terapi

Aktivitas Kelompok Edisi 2. Jakarta : EGC.

Anda mungkin juga menyukai