Anda di halaman 1dari 5

PRA PKMMTJ 2020

KELOMPOK CHRISTIAN ANDRIANTO


Pendamping :
1. Kak Rifa Hana Azizah
2. Kak Indah Tri Lestianengsih

RESUME PKMMTJ 2020 (21 September 2020)


MATERI 1: PENGENALAN LINGKUNGAN KAMPUS

Materi dibagi menjadi pengenalan profil UNNES, pengenalan Fakultas Ekonomi,dan


pengenalan Jurusan Manajemen. Materi pertama, pengenalan profil UNNES. Visi UNNES yaitu
menjadi unniversitas berwawasan konservasi dan bereputasi internasional. Universitas Negreri
Semarang adalah perguruan tinggi negeri yang diselenggarakan oleh Kementerian Riset,
Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) Republik Indonesia untuk melaksanakan
pendidikan akademik dan profesional dalam sejumlah disiplin ilmu, teknologi, olahraga, seni,
dan budaya,
Fakultas-fakultas yang ada di UNNES yaitu, Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Bahasa
dan Seni, Fakultas Ilmu Sosial, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas
Teknik, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ekonomi, dan Fakultas Hukum.
Pada tanggal 12 Maret 2010 UNNES mendeklarasikan diri menjadi Universitas
Konservasi. Sebagai Universitas Konservasi, UNNES bertekad untuk menerapkan prinsip-
prinsip perlindungan, pengawetan, dan pemanfaatan secara lestari terhadap sumber daya alam
dan seni budaya, serta berwawasan ramah lingkungan dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan
Tinggi.
Materi kedua yaitu pengenalan Fakultas Ekonomi. Fakultas Ekonomi merupakan fakultas
yang umumnya mempunyai 3 program studi yaitu manajemen, akuntansi, dan ilmu ekonomi.
namun, di Universitas Negeri Semarang terdapat 8 program studi yaitu, manajemen, akuntansi,
ekonomi pembangungan, pendidikan ekonomi administrasi, pendidikan ekonomi akuntansi, dan
pendidikan ekonomi koperasi.
Sejarah berdirinya Fakultas Ekonomi. Fakultas Ekonomi UNNES diresmikan pada tahun
2006 merupakan fakultas ketujuh di lingkungan UNNES. Periode perkembangan Fakultas
Ekonomi dibagi menjadi 6 periode yaitu, periode tahun 1965, tahun 1982, periode tahun 1992,
periode tahun 1999, periode tahun 2006, dan periode tahun 2009.
Materi terakhir yaitu, pengenalan tentang jurusan manajemen. Visi manajemen yaitu
menjadi pusat pengembangan ilmu manajemen, peningkatan kualitas modal manusia yang
unggul, berwawasan konservasi dan bereputasi internasional. LK/BSO yang ada di prodi
manajemen yaitu, HIMA jurusan Manajemen, Human Resource Clubs (CBS), Marketing Club
On Teaching (March), dan Unnes Stock Exchange Study Forum (UNSSAF).
Hima jurusan Manajemen yaitu organisasi kemahasiswaan di tingkat jurusan suatu
perguruan tinggi/universitas. Visinya yaitu menjadikan hima jurusan manajemen sebagai
organisasi yang berkualitas serta menjunjung tinggi nilai kekeluargaan.

RESUME PRA PKMMTJ 2020 (22 September 2020)


MATERI 2 : KNOW YOUR SELF DAN MOTIVASI

Materi yang disampaikan pada hari kedua yaitu tentang “Know Your Self” dan
“Motivasi”. Materi pertama yaitu “Know Your Self”. Know your self and ability berarti bahwa
bagaimana cara kita untuk memahami, mengerti, menghargai diri kita sendiri secara mendalam
sehingga tahu apa saja kemampuan yang kita miliki untuk kemudian diubah menjadi potensi diri.
Menghargai diri sendiri dilakukan dengan cara mengenalnya. Yaitu dengan mengenali kelebihan
dan kekurangan, mengoptimalkan kelebihan, dan mengatasi kekurangan.
Cara mengenali kelebihan dan kekurangan dapat dilakukan dengan merenungkan
ketertarikan yang dimiliki kemudian menuliskannya. Selanjutnya, cara mengoptimalkan
kelebihan dilakukan dengan cara membuat sebuah tujuan hidup, membuat langkah-langkah
untuk mencapai tujuan, serta bersungguh-sungguh dalam menggapai tujuan tersebut. Kemudian
cara mengatasi kekurangan. Caranya yaitu dengan menulis catatan harian “Tidak Apa-apa”,
merancang perpisahan dengan kebiasaan buruk, member reward kepada diri sendiri.
Selanjutnya materi kedua yaitu Motivasi. Motivasi adalah sesuatu yang mendorong
seseorang untuk menunjukan perilaku tertentu dalam rangka untuk mencapai suatu tujuan. Motif
adalah segala sesuatu yang membuat seseorang bertingkah laku tertentu. Selain itu, motif
merupakan kesediaan untuk mengeluarkan tingkat upaya yang tinggi ke arah pencapaian tujuan
organisasi. Fungsi-fungsi dari motivasi yaitu menentukan arah langkah, menentukan keputusan
tindakan atau menyeleksi perbuatan, dan menentukan cepat atau lambatnya suatu tindakan.
Ada dua faktor yang mempengaruhi motivasi yaitu, fakyor internal dan faktor eksternal.
Untuk faktor internal antara lain, persepsi individu mengenai diri sendiri, harga diri dan prestasi,
harapan, kebutuhan, dan kepuasan kerja. Sedangkan faktor ekstrenalnya antara lain, jenis dan
sifat pekerjaan, kelompok kerja dimana individu bergabung, situasi lingkungan pada umumnya
serta sistem imbalan.
Untuk meningkatkan motivasi dilakukan dengan cara : tetapkan dan tulis tujuan, susun
rencana dengan baik dan terarah, atasi rasa takut dengan kegagalan, bersikap positif, istirahat
yang cukup, berikan hadiah pada diri sendiri

RESUME MATERI PRA PKMMTJ 2020 ( 23 September 2020)


MATERI 3: KEPEMIMPINAN DAN TIME MANAGEMENT
Materi pertama yaitu kepemimpinan. Kepemimpinan adalah suatu proses memengaruhi
atau member contoh oleh pimpinan kepada pengikutnya dalam upaya mencapai tujuan yang
lebih riil dan berkomitmen bersama dalam pencapaian tujuan dan perubahan budaya organisasi
yang lebih maju. Pemimpin adalah seseorang yang mempunyai kemampuan untuk memengaruhi
perilaku orang lain di dalam kerjanya dengan menggunakan kekuasaannya. Tugas dasar seorang
pemimpin adalah untuk memahami dan menangani situasi karyawan dan bawahan.
Teori-teori kepemimpinan dibagi menjadi empat yaitu, Great Man Theory, Terori Sifat,
Teori perilaku, dan Teori Kepemimpinan Situasional. Kepemimpinan memiliki beberapa tujuan.
Tujuan pertama yaitu sebagai saran untuk mencapai tujuan. Kedua sebagai sarana untuk
memotivasi orang lain agar dapat melakukan sesuatu dengan baik dan memaksimalkan
kemampuannya. Fungsi kepemimpinan dibagi menjadi lima yaitu, fungsi instruktif, fungsi
konsultatif, fungsi partisipasi, fungsi delegasi, dan fungsi pengendalian.
Untuk menjadi pemimpin yang baik diperlukan skill antara lain, kemampuan negosiasi
yang baik, kemampuan mendengar yang baik, bisa membangkitkan semangat orang lain, tegas
tapi bijaksana, mampu mengambil keputusan di saat sulit, disiplin dan visioner, dan mampu
menempatkan orang di pekerjaan yang tepat.
Materi kedua yaitu time management. Time management adalah proses
mengorganisasikan dan merencanakan bagaiman membagi waktu kegiatan secara spesifik.
Dengan time management dapat diraih manfaat yaitu, kemampuan individu dalam mencapai
produktivitas dan efisien yang lebih besar, memiliki reputasi profesional yang lebih baik,
terhindar dari tekanan atau stress akan berkurang, membantu meningkatkan peluang dalam
mencapai kesuksesan, memiliki keseimbangan dalam kehidupan pribadi dan kesempatan karir
yang lebih baik.
Skala prioritas adalah ukuran kebutuhan yang tersusun dalam daftar berdasarkan
tingkat kebutuhan seseorang , dimulai dari kebutuhan yang paling penting yang bersifat bisa
ditunda.
Cara mengatur waktu yang baik yaitu, selesaikan pekerjaan paling penting terlebih
dahulu, belajar untuk mengatakan ‘tidak’, tidur minimal 7-8 jam, focus pada pekerjaaan,
selesaikan pekerjaan lebih awal, jangan membuang waktu untuk berbagai hal kecil, jadikan
pekerjaan utama sebagai sebuah kebiasaan, estimasikan dan tentukan waktu penyelesaian
pekerjaan, dan ambil jeda untuk setiap pekerjaan.

RESUME PRA PKMMTJ 2020 (24 September 2020)


MATERI 4 : PROBLEM SOLVING DAN ISU EKONOMI TERKINI

Materi di hari ke-4 Pra PKMMTJ 2020 yaitu problem solving dan isu ekonomi terkini.
Materi pertama yaitu problem solving. Problem solving merupakan suatu metode dalam suatu
pembelajaran yang mengarah kea rah kita untuk berfikir. Metode ini juga relevan dengan
kehidupan dan juga merangsang kemampuan berfikir seorang siswa.
Tujuan adanya pembelajaran problem solving yaitu mengembangkan kemampuan
berfikir yang dipupuk dengan adanya kesempatan untuk mengobservasi problema,
mengumpulkan data, menganalisis data, menyusun suatu hipotesa, mencari hubunga (data) yang
hilang dari data yang telah dikumpulkan untuk kemudian menarik kesimpulan yang merupakan
hasil pemecahan masalah tersebut.
Strategi dan langkah-langkah problem solving yaitu, Definisikan masalah, Kumpulkan
data, Identifikasi penyebab yang mungkin , Identifikasi akar masalah, dan Ajukan dan
implementasikan solusi
Selanjutnya materi kedua yaitu isu lingkungan terkini, masa pandemi diskon tak
pengaruhi daya beli masyarakat. Diskon adalah salah satu strategi promosi yang sudah ada sejak
lama baik pada transaksi offline maupun online. Dengan adanya diskon produk, pembeli
mendapatkan kesempatan mencoba barang yang dijual dengan harga yang lebih murah.
Daya beli masyarakat adalah kemampuan masyarakat (konsumen) untuk membeli barang
yang dibutuhkan dan biasanya akan mengalami kondisi berupa peningkatan atau penurunan.
Menurut Dr. Supawi Pawengan, daya beli masyarakat ditandai dengan meningkat ataupun
menurun, dimana daya beli meningkat jika lebih tinggi dibandingkan periode lalu.

Anda mungkin juga menyukai