Anda di halaman 1dari 1

1. Dari sudut pandang linguistik, bahasa Indonesia adalah suatu varian bahasa Melayu.

Dasar yang
dipakai adalah bahasa Melayu Riau dari abad ke-19. Dalam perkembangannya ia mengalami perubahan
akibat penggunaannya sebagai bahasa kerja di lingkungan administrasi kolonial dan berbagai proses
pembakuan sejak awal abad ke-20. Penamaan "bahasa Indonesia" diawali sejak dicanangkannya
Sumpah Pemuda, 28 Oktober 1928, untuk menghindari kesan "imperialisme bangsa" apabila nama
bahasa Melayu tetap digunakan. Proses ini menyebabkan berbedanya bahasa Indonesia saat ini dari
varian bahasa Melayu yang digunakan di Riau maupun Semenanjung Malaya. Hingga saat ini, bahasa
Indonesia merupakan bahasa yang hidup, yang terus menghasilkan kata-kata baru, baik melalui
penciptaan maupun penyerapan dari bahasa daerah dan bahasa asing.

2. Dahulu, pembelajaran mengenai sejarah dikategorikan sebagai bahan dari ilmu budaya (humaniora).
Akan tetapi, kini sejarah lebih sering dikategorikan ke dalam ilmu sosial, terutama bila menyangkut
perunutan sejarah secara kronologis. Ilmu sejarah mempelajari berbagai kejadian yang berhubungan
dengan kemanusiaan di masa lalu. Ilmu sejarah dapat dibagi menjadi kronologi, historiografi, genealogi,
paleografi, dan kilometrik.

3. Objek kajian biologi sangat luas dan mencakup semua makhluk hidup. Karenanya, dikenal sebagai
cabang biologi yang mengkhususkan diri pada setiap kelompok organisme seperti botani, zoology, dan
mikrobiologi. Berbagai aspek kehidupan dikaji. Ciri-ciri fisik dipelajari dalam anatomi; sedang fungsinya
dalam fisiologi; perilaku dipelajari dalam etologi, baik pada masa sekarang maupun masa lalu (dipelajari
dalam biologi evolusioner dan paleobiologi; bagaimana makhluk hidup tercipta dipelajari dalam evolusi;
interaksi antarsesama makhluk dan dengan alam sekitar mereka dipelajari dalam ekologi; mekanisme
pewarisan sifat yang berguna dalam upaya menjaga kelangsungan hidup suatu jenis makhluk hidup
dipelajari dalam genetika.

5. Teknik atau rekayasa adalah penerapan ilmu dan teknologi untuk menyelesaikan permasalahan
manusia. Hal ini diselesaikan lewat pengetahuan, matematika dan pengalaman praktis yang diterapkan
untuk mendesain objek atau proses yang berguna. Para praktisi teknik profesional disebut insinyur
(sarjana teknik)

Anda mungkin juga menyukai