Anda di halaman 1dari 4

TUGAS 3

PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN IPS SD

Oleh:
NAMA: PRIMA GITA CAHYANI
NIM: A1G120023
KELAS: A SEMESTER 4

PROGRAM PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS HALU OLEO
KENDARI
Analisis Video Model Pembelajaran yang cocok dengan pembelajaran IPS SD
Judul Video : Model Pembelajaran Discovery Learning Mata Pelajaran IPS SD
Nama Chanel : Juminar Jumiyah
Link video : https://youtu.be/Y_FGTd6XyNI

1. Apersepsi/motivasi:

Dalam kegiatan apersepsi seorang pendidik melakukan tanya jawab dengan peserta didik
dengan mempertanyakan pengalaman peserta didik yang pernah melihat pertengkaran di
lingkungan masyarakat. Kemudian masing-masing mengemukakan pengalaman mereka.
Kemudian pendidik melanjutkan pertanyaan dengan menanyakan apa akibat dari
pertengkaran yang terjadi di masyarakat. Kemudian para siswa mengajukan tangan untuk
menjawab sehingga pendidik menjadi tahu pemahaman awal yang telah di miliki oleh
peserta didik. Setiap peserta didik yang menjawab juga diberikan pujian ataupun tepuk
tangan.

2. Kompetensi pencapaian yang harus dicapai:

Sebelum memasuki sesi pembahasan materi dalam video tersebut pendidik membacakan
kompetensi yang harus dicapai oleh peserta didik berupa:

1. Setelah mempelajari materi, diharapkan peserta didik mampu menyusun pengertian


dari konflik sosial
2. Peserta didik mampu memberikan contoh-contoh konflik sosial
3. Peserta didik mampu mengidentifikasi faktor-faktor penyebab terjadinya konflik
sosial
4. Peserta didik mampu menganalisis akibat konflik sosial
5. Peserta didik mampu menganalisis cara menangani konflik sosial

Dari kompetensi dasar yang dibacakan tersebut, indikator-indikator yang digunakan


semuanya merupakan indikator hots yaitu mulai dari C4 hingga C6

3. Kejelasan materi yang disampaikan:

Pada kegiatan pendahuluan pembelajaran, pendidik menyampaikan topik pembelajaran


yang akan dibahas kepada peserta didik yaitu konflik-konflik sosial di masyarakat. Dalam
menyampaikan materinya pendidik menggunakan media proyektor untuk menampilkan
gambar-gambar sehingga dari gambar tersebut, peserta didik mampu mengamati secara
jelas dan masing-masing dari mereka memaparkan pendapat mengenai gambar yang
mereka lihat tersebut secara lisan. Selai mengajukan pendapat, peserta juga bisa
mengajukan pertanyaan mengenai konflik sosial setelah mengamati gambar tersebut. Untuk
menyelesaikan pertanyaan-pertanyaan yang muncul mengenai definisi, contoh konflik dan
faktor timbulnya konflik sosial tersebut pendidik membentuk beberapa kelompok peserta
didik untuk mendiskusikan jawaban dari pertanyaan tersebut dan membagikan LKPD pada
masing-masing kelompok.

Ketika diskusi peserta didik diperbolehkan mencari jawaban dari berbagai sumber seperti
buku paket, buku siswa maupun internet. Pendidik kemudian melakukan pengecek dengan
berjalan pada setiap kelompok dan menanyakan apakah ada kendala atau kesulitan yang
dialami kemudian memberikan arahan atau sedikit penjelasan serta mengamati dan menilai
keaktifan siswa dalam diskusi kelompok.

Setelah proses diskusi usai dan semua pertanyaan telah dijawab kemudian pendidik
mempersilahkan masing-masing kelompok membacakan jawaban mereka.

Setelah itu, pendidikan akan memberikan penguatan materi yang dibahas mulai dari
definisi, contoh konflik, faktor terjadinya konflik serta cara menghindari konflik sosial di
masyarakat. Terakhir pendidik akan menanyakan kesimpulan dari pembelajaran yang
dilakukan dan bagi siswa yang ingin menjawab akan mengajukan tangan dan memaparkan
kesimpulan dari pembelajaran yang telah dilakukan

4. Penguasaan materi pembelajaran

Dari sisi peserta didik, jika disimak dari video tersebut penguasaan materi bisa sangat baik
dan efektif karena Pembelajarannya terfokus pada mereka, peserta didik lebih banyak
dalam mencari informasi, mengemukakan pendapat maupun mengajukan pertanyaan dari
materi yang dianggap sulit atau kurang dipahami. Peserta didik dapat terlibat secara aktif
karena proses pembelajaran secara berdiskusi sehingga pendapat mereka sangat
diperlukan, kegiatan menyimak juga terbangun dan kerja sama tim juga dapat terbentuk.

Dari sisi pendidik, penguasaan materi dapat terlihat dari caranya mengelola proses
pembelajaran. Dari video tersebut, pendidik menggali informasi pemahaman awal siswa,
pendidik mengarah dan menstimulasi pengetahuan siswa dari pertanyaan yang di ajukan
serta pembahasan topik materi. Serta pada akhir sesi pendidik memaparkan secara jelas
semua topik-topik yang telah dibahas dan di diskusikan oleh peserta didik dengan
memaparkannya melalui power point.

5. Penerapan model pembelajaran

Model pembelajaran yang digunakan dalam video adalah model pembelajaran discovering
learning yaitu proses pembelajaran yang lebih menekankan pada keaktifan peserta didik.
Hal ini dapat di amati mulai dari sesi tanya jawab oleh pendidik pada peserta didik maupun
dari peserta didik kepada pendidik, model pembelajaran dilakukan dengan diskusi kelompok
untuk menyelesaikan soal-soal pada LKPD yang telah di sediakan, lalu siswa membacakan
masing-masing jawaban kelompok di depan kelas, diakhir Pembelajaran guru akan
menanyakan kesimpulan dari pembelajaran pada peserta didik.
6. Kesimpulan analisis video

Penerapan Pembelajaran IPS dalam video berjudul “model Pembelajaran Discovery Learning
mata pelajaran IPS” menurut saya, sangat cocok untuk dijadikan referensi dalam memilih
model pembelajaran IPS SD karena dapat dilihat bahwa proses pembelajaran yang tidak
membosankan karena peserta didiknya terlibat aktif dalam pembelajaran, pendidiknya yang
mengelola pembelajaran dengan tidak monoton karena di selingi dengan sesi tanya jawab
dan pemaparan materi. Dapat di lihat dari video tersebut, Materi mengenai konflik sosial di
masyarakat dapat dikuasai oleh peserta didik dengan metode tanya jawab, diskusi dan
menyimak sehingga dari video pembelajaran IPS tersebut banyak di peroleh informasi
mengenai model dan tehnik mengajar IPS yang baik.

Anda mungkin juga menyukai