Anda di halaman 1dari 3

TUGAS KELOMPOK KEPERAWATAN PALIATIF

BOWEL CARE PADA PASIEN PALIATIF

Disusun Guna Memenuhi Tugas Mata Kuliah Keperawatan Paliatif

Dosen Pengampu : Sri Utami Dwiningsih, MNS.

Disusun Oleh:

Kelompok 8

Dhela Prabawati Saputri P1337420120009

Nur Analia P1337420120027

Vera Aulia Putri P1337420120058

Ivania Ayu Paninggar P1337420120060

3A2 Reguler

PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN SEMARANG

JURUSAN KEPERAWATAN

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN SEMARANG

TAHUN AJARAN 2022/2023


NASKAH ROLE PLAY

KASUS 

Pasien Ny S didiagnosa spinal cord injury atau cedera saraf tulang belakang yang mana
terjadi kerusakan pada saraf tulang belakang atau saraf yang terletak di ujung saluran (kanal)
tulang belakang dan hilangnya semua kemampuan yang bersifat inderawi (sensorik) dan
kemampuan mengendalikan pergerakan (motorik) sehingga pasien membutuhkan bantuan
untuk melakukan bowel care. 

ROLEPLAY 

Perawat 1 : Selamat pagi, perkenalkan saya dhela, saya perawat yang berjaga pada pagi ini.
Dengan ibu siapa ini namanya?

Pasien : Dengan ibu ivania sus

Perawat 1 : Tanggal lahir berapa ibu? 

Pasien : 29 agustus 1989

Perawat : Baik, bagaimana kabar ibu hari ini? 

Pasien : Dari kemarin masih kesulitan untuk melakukan buang air besar sus

Perawat : Baik, nanti ibu ivania akan saya bantu untuk melakukan buang air besar ya
bu, untuk keluarga bisa memperhatikan dan membantu saya supaya nanti jika ada keluhan
yang sama ibu bisa membantu ya, terlebih dahulu ibu bisa memposisikan diri di toilet. Baik
untuk selanjutnya, memakai sarung tangan, dan selanjutnya untuk obat suppositorianya bisa
dimasukkan ke anus ibu. Jadi, metode kimia menggunakan supositoria atau stimulan kimia,
ini dimasukkan ke dalam rektum, mereka mengiritasi rektum untuk membantu memindahkan
tinja ke bawah. Pastikan untuk membersihkan kulit sepenuhnya setelah setiap program usus
agar tidak terjadi iritasi pada ibu ya. Dan untuk obat ini biasanya bekerja bekisaran 15-20
menit ya bu. 
Langkah-langkah
Proses stimulasi digital melebarkan otot anus untuk buang air besar, proses ini dapat
disebut sebagai prosedur dill. Berikut Langkah-langkahnya:
 Mencuci tangan
 Memakai sarung tangan sekali pakai
 Menambahkan beberapa pelumas ke ujung jari
 Masukkan jari sekitar satu inci ke dalam anus. Jangan masuk lebih jauh dari sendi jari
pertama
 Gerakkan jari dengan gerakan melingkar atau dari sisi ke sisi untuk mengendurkan
otot
 Lanjutkan proses ini selama sekitar satu menit
 Gerakkan jari dengan lembut ke satu sisi dan tarik anus terpisah untuk memungkinkan
tinja lewat, ulangi prosedur ini sampai tidak ada tinja

EVALUASI 
Perawat 2 : Baik ibu, jadi begitu cara untuk melakukan buang air besar ya, bisa ya bu
dipraktekkan di rumah 

Pasien : Iya sus 

Perawat 2 : Jadi ibu, mungkin untuk membantu memperlancar proses buang air besar
pada ibu, harus dilakukan makan makanan sehat yang kaya serat, minum 2 sampai 3 liter air
setiap hari, melakukan aktivitas fisik (olahraga dengan teratur) dan program untuk buat air
besar pada waktu yang sama setiap hari. Apa ibu sudah paham?

Pasien : Sudah paham sus

Anda mungkin juga menyukai