Anda di halaman 1dari 2

Contoh Pengisian R1S

FORMAT RANCANGAN SATU SIKLUS

Siklus : Tuliskan R1S ini untuk Siklus berapa (Misal:1 (Satu))


Tema : Tuliskan Tema yang sedang berlangsung saat Siklus 1 akan diterapkan
(Misal: Binatang: Ikan)
Kelompok : Tuliskan kelompok tempat Anda mengajar (Misal kelompok A atau B
atau KB)
Tanggal : Tuliskan tanggal pelaksanaan siklus (misal: 24-28 Februari 2020)
Tujuan Perbaikan : Tuliskan Tujuan perbaikan yang sudah Anda tentukan pada sesi 1
dan berdasarkan hasil refleksi. (Misalnya: Meningkatkan
kemampuan mewarnai gambar anak usia 5-6 tahun melalui
penggunaan media bahan alam di TK Bunda Jakarta Selatan Tahun
2020)
Identifikasi Masalah : Tuliskan masalah-msalah pembelajaran yang sudah Anda temukan
pada saat melakukan refleksi awal.
Misal: Anda guru kelas B dengan jumlah murid 15)
1. Dari 15 anak ada 7 anak yang selalu menangis saat berbaris
2. Saat kegiatan mewarnai gambar 9dari 15 anak gambarnya
berantakan dan tidak rapi
3. Saat kegiatan menyanyi 4 dari 15 anak diam saja
4. Saat bermain balok 7 dari 15 anak belum bisa menyusun ke atas
5. 6 dari 15 anak belum mengenal huruf dengan benar
Analisis Masalah : Pada bagian ini, Anda harus menuliskan masalah yang dipilih (dari
masalah yang teridentifikasi), alasan memilih masalah tersebut, apa
penyebab masalah tersebut (penyebab harus dari pihak guru) dan
apa dampaknya jika masalah tersebut tidak diperbaiki serta
bagaimana solusi yang anak Anda lakukan untuk memperbaiki
masalah tersebut.
Misal:
Berdasarkan lima masalah yang teridentifikasi saat refleksi tersebut,
saya memilih masalah nomor 2, yaitu kegiatan mewarnai gambar
karena jumlah anak yang belum sesuai harapan masih cukup
banyak. Masalah itu muncul karena saya menggunakan media
mewarnai yang monoton, yaitu hanya kertas dan krayon setiap kali
mewarnai. Jika masalah ini tidk diperbaiki maka akan berdampak
pada kemampuan motorik halus anak yang merupakan kemampuan
untuk menulis. Saya akan memperbaiki pembelajaran mewarnai
hgambar ini dengan menggunakan media bahan alam agar menarik
dan anak akan dapat berlatih lebih intensif.
Perumusan Masalah : Tuliskan Rumusan masalah yang linier dengan tujuan perbaikan
pembelajaran. Rumusan masalah harus menggunakan kata tanya
dan menggunakan tanda tanya di akhir kalimat.
Misal: Bagaimana meningkatkan kemampuan mewarnai gambar
anak usia 5-6 tahun melalui penggunaan media bahan alam di TK
Bunda Jakarta Selatan Tahun 2020?
Rencana Kegiatan : - Tuliskan nama (judul) kegiatan yang akan Anda lakukan pada
siklus.
- Satu kolom hanya dituliskan satu kegiatan saja.
- Kegiatan Pembukaan, Inti dan Penutup harus linier dan
semuanya harus merupakan kegiatan yang menstimulasi
kemampuan yang terdapat dalam tujuan perbaikan.
- Dalam contoh ini adalah kemampuan mewarnai gambar (Motorik
halus).
- Hari kedua harus lebih sulit, dan kompleks dibanding hari
pertama. Hari ketiga harus lebih sulit dan kompleks dari hari
kedua dan seterusnya.
- Berikut adalah contoh kegiatannya.

SKH Ke PEMBUKAAN INTI PENUTUP


I Bermain tepuk jari Mewarnai gambar Mengukur meja
berpasangan (2 dengan kertas HVS dan sendiri dengan
anak) perasan daun suji jengkal
II Mengambil biji Mewarnai gambar Memindahkan
kacang dengan jari dengan cap jari (cat dari sumpit dengan jari
telunjuk dan ibu jari buah naga) telunjuk dan ibu jari
III Meremas kertas Mewarnai gambar Mengusap meja
koran menjadi bola dengan telapak tangan sendiri dengan
(cat dari tepung kanji) telapak tangan
IV Mengisi pasir dalam Mewarnai gambar Memindahkan botol
botol dengan spons (cat dari dengan satu tangan
pewarna makanan)
V Memeras kain/spons Mewarnai gambar Memeras kain/spon
basah dengan kuas besar (cat kering
dari adonan kue)

Anda mungkin juga menyukai