Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Model Pembelajaran Pengajaran Langsung

Tipe Prosedural

Materi Sifat Larutan Asam dan Basa

Disusun oleh :

1. Vanantia Randi Ashari 113194005


2. Vanesha Dewi Alamanda 113194037

Pendidikan Kimia A 2011

UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

JURUSAN KIMIA

PRODI PENDIDIKAN KIMIA

2013
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
SIFAT LARUTAN ASAM DAN BASA

Satuan Pembelajaran : SMA Negeri X Surabaya


Mata Pelajaran : Kimia
Kelas/Semester : XI/2
Alokasi Waktu : 1 x 45 menit

I. STANDAR KOMPETENSI
4. Memahami sifat-sifat larutan asam-basa, metode pengukuran, dan
terapannya

II. KOMPETENSI DASAR


4.1 Mendeskripsikan teori-teori asam basa dengan menentukan sifat larutan
dan menghitung pH larutan.

III. INDIKATOR
Kognitif
Produk:
1. Menjelaskan pengertian indikator
2. Menentukan sifat asam dan basa larutan berdasarkan percobaan yang telah
dilakukan
Proses:
1. Melaksanakan percobaan untuk mengidentifikasi sifat asam dan basa
larutan dengan indikator alam menggunakan alat dan bahan
1. Membuat hipotesis
2. Mengidentifikasi variabel manipulasi
3. Mengidentifikasi variabel respon
4. Mengidentifikasi variabel kontrol
5. Mencatat hasil pengamatan
6. Mengidentifikasi sifat larutan berdasarkan data hasil pengamatan
7. Menganalisis data hasil pengamatan
8. Merumuskan kesimpulan
Psikomotor
1. Menggunakan neraca ohaus untuk menimbang massa mahkota bunga
mawar
2. Menggunakan gelas ukur untuk mengukur volume etanol 70%.

Afektif
Karakter:
1. Jujur
2. Teliti
3. Bertanggung jawab.
Keterampilan Sosial:
1. Bekerjasama
2. Bertanya

IV. TUJUAN PEMBELAJARAN


Kognitif
Produk:
1. Secara mandiri siswa dapat menjelaskan pengertian indikator.
2. Setelah melakukan uji sifat asam basa larutan dengan indikator alami,
siswa dapat menentukan sifat asam basa larutan.
Proses:
1. Diberikan alat, bahan, dan LKS Uji Sifat Asam Basa Larutan dengan
Indikator Alami, siswa dapat melaksanakan percobaan untuk menguji sifat
asam basa larutan dengan indikator alami. (membuat hipotesis,
mengidentifikasi variabel manipulasi, variabel respon, variabel kontrol,
mencatat hasil pengamatan, mengidentifikasi sifat larutan berdasarkan
data hasil pengamatan, menganalisis data hasil pengamatan, dan
merumuskan kesimpulan)

Psikomotor
Disediakan alat dan bahan yang dibutuhkan dalam percobaan untuk
menguji sifat asam basa larutan dengan indikator alami, siswa dapat:
1. Menggunakan neraca ohaus untuk menimbang massa mahkota bunga
mawar.
2. Menggunakan gelas ukur untuk mengukur volume etanol 70% yang
diperlukan.

Afektif
1. Karakter
 Siswa menunjukkan karakter jujur dalam menuliskan hasil praktikum.
 Siswa teliti dalam melakukan praktikum dan menuliskan hasil
praktikum.
 Siswa bertanggung jawab terhadap praktikum dan hasil diskusi
praktikum.

2. Keterampilan Sosial
 Siswa menunjukkan keterampilan sosial bekerjasama dengan
kelompok dalam melakukan praktikum.
 Siswa bertanya pada guru apabila belum mengerti.

V. MATERI PEMBELAJARAN

Dalam kehidupan sehari-hari sering ditemukan zat yang bersifat asam,


basa, dan netral suatu larutan dapat ditentukan dengan menggunakan
indikator. Menurut Oxtobi, D. W. dkk (1998) indikator adalah zat warna larut
yang perubahan warnanya tampak jelas dalam rentang pH yang sempit.
Perubahan warna indikator mencerminkan pengaruh asam dan basa lainnya
yang terdapat dalam larutan. Indikator asam dan basa dapat berupa indikator
buatan, seperti kertas lakmus, indikator universal, dan pH meter atau
indikator alami, seperti bunga mawar, kubis ungu, dan kulit manggis.
Indikator yang akan kita pelajari adalah indikator alami.
Ada banyak bahan di sekitar kita yang dapat berfungsi sebagai indikator,
misalnya kulit buah manggis. Kulit buah manggis yang berwarna ungu akan
berubah menjadi cokelat kemerahan jika berada dalam lingkungan asam.
Dalam lingkungan basa, ekstrak kulit buah manggis akan berubah menjadi
warna biru kehitaman. Ekstrak kembang sepatu yang berwarna merah jika
ditambahkan ke larutan asam akan tetap merah. Jika ditambahkan ke larutan
basa akan berubah warna menjadi kuning kehijauan (Sumarwan, dkk,
2007:67).

Tabel Perubahan Warna dari Beberapa Indikator Alami

Indikator alam Warna Asli Warna dalam Asam Warna dalam Basa

Kubis Merah ungu/ merah lembayung merah muda Hijau


Bunga Sepatu merah tua Merah Kuning
Bunga Mawar Merah Merah Hijau
Bayam Merah merah keunguan merah muda Kuning
Geranium Merah jingga tua / orange Kuning
Kunyit jingga tua / orange Kuning Merah
Bunga Pacar jingga tua / orange Merah Kuning
VI. METODE PEMBELAJARAN
Model : Model Pembelajaran Langsung (DI) Prosedural
Metode : Eksperimen, Diskusi, Tanya jawab

VII.KEGIATAN PEMBELAJARAN

 Pendahuluan (5 menit)
Penilaian oleh Pengamat
Kegiatan
1 2 3 4
Fase 1 : Menyampaikan tujuan dan mempersiapkan
siswa
1. Guru mengucapkan salam pembuka
2. Guru melakukan absensi
3. Guru melakukan apersepsi tentang pengertian larutan
asam dan basa.
4. Guru memberikan motivasi pada siswa dengan
memberikan pertanyaan “Dalam kehidupan sehari-hari
sering ditemukan zat yang bersifat asam, basa, dan
netral. Untuk dapat mengetahui sifat asam, basa dan
netral suatu larutan, mengapa kita tidak dianjurkan
dengan menggunakan lidah?”
5. Guru menyampaikan model pembelajaran yang akan
dilakukan dan tujuan pembelajaran yang harus dicapai
siswa

 Kegiatan Inti (30 menit)


Penilaian oleh Pengamat
Kegiatan
1 2 3 4
SIKLUS 1
Fase 2 : Menjelaskan materi / mendemonstrasikan
keterampilan
1. Guru menjelaskan konsep tentang indikator melalui
peta konsep dalam media power point
2. Guru membagi siswa dalam kelompok praktikum
secara heterogen (1 kelompok beranggotakan 4
orang) dan membagikan LKS Uji Sifat Asam Basa
Larutan dengan Indikator Alami untuk setiap individu
3. Guru meminta siswa membaca dan mengamati
langkah kerja yang ada di LKS.
4. Guru menunjukkan beberapa larutan yang ada di
kehidupan sehari-hari dan yang biasanya ada di
laboratorium yang akan diuji sifat asam basa dari
larutan tersebut.
5. Sebelum melakukan demonstrasi, guru membimbing
siswa untuk merumuskan hipotesis sesuai rumusan
masalah yang ada di LKS, dan mengidentifikasi
variabel kontrol, variabel manipulasi, dan variabel
responnya.
6. Guru menayangkan Analisis Tugas 1 dalam slide
power point.
7. Guru mendemonstrasikan langkah 2 yaitu memetik
mahkota bunga mawar dan menggunakan neraca
ohaus untuk menimbang massa mahkota bunga
mawar merah yang akan digunakan. Guru
menekankan perlunya keterampilan bertanya jika ada
langkah-langkah yang belum dimengerti

Fase 3 : Memberi latihan terbimbing


8. Guru meminta siswa melakukan langkah 1 dan 2 pada
Analisis Tugas 1 dan menekankan pentingnya
kerjasama antar anggota kelompok dan teliti dalam
melakukan praktikum.

Fase 4 : Mengecek pemahaman dan memberikan


umpan balik
9. Guru mengecek alat dan bahan yang dipersiapkan dan
hasil pengukuran massa bunga mawar merah dengan
menggunakan neraca ohaus setiap kelompok untuk
langkah 1 dan 2 pada Analisis Tugas 1
10. Guru memberikan umpan balik terhadap kinerja
kelompok yang sudah sesuai dengan prosedur

SIKLUS 2
Fase 2 : Menjelaskan materi / mendemonstrasikan
keterampilan
11. Guru mendemonstrasikan langkah 3-5 pada Analisis
Tugas 1. Guru menekankan perlunya keterampilan
bertanya jika ada langkah-langkah yang belum
dimengerti

Fase 3 : Memberi latihan terbimbing


12. Guru meminta siswa melakukan langkah 3-5 pada
Analisis Tugas 1 dengan alat dan bahan praktikum
yang telah dipersiapkan oleh masing-masing
kelompok dan guru menekankan pentingnya
kerjasama antar anggota kelompok.
Fase 4 : Mengecek pemahaman dan memberikan
umpan balik
13. Guru mengecek hasil kinerja siswa untuk langkah 3-
5 pada Analisis Tugas 1
14. Guru memberikan umpan balik terhadap kinerja
kelompok yang sudah sesuai dengan prosedur

SIKLUS 3
Fase 2 : Menjelaskan materi / mendemonstrasikan
keterampilan
15. Guru mendemonstrasikan langkah 6 dan 7 pada
Analisis Tugas 1. Guru menekankan perlunya
keterampilan bertanya jika ada langkah-langkah
yang belum dimengerti

Fase 3 : Memberi latihan terbimbing


16. Guru meminta siswa melakukan langkah 6 dan 7
pada Analisis Tugas 1 dengan alat dan bahan
praktikum yang telah dipersiapkan oleh masing-
masing kelompok dan guru menekankan pentingnya
kerjasama antar anggota kelompok.

Fase 4 : Mengecek pemahaman dan memberikan


umpan balik
17. Guru mengecek hasil ekstrak bunga mawar merah
yang dihasilkan setiap kelompok untuk langkah 6
dan 7 pada Analisis Tugas 1
18. Guru memberikan umpan balik terhadap kinerja
kelompok yang sudah sesuai dengan prosedur

SIKLUS 4
Fase 2 : Menjelaskan materi / mendemonstrasikan
keterampilan
19. Guru menayangkan Analisis Tugas 2: Uji Sifat Asam
Basa Larutan dalam slide power point.
20. Guru mendemonstrasikan langkah 1 dan 2 pada
Analisis Tugas 2. Guru menekankan perlunya
keterampilan bertanya jika ada langkah-langkah
yang belum dimengerti

Fase 3 : Memberi latihan terbimbing


21. Guru meminta siswa melakukan langkah 1 dan 2
pada Analisis Tugas 2 dengan alat dan bahan
praktikum yang telah dipersiapkan oleh masing-
masing kelompok dan guru menekankan pentingnya
kerjasama antar anggota kelompok.

Fase 4 : Mengecek pemahaman dan memberikan


umpan balik
22. Guru mengecek hasil kinerja siswa untuk langkah 1
dan 2 pada Analisis Tugas 2
23. Guru memberikan umpan balik terhadap kinerja
kelompok yang sudah sesuai dengan prosedur

SIKLUS 5
Fase 2 : Menjelaskan materi / mendemonstrasikan
keterampilan
24. Dengan menggunakan ekstrak bunga mawar merah
yang telah dihasilkan pada Analisis Tugas 1, guru
mendemonstrasikan cara menguji salah satu larutan
yang ada di LKS (aquades), untuk langkah 3 dan 4
sesuai Analisis Tugas 2. Guru menekankan perlunya
keterampilan bertanya jika ada langkah-langkah
yang belum dimengerti.

Fase 3 : Memberi latihan terbimbing


25. Guru meminta siswa melakukan langkah 3 dan 4
pada Analisis Tugas 2 dengan alat dan bahan
praktikum yang telah dipersiapkan oleh masing-
masing kelompok dan guru menekankan pentingnya
kerjasama antar anggota kelompok.

Fase 4 : Mengecek pemahaman dan memberikan


umpan balik
26. Guru mengecek hasil uji sifat asam basa larutan
setiap kelompok untuk langkah 6 dan 7 pada
Analisis Tugas 2
27. Guru menekankan pentingnya sikap jujur dan teliti
dalam mengamati percobaan pada masing-masing
larutan dan dalam menuliskan hasil percobaan.
28. Guru memberikan waktu 10 menit pada siswa untuk
menjawab pertanyaan yang ada di LKS.
29. Guru meminta perwakilan setiap kelompok untuk
menuliskan hasil pengamatan ke dalam tabel
pengamatan di depan kelas. Guru meminta siswa
bertanggung jawab terhadap percobaan/praktikum
dan hasil percobaan/praktikum
30. Guru mendiskusikan hasil pengamatan dengan
meminta salah satu siswa menjelaskan bagaimana
suatu jenis larutan dapat diklasifikasikan.
31. Guru memberi umpan balik (berupa penguatan) pada
hasil kelompok yang telah sesuai dengan kunci pada
LKS
32. Guru meminta salah satu siswa untuk menjawab
pertanyaan di LKS, kemudian memberikan umpan
balik pada siswa yang lain untuk menanggapi
jawaban tersebut.

 Penutup (10 menit)


Penilaian oleh Pengamat
Kegiatan
1 2 3 4
Fase 5 : Memberikan latihan lanjutan
1. Guru membimbing siswa untuk menyimpulkan hasil
percobaan Uji Sifat Asam Basa Larutan dengan
Indikator Alami
2. Guru meminta siswa untuk mengerjakan soal latihan
yang ada di buku sebagai tugas rumah
3. Guru menginformasikan siswa untuk mempelajari
materi pada pertemuan selanjutnya yaitu tentang
derajat keasaman (pH).

VIII. MEDIA/ALAT/BAHAN/SUMBER BELAJAR


 Media : - Slide power point
- Peta konsep “Indikator”
 Alat : - Alat uji sifat asam basa larutan:
 Kaca arloji 1 buah
 Neraca ohaus 1 buah
 Pipet tetes
 Lumpang dan alu 1 buah
 Gelas ukur 1 buah
 Gelas kimia 1 buah
 Pelat tetes 1 buah
 Pengaduk/spatula 1 buah
 Bahan :
1. Bunga mawar merah
2. Etanol 70%
3. Larutan dengan pH sebagai berikut:
No Larutan pH
1 HCl 0,1 M 1
2 CH3COOH 0,1 M 3
3 Asam borat 2% 6
4 NaCl 5% 7
5 NaHCO3 5% 10
6 Na2CO30,1 M 12

 Sumber Belajar : - Silabus Kimia Kelas XI


- Buku Kimia SMA Kelas XI
- LKS Uji Sifat Asam Basa Larutan dengan Indikator
Alami
- Kunci LKS Uji Sifat Asam Basa Larutan dengan
Indikator Alami
- LP 1: Produk dengan kunci LP 1
- LP 2: Proses
- LP 3: Psikomotor
- LP 4: Pengamatan Perilaku Berkarakter
- LP 5: Pengamatan Keterampilan Sosial
IX. DAFTAR PUSTAKA

Suyatno, dkk. 2007. Kimia XI. Jakarta:Grasindo.


Utami, Budi. 2009. Kimia. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan
Nasional.

Anda mungkin juga menyukai