Anda di halaman 1dari 91

PROPOSAL

HUBUNGAN PERAN DUKUNGAN KELOMPOK SEBAYA DENGAN


KETERAMPILAN BERPERILAKU DALAM KEPATUHAN MEMINUM
ARV (ANTI RETROVIRAL) PADA ODHA DI JOMBANG CARE CENTER
(JCC+) KABUPATEN JOMBANG

OLEH :

YURIKE ISWARI

1810.1420.1666

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN NERS

STIKES WIDYAGAMA HUSADA

MALANG

2022
PROPOSAL

HUBUNGAN PERAN DUKUNGAN KELOMPOK SEBAYA DENGAN


KETERAMPILAN BERPERILAKU DALAM KEPATUHAN MEMINUM
ARV (ANTI RETROVIRAL) PADA ODHA DI JOMBANG CARE CENTER
(JCC+) KABUPATEN JOMBANG

Diajukan Sebagai Syarat Menyelesaikan

Pendidikan Tinggi Studi Ners Tahap Akademik

OLEH :

YURIKE ISWARI

1810.1420.1666

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN NERS

STIKES WIDYAGAMA HUSADA

MALANG

2022

i
LEMBAR PERSETUJUAN

Proposal ini disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Dosen Pembimbing Proposal
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widyagama Husada Malang

HUBUNGAN PERAN DUKUNGAN KELOMPOK SEBAYA DENGAN


KETERAMPILAN BERPERILAKU DALAM KEPATUHAN MEMINUM
ARV (ANTI RETROVIRAL) PADA ODHA DI JOMBANG CARE CENTER
(JCC+) KABUPATEN JOMBANG

YURIKE ISWARI

NIM. 1810.1420.1666

Malang, 29 April 2022

Menyetujui

Pembimbing I Pembimbing II

(dr.Wira daramatasia, M.Biomed) (Yuliyanik,Amd.KEB.,S.KM.M.Biomed)

ii
LEMBAR PENGESAHAN

Proposal ini disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji Proposal


Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widyagama Husada Malang

Malang, 29 April 2022

HUBUNGAN PERAN DUKUNGAN KELOMPOK SEBAYA DENGAN


KETERAMPILAN BERPERILAKU DALAM KEPATUHAN MEMINUM
ARV (ANTI RETROVIRAL) PADA ODHA DI JOMBANG CARE CENTER
(JCC+) KABUPATEN JOMBANG

YURIKE ISWARI

1810.14201.666

Ns.Nurma Alfiani S.Kep Ners M.Kep ( )


Penguji I

dr. Wira Daramatasia, M.Biomed ( )


Penguji II

IbuYuliyanik.Amd.KEB.,S.S.KM.M.Biome ( )
d
Penguji III

Mengetahui,
Wakil Ketua Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni
STIKES Widyagama Husada Malang

Jiarti Kusbandiyah, S.SiT., M.Kes

iii
NDP. 2003.4
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
melimpahkan rahmat-Nya kepada kami sehingga bisa menyelesaikan Proposal
yang berjudul “Hubungan Peran Dukungan Sebaya Dengan keterampilan
berperilakui Dalam Kepatuhan meminum ARV (Anti Retroviral) Pada ODHA Di
Jombang Care Center (JCC+) Kabupaten Jombang”

Tidak lupa juga kami mengucakan terimakasih kepada semua pihak yang telah
turut memberikan kontribusi dalam penyusunan proposal ini. Tentunya Proposal
ini tidak akan bisa maksimal jika tidak mendapatkan dukungan dari berbagai
pihak, khususnya kepada :

1. Bapak Dr.Rudy Joegijantoro, MMRS, selaku pimpinan STIKES


Widyagama Husada Malang
2. Ibu Jiarti Kusbandiah, S.SiT., M.Kes selaku Wakil Ketua I Bidang
Akademik dan Kemahasiswaan
3. Bapak Abdul Qodir, S.Kep.,Ners.,M.Kep selaku Kaprodi S1 Pendidikan
Ners STIKES Widyagama Husada Malang
4. Ibu Nurma alfiani, S.Kep.,Ners.,M.Kep selaku Penguji I yang telah
memberikan bimbingan, masukan, dan saran dalam penyusunan proposal
5. Ibu dr.Wira Daramatasia, M.Biomed selaku Penguji II yang telah banyak
meluangkan waktu, tenaga dan pikiran dalam memberikan arahan, serta
bimbingan dalam penyusunan proposal.
6. Ibu Yuliyanik.Amd.KEB.,S.KM.M.Biomed selaku Penguji III yang telah
banyak waktu, tenaga dan pikiran dalam memberikan arahan, serta
bimbingan dalam penyusunan proposal
7. Kedua orang tua yang selalu memberikan doa, motivasi dan dukungan
baik secara moril maupun materil
8. Teman-teman angkatan 2018 yang telah berjuang bersama menempuh
pendidikan di STIKES Widyagama Husada Malang

Sebagai penyusun, kami menyadari bahwa masih terdapat kekurangan dari


penyusunan hingga tata bahasa penyampaian dalam proposal ini. Oleh karena itu,

iv
kami dengan rendah hati menerima saran dan kritik dari pembaca agar kami dapat
memperbaiki karya tulis ilmiah ini. Kami berharap semoga proposal yang kami
susun ini memberikan manfaat dan juga inspirasi untuk pembaca.

Malang, April 2022

Penulis

DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN..................................................................................ii

KATA PENGANTAR...........................................................................................iv

DAFTAR ISI...........................................................................................................v

DAFTAR TABEL................................................................................................vii

DAFTAR GAMBAR..........................................................................................viii

DAFTAR LAMPIRAN.........................................................................................ix

BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1

A. Latar Belakang.......................................................................................1

B. Rumusan Masalah..................................................................................5

C. Tujuan....................................................................................................5

1. Tujuan Umum............................................................................................5

2. Tujuan Khusus...........................................................................................5

D. Manfaat Penelitian.........................................................................................5

1. Teoritis........................................................................................................6

2. Praktisi........................................................................................................6

v
E. Originalitas Penelitian.............................................................................7

BAB II LANDASAN TEORI................................................................................8

A. Konsep Dasar Dukungan Kelompok Sebaya (Peer Support Group).....8

1. Pengertian...............................................................................................8

2. Dukungan Sebaya..................................................................................9

3. Pentingnya Dukungan Sebaya Dalam Memberikan Dukungan Pada


ODHA...................................................................................................10

4. Sumber Dukungan...............................................................................12

5. Bentuk Dukungan................................................................................13

6. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Dukungan...............................16

B. Konsep Keterampilan berperilaku........................................................16

1. Pengertian Keterampilan berperilaku................................................16

C. Konsep Kepatuhan Minum Obat...........................................................17

1. Pengertian Kepatuhan.............................................................................17

2. Upaya Peningkatan Kepatuhan..........................................................19

3. Faktor Yang Mempengaruhi Kepatuhan...............................................19

D. Konsep HIV/AIDS................................................................................20

1. Pengertian HIV/AIDS..........................................................................20

2. Pathway....................................................................................................21

3. Etiologi....................................................................................................22

4. Klasifikasi................................................................................................23

5. Manifestasi Klinis...................................................................................25

6. Fase Perkembangan Perjalanan HIV....................................................28

7. Penularan HIV/AIDS.............................................................................30

8. Komplikasi..............................................................................................31

9. Penatalaksanaan......................................................................................31

vi
10. Kelompok Yang Berisiko Terinfeksi HIV...........................................32

11. Masalah Yang dialami Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA).............33

12. Pencegahan HIV/AIDS..........................................................................33

13. Pemeriksaan HIV/AIDS.........................................................................34

14. Jenis Pelayanan yang Terkait HIV dan AIDS.....................................35

15. Terapi Penunjang....................................................................................36

16. Aspek Psikososial HIV/AIDS...............................................................36

BAB III KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS........................................38

A. Kerangka Konsep.................................................................................38

BAB IV METODE PENELITIAN.....................................................................40

A. Desain Penelitian..................................................................................40

B. Populasi, Sampling dan Sampel Penelitian..........................................40

C. Kriteria Inklusi dan Eksklusi................................................................41

D. Variabel Penelitian...............................................................................42

E. Tempat dan Waktu penelitian..............................................................42

F. Definisi Operasional.............................................................................43

G. Instrumen Penelitian.............................................................................44

H. Uji Validitas dan uji reabilitas..............................................................48

I. Analisa Data.........................................................................................49

J. Prosedur Pengumpulan Data................................................................49

K. Pengolahan Data...................................................................................50

L. Etika Penelitian....................................................................................51

M. Jadwal Penelitian..................................................................................52

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................

LAMPIRAN..............................................................................................................

vii
DAFTAR TABEL

Nomor Judul Tabel Halaman

Tabel 1.1 Originalitas Penelitian..............................................................................7


Tabel 2. 1 Klasifikasi Penyakit Menurut CDC......................................................29
Tabel 2. 2 Klasifikasi Infeksi HIV Menurut WHO 2016.......................................30
Tabel 2. 3 Gejala Mayor dan Minor Diagnosis AIDS...........................................33
Tabel 4. 1 Definisi Operasional.............................................................................43
Tabel 4. 2 Blue Print Dukungan sebaya dan keterampilan berperilaku.................46
Tabel 4.3 Jadwal Penelitian...................................................................................52

viii
DAFTAR GAMBAR

Nomor Judul Gambar Halaman


Gambar 2.2 Pathway HIV 29
Gambar 3.1 Kerangka Konsep Hubungan dukungan 38
sebaya dengan tingkat motivasi dalam
kepatuhan pengobatan ARV

ix
DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Judul Lampiran Halaman


1 Inform Consent 60
2 Lembar Persetujuan 61
3 Kuesinoer Dukungan Sebaya 62
4 Kuesioner keterampilan berperilaku Dalam 67
Kepatuhan Pengobatan ARV

x
BAB I
PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Human Immunodeficiency Virus atau yang lebih sering dikenal dengan
HIV merupakan virus yang menyerang atau menginfeksi leukosit (sel darah
Putih) sehingga menyebabkan penurunan sistem kekebalan tubuh (Kemenkes,
2017). HIV kini merupakan penyakit global yang menyerang hampir seluruh
wilayah dunia yang dapat menyebabkan infeksi oportunistik. Infeksi
oportunistik terjadi oleh karena menurunnya daya tahan tubuh (kekebalan)
yang disebabkan rusaknya sistem imun tubuh akibat infeksi HIV tersebut
(Nursalam & Dian, 2012).
Fenomena peningkatan kasus HIV/AIDS berdampak pada masalah
pembangunan nasional. HIV/AIDS di Indonesia dapat mengancam masyarakat
karena dampak dari faktor resiko terutama perilaku seksual, penggunaan
narkoba suntik yang semakin meningkat. beberapa faktor tidak hanya
berkaitan dengan perilaku seksual dan penggunaan narkoba suntik tetapi juga
adanya masalah sosial dan ekonomi (Kementrian Kesehatan RI, 2012)
Kejadian HIV layaknya fenomena gunung es yang hanya terlihat
sedikit diatas dan semakin meluas jika ditelusuri lebih dalam. Fenomenia HIV
selayaknya gunung es ini dibuktikan dengan jumlah orang yang dilaporkan
jauh lebih sedikit dibandingkan dengan sebenarnya, terlihat dari jumlah kasus
HIV yang dilaporkan setiap tahunnya sangat meningkat secara signifikan.
Banyak negara besar dan berkembang lainnya yang mengalami permasalahan
terkait HIV (Permatasari et al., 2020).
Permasalahan HIV tidak hanya terjadi di dunia saja, Indonesia
merupakan salah satu negara yang memiliki penderita HIV terbesar. Sejak
pertama kali ditemukan pada tahun 1987, HIV sudah tersebar di 390 (75%)
dari 514 kabupaten/kota di seluruh provinsi di Indonesia. Berdasarkan data
(Kementrian Kesehatan RI, 2018). Sejak pertama kali ditemukan sampai
dengan Juni 2018, HIV/AIDS telah dilaporkan keberadaanya oleh 433
(84,2%) dari 514 kabupaten/kota di 34 provinsi di Indonesia. Jumlah
kumulatif infeksi HIV yang dilaporkan sampai Juni 2018 sebanyak 301,959

1
2

jiwa (47% dari estimasi ODHA jumlah orang dengan HIV-AIDS tahun 2018
sebanyak 640,433 jiwa) dan paling banyak ditemukan di kelompok umur 25-
49 tahun dan 20-24 tahun. Adapun provinsi dengan jumlah infeksi HIV
tertinggi adalah DKI Jakarta (55,099), diikuti Jawa Timur (43.399), Jawa
Barat (31.293), Papua (30,699) dan Jawa Tengah (24,757) (Permatasari et al.,
2020) .Presentase infeksi HIV tertinggi dilaporkan pada kelompok umur 25-29
tahun (69,7%), diikuti kelompok umur 20-24 tahun (16,6%) dan kelompok
umur ≥50 tahun (7,2%) (Profil Kesehatan Indonesia, 2016).
Jumlah penderita HIV/AIDS di kabupaten Jombang menduduki
peringkat ke 2 tertinggi di Jawa Timur dalam kurun waktu 1999-2015, tercatat
887 warga positif menderita HIV-AIDS. Kabupaten Jombang menduduki
peringkat kedua di Jawa Timur pada tahun 2015 dengan penemuan kasus
sebanyak 720, dengan jumlah HIV sebanyak 320. Jombang berada setingkat di
bawah Kota Surabaya dengan jumlah penderita jumlah HIV/AIDS (Rachman,
2018)
Sejarah dukungan sebaya di Indonesia diawali oleh berkumpulnya 2
sampai 3 ODHA yang memiliki kesamaan dalam kejiwaan: senasib karena
status HIV. Mereka saling membantu untuk memperkuat kepribadian yang
lainnya. Sejalan dengan waktu pertemuan, beberapa ODHA yang memiliki
kesamaan nasib melakukan pembentukan kelompok yang memiliki struktur
organisasi sederhana. Kelompok ini bernama Kelompok Dukungan Sebaya
(KDS). Kelompok dukungan sebaya (KDS ) mulai dikenal sejak tahun 1995,
yang diinisiasi oleh Yayasan Spiritia. Sampai dengan sekarang jumlah KDS
sebanyak 290 KDS, yang tersebar di 25 propinsi  . Sementara laporan tahunan
Yayasan Spiritia tahun 2013, jumlah KDS sebanyak 259 Kelompok Dukungan
Sebaya. (Spirita, 2013). Secara kuantitas, terjadi peningkatan jumlah KDS
yang terbentuk di beberapa wilayah di Indonesia. (Handayani, 2018)
Strategi penanggulangan HIV dan AIDS ditujukan untuk mencegah
dan mengurangi risiko penularan HIV, meningkatkan kualitas hidup ODHA,
serta mengurangi dampak sosial dan ekonomi akibat HIV dan AIDS pada
individu, keluarga dan masyarakat, agar setiap individu menjadi produktif dan
bermanfaat untuk pembangunan (KPAN, 2010). Keberlanjutan program
3

secara nasional dapat dilihat dari perkembangan kelembagaan, peningkatan


sumber daya manusia, dan peningkatan pendanaan (KPAN, 2010). Dalam
sistem penanggulangan HIV/AIDS di tingkat provinsi dan kota atau
kabupaten, keberlanjutan KDS dapat dilihat juga dari indikator tersebut.
(Handayani, 2018)
KDS adalah suatu kelompok yang terdiri dari dua atau lebih orang
yang terinfeksi dan/atau terpengaruh langsung oleh HIV untuk berkumpul dan
saling mendukung. Tujuan umum dari KDS adalah untuk mencapai mutu
hidup yang lebih baik bagi ODHA dan OHIDHA. Pendiri KDS adalah
ODHA, yang sejak awal memiliki kebutuhan kuat untuk berkumpul. Motivasi
awal mereka membentuk kelompok, semuanya berdasarkan kebutuhan untuk
berbagi. Baik berbagi perasaan, berbagi pengetahuan sampai berbagi cara
untuk bisa mengatasi berbagai permasalahan yang mereka hadapi. Berawal
dari semangat untuk saling mendukung karena kebutuhan yang kuat untuk
saling mendukung. Inisiatif seperti ini muncul karena sebagai orang yang juga
terinfeksi mengalami masalah yang sama. Kebutuhan untuk berkumpul
diantaranya didorong oleh adanya berbagai permasalahan yang dialami oleh
ODHA. Mulai dari beratnya menerima status, pengetahuan yang rendah dan
berbagai permasalahan yang merupakan akibat dari kuatnya stigma di
masyarakat. Motivasi ini sangat kuat dan mendorong ODHA untuk
membentuk kelompok. Dorongan yang didukung atas dasar kebutuhan dan
keinginan untuk memberikan dukungan tersebut kemudian menjadi motivasi
yang kuat yang mempengaruhi kuatnya kepemimpinan di dalam kelompok.
Selain didorong oleh kebutuhan yang kuat untuk saling mendukung,
kebutuhan untuk bertukar pendapat dan perasaan juga merupakan dorongan
yang besar dari setiap kelompok. Kebutuhan tersebut menjadi dorongan bagi
kelompok untuk terus berkumpul karena ada berbagai masalah yang muncul.
(Handayani, 2018)
Kepatuhan penggunaan obat ARV memberikan dampak positif bagi
kesehatan individu. Hal ini disebabkan semakin banyak Orang dengan
HIV/AIDS (ODHA) yang diobati, maka manfaatnya dalam menuju “3 zero”,
4

yaitu zero infeksi baru, zero kematian terkait AIDS, zero stigma dan
diskriminasi semakin besar (Latif,2014).
Departemen Kesehatan pada tahun 2006 sudah memberlakukan obat
ARV gratis. Namun demikian, kondisi tersebut tidak secara langsung dapat
menurunkan jumlah kematian kasus HIV/AIDS. Hal tersebut dikarenakan
masalah akses obat ARV oleh orang dengan HIV/AIDS (ODHA) dan yang
terpenting adalah masalah ekonomi yang harus dikeluarkan untuk
mendapatkan pelayanan HIV (HIV Care) (Ansyari,2016).
Salah satu factor utama yang mempengaruhi kepatuhan pengobatan
ARV yaitu motivasi diri ODHA. Penggunaan obat ARV harus terus menerus
sehingga sangat rentan mengalami ketidakpatuhan yang dapat menimbulkan
resistensi HIV. Berdasarkan uraian diatas, masalah yang sering dialami
ODHA dalam menjalani pengobatan, di antaranya pemakaian obat jangka
panjang yang menimbulkan rendahnya motivasi diri pada ODHA seperti rasa
bosan, kekurangan disiplinan dan kekhawatiran akan timbulnya efek samping.
Kemudian perilaku ODHA yang pola hidupnya tidak teratur, serta
menghadapi stigma negatif dan diskriminasi masyarakat merupakan faktor
utama rendahnya motivasi diri ODHA yang bisa menghambat penggunaan
obat ARV (Ansyari,2016)
Diskriminasi publik membuat mereka merasa bersalah, takut interaksi
normal dengan teman, kehilangan dukungan sosial, dan ditolak kesempatan
kerja. Selain itu, stigma dan diskriminasi yang dirasakan mungkin mencegah
ODHA mengungkapkan status dan pengobatannya, menyebabkan terapi yang
tidak patuh, harga diri rendah dan kualitas hidup yang buruk (Charles et al.,
2012). ODHA dilanda berbagai masalah psikologis,seperti depresi, kemarahan
(Archibald, 2010), putus asa dan kebencian, yang semuanya berdampak
negatif pada QOL (Quality Of Life) mereka secara langsung atau tidak
langsung.
Dukungan atau dorongan dari teman,sahabat, keluarga, atau sesama
ODHA dalam menjalani program pengobatan ARV akan semakin menguatkan
atau meningkatkan motivasi diri ODHA untuk melakukan pengobatan ARV
dan sembuh dari penyakitnya. Karena itulah ODHA yang tidak mendapatkan
5

dukungan dalam menjalani pengobatan ARV cenderung akan memiliki


motivasi rendah dalam menjalani program pengobatan ARV mereka
(Taufik,2016)
Dukungan merupakan suatu perilaku individu sebagai upaya yang
diberikan kepada orang lain, baik secara moril maupun material untuk
memberikan motivasi kepada orang lain. Dukungan yang diperoleh ODHA
salah satunya adalah dukungan sebaya. Dukungan sebaya adalah dukungan
mental yang diberikan oleh ODHA kepada ODHA lainnya, terutama ODHA
yang baru mengetahui status HIV (Murni et al., 2016).
Dukungan sebaya terbagi dua yaitu Kelompok Dukungan Sebaya
(KDS) dan Pendukung Sebaya (PS). Kelompok Dukungan Sebaya (KDS)
adalah suatu kelompok yang terdiri dari dua atau lebih orang yang terinfeksi
atau terpengaruh langsung oleh HIV berkumpul dan saling mendukung
dengan adanya kelompok dukungan sebaya dapat dijadikan wadah oleh
ODHA untuk berkumpul dan bertukar informasi (Waluyo,2019)..
Dukungan kelompok sebaya juga memperkuat positif dan sehat
perasaan dan membantu anggota kelompok memahami kompleks Informasi
kesehatan. Dukungan kelompok sebaya juga membantu klien mencari
pelayanan kesehatan, mengembangkan jaringan dan strategi untuk ingat
program pengobatan, dan jadwal kunjungan ke klinik. Dukungan kelompok
sebaya sangat penting untuk menghindari isolasi sosial, meningkatkan akses
ke sumber pengetahuan tentang pencegahan dan penularan HIV, mengurangi
penyalahgunaan perilaku yang diterima di ruang kerja, mengurangi risiko
perilaku perubahan, dan mengurangi jumlah pasangan seksual setelah pasien
didiagnosis dengan HIV(Waluyo & Yona, 2019).
Adanya dukungan sebaya diharapkan mampu mempengaruhi
penanganan sosial orang yang terinfeksi HIV, misalnya akibat terinfeksi HIV
membuat ODHA merasa tidak mendapat support dari orang terdekatnya
sehingga motivasi diri pada ODHA memburuk dan menyebabkan kritis
kepatuhan pengobatan ARV, maka dibutuhkan peran kelompok dukungan
sebaya untuk memberikan dukungan dalam kehidupan sehari-hari agar ODHA
mempunyai motivasi tinggi dalam pengobatan ARV yang dijalaninya (Anok
6

et al., 2018). Dengan adanya dukungan sebaya maka ODHA akan mengenal
kehidupan yang lebih demokratis serta mempunyai kesempatan melakukan
bermacam-macam kegiatan social sehingga diharapkan mampu meningkatkan
motivasi diri ODHA dalam menjalani pengobatan ARV dan meningkatkan
harga diri mereka untuk bersosialisasi di masyarakat.
Pada penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh (Anok et al., 2018) di
RSUD Ambarawa menyatakan bahwa ada hubungan antara peran kelompok
dukungan sebaya dengan kepatuhan ODHA dalam mengkonsumsi ARV.
Penelitian terkait yang dilakukan oleh (Anggipita,2010) menyimpulkan bahwa
ada hubungan antara motivasi serta dukungan keluarga dengan kepatuhan
terapi ARV pada ODHA. Penelitian oleh (Rusmawati, 2012) di Kabupaten
Kediri juga menyatakan bahwa ada hubungan yang signifikan antara persepsi
konsep diri ODHA dengan dukungan kelompok sebaya.
Banyak penelitian yang dilakukan mengenai dukungan sebaya untuk
ODHA namun tidak ada yang memfokuskan subjek penelitiannya pada
dukungan kelompok sebaya, penelitian yang terfokus pada dukungan
kelompok sebaya di Jombang juga belum dikembangkan atau di teliti. Banyak
peneliti yang hanya terfokus pada dukungan social di JCC+ Center Jombang
dan belum ada yang meneliti mengenai bagaimana hubungan dukungan
kelompok sebaya dengan tingkat motivasi dalam kepatuhan pengobatan ARV
pada ODHA.
Untuk itu dalam penelitian ini ingin mengetahui seberapa besarkah
pengaruh hubungan peran dukungan kelompok sebaya dengan tingkat
motivasi dalam kepatuhan pengobatan ARV pada ODHA di Jombang Care
Center (JCC+) Kabupaten Jombang

2. Rumusan Masalah
Bagaimana hubungan peran dukungan kelompok sebaya dengan
keterampilan berperilaku dalam kepatuhan meminum ARV pada Orang
dengan HIV/AIDS (ODHA) ?

3. Tujuan
7

1. Tujuan Umum
Untuk mengetahui hubungan peran dukungan kelompok sebaya dengan
keterampilan berperilaku dalam meminum pengobatan ARV pada ODHA
di Jombang Care Center (JCC+) Kabupaten Jombang

2. Tujuan Khusus
a. Mengidentifikasi peran dukungan kelompok sebaya dengan
keterampilan berperilaku dalam kepatuhan meminum ARV pada
Orang dengan HIV/AIDS di JCC+ Jombang
b. Mengidentifikasi keterampilan berperilaku dalam kepatuhan
meminum ARV pada Orang dengan HIV/AIDS di JCC+ Jombang
c. Menganalisis hubungan peran dukungan kelompok sebaya dengan
keterampilan berperilaku dalam kepatuhan meminum ARV pada
Orang dengan HIV/AIDS di JCC+ Jombang

4. Manfaat Penelitian
1. Teoritis
Hasil penelitian ini diharapkan hasilnya dapat memberi kontribusi
pengetahuan untuk menambah ilmu pengetahuan yang mengarah pada
HIV/AIDS khususnya pada ilmu keperawatan dalam hal mengenai Peran
dukungan kelompok sebaya dengan keterampilan berperilaku dalam
kepatuhan meminum ARV yang di alami orang dengan HIV/AIDS. Hasil
penelitian ini juga diharapkan berguna sebagai pelengkap bahan kajian dan
bermanfaat sebagai bahan referensi bacaan.

2. Praktisi
a. Institusi Pendidikan
Menambah dan memberikan pemahaman lebih luas mengenai
bagaimana peran dukungan kelompok sebaya mengatasi keterampilan
berperilaku dalam kepatuhan meminum ARV pada orang dengan
HIV/AIDS. Selain itu, harapannya hasil penelitian bisa bermanfaat
sebagai petunjuk arahan maupun acuan serta bahan pertimbangan bagi
8

peneliti selanjutnya yang melakukan peneltian yang relevan dengan


hasil penelitian ini.
b. Institusi Kesehatan
Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan konstribusi penting
dalam bidang penganggulangan HIV dan AIDS di Indonesia untuk
menghilangkan stigma terhadap orang dengan HIV dan AIDS
(ODHA). Selain itu, diharapkan dapat menggambarkan mengenai
dukungan kelompok sebaya dengan keterampilan berperilaku dalam
kepatuhan meminum ARV pada ODHA, sehingga dapat
meningkatkan strategi dan mengembangkan program-program yang
lebih kreatif serta inovatif bagi kelompok dukungan sebaya.
c. Peneliti
Hasil penelitian dapat memberikan informasi dan mengatasi
permasalahan HIV dan AIDS terutama masalah keterampilan
berperilaku dalam kepatuhan meminum ARV pada orang dengan
HIV/AIDS juga peran dukungan kelompok sebaya. Serta dapat
bermanfaat bagi pembaca dan bisa menambah wawasan.
d. Responden
Penelitian ini diharapkan dapat mengetahui peran dukungan kelompok
sebaya dengan keterampilan berperilaku dalam kepatuhan meminum
ARV pada orang dengan HIV/AIDS (ODHA) sebagai bentuk
dukungan terhadap mereka.

5. Originalitas Penelitian
Originalitas penelitian menyajikan perbedaan dan persamaan bidang
kajian yang diteliti antara peneliti dengan peneliti-peneliti sebelumnya. Hal
ini dimaksudkan untuk menghindari adanya pengulangan kajian terhadap hal-
hal yang sama. Dengan demikian akan diketahui sisi-sisi apa saja yang
membedakan dan akan diketahui pula letak persamaan antara penelitian
peneliti dengan penelitian-penelitian terdahulu. Penelitian yang akan
dilakukan mengenai hubungan peran dukungan kelompok sebaya dengan self-
stigma ODHA di Jombang Care Center (JCC+) Kabupaten Jombang. Dalam
hal ini akan lebih mudah dipahami, jika peneliti menyajikannya dalam bentuk
9

tabel dibandingkan dengan menyajikan dalam bentuk paparan yang bersifat


uraian. Oleh karena itu, peneliti mempaparkannya dalam bentuk tabel 1.1
seperti dibawah ini :

Tabel 1. 1 Originalitas Penelitian

Metode
(Desain,
Volume, Sampel, Hasil
No Author Tahun Judul Database
Angka Variabel, Penelitian
Instrumen,
Analisis)
1 Julian 2020 - Hubungan D: Terdapat Perpustakaan
Mahendra dukungan Pendekatan hubungan
sosial teman Cross yang
sebaya dengan Sectional signifikan
efikasi diri S: Purposive antara
pada orang Sampling dukungan
dengan V: sosial teman
HIV/AIDS di Independen : sebaya
Jombang Care Dukungan dengan
Center (JCC+) Sosial teman efikasi diri
Kabupaten sebaya pada ODHA
Jombang Dependen : yang aktif
Efikasi Diri tergabung
ODHA dalam
A : Uji Kelompok
Somers’d Dukungan
Sebaya
Jombang
Care Center
(JCC+)
Kabupaten
10

Jomban(p-
Supportive D: Desain Value
2 Nursalam 2020 24(7) Educative penelitian =0,000) Science
,.at,.all Interventions menggunakan Hasilnya direct
Based on observasi menunjukkan
The analitik efek
Information berbasis cross intervensi
Motivation sectional. terhadap
Behavioral S: Teknik kepatuhan
Skills sampling dilihat dari
on the menggunakan nilai p value
Compliance of purposive sebesar 0,014
Antiretroviral sampling. (<0,05),
Therapy V: Intervensi sedangkan
and Quality of Edukatif untuk
Life in HIV yang behavioral
Patients Mendukung skills dan
Berdasarkan quality of life
Keterampilan of the
Perilaku kelompok
Motivasi kontrol dan
Informasi intervensi
tentang sama-sama
Kepatuhan memiliki
Terapi pengaruh,
Antiretroviral tetapi nilai
dan Kualitas delta
Hidup pada kelompok
Pasien HIV intervensi
I: Penelitian memiliki
menggunakan pengaruh
kuesioner yang
11

keterampilan signifikan
perilaku, perbedaan
kepatuhan nilai kualitas
(MARS), dan hidup,
kualitas sedangkan
hidup keterampilan
(WHOQOL). perilaku
A: Analisis tidak
menggunakan memiliki
Shapiro Wilk, perbedaan
uji T nilai yang
berpasangan berarti.
dan uji
peringkat
tanda
Wilcoxon
BAB II
LANDASAN TEORI
1.
2.

A. Konsep Dasar Dukungan Kelompok Sebaya (Peer Support Group)


2. Pengertian
Menurut Kuntjoro (Fitriani, 2011) mengatakan bahwa pengertian
dari dukungan adalah informasi verbal atau non verbal, saran atau bantuan
yang nyata atau tingkah laku yang diberikan oleh orang-orang yang akrab
dengan subjek didalam lingkungan sosialnya atau yang berupa kehadiran
dan hal-hal yang dapat memberikan keuntungan emosional atau
berpengaruh pada tingkah laku penerimanya sehingga merasa diterima
keberadaannya. Sedangkan menurut Safarino (Widyanto, 2014) dukungan
merupakan hubungan antar individu dalam sikap positif, penegasan dan
bantuan sehingga menumbuhkan rasa nyaman dan individu merasa
dihargai, dihormati dan dicintai.
Dukungan sosial mencakup dukungan yang diterima (Received
Support) dan dukungan yang dirasakan (Perceived Support). Dukungan
yang diterima mengacu pada perilaku menolong yang terjadi dan diberikan
oleh orang lain sedangkan dukungan yang dirasakan mengacu pada
kepercayaan bahwa perilaku menolong akan tersedia ketika dibutuhkan,
secara sederhana dapat dikatakan bahwa Received Support adalah perilaku
menolong yang dirasakan atau kemungkinan akan terjadi. Dukungan yang
dirasakan secara lebih konsisten mampu meningkatkan kesehatan dan
psikis dalam menangani stres (Bateganya et al., 2016) .
Dukungan bagi ODHA sangatlah penting karena terdapat
konsekuensi dari stigma dan diskriminasi, menjadikan ODHA menarik diri
dari lingkungan keluarga,pertemanan dan komunitas disekitarnya. Untuk
itu ODHA memerlukan peran Pendukung Sebaya atau PS yang merupakan
seorang ODHA yang telah mampu menerima statusnya sehingga mampu
memberikan pendampingan kepada ODHA yang memerlukan dukungan
(Athfi, 2017) .

8
9

Peer group atau pendukung sebaya merupakan individu yang


memilih kedekatan dan tingkat kedewasaan yang sama. Dukungan dari
peer group atau dukungan sebaya merupakan salah satu sumber dari
dukungan sosial alami yang berasal dari interaksi yang spontan
(Widyanto,2014).
Dukungan sosial teman sebaya merupakan penilaian individu
terhadap bantuan atau dukungan positif yang diterima dari teman yang
tingkat kematangannya atau usianya lebih sama, sehingga individu merasa
dihargai, diperhatikan, dan dicintai (Simanjuntak & Indrawati, 2019).
Dari beberapa definisi diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa
dukungan pendukung sebaya adalah dukungan positif yang dapat berupa
informasi verbal atau non verbal, saran atau bantuan yang nyata atau
tingkah laku yang diberikan oleh ODHA kepada ODHA atau OHIDHA
lain yang baru mengetahui status HIV. Dengan adanya pendukung sebaya
dapat menciptakan suasana nyaman dan terjaga kerahasiaannya, sehingga
ODHA mendapatkan kesempatan untuk berkenalan, berbicara secara
terbuka, didengarkan dan mendapatkan dukungan (Spiritia 2011).

3. Dukungan Sebaya
Dukungan sebaya adalah dukungan yang didapat dari atau
diberikan oleh orang yang pernah atau juga sedang mengalami hal yang
sama dengan kita. Berada bersama dengan mereka (disebut “kelompok
dukungan sebaya” atau KDS), kita akan merasakan suasana yang terjaga
kerahasiaannya dan tidak menghakimi. Kita dapat berbincang-bincang
tanpa harus menyembunyikan status HIV kita, berbagi perasaan, pikiran,
dan pengalaman, serta bertukar informasi yang ada hubungan dengan
HIV/AIDS. KDS juga dapat menjadi wadah bagi kita yang ingin terlibat
dalam kegiatan seperti mengupayakan untuk kepentingan ODHA, dan
ambil bagian dalam acara, baik sebagai pembicara maupun peserta.
Kelompok dukungan sebaya sebenarnya salah satu terapi
nonmedis. Berbagi masalah dan berpikir serta mencari jalan keluar
bersama sudah kita kenal sejak lama, dan dapat membuat orang tertolong
secara emosional dan secara praktis. Ada kelompok yang khusus bagi
10

orang terinfeksi HIV saja, ada pula yang melibatkan orang-orang dekat
seperti keluarga, teman, ataupun juga melibatkan relawan.
Tidak ada rumus khusus untuk membentuk kelompok dukungan,
namun ada satu prinsip yang sudah dibuktikan berkali-kali. Cara yang
sudah terbukti dapat menjawab kebutuhan orang terinfeksi HIV di dalam
kelompok itu dan memastikan efektifitas keberadaan kelompok ini adalah
merancang program dan bentuk kelompok yang berpusat pada klien, yaitu
orang terinfeksi HIV yang menjadi anggotanya. Rancang program,
kegiatan, dan bentuknya dengan memperhitungkan kapasitas dan
keterbatasan serta realita kelompok itu sendiri.
Tantangan yang utama adalah kesulitan orang terinfeksi HIV
mengakses atau menghubungi satu sama lain. Membangun kontak dan rasa
percaya sulit, dimana diperlukan bantuan pihak luar seperti konselor,
dokter, klinik, dan LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat).

4. Pentingnya Dukungan Sebaya Dalam Memberikan Dukungan Pada


ODHA
Orang Dengan HIV/AIDS atau ODHA atau Orang Yang Hidup
dengan HIV/AIDS (OHIDA) membentuk kelompok dukungan dan
pendukung sebaya untuk memberi dan menerima dukungan emosional,
sosial dan spiritual. Dengan dibentuknya pendukung sebaya diharapkan
dapat mengembangkan dan mempertahankan strategi positif untuk orang
yang hidup dengan virus HIV dan untuk memperkuat pengetahuan mereka
tentang HIV dan AIDS. Pendukung sebaya ini menjadi tempat bagi
ODHA/OHIDA untuk berbagi pengalaman rahasia, memperoleh
kepercayaan diri, membuat teman-teman dan mengembangkan suara
publik (Fanelli,2008)
Pentingnya pendukung sebaya adalah untuk menolang ODHA dan
OHIDA agar tidak merasa sendiri dalam menghadapi masalah,
menyediakan kesempatan untuk bertemu orang lain dan berteman, saling
menguatkan dan menolong untuk lebih percaya diri, wadah untuk
melakukan kegiatan serta saling berbagai informasi tentang pengobatan
(Spiritia,2014). Menurut Fanelli and Moyo (2008) pada saat kelompok-
11

kelompok pendukung sebaya berkumpul ada beberapa hal yang akan


dibahas seperti:
a. Hidup Positif dengan HIV
Anggota kelompok berbicara tentang bagaimana untuk menerima
diagnosis mereka dan hidup secara positif. Mereka membahas
kesehatan dan tantangan psikososial mereka alami dan cara terbaik
untuk menghadapi tantangan ini. Sebagai contoh, anggota mungkin
berbagi ide tentang mencapai nutrisi yang baik dan mempertahankan
kepatuhan terhadap terapi anti-retroviral (ART), atau nasihat praktis
pertukaran tentang mengatasi kecemasan, berurusan dengan perasaan
tidak berdaya, dan mengatasi stres. Berbagi pengalaman ini sangat
membantu bagi anggota yang baru saja belajar dari status HIV-positif
mereka.
b. Pengungkapan
Anggota kelompok dukungan dapat membantu memikirkan satu
sama lain melalui cara mengungkapkan status HIV-positif mereka ke
teman-teman, anggota keluarga, pasangan, mitra dan rekan kerja.
Mengungkapkan status HIV-positif bisa membuat ODHA merasa
takut dan anggota dapat berbagi ide tentang apa yang harus dikatakan
untuk mengungkapkan dan kepada siapa status tersebut diungkapkan.
c. Hubungan
Anggota dapat menawarkan setiap saran lain dan bimbingan dan
dapat berbagi pengetahuan tentang infeksi ulang. Komitmen rekan
pencegahan membantu membuat praktek-praktek ini lebih dapat
diterima secara sosial, menarik dan berkelanjutan. Meskipun HIV
sekarang menjadi penyakit kronis yang dapat diobati, kelompok
pendukung juga dapat mengatasi masalah berkabung. Secara khusus,
anggota dapat mendiskusikan bagaimana berbicara dengan teman-
teman dan keluarga tentang kematian, kondisi sekarat dan dapat
memperkenalkan kegiatan seperti kotak memori dan perencanaan
sukses.
d. Stigma
12

Orang dengan HIV (ODHA) dan keluarganya pasti akan mendapatan


stigma dari masyarakat. Untuk itu kelompok-kelompok pendukung
memberikan perlindungan penting dari stigma dengan cara
memberikan informasi mengenai cara penularan dan membantu
dalam proses penerimaan diri yaitu dengan memberikan motivasi dan
dorongan bahwa ODHA tidak seburuk yang di pikirkan oleh
masyarakat atau diskriminasi publik, saling menghargai,
mendengarkan, memperhatikan serta mengerti perasaan sesama.
Kelompok dukungan juga dapat bersama mengembangkan cara
mengatasi stigma di masyarakat dengan membentuk kelompok
dukungan.
e. Memperoleh Teman Sebaya
The “Group” sistem adalah metode memberikan dukungan satu
persatu selama periode jangka panjang, dan sangat efektif untuk
orang yang baru-baru mengetahui tentang statusnya dan mulai
merasakan Antiretroviral Therapy (ART). Kelompok dukungan
ODHA harus merjalin hubungan pertemanan, berfungsi sebagai
teman dan mengidentifikasi teman yang bisa mendukung mereka.
Peran kunci group ini adalah untuk menawarkan dukungan pribadi
dan sering ke rekan mereka ODHA, misalnya, mengingatkan mereka
untuk mengambil obat ARV mereka pada waktu dan mendampingi
mereka ke klinik untuk check-up

5. Sumber Dukungan
Dukungan sosial yang kita terima dapat bersumber dari berbagai
pihak. (Widyanto,2014) membagi sumber-sumber dukungan sosial
menjadi 3 kategori, yaitu:
a. Sumber dukungan sosial yang berasal dari orang-orang yang selalu
ada sepanjang hidupnya, yang selalu bersama dengannya dan
mendukungnya. Misalnya: keluarga dekat, pasangan (suami atau istri),
atau teman dekat
b. Sumber dukungan sosial yang berasal dari individu lain yang sedikit
berperan dalam hidupnya dan cenderung mengalami perubahan sesuai
13

dengan waktu. Sumber dukungan ini meliputi teman kerja, sanak


keluarga, dan teman sepergaulan. Untuk ODHA sumber dukungan
sosial salah satunya dapat diperoleh dari kelompok dukungan sebaya
yang dibantu oleh pendukung sebaya karena dukungan dari
pendukung sebaya sebenarnya merupakan salah satu terapi modalitas
untuk berbagi masalah dan berpikir serta mencari jalan keluar
bersama (Spiritia,2014)
c. Sumber dukungan sosial yang berasal dari individu lain yang sangat
jarang memberi dukungan dan memiliki peran yang sangat cepat
berubah. Meliputi dokter atau tenaga ahli atau profesional, keluarga
jauh.

6. Bentuk Dukungan
Dukungan dapat berupa verbal atau non verbal atau suatu bantuan
nyata (tangible) atau tindakan yang diberikan oleh jejaring sosial yang erat
dan memiliki manfaat emosional dan atau perilaku bagi penerima bantuan
dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan holistik yang meliputi fisik,
psikis, dan sosial. Dukungan verbal dapat berupa penyampaian informasi,
saran, nasihat, serta penghargaan. Sedangkan dukungan non verbal dapat
berupa sikap mendengarkan, memperhatikan, serta mengerti perasaan
seseorang (Widyanto,2014).
Konsep operasional dari dukungan sosial adalah perceived support
(dukungan yang dirasakan), yang memiliki dua elemen dasar diantaranya
adalah persepsi bahwa ada sejumlah orang lain dimana seseorang dapat
mengandalkannya saat dibutuhkan dan derajat kepuasan terhadap
dukungan yang ada. Dukungan dapat dibagi menjadi 5 (lima) bentuk,
yaitu:
a. Dukungan Emosional (emotional support)
Bentuk dukungan emosional yang dapat diberikan seperti ekspresi
empati dan perhatian terhadap individu. Dukungan tersebut dapat
memberikan rasa nyaman, aman, dan dicintai agar individu dapat
menghadapi masalah dengan baik. Dukungan ini sangat penting
diberikan pada individu dalam menghadapi keadaan yang dianggap
14

tidak dapat dikontrol. Sumber terdekat dukungan emosional adalah


keluarga dan sahabat. Dukungan keluarga tersebut memiliki arti yang
signifikan dalam kehidupan seseorang. Terlebih lagi pada individu
yang mengalami penyakit kronis, dukungan emosional yang diterima
melalui perhatian dapat membantu memulihkan kondisi individu yang
mengalami penyakit kronis menjadi lebih baik, individu merasa senang
dan tingkat stres individu dapat menurun (Komalasari,2010).
b. Dukungan Penghargaan (esteem support)
Bentuk dukungan penghargaan dapat diberikan melalui dorongan atau
persetujuan terhadap gagasan atau perasaan individu serta
perbandingan positif dengan individu dalam meningkatkan harga diri,
serta membangun harga diri dan kompetisi.
c. Dukungan Intrumental (instrumental support)
Dukungan instrumental merupakan bentuk dukungan langsung dan
nyata. Dukungan yang diberikan dapat berupa penyediaan materi yang
dapat memberikan pertolongan langsung seperti pinjaman uang,
barang, makanan serta pelayanan. Dukungan ini dapat membantu
individu mengurangi tekanan karena dapat langsung digunakan untuk
memecahkan masalah yang berhubungan dengan materi.
d. Dukungan Informasional (informasional support)
Bentuk dukungan informasional adalah pemberian informasi terkait
dengan hal yang dibutuhkan individu. Sebagai makhluk sosial,
manusia tidak bisa menghindar dari berhubungan dengan orang lain.
Dalam berhubungan dengan orang lain, manusia mengikuti sistem
komunikasi dan informasi yang ada. Sistem dukungan informasi
mencakup pemberiaan nasihat, saran serta umpan balik mengenai
keadaan individu. Jenis informasi yang dapat diberikan seperti
menolong individu untuk mengenali dan mengatasi masalah yang
sedang dihadapi.
e. Dukungan Jaringan (network support)
Pemberian dukungan jaringan dapat membuat individu merasa anggota
dari suatu kelompok yang memiliki kesamaan minat dan aktivitas
15

sosial. Dukungan ini melibatkan rasa kebersamaan satu sama lain serta
meningkatkan rasa saling memiliki.

Cotruna dan Russell (1987) menjelaskan terdapat enam bentuk


dukungan yang juga terdapat dalam konsep fungsi hubungan
interpersonal yang dikembangkan oleh Weiss (dalam Cotruna dan
Russell 1987). Bentuk dukungan sosial antara lain :
a. Kelekatan (attachment), yaitu berupa perasaan kedekatan secara
emosional kepada orang lain yang memberikan rasa aman,
biasanya didapat dari pasangan, keluarga, teman dan tokoh lain.
b. Integrasi sosial (social intregation), yaitu bentuk dukungan sosial
yang membuat seseorang merasa diterima oleh suatu kelompok
yang memiliki kesamaan minat, kepedulian, dan aktifitas hiburan
bersama. Bentuk dukungan ini paling banyak diperoleh dari teman.
c. Bimbingan (guidance), yaitu berupa saran, pengarahan, atau
informasi yang dapat individu gunakan dalam mengatasi masalah.
Bentuk dukungan ini banyak diperoleh dari orang tua, guru, atau
mentor.
d. Jaminan adanya seseorang yang dapat membantu saat
dibutuhkan (reliable alliance), yaitu dukungan sosial yang
meberikan keyakinan pada seseorang bahwa ia memiliki sumber
daya yang dapat diandalkan bantuannya saat dibutuhkan, biasanya
diperoleh dari anggota keluarga. Bentuk dukungan ini disebut juga
dengan dukungan materi atau nyata.
e. Penghargaaan diri (reassurance of worth), yaitu dengan adanya
dukungan sosail ini dapat meningkatkan keyakinan diri
penerimanya bahwa ia berharga dan memiliki kompetensi dalam
menyelesaikan masalah. Misalnya, dengan memberikan umpan
baik positif terhadap kemampuan individu dalam mengatasi suatu
masalah atau bisa juga disebut esteem support.
f. Kemampuan mengasihi (opportunity of nurturance), yaitu
kesempatan untuk memberikan bantuan kepada seseorang. Salah
16

satu aspek penting dari hubungan interpersonal adalah perasaan


dibutuhkan orang lain. Sumber dari dimensi ini paling banyak
diperoleh dari anak (bagi orang tua), kemudian pasangan
(suami/istri).

7. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Dukungan


Faktor- faktor yang mempengaruhi dukungan sosial menurut
(Stanley,2012), faktor- faktor yang mempengaruhi dukungan sosial adalah
sebagai berikut :
a. Kebutuhan Fisik
Kebutuhan fisik dapat mempengaruhi dukungan sosial. Adapun
kebutuhan fisik meliputi sandang, dan pangan. Apabila seseorang tidak
tercukupi kebutuhan fisiknya maka seseorang tersebut kurang
mendapat dukungan sosial.
b. Kebutuhan Sosial
Dengan aktualisasi diri yang baik maka seseorang lebih kenal oleh
masyarakat daripada orang yang tidak pernah bersosialisasi di
masyarakat. Orang yang mempunyai aktualisasi diri yang baik
cenderung selalu ingin mendapatkan pengakuan di dalam kehidupan
masyarakat. Untuk itu pengakuan sangat diperlukan untuk memberikan
penghargaan.
c. Kebutuhan Psikis
Dalam kebutuhan psikis di dalamnya termasuk rasa ingin tahu, rasa
aman, perasaan religius, tidak mungkin terpenuhi tanpa bantuan orang
lain. Apalagi jika orang tersebut sedang menghadapi masalah baik
ringan maupun berat, maka orang tersebut akan cenderung mencari
dukungan sosial dari orang- orang sekitar sehingga dirinya merasa
dihargai, diperhatikan dan dicintai.

H. Konsep Keterampilan berperilaku


1. Pengertian Keterampilan berperilaku
Keterampilan berperilaku adalah merupakan salah satu teknik
modifikasi perilaku yang bertujuan untuk membantu subjek memperoleh
kemampuan tertentu yang akan bermanfaat dalam menyelesaikan masalah
17

yang sedang dihadapi. (Handayani, 2018)

Keterampilan berperilaku ini meliputi keterampilan untuk memperoleh


dan mengelola sendiri terapi ARV, untuk memasukkan ke dalama regimen
ekologi sosial kehidupan sehari-hari, untuk meminimalkan efek
samping, untuk memperbarui kepatuhan dalam terapi ARV sesuai
keperluan, untuk memperoleh dukungan sosial dan instrumental untuk
mendukung kepatuhan dan sebagai penguatan diri untuk patuh dari waktu
ke waktu (Fisher, 2006 dalam dessy, 2016).
Keterampilan berperilaku merupakan kemampuan individu untuk
melakukan tindakan pencegahan, memastikan bahwa seseorang
mempunyai keterampilan alat dan strategi untuk berperilaku yang
didasrkan pada keyakinan (self efficacy) dan perasaan bahwa ia dapat
mempengaruhi keadaan/situasi (preceived behavioural control) untuk
melakukan perilaku tersebut. Keterampilan berperilaku merupakan
prasyarat yang menentukan apakah informasi dan motivasi yang bagus
mampu mendorong tindakan pencegahan atau perubahan perilaku yang
efektif (Amico, et al, 2005, dalam dessy, 2016).

2. Faktor-faktor yang mempengaruhi keterampilan berperilaku menurut


Sunaryo (2004) dalam Hariyanti (2015) diantaranya yaitu:
a. Faktor Genetik atau Faktor Endogen merupakan konsep dasar atau modal
untuk kelanjutan perkembangan perilaku makhluk hidup itu. Faktor
genetik berasal dari dalam individu (endogen), antara lain:
1) Jenis Ras. Semua ras di dunia memiliki perilaku yang spesifik, saling
berbeda dengan yang lainnya, ketiga kelompok terbesar yaitu ras kulit
putih (Kaukasia), ras kulit hitam (Negroid) dan ras kulit kuning
(Mongoloid).
2) Jenis Kelamin perbedaan perilaku pria dan wanita dapat dilihat dari cara
berpakaian dan melakukan pekerjaan sehari-hari, pria berperilaku
berdasarkan pertimbangan rasional. Sedangkan wanita berperilaku
berdasarkan emosional.
18

3) Sifat Fisik. Perilaku individu akan berbeda-beda karena sifat fisiknya.


4) Sifat Kepribadian. Perilaku individu merupakan manifestasi dari
kepribadian yang dimilikinya sebagai pengaduan antara faktor genetik
dan lingkungan. Perilaku manusia tidak ada yang sama karena adanya
perbedaan kepribadian yang dimiliki individu.
5) Bakat Pembawaan adalah kemampuan individu untuk melakukan
sesuatu lebih sedikit sekali bergantung pada latihan mengenai hal
tersebut.
6) Intelegensi sangat berpengaruh terhadap perilaku individu, oleh karena
itu kita kenal ada individu yang intelegensi tinggi yaitu individu yang
dalam pengambilan keputusan dapat bertindak tepat, cepat dan mudah.
Sedangkan individu yang memiliki intelegensi rendah dalam
pengambilan keputusan akan bertindak lambat.
b. Faktor Eksogen atau Faktor Dari Luar Individu Faktor yang berasal dari
luar individu antara lain:
1) Faktor Lingkungan disini menyangkut segala sesuatu yang ada
disekitar individu. Lingkungan sangat berpengaruh terhadap individu
karena lingkungan merupakan lahan untuk perkembangan perilaku.
2) Usia adalah faktor terpenting juga dalam menentukan sikap individu,
sehingga dalam keadaan diatas responden akan cenderung mempunyai
perilaku yang positif dibandingkan umur yang dibawahnya. Menurut
Hurlock (2018) masa dewasa dibagi menjadi 3 periode yaitu masa
dewasa awal (18-40 tahun), masa dewasa madya (41-60 tahun) dan
masa dewasa akhir (>61 tahun). Menurut Santrock (2003) dalam
Apritasari (2018), orang dewasa muda termasuk masa transisi, baik
secara fisik, transisi secara intelektual, serta transisi peran
sosial.Perkembangan sosial masa dewasa awal adalah puncaak dari
perkembangan sosial masa dewasa.
3) Pendidikan kegiatan pendidikan formal maupun informal berfokus
pada proses belajar dengan tujuan agar terjadi perubahan perilaku,
yaitu dari tidak tahu menjadi tahu, dari tidak mengerti menjadi
mengerti dan tidak dapat menjadi dapat.
19

4) Pekerjaan. Bekerja adalah salah satu jalan yang dapat digunakan


manusia dalam menemukan makna hidupnya.
5) Agama sebagai suatu keyakinan hidup yang masuk dalam konstruksi
kepribadian seseorang sangat berpengaruh dalam cara berpikir,
bersikap, bereaksi dan berperilaku individu.
6) Sosial Ekonomi Lingkungan yang berpengaruh terhadap perilaku
seseorang adalah lingkungan sosial,
7) Kebudayaan diartikan sebagai kesenian, adat-istiadat atau peradaban
manusia, dimana hasil kebudayaan manusia akan mempengaruhi
perilaku manusia itu sendiri.
c. Faktor-Faktor Lain
1) Faktor lain mencakup pengetahuan dan sikap seseorang terhadap
kesehatan tradisi dan kepercayaan seseorang terhadap hal-hal yang
terkait dengan kesehatan, sistem nilai yang dianut seseorang tingkat
pendidikan, tingkat sosial ekonomi dan sebagainya.
2) Faktor pemungkin (enabling factors). Faktor ini mencakup
ketersediaan sarana dan prasarana atau fasilitas kesehatan bagi
masyarakat, termasuk juga fasilitas pelayanan kesehatan.
3) Faktor penguat (reinforcing factors). Faktor ini meliputi sikap dan
perilaku tokoh masyarakat, tokoh agama termasuk juga disini undang-
undang, peraturan-peraturan baik dari pusat atau pemerintah daerah
yang terkait dengan kesehatan manurut Novita (2011)

3. Kepatuhan berhubungan dengan keterampilan berperilaku


Kepatuhan berhubungan dengan keterampilan berperilaku terdiri dari
kemampuan objektif dan keyakinan (self efficcacy) untuk menampilkan
perilaku yang kritis, seperti menerima dan mengatur sendiripengobatan ART
secara konsisten setiap waktu, mencapai kecocokan antara regimen yang satu
dengan ekologi alam dalam kehidupan sehari-hari, mengambil langkah untuk
mengurangi efek, mendapatkan informasi mengenai ART dan mendukung
ketika dibutuhkan, dan membangun strategi untuk menghargai dan
memperkuat perilaku kepatuhan ART (Dessy, 2016).
20

D. Konsep Kepatuhan Minum Obat


1. Pengertian Kepatuhan
Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) dalam Haryatmi,
(2016), patuh berarti suka menurut perintah, taat kepada perintah atau
aturan dan disiplin. Kepatuhan berarti bersifat patuh, ketaatan, tunduk,
patuh pada ajaran dan aturan (Hardiyatmi, 2016).
Kepatuhan adalah suatu bentuk perilaku atau usaha pasien
melaksanakan cara pengobatan dan perilaku yang disarankan kepadanya
dengan segala konsekuensinya dan menyetujui rencana tersebut serta
melaksanakannnya secara maksimal (Nurihwani, 2017).
Menurut (Nursalam,2018) ) Kepatuhan adalah istilah yang digunakan
untuk menggambarkan perilaku pasien dalam minum obat secara benar
tentang dosis, frekuensi, dan waktunya. Kepatuhan ini amat penting dalam
pelaksanaan ART, karena bila obat tidak mencapai konsentrasi optimal
dalam darah maka akan memungkinan berkembangnya resistensi.
Meminum dosis obat yang tepat waktu dan meminumnya secara benar
adalah penting untuk mencegah resistensi. Derajat kepatuhan sangat
berkolerasi dengan keberhasilan dalam mempertahankan suspensi virus.
Kepatuhan adalah faktor yang paling penting dalam mencapai
keberhasilan virologi dari terapi pengobatan antiretroviral. Untuk dapat
menekan replikasi virus secara maksimal, setidaknya pasien ODHA harus
mencapai kepatuhan 90-95% yang berarti 90%-95% dari semua dosis
wajib diminum (Latif,2014).
Obat-obatan ART harus diminum seumur hidup secara teratur,
berkelanjutan, dan tepat waktu. Beberapa kiat penting untuk minum obat
yaitu meminum obat pada waktu yang sama setiap hari, harus selalu
tersedia obat dimanapun biasanya penderita berada, misalnya dikantor,
dirumah, dan tempat lain, membawa obat kemanapun pergi (dikantong,
tas, dan lain-lain), menggunakan peralatan (Jam, HP yang berisi alarm
yang bisa diatur agar berbunyi setiap waktunya meminum obat) untuk
mengingatkan waktu saat miunm obat.
21

Jika minum obat teratur, maka virus tidak dapat memperbanyak diri. Baik
itu virus “normal” maupun keduanya ditekan karena kombinasi 3 obat
secara terus menerus mencapai tingkat penekanan yang sangat kuat
didalam darah. Oleh karena itu sangat penting menelan obat secara teratus
dan tepat waktu agar efektif.
Jika kita tidak minum obat tepat waktu maka konsentrasi obat dalam tubuh
kita akan menurun. Jika konsistensi obat dalam tubuh kita menurun maka
efek mengendalikan virus menjadi kurang baik. Virus HIV dapat
mempertahakan diri terhadap obat dengan konsentrasi rendah, tetapi tidak
pada konsentrasi cukup tinggi untuk menghambat replikasi virus. Karena
itu kita harus menjamin kadar obat tersebut dengan melalui minum obat
dengan benar (Kementerian Kesehatan RI, 2013).

5. Upaya Peningkatan Kepatuhan


Upeaya meningkatkan kepatuhan dengan meningkatkan motivasi,
informasi, dan dukungan.yaitu dengan memotivasi dalam menjalani
pengobatan, memberikan informasi yang jelas pada Orang dengan
HIV/AIDS mengenai penyakitnya dan dukungan dari orang terdekat untuk
meningkatkan motivasi dan informasi tersebut. Riset telah
mempertunjukkan bahwa jika dukungan dapat meningkatkan motivasi
Orang dengan HIV/AIDS dalam menjalani pengobatan (Bart,2004).

6. Faktor Yang Mempengaruhi Kepatuhan


Menurut teori perilaku Preced-Proced Lawrence Green dalam
(Wulandari,2015) berdasarkan tindakan seseorang yang mempengaruhi
perilaku yang berhubungan dengan kepatuhan minum obat dipengaruhi
oleh 3 faktor yaitu ;
a. Faktor predisposisi (predisposing factors), faktor yang mendahului
perilaku seseorang yang akan mendorong untuk berperilaku yaitu
pengetahuan, sikap, kepercayaan, keyakinan, nilai dan persepsi yang
mendorong seseorang atau kelompok untuk melakukan tindakan.
b. Faktor pendukung atau pendorong (enabling factors), faktor yang
memotivasi individu atau kelompok untuk melakukan tindakan yang
berwujud lingkungan fisik, tersedianya fasilitas dan sarana kesehatan,
22

kemudahan mencapai sarana kesehatan, waktu pelayanan, dan


kemudahan transportasi.
c. Faktor penguat (reinforce factors), mencakup sikap dan dukungan
keluarga, teman, guru, penyedia layanan kesehatan, pemimpin serta
pengambil keputusan.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh (Debby, 2019) faktor-


faktor yang berhubungan dengan kepatuhan minum obat antiretroviral
(ARV) pada pasien HIV antara lain sebagai berikut:

a. Faktor Dukungan
b. Motivasi
Motivasi individu didasarkan pada sikap terhadap perilaku
pencegahan, norma subjektif, persepsi mengenai kerentanan terhadap
penyakit, dukungan, hambatan dari perilaku, dan biaya. Motivasi sosial
didasarkan pada norma sosial, persepsi individu mengenai dukungan
disekitarnya, serta adanya saran dari orang lain. (Amic0,2006).
Motivasi sangat diperlukan dalam menjalani kepatuhan ARV, tanpa
adanya motivasi terapi ARV tidak dapat dilanjutkan (Nursalam,2007).
c. Informasi
Informasi mengenai tentang regimen, pengguaan ARV yang benar.
Kepatuhan yang adekuat, tentang efek samping dan reaksi obat-obatan
tentang metode dan teori lengkap mengenai kepatuhan (Fisher,2006).
Informasi berhubungan dengan pengetahuan dasar mengenai penyakit,
kondisi kesehatan, maupun perilaku pencegahan yang dianjurkan
(Amico,2006).
d. Ketrampilan berperilaku
Ketrampilan berpilaku ini meliputi ketrampilan untuk memperoleh dan
mengelola sendiri terapi ARV, untuk memasukkan ke dalam regimen
ekologi sosial kehiudpan sehari-hari, untuk meminimalkan efek
samping, untuk memperbarui kepatuhan dalam ARV sesuai keperluan,
untuk memperoleh dukungan dan instrumental untuk mendukung
kepatuhan dan sebagai penguatan diri untuk patuh dari waktu ke waktu
(Fisher,2006).
23

e. Faktor individu yaitu usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan,


pengetahuan pengobatan
f. Faktor regimen pengobatan terapi
g. Faktor pendukung yaitu jaminan kesehatan

1.
2.
2.1.
2.2.
2.3.
2.4.

7. Konsep HIV/AIDS
1. Pengertian HIV/AIDS
The Human Immunodefiency Virus (HIV) adalah virus menginfeksi sel-sel
sistem kekebalan tubuh, menghancurkan atau merusak fungsinya. Infeksi
HIV membuat kerusakan progresif sistem kekebalan tubuh, sehingga
menyebabkan AIDS (WHO,2015).

Acquired Immune Deficiency Syndrom (AIDS) merupakan kumpulan


penyakit yang disebabkan oleh HIV. HIV ditemukan dalam cairan tubuh
terutama darah, cairan sperma, cairan vagina, air susu ibu. Virus tersebut
merusak sistem kekebalan tubuh manusia dan mengakibatkan turunnya
atau hilangnya daya tahan tubuh sehingga mudah terjangkit penyakit
infeksi (Depkes,2006).

1.
2.
2.1.
2.1.1.
2.1.
2.1.1.

2. Pathway
Transmisi HIV ke dalam tubuh melalui cairan
24

Meningkatkan CD4 (untuk mencegah infeksi lebih banyak)

Dibantu RNA menjadi DNA

DNA masuk ke sel T

Sel T menurun

Pembentukan antibody 3-8 minggu setelah terinfeksi

Gambar 2.2 Patway HIV/AIDS

HIV termasuk kelompok retrovirus, virus yang mempunyai enzim


(protein) yang dapat merubah RNA menjadi DNA. Kelompok retrovirus
DNA diubah (replikasi) menadi RNA. Setelah menginfeksi RNA HIV
berubah menjadi DNA oleh enzim yang ada dalam virus yang dapat
merubah RNA menjadi (reversetranscriptas) sheingga dalam disisipkan
kedalam DNA. DNA digunakan untuk membuat virus baru (virion) yang
akan menginfkesi sel-sel baru yang tetap tersembunyi dalam sel yang
hidup panjang atau tempat peyimpanan seperti limfosit sel-sel CD4 (sel
T/Pembantu) yang istirahat sebagai target dalam penyerangan virus.

Sel CD4 adalah salah satu tipe dari sel darah putih yang
bertanggung jawab mengendalikan atau mencegah infeksi oleh banyak
virus yang lain, bakteri, jamur, parasite dan beberapa jenis kanker.
Kemampuan HIV tetap tersembunyi dalam DNA dari sel-sel manusia yang
hidup lama, tetap seumur hidup infeksi menyebabkan kerusakan sel-sel
CD4 dalam waktu panjang jumlah sel CD4 menurun menjadi masalah
untuk pengobatan aktif.
25

Banyaknya sel T4 yang hancur terjadi gangguan imunitas seluler,


sistem imun terganggu sehingga virus yang tadinya tidak berbaya atau
dapat dihancurkan oleh tubuh sendiri akan berkembang lebih leluasa dan
menimbulkan sesuatu yang serius, akhirnya penyakit ini dapat
menyebabkan kematian. Apabila sudah masuk ke dalam darah HIV
merangsang pembentuk antibody sekitar 3-8 minggu setelah terinfeksi
HIV (periode jendela) dan HIV didalam darah penderita dapat menularkan
kepada orang lain.

3. Etiologi
Penyebab penyakit AIDS adalah Human Immunodeficiency Virus (HIV)
yaitu sejenis virus RNA yang tergolong retrovirus. Virus ini memiliki
materi genetic berupa sepasang asam ribonukleat rantai tunggal yang
identic dan sautu enzim yang disebut Referse Trascriptase. Virion HIV
terdiri dari tiga bagian utama yaitu Envelope merupakan lapisan terluar,
Capsid yang meliputi isi virion dan core yang merupakan isi virion.
Envelope adalah lapisan lemak ganda yang terbentuk dari sel penjamu dan
mengandung protein penjamu. Pada lapisan ini tertanam glikoprotein virus
yang disebut gp41. Pada bagian luar protein ini terikat gp120. Molekul
gp120 ini akan berkaitan dengan respon CD4 pada saat menginfeksi
limfosit T4 atau sel lainnya yang mempunyai reseptor tersebut.
Pada elktroforosis komplek antara molekul gp41 dan gp120 akan
membentuk pita yang disebut gp160. Capsida terbentuk iko sahedral dan
merupakan lapisan protein yang dikenal sebagai p17. Pada bagian core
terdapat sepasang RNA rantai tunggal, enzim-enzim seperte Reserve
Trascriptase, Endonuclease dan Protease serta protein-protein structural
terutama p24 (Kusuma,2011).
1.
2.
2.1.
2.2.
2.3.
2.4.
26

2.5.
2.5.1.
2.5.2.
2.5.3.

4. Klasifikasi
Terdapat beberapa klasifikasi HIV/AIDS. Adapun sistem klasifikasiyang
biasa digunakan adalah menurut WHO (World Health Organization)dan
CDC (Center for Deasease Control and Prevention).
a. Klasifikasi menurut CDC
CDC mengklasifikasikan HIV/AIDS berdasarkan dua
sistem,yaitu dengan melihat supresi kekebalan tubuh yang ditampilkan
oleh limfosit CD4 dan kategori klinis. Untuk lebih jelasnya dapat
dilihat pada Tabel 2.1 yaitu:
Tabel 2. 1 Klasifikasi Penyakit Menurut CDC

CD4 Kategori Klinis


A B C
Total % (Simptomatik) (Simptomatik) (AIDS)
Infeksi Akut)
≥ 500/ml ≥ 29% A1 B1 C1
200-499/ml ≥ 29% A2 B2 C2
200-499/ml <14% A2 B2 C2
Sumber: Depkes, 2006 (dalam Nursalam)

Klasifikasi CDC yang bisa digunakan untuk survailans


penyakit menurut kategori klinis yang dikategorikan sebagai AIDS
yaitu: kelompok A3, B3 dan C1-3, dengan uraian sebagai berikut:
b. Kategori klinis Ameliputi infeksi HIV tanpa gejala (asimptomatik),
limfadenopati generalisata yang menetap, dan infeksiakut primer
dengan penyakit penyerta atau adanya riwayat infeksiakut;
c. Kategori klinis B terdiri atas kondisi dengan gejala (simptomatik)
tidak termasuk dalam kondisi C dan memenuhi paling sedikit satu dari
27

beberapa kriteria tersebut, yang meliputi:


1) Keadaan yang dihubungkan dengan infeksi HIV atau adanya
kerusakan kekebalan dengan perantara sel, atau
2) Kondisi yang dianggap oleh dokter telah memerlukan penanganan
klinis atau membutuhkan penatalaksanaan akibat komplikasi HIV.
3) Kategori Klinis C meliputi gejala yang ditemukan pada pasien
AIDS. Pada tahap ini, individu yang terinfeksi HIV menunjukkan
Tabel 2. 2 Klasifikasi Infeksi HIV Menurut WHO 2015

Kelas Kriteria
Stadium Klinis I 1. Asimtomatik
Asimtomatik 2. Limfadenopati generalisata persisten
Total CD4: >500/ml
1. Penurunan berat badan 10%
Stadium Klinis II Sakit 2. Ispa berulang
Ringan (sinusitis, tonsillitis, otitismedia dan
Total CD4: 200-499/ml faringitis
3. Herpes zoster
4. Kelitis angularis
1. Diare kronis > 1 bulan
Stadium Klinis III Sakit 2. Kandidiasis oral
Sedang Penurunan berat badan >10%
3. TB Paru
4. Limfadenopati generalisata persisten
1. HIV wasting syndrome
2. Pneumonia pneumosistis
3. Herpes simpleks >1 bulan
4. Kandidiasis esophagus
5. TB ekstra paru
6. Sarkoma Kaposi
7. Retinitis CMV
Stadium Klinis IV Sakit 8. Toksoplasmosis
28

Total CD4: < 200/ml 9. Ensefalopati HIV


10. Meningitis kriptokus
11. Infeksi mykobakterium nonTB
iseminata
12. Progresssivemultifocal
13. Mikosis profunda
14. Limfoma
15. Karsinoma
16. Isoproriasis kronis
17. Nefropati
Sumber: (Tjokroprawiro,2015)
Berdasarkan klasifikasi tersebut diatas, maka makin kronis
suatu penyakit terutama pada pasien HIV/AIDS dapat mengganggu
kemampuan untuk terlibat dalam aktivitas yang menunjang perasaan
berharga atau berhasil, makin besar pengaruhnya pada peningkatan
harga diri. Penyakit HIV/AIDS mengubah pola hidup dapat
menurunkan perasaan nilai diri. Sedangkan harga diri pada pasien
HIV/AIDS adalah rasa ingin dihormati, diterima, kompeten, dan
bernilai. Orang dengan harga diri rendah, sering merasa tidak dicintai
dan sering mengalami depresi dan ansietas sehingga menyebabkan
menurunnya kualitas hidup (Tjokroprawiro, 2015).
4.1.1.

5. Manifestasi Klinis
Bayi tertular HIV dari ibu bisa saja tampak normal secara klinis
selama periode neonatal. Penyakit penanda AIDS tersering yang
ditemukan pada anak adalah pneumonia yang disebabkan
pneumocystiscranii, gejala umum yang ditemukan pada bayi dengan
infeksi HIV adalah gangguan tumbuh kembang, kandidiasis oral, diare
kronis, atau hepatosplenomegali (pembesaran pada hepar dan lien).
Diagnosis AIDS dapat ditegakkan apabila menunjukkan tes HIV positif
dan sekurang-kurangnya didapatkan 2 gejala mayor dan 1 gejala minor
seperti Tabel 2.3 yaitu:
29

Tabel 2. 3 Gejala Mayor dan Minor Diagnosis AIDS

Gejala Mayor Gejala Minor


 Berat badan turun  Batuk menetap >1 bulan
>10%dalam 1 bulan  Diare kronik >1 bulan Dermatitis
 Diare kronik >1 bulan generalisata
 Demam berkepanjangan  Herpes Zooster multisegmental dan
>1bulan berulang
 Penurunan kesadaran  Kandidiasis orofaringeal
 Demensia/HIV ensefalopati  Demensia / HIV ensefalopati
 Herpes simpleks kronis progresif
 Limfadenopati generalisata
 Infeksi jamur berulang pada alat kelamin
wanita
 Retinitis virus sitomegalo
Sumber: (Tjokroprawiro,2015)

Manifestasi klinik utama dari penderita AIDS umumnya meliputi


3 hal yaitu:
a. Manifestasi tumor
1) Sarkoma Kaposi. Kanker pada semua bagian kulit dan organ tubuh.
Penyakit ini sangat jarang menjadi sebab kematian primer.
2) Limfoma ganas. Timbul setelah terjadi Sarkoma Kaposi dan
menyerang sarafserta dapat bertahan kurang lebih 1 tahun.
b. Manifestasi oportunistik
1) Manifestasi pada Paru
a) Peneumocystis Carinii Pneumonia (PCP): Pada umumnya
85% infeksi oportunistik pada AIDS merupakan infeksi paru.
PCP dengan gejala sesak nafas, batuk kering, sakit bernafas
dalam dan demam.
b) Cytomegalovirus (CMV): Pada manusia 50% virus ini hidup
sebagai komensal pada paru-paru tetapi dapat menyebabkan
pneumocystis. CMV merupakan 30% penyebab kematian
30

padaAIDS.
c) Mycobacterium avilum: Menimbulkan pneumoni difus, timbul
pada stadium akhir dan sulit disembuhkan.
d) Mycobacterium tuberculosis: Biasanya timbul lebih dini,
penyakit cepat menjadi milier dan cepat menyebar ke organ
lain diluar paru.
2) Manifestasi gastrointestinal: Tidak ada nafsu makan, diare kronis,
penurunan berat badan >10% per bulan.
c. Manifestasi neurologis
Sekitar 10% kasus AIDS menunjukkan manifestasi neurologis
yang biasanya timbul pada fase akhir penyakit. Kelainan saraf yang
umum adalah ensefalitis, meningitis, demensia, mielopati,
neuropatiperifer. Menurut BKKBN (2013) bahwa tanda dan gejala
penderita yang terinfeksi HIV/AIDS biasanya penderita mengalami
berat badanya menurun lebih dari 10% dalam waktu singkat, demam
tinggi berkepanjangan (lebih dari satu bulan), diare berkepanjangan
(lebih dari satu bulan), batuk perkepanjangan (lebih dari satu bulan),
kelainan kulit dan iritasi (gatal), infeksi jamur pada mulut dan
kerongkongan, serta pembengkakan kelenjar getah 1 bening diseluruh
tubuh, seperti dibawah telinga, leher, ketiak dan lipatan paha.
Menurut WHO dan CDC manifestasi klinis HIV/AIDS pada
penderita dewasa berdasarkan stadium klinis yang disertai skala
fungsional dan klasifikasi klinis meliputi:
1) Stadium klinis I: pada skala I memperlihatkan kondisi asimtomatis,
dimana klien tetap melakukan aktivitas secara normal maupun
disertai adanya limfadenopati presistent generalisata;
2) Stadium klinis II: pada skala II memperlihatkan kondisi
asimtomatis, dimana klien tetap melakukan aktivitas normal tetapi
disertai adanya penurunan berat badan <10% dari berat badan
sebelumnya, manifestasi mukokotaneius minor
(dermatitisseborhhoic, prurigo, infeksi jamur pada kuku, ulserasi
mukosa oralber ulang, cheilitis angularis), herpes zoster dalam 5
31

tahun terakhir,dan ISPA berulang;


3) Stadium III: pada skala III memperlihatkan adanya kelemahan,
berbaring ditempat tidur <50% sehari dalam 1 bulan terakhir
disertai penurunan berat badan >10%, diare kronis dengan
penyebab tidak jelas >1 bulan, demam dengan penyebab yang tidak
jelas (intermittent atau tetap) >1 bulan, kandidiasis oral, oral hairy
leukoplakia, TB pulmoner dalam satu tahun terakhir, dan infeksi
bacterial berat (misal: pneumonia, piomiostitis);
4) Stadium klinis IV: pada skala IV memperlihatkan kondisi yang
sangat lemah, selalu berada di tempat tidur >50% setiap hari dalam
bulan- bulan terakhir disertai HIV wasting syndrome (sesuai yang
ditetapkan CDC), Peneumocystis Carinii Pneumonia (PCP),
encephalitis toksoplasmosis, diare karena cryptosporidiosis >1
bulan, cryptococcosis ekstrapulmoner, infeksi virus sitomegalo,
infeksiherpes simpleks >1 bulan, berbagai infeksi jamur berat
(histoplasma, coccoidioidomycosis), kandidiasis esophagus,
trachea atau bronkus, mikobakteriosis atypical, salmonelosis non
tifoid disertai eptikemia, TB ekstrapulmoner, limfoma maligna,
sarcoma kaposi’s ensefalopati HIV.

6. Fase Perkembangan Perjalanan HIV


Fase perkembangan perjalanan HIV di dalam tubuh manusia secara umum
dibagi dalam 4 fase, yaitu:
1) Fase window period (periode Jendela)
Pada fase ini seseorang yang telah terinfeksi HIV sama sekali tidak
menunjukkan gejala apapun. Beberapa kejadian yang bisa dialami
seorang pengidap HIV pada fase ini adalah beberapa gejala flu
(pusing, lemas, demam, dan lain-lain). Hal ini biasanya terjadi antara
2-4 minggu setelah seseorang terinfeksi HIV. Pada fase periode
jendela ini di dalam darah pengidap HIV belum terbentuk antibodi
HIV sehingga apabila darahnya di tes dengan jenis tes yang cara
kerjanya adalah mencari antibodi HIV, maka hasil tes akan negatif.
32

Fase priode jendela ini bisa berlangsung selama 3 sampai 6 bulan dari
saat terinfeksi HIV
2) Fase Asymtomatic (Tanpa Gejala)
Pada fase ini seseorang yang telah terinfeksi HIV sama sekali tidak
menunjukkan gejala apapun. Beberapa kejadian yang bisa dialami
seorang pengidap HIV pada fase ini adalah beberapa gejala flu
(pusing, lemas, demam, dan lain-lain). Hal ini biasanya terjadi antara
2-4 minggu setelah seseorang terinfeksi HIV. Pada fase periode
jendela ini di dalam darah pengidap HIV belum terbentuk antibodi
HIV sehingga apabila darahnya di tes dengan jenis tes yang cara
kerjanya adalah mencari antibodi HIV, maka hasil tes akan negatif.
Fase priode jendela ini bisa berlangsung selama 3 sampai 6 bulan dari
saat terinfeksi HIV
Menurut WHO, awalnya diperkirakan hanya sebagian kecil dari
mereka yang terinfeksi HIV akan menunjukkan gejala AIDS. Namun,
kini ditemukan bahwa sekitar 20% dari mereka yang HIV positif akan
berkembang menjadi AIDS dalam waktu 10 tahun setelah terinfeksi.
Sedangkan 50% lainnya dalam waktu 15 tahun. Berdasarkan
keterangan di atas seseorang bisa saja terkena HIV dan tidak
menunjukkan gejala apapun dalam waktu yang cukup lama (3-10
tahun)
3) Fase Symptomatic (Bergejala)
Pada fase ini seseorang yang mengidap HIV akan mengalami gejala-
gejala ringan, tetapi tidak mengancam nyawanya, seperti demam
yang bertahan lebih dari sebulan, menurunnya berat badan lebih dari
10%, diare selama sebulan (konsisten atau terputus-putus).
Berkeringat di malam hari, batuk lebih dari sebulan, dan gejala
kelelahan yang berkepanjangan (fatigue). Sering kali gejala-gejala
dermatitis mulai muncul pada kulit, infeksi pada mulut dimana lidah
sering terlihat dilapisi oleh lapisan putih, herpes, dan lainnya.
Kehadiran satu atau lebih tandatanda terakhir ini menunjukkan
seseorang sudah berpindah dari tahap infeksi HIV menuju AIDS. Bila
33

hitungan CD4 turun pesat di bawah 200 sel/mm3 , maka pada


umumnya gejala menjadi kian parah sehingga membutuhkan
perawatan yang lebih intensif
4) Fase AIDS
Pada fase ini seorang pengidap HIV telah menunjukkan gejala-gejala
AIDS. Ini menyangkut tanda-tanda yang khas AIDS, yaitu adanya
infeksi oportunistik (penyakit yang muncul karena kekebalan tubuh
manusia sudah sangat lemah), seperti pneumocytis carinii (PCP) atau
radang paru-paru, candidiasis atau jamur, sarkoma kaposis atau
kanker kulit, tuberkulosis (TB), berat badan menurun drastis, diare
tanpa henti, dan penyakit lainnya yang berakibat fatal. Gangguan
syaraf juga sering dilaporkan, diantaranya hilangnya ketajaman daya
ingat, timbulnya gejala gangguan mental (dementia), dan perubahan
perilaku secara progresif. Disfungsi kognitif sering terjadi dengan
tanda awal, diantaranya adalah tremor (gemetar tubuh) serta
kelambanan bergerak. Hilangnya kemampuan melihat dan paraplegia
(kelumpuhan kaki) juga bisa timbul di fase ini.

7. Penularan HIV/AIDS
Penularan HIV dapat terjadi bila ada kontak atau masuknya cairan tubuh
yang mengandung HIV (Murni,2016), yaitu
1) Melalui hubungan seksual yang berisiko tanpa menggunakan
pelindung dengan seseorang yang mengidap HIV.
2) Melalui tranfusi darah dan transplantasi organ yang tercemar HIV.
3) Melalui alat suntik atau alat tusuk lainnya yang dapat menembus kulit
(akupuntur, tindik, tato) yang tercemar oleh HIV.
4) Penularan HIV dari perempuan pengidap HIV bisa terjadi melalui
beberapa proses, yaitu saat menjalani kehamilan, saat proses
melahirkan, melalui pemberian ASI.
5) Melalui orang-orang yang memiliki perilaku berisiko tinggi untuk
terinfeksi HIV

HIV tidak menular melalui (Murni,2016) :


34

1) Bersalaman, berpelukan
2) Berciuman
3) Batuk, bersin
4) Memakai peralatan rumah tangga seperti alat makan, telepo, kamar
mandi, WC, kamar tidur, dll
5) Gigitan nyamuk
6) Bekerja, bersekolah, berkendara bersama
7) Memakai fasilitas umum misalnya kolam renang, WC umum, sauna,
dll

HIV tidak dapat menular melalui udara. Virus ini juga cepat mati jika
berada di luar tubuh. Karena itu, hidup bersama orang terinfeksi HIV
bukanlah hal yang perlu di takuti. Virus ini dapat dibunuh jika cairan
tubuh yang mengandungnya dibersihkan dengan cairan pemutih (bleach)
seperti Bayclin atau dengan sabun dan air. HIV tidak dapat diserap oleh
kulit yang tidak luka.

8. Komplikasi
Menurut Notoadmojo (2015) komplikasi dari penyakit HIV/AIDS
menyerang pada bagian tubuh seperti :
a. Oral lesi
Disebabkan karena jamur kandidiasis, herpen simpleks, HPV oral,
Periodonitis HIV, penurunan berat badan
b. Neurologik
Virus ini dapat menyebabkan komplek dimensia AIDS karena
serangan langsung HIV pada sel saraf, kerusakan kemampuan motoric,
kelemaham dam ketidakseimbangan elektrolit.
c. Gastrointestinal
Menyebabkan beberapa hasil seperti, diare karena bakteri virus,
dengan efek penurunan berat badan, demam, anoreksia, mual/muntah
dan demam. Penyakit anorectal karena abses dan inflamasi perianal
yang diakibatkan dengan efek inflamasi.
d. Respirasi
35

Infeksi karena pneumocitis, virus influenza, batuk, nyeri, hipoksia,


nyeri dan gagal nafas.
e. Sensorik
Virus menyebabkan pandangan pada sarcoma kaposis pada
konjungtiva berefek kebutaan. Pendengaran paa otitis eksternal dan
otitis media atau kehilangan pendengaran dengan efek nyeri.

9. Penatalaksanaan
Sampai saat ini belum ada penyembuhan untuk HIV/AIDS untuk
mencegah lebih panjangnya virus HIV bisa dilakukan dengan :
a. Melalukan hubungan intim dengan pasangannya yang tidak
terinfeksi HIV
b. Memeriksa virus paling lambat 6 bulan setelah hubungan intim
terakhir, jika tidak menggunakan pengaman
c. Menggunakan pelindung atau pengaman jika melakukan
hubungan intim dengan orang tidak jelas status virus HIVnya
d. Tidak menggunakan jarum suntuk bergantian
e. Mencegah infkesi ke janin
f. Tidak berganti-ganti pasangan

Apabila sudah terinfkesi virus HIV maka pengendaliannya yaitu


memberikan pengobatan Anti Retroviral (ARV) menyebabkan kondisi
lebih beberapa hari dan sering salah terdeteksi sebagai influenza atau
infeksi mononucleosis. ARV bertujuan untuk meningkatkan imun tubuh,
ARV obat yang dapat menekan replikasi HIV sehingga dapat meningkat
jumlah limfosit sel T (Rustana,2013).

10. Kelompok Yang Berisiko Terinfeksi HIV


Menurut (Citra,2015) menyatakan bahwa siapapun dapat terinfeksi HIV.
Sasaran program penanggulaangan HIV/AIDS yang diberikan berdasarkan
kelompok risiko yaitu :
a. Kelompok risiko tinggi
Kelompok ini meliputi Pekerja Seks Komersial (PSK), penggunan
narkotika dengan jarum suntik yang bergantian, orang yang bekerja di
36

tempat-tempat hiburan (pub,diskotik dan cafe), pria yang berhubungan


seks dengan pria atau sering disebut dengan gay atau biseksual adalah
populasi yang paling berisiko terkena HIV, wanita dari pasangan HIV
positif, menyumbang lebih dari seperempat penyebab infeksi baru di
tahun 2010 dan merupakan cara utama perempuan mengidap virus
HIV, selain itu penyebab wanita terinfeksi HIV adalah akibat adanya
trauma dari pelecehan seksual.

11. Masalah Yang dialami Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA)


Penelitian yang dilakukan oleh (Montaner,2014) menemukan
permasalahan yang dialami oleh orang dengan HIV/AIDS, yaitu
permasalahan biologis, permasalahan psikologis dan permasalahan sosial.
a. Permasalahan Biologis
Permasalahan biologis yang dialami orang dengan HIV/AIDS dapat
berupa infeksi oportunistik gejala simptomatik yang berhubungan
dengan AIDS,sindrom pemulihan kekebalan tubuh dan efek samping
dari obat ARV.
b. Permasalahan Psikologis
Permasalahan psikologis yang timbul berkaitan dengan infeksi HIV
dan AIDS adalah depresi, ansietas,gangguan kognitif, harga diri
rendah, gangguan kepribadian, sampai psikosis. Disamping itu mereka
merasa dirinya tidak berguna, tidak ada harapan,takut,sedih,marah dan
putus asa.
c. Permasalahan Sosial
Permasalahan sosial yang timbul adalah diskriminasi,stigmatisasi,
pemberhentian dari pekerjaan, perceraian, serta beban finansial yang
harus ditanggung ODHA.

12. Pencegahan HIV/AIDS


Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan seseorang dalam mencegah
tertularnya HIV, seperti berikut:
1) Pencegahan penularan melalui kontak seksual (ABC)
37

a) A= abstinence atau absen, tidak melakukan hubungan seksual


sama sekali Hubungan seksual hanya dilakukan melalui
pernikahan yang sah
b) B= be faithfull atau saling setia, hanya melakukan hubungan
seksual dengan satu orang, saling setia dan resmi sebagai
pasangan suami istri
c) C= condom, apabila salah satu pasangan sudah terinfeksi HIV
atau tidak dapat saling setia, maka gunakan pengaman atau
pelindung untuk mencegah penularan HIV.
2) Pencegahan penularan melalui darah (termasuk DE)
a) D= drug, jangan menggunakan narkoba terutama yang
narkoba suntik karena dikhawatirkan jarum suntik tidak steril.
b) E= education atau equipment, pendidikan seksual sangat
penting khususnya bagi para remaja agar mereka tidak
terjerumus dalam perilaku berisiko serta mewaspadai semua
alat-alat tajam yang ditusukkan ketubuh atau yang dapat
melukai kulit, seperti jarum akupuntur, alat tindik, pisau
cukur, agar semuanya steril dari HIV lebih dulu sebelum
digunakan atau pakai jarum atau alat baru yang belum pernah
digunakan
3) Pencegahan Penularan dari ibu kepada anak
Pada kondisi biasa, janin dari perempuan pengidap HIV berisiko
tertular sekitar 25-30%. Risiko bayi terinfeksi HIV melalui ASI
adalah sangat kecil sehingga tetap dianjurkan bagi si ibu untuk
memberikan ASI pada bayinya. Program pencegahan penularan
penyakit dari perempuan atau ibu pengidap HIV kepada bayinya
dikenal dengan PMTCT (Prevention of Mother to Child
Transmission) atau PPTCT (Prevention of Parents to Child
Transmisson). Program ini meliputi 3 tindakan utama yaitu:
a) Pemberian ARV (antiretroviral) saat kehamilan.
b) Terapi kelahiran, misal kelahiran caesar.
38

c) Pemberian ASI ekslusif selama 3 atau 6 bulan pertama tanpa


pemberian makanan tambahan atau tidak melakukan
pemberian ASI ekslusif, tetapi diganti dengan pemberian susu
formula dari awal, maka bisa dilakukan juga pemberian
makanan tambahan lainnya.

13. Pemeriksaan HIV/AIDS


Diagnose HIV baru dapat ditegakkan pada stadium lanjut dan merupakan
masalah yang paling sering dibidang klinik. Untuk mengubah hal yang
perlu ditingkatkan terhadap infeksi HIV dan perluasan fasilitas diagnosis
(Sithole,2013). Beberapa pemeriksaan labotorium dalam menegakkan
infeksi HIV yaitu :
a. ELISA
Pemeriksaan serologi terhadap antibody HIV. Senseitivitasnya
tinggi yaitu : sebesar 98.1%-100%. Biasanya tes memberikan
hasil positif 2-3 bulan setelah infeksi
b. Western Blot
Tes konfirmasi uji pemastian terhadap komponen protesin HIV,
spesifitasnya tinggi yaitu 99,6%-100%. Pemeriksaan cukup sulit,
nahal, dan membuthkan waktu yang lama sekitar 24 jam
(Widoyono,2016).
c. PCR (Polymerase Chain Reaction)
Tes digunakan pada bayi karena dapat meminimalkan kerja dari
zat antimental yang dapat digunakan hasil pemeriksaan, seolah-
olah sudah ada infeksi pada bayi tersebut (Widoyono,2016).

14. Jenis Pelayanan yang Terkait HIV dan AIDS


Berikut ini merupakan macam-macam jenis pelayanan HIV dan AIDS
yang ada sampai saat ini adalah
39

1) Voluntary Counseling and Testing (VCT) adalah konseling dan


tes HIV yang dilakukan secara sukarela untuk mengetahui status
HIV seseorang, dikenal juga sebagai Konseling Testing secara
Sukarela (KTS)
2) Prevention of Mother To Child Transmission (PMTCT) atau
Prevention of Parents To Child Transmission (PPTCT) atau
Pencegahan Penularan HIV dari Ibu ke Anak (PPIA) merupakan
pelayanan yang dikhususkan terhadap para ibu yang terinfeksi
HIV. Setiap ibu berstatus HIV yang hamil menjadi perhatian dari
pelayanan ini. Pelayanan yang didapat adalah konseling,
pemeriksaan rutin kehamilan, terapi ARV, proses kelahiran dan
penanganan ibu dan anak dari setelah kelahiran termasuk gizi,
nutrisi bayi, dan pemeriksaan untuk status HIV bayi.
3) Provider Initiated Test and Counseling (PITC) merupakan
layanan pemeriksaan darah untuk mengetahui status HIV
seseorang pasien yang datang dengan gejala penyakit terkait HIV,
diagnosis dan tatalaksana klinik berdasarkan diagnosis HIV
4) Care Support and Treatment (CST) merupakan pelayanan terkait
dengan pemberian dukungan kepada orang yang berstatus HIV
positif. CST memberikan dukungan dan layanan berupa
pemeriksaan laboratorium terkait dengan tingkat CD4 (jumlah
CD4 dalam darah), viral load (jumlah HIV dalam mm3 darah),
terapi ARV, dukungan sosial, ekonomi, atau spiritual

15. Terapi Penunjang


Terapi penunjang atau sering disebut terapi tradisional adalah
terapi tanpa obat-obatan kimiawi. Tujuan terapi ini adalah untuk
meningkatkan mutu hidup, dan menjaga diri agar tetap sehat. Terapi ini
juga dapat melengkapi terapi antiretroviral, terutama untuk menghindari
efek samping. Dapat juga menjadi pilihan jika kita tidak ingin atau tidak
dapat memperoleh ART. Yang termasuk terapi penunjang antara lain
adalah penggunaan ramuan tradisional, tumbuh-tumbuhan, jamu-jamuan,
pengaturan gizi pada makanan, dan penggunaan vitamin serta suplemen
40

zat mineral. Juga termasuk dalam terapi ini adalah yoga, akupunktur, pijat,
refleksi, olahraga, dan musik. Terapi secara psikologis, spiritual atau
agama, dan emosional juga dapat membantu. Termasuk di sini antara lain
konseling, dukungan sebaya, dan meditasi (Murni,2016)
2.5.4.
2.5.5.
2.5.6.
2.5.7.
2.5.8.
2.5.9.
2.5.10.
2.5.11.
2.5.12.
2.5.13.
2.5.14.

16. Aspek Psikososial HIV/AIDS


HIV/AIDS sering dikaitkan dengan masalah perilaku seksual dan
penyalahgunaan zat, oleh karena itu, ODHA sering mengalami
diskriminasi dan merasa terstigma karena penyakitnya. Pertanyaan yang
sering muncul pada ODHA adalah “Apakah saya harus memberi tahu
orangn lain ? Dan jika iya, siapa yang harus saya beritahu?”. ODHA sering
tidak memberitahu keluarga maupun orang terdekat tentang kondisi
mereka. Hal ini disebabkan karena mereka takut mengalami penolakan.
ODHA juga cenderung tertutup mengenai penyakitnya karena
kekhawatiran dipecat dari pekerjaan.
Masalah psikososial lain yang dihadapi ODHA adalah terkait proses
adaptasi mereka terhadap kondisi yang mereka alami. Mengetahui bahwa
dirinya terkena HIV, merupakan salah satu fase tersulit dalam kehidupan
ODHA. Mereka biasanya akan mengalami tahapan seperti yang
digambarkan oleh Kubler-Ross yaitu denial, anger, bargaining,
depression, dan acceptance. Bahkan setelah berhasil mencapai fase
penerimaan terhadap kondisinya, ODHA juga sering mengalami berbagai
41

peristiwa kehidupan terkait HOV yang membuat stress (HIV-related


stresfull life events). Salah satu contohnya adalah kematian teman atau
pasangan karena AIDS, kesehatan yang memburuk akibat HIV, dan
berhenti bekerja karena HIV. Jika mereka tidak memiliki mekanisme
coping yang efektif dalam menghadapi berbagai situasi tersebut, maka
ODHA rentan mengalami gangguan depresi. Stress dan gangguan depresi
pada ODHA juga menimbulkan dampak berupa percepatan progresivitas
dan menurunnya kualitas hidup.
BAB III
KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS
1.
2.
2.1.
2.2.
2.3.
2.4.
2.5.

A. Kerangka Konsep
Kerangka konsep merupakan bagian penelitian yang menyajikan
konsepatau teori dalam bentuk kerangka konsep penelitian (Notoatmodjo,
2010). Berdasarkan hal tersebut, kerangka konsep menggambarkan
keterkaitan antara variabel dalam peneitian, variabel dalam penelitian ini
adalah:

Faktor-faktor yang Keterampilan berperilaku secara Faktor-faktor


dapat objektif dan kemampuan dalam yang dapat
mempengaruhi mengetahui: mempengaruhi
dukungan kelompok 1. Memperoleh dan mengelola kepatuhan
sebaya yaitu: sendiri terapi ARV minum obat
2. Meminimalkan efek samping ARVyaitu:
1. Norma dan 3. Memperbarui kepatuhan dalam 1. Pengetahuan
Sosial. terapi ARV sesuai keperluan 2. Motivasi
2. Empati 4. Penguatan diri untuk patuh dari 3. Dukungan
3. Pertukaran waktu ke waktu Keluarga
sosial.
Katagori: Katagori: dukungan social
5. Memperoleh 5. Konsep diri
4.1. Pemberian
Baik=81%-100% dan1.instrumental untuk
Baik=81%-100% yang diambil
2. dukungan sosial.
Cukup=61%-80% mendukung kepatuhan
2. Cukup=61%-80%
3. Kurang=<60% 3. Kurang=<60%

DUKUNGAN KETERAMPILAN KEPATUHAN ARV


KELOMPOK SEBAYA BERPERILAKU

38
39

Gambar 3.1 Kerangka konseptual Hubungan dukungan sebaya dengan


keterampilan berperilaku dalam kepatuhan ARV di JCC
Jombang Center
Keterangan:
: Diteliti
: Tidak diteliti

Berdasarkan Gambar 3.1 menunjukkan dukungan kelompok sebaya


memiliki beberapa faktor yang dapat mempengaruhi diantaranya yaitu:
norma dan sosial., empati, pertukaran sosial. dan pemberian dukungan
sosial. Keterampilan berperilaku secara objektif dan kemampuan dalam
mengetahui: memperoleh dan mengelola sendiri terapi ARV,
meminimalkan efek samping, memperbarui kepatuhan dalam terapi ARV
sesuai keperluan, penguatan diri untuk patuh dari waktu ke waktu,
memperoleh dukungan social dan instrumental untuk mendukung
kepatuhan. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kepatuhan minum
obat ARVyaitu: pengetahuan, motivasi, dukungan Keluarga, konsep diri
yang diambil. Peneliti akan berfokus pada masalah yang berhubungan
dengan sosial yaitu dukungan kelompok sebaya, dimana dukungan
kelompok sebaya yang baik dapat meningkatkan kepatuhan minum obat
ARV ODHA. Kemudian untuk mengetahui dukungan kelompok sebaya
pada ODHA untuk patuh minum obat ataupun tidak patuh minum obat
maka dapat dikelompokkan dalam kategori yaitu: baik, cukup, kurang.

A. Hipotesis
Hipotesis merupakan jawaban sementara atas pertanyaan peneliti yang
telah dirumuskan (Nursalam,2011).
H1:Terdapat hubungan dukungan kelomok sebaya dengan
keterampilan berperilaku dalam keapatuhan ARV di JCC jombang center
H0:Tidak ada hubungan antara hubungan dukungan sebaya dengan
keterampilan berperilaku dalam kepatuhan ARV di JCC jombang center
40
BAB IV
METODE PENELITIAN
1.
2.
2.1.
2.2.
2.3.
2.4.
2.5.
2.6.
2.7.

A. Desain Penelitian
Penelitian ini menggunakan kuantitatif yang menampilkan hasil berupa
angka-angka sedangkan metode penelitian yang digunakan adalah metode
Cross-Sectional. Jenis penelitian yang menekankan waktu
pengukuran/observasi data dukungan sebaya dan tingkat motivasi dalam
kepatuhan pengobatan ARV hanya satu kali pada satu saat. Pada jenis ini
dukungan sebaya dinilai pada suatu saat jadi tidak ada tindakan lanjut
(Nursalam,2015).
Dengan studi ini, akan diperoleh prevalensi suatu fenomena
keterampilan berperilaku dalam pengobatan ARV dihubungkan dengan
penyebab dukungan sebaya. Dalam penelitian ini, peneliti dapat menggunakan
pendekatan dengan metode Cross-Sectional yang menekankan pada proses
pengambilan data dukungan sebaya dan keterampilan berperilaku dalam
kepatuhan pengobatan ARV yang hanya satu kali pada waktu yang sama dan
tidak memberikan perlakuan apapun (Arikunto,2012). Oleh sebab itu, peneliti
menggunakan pendekatan ini dengan tujuan dan maksut menjelaskan
hubungan dukungan sebaya dengan keterampilan berperilaku dalam kepatuhan
pengobatan ARV di Jombang Care Center (JCC+) Kabupaten Jombang.

2. Populasi, Sampling dan Sampel Penelitian

40
41

a. Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Penelitian dalam penelitian


sebanyak 50 ODHA yang berada di Jombang Care Center (JCC+)
kabupaten Jombang
b. Sampel
Sampel adalah bagian populasi yang akan diteliti atau sebagian jumlah
dari karakteristik yang dimiliki oleh populasi (Hidayat, 2011). Besar
sampel dalam penelitian ini adalah:
Keterangan:
n = jumlah sampel
N = jumlah populasi
d = tingkat signifikasi (p)

𝑁
𝑛=
1 + (𝑑)2

Keterangan:
n :jumlah sampel
N=jumlah populasi
d= tingkat signifikasi (p)

N
Maka : n=
1+ N (d)2
50
n=
1+50 ( 0,05 )2
50
n=
1+50 ( 0,0025 )
50
n=
1+0,125
50
n=
1,125
n=44,4=44
42

c. Teknik Sampling
Teknik sampling merupakan teknik pengambilan sampel, teknik
pengambilan dalam penelitian menggunakan metode Non Probabilty
Sampling dengan melalui teknik pendekatan Purposive Sampling yang
artinya cara pengembilan sampel berdasarkan pada suatu pertimbangan
tertentu yang sesuai dengan kriteria yang dibuat oleh peneliti.

3. Kriteria Inklusi dan Eksklusi


a. Kriteria Inklusi
Kriteria inklusi adalah karakteristik umum penelitian disuatu populasi
target terjangkau yang akan diteliti (Nursalam,2012). Bahan pertimbangan
kriteria inklusi penelitian ini adalah :
1. ODHA yang terdapat di Jombang Care Center (JCC+) kabupaten
Jombang
2. Telah di diagnosa positif terinfeksi HIV
3. Bisa membaca dan menulis
4. Kesadaran penuh
5. Bersedia berpatisipasi dalam penelitian dan kooperatif
6. Pengobatan ARV secara rutin
b. Kriteria Eksklusi
Kriteria eksklusi adalah ciri-ciri anggota populasi yang tidak dapat diambil
sebagai sampel (Notoatmodjo,2010). Kriteria eksklusi pada penelitian ini
adalah :
1. ODHA yang tidak terdata namanya di Jombang Care Center (JCC+)
kabupaten Jombang
2. ODHA memutuskan untuk tidak melanjutkan pengisian ataupun tidak
mengisi secara lengkap kuesioner.
43

3. Telah mengalami ketidaknyamanan fisik yang memberatkan ODHA


seperti, nyeri, pusing, atau lainnya sehingga tidak memungkinkan
untuk responden melanjutkan penelitian

4. Variabel Penelitian
a. Variabel Independen adalah variabel yang dapat mempengaruhi variabel
lain. Variabel independen dalam penelitian ini adalah dukungan sebaya
b. Variabel dependen adalah variabel yang di pengaruhi oleh variabel
independen. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah keterampilan
berperilaku dalam kepatuhan pengobatan ARV

5. Tempat dan Waktu penelitian


a. Tempat
Tempat penelitian akan dilakukan di Jombang Care Center (JCC+)
Kabupaten Jombang
b. Waktu
Waktu penelitian adalah pada tanggal 09 Mei 2022 – 09 Juni 2022
(disesuaikan)
3.

6. Definisi Operasional
Definisi operasional adalah definisi variabel-variabel yang akan diteliti secara
operasional di lapangan. Definisi operasional dibuat untuk memudahkan pada
pelaksanaan pengumpulan data dan pengolahan serta analisis data

Tabel 4. 1 Definisi Operasional

Variabel Definisi Alat Ukur Kriteria Skala


Operasional Variabel
Dukungan Persepsi ODHA Kuisoner social Skala likert : Ordinal
Sebaya terhadap provosion scale (SPS) 1= STS
44

dukungan yang 2= TS
diberikan oleh Indikator dukungan 3= AS
sebaya sebaya 4=S
1. Guidance 5=SS
(bimbingan)
2. Releable alliance Indikator :
(jaminan seseorang Kurang (1-55)
ada untuk Cukup (56-88)
membantu) Baik (89-120)
3. Opportunity of (Azwar,2012)
Nurturance
(kesempatan
mengasihi)
4. Reassurance of
Worth (penghargaan
diri)
5. Attachment
(Kelekatan)
Keterampila Kemampuan atau Kuesioner The Life Pertanyaan Ordinal
n cara yang Windows Information B1: Skor
berperilaku dilakukan ODHA Motivation Behavioral sangat setuju
untuk Skills ART Adherence dan tidak
meningkatkan Questionnaire minum alkohol
kepatuhan dalam (LWIMB-AAQ) atauobat-
minum ARV Indikator obatan bernilai
keterampilan 1, respon lain
berperilaku : bernilai 0
1. Memperoleh Pertanyaan B2-
dan mengolah B14:
sendiri terapi Skor Sangat
ARV mudah bernilai 1,
2. Meminimalkan respon lain
45

efek samping bernilai 0.


3. Memperbarui Kemudian
kepatuhan jumlahkan semua
dalam terapi item
ARV sesuai untuk skor
keperluan total yang
4. Penguatan diri benar
untuk patuh dari Kategori:
waktu ke waktu - Rendah= <5
- Sedang= 6-9
Tinggi= 10-14

7. Instrumen Penelitian
Instrumen penelitian adalah alat yang digunakan untuk mengumpulkan,
memeriksa, menyelidiki suatu masalah yang sedang di teliti. Instrumen yang
digunakan untuk dukungan sebaya yaitu kuesioner social provision scale.
Sedangkan keterampilan berperilaku dalam kepatuhan pengobatan ARV yaitu
Kuesioner The Life Windows Information Motivation Behavioral Skills ART
Adherence Questionnaire (LWIMB-AAQ) oleh The Lifewindows Project
Team (2006).

a. Variabel Independen
Dalam penelitian ini instrumen yang akan digunakan pengolahan data
yaitu : social provision scale, kuisioner ini diadaptasi dari instrumen
pengukuran persepsi terhadap dukungan sosial yang dikembangkan
Cotruna dan Russell pada tahun 1987. Yang digunakan dalam
penelitian Marsya pada tahun 2012. Alasan peneliti mengggunakan
kuisioner tersebut dikarenakan sudah terbukti pada individu dewasa.
Kuisioner ini mengandung 6 domain yaitu guidance, recleable
alliance, oppurtunity of nurturance, reassurance of worth, attachment
dan social intergratio. Jumlah item terdiri atasa 24 item, dengan
rincian 3 dimensi item untuk setiap dimensi. Untuk pengkategorian
46

rentang dapat di rumuskan dengan kategorisasi jenjang (ordinal)


(Azwar,2012).
a) Menentukan rentang minimum dan maksimum, luas sebaran,
mean teoritis (ð), dan standar devisiasi (μ)
b) Menghitung data statistik secara deskriptif sebagai berikut :
Min : 24 x 1 = 24
Max : 24 x 5 = 120
24+120
Mean :
2
144
: = 72
2
Range : 96
96
Sd : = 16
6
Baik : m + sd ≤ µ
: 72 + 16 ≤ µ
: 88 ≤ µ (89- 120)

Cukup : m – sd ≤ µ < m + sd

: 72 – 16 ≤ µ < 72 + sd

: 56 ≤ µ < 88 ( 56-88)

Kurang : µ < m – 1 x sd

: µ < 72 . 1 – 16

: µ < 55 (1-55)

Pada variabel dukungan kelompok sebaya instrumen yang


digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Pada jenis ini,
peneliti mengumpulkan data secara formal kepada subjek untuk
menjawab pertanyaan secara tertulis Kuesioner ini terdiri 24
pertanyaan Cara penilaian dari kusioner: Untuk pertanyaan positif
nilai: STS= Sangat Tidak Sesuai =1, TS= Tidak Sesuai =2, AS= Agak
Sesuai =3, S= Sesuai =4, SS= Sangat Sesuai =5 dan untuk pertanyaan
47

negatif nilai: STS= Sangat Tidak Sesuai =5, TS= Tidak Sesuai =4,
AS= Agak Sesuai =3, S= Sesuai =2 dan SS= Sangat Sesuai =5.
Kemudian jumlahkan semua item untuk skor total dan
dipersentasekan.

b. Variabel dependen
Dalam penelitian ini instrumen yang akan digunakan untuk
pengolahan data yaitu instrumen The Life Windows Information
Motivation Behavioral Skills ART Adherence Questionnaire (LW-
IMB-AAQ) yang dikembangkan oleh The Lifewindows Project Team
pada tahun 2006. Model IMB pertama kali di perkenalkan oleh Fisher
dan Fisher pada tahun 1992. Yang di gunakan dalam penelitian Chitra
pada tahun 2015. Alasan menggunakan kuesioner tersebut
dikarenakan sudah dilakukan pada orang dengan HIV/AIDS dalam
menjalani pengobatan ARV (Chitra,2015). Kuesioner ini terdiri dari
15 pertanyaan mengenai keterampilan berperilaku meilputi pengaruh
status dan obat HIV pada kehidupan.

Pada variabel ketrampilan berprilaku instrumen yang


digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Pada jenis ini,
peneliti mengumpulkan data secara formal kepada subjek untuk
menjawab pertanyaan secara tertulis. Peneliti menggunakan The Life
Windows Information Motivation Behavioral Skills ART Adherence
Questionnaire (LW-IMB-AAQ) (The Lifewindows Project Team,
2006). Kuesioner ini terdiri 14 pertanyaan mengenai keterampilan
berperilaku meliputi keterampilan dalam melakukan pengobatan dan
minum obat. Pertanyaan B1: Skor sangat setuju dan tidak minum
alkohol atau obat- obatan bernilai 1, respon lain bernilai 0. Pertanyaan
B2-B14: Skor Sangat mudah bernilai 1, respon lain bernilai 0.
Kemudian jumlahkan semua item untuk skor total yang benar.

Tabel 4. 2 Kisi-Kisi Dukungan sebaya dan keterampilan berperilaku

No Variabel Indikator Pertanyaan


1 Dukungan sebaya Guidance Favorabel
48

12, 16
Unfavorable
3, 19
Realable alliance

Favorabel
1, 2, 23
Unfavorable
10, 18, 24
Reassurance of worth

Favorable
7, 13, 20
Unfavorable
Attachment 6, 9, 22

Favorable
11, 17
Unfavorable
Social Integration -

Favorabel
5, 8
Unfavorable
2, 15, 21, 14
2 Keterampilan 1. Memperoleh dan Favorable
berperilaku mengolah sendiri terapi B1-B15
ARV
2. Meminimalkan efek Unfovarable
samping -
3. Memperbarui kepatuhan
dalam terapi ARV sesuai
keperluan
49

Penguatan diri untuk


patuh dari waktu ke
waktu

8. Uji Validitas dan uji reabilitas


1. Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan bahwa variabel yang
diukur memang benar-benar variabel yang hendak diteliti oleh peneliti
(Nursalam.2015). uji validitas adalah alat yang digunakan untuk
mengukur sah atau tidaknya kuisioner. Suatu kuisioner dikatakan valid
jika pertanyaan atau pernyataan dalam kuisioner tersebut. Pengujian
dengan cara membandingkan r hitung ≥ r table (uji 2 sisi dengan
signifikan 0,05) maka instrumen atau item-item pernyataan berkorelasi
signifikan terhadap skor total (dinyatakan valid). Sedangkan jika r
hitung < r table maka instrumen atau pernyataan berkorelasi tidak
signifikan terhadap skor total (dinyatakan tidak valid). Disini peneliti
tidak melakukan pengujian ulang dikarenakan kusioner SPS dan LW-
IMB-AAQ sudah pernah dipergunakan untuk menliti responden HIV
dengan karakteristik usia, jenis kelamin, status pekerjaan, lama
bergabung dan status pekerjaan sebelumnya. Jadi peneliti tidak
melakukan uji validitas ulang. Hasil yang di dapatkan dari dukungan
sosial menunjukkan nilai r sebesar 0,374-0.866 (r hitung > r tabel)
sehingga instrumen tersebut dinyatakan valid. Dan untuk kuesioner
keterampilan berperilaku dilakukan uji ulang. kusioner keterampilan
berperilaku kepatuhan minum ARV terdapat 15 pertanyaan. Dengan
semua pernyataan valid. Diperoleh r hitung minimal 0,745 dan r hitung
maksimal 0,879 dengan r tabel 0,576 (n=15). Sehingga didaptkan
bahwa r hitung ≥ r tabel maka dapat disimpulkan seluruh pertanyaan
adalah valid.
Hasil penelitian Walean (2018) Di Poli VCT RSUD Undata
Provinsi Sulawesi Tengah menunjukkan melakukan uji validitas dan
reliabilitas kuesioner pada 30 ODHA di LSM Plus Kota Semarang.
Dengan menggunakan uji validitas dan reliabilitas maka dapat
50

disimpulkan item angket dinyatakan valid apabila nilai r-tabel lebih


dari r-tabel (r-hitung <r-tabel) berdasarkan hasil perhitungan validitas.
dari angket valid yang terdiri dari 12 dan valid 29 menyatakan dapat
digunakan sebagai alat ukur dengan hasil uji reliabilitas 0,77,
reliabilitasnya tinggi. Adanya uji kuesioner ini memberikan bukti
dukungan untuk penelitian selanjutnya yang meneliti keterampilan
berperilaku orang dengan HIV / AIDS. Hasil penelitian tersebut
menyimpulkan bahwa ada hubungan keterampilan berperilaku dengan
kepatuhan minum obat ARV dengan dibuktikan nilai p=0,031
(p<0,05).
2. Reabilitas adalah ukuran yang menunjukkan bahwa alat ukur yang
digunakan dalam penelitian keperilakuan mempunyai keandalan
sebagai alat ukur, diantaranya di ukur melalui konsistensi hasil
penguluran dari waktu ke waktu jika fenomena yang diukur tidak
berubah (Hamzah,2014). Data yang diperoleh dan uji coba selanjutnya
akan dianalisis untuk mengetahui kualitas alat ukur tersebut. Uji
reabilitas instrumen dengan menggunakan rumus alpha cornbach, jika
nilai conbach”s Alpha >0,60 maka reabilitas mencukupi (sufficient
reliability). Berdasarkan instrumen dukungan sosial memiliki alpha
cronbach”s sebesar (0,9) sehingga kuisioner ini di nyatakan reliabel
dan kuisioner LW-IMB-AAQ memiliki nilai alpha Cronbach’s sebesar
0,82. Sehingga kedua instrumen dinyatakan reliabel dalam penelitian
ini,

9. Analisa Data
a. Analisa Univariat
Suatu analisa yang digunakan untuk menganalisa tiap variabel dari
penelitian yang dilakukan, yang memiliki fungsi untuk meringkas
kumpulan-kumpulan data penelitian sehingga menghasilkan suatu
informasi yang berguna. Tujuan analisa univariat yaitu untuk
menyampaikan masing-masing variabel dependen dan independen. Pada
penelitian ini memiliki dua variabel yaitu, yang pertama variabel
independen yaitu dukungan kelompok sebaya sedangkan variabel kedua
51

yaitu variabel dependen adalah keterampilan berperilaku dalam kepatuhan


pengobatan ARV pada ODHA
b. Analisa Bivariat
Analisa bivariat adalah analisa yang dilakukan untuk menganalisa dua
variabel digunakan untuk membuktikan hipotesa penelitian dengan
Hubungan dukungan sebaya dengan keterampilan berperilaku dalam
kepatuhan pengobatan ARV pada ODHA di Jombang Care Center (JCC+)
Kabupaten Jombang. Teknik analisa data menggunakan Uji statistik
somers’d karena berdasarkan hasil skala ukurnya yaitu ordinal dan ordinal.
Dan mengetahui kekuatan hubungan antara dua variabel.

10. Prosedur Pengumpulan Data


Adapun tahapan dalam pengumpulan data sebagai berikut :
a. Prosedur Administrasi
1. Peneliti meminta surat ijin penelitian dari Program Studi Pendidikan
Ners STIKES Widyagama Husada Malang untuk melakukan penelitian
di Jombang Care Center (JCC+) Kabupaten Jombang
2. Peneliti meminta persetujuan di Jombang Care Center (JCC+)
Kabupaten Jombang
3. Peneliti mendapatkan persetujuan dari semua pihak untuk melakukan
penelitian, kemudian peneliti melakukan pengumpulan data yang
sesuai dengan kriteria inklusi.
4. Peneliti memberikan kuesioner dukungan kelompok sebaya dan
keterampilan berperilaku kepada responden.
5. Peneliti mengumpulkan data (Kusioner) yang sudah diisi oleh
responden.
6. Peneliti melakukan olah data (editing, coding, scoring, tabulating)
untuk mendapatkan hasil penelitiannya.
b. Proses Pengumpulan Data
Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu metode kuesioner
merupakan teknik pengumpulan data dengan mengajukan pertanyaan
tertulis kepada respon dengan harapan dapat memberi keterangan-
keterangan yang dibutuhkan dan memperoleh informasi yang relevan
52

dengan penelitian (Sugiono,2012). Dibagi dalam 2 prosedur penelitian


dalam hal ini :
1. Data Primer

Data primer didapat dari kuesioner yang dberikan pada ODHA


dengan data yang diteliti adalah dukungan sebaya dengan
keterampilan berperilaku dalam pengobatan ARV pada ODHA di
Jombang Care Center (JCC+) Kabupaten Jombang. Pada tahap ini
dilakukan proses pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner,
secara langsung untuk melihat dukungan sebaya dengan keterampilan
berperilaku dalam pengobatan ARV pada ODHA. Setiap responden
diberikan masing-masing kuesioner yang berisi data demografi,
dukungan kelompok sebaya dan keterampilan berperilaku. Sebelum
mengisi kuesioner, responden diberikan penjelasan terkait mengapa
mereka dikumpulkan, manfaat penelitian, dan mereka dipersilahkan
mundur jika tidak bersedia menjadi responden penelitian ini. Setelah
itu, diberikan sesi tanya jawab jika ada yang belum paham terkait
dengan poin-poin pada kuesioner. Kemudian setiap responden
dipersilakan mengisi kuesioner dengan diberikan waktu 15 menit
untuk 24 pernyataan untuk kuesioner dukungan kelompok sebaya dan
15 pertanyaan untuk kuesioner keterampilan berperilaku.
Pengumpulan data ini dilakukan di hari kerja (Senin-Jumat), pada hari
Senin dan Rabu didapatkan responden sebanyak 10 orang per hari dan
dihari lainnya sebanyak 10 orang per hari hingga tercapai 44 orang
responden. Penelitian ini tidak mengganggu pengobatan responden,
karena dilakukan pada saat screening data, setelah petugas melakukan
anamnesa pada ODHA barulah peneliti memberikan penjelasan dan
kuesioner terkait penelitian. Selanjutnya selesai mengisi kuesioner
ODHA bertemu dokter untuk berobat.
2. Data Sekunder
Data didapatkan dari hasil studi pendahuluan mengenai jumlah
populasi yang terdata menderita HIV/AIDS di Jombang Care Center
(JCC+) Kabupaten Jombang. Peneliti mencari dan menentukan
53

responden penelitian yang sesuai dengan kriteria inklusi. Peneliti


menggunakan responden ODHA yang datang berobat ke Jombang
Care Center (JCC+) Kabupaten Jombang. Pada tahap ini penelitian
dilaksanakan setiap hari kerja (Senin-Jumat).

11. Pengolahan Data


Data yang sudah dikumpul kemudian akan diolah dengan menggunakan
program komputer SPSS melalui tahap-tahap sebagai berikut :
a. Editing
Melakukan klarifikasi, memperbaiki data menjadi data yang benar dan
melengkapkan data yang sudah terkumpul.
b. Coding (Pemberian code)
Pemberian coding pada setiap data univariat dan data bivariate
c. Scoring (Penilaian)
Peneliti memberikan nilai dari data yang didapat berdasarkan skor
yang telah ditentukan dalam kuisioner
d. Tabulating
Proses memasukkan data yang sudah di edit dan di coding kedalam
lembar rekapan data penelitian
e. Entry Data (Memasukkan data)
Data hasil penelitian kemudian di proses kedalam program komputer
SPSS
f. Cleaning (Pembersihan data)
Apabila semua data yang didapat telah dimasukkan, perlu dilakukan
pengecekkan kembali untuk melihat kemungkinan adanya kesalahan
dari pengkodean yang dilakukan

12. Etika Penelitian


Penelitian keperawatan pada umumnya melibatkan manusia sebagai
subjek penelitian, tidak dipungkiri bahwa penelitian mempunyai resiko
ketidaknyamanan pada subjek penelitian. Oleh karena itu, oertimbangan
etik penelitian menjadi perhatian peneliti. Peneliti meyakinkan bahwa
responden terlindungan dengan memenuhi prinsip etik. Untuk itu peneliti
54

meminta pertujuan keikut sertaan pada subjek penelitian sebelum


peneltian dilakukan melalui Informed Consent. Secara umum menurut
Polit dan Beck (2012) dalam (Dharma,2011) terdapat 4 prinsip utama
dalam etik penelitian keperawatan yaitu :

a. Informed Concent (Persetujuan)


Bertujuan memberikan informasi kepada responden mengenai maksud
dan tujuan dilakukan penelitian selama dalam pengumpulan data. Jika
responden bersedia untuk diteliti maka harus menandatangani lembar
persetujuan yang diberikan peneliti. Apabila responden menolak
untuk diteliti maka peneliti tidak akan memaksa, menghargai dan
menghormati keputusan responden.
b. Confidentiality (Kerahasiaan)
Peneliti menjaga kerahasiaan data yang diperoleh dari responden
dengan cara tidak menjelaskan nama lengkap (inisial). Data akan
disajikan dalam kelompok tertentu yang berhubungan dengan
penelitian sehingga rahasia responden benar-benar terjamin.
c. Anonimity (Tanpa Nama)
Menjaga kerahasiaan identitas responden maka peneliti tidak
mencantumkan nama responden pada lembar persetujuan dan
kuisioner tetapi hanya mencantumkan inisial.
d. Balancing harm and Benefit (Manfaat dan Kerugian)
Prinsip ini mengandung makna bahwa setiap penelitian harus
mempertimbangkan manfaat yang sebesar-besarnya bagi subjek
penelitian dan responden dan populasi dimana hasil penelitian akan
diterpakan (Beneficience). Penelitian harus mempertimbangkan rasio
antara manfaat dan kerugian/risiko dari penelitian yang akan
dilakukan.

13. Jadwal Penelitian


Tabel 4.3 Jadwal Penelitian

No Jenis Kegiatan Waktu (Bulan)


55

9 10 11 12 1 2 3 4
1 Penyusunan Topik
Judul Penelitian
2 Pengajuan judul
penelitian
3 Penyusunan Bab 1
4 Penyusunan Bab 2
5 Penyusunan Bab 3
6 Penyusunan Bab 4
7 Ujian Pra Proposal
8 Revisi
9 Seminar Proposal

DAFTAR PUSTAKA

Anok, M. R., Aniroh, U., Mkes, S. N., Wahyuni, S., & Mkes, S. K. M. (2018).
Hubungan Peran Kelompok Dukungan Sebaya dengan Kepatuhan ODHA
dalam Mengkonsumsi ARV di Klinik VCT RSUD Ambarawa.
Amico,K.R.,Barta,W., Parker,D.J.K., Fisher,J.D., Cornman,D.H., Shupper,P.A.,
& Fisher,W.A. (2009). The Information-Motivation-Behavioral Skills Model
of ART Adherence in a Deep South HIV + Clinic Sample. AIDS Behav,
13(1). 66-75. https://doi.org/10.1007/s10461-007-9311-y
Anesta, et al. 2014. Motivasi Minum Obat Antiretroviral (ARV) dan Perilaku
Kepatuhan Klien HIV/AIDS Dampingan LSM Rumah Cemara di Bandung-
Universitas Padjajaran Bandung. Skripsi
Ansyari, Mahdalena, & Mulyani, Y, (2016). Motivasi ODHA dalam Menjalani
Program Pengobatan Antiretroviral di Poliklinik VCT RSUD dr. H. Moch.
56

Ansari Saleh Banjarmasin. Jurnal Citra Keperawatan, 4(2), 1-9


Anggipita Budi. M. (2010). Hubungan antara Pengetahuan, Motivasi, dan
Dukungan Keluarga dengan Kepatuhan Terapi ARV ODHA. KEMAS 5(2).
Jurnal Kesehatan Masyarakat, 131-137.
http://journal.unnes.ac.id/index.php/kemas
Archibald, C. (2010). HIV/AIDS-Associated Stigma Among Afro-Caribbean
People Living in the United States. Archives of Psychiatric Nursing, 24(5),
362–364. https://doi.org/10.1016/j.apnu.2010.04.004
Arikunto, S. 2012. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta
Athfi, emit Avisinna. (2017) "Dukungan Sosial Orang Dengan HIV/AIDS
(ODHA) oleh Victor Plus di Yogyakarta" Retrieved (http://digilib.uin-
suka.ac.id/24628/1/12250107_bab-i_iv-atau-v_daftar-pustaka.pdf)
Azwar, S. (2012). Penyusunan Skala Psikologi (2nd ed). Yogyakarta: Pustaka
Pelakar.
Bart,S. 2004. Psikologi Kesehatan.Jakarta:PT Grasindo.Hal.131
Bateganya, M., Amanyeiwe, U., & Dong, M. (2016). HHS Public Access. 68(0 3).
https://doi.org/10.1097/QAI.0000000000000519.The
Charles, B., Jeyaseelan, L., Pandian, A. K., Sam, A. E., Thenmozhi, M., &
Jayaseelan, V. (2012). Association between stigma, depression and quality of
life of people living with HIV/AIDS (PLHA) in South India - A community
based cross sectional study. BMC Public Health, 12(1).
https://doi.org/10.1186/1471-2458-12-463
Chitra & Gnandurai. 2015. Antiretroviral Therapy Adherence Among Woman
Living With HIV in Coimbatore District of Tamil Nadu, India. International
Journal Of Innovative Research & Development Vol 4 Issue 1, page 15-18.
Cutrona, CE. & Russell, D. (1987). The Provisions of social relationship and
adaption to stress, Advances in Personal Relationship, 1, 37-67. Greenwich
CT:JAI Press.
Debby, C., Sianturi, S. R., & Susilo, W. H.(2019). Faktor-Faktor yang
Berhubungan dengan Kepatuhan Minum Obat ARV pada Pasien HIV di
RSCM Jakarta. Jurnal Keperawatan, 10(1), 15-25.
Depkes RI. 2006. Situasi HIV/AIDS di Indonesia Tahun 1987-2006.Hal 1-30.
57

Retrieved November 29, 2015 from


<http://www.depkes.go.id/resources/download/pustadis/lain-lain/situasi-hiv-
aids-2006.pdf>
Fanelli, Carolyn W. and Alice R. Moyo. (2008) "Guidelines for Establishing and
Operating Successful Support Groups for People Living with HIV."
(January).
Fisher. 2006. An Information-Motivation-Behavioral Skills Model of Adherence
to Antiretroviral Therapy. Health Psychology. 25(4): 462-73.
Fitriani. (2011) Promosi Kesehatan. Cetakan 1. edited by G. Ilmu. Yogyakarta.
Hardiyatmi. (2016). Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Kepatuhan Program
Pengobatan Penderita HIV/AIDS di Poliklinik VCT (Voluntary Counseling
Test) RSUD. dr. Soedirman Mangun Sumarso Wonogiri. Skripsi.
https://adoc.tips/oleh-hardiyatmi-nim-st14026.html.Online Skripsi.
Handayani, 2018 Keberlanjutan Peran Dukungan Sebaya di Dalam Sistem
Penanggulangan HIV di Tingkat Provinsi dan Kota/Kabupaten Indonesia
Kemenkes. (2017). Program Pengendalian HIV AIDS dan PIMS Fasilitas
Kesehatan Tingkat Pertama. Kementerian Kesehatan RI, 4247608(021), 613–
614.
https://siha.kemkes.go.id/portal/files_upload/BUKU_3_PENGENDALIAN_
HIV_COLOR_A5_15x21_cm.pdf
Kementrian Kesehatan RI. (2012). Pedoman Layanan Konprehensif HIV/AIDS
dan IMS di Lapas, Rutan dan Bapas. In Direktorat Jendral Pengendalian
Penyakit & Penyehatan Lingkungan.
https://www.kebijakanaidsindonesia.net/id/dokumen-kebijakan?
task=download.send&id=496&catid=14&m=0
Kementrian Kesehatan RI. (2013). Pedoman Nasional Tes dan Konseling HIV dan
AIDS. Kementrian Kesehatan RI.
Kemenkes Ri. (2018). Kepatuhan terhadap Terapi Antiretroviral. Retrieved
January 1, 2020, from https://www/kebijakanaidsindonesia.net/id/artikel-
tematik/1506-kepatuhan-adherence-terhadap-terapi-antiretroviral.
Komalasari, E. (2010) Dukungan Sosial Pada Penderita Jantung. Retrieved
(http://repository.uinjkt.ac.id/library/articles/graduate/psychology/2004/
58

Artikel_10500127.pdf).
Kusuma, H. 2011. Tesis Hubungan Antara Depresi dan Dukungan Keluarga
Dengan Kualitas Hidup Pasien HIV/AIDS yang Menjalani Perawatan di
RSUPN Cipto Mangunkusumo Jakarta. Universitas Indonesia. Thesis.
Latif, F., Maria, I. L., & Syafar, M. (2014). Efek Samping Obat terhadap
Kepatuhan Pengobatan Antiretroviral Orang HIV/AIDS.
http://journal.fkm.ui.ac.id/kesmas/article/view/495.
Montaner,et al. 2014. Expansion of HAART Coverage Is Associated with
Sustained Decreases in HIV/AIDS Morbidity, Mortality and HIV
Transmission : The "HIV Treatment as Prevention" Experience in a
Canadian Setting. PLoS ONE, 9(2), e87872.
<http://doi.org/10.1371/journal.pone.0087872>
Murni, S., Green, C., Djauzi, S., Setyanto, A., & Okta, S. (2016). Hidup dengan
HIV-AIDS. 10, 24. www.spiritia.or.id
Notoatmodjo. 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan. jakarta: Rineka Cipta.
Notoatmodjo, S. 2015. Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan, Jakarta :
Rineka Cipta.
Nursalam & Ninuk Dian Kurniawati. 2007. Asuhan Keperawatan Pada Pasien
Terinfeksi HIV AIDS. Jakarta: Salemba Medika Hal. 111-120.
Nursalam, & Efendi, F. (2008). Pendidikan dalam Keperawatan. Jakarta: Salemba
Medika.
Nursalam, D. K., & Dian, N. (2012). Asuhan keperawatan pada pasien terinfeksi
HIV. In Jakarta: Salemba Medika.
https://rsbhayangkarabanjarmasin.co.id/wp/wp-content/uploads/2020/02/
BUKU-AIDS-2007.pdf
Nursalam. (2015). Konsep dan Penerapan Metodelogi Penelitian Ilmu
Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.
Nursalam, (2018). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Terinfeksi HIV/AIDS, Edisi
2. Jakarta: Salemba Medika
Nurihwani. (2017). Hubungan Dukungan Keluarga Terhadap Kepatuhan
Pengobatan Antiretroviral (ARV) Pada Orang Dengan HIV Dan AIDS
(ODHA) Di Puskesman Jumpandang Baru. Skripsi. http://repsitori.uin-
59

alauddin.ac.id/8130/1/NURIHWANI.pdf
Pendidikan Dalam Keperawatan Nursalam Ferry Efendi (Issue March 2014).
(2017).
Peng, Z., Yu, Y., Wei, W., Hou, Y., Sun, Z., Wang, Y., Cai, Y. (2020). Reliability
and Validity of the LifeWindows Information-Motivation-Behavioral Skills
Antriretroviral Therapy Adherence Questionnaire Among Hiv + Patients in
Shanghai. Patient Preference and Adherence, 14,507-515.
https://doi.org/10.2147/PPA.S234141.
Permatasari, D., Nurhidayati, E., & Puspitasari, D. (2020). Pengaruh Persepsi
Stigma terhadap Pengungkapan Status Diri ODHA di Kelompok Dukungan
Sebaya. Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal, 11(1 SE-
Articles), 11–16.
https://journal.stikeskendal.ac.id/index.php/PSKM/article/view/909
Profil Kesehatan Indonesia. (2016) "Data Dan Informasi Profil Kesehatan
Indonesia 2016." Kementrian Kesehatan RI 100. Retrieved
(http://www.depkes.go,id/resources/download/pustadis/lain-lain/Data dan
informasi kesehatan profil kesehatan indonesia 2016-smaller size-web.pdf)
Rachman, T. (2018). 済 無 No Title No Title No Title. Angewandte Chemie
International Edition, 6(11), 951–952., 12(1), 10–27.
Rusmawati, A. (2012). Persepsi konsep diri orang dengan HIV/AIDS (ODHA)
dalam kelompok dukungan sebaya (KDS) di kota dan kabupaten Kediri.
STRADA Jurnal Ilmiah Kesehatan, 77–84.
https://sjik.org/index.php/sjik/article/view/23
Siagian. (2004). Teori Motivasi dan Aplikasinya. Jakarta : Rineka Cipta
Stanley M. and Patricia G.M. (2012). Buku Ajar Keperawatan Gerontik.
Jakarta:EGC
Sithole, B. M. 2013. Factors that influence adherence for people living with HIV
and accessing antiretroviral therapy in rural communities in Mpumalanga.
Retrieved from <http://uir.unisa.ac.za/handle/10500/11897>
Spiritia. (2011). Le,baran Informasi Sejarah HIV/AIDS Di Dunia. Jakarta:
Yayasan Spriritia.
Spiritia. (2014). "Terapi Antiretroviral (ARV)." Jakarta: Yayasan Spiritia
60

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitaif, Kualitatif, Dan R & D Cetakan


Ke 23.Bandung: Alfabeta.
Taufik, M. (2007). Prinsip-Prinsip Promosi Kesehatan Dalam Bidang
Keperawatan. Jakarta: CV. Infomedika.
The Lifewindows Project Team. (2006). The Life Window Information,
Motivation, Behavioral Skills ART Adherence Questionaire (LW-IMB-
AAQ). Center for Health Intervention, and Prevention Univesity of
Connecticut.
Tina. D., Bahrul. H., & Bambang. S., (2020). Validasi Instrumen Social Provision
Scale Pada Siswa Sekolah Menengah Atas. IJEA Vol. 3(1). 1-15.
Tjokoprawiro, A. (2015). Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam Edisi 2. Fakultas
Kedokteran Universitas Airlangga Rumah Sakit Pendidikan dr. Soetomo
Surabaya: Airlangga University Press.
Utami, W. N., Hutami, M. S., Hafidah, F., & Pristya, Y. R. (2020). STIGMA DAN
DISKRIMINASI KEPADA ODHA ( ORANG DENGAN HIV / AIDS ):
SYSTEMATIC REVIEW. 25–26.
Ubra, R. (2012). Tesis Faktor-Faktor yang berhubungan dengan kepatuhan
pengobatan ARV Pada Pasien HIV di Kabupaten Mimika-Provinsi Papua
Tahun 2012. Universitas Indonesia.
Waluyo, A., & Yona, S. (2019). Correlation of family acceptance and peer
support group toward sexual behavior risk on MSM with HIV / AIDS in
Medan , Indonesia ଝ. Enfermería Clínica, 29, 189–193.
https://doi.org/10.1016/j.enfcli.2019.04.052
WHO.HIV/AIDS.(n.d). Retrieved November 29, 2015, from
<http://www.who.int/features/qa/71/en/>
Widyanto, Candra. (2014) Keperawatan Komunitas Dengan Pendekatan Praktis,
Yogyakarta: Nuha Medika.
Wulandari, D. H. (2015). Analisa Faktor-Faktor Berhubungan dengan Kepatuhan
Pasien Tuberkolosis Paru Tahap Lanjutan Untuk Minum Obat di RS Terpadu
Tahun 2015. Jurnal Administrasi Rumah Sakit.
http;//journal.fkm.ui.ac.id/arsi/article/view/2186.
61

LAMPIRAN

Lampiran 1

INFORMED CONSENT

Kepada :
Yth.
Di Tempat

Dengan Hormat,
Dengan ini saya, yurike iswari, Mahasiswa Program Studi S1
62

Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widyagama Husada Malang,


Bermaksud akan mengadakan penelitian dengan judul " Hubungan Peran
Kelompok Dukungan Sebaya Dengan keterampilan berperilaku Dalam Kepatuhan
meminum Antiretroviral (ARV) Pada ODHA di Jombang Care Center (JCC+)
Kabupaten Jombang" yang merupakan tugas akhir sebagai syarat kelulusan
Widyagama Husada Malang.
Berkaitan dengan hal tersebut di atas, saya mohon bantuan untuk bersedia
menjadi responden (sampel) penelitian saya, dengan cara mengisi angket yang
saya berikan. Dan saya menjamin atas kerahasiaan nama dan alamat responden
serta isi dari jawaban angket yang saya berikan.
Demikian permohonan sata, atas perhatian dan kesediannya saya ucapkan
terima kasih
Hormat Saya,

YURIKE ISWARI
NIM:181014201666

Lampiran 2

LEMBAR PERSETUJUAN UNTUK MENJADI RESPONDEN


PENELITIAN

Yang bertanda tangan di bawah ini :


Nama : …………………………….
Umur : …………………………….
Alamat : …………………………….
Dengan ini menyatakan bersedia mengikuti penelitian tentang “Hubungan Peran
Dukungan Kelompok Sebaya Dengan keterampilan berperilaku Dalam
Pengobatan ARV Pada ODHA Di Jombang Care Center (JCC+) Kabupaten
63

Jombang”,yang dilakukan oleh Mahasiswa S1 Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu


Kesehatan Widyagama Husada Malang. yang bernama : YURIKE ISWARI,
dengan NIM : 181014201666

Demikian lembar persetujuan kami untuk digunakan sebagaimana


mestinya.

Malang, April 2022

Responden

Lampiran 3

KUESIONER DUKUNGAN KELOMPOK SEBAYA


Kuesioner
Scale social provotion (SPS)
(Sumber Cutrona, C.E & Russel, D. W 1987 dalam Maraya, 2012)

Petujuk pengisian kuesioner


Petunjuk pengisian:
64

Dibawah ini terdapat 24 pernyataan saat anda menjawab pikirkan


hubungan anada saat ini dengan teman-teman anggota keluarga, pasangan, teman
kerja, anggota komunitas dst.kemudian anda diminta untuk memberikan
tanggapan atas pernyataan yang ada pada kuesioner ini sesuai dengan keadaan,
pendapat, ataupun perasaan anda bukan berdasarkan pendapat umum atau
pendapat orang lain.
Kemudian, isilah setiap pernyataan dengan cara memberikan tanda (√)
pada salah satu respon yang paling sesuai dengan diri anda berdasarkan pilihan
berikut:
STS= Sangat Tidak Sesuai
TS= Tidak Sesuai
AS= Agak Sesuai
S= Sesuai
SS= Sangat Sesuai

Contoh
1 Saya dan STS TS AS S SS
teman-teman
banyak
menghabiskan
waktu
bersama

Apabila anda merasa pernyataan tersebut sesuai dengan keadaan dengan


keadaan diri anda, maka berikan tanda lingkaran (√)

1 Saya dan STS TS AS S SS


teman-teman
banyak
menghabiskan
waktu
bersama
65

Apabila anda sudah memahami cara pengisian ini, mulailah mengisi seluruh
pernyataan pada halaman selanjutnya, sesuai dengan keadaan diri anda.

NO Pernyataan STS TS AS S SS
1 Ada seseorang yang dapat saya
andalkan untuk memberikan
bantuan apabila saya
membutuhkannya
2 Saya merasa tidak mempunyai
hubungan pribadi yang dekat
dengan orang lain
3 Tidak ada seorang pun yang mau
memberikan saran dan dukungan
ketika saya sedang stress
4 Ada orang-orang yang selalu
membutuhkan bantuan saya
5 Ada orang-orang yang
melakukan aktifitas yang sama
dengan yang saya lakukan
6 Orang lain memandang saya
tidak mampu melakukan
pekerjaan yang saya lakukan
7 Saya merasa secara pribadi
bertanggung jawab untuk
kesejahteraan orang lain
8 Saya merasa menjadi bagian dari
sekelompok orang yang
mempunyai sikap dan
kepercayaan yang sama seperti
saya
9 Saya merasa orang lain tidak
menghargai kemampuan dan
66

keahlian yang saya miliki


10 Jika terjadi hal yang buruk tidak
ada seorangpun yang datang
meminta bantuan kepada saya
11 Saya mempunyai hubungan
dekat dengan yang memberi
saya perasaan aman dan
sejahtera
12 Ada seseorang yang dapat saya
ajak bicara mengenai keputusan
penting dalam hidup saya
13 Saya mempunyai hubungan
dengan orang lain yang
mengakui saya dan keterampilan
saya
14 Tidak ada seorangpun yang
mempunyai minat dan
kepedulian yang sama dengan
saya
15 Tidak ada seorangpun yang
benar-benar menggantungkan
kesejahteraan dirinya pada saya
secara emosional
16 Ada orang-orang yang dapat
saya percaya untuk memberi
saya nasehat ketika saya sedang
mengahdapi masalah
17 Saya merasa adanya ikatan
emosional yang kuat dengan
setidaknya satu orang
18 Tidak ada seorangpun yang mau
memberikan bantuan ketika saya
67

benar-benar membutuhkannya
19 Tidak ada seorangpun yang
membuat saya nyaman untuk
diajak bicara mengenai masalah
yang saya alami
20 Ada orang-orang yang
mengagumi bakat dan
kemampuan saya
21 Saya merasa kurang dekat
dengan orang lain
22 Tidak ada seorangpun yang
menyukai aktifitas yang saya
lakukan
23 Ada orang-orang yang dapat
saya andalkan dalam keadaan
darurat
24 Tidak ada orang yang
memerlukan bantuan saya
68

Lampiran 4

II. Keterampilan Berperilaku


Petunjuk: Pilihlah jawaban yang paling tepatdengan menyilang (X) pada
kolom yang ada.
SS: Sangat Setuju, S: Setuju, R: Ragu-ragu, TS: Tidak Setuju; STS:
Sangat Tidak Setuju; TMAOT: Tidak mengkonsumsi alkohol dan obat
terlarang
Pernyataan SS S R T STS TMAO
S T
B1. Ada waktu dimana saya merasa sulit
untuk minum obat HIV saya ketika
saya minum alkohol atau
obat-obatan terlarang

Petunjuk: Pilihlah jawaban yang paling tepatdengan menyilang (X) pada


kolom yang ada. SS: Sangat Sulit, S: Sulit, R: Ragu-ragu, M: Mudah; SM:
Sangat mudah
Pernyataan SS S R M SM
B2. Sulit atau mudah untuk Anda tetap
mendapat informasi tentang pengobatan HIV?
B3. Sulit atau mudah bagi Anda untuk
mendapatkan dukungan yang Anda butuhkan
dari orang lain untuk minum obat HIV anda
(misalnya dari teman, keluarga, dokter, atau,
orang
farmasi)?
B5. Sulit atau mudah bagi anda untuk kembali
mendapatkan obat-obatan secara tepat waktu?
B6. Sulit atau mudah bagi Anda untuk minum
obat HIV Anda, ketika Anda disibukkan
dengan apa yang sedang Anda
69

kerjakan?
B7. Sulit atau mudah bagi Anda untuk
mengontrol efeksamping obat HIV Anda?
B8. Sulit atau mudah bagi Anda mengingat
untuk minum obat HIV Anda?
B9. Sulit atau mudahkah bagi Anda untuk minum
obat HIV karena pill sulit untuk ditelan,
rasanya tidak enak, atau
membuatmu merasa sakit di area perut?
B10. Sulit atau mudah bagi Anda untuk
membuat obat HIV menjadi bagian dari
kehidupan sehari-hari Anda?
B11. Sulit atau mudah bagi Anda untuk
minum obat ketika kebiasaan sehar-hari
Anda berubah(misalnya, ketika Anda
sedang dalam perjalanan/liburan atau
ketika Anda pergi
bersama teman Anda)?
B12. Sulit atau mudah bagi Anda untuk minum
obat ketika Anda
tidak merasa baik secara emosional
(misalnya, ketika Anda depresi, sedih,
marah, atau stres)?
B13. Sulit atau mudah bagi Anda untuk minum
obat Anda ketika Anda merasa baik secara
fisik dan tidak ada gejala penyakit
HIV?
B14. Sulit atau mudah bagi Anda untuk minum
obat HIV Anda
ketika Anda tidak merasa baik secara fisik?
B15. Sulit atau mudah bagi Anda untuk
berbicara pada tenaga kesehatan yang
70

melayani Anda tentang pengobatan HIV


Anda?
71

Anda mungkin juga menyukai