Anda di halaman 1dari 150

(Untuk Laporan Skripsi Penelitian)

HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN PENGGUNAAN MASKER,


MENCUCI TANGAN DAN PHYSICAL DISTANCING SEBAGAI UPAYA
PENCEGAHAN PENYEBARAN PENYAKIT COVID-19 DI SAMARINDA

SKRIPSI
Diajukan sebagai persyaratan untuk
memperoleh gelar Sarjana Keperawatan

Disusun Oleh :
Ghina Fansuri
1911102411051

PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KALIMANTAN TIMUR
2021
HALAMAN JUDUL

i
SURAT PERNYATAAN KEASLIAN PENELITIAN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama : Ghina Fansuri

NIM : 1911102411051

Program Studi : S1 Ilmu Keperawatan

Judul Penelitian : Hubungan Pengetahuan Dengan Kepatuhan Penggunaan


Masker, Mencuci Tangan dan Physical Distancing Sebagai
Upaya Pencegahan Penyebaran Penyakit Covid-19 Di
Samarinda

Menyatakan bahwa penelitian yang kami tulis ini benar-benar hasil karya kami
sendiri, bukan merupakan pengambil alihan tulisan atau pikiran orang lain yang kami
akui sebagai tulisan atau pikiran kami sendiri.

Apabila dikemudian hari dapat dibuktikan bahwa terdapat plagiat dalam penelitian
ini, maka kami bersedia menerima sangsi sesuai ketentuan perundang-undangan
(Permendiknas No. 17, tahun 2010).

Samarinda, 18 Februari 2021

Penulis

ii
Ghina Fansuri

Nim: 1911102411151

iii
iii
LEMBAR PENGESAHAN

HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN PENGGUNAAN MASKER,


MENCUCI TANGAN DAN PHYSICAL DISTANCING SEBAGAI UPAYA
PENCEGAHAN PENYEBARAN PENYAKIT COVID-19 DI SAMARINDA

DI SUSUN OLEH:

Ghina Fansuri

1911102411151

Diresmikan dan diujikan

Pada tanggal, 18 Februari 2021

Mengetahui,
Penguji I Penguji II

iv
Ns. Bachtiar Safrudin, M.Kep, Sp.Kom Ns. Milkhatun, M.Kep
NIDN. 1112118701 NIDN. 1121018501

Mengetahui,

Ketua

Program Studi S1 Keperawatan Alih Jenjang

Ns. Siti Khoiroh M, M.Kep

NIDN. 1115017703

v
MOTTO

JANGAN MENUNGGU, TAKKAN PERNAH ADA WAKTU YANG TEPAT

Napoleon Hill

v
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa

karena berkat rahmat-Nya yang telah diberikan kepada penulis

sehingga dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Hubungan

Pengetahuan Dengan Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci

Tangan dan Physical Distancing Sebagai Upaya Pencegahan

Penyebaran Penyakit Covid-19 Di Samarinda”.

Penyusunan skripsi ini dibuat sebagai persyaratan untuk

kelulusan Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah.

Dalam pembuatan skripsi ini, penulis banyak mengalami kesulitan dan

hambatan. Kemudian atas dukungan, bantuan dan dorongan yang

telah diberikan, maka penulis menyampaikan ucapan terima kasih

kepada :

1. Prof. Bambang Setiaji, MS selaku Rektor Universitas

Muhammadiyah Kalimantan Timur.

2. Dr. Hj. Nunung Herlina, S.Kp., M.Pd selaku Dekan Fakultas Ilmu

Keperawatan Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur.

3. Ns. Siti Khoiroh Muflihatin, M.Kep selaku Ketua Program Studi Ilmu

Keperawatan Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur.

vi
4. Ns. Milkhatun, M. Kep., Selaku dosen pembimbing dalam

penyusunan skripsi ini yang selalu memberikan motivasi serta

arahan dalam menyusun skripsi ini.

5. Ns. Bachtiar Safrudin, M.Kep., Sp. Kom Selaku penguji satu yang

memberikan masukan dan pengarahan hingga skripsi ini selesai.

6. Seluruh Dosen Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur yang

telah memberikan pemikiran ilmu dan membimbing kami selama

menempuh pendidikan di Universitas Muhammadiyah Kalimantan

Timur.

7. Serta seluruh teman-teman Alih Jenjang Keperawatan angkatan

2019 dan semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu

persatu.

Penulis menyadari bahwa dalam pembuatan proposal ini masih

terdapat kekurangan. Oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan

saran. Semoga proposal ini dapat bermanfaat untuk menunjang

kemajuan mutu asuhan keperawatan dan menambah pengetahuan

rekan-rekan mahasiswa keperawatan.

Samarinda, 18 Februari 2021

vii
Penulis

viii
DAFTAR ISI
HALAMAN SAMPUL
HALAMAN JUDUL.........................................................................................i
SURAT PERNYATAAN KEASLIAN PENELITIAN.......................................ii
LEMBAR PERSETUJUAN...........................................................................iii
LEMBAR PENGESAHAN............................................................................iv
MOTTO.........................................................................................................v
KATA PENGANTAR....................................................................................vi
DAFTAR ISI................................................................................................viii
DAFTAR TABEL..........................................................................................xi
DAFTAR GAMBAR.....................................................................................xii
DAFTAR BAGAN.......................................................................................xiii
DAFTAR LAMPIRAN.................................................................................xiv
BAB I............................................................................................................1
PENDAHULUAN..........................................................................................1
A. Latar Belakang...................................................................................1
B. Rumusan Masalah.............................................................................4
C. Tujuan Penelitian...............................................................................4
D. Manfaat Penelitian.............................................................................5
E. Keaslian Penelitian............................................................................6
BAB II...........................................................................................................9
TINJAUAN PUSTAKA..................................................................................9
A. Telaah Pustaka..................................................................................9
1. Kepatuhan.......................................................................................9
2. Masker..........................................................................................14
3. Cuci Tangan..................................................................................20
4. Physical Distancing.......................................................................25
5. Pengetahuan.................................................................................28
6. COVID-19.....................................................................................34
B. Penelitian Terkait.............................................................................39

ix
C. Kerangka Teori Penelitian...............................................................41
D. Kerangka Konsep Penelitian...........................................................42
E. Hipotesis/Pertanyaan Penelitian.....................................................42
BAB III........................................................................................................44
METODOLOGI PENELITIAN.....................................................................44
A. Rancangan Penelitian.....................................................................44
B. Populasi dan Sampel Penelitian......................................................44
C. Teknik Sampling..............................................................................46
D. Waktu dan Tempat Penelitian.........................................................46
E. Definisi Operasional........................................................................46
F. Instrumen Penelitian........................................................................48
G. Uji Validitas dan Reliabilitas............................................................51
H. Teknik Pengumpulan Data..............................................................59
I. Teknik Analisis Data........................................................................60
J. Etika Penelitian................................................................................66
K. Jalannya Penelitian.........................................................................66
L. Jadwal Penelitian.............................................................................68
BAB IV........................................................................................................69
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN................................................69
A. Hasil Penelitian................................................................................69
B. Pembahasan....................................................................................76
C. Keterbatasan Penelitian..................................................................88
BAB V.........................................................................................................89
KESIMPULAN DAN SARAN......................................................................89
A. Kesimpulan......................................................................................89
B. Saran...............................................................................................90

x
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1. Definisi Operasional..................................................................46


Tabel 3.2 Kisi - Kisi Kuesioner Pengetahuan COVID-19...........................49
Tabel 3.3. Kisi - Kisi Kuesioner Kepatuhan Penggunaan Masker.............49
Tabel 3.4. Kisi - Kisi Kuesioner Kepatuhan Mencuci Tangan....................50
Tabel 3.5. Kisi - Kisi Kuesioner Kepatuhan...............................................50
Tabel 3.6. Rekapitulasi Validitas Isi Variabel Pengetahuan......................53
Tabel 3.7. Rekapitulasi Validitas Isi Kepatuhan Penggunaan Masker......54
Tabel 3.8. Rekapitulasi Validitas Isi Kepatuhan Mencuci Tangan.............54
Tabel 3.9. Rekapitulasi Validitas Isi Kepatuhan Physical Distancing........55
Tabel 3.10. Analisis Validitas Variabel Pengetahuan................................56
Tabel 3.11. Analisis Validitas Kepatuhan Penggunaan Masker................57
Tabel 3.12. Analisis Validitas Kepatuhan Mencuci Tangan.......................57
Tabel 3.13. Analisis Validitas Kepatuhan Physical Distancing..................57
Tabel 3.14. Kriteria Derajat Reliabilitas......................................................58
Tabel 3.15. Hasil Analisis Reliabilitas........................................................58
Tabel 3.16. Jadwal Penelitian....................................................................68
Tabel 4.1. Distribusi Frekuensi Responden di Kota Samarinda................70
Tabel 4.2. Distribusi Frekuensi Pengetahuan Masyarakat Kota Samarinda
Mengenai COVID-19..................................................................................71
Tabel 4.3. Distribusi Frekuensi Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci
Tangan dan Physical Distancing Masyarakat Kota Samarinda.................72
Tabel 4.4. Hasil Analisis Hubungan Antara Pengetahuan Dengan
Kepatuhan Penggunaan Masker Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran
COVID-19 di Samarinda............................................................................73
Tabel 4.5. Hasil Analisis Hubungan Antara Pengetahuan Dengan
Kepatuhan Mencuci Tangan Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran
COVID-19 di Samarinda............................................................................74

xi
Tabel 4.6. Hasil Analisis Hubungan Antara Pengetahuan Dengan
Kepatuhan Physical Distancing Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran
COVID-19 di Samarinda............................................................................75
Tabel 4.7. Hasil Analisis Hubungan Antara Pengetahuan Dengan
Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci Tangan Dan Physical
Distancing Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran COVID-19 di
Samarinda..................................................................................................75

xii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Cuci tangan sesuai dengan WHO Guidelines 2009.............25

Gambar 2.2. Cuci tangan dengan Hand Sanitizer sesuai dengan WHO

Guidelines 2009.........................................................................................27

xiii
DAFTAR BAGAN

Bagan 2.1. Kerangka Teori Penelitian.......................................................29

Bagan 2.2 Kerangka Konsep Penelitian....................................................29

xiv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Lembar Konsul


Lampiran 2 : Lembar Permohonan Untuk Bersedia Menjadi Responden
Lampiran 3 : Lembar Persetujuan Menjadi Responden
Lampiran 4 : Lembar Data Demografi Responden
Lampiran 5 : Kuesioner Pengetahuan COVID-19
Lampiran 6 : Kuesioner Kepatuhan Penggunaan Masker
Lampiran 7 : Kuesioner Kepatuhan Mencuci Tangan
Lampiran 8 : Kuesioner Kepatuhan Physical Distancing
Lampiran 9 : Hasil Uji Validitas Isi (Expert Judgement)
Lampiran 10 : Hasil Uji Validitas Variabel Pengetahuan
Lampiran 11 : Hasil Uji Validitas Variabel Kepatuhan Penggunaan Masker
Lampiran 12 : Hasil Uji Validitas Variabel Kepatuhan Mencuci Tangan
Lampiran 13 : Hasil Uji Validitas Variabel Kepatuhan Physical Distancing
Lampiran 14 : Hasil Uji Reliabilitas Dengan Kuder Richardson (KR-21)
Lampiran 15 : Distribusi Frekuensi Demografi Responden
Lampiran 16 : Data Distribusi Frekuensi Pengetahuan Mengenai COVID-
19 dan Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan Physical
Distancing
Lampiran 17 : Hasil Uji Normalitas
Lampiran 18 : Hasil Crosstab Antara Data Demografi Responden dengan
Variabel Pengetahuan
Lampiran 19 : Hasil Crosstab Antara Data Demografi Responden dengan
Variabel Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan Physical
Distancing
Lampiran 20 : Hasil Analisis Chi Squre Pengetahuan dengan Kepatuhan
Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan Physical Distancing
Lampiran 21 : Surat Izin Penelitian
Lampiran 22 : Surat Balasan dari Dinas Kesehatan Kota Samarinda
Lampiran 23 : Surat Persetujuan Kelayakan Etik

xv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dunia kini tengah menghadapi tantangan baru yakni dalam

penanganan penyakit menular Coronavirus, yang pertama kali

dilaporkan di Wuhan, Provinsi Hubei. Berdasarkan data World Health

Organization hingga pada tanggal 24 September 2020 terdapat

31.798.308 orang terinfeksi virus corona dengan penambahan

sebanyak 298.085 kasus baru [ CITATION Wor203 \l 1057 ]. COVID-19

pertama dilaporkan di Indonesia pada tanggal 2 Maret 2020 sejumlah 2

kasus. Hingga 6 September 2020, jumlah kasus COVID-19 di Indonesia

mencapai 190.665 kasus. Menurut data Worldmeters, Indonesia

menduduki peringkat ke-23 negara dengan kasus COVID-19 terbanyak

di dunia.

Data kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di provinsi Kalimantan

Timur sejak tanggal 5 Maret hingga 5 September 2020 adalah

sebanyak 4.943 kasus. Kota Samarinda menduduki peringkat kedua

terbanyak kasus COVID-19 di Kalimantan Timur dengan 1.128 kasus.

[CITATION Pem20 \l 1057 ]. Penularan COVID-19 terjadi melalui kontak

dekat dan droplet. Sehingga kunci pencegahan untuk mencegah

penyakit ini adalah dengan memutus mata rantai penyebaran COVID-

19 dengan mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak

(minimal 1 meter) dari orang lain[CITATION Dir20 \l 1057 ]

1
Sebagai salah satu kunci pencegahan COVID-19, penggunaan

masker dianggap sebagai upaya pencegahan dan pengendalian yang

dapat membatasi penularan penyakit virus saluran pernafasan,

termasuk COVID-19 [CITATION WHO20 \t \l 1057 ]. Selain menular melalui

kontak dekat dan droplet, COVID-19 juga dapat menular melalui

sentuhan droplet yang menempel pada gagang pintu, tombol lift, meja

dan lainnya. Sehingga selain penggunaan masker, mencuci tangan

dianggap sebagai pertahanan utama dalam mencegah virus corona.

[ CITATION Kus121 \l 1057 ].

Menurut dr. Achmad Yurianto, mencuci tangan dengan sabun

dan air mengalir efektif untuk membunuh, merusak dan mematikan

virus COVID-19 yang ada pada tangan [CITATION Kem20 \t \l 1057 ] .

Selain penggunaan masker dan mencuci tangan, dalam upaya

rangkaian pencegahan COVID-19, pemerintah menerapkan

pembatasan jarak fisik (physical distancing). Upaya ini dilakukan untuk

membatasi ruang gerak masyarakat dalam melakukan interaksi secara

langsung dengan orang lain sehingga masyarakat dapat terhindar dari

bahaya penularan virus COVID-19 [ CITATION Ari20 \l 1057 ].

Dalam menyikapi tindakan pencegahan COVID-19 pada tanggal

4 Agustus 2020, Presiden Joko Widodo menerbitkan Instruksi Presiden

(Inpres) Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan

Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan

Pengendalian COVID-19, Sedangkan di Kota Samarinda, Walikota

2
telah mengeluarkan Peraturan Walikota (Perwali) Kota Samarinda No.

43 Tahun 2020 Tentang Pendisiplinan dan Penegakan Hukum Protokol

Kesehatan COVID-19 sebagai upaya pencegahan dan pengendalian

virus corona di Kota Samarinda, namun masyarakat Samarinda masih

kerap melanggar protokol kesehatan.

Upaya pemutusan rantai penularan COVID-19 memerlukan

pemahaman dan kepatuhan yang baik bukan hanya dari seorang

individu namun dari seluruh elemen masyarakat. Pada kasus pandemi

COVID-19 di Indonesia, pengetahuan masyarakat tentang COVID-19

sangat diperlukan sebagai acuan masyarakat dalam melaksanakan

tindakan pencegahan COVID-19. Menurut [CITATION Mey17 \t \l 1057 ]

dalam penelitiannya menunjukkan bahwa pengetahuan memiliki

presentase sebanyak 83,3% dalam mempengaruhi kepatuhan, dimana

individu yang memiliki pengetahuan yang luas memungkinkannya untuk

dapat mengontrol dirinya dalam mengatasi masalah yang dihadapi

serta mudah mengerti tentang apa yang dianjurkan oleh petugas

kesehatan. Sesuai teori yang menyatakan bahwa seseorang

melakukan suatu tindakan dengan didasarkan oleh suatu pengetahuan,

Hal ini disebabkan karena pengetahuan merupakan domain penting

untuk terbentuknya tindakan seseorang.

Berdasarkan permasalahan diatas, peneliti tertarik untuk

melakukan penelitian tentang “Hubungan Pengetahuan Dengan

Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan Physical

3
Distancing Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran Penyakit Covid-19

Di Samarinda ”

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas maka

dirumuskan permasalahan dalam penelitian ini sebagai berikut:

“Apakah ada hubungan pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan

masker, mencuci tangan dan physical distancing sebagai upaya

pencegahan penyebaran penyakit COVID-19 di Samarinda”

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan

pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan masker, mencuci

tangan dan physical distancing sebagai upaya pencegahan

penyebaran penyakit COVID-19 di Samarinda

2. Tujuan Khusus

Adapun tujuan khusus dari penelitian ini yaitu untuk:

a. Mengidentifikasi karakteristik responden (jenis kelamin, usia,

pendidikan terakhir dan pekerjaan).

b. Mengidentifikasi pengetahuan masyarakat Samarinda mengenai

COVID-19.

c. Mengidentifikasi kepatuhan masyarakat Samarinda dalam

penggunaan masker, mencuci tangan dan penerapan physical

distancing.

4
d. Mengidentifikasi hubungan pengetahuan dengan kepatuhan

penggunaan masker, mencuci tangan dan physical distancing

sebagai upaya pencegahan penyebaran penyakit COVID-19 di

Samarinda.

D. Manfaat Penelitian

1. Secara Teoritis

Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan

informasi baru dalam bidang keperawatan khususnya tentang

hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan

masker, mencuci tangan dan physical distancing sebagai upaya

pencegahan penyebaran penyakit COVID-19.

2. Secara Praktis

a. Bagi Peneliti

Sebagai bentuk aplikasi keilmuan peneliti, khususnya

pada bidang keperawatan dan media untuk mengeksplorasikan

keilmuan keperawatan di masa yang akan datang. Serta mampu

mengetahui hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan

penggunaan masker, mencuci tangan dan physical distancing

sebagai upaya pencegahan penyebaran penyakit COVID-19 di

Samarinda.

b. Bagi Tempat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai

sumber daya informasi mengenai pentingnya penggunaan

5
masker sebagai alat pelindung diri, perilaku mencuci tangan dan

penerapan physical distancing untuk mencegah terjadinya

penyebaran virus COVID-19 dan sebagai upaya untuk memutus

rantai penyebaran COVID-19.

c. Bagi Fakultas/Universitas

Diharapkan penelitian ini bisa menjadi informasi dan

bahan untuk referensi kajian keperawatan mahasiswa di

Program Studi Alih Jenjang Sarjana Keperawatan Universitas

Muhammadiyah Kalimantan Timur dalam mengembangkan

ilmu mengenai hubungan pengetahuan dengan kepatuhan

penggunaan masker, mencuci tangan dan physical distancing

sebagai upaya pencegahan penyebaran COVID-19 di

Samarinda.

E. Keaslian Penelitian

1. Penelitian dari [CITATION Dev10 \t \l 1057 ] meneliti tentang

“Hubungan Antara Pengetahuan Masyarakat Dengan Kepatuhan

Penggunaan Masker Sebagai Upaya Pencegahan Penyakit

COVID-19 di Ngronggah”.Metode penelitian adalah kuantitatif

dengan pendekatan cross sectional study. Variabel dalam

penelitian yaitu variabel bebas adalah pengetahuan dan variabel

terikat adalah kepatuhan penggunaan masker, instrumen penelitian

menggunakan kuesioner serta menggunakan uji hubungan chi

square. Perbedaannya dengan penelitian ini yaitu, penelitian ini

6
dilaksanakan di daerah kota Samarinda sedangkan penelitian di

atas dilaksanakan di Ngronggah, responden yang digunakan dalam

penelitian diatas diambil secara total sampling sebanyak 62

responden. Sedangkan penelitian ini melakukan pengambilan

responden menggunakan purposive sampling dan pengambilan

data pada penelitian ini dengan menggunakan aplikasi google form

yang disebar kepada 1.470 orang masyarakat kota Samarinda.

2. Penelitian dari [ CITATION Xuy20 \l 1057 ] meneliti tentang “Hand

Hygiene, Mask Wearing Behaviors and Its Associated Factors

during the COVID-19 Epidemic : A Cross Sectional Study among

Primary School Student in Wuhan, China”. Penelitian ini

menggunakan metode quantitative study dengan desain penelitian

cross sectional, variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah

kebiasaan cuci tangan dan penggunaan masker, menggunakan

teknik sampling simple random sampling. Pengumpulan data

menggunakan kuesioner online dan dianalisis statistik dengan

menggunakan uji chi square. Perbedaannya dengan penelitian ini

yaitu penelitian ini dilaksanakan di daerah kota Samarinda

sedangkan penelitian di atas dilaksanakan di Tarakan, penelitian ini

menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode cross

sectional, yang meneliti variabel pengetahuan, kepatuhan

penggunaan masker, mencuci tangan dan physical distancing.

Pengambilan responden menggunakan purposive sampling.

7
Sampel yang digunakan pada penelitian diatas adalah siswa

sekolah dasar sebanyak 9145 siswa dari 15 sekolah di Wuhan

sedangkan dalam penelitian ini mengambil sampel dari masyarakat

Samarinda sebanyak 1.470 responden. dan pengambilan data

pada penelitian ini dengan menggunakan aplikasi google form dan

dianalisis dengan Chi Square.

3. Penelitian dari [ CITATION Zul20 \l 1057 ] meneliti tentang “Hubungan

Pengetahuan Tentang COVID-19 Dengan Kepatuhan Physical

Distancing di Tarakan”. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian

deskriptif korelatif dengan metode cross sectional, yang meneliti

variabel pengetahuan dan kepatuhan physical distancing serta

menggunakan kuesioner untuk mendapatkan data mengenai

karakteristik responden, pengetahuan dan kepatuhan dengan

menggunakan google formulir, Penelitian ini dilaksanakan di Kota

Tarakan sejak April-Mei 2020, menggunakan metode accidental

sampling dan teknik analisis data Chi Square. Perbedaannya

dengan penelitian ini yaitu penelitian ini dilaksanakan di daerah

kota Samarinda sedangkan penelitian di atas dilaksanakan di

Tarakan, penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif

dengan metode cross sectional, yang meneliti variabel

pengetahuan, kepatuhan penggunaan masker, mencuci tangan dan

physical distancing. Pengambilan responden menggunakan

purposive sampling dan pengambilan data pada penelitian ini

8
dengan menggunakan aplikasi google form yang disebar kepada

1.470 orang masyarakat kota Samarinda.

9
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Telaah Pustaka

1. Kepatuhan

a. Pengertian Kepatuhan

Menurut KBBI [CITATION KBB20 \n \t \l 1057 ] patuh berarti

suka menurut (perintah dan sebagainya), taat atau berdisiplin.

Kepatuhan adalah tingkat perilaku pasien yang tertuju pada

instruksi dan petunjuk yang diberikan terhadap terapi yang telah

ditentukan, baik itu diet, latihan, pengobatan atau menepati janji

temu dengan dokter (Stanley dalam [ CITATION Bra16 \l 1057 ]).

Kepatuhan merupakan salah satu jenis dari pengaruh

sosial, yaitu ketika seseorang menaati dan mematuhi permintaan

orang lain untuk melakukan tingkah laku tertentu. Kepatuhan

yang baik mencerminkan besarnya tanggung jawab seseorang

terhadap tugas-tugas yang diberikan padanya [ CITATION Sar09 \l

1057 ].

b. Dimensi Kepatuhan

Menurut Blass (1999 : 16) dalam [ CITATION Sit17 \l 1057 ]

seseorang dapat dikatakan patuh terhadap perintah orang lain

atau aturan, apabila seseorang tersebut memiliki tiga dimensi


kepatuhan yang terkait dengan sikap dan tingkah laku patuh.

Berikut adalah dimensi – dimensi kepatuhan :

1) Mempercayai (Believe)

Kepercayaan terhadap tujuan dari kaidah-kaidah

bersangkutan terlepas dari perasaan atau nilai-nilainya

terhadap kelompok atau pemegang kekuasaan maupun

pengawasannya.

2) Menerima (Accept)

Menerima dengan sepenuh hati perintah atau permintaan

yang diajukan oleh orang lain.

3) Melakukan (Act)

Jika mempercayai dan menerima adalah merupakan sikap

yang ada dalam kepatuhan, melakukan adalah suatu bentuk

tingkah laku atau tindakan dari kepatuhan tersebut. Dengan

melakukan sesuatu yang diperintahkan atau menjalankan

suatu aturan dengan baik, maka individu tersebut bisa

dikatakan telah memenuhi salah satu dimensi kepatuhan.

Penelitian ini menggunakan dimensi kepatuhan dari Blass

(1999:16) dalam [ CITATION Sit17 \l 1057 ] sebagai acuan dalam

menentukan dimensi kepatuhan terhadap peraturan. Dimensi ini

akan digunakan dalam penyusunan kuesioner penelitian yang

terdiri dari belief yaitu kepercayaan terhadap tujuan dari kaidah-

11
kaidah bersangkutan yang meliputi percaya pada prinsip

peraturan. Accept yaitu menerima peraturan dengan sepenuh hati

perintah atau permintaan yang diajukan oleh orang lain dengan

indikatornya yaitu sikap terbuka terhadap peraturan dan merasa

nyaman pada peraturan. Serta yang terakhir act yaitu melakukan

isi perintah atau permintaan dari orang lain secara sadar dengan

indikatornya ialah bertindak sesuai dengan peraturan dan peduli

pada adanya pelanggaran.

c. Variabel yang Mempengaruhi Kepatuhan

Berikut beberapa variabel yang mempengaruhi tingkat

kepatuhan menurut Brunner & Suddart (2002) dalam [ CITATION

Nun17 \l 1057 ] :

1) Variabel demografi seperti usia, jenis kelamin, status sosial

ekonomi dan pendidikan

2) Variabel penyakit seperti keparahan penyakit dan hilangnya

gejala akibat terapi

3) Variabel program terapeutik seperti kompleksitas program dan

efek samping yang tidak menyenangkan

4) Variabel psikososial seperti sikap penerimaan terhadap tenaga

kesehatan, penyangkalan terhadap penyakit, keyakinan

agama atau budaya dan biaya finansial.

12
d. Faktor yang Mempengaruhi Kepatuhan

Faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan menurut

(Carpenito, 2000 dalam [ CITATION Bra16 \l 1057 ] diantaranya

sebagai berikut :

1) Faktor Intrinsik

Faktor intrinsik adalah faktor yang berasal dari diri sendiri,

yang terdiri dari :

a) Motivasi

Motivasi adalah daya yang menggerakkan manusia untuk

berperilaku.

b) Pendidikan

Pendidikan aktif seperti penggunaan buku atau mencari

informasi yang dilakukan oleh pasien dapat meningkatkan

kepatuhan.

c) Pemahaman terhadap Instruksi

Seorang yang tidak memahami instruksi disebabkan oleh

kegagalan penyampaian informasi yang tepat oleh tenaga

kesehatan, adanya penggunaan istilah medis dan

memberikan banyak instruksi yang harus diingat oleh

pasien dapat mempengaruhi kepatuhan.

2) Faktor Ekstrinsik

13
Faktor ekstrinsik adalah faktor yang perlu rangsangan dari

luar, seperti :

a) Dukungan sosial

Dukungan sosial dalam bentuk dukungan emosional dari

anggota keluarga, teman ataupun dari support system

merupakan salah satu faktor penting dalam kepatuhan.

b) Dukungan dari Profesional Kesehatan

Dukungan profesional kesehatan berpengaruh terhadap

kepatuhan pasien dimana dukungan ini berguna saat

pasien meyakini bahwa perilaku yang sehat merupakan hal

yang penting.

c) Program Terapi

Program kesehatan yang dibuat sesederhana mungkin dan

memungkinkan pasien terlibat aktif dalam pembuatan

program tersebut dapat mempengaruhi tingkat kepatuhan

pasien.

e. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Ketidakpatuhan

Faktor – faktor yang mempengaruhi ketidakpatuhan menurut

(Rantucci, 2007 dalam [ CITATION Bra16 \l 1057 ] ada 3, yakni

sebagai berikut

1) Faktor pasien

a) Ketidakseriusan pasien terhadap penyakitnya

b) Ketidakpuasan terhadap hasil terapinya

14
c) Kurangnya dukungan dari keluarga terkait pelaksanaan

terapi

2) Faktor komunikasi

a) Kurangnya penjelasan yang lengkap, tepat dan jelas

b) Interaksi dengan petugas kesehatan sedikit atau tidak ada

sama sekali

3) Faktor perilaku

a) Hambatan fisik atau biaya

f. Pengukur Kepatuhan

Kuesioner digunakan sebagai metode untuk mengukur

tingkat kepatuhan responden terhadap protokol kesehatan yang

dijalani. Kuesioner ini terdiri dari 3 kuesioner yaitu :

1) Kepatuhan penggunaan masker yang terdiri dari 8 item

pertanyaan, dikategorikan menjadi patuh bila skor ≥

median/mean dan tidak patuh bila skor < median/mean

2) Kepatuhan mencuci tangan terdiri dari 6 item pertanyaan dan

dikategorikan menjadi patuh bila skor ≥ median/mean dan tidak

patuh bila skor < median/mean

3) Kepatuhan physical distancing yang terdiri dari 8 item

pertanyaan dan dikategorikan menjadi patuh bila skor ≥

median/mean dan tidak patuh bila skor <

median/mean[ CITATION Roz17 \l 1057 ].

15
2. Masker

a. Pengertian Masker

Masker adalah salah satu Alat Pelindung Diri (APD) yang

digunakan untuk melindungi mulut, hidung dan wajah dari

patogen yang ditularkan melalui udara (airbone), droplet maupun

percikan cairan dari tubuh yang terinfeksi (Trossman, 2016 dalam

[ CITATION Fad18 \l 1057 ]).

b. Jenis – Jenis Masker

Menurut WHO, pemilihan masker yang akan digunakan oleh

masyarakat berdasarkan pada 6 hal yakni :

1) Tujuan penggunaan masker : apakah tujuannya adalah untuk

mencegah pemakai yang terinfeksi COVID-19 menyebarkan

virus kepada orang lain (pengendalian sumber) atau

memberikan perlindungan kepada pemakai yang sehat

terhadap infeksi (pencegahan).

2) Risiko pajanan virus COVID-19

a) Akibat situasi epidemiologi dan intensitas penularan di

masyarakat

b) Pada pekerja yang berkontak erat dengan masyarakat,

seperti tenaga bidang sosial, tenaga perawat pribadi, kasir

dll.

3) Kerentanan dari pengguna masker seperti masker medis dapat

digunakan oleh orang berusia lanjut, pasien dengan

16
imunosupresi dan orang dengan komorbiditas seperti penyakit

kardiovaskular atau diabetes mellitus, penyakit paru kronis,

kanker dan penyakit serebrovaskular.

4) Tempat dimana masyarakat tinggal, tempat dengan kepadatan

penduduk tinggi (seperti penampungan pengungsi atau

pemukiman padat penduduk) dan tempat di mana masyarakat

tidak dapat menjaga jarak fisik minimal 1 meter (seperti

angkutan umum)

5) Keterlaksanaan. Yakni ketersediaan dan biaya masker, akses

pada air bersih untuk mencuci masker non medis atau cloth

mask dan kemampuan pemakai masker menoleransi efek

merugikan dari penggunaan masker.

6) Jenis masker yang tersedia, yakni masker medis atau non

medis

Masker terdiri dari masker kain (cloth mask), masker bedah

(surgical mask) dan respirator N95 (MacIntryre & Chughtai, 2015

dalam [ CITATION Fad18 \l 1057 ]).

1) Masker nonmedis merupakan masker yang terbuat dari kain

yang dapat dibersihkan dan dapat digunakan kembali (reuse).

Masker nonmedis terbuat dari berbagai macam kain tenun dan

tanpa tenun, seperti polipropilena. Masker nonmedis dapat

terbuat dalam kombinasi jenis kain, urutan lapisan dan bentuk.

Perbedaan kombinasi kain dan bahan memberikan filtrasi dan

17
kemudahan bernapas yang berbeda-beda. Masker nonmedis

dapat digunakan untuk kegiatan-kegiatan tertentu (misalnya,

saat di angkutan umum dimana penjagaan jarak fisik tidak

dapat dilakukan). Selain itu, penggunaan masker nonmedis

harus dibarengi dengan sering mencuci tangan dan penjagaan

jarak fisik.

2) Masker bedah atau masker medis adalah masker yang biasa

digunakan oleh petugas kesehatan. Masker medis dirancang

untuk penggunaan sekali pakai, masker ini harus dapat

menahan droplet dan partikel tetapi tetap memudahkan

pengguna untuk bernapas. Masker medis merupakan alat

kesehatan yang dikategorikan sebagai APD. Penggunaan

masker medis di masyarakat dapat mengalihkan APD ini dari

tenaga kesehatan dan orang – orang yang membutuhkannya,

sehingga masker medis harus dikhususkan bagi tenaga

kesehatan dan orang – orang berisiko yang terindikasi

memerlukannya.

3) Respirator N95 merupakan jenis masker khusus yang

digunakan melindungi dari partikel airbone dengan ukuran < 5

mikron. Respirator N95 biasanya digunakan oleh petugas

kesehatan pada saat merawat pasien yang telah diketahui

atau dicurigai menderita penyakit seperti flu burung, SARS

(Severe Acute Respiratory) atau COVID-19. Respirator ini

18
terdiri dari banyak lapisan bahan penyaring dan harus dapat

menempel dengan erat pada wajah tanpa ada kebocoran

sehingga sebelum digunakan perlu dilakukan fit uji (uji

pengepasan) (Depkes RI, 2008 dalam [ CITATION Fad18 \l 1057 ]).

c. Manfaat Penggunaan Masker

Manfaat penggunaan masker oleh orang sehat di

masyarakat umum, meliputi :

1) Penurunan kemungkinan risiko pajanan dari orang yang

terinfeksi sebelum mengalami gejala.

2) Membuat orang merasa dapat mengambil peran dalam

membantu menghentikan penyebaran virus.

3) Adanya manfaat secara sosial dan ekonomi, produksi masker

kain dapat menjadi usaha dan sumber pendapatan bagi

masyarakat. Masker kain juga dapat dikreasikan sehingga

menjadi bentuk ekspresi budaya, sehingga mendorong

penerimaan masyarakat akan protokol kesehatan. Jika

digunakan kembali secara aman, masker kain akan

mengurangi beban biaya dan limbah.

d. Kerugian Penggunaan Masker

Kemungkinan kerugian penggunaan masker oleh orang

sehat di masyarakat, meliputi :

19
1) Kemungkinan meningkatnya risiko kontaminasi diri akibat

menyentuh dan menggerakkan masker serta menyentuh

mata dengan tangan yang terkontaminasi.

2) Kemungkinan kontaminasi diri jika masker nonmedis tidak

diganti saat basah dan kotor. Hal ini dapat menciptakan

kondisi yang baik untuk perkembangan mikroorganisme.

3) Kemungkinan kesulitan bernapas akibat jenis masker yang

digunakan.

4) Kemungkinan mengalami lesi diwajah, dermatitis iritan atau

jerawat, jika menggunakan masker terlalu sering dalam batas

waktu yang lama.

5) Kesulitan komunikasi pada penyandang tuna rungu yang

perlu membaca bibir [CITATION WHO201 \t \l 1057 ].

e. Panduan tentang Pengelolaan Masker

Untuk setiap jenis masker, penggunaan dan pembuangan

yang tepat sangat penting untuk memastikan efektivitas maksimal

dan untuk menghindari peningkatan penularan. Berikut

pengelolaan masker secara tepat menurut WHO [CITATION WHO201

\n \t \l 1057 ] :

1) Bersihkan tangan sebelum mengenakan masker

2) Tempatkan masker dengan hati – hati dan pastikan masker

menutup mulut dan hidung, sesuaikan dengan batang hidung

20
dan pasang tali dengan erat untuk meminimalkan celah

bukaan antara wajah dan masker.

3) Hindari menyentuh masker saat mengenakan masker

4) Lepas masker dengan teknik yang sesuai, jangan menyentuh

bagian depan masker melainkan lepas ikatan masker dari

belakang.

5) Setelah melepas masker atau setelah masker bekas tidak

sengaja tersentuh, bersihkan tangan dengan cairan antiseptik

berbahan dasar alkohol atau dengan menggunakan sabun

dan air jika tangan terlihat kotor.

6) Ganti masker segera setelah masker menjadi lembab dan

kotor.

3. Cuci Tangan

a. Pengertian Cuci Tangan

Mencuci tangan dengan sabun adalah salah satu tindakan

sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari – jemari

menggunakan air dan sabun agar tangan menjadi bersih dan

memutus rantai penyebaran kuman. Hal ini dilakukan karena

tangan seringkali menjadi agen yang membawa kuman dan

menyebabkan patogen berpindah dari tangan ke mulut, hidung

atau organ lain maupun dari satu orang ke orang lain baik dengan

kontak langsung maupun kontak tidak langsung (seperti melalui

21
permukaan lain seperti gagang pintu, meja, handuk, gelas, dll)

[CITATION Kem14 \t \l 1057 ].

b. Waktu Cuci Tangan

Waktu terpenting untuk mencuci tangan menurut [CITATION

Kem14 \t \l 1057 ]. Adalah :

1) Sebelum makan

2) Sebelum menyiapkan makanan

3) Setelah buang air besar (BAB)

4) Setelah menceboki bayi atau anak

5) Setelah memegang unggas atau binatang.

Cuci tangan pakai sabun sebagai upaya preventif dalam

melindungi diri dari berbagai penyakit menular, selain waktu yang

disebutkan diatas cuci tangan dapat dilakukan pada waktu –

waktu berikut :

1) Setelah membuang ingus

2) Setelah membuang atau menangani sampah

3) Setelah batuk atau bersin (Desiyanto dan Djannah, 2012

dalam [ CITATION Gra161 \l 1057 ])

c. Tujuan Cuci Tangan

Mencuci tangan bertujuan untuk :

1) Membantu menghilangkan mikroorganisme yang ada pada

tangan.

2) Menghindari masuknya kumah kedalam tubuh

22
3) Mencegah terjadinya infeksi melalui tangan (Depkes RI, 2009

dalam [ CITATION Rah19 \l 1057 ])

d. Manfaat Cuci Tangan

Beberapa manfaat mencuci tangan pakai sabun adalah :

1) Mencuci tangan pakai sabun sebelum dan sesudah melakukan

aktivitas dapat membunuh kuman penyakit dan bakteri yang

menempel pada tangan,

2) Mencegah terjadinya penularan penyakit dari satu orang ke

orang lainnya.

3) Tangan menjadi bersih dan bebas dari kuman (Maryunani,

2017 dalam [ CITATION Rah19 \l 1057 ])

e. Langkah – Langkah Cuci Tangan

Kebiasaan mencuci tangan menggunakan air saja tidak

dapat melindungi setiap individu dari bakteri dan virus yang

berada di tangan. Terlebih jika mencuci tangan tidak

menggunakan air mengalir. Kebiasaan tersebut harus ditinggalkan

dan diubah sesuai dengan standar prosedur mencuci tangan

dengan menggunakan sabun (Kemenkes RI, 2014 dalam

[ CITATION Gra161 \l 1057 ]). Berikut langkah – langkah mencuci

tangan pakai sabun menurut WHO :

1) Membasuh tangan dengan air lalu tungkan sabun di telapak

tangan secukupnya

2) Meratakan sabun dengan kedua telapak tangan

23
3) Menggosok punggung tangan dan sela – sela jari kedua

tangan

4) Menggosok kedua telapak dan sela – sela jari tangan kanan

dan kiri secara bergantian

5) Jari – jari sisi dalam dari kedua tangan saling mengunci

6) Menggosok ibu jari kiri dengan cara berputar dalam

genggaman tangan kanan dan lakukan sebaliknya

7) Menggosok dengan memutar ujung jari – jari tangan kanan di

telapak tangan kiri dan sebaliknya searah dengan jarum jam

8) Membilas kedua tangan dengan air mengalir

9) Mengeringkan dengan handuk sekali pakai atau dengan

menggunakan tissue.

10)Menutup keran air dengan menggunakan tissue

24
11)Prosedur dilakukan selama 40-60 detik.

Gambar 2.1. Cuci tangan sesuai dengan WHO Guidelines 2009

Sedangkan langkah – langkah cuci tangan menggunakan

hand sanitizer adalah :

25
1) Menuangkan hand sanitizer berbasis alkohol ke telapak tangan

secukupnya

2) Meratakan pada kedua telapak tangan

3) Menggosok punggung dan sela – sela jari tangan kiri dan

kanan secara bergantian

4) Menggosok kedua telapak tangan dan sela – sela jari tangan

kiri dan kanan secara bergantian

5) Jari – jari sisi dalam dari kedua tangan saling mengunci

6) Menggosok ibu jari kiri dengan cara berputar dalam

genggaman tangan kanan dan dilakukan sebalknya

7) Menggosok dengan memutar ujung jari tangan kanan di

telapak tangan kiri dan sebaliknya searah jarum jam

8) Biarkan sampai kering

9) Prosedur dilakukan selama 20-30 detik.

26
Gambar 2.2. Cuci tangan dengan Hand Sanitizer sesuai dengan WHO
Guidelines 2009

4. Physical Distancing

a. Pengertian Physical Distancing

Physical Distancing merupakan upaya menjaga jarak antara

satu orang dengan orang lain agar terhindar dari penularan

penyakit COVID-19. Jarak yang tepat untuk physical distancing

adalah sekitar 1-3 meter (WHO, 2020 dalam [ CITATION Sya20 \l

27
1057 ]). Physical distancing berarti meminimalkan kontak dengan

orang lain termasuk

1) Menghindari tempat keramaian dan pertemuan yang tidak

penting

2) Menghindari sapaan umum, seperti jabat tangan

3) Membatasi kontak dengan orang – orang yang memiliki risiko

tinggi terkena COVID-19 (seperti lansia dan orang dengan

masalah kesehatan).

b. Bentuk – Bentuk Physical Distancing

Bentuk physical distancing antara lain melalui upaya

pembatasan kerja/work from home (WFH), sekolah hingga

universitas mengganti pertemuan tatap muka dengan pembelajaran

daring sehingga dapat mengurangi pertemuan tatap muka antara

beberapa orang. Selain itu physical distancing tidak hanya berlaku

ditempat umum, tetapi juga di seluruh rumah tangga dan keluarga.

Mengingat belum tentu seluruh anggota keluarga aman dari virus

COVID-19, meskipun belum ada satupun anggota keluarga yang

dinyatakan positif COVID-19 [ CITATION Len20 \l 1057 ], selain itu

bentuk – bentuk physical distancing ada beberapa macam, yaitu :

1) Menyapa dengan menggunakan lambaian tangan, senyuman,

membungkuk atau mengangguk

2) Tinggal dirumah sebanyak mungkin, manfaatkan waktu luang

dengan membaca, bermain game atau menonton film.

28
3) Pergi ke pusat perbelanjaan atau pasar hanya jika penting dan

membatasi frekuensi.

4) Melakukan pertemuan secara virtual seperti melalui video

conference.

5) Menggunakan layanan pengiriman makanan atau online

shopping

6) Menggunakan teknologi untuk tetap berhubungan dengan

teman dan keluarga seperti video call

7) Dukung keluarga atau tetangga yang mungkin merasa cemas

atau terisolasi saat ini dengan berkomunikasi secara virtual

8) Jika ingin berpergian, usahakan menggunakan mobil pribadi,

sepeda atau jalan kaki jika memungkinkan. Jika harus

menggunakan angkutan umum, cobalah untuk berpergian

selama bukan jam sibuk.

9) Membatasi jumlah orang di lift dan setiap orang menghadap

pada arah yang telah ditentukan

10)Berolahraga di rumah atau diluar ruangan, namun jangan

berkelompok.

11)Patuhi protokol kesehatan, jika perlu keluar rumah seperti

menggunakan masker.

12)Selalu mencuci tangan saat kembali kerumah [ CITATION Pub20 \l

1057 ]

29
c. Panduan Physical Distancing

Pemerintah menekankan untuk pelaksanaan Physical

Distancing guna memutus mata rantai penularan COVID-19.

Presiden Joko Widodo menekankan agar penerapan Physical

Distancing bisa diterapkan dengan baik, yakni dengan menjaga

jarak aman dan disiplin melaksanakanya dan 34 Gubernur di

Indonesia pun menyatakan mendukung keputusan pemerintah

dalam pengambilan kebijakan Physical Distancing ini [ CITATION

Len20 \l 1057 ]. Pemerintah pun berupaya untuk memperkuat

physical distancing melalui kebijakan PSBB seiring dengan

dikeluarkannya PP Nomor 21 Tahun 2020 tentang Pembatasan

Sosial Berskala Besar pada 31 Maret 2020 yang selanjutnya

diturunkan dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 9 Tahun

2020 tentang Pedoman PSBB [ CITATION Kri20 \l 1057 ].

5. Pengetahuan

a. Pengertian Pengetahuan

Pengetahuan adalah suatu hasil dari rasa ingin tahu melalui

proses sensoris, teutama pada mata dan telinga terhadap objek

tertentu. Pengetahuan juga merupakan domain terpenting dalam

terbentuknya perilaku (Donsu, 2017 dalam [ CITATION Ika20 \l 1057 ]).

Pengetahuan pada pasien COVID-19 diartikan sebagai hasil

tahu pasien mengenai penyakitnya, memahami penyakitnya, cara

30
pencegahan, pengobatan dan komplikasinya (Mona, 2020

dalam[CITATION Dev20 \t \l 1057 ]. Pengetahuan tentang penyakit

COVID-19 merupakan hal yang sangat penting agar tidak terjadi

peningkatan jumlah kasus COVID-19.

Pengetahuan memegang peranan penting dalam penentuan

perilaku karena pengetahuan akan membentuk kepercayaan yang

selanjutnya dalam mempersepsikan kenyataan, memberikan dasar

bagi pengambilan keputusan dan menetukan perilaku terhadap

objek tertentu (Novita, dkk, 2018 dalam [ CITATION Dev20 \l 1057 ]).

b. Tingkat Pengetahuan Berdasarkan Taksonomi Bloom dalam

Ranah Kognitif

Taksonomi Bloom dalam ranah kognitif meliputi kemampuan

menyatakan kembali konsep atau prinsip yang telah dipelajari, yang

berkenaan dengan kemampuan berpikir, kemampuan memperoleh

pengetahuan, pengenalan, pemahaman,konseptualisasi,

penentuan dan penalaran. Tujuan dalam ranah kognitif (intelektual)

menurut Bloom merupakan segala aktivitas yang menyangkut otak

dibagi menjadi 6 tingkatan sesuai dengan jenjang terendah sampai

tertinggi yang dilambangkan dengan C (Cognitive).

1) C1 (Mengingat/Remember)

31
Pada jenjang ini menekankan pada kemampuan dalam

mengingat kembali materi yang telah diketahui seperti

pengetahuan tentang pengertian, istilah, fakta khusus, urutan,

klasifikasi dan kategori. Pada tingkatan ini responden menjawab

pertanyaan berdasarkan pada hapalan saja.

2) C2 (Memahami/Undertand)

Pada jenjang ini, pemahaman diartikan sebagai kemampuan

dalam memahami materi tertentu yang telah diketahui/dipelajari

3) C3 (Mengaplikasikan/Apply)

Pada jenjang ini, mengaplikasikan diartikan sebagai

kemampuan menerapkan informasi pada situasi nyata.

4) C4 (Menganalisis/Analyze)

Pada jenjang ini, Menganalisis adalah kemampian menguraikan

materi menjadi komponen-komponen yang lebih jelas. Biasanya

dengan menguraikan informasi kedalam beberapa bagian,

menemukan asumsi dan membedakan pendapat dan fakta serta

menemukan hubungan sebab akibat.

5) C5 (Evaluasi/Evaluate)

Pada jenjang ini, evaluasi diartikan sebagai kemampuan menilai

manfaat suatu hal untuk tujuan tertentu berdasarkan kriteria

yang jelas. Tahap ini berkenaan dengan mengevaluasi informasi

termasuk di dalamnya melakukan pembuatan keputusan dan

kebijakan.

32
6) C6 (Membuat/Create)

Pada tahap ini, Create dimaknai sebagai kemampuan

mengkombinasikan elemen-elemen untuk membentuk sebuah

struktur yang unik.

c. Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Pengetahuan

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi pengetahuan

seseorang, yaitu :

1) Usia

Usia mempengaruhi daya tangkap dan pola pikir seseorang,

semakin bertambah usia seseorang maka semakin berkembang

pula daya tangkap dan pola pikir seseorang. Setelah melalui

usia 40 hingga 60 tahun, daya tangkap dan pola pikir seseorang

akan menurun.

2) Pengalaman

Experience is the best teacher, pepatah tersebut dapat diartikan

bahwa pengalaman adalah sumber pengetahuan atau

merupakan cara untuk memperoleh suatu kebenaran dari

pengetahuan, Oleh karena itu pengalaman pribadi pun dapat

dijadikan sebagai upaya untuk memperoleh pengetahuan. Hal

ini dilakukan dengan cara mengulang kembali pengetahuan

yang diperoleh dalam memecahkan persoalan yang dihadapi

pada masa lalu [CITATION Not10 \t \l 1057 ]

3) Pendidikan

33
Tingkat pendidikan dapat menentukan tingkat kemampuan

seseorang dalam menyerap dan memahami pengetahuan yang

telah diperoleh. Umumnya, pendidikan mempengaruhi suatu

proses pembelajaran, sehingga semakin tinggi tingkat

pendidikan seseorang semakin baik tingkat pengetahuannya.

4) Informasi

Seseorang yang memiliki pendidikan rendah, namun

mendapatkan informasi baik dari berbagai media seperti televisi,

radio, surat kabar maupun internet. Maka hal tersebut dapat

meningkatkan pengetahuan seseorang.

5) Lingkungan

Lingkungan adalah segala sesuatu yang ada di sekitar

individu, baik lingkungan fisik, biologis maupun sosial.

Lingkungan berpengaruh terhadap proses masuknya

pengetahuan ke dalam individu yang berada dalam lingkungan

tersebut. Hal ini terjadi akibat adanya interaksi timbal balik yang

akan direspons sebagai pengetahuan oleh individu yang ada

dilingkungan tersebut [ CITATION Ind18 \l 1057 ].

d. Pengukur Pengetahuan

Menurut Arikunto [CITATION Ari10 \n \t \l 1057 ] , pengukuran

pengetahuan dilakukan dengan cara wawancara atau angket yang

menanyakan tentang isi materi yang akan diukur dari responden,

yang disesuaikan kepada pengetahuan yang akan diukur dan

34
tingkatannya. Adapun jenis pertanyaan yang dapat digunakan

untuk pengukuran pengetahuan dibagi menjadi 2 jenis yaitu :

1) Pertanyaan Subjektif

Penggunaan pertanyaan subjektif dengan jenis pertanyaan

essay digunakan untuk penilaian yang melibatkan faktor

subjektif dari penilai, sehingga hasil nilai akan berbeda dari

setiap penilai dari waktu ke waktu.

2) Pertanyaan Objektif

Jenis pertanyaan objektif seperti pilihan ganda dengan jenis

betul salah dan pertanyaan menjodohkan dapat dinilai secara

pasti oleh penilai.

Pengukuran tingkat pengetahuan dapat dikategorikan

menjadi 3 yaitu :

1) Pengetahuan baik bila responden dapat menjawab 76-100%

dengan benar dari total jawaban pertanyaan.

2) Pengetahuan cukup bila responden dapat menjawab 56-75%

dengan benar dari total jawaban pertanyaan.

3) Pengetahuan kurang bila responden dapat menjawab <56%

dari total jawaban pertanyaan.

6. COVID-19

a. Pengertian COVID-19

Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) adalah penyakit

jenis baru yang belum pernah diidentifikasi sebelumnya pada

35
manusia. Nama COVID-19 diumumkan oleh World Health

Organization (WHO) pada 11 Februari 2020, diketahui ada dua

jenis coronavirus yang dapat menyebabkan penyakit dan dapat

menimbulkan gejala yang berat seperti Middle East Respiratory

Syndrome (MERS) dan Severe Acute Respiratory Syndrome

(SARS). Virus penyebab COVID-19 ini dinamakan Sars-CoV-2,

virus corona adalah zoonosis (ditularkan antara hewan dan

manusia) [CITATION Dir201 \l 1057 ]

b. Epidemiologi COVID-19

Pada 30 Desember 2019, Wuhan Municipal Health Comittee

mengeluarkan pernyataan “urgent notice on the treatment of

pneumonia of unknown cause”. Sejak kasus pertama di Wuhan,

terjadi peningkatan kasus COVID-19 di China setiap hari yang

memuncak diantara akhir Januari hingga awal Februari 2020.

Tanggal 30 Januari 2020 telah terdapat 7.736 kasus terkonfirmasi

COVID-19 di China, dan 86 kasus lain dilaporkan dari berbagai

negara seperti Taiwan, Thailand, Vietnam, Malaysia, Nepal, Sri

Langka, Kamboja, Jepang, Singapura, Arab Saudi, Korea Selatan,

Filipina, India, Australia, Kanada, Finlandia, Prancis dan Jerman.

COVID-19 pertama dilaporkan di Indonesia pada 2 Maret

2020 dengan 2 kasus. Hingga 6 September 2020, jumlah kasus

COVID-19 di Indonesia mencapai 190.665 kasus, 136.401 pasien

dinyatakan sembuh dan pasien meninggal sebanyak 7.940 orang.

36
Pada tanggal 5 September 2020, terdapat 26.816.887 kasus dan

879.369 kematian diseluruh dunia [ CITATION Adi20 \l 1057 ]. Amerika

Serikat menduduki peringkat pertama dengan kasus COVID-19

terbanyak dengan total sebanyak 6.485.575 kasus disusul oleh

India dengan 4.277.584 kasus [CITATION Wor201 \t \l 1057 ]

c. Virologi COVID-19

Coronavirus adalah virus RNA dengan ukuran partikel 120-

160 nm. Virus ini biasanya menginfeksi hewan seperti kelelawar

dan unta. Coronavirus yang menjadi etiologi COVID-19 termasuk

dalam genus betacoronavirus. Hasil analisis filogenetik

menunjukkan bahwa virus ini masuk dalam subgenus yang sama

dengan coronavirus yang menyebabkan wabah Severe Acute

Respiratory Syndrome (SARS) pada 2002-2004. Atas dasar inilah,

international Committe on Taxonomy of Viruses mengajukan nama

SARS-CoV-2 [ CITATION Adi20 \l 1057 ].

d. Transmisi COVID-19

Penyebaran SARS-CoV-2 dari manusia ke manusia menjadi

sumber transmisi utama sehingga penyebarannya menjadi agresif.

Transmisi SARS-CoV-2 dari pasien simptomatik terjadi melalui

droplet yang keluar saat batuk, bersin, berbicara atau menyanyi,

transmisi droplet terjadi ketika seseorang melakukan kontak erat

(berada dalam jarak 1 meter) dengan orang yang terinfeksi. Selain

transmisi droplet, dalam penyebaran COVID-19 terdapat transmisi

37
fomit yakni droplet yang dikeluarkan oleh orang yang terinfeksi

dapat mengontaminasi permukaan dan benda sehingga terbentuk

fomit (permukaan yang terkontaminasi). Virus SARS-CoV-2 dapat

bertahan hidup pada permukaan benda selama berjam-jam hingga

berhari-hari tergantung lingkungan sekitarnya termasuk suhu dan

kelembapan [ CITATION Wor202 \l 1057 ].

e. Manifestasi Klinis COVID-19

Manifestasi klinis pasien COVID-19 memiliki spektrum yang

luas mulai dari tanpa gejala (asimptomatik), gejala ringan,

pneumonia, pneumonia berat, ARDS, sepsis hingga syok sepsis.

Sebagian besar pasien yang terinfeksi SARS-CoV-2 menunjukkan

gejala-gejala pada sistem pernapasan seperti demam, batuk,

bersin dan sesak nafas. Gejala lain yang ditemukan adalah sakit

tenggorokan, nyeri kepala, menggigil, mual/muntah, diare dan nyeri

abdomen [ CITATION Adi20 \l 1057 ].

Perjalanan penyakit dimulai dengan masa inkubasi yang

lamanya sekitar 3-14 hari (median 5 hari). Pada masa ini leukosit

dan limfosit masih normal atau sedikit menurun dan pasien tidak

bergejala. Pada fase berikutnya (gejala awal), virus menyebar

melalui aliran darah, diduga terutama pada jaringan yang

mengekspresi ACE2 seperti paru-paru, saluran cerna dan jantung.

Gejala pada fase ini umumnya ringan. Serangan kedua terjadi

empat hingga tujuh hari setelah timbul gejala awal. Pada saat ini

38
pasien masih demam dan mulai sesak, lesi di paru memburuk,

limfosit menurun. Penanda inflamasi mulai meningkat dan mulai

terjadi hiperkoagulasi. Jika tidak teratasi, fase selanjutnya inflamasi

makin tak terkontrol, terjadi badai sitokin yang mengakibatkan

ARDS, sepsis, dan komplikasi lainnya [ CITATION Adi20 \l 1057 ].

f. Pemeriksaan Penunjang COVID-19

Terdapat berbagai pemeriksaan yang dapat dilakukan untuk

mendiagnosis COVID-19 ini. Pemeriksaan mencakup anamnesis

mengenai klinis pasien serta riwayat berpergian dan juga beberapa

pemeriksaan untuk menegakkan diagnosis. Pemeriksaanpenunjang

yang dilakukan mencakup pemeriksaan radiologis dan

pemeriksaan laboratorium.

1) Pemeriksaan Laboratorium

Pemeriksaan laboratorium diagnostik yang dilakukan

di Indonesia untuk mengidentifikasi SARS-CoV-2 ini meliputi

Rapid Test Diagnostic (RDT) Antibodi dan/atau Antigen pada

kasus kontak dari pasien positif. Rapid Test (RT) Antibodi juga

digunakan untuk deteksi kasus infeksi pada kasus suspek di

wilayah yang tidak mempunyai fasilitas untuk pemeriksaan

39
RT-PCR. Namun, hasil pemeriksaan RT Antibodi tetap harus

dikonfirmasi dengan melakukan pemeriksaan RT-PCR .

Spesimen yang digunakan dalam melakukan uji

diagnostik COVID-19

a) Spesimen saluran napas atas: swab nasofaringeal, swab

orofaringeal

b) Spesimen saluran napas bawah: sputum (jika sputum

terproduksi), aspirasi endotrakeal, ataupun bronkoaleolar

lavage (BAL) pada pasien dengan tingkat keparahan

penyakir respiratori yang berat ( [CITATION WHO202 \t \l 1057 ]

dalam [ CITATION Bud201 \l 1057 ])

2) Pemeriksaan Radiologis

Pemeriksaan radiologis yang menjadi pilihan adalah

foto thoraks dan CT-Scan thoraks.

g. Tindakan Pencegahan COVID-19

COVID-19 adalah penyakit menular yang baru ditemukan,

oleh karena itu pengetahuan mengenai teknik pencegahannya

masih terbatas. Kunci pencegahan COVID-19 meliputi pemutusan

mata rantai penularan dengan menjaga kebersihan tangan,

menghindari menyentuh mata, hidung dan mulut, menerapkan

40
etika batuk, memakai masker dan menjaga jarak (minimal 1

meter) dari orang lain[CITATION Dir20 \l 1057 ].

B. Penelitian Terkait

1. Penelitian dari [CITATION Dev10 \l 1057 ] meneliti tentang “Hubungan

Antara Pengetahuan Masyarakat Dengan Kepatuhan Penggunaan

Masker Sebagai Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19 di

Ngronggah” Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan survei

deskriptif metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional

study. Populasi dan sampel penelitian diambil secara total sampling

yaitu seluruh masyarakat RT 03/ RW 08 Ngronggah sebanyak 62

responden. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dan

pedoman observasi. Analisis data kuantitatif menggunakan uji

hubungan Chi-Square. Hasil penelitian dari 62 responden

berdasarkan hasil uji Chi Square signifikasi p antara variabel bebas

yaitu pengetahuan masyarakat dengan variabel terikat kepatuhan

penggunaan masker sebesar 0,004 (p<0,05) maka Ho ditolak dan

dinyatakan berhubungan. Kesimpulannya ada hubungan antara

pengetahuan masyarakat dengan kepatuhan penggunaan masker

sebagai upaya pencegahan penyakit COVID-19 di Ngronggah.

2. Penelitian dari [ CITATION Zul20 \l 1057 ] meneliti tentang “Hubungan

Pengetahuan Tentang COVID-19 Dengan Kepatuhan Physical

Distancing di Tarakan” Penelitian ini berlokasi di Tarakan dimulai

sejak April hingga Mei 2020, populasi yang digunakan dalam

41
penelitian ini adalah seluruh masyarakat yang tinggal di kota

Tarakan, metode pengambilan sampel dilakukan dengan metode

accidental sampling, pengambilan data dilakukan dengan kuesioner

yang disebar melalui google formulir. Hasil penelitian ini

menunjukkan p-value 0,000 < 0,05 yang berarti terdapat hubungan

signifikan antara pengetahuan mengenai COVID-19 dengan

kepatuhan physical distancing.

3. Penelitian dari [ CITATION Xuy20 \l 1057 ] meneliti tentang “Hand

Hygiene, Mask Wearing Behaviors and Its Associated Factors

during the COVID-19 Epidemic : A Cross Sectional Study among

Primary School Student in Wuhan, China” Penelitian ini

menggunakan studi kuantitatif dengan metode cross sectional yang

dilaksanakan dari tanggal 16 Februari 2020 hingga 25 Februari

2020 dengan total responden sebanyak 9.145 siswa dari 15

sekolah dasar di Wuhan. Hasil penelitian menunjukkan hanya

42,05% siswa yang menunjukkan pengetahuan dan perilaku

mencuci tangan yang baik dan sebanyak 51,60% siswa

menunjukkan perilaku yang baik dalam penggunaan masker.

Dimana dalam hal ini jenis kelamin, latar belakang pendidikan ibu

dan daerah tempat tinggal mempengaruhi perilaku siswa dalam

perilaku mencuci tangan dan penggunaan masker.

C. Kerangka Teori Penelitian


Faktor yang
mempengaruhi A. Terdiri dari :
pengetahuan : a. Pengertian
a. Usia COVID-19
b. Pengalaman 42 b. Transmisi
c. Pendidikan COVID-19
d. Informasi c. Tanda dan Gejala
e. Lingkungan COVID-19
d. Pemeriksaan
PENGETAHUAN COVID-19

Tingkat Pengetahuan
Berdasarkan Taksonomi Bloom : - Baik
a. C1 (Mengingat/Remember)
- Cukup
b. C2 (Memahami/Understand)
- Kurang
c. C3 (Mengaplikasikan/Apply)
d. C4 (Menganalisis/Analyze)
e. C5 (Evaluasi/Evaluate) KEPATUHAN
f. C6 (Membuat/Create)
Patuh Tidak
Patuh

Faktor yang mempengaruhi


Kepatuhan :
Penggunaan Masker, a. Faktor Intrinsik
- Motivasi
Mencuci Tangan dan - Pendidikan
Penerapan Physical - Pemahaman terhadap
Distancing instruksi
b. Faktor Ekstrinsik
- Dukungan sosial
- Dukungan dari
profesional kesehatan
Bagan 2.1. Kerangka Teori Penelitian - Program terapi

D. Kerangka Konsep Penelitian

Kerangka konsep adalah suatu uraian dan visualisasi tentang

hubungan atau kaitan antara konsep – konsep atau variabel – variabel

yang akan diamati atau diukur melalui penelitian yang akan dilakukan

[CITATION Not12 \t \l 1057 ]

Variabel Independen Variabel Dependen


Pengetahuan Kepatuhan Penggunaan Masker,
1. Baik Cuci Tangan dan Physical
2. Cukup Distancing
3. Kurang Patuh / Tidak Patuh

Bagan 2.2 Kerangka Konsep Penelitian

43
Keterangan :

: Variabel yang diteliti


: Pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen

E. Hipotesis/Pertanyaan Penelitian

Hipotesis merupakan suatu jawaban sementara dari pertanyaan

penelitian, fungsi hipotesis adalah untuk menentukan arah pembuktian.

[ CITATION Not14 \l 1057 ]. Hipotesis yang dapat dirumuskan dalam

penelitian ini adalah :

1. Hipotesa Alternatif (Ha)

Hipotesis Alternatif adalah hipotesis yang mengandung

pernyataan positif yang menyatakan hubungan antara variabel satu

dengan variabel lainnya. Hipotesa alternatif (Ha) pada penelitian ini

adalah ada hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan

penggunaan masker, mencuci tangan dan physical distancing

sebagai upaya pencegahan penyebaran penyakit COVID-19 di

Samarinda.

2. Hipotesa Nol (Ho)

Hipotesis Nol adalah hipotesis yang mengandung pernyataan

negatif yakni menyatakan tidak adanya hubungan, tidak adanya

pengaruh antara variabel yang satu dengan variabel lainnya.

Hipotesa Nol (Ho) pada penelitian ini adalah tidak ada hubungan

antara pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan masker,

44
mencuci tangan dan physical distancing sebagai upaya

pencegahan penyebaran penyakit COVID-19 di Samarinda.

BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

A. Rancangan Penelitian

Desain penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian

kuantitatif. penelitian kuantitatif yang menekankan fenomena objektif

yang dikaji secara kuantitatif atau dilakukan dengan menggunakan

angka, pengolahan statistik, struktur, dan percobaan terkontrol

[ CITATION Nan10 \l 1057 ]. Metode pendekatan yang dilakukan adalah

45
pendekatan cross sectional. Cross sectional merupakan jenis penelitian

yang menekankan waktu pengukuran atau observasi data variabel

hanya satu kali pada satu saat. Penelitian ini dilakukan untuk

mengetahui hubungan antara variabel yang satu dengan variabel yang

lain [CITATION Not12 \t \l 1057 ].

B. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subyek penelitian (Arikunto,

2010) sedangkan pengertian populasi menurut Sastroasmoro dan

Ismael (2010) adalah besar subjek yang yang mempunyai

karakteristik tertentu. Populasi yang akan diteliti dalam penelitian ini

adalah masyarakat di daerah Kota Samarinda yakni sebanyak

886.806 jiwa [CITATION Bad20 \l 1057 ]

2. Sampel

Sampel adalah sebagian (subjek) dari populasi yang dipilih

dengan cara tertentu hingga dianggap mewakili populasinya

(Sastroasmoro dan Ismael, 2010). Untuk menentukan besarnya

sampel, peneliti menggunakan rumus Isaac and Michael


S=
d ( N −1 )+❑2 . P .Q
2

Dimana S = ukuran sampel

❑2dengan dk = 1, taraf kesalahan bisa 1%, 5%,10%.

N = jumlah populasi

46
P=Q = 0,5

d = 0,05

Berdasarkan rumus tersebut, dapat dihitung jumlah sampel dari

populasi berjumlah 886.806 sebagai berikut:


S=
d 2 ( N −1 )+❑2 . P .Q

3,841∙ 886.806 ∙ 0,5∙ 0,5


=
( 0,0 52 ) ∙ 886.805+3,841 ∙ 0,5∙ 0,5

3.270.824
=
2.220

= 1.473 dibulatkan menjadi 1.470

Jadi jumlah sampel yang digunakan adalah 1.470 responden.

C. Teknik Sampling

Adapun cara pengambilan sampel subjek penelitian akan

menggunakan teknik purposive sampling yaitu teknik penempatan

sampel dengan cara memilih sampel di antara populasi sesuai dengan

yang dikehendaki peneliti [ CITATION Nur13 \l 1057 ] . Total sampel yang

digunakan adalah masyarakat di daerah Kota Samarinda sebanyak

1.470 responden.

D. Waktu dan Tempat Penelitian

1. Waktu

Penelitian ini akan dilaksanakan dalam periode April – Mei 2021

2. Tempat

Lokasi penelitian yaitu bertempat di daerah Kota Samarinda.

47
E. Definisi Operasional

Definisi operasional yaitu cara kerja penelitian yang

menggambarkan validitas informasi karena didalamnya tercakup

komponen definisi, alat ukur, cara pengukuran, dan skala pengukuran

dari variabel yang didefinisikan (Dahlan, 2014).

Tabel 3.1. Definisi Operasional


Definisi Cara
Variabel Hasil Ukur Skala
Operasional Ukur
Pengetahuan Tingkat Kemampuan Kuesioner Hasil skor Ordinal
responden dalam dipresentasikan dengan
menjawab pembobotan dibagi
pertanyaan menjadi 3 kategori
mengenai COVID- yaitu:
19, berdasarkan 1. Baik : 79-100%
taksonomi Bloom, 2. Cukup : 56-78%
Meliputi : 3. Kurang : <56%

C1 (Remember)
Dengan jenis
pengetahuan
meliputi :
1. Mengetahui
mengenai
penyebab
COVID-19
2. Mengetahui
mengenai
transmisi
COVID-19
3. Mengetahui cara
pencegahan
COVID-19
C2 (Understand)
1. Memahami
mengenai cara
mencegah
COVID-19
2. Memahami
mengenai tanda
dan gejala
COVID-19
Kepatuhan Tindakan responden Kuesioner 1. Kepatuhan Nominal
terkait ketaatan Penggunaan
penggunaan Masker
masker, mencuci Menggunakan
tangan dan physical kuesioner yang

48
Definisi Cara
Variabel Hasil Ukur Skala
Operasional Ukur
distancing yang terdiri dari 8 item
meliputi : pertanyaan, yang
1. Mempercayai dengan uji
(Beliefe) normalitas
2. Menerima dinyatakan tidak
(Accept) terdistribusi normal
3. Melakukan (Act) sehingga
menggunakan data
median dan
dikategorikan
sebagai berikut
Patuh bila skor ≥ 7
Tidak patuh bila
skor < 7
2. Kepatuhan mencuci
tangan
Menggunakan
kuesioner yang
terdiri dari 6 item
pertanyaan yang
dengan uji
normalitas
dinyatakan tidak
terdistribusi normal
sehingga
menggunakan data
median dan
dikategorikan
sebagai berikut
Patuh bila skor ≥ 4
Tidak patuh bila
skor < 4
3. Kepatuhan physical
distancing
Menggunakan
kuesioner yang
terdiri dari 8 item
pertanyaan yang
dengan uji
normalitas
dinyatakan tidak
terdistribusi normal
sehingga
menggunakan data
median dan
dikategorikan
sebagai berikut
Patuh bila skor ≥ 6
Tidak patuh bila
skor < 6
(Hamdani, 2017)

49
F. Instrumen Penelitian

Instrumen adalah alat yang digunakan untuk mengumpulkan

data yang dibutuhkan oleh peneliti agar hasil penelitian lebih cermat,

lengkap dan sistematis.[CITATION Ari10 \t \l 1057 ], Instrumen yang

digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang terdiri dari

kuesioner A, B,C,D dan E.

1. Kuesioner A berisi tentang data demografi yang meliputi usia, jenis

kelamin, pendidikan dan pekerjaan.

2. Kuesioner B berisi pertanyaan mengenai pengetahuan COVID-19

dalam bentuk checklist skala guttman dengan pilihan jawaban Ya

atau Tidak. Jenis pernyataan pengetahuan COVID-19 terdiri dari 5

pernyataan favorable dan pernyataan unfavorable sebanyak 5 item.

Tabel 3.2 Kisi - Kisi Kuesioner Pengetahuan COVID-19

No. Item
Indikator Pernyataan Favorabl Jumlah
Unfavorable
e
Penyebab COVID-19 2 10 2
C1
Transmisi COVID-19 1 5 2
(Remember)
Pencegahan COVID-19 8 3 2
Pemahaman tentang
cara mencegah 4 7 2
C2 COVID-19
(Understand) Pemahaman mengenai
tanda dan gejala 6 9 2
COVID-19
Total 10

3. Kuesioner C berisi pertanyaan mengenai kepatuhan penggunaan

masker berjumlah 8 pernyataan dalam bentuk skala Guffman

dengan pilihan jawaban “ya” atau “tidak”. Pada pernyataan

favourable “ya” bernilai 1 dan pilihan jawaban “tidak” bernilai 0,

50
Sedangkan pada pernyataan Unfavorable “ya” bernilai 0 dan “tidak”

bernilai 1.

Tabel 3.3. Kisi - Kisi Kuesioner Kepatuhan Penggunaan Masker

No. Item
Jumlah
Aspek Indikator Unfavorabl
Favorable Item
e
Percaya pada tujuan
Mempercayai
dari instruksi 1 3 2
(Believe)
penggunaan masker
Sikap terbuka pada
Menerima
instruksi penggunaan 2 5 2
(Accept)
masker
Bertindak sesuai
dengan instruksi 4 7 2
Melakukan penggunaan masker
(Act) Peduli pada adanya
pelanggaran 6 8 2
penggunaan masker
Total 8

4. Kuesioner D berisi pertanyaan mengenai kepatuhan mencuci

tangan berjumlah 6 pernyataan dalam bentuk skala Guffman

dengan pilihan jawaban “ya” atau “tidak”. Pada pernyataan

favourable “ya” bernilai 1 dan pilihan jawaban “tidak” bernilai 0,

Sedangkan pada pernyataan Unfavorable “ya” bernilai 0 dan “tidak”

bernilai 1.

Tabel 3.4. Kisi - Kisi Kuesioner Kepatuhan Mencuci Tangan

No. Item
Jumlah
Aspek Indikator Favourabl Unfavourabl
Item
e e
Percaya pada tujuan
Mempercaya
dari instruksi untuk 2 3 2
i (Believe)
mencuci tangan
Sikap terbuka pada
Menerima
instruksi mencuci 1 5 2
(Accept)
tangan
Bertindak sesuai
Melakukan
dengan instruksi 4 6 2
(Act)
mencuci tangan
Total Item 6

51
5. Kuesioner E berisi pernyataan mengenai kepatuhan penerapan

physical distancing berjumlah 8 pernyataan dalam bentuk skala

Guffman dengan pilihan jawaban “ya” atau “tidak”. Pada pernyataan

favourable “ya” bernilai 1 dan pilihan jawaban “tidak” bernilai 0,

Sedangkan pada pernyataan Unfavorable “ya” bernilai 0 dan “tidak”

bernilai 1.

Tabel 3.5. Kisi - Kisi Kuesioner Kepatuhan Physical Distancing


No. Item
Jumla
Aspek Indikator Favourabl Unfavourabl
h Item
e e
Percaya pada tujuan
Mempercaya
dari instruksi physical 4 3 2
i (Believe)
distancing
Sikap terbuka pada
Menerima
instruksi physical 2 5 2
(Accept)
distancing
Bertindak sesuai
dengan instruksi 1 7 2
Melakukan physical distancing
(Act) Peduli pada adanya
pelanggaran physical 8 6 2
distancing
Total Item 8
G. Uji Validitas dan Reliabilitas

Validitas dan reliabilitas instrumen sangat diperlukan untuk

memastikan bahwa instrumen yang digunakan dalam penelitian dapat

mengukur variabel yang ingin diukur.

1. Validitas

Validitas instrumen dalam sebuah penelitian menentukan

kualitas data yang didapatkan ketika proses pengumpulan data.

Maka instrumen yang digunakan harus valid agar dapat

mengumpulkan data sesuai kebutuhan penelitian. Validitas dapat

52
dinilai dalam beberapa cara, tiga jenis utama validitas adalah

validitas konten, validitas terkait kriteria dan validitas konstruk

[ CITATION Hel15 \l 1057 ] . Dalam penelitian ini validitas yang digunakan

adalah validitas konten (contens validity) dan validitas konstruk

(construct related validity).

a. Validitas Isi/Konten (Contens Validity)

Validitas isi dapat menggunakan pendapat ahli (expert

judgement). Dalam hal ini setelah instrumen dikonstruksi

tentang aspek-aspek yang akan diukur dengan berlandaskan

pada teori tertentu, maka selanjutnya dikonsultasian dengan

yang berkompeten atau melalui uji Expert Judgement.

Konsultasi ini dikonsultasikan dengan pakar ahli komunitas,

keperawatan medikal bedah dan Satgas COVID-19, tiga orang

ahli yang menguji content validity kuesioner penelitian ini adalah

Ns. Taufik Septiawan, M.Kep, Ns. Maridi M. Dirdjo, M.Kep dan

Burhanto., M.Kes. Cara perhitungan validitas isi dalam

penelitian ini yaitu :

1) Skala Uji Validitas Isi

Penilaian uji validitas ini menggunakan 4 skala pada setiap

item yaitu : skala 1 (tidak relevan), skala 2 (tidak dapat dikaji

relevansi tanpa merevisi item yang bersangkutan), skala 3

(relevan, membutuhkan sedikit revisi) dan skala 4 (sangat

relevan).

53
2) Perhitungan validitas isi dengan formula Aiken

∑s
V=
n( c−1)

Keterangan :

S : r – lo

V : Indeks validitas isi

Lo : Angka penilaian validitas terendah (dalam hal ini adalah 1)

c : Angka penilaian validitas tertinggi (dalam hal ini adalah 4)

r : Angka yang diberikan oleh penilai

n : Jumlah Expert

3) Kategori Interpretasi nilai validitas isi

Kemudian untuk menginterpretasi nilai validitas isi yang

diperoleh dari perhitungan diatas, maka digunakan

pengklarifikasian validitas yang ditunjukkan pada kriteria

sebagai berikut :

a) 0,80 < V ≤ 1,00 : Sangat tinggi

b) 0,60 < V ≤ 0,80 : Tinggi

c) 0,40 < V ≤ 0,60 : Cukup

d) 0,20 < V ≤ 0,40 : Rendah

e) 0,00 < V ≤ 0,20 : Sangat rendah

4) Hasil validitas isi

Berdasarkan hasil validitas yang telah peneliti ajukan

kepada dosen ahli, selanjutnya peneliti membuat tabel

54
rekapitulasi validitas isi berdasarkan hasil koefisiensi Aiken’s V,

dengan hasil sebagai berikut :

Tabel 3.6. Rekapitulasi Validitas Isi Variabel Pengetahuan


Nomor Soal Koefisiensi Aiken’s V Kriteria
1 1 Sangat tinggi
2 1 Sangat tinggi
3 1 Sangat tinggi
4 0,89 Sangat tinggi
5 0,78 Tinggi
6 0,89 Sangat tinggi

Berdasarkan penilaian variabel X yaitu “Pengetahuan” oleh

tiga rater, diperoleh hasil bahwa dari 6 pernyataan, yang

tergolong kategori “sangat tinggi” sebanyak 5 pernyataan dan 1

pernyataan tergolong tinggi, sehingga peneliti mempertahankan

pernyataan tersebut untuk diambil datanya dari responden

dengan mengolah kata – katanya kembali serta menambahkan

pernyataan favourable dan unfavourable pada setiap masing-

masing indikator sesuai saran dari rater, dengan demikian 6

pernyataan pada variabel pengetahuan dinyatakan valid.

Tabel 3.7. Rekapitulasi Validitas Isi Variabel Kepatuhan


Penggunaan Masker
Nomor Soal Koefisiensi Aiken’s V Kriteria
1 1 Sangat tinggi
2 1 Sangat tinggi
3 1 Sangat tinggi
4 1 Sangat tinggi
5 1 Sangat tinggi

Berdasarkan penilaian variabel Y yaitu “Kepatuhan

Penggunaan Masker” oleh tiga rater, diperoleh hasil bahwa dari

5 pernyataan tergolong kategori “sangat tinggi”, sehingga

peneliti mempertahankan pernyataan tersebut untuk diambil

55
datanya dari responden dengan mengolah kata – katanya

kembali serta menambahkan pernyataan favourable dan

unfavourable pada setiap masing-masing indikator sesuai saran

dari rater, dengan demikian 5 pernyataan pada variabel

kepatuhan penggunaan masker dinyatakan valid.

Tabel 3.8. Rekapitulasi Validitas Isi Variabel Kepatuhan


Cuci Tangan
Nomor Soal Koefisiensi Aiken’s V Kriteria
1 0,78 Tinggi
2 1 Sangat tinggi
3 0,78 Tinggi
4 1 Sangat tinggi

Berdasarkan penilaian variabel Y yaitu “Kepatuhan Mencuci

Tangan” oleh tiga rater, diperoleh hasil bahwa dari 4

pernyataan tergolong kategori “sangat tinggi” sebanyak 2

pernyataan dan 2 pernyataan lainnya dengan kategori “tinggi”,

kemudian untuk pernyataan nomor 3 ketiga rater menyetujui,

akan tetapi dua rater menyetujui dengan menambahkan

pernyataan dengan durasi dari mencuci tangan dengan sabun

dan hand sanitizer serta menambahkan pernyataan favourable

dan unfavourable pada setiap masing-masing indikator.

Dengan demikian dalam variabel Y (Kepatuhan mencuci

tangan) dinyatakan valid.

Tabel 3.9. Rekapitulasi Validitas Isi Variabel Kepatuhan


Physical Distancing
Nomor Soal Koefisiensi Aiken’s V Kriteria
1 0,67 Tinggi
2 0,89 Sangat tinggi
3 0,78 Tinggi

56
4 0,89 Sangat tinggi
5 0,89 Sangat tinggi

Berdasarkan penilaian variabel Y yaitu “Kepatuhan Physical

Distancing” oleh tiga rater, diperoleh hasil bahwa dari 5

pernyataan, 3 pernyataan tergolong kategori “sangat tinggi” dan

2 pernyataan lainnya tergolong “tinggi”, ”, kemudian untuk kata

“physical distancing” pada item pernyataan, dua rater

menyetujui dengan menambahkan kata “physical distancing

(menjaga jarak)”, serta menambahkan pernyataan favourable

dan unfavourable pada setiap masing-masing indikator.

Dengan demikian 5 pernyataan pada variabel kepatuhan

physical distancing dinyatakan valid.

b. Validitas Konstruk (Construct Related Validity).

Uji validitas yang digunakan pada penelitian dengan skala

Guttman dianalisis dengan menggunakan rumus korelasi point

biserial.

Keterangan :

57
rpbi : Koefisien korelasi point biserial

Mp : Rata – rata skor total yang menjawab benar pada

soal

Mt : Rata – rata skor total

SDt : Standar deviasi skor total

P : Proporsi responden yang menjawab benar

q : Proporsi responden yang menjawab salah

Setelah dihitung rpbi lalu dibandingkan dengan rtabel dengan

taraf signifikasi 5%, jika r pbi > rtabel maka dapat dinyatakan bahwa

pernyataan tersebut valid.

Uji validitas pada kuesioner variabel pengetahuan,

kepatuhan penggunaan masker, mencuci tangan dan physical

distancing dengan responden uji validitas berjumlah 30 orang

sehingga diperoleh rtabel = 0,36. Perhitungan uji validitas

instrumen penelitian sebagai berikut :

Tabel 3.10. Analisis Validitas Variabel Pengetahuan


No. Item rpbi rtabel Keterangan
1 0.54 0,36 Valid
2 0,53 0,36 Valid
3 0,71 0,36 Valid
4 0,61 0,36 Valid
5 0,58 0,36 Valid
6 0,57 0,36 Valid
7 0,67 0,36 Valid
8 0,52 0,36 Valid
9 0,54 0,36 Valid
10 0,53 0,36 Valid

58
Tabel 3.11. Analisis Validitas Variabel Kepatuhan
Penggunaan Masker
No. Item rpbi rtabel Keterangan
1 0.65 0,36 Valid
2 0,74 0,36 Valid
3 0,68 0,36 Valid
4 0,59 0,36 Valid
5 0,55 0,36 Valid
6 0,62 0,36 Valid
7 0,60 0,36 Valid
8 0,65 0,36 Valid

Tabel 3.12. Analisis Validitas Variabel Kepatuhan


Mencuci Tangan
No. Item rpbi rtabel Keterangan
1 0.70 0,36 Valid
2 0,80 0,36 Valid
3 0,67 0,36 Valid
4 0,75 0,36 Valid
5 0,68 0,36 Valid
6 0,66 0,36 Valid

Tabel 3.13. Analisis Validitas Variabel Kepatuhan Physical


Distancing
No. Item rpbi rtabel Keterangan
1 0.60 0,36 Valid
2 0,64 0,36 Valid
3 0,67 0,36 Valid
4 0,69 0,36 Valid
5 0,59 0,36 Valid
6 0,57 0,36 Valid
7 0,58 0,36 Valid
8 0,61 0,36 Valid

2. Reliabilitas

Menurut [CITATION Sug12 \t \l 1057 ] bahwa Instrumen yang

reliabel adalah instrumen yang bila digunakan beberapa kali untuk

mengukur obyek yang sama, akan menghasilkan data yang sama.

Oleh karena itu diperlukan uji reliabilitas. Dalam penelitian ini, untuk

59
menguji reabilitas menggunakan rumus Kuder Richardson dengan

KR-21 sebagai berikut :

Keterangan :

r11 : Koefisien reliabilitas Instrumen

k : Banyaknya butir pertanyaan

1 : Bilangan konstan

Mt : Mean total (rata – rata hitung dari skor total)

St 2 : Varians

Tabel 3.14. Kriteria Derajat Reliabilitas

Nilai Kriteria
0,000< r11≤0,200 Sangat rendah
0,200< r11≤0,400 Rendah
0,400< r11≤0,600 Sedang
0,600< r11≤0,800 Tinggi
0,800< r11≤1,000 Sangat tinggi

Tabel 3.15. Hasil Analisis Reliabilitas


Variabel Hasil Analisis Keterangan
Reliabel dengan derajat
Pengetahuan 0,79
reliabilitas tinggi
Reliabel dengan derajat
Kepatuhan Penggunaan Masker 0,80
reliabilitas tinggi
Reliabel dengan derajat
Kepatuhan Mencuci Tangan 0,82
reliabilitas sangat tinggi
Reliabel dengan derajat
Kepatuhan Physical Distancing 0,78
reliabilitas tinggi

H. Teknik Pengumpulan Data

1. Jenis dan Sumber Data

a. Data Primer

Data primer adalah sumber data yang didapatkan langsung

kepada pengumpul data [CITATION Sug18 \t \l 1057 ] . Data primer

60
dalam penelitan ini merupakan data dari penyebaran kuesioner

yang bersumber pada responden yang berjumlah 1.470

responden yang merupakan masyarakat di Kota Samarinda.

b. Data Sekunder

Data sekunder adalah sumber yang tidak langsung

memberikan data kepada pengumpul data [CITATION Sug18 \t \l

1057 ]. Dalam penelitian ini yang menjadi sumber data sekunder

adalah buku – buku, literatur, artikel, jurnal serta situs internet

yang berkaitan dengan penelitian yang dilakukan.

2. Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data bertujuan untuk mendapatkan data yang

berkaitan dengan penelitian. Metode pengumpulan data yang

digunakan dalam penelitian ini antara lain :

a. Kuesioner

Kuesioner adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan

dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pertanyaan

tertulis kepada responden untuk dijawab [CITATION Sug11 \t \l 1057 ] .

Mengumpulkan data dengan mengirim pertanyaan untuk diisi

sendiri oleh responden, dilakukan dengan menyebar form

kuesioner yang berisi pertanyaan meliputi pengetahuan

mengenai COVID-19 dan kepatuhan penggunaan masker,

mencuci tangan dan physical distancing pada masyarakat Kota

Samarinda, melalui media google form.

61
b. Studi Pustaka

Studi pustaka merupakan suatu teknik pengumpulan data

yang dilakukan dengan membaca, mengkaji, serta mempelajari

buku-buku, literatur, jurnal-jurnal, referensi, dan lain-lain yang

berkaitan dengan masalah yang diteliti.

I. Teknik Analisis Data

1. Pengolahan Data

Pengolahan data dalam penelitian melalui serangkaian tahapan

antara lain :

a. Pemeriksaan Data

Dilakukan dengan cara meneliti kembali data yang terkumpul

dari penyebaran kuesioner. Langkah tersebut dilakukan untuk

mengetahui apakah data yang terkumpul sudah cukup baik.

b. Penyuntingan Data (Editing)

Pemeriksaan kembali data yang telah dikumpulkan dan

memasukkan data – data responden penelitian kedalam

dokumen berdasarkan variabel yang diteliti.

c. Skoring

Selanjutnya adalah memberikan skor pada masing – masing

item, pada pernyataan favourable, responde menjawab “benar”

skor 1 dan menjawab “salah” skor 0 sedangkan untuk pernyataan

62
unfavourable menjawab “benar” skor 0 dan menjawab “salah”

skor 1.

d. Pengkodean Data (Coding)

Langkah selanjutnya adalah mengubah data dari bentuk

kalimat menjadi angka untuk memudahkan dalam proses entry

data. Data yang dilakukan coding adalah :

1) Jenis kelamin diberi kode laki – laki (1) dan perempuan (2).

2) Usia diberi kode <20 tahun (1), 20-35 tahun (2), 36-45 tahun

(3) dan >45 tahun (4).

3) Pendidikan terakhir diberi kode pendidikan tinggi (SMA dan

Perguruan Tinggi) (1) dan pendidikan rendah (Tidak sekolah,

SD dan SMP) (2).

4) Pekerjaan diberi kode pegawai negeri (5), Swasta (4),

Wiraswasta (3), Buruh (2) dan Mahasiswa/Pelajar (1)

5) Pengetahuan COVID-19 diberi kode Baik (3), Cukup (2) dan

Kurang (1)

6) Kepatuhan penggunaan masker, mencuci tangan dan physical

distancing diberi kode Patuh (2) dan Tidak patuh (1).

e. Entry Data / Processing

Peneliti melakukan pemrosesan data setelah semua data

dilakukan pengecekkan dan pengkodean. Pemrosesan data

63
dilakukan dengan cara meng-entry data dari lembar tabulasi data

ke program komputer SPSS 25.0 for Windows.

f. Cleaning

Peneliti melakukan pengecekan kembali data yang sudah di-

entry apakah ada kesalahan atau tidak. Setelah dipastikan tidak

ada kesalahan dilanjutkan ke tahap analisis data.

2. Analisis Data

Setelah dilakukan pengolahan data, kemudian peneliti

melakukan analisis data. Analisis data dilakukan dengan

menggunakan program SPSS 25.0 For Windows pada komputer.

Analisis data dilakukan secara sistematik antara lain :

a. Uji Normalitas

Pengujian normalitas digunakan untuk mengetahui

apakah distribusi data setiap variabel yang diperoleh

berdistribusi normal atau tidak. Untuk penyajian data maupun

menentukan kategori, bila data terdistribusi normal maka dapat

menggunakan nilai mean sedangkan jika distribusi data tidak

normal maka menggunakan nilai median, Untuk uji hipotesis,

jika data terdistribusi normal maka menggunakan uji parametrik

dan jika data tidak terdistribusi normal menggunakan uji

nonparametrik.

Untuk menguji normalitas distribusi data setiap variabel,

digunakan uji One Sample Kolmogorof Smirnov. Pengujian

64
normalitas dilakukan dengan bantuan program SPSS 25.0 For

Windows. Jika α hitung untuk tiap – tiap variabel penelitian <

0,05, maka distribusi data tersebut adalah tidak normal. Jika

variabel memiliki nilai > 0,05, maka distribusi data tersebut

adalah normal.

Pada penelitian ini, setelah dilakukan uji normalitas

didapatkan hasil 0,00 < 0,05 pada semua variabel yang diuji

yaitu variabel kepatuhan penggunaan masker, mencuci tangan

dan physical distancing sehingga dinyatakan data tidak

terdistribusi normal dan dalam pengkategorian menggunakan

data median.

b. Analisa Univariat

Analisis univariat bertujuan untuk menjelaskan dan

mendeskripsikan karakteristik masing – masing variabel yang

diteliti. Keseluruhan data yang ada diolah dan disajikan dalam

bentuk tabel atau grafik.

1) Distribusi Frekuensi

Karakteristik berdasarkan usia, jenis kelamin, pendidikan

terakhir dan pekerjaan responden dalam bentuk distribusi

frekuensi.

F
P= X 100%
N

65
Keterangan :

P = Presentasi

N = Jumlah keseluruhan responden

F = Frekuensi jumlah responden

2) Data Khusus

Untuk mengetahui kategori variabel independen, tingkat

pengetahuan responden digunakan rumus :

SP
N= X 100%
SM

Keterangan :

N = Nilai yang didapat

SP = Skor yang didapat responden

SM = Skor maksimal

Hasil pengolahan data tingkat pengetahuan kemudian

diklasifikasikan sebagai berikut :

a) Skor 79-100% : Kriteria baik yaitu sebanyak 1036

(71%) responden.

b) Skor 56-78% : Kriteria cukup yaitu sebanyak 269

(18%) responden.

c) Skor <56% : Kriteria kurang yaitu sebanyak 165

(11%) responden.

c. Analisa Bivariat

Analisis bivariat digunakan untuk melihat hubungan antara

variabel independen dan variabel dependen, pada penelitian ini

66
variabel independennya adalah pengetahuan dan variabel

dependennya adalah kepatuhan penggunaan masker, mencuci

tangan dan physical distancing. Semua variabel yang diuji

berbentuk kategorik sehingga analisis yang digunakan adalah uji

statistik Chi Square dengan p = 0,05. Rumus Chi Square :

Keterangan:

O = frekuensi hasil observasi

E = frekuensi yang diharapkan.

Nilai E = (Jumlah sebaris x Jumlah Sekolom) / Jumlah data

df = (b-1) (k-1)

Analisis bivariat menggunakan uji Chi Square dikarenakan

memenuhi syarat dari uji Chi Square yaitu tidak ada sel yang nilai

observednya bernilai nol, sel yang mempunyai nilai expected

kurang dari 5 dan maksimal 20% dari jumlah sel [ CITATION Rus05 \l

1057 ].

Hasil analisis uji bivariat dengan menggunakan Chi Square

didapatkan nilai p = 0,00 yang lebih kecil dari α= 0,05, sehingga

dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan

dengan kepatuhan penggunaan masker, cuci tangan dan

penerapan physical distancing.

67
J. Etika Penelitian

Sebelum penelitian dimulai, penelitian telah mendapat ethical

clearance dari Komisi Etik Penelitian Kesehatan (KEPK) Fakultas

Kedokteran Universitas Mulawarman dengan nomor surat 46/KEPK-

FK/V/2021. Seluruh subyek penelitian telah diberi penjelasan mengenai

tujuan dan prosedur penelitian dan diminta persetujuan dengan

informed consent. Subjek berhak menolak untuk ikut serta tanpa

konsekuensi apapun. Identitas subjek penelitian dirahasiakan. Seluruh

biaya yang dibutuhkan dalam penelitian ini ditanggung oleh peneliti.

K. Jalannya Penelitian

Dalam melakukan penelitian ini, peneliti melewati tahapan-

tahapan yang akan dilakukan pada saat ingin meneliti. Adapun tahapan

tersebut dari persiapan, pelaksanaan, sampai dengan hasil penelitian.

1. Tahap Awal

a. Mengajukan judul proposal penelitian melalui koordinator mata

ajar riset keperawatan, kemudian judul proposal penelitian

dikonsulkan kepembimbing pada bulan Maret 2020.

b. Menyusun proposal penelitian yang terdiri dari tiga bab

berdasarkan literatur dari berbagai sumber, pengalaman, studi

pendahuluan dan penelitian sebelumnya yang terkait dengan

proposal penelitian pada bulan September 2020 - Januari 2021.

68
c. Sidang proposal penelitian dilaksanakan pada bulan Februari

2021 setelah penyusunan materi proposal penelitian disetujui

untuk disidangkan oleh pembimbing proposal penelitian.

d. Revisi proposal penelitian akan dilaksanakan setelah sidang

proposal dilaksanakan.

2. Tahap Pelaksanaan Penelitian

a. Melakukan pengumpulan data penelitian di daerah Kota

Samarinda pada bulan April – Mei 2021. Responden dalam

penelitian ini adalah masyarakat kota Samarinda sebanyak 1.470

responden. Pembagian kuesioner kepada responden dilakukan

oleh peneliti melalui media google form yang didalam kuesioner

tersebut telah diberikan arahan bagaimana cara mengisi

kuesioner tersebut, tidak lupa penulis memberikan motivasi

bahwa penelitian ini untuk kepentingan ilmiah dan berguna untuk

kepentingan masyarakat luas dan responden sendiri. Hal ini

dimaksudkan agar responden benar-benar menjawab dengan

jujur setiap pertanyaan yang sesuai keadaan dirinya.

b. Data dikumpulkan untuk skoring

c. Melakukan skoring yang selanjutnya dilakukan analisa data untuk

uji hipotesis.

69
3. Tahap Akhir

a. Menyusun laporan hasil penelitian yang meliputi interpretasi data

dan pembahasan hasil penelitian berdasarkan data yang ada di

hubungkan dengan teori-teori terkait.

b. Penyajian hasil penelitian dalam bentuk tertulis yang akan

dilanjutkan dengan ujian seminar hasil dan perbaikan atau revisi

sesuai dengan hasil ujian seminar hasil.

c. Penyerahan laporan hasil penelitian yang telah direvisi kepada

Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah

Kalimantan Timur.

L. Jadwal Penelitian

2020 2021
No. Kegiatan
Mar Sep Okt Nov Des Jan Feb Mar Apr Mei Jun
1. Pengajuan Judul
Penyusunan
2. Proposal
BAB I – BAB III
Ujian Sidang
3.
Proposal
4. Revisi Proposal
5. Penelitian
Penyusunan Data
6.
dan Hasil Penelitian
7. Ujian Hasil Penelitian
Revisi Hasil
8.
Penelitian
9. Penjilidan Skripsi

70
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan menguraikan tentang hasil penelitian tentang

Hubungan pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan masker, mencuci

tangan dan physical distancing sebagai upaya pencegahan penyebaran

penyakit COVID-19 di Samarinda. Pengambilan data kuesioner telah

dilaksanakan selama 8 hari yaitu pada tanggal 21 April sampai 28 April

2021 di Samarinda dengan jumlah 1470 responden. Pengumpulan data

menggunakan instrumen berupa kuesioner yang disebar dengan

menggunakan google form.

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

Kota Samarinda adalah Ibukota Provinsi Kalimantan Timur

yang wilayah daratannya terdiri dari dua wilayah yaitu wilayah kota

dan wilayah seberang. Secara geografi wilayah daratan kota

Samarinda terletak di daerah khatulistiwa dan dibelah oleh Sungai

Mahakam yang berbatasan langsung dengan kabupaten Kutai

Kartanegara. Luas wilayah kota Samarinda adalah 718,00 Km2 dan

terletak antara 117003'00" Bujur Timur dan 117 018"14" Bujur Timur

serta diantara 00019'02" Lintang Selatan dan 00042'34" Lintang

Selatan. Sejak akhir tahun 2010 kota Samarinda dibagi menjadi 10

kecamatan yaitu kecamatan Palaran, Samarinda Ilir, Samarinda

kota, Sambutan, Samarinda Sebarang, Loa Janan Ilir, Sungai

71
Kunjang, Samarinda Ulu, Samarinda Utara dan Sungai Pinang.

Sedangkan jumlah desa di kota Samarinda sebanyak 53 desa

2. Karakteristik Demografi Responden Masyarakat di Kota

Samarinda

Karakteristik responden di Kota Samarinda dapat dilihat pada

tabel dibawah ini.

Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Responden di Kota Samarinda

No Karakteristik Responden Frekuensi Persentase (%)


1 Usia
14 – 19 Tahun 460 31,3
20 – 35 Tahun 789 53,7
36 – 45 Tahun 147 10
>45 Tahun 74 5
2 Jenis Kelamin
Laki – Laki 480 32,7
Perempuan 990 67,3
3 Pendidikan Terakhir
Tidak Sekolah 2 0,1
SD 13 0,9
SMP 160 10,9
SMA 791 53,8
Perguruan Tinggi 504 34,5
4 Pekerjaan
Pegawai Negeri 109 7,4
Swasta 264 18
Wiraswasta 187 12,7
Buruh 19 1,3
Mahasiswa/Pelajar 891 60,6
Total 1470 100
Sumber : Kuesioner Responden Penelitian

Berdasarkan tabel 4.1, usia rata-rata responden adalah 20-35

tahun (53,7%), sebagian besar responden berjenis kelamin

perempuan sebanyak 990 orang (67,3%), pendidikan terakhir SMA

sebanyak 791 orang (53,8%) da mayoritas bekerja sebagai

mahasiswa/pelajar yakni sebanyak 891 orang (60,6%).

72
3. Data Khusus

a. Pengetahuan Mengenai COVID-19 Masyarakat di Kota

Samarinda

Pengetahuan masyarakat mengenai COVID-19 merupakan

salah satu faktor yang penting dalam upaya pencegahan COVID-

19 di Kota Samarinda, tingkat pengetahuan mengenai COVID-19

seperti mengetahui transmisi COVID-19, penyebab, pencegahan

dan tanda serta gejala COVID-19 akan mempengaruhi dalam

kepatuhan masyarakat dalam upaya pencegahan penyebaran

COVID-19. Berdasarkan hasil perhitungan distribusi frekuensi,

tingkat pengetahuan masyarakat Kota Samarinda mengenai

COVID-19 dapat dilihat pada Tabel 4.2

Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi Pengetahuan Masyarakat Kota


Samarinda Mengenai COVID-19
Kriteria
Frekuensi Persentase (%)
Pengetahuan
Baik 1036 70,5
Cukup 269 18,3
Kurang 165 11,2
Jumlah 1470 100
Sumber : Kuesioner Responden Penelitian

Berdasarkan tabel 4.2 dapat diketahui bahwa pengetahuan

mengenai COVID-19 sebagian besar dalam kriteria baik yaitu

sebesar 70,5%, kriteria cukup sebesar 18,3% dan kriteria kurang

sebesar 11,2%.

73
b. Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan Physical

Distancing Masyarakat di Kota Samarinda

Berdasarkan hasil perhitungan distribusi frekuensi, tingkat

kepatuhan penggunaan masker, mencuci tangan dan physical

distancing masyarakat Kota Samarinda dapat dilihat pada Tabel

4.3.

Tabel 4.3 Distribusi Frekuensi Kepatuhan Penggunaan Masker,


Mencuci Tangan dan Physical Distancing Masyarakat Kota
Samarinda
Variabel Dependen Frekuensi Persentase (%)
1 Penggunaan Masker
a. Patuh 806 54,8
b. Tidak Patuh 664 45,2
Jumlah 1470 100
2 Mencuci Tangan
a. Patuh 760 51,7
b. Tidak Patuh 710 48,3
Jumlah 1470 100
3 Physical Distancing
a. Patuh 884 60,1
b. Tidak Patuh 586 39,9
Jumlah 1470 100
4 Protokol Kesehatan (Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan
Physical Distancing)
c. Patuh 1011 68,8
d. Tidak Patuh 459 31,2
Jumlah 1470 100
Sumber : Kuesioner Responden Penelitian

Berdasarkan tabel 4.3 dapat diketahui bahwa kepatuhan

penggunaan masker masyarakat Kota Samarinda sebagian besar

dalam kriteria patuh yaitu sebesar 54,8% dan kriteria tidak patuh

sebesar 45,2%. Kepatuhan mencuci tangan masyarakat Kota

Samarinda sebagian besar dalam kriteria patuh yaitu sebesar

51,7% dan kriteria tidak patuh sebesar 48,3% dan kepatuhan

74
Physical Distancing masyarakat Kota Samarinda sebagian besar

dalam kriteria patuh yaitu sebesar 60,1% dan kriteria tidak patuh

sebesar 39,9%. Sedangkan untuk kepatuhan protokol kesehatan

(penggunaan masker, mencuci tangan dan physical distancing),

masyarakat kota Samarinda mayoritas dalam kriteria patuh

sebesar 68,8% dan tidak patuh sebesar 31,2%.

c. Hubungan Pengetahuan dengan Kepatuhan Penggunaan Masker

Sebagai Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19 Di Samarinda

Hubungan antara variabel pengetahuan dengan variabel

kepatuhan penggunaan masker dianalisis dengan analisis Chi

Square dan diolah menggunakan program statistik computer

SPSS Version 25.0. Hasil analisis Chi Square dapat dilihat pada

tabel 4.4 berikut ini.

Tabel 4.4 Hasil analisis hubungan antara pengetahuan dengan


kepatuhan penggunaan masker sebagai upaya pencegahan
penyebaran COVID-19 di Samarinda
Masker
Tidak Total P Value
Patuh
Patuh
Kurang 124 41 165
Pengetahuan Cukup 115 154 269 0,000
Baik 425 611 1036
Total 664 806

Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikan p Value = 0,000

< 0,05, maka hipotesis yang diterima adalah Ha yaitu ada

hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan

masker sebagai upaya pencegahan penyebaran COVID-19 di

Samarinda.

75
d. Hubungan Pengetahuan dengan Kepatuhan Mencuci Tangan

Sebagai Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19 Di Samarinda

Hubungan antara variabel pengetahuan dengan variabel

kepatuhan mencuci tangan dianalisis dengan analisis Chi Square

dan diolah menggunakan program statistik computer SPSS

Version 25.0. Hasil analisis Chi Square dapat dilihat pada tabel

4.5 berikut ini.

Tabel 4.5 Hasil analisis hubungan antara pengetahuan dengan


kepatuhan mencuci tangan sebagai upaya pencegahan
penyebaran COVID-19 di Samarinda
Mencuci Tangan
Tidak Total P Value
Patuh
Patuh
Kurang 111 54 165
Pengetahuan Cukup 106 163 269 0,000
Baik 493 543 1036
Total 710 760
Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikan p Value = 0,000

< 0,05, maka hipotesis yang diterima adalah Ha yaitu ada

hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan mencuci

tangan sebagai upaya pencegahan penyebaran COVID-19 di

Samarinda

e. Hubungan Pengetahuan dengan Kepatuhan Physical Distancing

Sebagai Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19 Di Samarinda

Hubungan antara variabel pengetahuan dengan variabel

kepatuhan physical distancing dianalisis dengan analisis Chi

Square dan diolah menggunakan program statistik computer

76
SPSS Version 25.0. Hasil analisis Chi Square dapat dilihat pada

tabel 4.6 berikut ini.

Tabel 4.6 Hasil analisis hubungan antara pengetahuan dengan


kepatuhan physical distancing sebagai upaya pencegahan
penyebaran COVID-19 di Samarinda
Physical Distancing
Tidak Total P Value
Patuh
Patuh
Kurang 111 54 165
Pengetahuan Cukup 93 176 269 0,000
Baik 382 654 1036
Total 586 884

Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikan p Value = 0,000

< 0,05, maka hipotesis yang diterima adalah Ha yaitu ada

hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan physical

distancing sebagai upaya pencegahan penyebaran COVID-19 di

Samarinda

f. Hubungan Pengetahuan dengan Kepatuhan Penggunaan

Masker, Mencuci Tangan dan Physical Distancing Sebagai

Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19 Di Samarinda

Hubungan antara variabel pengetahuan dengan variabel

kepatuhan penggunaan masker, mencuci tangan dan physical

distancing dianalisis dengan analisis Chi Square dan diolah

menggunakan program statistik computer SPSS Version 25.0.

Hasil analisis Chi Square dapat dilihat pada tabel 4.7 berikut ini.

Tabel 4.7 Hasil analisis hubungan antara pengetahuan dengan


kepatuhan penggunaan masker, mencuci tangan dan physical

77
distancing sebagai upaya pencegahan penyebaran COVID-19
di Samarinda

Penggunaan Masker,
Mencuci Tangan dan
Total P Value
Physical Distancing
Tidak Patuh Patuh
Kurang 76 89 165
Pengetahuan Cukup 77 192 269 0,000
Baik 306 730 1036
Total 459 1011

Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikan p Value = 0,000

< 0,05, maka hipotesis yang diterima adalah Ha yaitu ada

hubungan antara pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan

masker, mencuci tangan dan physical distancing sebagai upaya

pencegahan penyebaran COVID-19 di Samarinda.

B. Pembahasan

Pada bab ini akan membahas dan menjelaskan tentang hasil

penelitian serta membandingkan teori penelitian terkait untuk kemudian

didiskusikan hasil penelitian.

1. Karakteristik Responden Masyarakat Kota Samarinda

a. Berdasarkan Jenis Kelamin

Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar

responden berjenis kelamin perempuan (67,3%) dan laki – laki

sebanyak (32,7%). Hasil analisis tabulasi silang diketahui bahwa

responden yang memiliki pengetahuan yang baik berdasarkan

jenis kelamin adalah sebagai berikut, laki–laki sebanyak (27%)

dan perempuan sebanyak (73%). Disimpulkan bahwa

78
responden perempuan cenderung memiliki tingkat pengetahuan

yang baik mengenai COVID-19 jika dibandingkan dengan laki-

laki. Hal ini disebabkan karena masyarakat dengan jenis

kelamin perempuan memiliki lebih banyak waktu untuk

membaca dan berdiskusi dengan lingkungannya terkait dengan

COVID-19 [ CITATION Ang20 \l 1057 ]

Rendahnya tingkat pengetahuan responden laki-laki

mengenai COVID-19 mendukung banyaknya kejadian COVID-

19 pada laki-laki. Sesuai dengan Analisis Data COVID-19 di

Indonesia Per 3 Januari 2021 didapatkan bahwa angka positif

COVID-19 pada laki-laki adalah sebesar 50,02% dengan angka

kematian sebesar 56,45% [CITATION Sat21 \l 1057 ]. Gambaran ini

mengindikasikan masyarakat laki-laki jauh lebih rentan terhadap

COVID-19 daripada perempuan. Menurut beberapa pakar,

kondisi ini terkait dengan faktor biologis dan gaya hidup. Secara

biologis tingkat imunitas laki-laki lebih rendah dari perempuan,

sedangkan untuk gaya hidup lebih berhubungan dengan

kebiasaan laki-laki yang lebih sering merokok, sehingga

penyakit saluran pernafasan laki-laki lebih buruk daripada

perempuan. Selain itu laki-laki lebih banyak berada di luar

rumah, baik untuk bekerja maupun keperluan lainnya sehingga

menyebabkan laki-laki lebih banyak terpapar COVID-19

[ CITATION Den20 \l 1057 ]. Dari data diatas peneliti berasumsi

79
bahwa jenis kelamin mempengaruhi tingkat pengetahuan

COVID-19, dimana perempuan dianggap lebih berhati-hati dan

cenderung menerapkan perilaku yang sehat, selain itu

perempuan juga memiliki lebih banyak waktu untuk mencari

informasi terkait COVID-19 dibanding laki-laki.

b. Berdasarkan Pekerjaan

Distribusi responden berdasarkan pekerjaan didapatkan

bahwa sebagian besar responden bekerja sebagai

mahasiswa/pelajar (60,6%), swasta (18%), wiraswasta (12,7%),

pegawai negeri (7,4%) dan buruh sebanyak 1,3%. Hasil analisis

chi square didapatkan p Value 0,00 < 0,05 yang menyatakan

ada hubungan pekerjaan dengan pengetahuan. Menurut Yeni

[CITATION Poc16 \n \t \l 1057 ] lingkungan kerja dapat menjadikan

seseorang memperoleh pengalaman dan pengetahuan baik

secara langsung maupun tidak langsung. Pengalaman belajar

dalam bekerja yang dikembangkan memberikan pengetahuan

dan keterampilan sehingga dapat mengembangkan kemampuan

mengambil keputusan dalam melakukan suatu tindakan.

Menurut asumsi peneliti bahwa status pekerjaan akan

mempengaruhi tingkat pengetahuan seseorang dimana individu

yang memiliki pekerjaan lebih banyak mendapatkan informasi

sehingga hal tersebut dapat meningkatkan pengetahuan

seseorang.

80
c. Berdasarkan Pendidikan Terakhir

Tingkat pendidikan terakhir pada responden penelitian

mayoritas berada pada tingkat SMA (53,8%), perguruan tinggi

(10,9%), SMP (10,9%), SD (0,9%) dan tidak sekolah sebayak

0,1%. Berdasarkan hasil uji analisis dengan Chi Square

didapatkan hasil 0.00 yang menyatakan ada hubungan antara

tingkat pendidikan terakhir dengan pengetahuan. Pendidikan

yang cukup akan mempermudah dalam menerima dan

memproses informasi yang didapatkan, menurut asumsi peneliti

pendidikan seseorang tidak hanya dipengaruhi oleh pendidikan

formal tetapi juga dipengaruhi oleh pendidikan informal yaitu

dari pengalaman, lingkungan ataupun melalui media sosial dan

media informasi lainnya.

d. Berdasarkan Usia

Distribusi responden berdasarkan usia didapatkan bahwa

sebagian besar responden berusia antara 20-35 tahun (53,7%),

dalam rentang usia 14-19 tahun sebanyak 31,3%, 36-45 tahun

sebanyak 10% dan 74 responden berusia >45 tahun. Menurut

Hurlock [CITATION Eli04 \n \t \l 1057 ] usia 20-35 tahun merupakan

usia yang matang dalam berpikir, bertindak dan bersikap, baik

dalam mengambil keputusan dan menyikapi masalah. Usia juga

berpengaruh terhadap pengetahuan yang dimiliki, usia

mempengaruhi bagaimana seorang individu mengambil

81
keputusan dalam penerapan protokol kesehatan, dimana

semakin bertambahnya usia maka akan semakin berkembang

pula daya tangkap dan pola pikirnya sehingga pengetahuan

yang diperoleh akan semakin membaik dan bertambah.

Komariah [CITATION Kom19 \n \t \l 1057 ] menambahkan bahwa

masyarakat yang berusia lebih muda akan cenderung

mempunyai pengetahuan lebih luas dibanding masyarakat yang

berumur lebih tua dikarenakan jaman yang sudah banyak

berubah dan teknologi yang lebih maju.

2. Pengetahuan Mengenai COVID-19 Masyarakat Di Samarinda

Hasil penelitian menunjukkan terhadap 1470 responden

menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan responden mengenai

COVID-19 adalah baik yakni sebanyak 1036 orang (70,5%), cukup

sebanyak 269 orang (18,3%) dan kurang sebanyak 165 orang

(11,2%). Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian klinis lainnya,

dimana terdapat 69,35% masyarakat yang memiliki pengetahuan

yang baik terhadap COVID-19 [CITATION Dev10 \t \l 1057 ] , Alvina, dkk

[CITATION Alv20 \n \t \l 1057 ] juga memaparkan bahwa sebanyak

97,8% responden memiliki pengetahuan yang baik mengenai

COVID-19.

Tingkat pengetahuan yang baik ini didukung dengan tingkat

pendidikan sebagian besar responden berada pada kategori tinggi

(SMA dan Perguruan Tinggi) sebanyak 88%, namun responden

82
yang memiliki tingkat pendidikan rendah juga belum tentu memiliki

pengetahuan yang rendah terkait COVID-19 dikarenakan

banyaknya media – media promosi kesehatan yang memberikan

pengetahuan dan informasi kepada masyarakat terkait COVID-19

beserta pencegahannya. Oleh karena itu, penting bagi pemerintah

untuk memiliki strategi yang tepat untuk menyebarkan informasi

terkait COVID-19 dan pencegahannya sehingga dapat

meningkatkan pengetahuan khususnya bagi masyarakat yang

dianggap berisiko dan memiliki pengetahuan yang cenderung

rendah mengenai penyakit ini. Pernyataan ini didukung oleh

Sulistyaningtyas [CITATION Tri20 \n \t \l 1057 ] yang menyatakan

bahwa pengetahuan yang baik didukung oleh penerimaan informasi

yang beredar di masyarakat mengenai COVID-19 melalui media

yang efektif.

Peningkatan pengetahuan masyarakat mengenai COVID-19

dapat mendorong masyarakat untuk patuh dalam mengikuti

protokol kesehatan yang ditetapkan. Hal ini didukung oleh

Raharyani [CITATION Ika201 \n \t \l 1057 ] yang menyatakan bahwa

pengetahuan yang dimiliki masyarakat akan mempengaruhi dalam

menentukan dan mengambil keputusan terhadap suatu masalah

yang dihadapi dengan kata lain masyarakat yang memiliki

pengetahuan baik mengenai COVID-19 akan mampu menentukan

bagaimana dirinya harus berperilaku dalam menghadapi COVID-

83
19. Hal ini terbukti pada hasil penelitian dimana mayoritas

masyarakat yang memiliki pengetahuan baik mengenai COVID-19

lebih patuh terhadap protokol kesehatan.

Menurut asumsi peneliti, pengetahuan masyarakat

mengenai COVID-19 dikategorikan baik dikarenakan tingkat

pendidikan masyarakat yang tinggi, dengan pendidikan yang

cukup, masyarakat akan mudah dalam menerima dan memproses

informasi yang didapatkan, namun tingkat pendidikan saja tidak

cukup untuk mendukung baik tidaknya tingkat pengetahuan

masyarakat dikarenakan banyaknya informasi yang tersebar di

media sosial yang lebih memudahkan masyarakat dalam

mengakses infomasi mengenai COVID-19. Sehingga masyarakat

dengan pendidikan rendah pun dapat memiliki pengetahuan yang

memadai mengenai COVID-19.

3. Kepatuhan Penggunaan Masker

Hasil penelitian terhadap 1470 responden diketahui bahwa

64% masyarakat Kota Samarinda memiliki kepatuhan terhadap

salah satu protokol kesehatan COVID-19 yakni penggunaan

masker, hal ini didukung oleh penelitian Devi Pramita Sari [CITATION

Law20 \n \t \l 1057 ] dimana terdapat 74,19% masyarakat yang

memiliki tingkat kepatuhan yang tinggi dalam penggunaan masker.

Hal yang sama disampaikan melalui hasil survei Badan Pusat

Statistik (BPS) tahun 2020 yang mencatat tingkat kepatuhan

84
masyarakat Indonesia dalam menerapkan protokol kesehatan

sudah cukup baik dengan patuh penggunaan masker sebanyak

91,98%.

Kepatuhan digunakan untuk menggambarkan perilaku

masyarakat dalam menggunakan masker. Faktor – faktor yang

mempengaruhi kepatuhan tergantung pada banyak faktor,

termasuk usia, motivasi, pendidikan, pemahaman terhadap

instruksi serta adanya dukungan sosial dan profesional kesehatan

(Carpenito, 2000 dalam [ CITATION Bra16 \l 1057 ]. Pada penelitian ini

menunjukkan bahwa pada responden dengan pendidikan tinggi

(SMA dan Perguruan Tinggi) cenderung lebih patuh (87%)

dibandingkan dengan responden dengan pendidikan lebih rendah

(Tidak sekolah, SD dan SMP) sebanyak 13%. Hal ini menunjukkan

bahwa semakin tinggi pendidikan seorang individu maka akan

semakin menyadari bahwa kesehatan merupakan suatu hal yang

penting bagi kehidupan sehingga termotivasi untuk melaksanakan

protokol kesehatan, selain itu individu tersebut akan lebih mudah

mencerna informasi serta meningkatkan pengetahuan yang dimiliki

[ CITATION Sho20 \l 1057 ].

Faktor yang juga mempengaruhi kepatuhan adalah usia,

pada hasil penelitian terdapat 64% masyarakat yang patuh

terhadap anjuran penggunaan masker, diikuti oleh dominannya

responden dengan rentang usia 20-35 tahun sebanyak 54%, data

85
ini menunjukkan kepatuhan bisa meningkat seiring dengan usia,

sesuai dengan pendapat Novi Afrianti [CITATION Nov211 \n \t \l 1057 ]

yang menyatakan bahwa usia berhubungan dengan tingkat

kepatuhan.

Menurut asumsi peneliti kepatuhan penggunaan masker dari

masyarakat, tidak lepas dari pengetahuan masyarakat mengenai

tindakan yang dapat mencegah penularan COVID-19, selain itu

kepatuhan ini didukung oleh adanya dukungan keluarga dan sosial

yang dianggap sebagai motivasi yang mampu menggerakkan diri

untuk meningkatkan kepatuhan dalam menggunakan masker

sebagai upaya pencegahan COVID-19. [ CITATION Sus15 \l 1057 ]

4. Kepatuhan Mencuci Tangan

Pada tabel 4.3 diketahui bahwa 58% masyarakat Kota

Samarinda memiliki kepatuhan dalam mencuci tangan, hal ini

didukung dalam hasil survei Badan Pusat Statistik (BPS) tahun

2020 yang mencatat tingkat kepatuhan masyarakat Indonesia

dalam mencuci tangan sebanyak 75,38% dan penggunaan

handsanitizer sebanyak 77,71%. Pada tabel 4.5 dapat dilihat bahwa

dari 1036 responden dengan pengetahuan COVID-19 yang

dikategorikan baik, 543 responden (52%) patuh mencuci tangan,

hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan maka

tingkat kepatuhan untuk mencuci tangan juga lebih baik, dimana

masyarakat dengan tingkat pendidikan tinggi akan lebih mudah

86
menerima dan memahami informasi yang diberikan termasuk

mengenai kesehatan dan diharapkan dengan memahami informasi

kesehatan tersebut, masyarakat akan patuh dalam

pelaksanaannya[ CITATION Aud191 \l 1057 ]. Sesuai dengan hasil uji

Chi Square diperoleh p Value 0.000 yang berarti terdapat hubungan

antara pengetahuan dengan kepatuhan mencuci tangan.

Menurut asumsi peneliti, pengetahuan berperan penting

terhadap kepatuhan masyarakat dalam hal mencuci tangan, namun

memiliki pengetahuan yang baik mengenai COVID-19, tidak serta

merta membuat masyarakat patuh dalam mencuci tangan, ada

beberapa faktor yang menyebabkan masyarakat tidak patuh dalam

mencuci tangan yaitu, tidak adanya fasilitas atau tempat untuk

mencuci tangan, waktu yang digunakan untuk mencuci tangan

serta adanya efek dari sabun cuci tangan terhadap kulit

5. Kepatuhan Physical Distancing

Hasil penelitian terhadap 1470 responden diketahui bahwa

68% masyarakat Kota Samarinda memiliki kepatuhan terhadap

penerapan physical distancing, hal ini didukung oleh penelitian Devi

Pramita Sari [CITATION Law20 \n \t \l 1057 ] dimana terdapat 74,19%

masyarakat yang memiliki tingkat kepatuhan yang tinggi dalam

penggunaan masker. Hal yang sama disampaikan melalui hasil

survei Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2020 yang mencatat

tingkat kepatuhan masyarakat Indonesia dalam penerapan

87
menjaga jarak minimal 1 meter sebanyak 73,54%. Hasil analisis

bivariat memperlihatkan adanya hubungan antara pengetahuan

COVID-19 dengan kepatuhan physical distancing. Hal ini sama

diungkapkan dalam penelitian Syadidurahman [CITATION Sya20 \n

\t \l 1057 ] dimana 59,4% responden memiliki pengetahuan baik

dan juga memiliki perilaku physical distancing yang baik, dimana

seseorang dengan pengetahuan baik berpeluang untuk

menerapkan physical distancing 1,7 kali lebih baik dibandingkan

dengan mereka yang memiliki pengetahuan buruk.

Menurut asumsi peneliti, tingginya tingkat kepatuhan

masyarakat Samarinda mengenai penerapan physical distancing ini

menunjukkan bahwa pada dasarnya informasi, ide, gagasan

tentang physical distancing (jaga jarak) sebagai suatu tindakan

untuk mencegah dan mengurangi penyebaran COVID-19 ini sudah

diketahui secara luas, entah itu melalui media sosial maupun media

informasi lainnya, dimana semakin banyak informasi yang diterima

semakin bertambah pengetahuan masyarakat sehingga dapat

membentuk kepatuhan physical distancing sebagai upaya

pencegahan COVID-19.

6. Hubungan Pengetahuan dengan Kepatuhan Penggunaan

Masker, Mencuci Tangan dan Physical Distancing Sebagai

Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19 Di Samarinda

88
Pada tabel 4.7 didapatkan data bahwa sebanyak 60,1%

masyarakat kota Samarinda memiliki kepatuhan dalam

pelaksanaan physical distancing. Berdasarkan hasil analisis

dengan chi square dinyatakan bahwa terdapat hubungan antara

pengetahuan dengan kepatuhan penggunaan masker, mencuci

tangan dan physical distancing. Hal ini sejalan dengan penelitian

Mariz [CITATION Nat20 \n \t \l 1057 ] dimana terdapat hubungan yang

signifikan antara pengetahuan tentang C0VID-19 dengan

kepatuhan memakai masker (p=0,001), kepatuhan mencuci tangan

(p=0,004) dan kepatuhan physical distancing (p=0,003), begitu pula

dengan penelitian Qonitah [CITATION Fat21 \n \t \l 1057 ] yaitu

terdapat hubungan antara pengetahuan, sikap dan perilaku

generasi Z dengan kepatuhan penggunaan masker, jaga jarak dan

cuci tangan dengan nilai p value < 0,05, dari beberapa penelitian

tersebut dapat dilihat bahwa pengetahuan memiliki hubungan yang

signifikan dengan kepatuhan masyarakat, dengan memahami serta

mengaplikasikan pengetahuannya dengan baik, diharapkan hal

tersebut akan mempengaruhi tingkat kepatuhan masyarakat.

Sesuai pendapat Notoatmodjo (2010) dalam Mientarini [CITATION

Eli \n \t \l 1057 ] yang menyatakan bahwa pengetahuan merupakan

hal yang sangat penting dalam terbentuknya suatu tindakan.

Pengetahuan tersebut dapat membantu individu untuk beradaptasi

dengan era pandemi COVID-19 dan mematuhi protokol kesehatan

89
sehingga harapannya semakin tinggi tingkat pengetahuan yang

dimiliki masyarakat mengenai COVID-19 semakin tinggi pula

tingkat kepatuhan masyarakat dalam penerapan protokol

kesehatan berupa menggunakan masker, mencuci tangan dan

penerapan physical distancing.

Menurut asumsi peneliti, kepatuhan masyarakat terhadap

protokol kesehatan dapat mengurangi penyebaran COVID-19

sehingga akan menekan angka morbilitas maupun mortalitas akibat

COVID-19. Kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan

harus bisa mengimbangi kebijakan terhadap penerapan new

normal sehingga dapat meningkatkan perilaku pencegahan COVID-

19 agar tidak bertambah kasus baru. Proses adaptasi kebiasaan

baru harus konsisten dilaksanakan selain dari penerapan protokol

kesehatan seperti menggunakan masker, mencuci tangan dan

penerapan physical distancing. Masyarakat juga dapat menerapkan

kebiasaan lainnya seperti menghindari kerumunan, meningkatkan

daya tahan tubuh melalui asupan nutrisi dan olahraga, istirahat

yang cukup, dll.

C. Keterbatasan Penelitian

Keterbatasan dalam penelitian ini adalah tidak dapat

dilakukannya metode observasi atau pengamatan secara langsung

dikarenakan kondisi pandemi COVID-19

90
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian Hubungan Pengetahuan dengan

Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan Physical

Distancing Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran Penyakit COVID-

19 di Samarinda, maka dapat disimpulkan sebagai berikut :

91
1. Tingkat pengetahuan masyarakat kota Samarinda mengenai

COVID-19 sebagian besar dalam kategori baik dengan presentase

70,5%

2. Masyarakat kota Samarinda yang tergolong patuh dalam

penggunaan masker adalah sebanyak 54,2% dan tidak patuh

sebanyak 42,5%. Ada hubungan antara pengetahuan mengenai

COVID-19 dengan kepatuhan penggunaan masker dengan p Value

= 0,000.

3. Masyarakat kota Samarinda yang tergolong patuh dalam mencuci

tangan adalah sebanyak 51,7% dan tidak patuh sebanyak 48,3%.

Ada hubungan antara pengetahuan mengenai COVID-19 dengan

kepatuhan mencuci tangan dengan p Value = 0,000.

4. Masyarakat kota Samarinda yang tergolong patuh dalam physical

distancing adalah sebanyak 60,1% dan tidak patuh sebanyak

39,9%. Ada hubungan antara pengetahuan mengenai COVID-19

dengan kepatuhan physical distancing dengan p Value = 0,000.

5. Masyarakat kota Samarinda yang tergolong patuh dalam penerapan

protokol kesehatan (penggunaan masker, mencuci tangan dan

physical distancing) adalah sebanyak 68,8% dan tidak patuh

sebanyak 31,2%. Pengetahuan berhubungan signifikan terhadap

kepatuhan penerapan protokol kesehatan (penggunaan masker,

mencuci tangan dan physical distancing) pada masyarakat kota

Samarinda dengan nilai p Value = 0,000.

92
B. Saran

1. Bagi Dinas Kesehatan Kota Samarinda

Diharapkan lebih meningkatkan upaya promotif dan preventif

kesehatan yang dapat berupa kegiatan sosialisasi dan edukasi

sebagai upaya menyebarkan informasi dan menumbuhkan

kesadaran masyarakat mengenai COVID-19 beserta tindakan

pencegahannya. Selain itu dalam upaya pelaksanaan protokol

kesehatan ditunjang dengan pengadaan sarana cuci tangan di

tempat umum, pembagian masker bagi masyarakat dan

penyemprotan desinfektan.

2. Bagi Fakultas/Universitas

Diharapkan dapat menjalankan Gerakan Kampus Siaga

COVID-19, dimulai dari pengembangan kebijakan terkait COVID-19

seperti panduan pencegahan penularan COVID-19, kegiatan belajar

mengajar secara daring serta penerapan protokol kesehatan

(memakai masker, cuci tangan pakai sabun / hand sanitizer dan

jaga jarak). Selain itu diharapkan adanya pengembangan instrumen

pendukung Kampus Siaga COVID-19 seperti pengadaan media

edukasi tentang COVID-19 dapat berupa leaflet, brosur, podcast

maupun melalui feed instagram, media ini dapat dicetak untuk

disebarkan kepada civitas akademika dan masyarakat sekitar

ataupun ditautkan pada website kampus.

3. Bagi Masyarakat

93
Diharapkan masyarakat lebih aktif dalam mencari sumber

informasi maupun mengikuti edukasi yang diberikan oleh tenaga

kesehatan mengenai COVID-19 beserta pencegahannya sehingga

dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai COVID-

19. Selain itu diharapkan masyarakat dapat mengimplementasikan

sikap dan perilaku pencegahan penularan COVID-19 di kehidupan

sehari – hari seperti menggunakan masker dan mencuci tangan

menggunakan fasilitas cuci tangan yang telah disediakan.

4. Bagi Peneliti Selanjutnya

Diharapkan dapat mengembangkan penelitian ini dengan

melakukan penambahan variabel maupun jumlah populasi yang

lebih beragam dari daerah yang berbeda sehingga akan didapatkan

penelitian yang lebih baik lagi.

DAFTAR PUSTAKA

Absor, S. (2020). Hubungan Tingkat Pendidikan dengan Kepatuhan


Berobat Penderita TB Paru di Wilayah Kabupaten Lamongan pada
Januari 2016 - Desember 2018. Medica Arteriana (MED-ART)
Volume 2 No. 2, 80-87.

Adityo Susilo, e. a. (2020). Coronavirus Disease 2019 : Tinjauan Literatur


Terkini. Jurnal Penyakit Dalam Indonesia, 45-67.

Alvina Widhani, e. a. (2020). Factors Related to Knowledge, Perception,


and Practices Towards COVID-19 Among Patients with

94
Autoimmune Disease : A Multicenter Online Survey. Acta Med
Indones - Indones J Intern Med, 214 - 226.

Amar, R. Y. (2019). Hubungan Pengetahuan dengan Perilaku Kebiasaan


Cuci Tangan Pakai Sabun pada Siswa SD Negeri 101893 Bangun
Rejo Kecamatan Tanjung Morawa. Medan: Program Studi Ilmu
Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas
Islam Negeri.

Anggun Wulandari, e. a. (2020). Hubungan Karakteristik Individu dengan


Pengetahuan tentang Pencegahan Coronavirus Disease 2019 pada
Masyarakat di Kalimantan Selatan. Jurnal Kesehatan Masyarakat
Indonesia, 42-46.

Anwar, R. (2005). Teori Sederhana Prosedur Pemilihan Uji Hipotesis.


Bandung: Fakultas Kedokteran UNPAD.

Arief Kresna, J. A. (2020). Pengaruh Physical Distancing dan Social


Distancing Terhadap Kesehatan dalam Pendekatan Linguistik.
Jurnal Syntax Transformation, 2721 - 2769.

Arikunto. (2006). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:


Rineka Cipta.

Arikunto. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:


Rineka Cipta.

BNPB. (2020, Maret 17). Retrieved from Keputusan Kepala Badan


Nasional Penanggulangan Bencana Nomor 13 A Tahun 2020
Tentan Perpanjangan Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana
Wabah Penyakit Akibat Virus Corona Di Indonesia:
https://www.bnpb.go.id/

BPS, B. P. (2020, September 08). Proyeksi Penduduk Kota Samarinda


Tahun 2015 - 2020. Retrieved from Badan Pusat Statistik:
https://samarindakota.bps.go.id/

Budi. (2020, April 29). Warga Samarinda Terjaring, Abaikan Physical


Distancing, Dihukum Push Up dan Menyanyi Indonesia Raya.
Retrieved from TribunKaltim.co:
https://kaltim.tribunnews.com/2020/04/29/warga-samarinda-
terjaring-abaikan-physical-distancing-dihukum-push-up-dan-
menyanyi-indonesia-raya?page=3

95
Budi Yanti, F. D. (2020). Perbedaan Uji Daignostik Antigen, Antibodi , RT-
PCR dan Tes Cepat Molekuler pada Coronavirus Disease 2019.
Jurnal Kedokteran Syiah Kuala, 172-177.

Chen, X. (2020). Hand Hygiene, Mask Wearing Behaviors and Its


Associated Factors during the COVID-19 Epidemic : A Cross
Sectional Study among Primary School Student in Wuhan, China.
Journal of Environmental Research and Public Health, 1-11.

Dahlan, M. S. (2014). Langkah-langkah Membuat Proposal Penelitian


Bidang Kedoteran dan Kesehatan. Jakarta: Sagung Seto.

Devi Pramita Sari, N. S. (2020). Hubungan antara Pengetahuan


Masyarakat dengan Kepatuhan Penggunaan Masker Sebagai
Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19 di Ngronggah. Jurnal
Ilmiah Rekam Medis dan Informatikan Kesehatan, 52-55.

Dinkes. (2018). Profil Kesehatan Tahun 2017. Samarinda: Dinas


Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur.

Direktorat Jendral P2P, D. J. (2020). Pedoman Kesiapsiagaan


Menghadapi Coronavirus Disease (COVID-19). Jakarta:
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, D. P. (2020).


Pedoman Kesiapsiagaan Menghadapi Coronavirus Disease.
Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Fadzilla, N. N. (2018). Pengaruh Edukasi Tnetang Pemakaian Masker


Terhadap Pengetahuan dan Sikap Paramedis di Puskesmas Non
Rawat Inap Gamping I dan Sewon II [Skripsi]. Yogyakarta:
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Glabska, D. (2020). Population Based Study of the Influence of the


COVID-19 Pandemic on Hand Hygiene Behaviors - Polish
Adolescents COVID-19 Experience Study. Sustainability, 1-17.

Guntur, B. (2016). Hubungan Antara Dukungan Keluarga Terhadap


Kepatuhan Diet Pendertia Hipertensi di Puskesmas Demangan
Kota Madiun [Skripsi]. Madiun: Stikes Bhakti Husada Mulia Madiun.

Hamdani, R. (2017). Hubungan Kepatuhan Minum Obat Dengan


Kekambuhan Klien Gangguan Jiwa di Wilayah Kerja Puskesmas

96
Sicincin Tahun 2017. Padang: Program Studi Ilmu Keperawatan
Stikes Perintis Padang.

Han Y, Y. H. (2020). The Transmission and Diagnosis of 2019 Novel


Coronavirus Infection Disease (COVID-19). J Med Virol.

Hidayati, D. (2020). Profil Penduduk Terkonfirmasi Positif COVID-19 dan


Meninggal : Kasus Indonesia dan DKI Jakarta. Jurnal
Kependudukan Indonesia, 93-100.

Hurlock, E. B. (2004). Psikologi Perkembangan. Jakarta: PT. Gelora


Aksara Pratama.

Ihsan, H. (2015). Validitas Isi Alat Ukur Penelitian : Konsep dan Panduan
Penilaiannya. PEDAGOGIA Jurnal Ilmu Pendidikan, 266 - 273.

Ika Purnamasari, A. E. (2020). Tingkat Pengetahuan dan Perilaku


Masyarakat Kabupaten Wonosobo Tentang COVID-19. Jurnal
Ilmiah Kesehatan, 33-42.

Inggrid. (2020, Oktober 2019). Kurangnya Kesadaran Masyarakat dalam


Menerapkan Physical Distancing. Retrieved from suara.com:
https://yoursay.suara.com/news/2020/10/19/130548/kurangnya-
kesadaran-masyarakat-dalam-menerapkan-physical-distancing

Joko. (2020, September 22). Dua Pekan, Pelanggar Berkurang. Retrieved


from Samarinda Pos: https://sapos.co.id/2020/09/22/dua-pekan-
pelanggar-berkurang/

JurnalNews. (2020, September 7). Dokter Tirta Sebut 5 Alasan


Masyarakat Tidak Mau Pakai Masker. Retrieved from
JurnalNews.id: https://jurnalnews.id/dokter-tirta-sebut-5-alasan-
masyarakat-tidak-mau-pakai-masker/

KBBI. (2020, September 08). KBBI. Retrieved from https://kbbi.web.id

Kemenkes. (2014). Pusat Data dan Informasi (Perilaku Mencuci Tangan


Pakai Sabun di Indonesia). Jakarta: Kementerian Kesehatan RI.

Kemenkes. (2019). Laporan Riskesdas 2018. Jakarta: Badan Litbangkes.

Kemenkes. (2020, Mei 07). Cuci Tangan Kunci Bunuh Virus COVID-19.
Retrieved from kemenkes.go.id:
https://www.kemkes.go.id/article/view/20050700001/cuci-tangan-
kunci-bunuh-virus-covid-19.html

97
Komariah, S. d. (2019). Hubungan Pengetahuan, Usia Dan Paritas
Dengan Kejadian Komplikasi Kehamilan Pada Ibu Hamil Trimester
III di Rumah Sakit Ibu dan Anak Aisyiyah Saamrinda. Jurnal
Kesehatan Masyarakat.

Krisiandi. (2020, April 10). Jubir Pemerintah : Penerapan Physical


Distancing Melalui Kebijakan PSBB. Retrieved from Kompas.com:
https://nasional.kompas.com/read/2020/04/10/18195851/jubir-
pemerintah-penerapan-physical-distancing-diperkuat-melalui-
kebijakan

Kushartanti. (2012). Beberapa Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Cuci


Tangan Pakai Sabun (CTPS) (Studi di Sekolah Dasar Negeri
Brebes 3). Semarang: Universitas Diponegoro.

Law, S. L. (2020). Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS) and


coronavirus disease 2019 (COVID-19) : From Causes to Prevention
in Hong Kong. International Journal of Infectious Disease,
https://doi.org/10.1016/j.ijid.2020.03.05%209.

Malikah, S. S. (2017). Hubungan antara Kontrol Diri dengan Kepatuhan


Terhadap Peraturan pada Santri Remaja. Malang: Fakultas
Psikologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang.

Mariz, N. (2020). Hubungan Pengetahuan Tentang COVID-19 dengan


Kepatuhan Upaya Pencegahan (Pemakaian Masker, Mencuci
Tangan dan Physical Distancing) Pada Masyarakat Kota
Palembang. Palembang: Fakultas Kedokteran Universitas
Sriwijaya.

Mientarini, E. I. (2018). Hubungan Pengetahuan dan Sikap Terhadap


Kepatuhan Minum Obat Pasien Tuberkulosis Paru Fase Lanjutan di
Kecamatan Umbulsari Jember. Jurnal IKESMA Volume 14 Nomor 1
, 11-18.

Notoadmodjo. (2010). Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Notoadmodjo. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka


Cipta.

Notoatmodjo. (2014). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka


Cipta.

98
Novi Afrianti, C. R. (2021). Faktor - Faktor yang Mempengaruhi Kepatuhan
Masyarakat Terhadap Protokol Kesehatan COVID-19. Jurnal Ilmiah
Permas : Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Volume 11 No. 1, 113 - 124.

Nurcahya, S. A. (2020). Hubungan Pengetahuan Keluarga Pasien TB


dengan Kepatuhan Penggunaan Masker di Ruang Kemuning
RSUD dr. Soegiri Lamongan. Lamongan: STIKES Muhammadiyah
Lamongan.

Nursalam. (2013). Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta:


Salemba Medika.

Pemprov Kaltim, P. P. (2020, September 06). Kaltim Tanggap Covid-19.


Retrieved from https://covid19.kaltimprov.go.id/\

Pratiwi, E. M. (2017). Tetap Sehat Saat Lansia - Pencegahan dan


Penanganan 45 Penyakit yang Sering Hinggap di Usia Lanjut edisi
1. Yogyakarta.

PublicHealthOntario. (2020). Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) -


Physical Distancing. Canada: Ontario Ministry of Health's.

Qonitah, F. F. (2021). Hubungan Antara Pengetahuan, Sikap dan Perilaku


Generasi Z dengan Kepatuhan Penggunaan Masker, Jaga Jarak
dan Cuci Tangan Sebagai Upaya Pencegahan Penyakit COVID-19
Pada Kegiatan Keagamaan di Rumah Ibadah Kota Palembang.
Palembang: Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah
Palembang.

Raharyani, I. P. (2020). Tingkat Pengetahuan Dan Perilaku Masyarakat


Kabupaten Wonosobo Tentang COVID-19. Jurnal Ilmiah
Kesehatan, https://ojs.unsiq.ac.id/index.php/jik/artic
%20le/view/1311/783.

Rahayu, N. (2017). Hubungan Kepatuhan Diet Diabetes Mellitus Dengan


Tingkat Kadar Gula Darah Pada Pasien Diabetes Melittus di Klinik
Penyakit Dalam RSUD dr. Sayidiman Magetan [Skripsi]. Madiun:
Stikes Bhakti Husada Mulia Madiun.

Riduan, M. (2020, September 9). Tak Pakai Masker, 25 Orang Terjaring


Razia di Pasar Segiri Samarinda, Pelanggar Kena Sanksi.
Retrieved from TribunKaltim.co:
https://kaltim.tribunnews.com/2020/09/09/tak-pakai-masker-25-

99
orang-terjaring-razia-di-pasar-segiri-samarinda-pelanggar-kena-
sanksi

Risnawaty, G. (2016). Faktor Determinan Perilaku Cuci Tangan Pakai


Sabun (CTPS) pada Masyarakat di Tanah Kalikedinding. Jurnal
Promkes, 70-81.

Sarmono, S. W. (2009). Psikologi Sosial. Jakarta: Salemba Humanika.

Satgas, C.-1. (2021). Analisis Data COVID-19 Indonesia, Update Per 03


Januari 2021. Jakarta: Satuan Tugas Penanganan COVID-19.

Setyo. (2020, September 21). Razia Masker Libatkan Aparat Gabungan


TNI-Polri-Satpol PP Samarinda. Retrieved from DetakKaltim.com:
https://detakkaltim.com/index.php/2020/09/21/razia-masker-
libatkan-aparat-gabungan-tni-polri-satpol-pp-samarinda/

Stefriany, M. (2017). Analisis Faktor - Faktor yang Berhubungan dengan


Kepatuhan Ibu dalam Pemberian Imunisasi Dasar Di Puskesmas
Tongkaina Kecamatan Bunaken Kota Madya Manado. e-Journal
Keperawatan, 1-12.

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif. Bandung: Afabeta.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif. Bandung:


Alfabeta.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif. Bandung: Alfabeta.

Sukmadinata, N. S. (2010). Metode Penelitan Pendidikan. Bandung:


Remaja Rosdakarya.

Susanti, I. D. (2018). Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap dengan


Perilaku PUS dalam Deteksi Dini Kanker Serviks di Desa
Pendowoharjo Sewon Bantul Tahun 2017. Yogyakarta: Politeknik
Kesehatan Kementerian Kesehatan Yogyakarta.

Susanto. (2015). Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Kepatuhan


Minum Obat Pasien Hipertensi Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas
Sungai Cuka Kabupaten Tanah Laut. Jurnal Ilmiah Manuntung, 62-
67.

Syadidurrahman, e. a. (2020). Perilaku Physical Distancing Mahasiswa


UIN Syarif Hidayatullah Jakarta pada Masa Pandemi COVID-19.
Indonesian Journal of Health Promotion and Behavior, 29-37.

100
Tambun, L. T. (2020, Maret 25). Putus Mata Rantai Sebaran Corona,
Pemerintah Serukan Physical Distancing. Retrieved from
Beritasatu: https://www.beritasatu.com/iman-rahman-
cahyadi/kesehatan/612885/putus-mata-rantai-sebaran-corona-
pemerintah-serukan-physical-distancing

Tri Sulistyaningtyas, J. J. (2020). Power of Knowledge and Community


Social Class aboveCovid-19 Pandemic Information on Social
Media. Jurnal Komunikasi Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia
Volume 5, 52 - 62.

Vincent Chi Chung, e. a. (2020). The role of community-wide wearing of


face mask for control of coronavirus disease 2019 (COVID-19)
epidemic due to SARS-CoV-2. Journal Of Infection, 107-114.

Wang Y, T. H. (2020). Reduction of secondary transmission of SARS-


CoV-2 in households by face mask use, disinfection and social
distancing : a cohort study in Beijing, China. BJM Global Health,
doi:10.1136/bmjgh-2020-002794.

Whelton, P. K. (2018). Guidline for the Prevention, Detection, Evaluation


and Management of High Blood Pressure in Adult. American
College of Cardiology, 127-248.

WHO. (2020). Anjuran Mengenai Penggunaan Masker dalam Konteks


COVID-19. Panduan Interim.

WHO. (2020, Juni 05). Anjuran Mengenai Penggunaan Masker dalam


Konteks COVID-19 [Panduan Interim]. Retrieved from who.int:
https://www.who.int/docs/default-
source/searo/indonesia/covid19/anjuran-mengenai-penggunaan-
masker-dalam-konteks-covid-19.pdf?sfvrsn=8a209b04_2

WHO. (2020). Laboratory Testing for Coronavirus Disease 2019 (COVID-


19) in Suspected Human Case. 1-10: World Health Organization.

WHO, W. H. (2020). Transmisi SARS-CoV-2 : Implikasi Terhadap


Kewaspadaan Pencegahan Infeksi. World Health Organization.

Widi, A. O. (2019). Hubungan Pengetahuan dan Sikap Terhadap Perilaku


Cuci Tangan pada Masyarakat Kelurahan Pegirian. Jurnal Promkes
: The Indonesian Journal of Health Promotion and Health
Education, 1-11.

101
Widyaningrum, N. (2020). Gambaran Penerapan Physical Distancing
Sebagai Upaya Menekan Persebaran COVID-19 di Provinsi Daerah
Istimewa Yogyakarta. Jurnal Ilmu Pengatahuan Sosial, 470-481.

Wijayanti, A. D. (2014). Pengaruh Relaksasi Progressive (Kepala dan


Tangan) Terhadap Penurunan Intensitas Nyeri pada Pasien Pasca
Pembedahan Benigna Prostat Hiperplasia (BPH) di Rumah Sakit
dr. R. Goetong Purbalingga. Purwokerto: Universitas
Muhammadiyah Purwokerto.

World Health Organization, W. (2020, September 24). WHO Coronavirus


Disease (COVID-19) Dashboard. Retrieved from who.int:
https://covid19.who.int/

Worldmeters. (2020, September 06). Retrieved from Worldmeters:


https://www.worldometers.info/coronavirus/

Worldmeters. (2020, September 8). Coronavirus in the United States :


Cases by State. Retrieved from Worldmeters:
https://www.worldometers.info/coronavirus/country/us/

Yeni, P. S. (2016). Faktor - Faktor Yang Berhubungan dengan


Pengetahuan Penggunaan Obat Generik Pada Masyarakat di
Wilayah Kerja Puskesmas Padang Panyang Kabupaten Nagan
Raya Tahun 2015. Aceh: Universitas Teuku Umar.

Yoghy Irfan, A. (2020, September 10). Tiga Hari, 147 Orang Terjaring
Razia Masker di Samarinda. Retrieved from selasar.co:
https://selasar.co/read/2020/09/10/2878/tiga-hari-147-orang-
terjaring-razia-masker-di-samarinda

Zulhafandi, R. A. (2020). Hubungan Pengetahuan Tentang COVID-19


dengan Kepatuhan Physical Distancing di Tarakan. Jurnal
Kebidanan Mutiara Mahakam, 102-111.

102
LAMPIRAN
Lampiran 1

LEMBAR KONSULTASI

Judul Penelitian : Hubungan Pengetahuan dengan Kepatuhan Penggunaan


Masker, Mencuci Tangan dan Physical Distancing Sebagai
Upaya Pencegahan Penyebaran Penyakit COVID-19 di
Samarinda

Pembimbing : Ns. Milkhatun., M. Kep


No Tanggal Konsultasi Hasil Konsultasi Paraf
1. 28/Agustus/ Judul - Acc Judul
2020
2. 14/September/ Bab 1,2,3 - Tambahkan referensi untuk bab 1
2020 - Tambahkan uraian mengenai
gambaran kepatuhan penggunaan
masker
- Perbaiki tujuan dan manfaat
penelitian
- Perbaiki keaslian penelitian
- Perbaiki urutan penjelasan bab 2
- Tambahkan data penelitian terkait
- Perbaiki definisi operasional
kepatuhan
- Tambahkan kisi – kisi kuesioner
- Tambahkan uji statistik yang akan
digunakan
3. 26/September/ Bab 1,2,3 - Perbaiki kuesioner
2020 dan - Perbaiki definisi operasional
kuesioner pengetahuan
- Tambahkan teori pengetahuan
Bloom pada bab 2
- Perjelas masing-masing variabel ada
definisi operasional
- Perbaiki rumus penentuan sampel
4. 6/Oktober/ Bab 2 dan - Perbaiki rumus penentuan sampel
2020 bab 3 - Perbaiki indikator definisi operasional

5. 12/Oktober/ Bab 3 - Rumus penentuan sampel dan teknik


2020 sampling acc

6. 18/Oktober/ Bab 2 dan - Perbaiki kerangka teori dan definisi


2020 bab 3 operasional
7. 1/November/ Kuesioner - Perbaiki kuesioner kepatuhan
2020
8. 4/November/ Kuesioner - Perbaiki kuesioner cuci tangan,
2020 physical distancing dan lengkapi
daftar pustaka
9. 17/November/ Bab 1,2,3 - Perbaiki kuesioner pengetahuan,
2020 dan penggunan masker, cuci tangan dan
kuesioner physical distancing
- Perbaiki kerangka konsep dan
kerangka teori serta tambahkan
sumber
10. 12/Januari/ Kerangka ACC
2021 konsep, (siapkan untuk maju sidang proposal)
kerangka
teori dan
kuesioner
11. 13/April/2021 Kuesioner - Perbaiki bagian data demografi
untuk uji responden
validitas - Lanjutkan untuk pengambilan data uji
validitas
12. 21/April/2021 Uji Validitas - Lanjut ke penelitian
dan
Relibilitas
13. 17/Mei/2021 Analisis - Lanjut ke pembahasan
SPSS
14. 28/Mei/2021 Bab 4 - Perbaiki bagian kategori usia
- Melengkapi judul dengan subjek yang
diteliti
- Melengkapi bagian pembahasan
15 16/Juni/2021 Bab 4 dan - Perbaiki bagian keterbatasan
Bab 5 penelitian
- Perbaiki bagian saran
Lampiran 2

LEMBAR PERMOHONAN UNTUK BERSEDIA MENJADI RESPONDEN

Kepada Yth.
Saudara/i …….
di-
Tempat

Assalamu’alaikum Wr. Wb.


Dengan Hormat,
Saya yang bertanda tangan dibawah ini:
Nama : Ghina Fansuri
NIM : 1911102411151
Institusi : Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
Saya akan melakukan penelitian dengan judul “Hubungan Pengetahuan
Dengan Kepatuhan Penggunaan Masker, Mencuci Tangan dan Physical
Distancing Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran Penyakit Covid-19 Di
Samarinda”.
Sehubung dengan hal tersebut di atas, saya mengharapkan kerja sama
saudara/i untuk menjawab dengan sejujur-jujurnya dan apa adanya. Saya akan
menjaga kerahasiaan dan tidak akan digunakan untuk maksud lain kecuali sebagai
keperluan penelitian.
Demikian surat permohonan ini saya buat, atas kesediaan saudara/i sebagai
responden saya ucapkan terimakasih
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Samarinda, 21 April 2021

Peneliti
Lampiran 3

LEMBAR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

Setelah membaca maksud dan tujuan penelitian ini, maka dengan


kesadaran penuh tanpa paksaan dari pihak lain menyatakan saya bersedia
untuk berpartisipasi menjadi responden penelitian dengan judul
“Hubungan Pengetahuan Dengan Kepatuhan Penggunaan Masker,
Mencuci Tangan dan Physical Distancing Sebagai Upaya Pencegahan
Penyebaran Penyakit Covid-19 Di Samarinda”. yang dilakukan
Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur:

Nama : Ghina Fansuri


NIM : 1911102411151
Institusi : Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur

Saya memahami bahwa hasil penelitian ini tidak akan berdampak


negatif/ merugikan saya. Segala informasi yang saya berikan akan dijamin
kerahasiaannya. Saya memahami bahwa hasil penelitian ini akan menjadi
bahan masukan bagi peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, oleh
karena itu jawaban yang saya berikan adalah jawaban yang sebenarnya.
Dengan ini saya menyatakan secara sukarela bersedia menjadi responden
dan berpartisipasi aktif dalam penelitian.

Samarinda, 21 April 2021


Responden

(…………………………..)
Lampiran 4

LEMBAR DATA DEMOGRAFI RESPONDEN

Petunjuk pengisian data demografi responden

1. Bacalah setiap pertanyaan dengan teliti sebelum anda menjawab.

2. Berilah tanda check (√) pada kolom yang tersedia yang anda anggap

sesuai dengan anda:

a. Kode responden :
b. Jenis kelamin :
( ) Laki – Laki
( ) Perempuan
c. Usia anda saat ini :
( ) 14 – 19 tahun
( ) 20 -35 tahun
( ) 36 – 45 tahun
( ) > 45 tahun
d. Pendidikan terakhir anda :
( ) Tidak sekolah
( ) SD
( ) SMP
( ) SMA
( ) Perguruan Tinggi
e. Pekerjaan anda saat ini :
( ) Pegawai Negeri
( ) Swasta
( ) Wiraswasta
( ) Buruh
( ) Mahasiswa/Pelajar
Lampiran 5

KUESIONER
PENGETAHUAN COVID-19

PETUNJUK :
1. Pada kuesioner ini terdapat 10 pertanyaan. Pertimbangkan baik-baik
setiap pertanyaan dalam kaitannya dengan pengetahuan yang anda
ketahui mengenai COVID-19. Berilah jawaban yang benar-benar cocok
dengan pilihan anda.
2. Jangan dipengaruhi oleh jawaban orang lain
3. Berilah tanda √ pada setiap jawaban yang anda anggap sesuai

Pilihan jawaban tersebut adalah : Ya atau Tidak

No Pertanyaan Ya Tidak
1. Penularan COVID-19 melalui droplet (percikan
yang dikeluarkan saat batuk, bersin dan berbicara)
2. COVID-19 disebabkan oleh virus SARS-CoV-2
3. Meminum air kelapa, garam dan jeruk nipis dapat
mencegah terkena COVID-19
4. Menggunakan masker (seperti masker medis atau
masker kain 3 lapis/fly) dan mencuci tangan dapat
mencegah penyebaran COVID-19
5. Menyentuh barang yang terkontaminasi virus, tidak
akan menyebabkan seseorang tertular COVID-19
6. Semua orang yang terinfeksi COVID-19 akan
menunjukkan gejala yang khas seperti kehilangan
penciuman dan indera perasa
7. Berjemur dibawah sinar matahari dapat membunuh
virus COVID-19
8. Berada dalam kerumunan dapat meningkatkan
risiko terkena COVID-19
9. Orang yang mengalami sesak nafas dapat
dipastikan terkena COVID-19
10. COVID-19 terjadi akibat konspirasi dan rekayasa
politik
Lampiran 6

KUESIONER
KEPATUHAN PENGGUNAAN MASKER

PETUNJUK :
1. Pada kuesioner ini terdapat 8 pertanyaan. Pertimbangkan baik-baik
setiap pertanyaan dalam kaitannya dengan kepatuhan anda dalam
penggunaan masker. Berilah jawaban yang benar-benar cocok dengan
pilihan anda.
2. Jangan dipengaruhi oleh jawaban orang lain
3. Berilah tanda √ pada setiap jawaban yang anda anggap sesuai

Pilihan jawaban tersebut adalah : Ya atau Tidak

No. Pernyataan Ya Tidak


1. Saya meyakini bahwa dengan mematuhi
instruksi untuk menggunakan masker, saya
membantu dalam mencegah penularan COVID-
19
2. Saya menggunakan masker ketika beraktivitas
keluar rumah
3. Saya meyakini bahwa instruksi untuk
menggunakan masker hanya untuk orang yang
sakit
4. Saya menggunakan masker ketika pergi ke
tempat ibadah, pasar, dll
5. Saya sering mengabaikan instruksi penggunaan
masker ketika berkumpul dengan teman-teman
6. Ketika kedapatan melakukan pelanggaran dalam
penggunaan masker, saya akan menjalankan
hukuman dengan lapang dada sesuai dengan
peraturan yang telah ditetapkan
7. Saya menggunakan masker secara asal-asalan
(masker hanya menutup mulut saja)
8. Saya lebih memilih untuk kabur daripada
melaksanakan hukuman pendisiplinan
penggunaan masker
Lampiran 7

KUESIONER
KEPATUHAN MENCUCI TANGAN

PETUNJUK :
1. Pada kuesioner ini terdapat 6 pertanyaan. Pertimbangkan baik-baik
setiap pertanyaan dalam kaitannya dengan kepatuhan anda dalam
mencuci tangan. Berilah jawaban yang benar-benar cocok dengan
pilihan anda.
2. Jangan dipengaruhi oleh jawaban orang lain
3. Berilah tanda √ pada setiap jawaban yang anda anggap sesuai

Pilihan jawaban tersebut adalah : Ya atau Tidak

No. Pernyataan Ya Tidak


1. Saya mencuci tangan setelah memegang
gagang pintu, pegangan tangga, tombol lift, uang
tunai dan setelah beraktivitas keluar rumah
2. Saya meyakini bahwa mencuci tangan dapat
melindungi diri dari paparan virus COVID-19
3. Saya merasa mencuci tangan tidak diperlukan
dan hanya membuang waktu
4. Saya mencuci tangan menggunakan air dan
sabun selama 40-60 detik atau menggunakan
hand sanitizer selama 20-30 detik
5. Saya seringkali lupa mencuci tangan
6. Saya mencuci tangan menggunakan air saja
Lampiran 8

KUESIONER
KEPATUHAN PHYSICAL DISTANCING

PETUNJUK :
1. Pada kuesioner ini terdapat 8 pertanyaan. Pertimbangkan baik-baik
setiap pertanyaan dalam kaitannya dengan kepatuhan anda dalam
penerapan physical distancing. Berilah jawaban yang benar-benar
cocok dengan pilihan anda.
2. Jangan dipengaruhi oleh jawaban orang lain
3. Berilah tanda √ pada setiap jawaban yang anda anggap sesuai

Pilihan jawaban tersebut adalah : Ya atau Tidak

No. Pernyataan Ya Tidak


1. Saya melakukan physical distancing (jaga jarak)
ketika berada di tempat umum, angkutan umum,
rumah ibadah dan tempat kerumunan lainnya.
2. Saya tetap menerapkan perilaku physical distancing
(jaga jarak) meskipun sudah menggunakan masker
dan mencuci tangan
3. Saya merasa physical distancing (jaga jarak) hanya
akan mengurangi interaksi dengan orang lain
4. Saya meyakini bahwa dengan mematuhi physical
distancing (jaga jarak), saya membantu dalam
mengurangi penyebaran virus COVID-19
5. Saya tidak menjalankan kebijakan physical
distancing (jaga jarak) karena menyusahkan saya
untuk beraktivitas
6. Saya lebih memilih kabur daripada melaksanakan
hukuman pendisiplinan physical distancing (jaga
jarak)
7. Saya mengabaikan kebijakan physical distancing
(jaga jarak) ketika bertemu teman dan keluarga saya
8. Ketika kedapatan melakukan pelanggaran dalam
menerapkan physical distancing (jaga jarak), saya
akan menjalankan hukuman dengan lapang dada
sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan
Lampiran 9

HASIL UJI VALIDITAS ISI (EXPERT JUDGEMENT)

Rater
Ite I S S S Σ N (C-
Indikator I V Ket
m I I 1 2 3 S 1)
I
I
1 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
2 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
3 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
0,
Pengetahuan 4 3 4 4 2 3 3 8 9 89 Sangat Tinggi
0,
5 3 3 4 2 2 3 7 9 78 Tinggi
0,
6 4 4 3 3 3 2 8 9 89 Sangat Tinggi
1 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
2 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
Masker 3 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
4 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
5 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
0,
1 4 4 2 3 3 1 7 9 78 Tinggi
Mencuci 2 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
Tangan 0,
3 4 3 3 3 2 2 7 9 78 Tinggi
4 4 4 4 3 3 3 9 9 1 Sangat Tinggi
0,
1 4 3 2 3 2 1 6 9 67 Tinggi
0,
2 4 3 4 3 2 3 8 9 89 Sangat Tinggi
Physical 0,
Distancing 3 3 3 4 2 2 3 7 9 78 Tinggi
0,
4 4 3 4 3 2 3 8 9 89 Sangat Tinggi
0,
5 4 3 4 3 2 3 8 9 89 Sangat Tinggi
Lampiran 10

HASIL UJI VALIDITAS VARIABEL PENGETAHUAN


DENGAN KORELASI POINT BISERIAL
Responden X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7 X8 Jumlah
1 1 1 1 1 1 1 0 0 6
2 1 1 1 1 0 0 0 1 5
3 0 1 1 1 1 1 1 1 7
4 1 1 1 1 1 0 1 1 7
5 1 1 1 1 1 1 1 1 8
6 1 1 1 1 0 1 1 1 7
7 1 0 1 1 1 1 1 1 7
8 1 1 1 1 0 1 1 1 7
9 0 0 0 0 0 0 0 0 0
10 1 1 1 1 1 1 1 1 8
11 1 1 1 1 0 0 1 1 6
12 0 1 0 0 1 1 0 0 3
13 1 0 1 0 0 0 1 0 3
14 1 1 1 1 1 1 1 1 8
15 1 1 1 1 1 1 0 1 7
16 1 1 1 1 1 1 1 1 8
17 0 0 0 1 0 0 0 0 1
18 1 1 1 1 1 1 1 1 8
19 1 1 1 1 1 1 1 0 7
20 1 0 1 1 0 1 1 1 6
21 1 1 0 1 1 1 0 1 6
22 0 0 1 0 0 0 1 0 2
23 0 1 0 1 1 1 1 0 5
24 1 0 0 0 0 0 0 1 2
25 1 1 1 1 1 1 1 0 7
26 1 1 1 1 1 0 1 1 7
27 0 1 0 1 0 1 0 0 3
28 0 1 1 1 0 1 1 1 6
29 1 1 0 0 1 1 0 1 5
30 1 1 1 1 1 1 1 1 8
Jumlah 22 23 22 24 18 21 20 20
Mp 6,50 6,48 6,59 6,46 6,78 6,52 6,60 6,65
Mt 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67
St 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29
Uji Validitas

p 0,73 0,77 0,73 0,80 0,60 0,70 0,67 0,67


q 0,27 0,23 0,27 0,20 0,40 0,30 0,33 0,33
r Hitung 0,60 0,64 0,67 0,69 0,59 0,57 0,58 0,61
r tabel 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36
t Hitung 3,99 4,42 4,75 5,05 3,90 3,68 3,72 4,03
t Tabel 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05
Kriteria Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid

Lampiran 11
HASIL UJI VALIDITAS VARIABEL KEPATUHAN PENGGUNAAN
MASKER DENGAN KORELASI POINT BISERIAL

Responden X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7 X8 Jumlah
1 1 1 1 1 1 1 0 0 6
2 1 1 1 1 0 0 0 1 5
3 1 1 1 1 1 1 1 1 8
4 1 1 1 1 1 1 1 1 8
5 1 1 1 1 1 1 1 1 8
6 1 1 1 1 0 1 1 1 7
7 1 1 1 1 1 1 1 1 8
8 1 1 1 1 0 1 1 1 7
9 0 0 0 0 0 0 0 0 0
10 1 1 1 1 1 1 1 1 8
11 1 1 1 1 0 0 1 1 6
12 0 1 0 0 1 1 0 0 3
13 1 0 1 0 0 0 1 0 3
14 1 1 1 1 1 1 1 1 8
15 1 1 1 1 1 1 0 1 7
16 1 1 1 1 1 1 1 1 8
17 0 0 0 1 0 0 0 0 1
18 1 1 1 0 1 1 1 1 7
19 1 1 1 1 1 1 1 1 8
20 0 0 1 1 0 1 1 1 5
21 1 1 0 1 1 1 0 1 6
22 0 0 1 0 1 0 1 0 3
23 0 1 0 1 1 1 1 0 5
24 1 0 0 0 0 0 0 1 2
25 1 1 1 1 1 1 1 0 7
26 1 1 1 1 1 0 1 1 7
27 0 1 0 1 0 1 0 0 3
28 0 1 1 1 0 1 1 1 6
29 1 1 0 0 1 1 0 1 5
30 1 1 1 1 1 1 1 1 8
Jumlah 22 24 22 23 19 22 20 21
Mp 6,68 6,63 6,73 6,52 6,74 6,64 6,75 6,76
Mt 5,77 5,77 5,77 5,77 5,77 5,77 5,77 5,77
St 2,33 2,33 2,33 2,33 2,33 2,33 2,33 2,33
Uji Validitas

p 0,73 0,80 0,73 0,77 0,63 0,73 0,67 0,70


q 0,27 0,20 0,27 0,23 0,37 0,27 0,33 0,30
r Hitung 0,65 0,74 0,68 0,59 0,55 0,62 0,60 0,65
r Tabel 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36
t Hitung 4,54 5,77 4,96 3,84 3,46 4,17 3,94 4,56
t Tabel 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05
Kriteria Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid
Lampiran 12

HASIL UJI VALIDITAS VARIABEL KEPATUHAN MENCUCI TANGAN


DENGAN KORELASI POINT BISERIAL

Responden X1 X2 X3 X4 X5 X6 Jumlah
1 1 1 1 1 1 1 6
2 1 1 1 1 0 0 4
3 1 1 1 1 1 1 6
4 1 1 1 1 1 1 6
5 1 1 1 1 1 1 6
6 1 1 1 1 0 1 5
7 1 1 1 1 1 1 6
8 1 1 1 1 0 1 5
9 0 0 0 0 0 0 0
10 1 1 1 1 1 1 6
11 1 1 1 1 0 0 4
12 0 1 0 0 1 1 3
13 1 0 1 0 0 0 2
14 1 1 1 1 1 1 6
15 1 1 1 1 1 1 6
16 1 1 1 1 1 1 6
17 0 0 0 0 0 0 0
18 1 1 1 1 1 1 6
19 1 1 1 1 1 1 6
20 0 0 1 1 0 1 3
21 1 1 1 1 1 1 6
22 0 0 1 0 1 0 2
23 0 1 0 1 0 1 3
24 1 0 0 0 0 0 1
25 1 1 1 1 1 1 6
26 1 1 1 1 1 0 5
27 0 1 0 1 0 1 3
28 0 0 1 1 0 1 3
29 1 1 0 0 1 1 4
30 1 1 1 1 1 1 6
Jumlah 22 23 23 23 18 22
Mp 5,18 5,22 5,09 5,17 5,44 5,14
Mt 4,37 4,37 4,37 4,37 4,37 4,37
St 1,94 1,94 1,94 1,94 1,94 1,94
Uji Validitas

p 0,73 0,77 0,77 0,77 0,60 0,73


q 0,27 0,23 0,23 0,23 0,40 0,27
r Hitung 0,70 0,80 0,67 0,75 0,68 0,66
r Tabel 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36
t Hitung 5,15 6,95 4,82 6,09 4,92 4,63
t Tabel 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05
Kriteria Valid Valid Valid Valid Valid Valid
Lampiran 13

HASIL UJI VALIDITAS VARIABEL KEPATUHAN PHYSICAL


DISTANCING DENGAN KORELASI POINT BISERIAL
Responden X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7 X8 Jumlah
1 1 1 1 1 1 1 0 0 6
2 1 1 1 1 0 0 0 1 5
3 0 1 1 1 1 1 1 1 7
4 1 1 1 1 1 0 1 1 7
5 1 1 1 1 1 1 1 1 8
6 1 1 1 1 0 1 1 1 7
7 1 0 1 1 1 1 1 1 7
8 1 1 1 1 0 1 1 1 7
9 0 0 0 0 0 0 0 0 0
10 1 1 1 1 1 1 1 1 8
11 1 1 1 1 0 0 1 1 6
12 0 1 0 0 1 1 0 0 3
13 1 0 1 0 0 0 1 0 3
14 1 1 1 1 1 1 1 1 8
15 1 1 1 1 1 1 0 1 7
16 1 1 1 1 1 1 1 1 8
17 0 0 0 1 0 0 0 0 1
18 1 1 1 1 1 1 1 1 8
19 1 1 1 1 1 1 1 0 7
20 1 0 1 1 0 1 1 1 6
21 1 1 0 1 1 1 0 1 6
22 0 0 1 0 0 0 1 0 2
23 0 1 0 1 1 1 1 0 5
24 1 0 0 0 0 0 0 1 2
25 1 1 1 1 1 1 1 0 7
26 1 1 1 1 1 0 1 1 7
27 0 1 0 1 0 1 0 0 3
28 0 1 1 1 0 1 1 1 6
29 1 1 0 0 1 1 0 1 5
30 1 1 1 1 1 1 1 1 8
Jumlah 22 23 22 24 18 21 20 20
Mp 6,50 6,48 6,59 6,46 6,78 6,52 6,60 6,65
Mt 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67 5,67
St 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29 2,29
Uji Validitas

p 0,73 0,77 0,73 0,80 0,60 0,70 0,67 0,67


q 0,27 0,23 0,27 0,20 0,40 0,30 0,33 0,33
r Hitung 0,60 0,64 0,67 0,69 0,59 0,57 0,58 0,61
r Tabel 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36 0,36
t Hitung 3,99 4,42 4,75 5,05 3,90 3,68 3,72 4,03
t Tabel 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05 2,05
Kriteria Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid Valid
Lampiran 14

HASIL UJI RELIABILITAS


DENGAN RUMUS KUDER RICHARDSON (KR-21)

Uji Reliabilitas dengan Rumus Kuder Richardson (KR-21)


Variabel
k Mt St2 r11 Kriteria
Pengetahuan 10 8,10 5,33 0,79 Reliabel
Kepatuhan Menggunakan Masker 8 5,77 5,43 0,80 Reliabel
Kepatuhan Mencuci Tangan 6 4,37 3,76 0,82 Reliabel
Kepatuhan Physical Distancing 8 5,67 5,26 0,78 Reliabel
Lampiran 15

DATA DISTRIBUSI FREKUENSI


DEMOGRAFI RESPONDEN MASYARAKAT KOTA SAMARINDA

Lampiran 16

DATA DISTRIBUSI FREKUENSI


PENGETAHUAN MENGENAI COVID-19 DAN KEPATUHAN
PENGGUNAAN MASKER, MENCUCI TANGAN DAN PHYSICAL
DISTANCING

Pengetahuan
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Kurang 165 11,2 11,2 11,2

Cukup 269 18,3 18,3 29,5

Baik 1036 70,5 70,5 100,0

Total 1470 100,0 100,0

Kepatuhan Penggunaan Masker


Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Patuh 664 45,2 45,2 45,2
Patuh 806 54,8 54,8 100,0
Total 1470 100,0 100,0

Kepatuhan Mencuci Tangan


Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Patuh 710 48,3 48,3 48,3
Patuh 760 51,7 51,7 100,0
Total 1470 100,0 100,0

Kepatuhan Physical Distancing


Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Patuh 586 39,9 39,9 39,9
Patuh 884 60,1 60,1 100,0
Total 1470 100,0 100,0

Lampiran 17

HASIL UJI NORMALITAS


UNTUK MENENTUKAN KATEGORI DATA DEMOGRAFI RESPONDEN
DAN KATEGORI VARIABEL KEPATUHAN
Lampiran 18

HASIL CROSSTAB ANTARA DATA DEMOGRAFI RESPONDEN DENGAN


VARIABEL PENGETAHUAN
Gender * Pengetahuan Crosstabulation

Pengetahuan
Kurang Cukup Baik Total
Gender Laki - Laki 114 88 278 480
Perempuan 51 181 758 990

Pekerjaan * Pengetahuan Crosstabulation

Pengetahuan
Kurang Cukup Baik Total
Pekerjaan Mahasiswa/Pelajar 26 157 708 891
Buruh 5 3 11 19
Wiraswasta 47 48 92 187
Swasta 54 43 167 264
Pegawai Negeri 33 18 58 109

Pendidikan * Pengetahuan Crosstabulation

Pengetahuan
Kurang Cukup Baik Total
Pendidikan Tidak sekolah 0 1 1 2
SD 4 2 7 13
SMP 37 46 77 160
SMA 52 155 584 791
Perguruan Tinggi 72 65 367 504

Usia * Pengetahuan Crosstabulation

Pengetahuan Total
Kurang Cukup Baik
Usia 14-19 Tahun 13 78 369 460
20-35 Tahun 77 154 558 789
36-45 Tahun 48 23 76 147
>45 Tahun 27 14 33 74
Lampiran 19

HASIL CROSSTAB ANTARA DATA DEMOGRAFI RESPONDEN DENGAN


VARIABEL KEPATUHAN PENGGUNAAN MASKER, MENCUCI TANGAN
DAN PHYSICAL DISTANCING
Kepatuhan Penggunaan Masker
Jenis Kelamin Total
Tidak Patuh Patuh
Laki - Laki 255 225 480
Perempuan 409 581 990
Total 664 806 1470
Kepatuhan Mencuci Tangan
Jenis Kelamin Total
Tidak Patuh Patuh
Laki - Laki 258 222 480
Perempuan 452 538 990
Total 710 760 1470
Kepatuhan Physical Distancing
Jenis Kelamin Total
Tidak Patuh Patuh
Laki - Laki 218 262 480
Perempuan 368 622 990
Total 586 884 1470
Kepatuhan Protokol Kesehatan (3M)
Jenis Kelamin Total
Tidak Patuh Patuh
Laki - Laki 169 311 480
Perempuan 290 700 990
Total 459 1011 1470

Kepatuhan Penggunaan Masker


Pekerjaan Total
Tidak Patuh Patuh
Mahasiswa/Pelajar 354 537 891
Buruh 11 8 19
Wiraswasta 97 90 187
Swasta 138 126 264
Pegawai Negeri 64 45 109
Total 664 806 1470
Kepatuhan Mencuci Tangan
Pekerjaan Total
Tidak Patuh Patuh
Mahasiswa/Pelajar 411 480 891
Buruh 13 6 19
Wiraswasta 95 92 187
Swasta 129 135 264
Pegawai Negeri 62 47 109
Total 710 760 1470
Kepatuhan Physical Distancing
Pekerjaan Total
Tidak Patuh Patuh
Mahasiswa/Pelajar 320 571 891
Buruh 9 10 19
Wiraswasta 78 109 187
Swasta 123 141 264
Pegawai Negeri 56 53 109
Total 586 884 1470
Kepatuhan Protokol Kesehatan (3M)
Pekerjaan Total
Tidak Patuh Patuh
Mahasiswa/Pelajar 253 638 891
Buruh 7 12 19
Wiraswasta 68 119 187
Swasta 89 175 264
Pegawai Negeri 42 67 109
Total 459 1011 1470

Kepatuhan Penggunaan Masker


Pendidikan Total
Tidak Patuh Patuh
Tidak Sekolah 0 2 2
SD 3 10 13
SMP 79 81 160
SMA 332 459 791
Perguruan Tinggi 250 254 504
Total 664 806 1470
Kepatuhan Mencuci Tangan
Pendidikan Total
Tidak Patuh Patuh
Tidak Sekolah 2 0 2
SD 6 7 13
SMP 78 82 160
SMA 355 436 791
Perguruan Tinggi 269 235 504
Total 710 760 1470
Kepatuhan Physical Distancing
Pendidikan Total
Tidak Patuh Patuh
Tidak Sekolah 0 2 2
SD 3 10 13
SMP 62 98 160
SMA 295 496 791
Perguruan Tinggi 226 278 504
Total 586 884 1470
Kepatuhan Protokol Kesehatan (3M)
Pendidikan Total
Tidak Patuh Patuh
Tidak Sekolah 1 1 2
SD 2 11 13
SMP 48 112 160
SMA 232 559 791
Perguruan Tinggi 176 328 504
Total 459 1011 1470

Kepatuhan Penggunaan Masker


Usia Total
Tidak Patuh Patuh
14 - 19 Tahun 175 285 460
20 – 35 Tahun 341 448 789
36 – 45 Tahun 92 55 147
>45 Tahun 56 18 74
Total 664 806 1470
Kepatuhan Mencuci Tangan
Usia Total
Tidak Patuh Patuh
14 - 19 Tahun 198 262 460
20 – 35 Tahun 376 413 789
36 – 45 Tahun 93 54 147
>45 Tahun 43 31 74
Total 710 760 1470
Kepatuhan Physical Distancing
Usia Total
Tidak Patuh Patuh
14 - 19 Tahun 159 301 460
20 – 35 Tahun 303 486 789
36 – 45 Tahun 74 73 147
>45 Tahun 50 24 74
Total 586 884 1470
Kepatuhan Protokol Kesehatan (3M)
Usia Total
Tidak Patuh Patuh
14 - 19 Tahun 120 340 460
20 – 35 Tahun 238 551 789
36 – 45 Tahun 63 85 147
>45 Tahun 38 36 74
Total 459 1011 1470
Lampiran 20

HASIL ANALISIS CHI SQUARE PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN


PENGGUNAAN MASKER, MENCUCI TANGAN DAN PHYSICAL
DISTANCING

1. Pengetahuan dengan Kepatuhan Penggunaan Masker

Masker
Tidak Patuh Patuh Total
Pengetahuan Kurang Count 124 41 165
Expected Count 74,5 90,5 165,0
Cukup Count 115 154 269
Expected Count 121,5 147,5 269,0
Baik Count 425 611 1036
Expected Count 468,0 568,0 1036,0
Total Count 664 806 1470
Expected Count 664,0 806,0 1470,0

Chi-Square Tests
Asymptotic
Significance (2-
Value df sided)
a
Pearson Chi-Square 67,714 2 ,000
Likelihood Ratio 69,231 2 ,000
Linear-by-Linear Association 50,331 1 ,000
N of Valid Cases 1470
a. 0 cells (0,0%) have expected count less than 5. The minimum
expected count is 74,53.

2. Pengetahuan dengan Kepatuhan Mencuci Tangan

Cuci Tangan
Tidak Patuh Patuh Total
Pengetahuan Kurang Count 111 54 165
Expected Count 79,7 85,3 165,0
Cukup Count 106 163 269
Expected Count 129,9 139,1 269,0
Baik Count 493 543 1036
Expected Count 500,4 535,6 1036,0
Total Count 710 760 1470
Expected Count 710,0 760,0 1470,0

Chi-Square Tests
Asymptotic
Significance (2-
Value df sided)
Pearson Chi-Square 32,519a 2 ,000
Likelihood Ratio 32,986 2 ,000
Linear-by-Linear Association 8,745 1 ,003
N of Valid Cases 1470
a. 0 cells (0,0%) have expected count less than 5. The minimum
expected count is 79,69.

3. Pengetahuan dengan Kepatuhan Physical Distancing

Physical Distancing
Tidak Patuh Patuh Total
Pengetahuan Kurang Count 111 54 165
Expected Count 65,8 99,2 165,0
Cukup Count 93 176 269
Expected Count 107,2 161,8 269,0
Baik Count 382 654 1036
Expected Count 413,0 623,0 1036,0
Total Count 586 884 1470
Expected Count 586,0 884,0 1470,0

Chi-Square Tests
Asymptotic
Significance (2-
Value df sided)
a
Pearson Chi-Square 58,716 2 ,000
Likelihood Ratio 57,560 2 ,000
Linear-by-Linear Association 35,353 1 ,000
N of Valid Cases 1470
a. 0 cells (0,0%) have expected count less than 5. The minimum
expected count is 65,78.

4. Pengetahuan dengan Kepatuhan Protokol Kesehatan (3M)

Protokol
Tidak Patuh Patuh Total
Pengetahuan Kurang Count 76 89 165
Expected Count 51,5 113,5 165,0
Cukup Count 77 192 269
Expected Count 84,0 185,0 269,0
Baik Count 306 730 1036
Expected Count 323,5 712,5 1036,0
Total Count 459 1011 1470
Expected Count 459,0 1011,0 1470,0

Chi-Square Tests
Asymptotic
Significance (2-
Value df sided)
a
Pearson Chi-Square 19,133 2 ,000
Likelihood Ratio 18,088 2 ,000
Linear-by-Linear Association 11,965 1 ,001
N of Valid Cases 1470
a. 0 cells (0,0%) have expected count less than 5. The minimum
expected count is 51,52.
Lampiran 21

SURAT IZIN PENELITIAN


Lampiran 22
SURAT BALASAN IZIN PENELITIAN
DARI DINAS KESEHATAN KOTA SAMARINDA
Lampiran 23
SURAT PERSETUJUAN KELAYAKAN ETIK

Anda mungkin juga menyukai