Anda di halaman 1dari 2

Tugas 6 Manajemen SDM Global PM503 – Regina Vanissa 1922090

Anda adalah seorang direktur SDM untuk suatu perusahaan kecil yang telah mulai menggunakan

penugasan internasional. Anda sedang mempertimbangkan untuk menggunakan sebuah

perusahaan konsultan luar untuk memberikan pelatihan sebelum keberangkatan bagi para

karyawan, karena anda tidak memiliki sumber daya untuk menyediakan pelatihan dalam

perusahaan. Komponen apa yang akan perlu anda masukan ke dalam pelatihan tersebut?

Bagaimana anda mengukur efektivitas program pelatihan sebelum keberangkatan yang diberikan

oleh konsultan luar tersebut?

Komponen program pelatihan sebelum keberangkatan:

- Program pengenalan budaya yang dirancang untuk menumbuhkan rasa apresiasi terhadap

budaya negara tuan rumah dan luar negeri agar ekspatriat bisa berperilaku berdasarkan pola

yang tepat.

- Kunjungan pendahuluan / studi lapangan dengan mengirim para ekspatriat ke perjalanan

awal yang direncanakan dengan baik di luar negeri, kemudian meninjau penilaian

kesesuaian mereka dalam kepentingan penugasan.

- Pelatihan bahasa, meliputi peran bahasa inggris sebagai bahasa bisnis dunia, keterampilan

bahasa negara tuan rumah, dan pengetahuan bahasa korporat.

- Bantuan dalam mengatasi masalah praktis sehari-hari dengan memberikan informasi yang

membantu dalam relokasi. Bantuan ini berkontribusi penting yang mengarah pada adaptasi

ekspatriat dan keluarganya terhadap lingkungan baru mereka.


Efektivitas program pelatihan sebelum keberangkatan dapat diukur melalui komponen penting dari

program yang berkontribusi untuk kelancaran transisi ke pos asing meliputi pelatihan kesadaran

budaya, kunjungan awal, instruksi bahasa, dan bantuan praktis. Selain itu, efektivitas juga dapat

diukur dari kemauan dan kemampuan ekspatriat itu sendiri dalam bertindak di pelatihan atau

lingkungan baru

Anda mungkin juga menyukai