Anda di halaman 1dari 4

Soal Ujian Akhir Semester

Mata Kuliah : Bahasa Indonesia


Dosen Pengampuh : Maryam Nurlaila, S.S., M.Pd

1. Berikan contoh implementasi fungsi bahasa sebagai sarana kontrol sosial


dikalangan mahasiswa!
2. Penulisan ejaan dan susunan kalimat pada paragraf dibawah masih membutuhkan
perbaikan. Silakan diperbaiki sesuai kaidah bahasa dan penulisan ejaan yang
benar!
menurut kuncoro hartono, bahwa strategi perencanaan paling tidak memiliki
empat bentuk dimensi dalam mengatasi masalah di atas, antara lain (1) sifat
tugas dalam bentuk administratif dan teknis, (2) dalam peran perencana adalah
bentuk klien di mana perencana bekerja, (3) sponsor (negeri/publik atau swasta),
dan (4) orientasi yang dialami oeh perencana adalah membantu pemecahan
masalah meliputi dua orientasi yaitu aktivitas langsung pada proses sosial
seperti psikologi belajar, perencanaan kurikulum, kepelatihan guru/siswa,
kelompok pengajar atau pembelajaran individual, serta aktivitas yang berkaitan
dengan lingkungan fisik, seperti peralatan yang digunakan untuk belajar, dan
masyarakat di mana bangunan terletak. (kuncoro hartono, 2000:12).
3. Kembangkan ide pokok ” Peran bahasa Indonesia sebagai bahasa pengembangan
ilmu pengetahuan dan teknologi!”ini menjadi paragraf deduktif yang minimal terdiri
dari lima kalimat.
4. Ubahlah penulisan daftar pustaka di bawah ini sesuai dengan aturan penulisan
daftar pustaka yang benar!
a. Koentjoroningrat metode-metode penelitian masyarakat jakarta,1991
gramedia.
b. james danandjaja antropologi psikologi jakarta, raja grafindo, 1994.
5. Jelaskan Sistematika penulisan makalah yang baik!

Catatan:
1. Pengumpulan lembar jawaban sesuai jadwal kuliah
2. Disetorkan dalam bentuk file Tulis tangan: Nama/ NIM/ Prodi
Jawaban :

1. Adapun contoh implementasi fungsi bahasa sebagai sarana kontrol sosial dikalangan
mahasiswa, yaitu :

 Ceramah agama atau dakwah merupakan contoh penggunaan bahasa sebagai alat kontrol
sosial. Lebih jauh lagi, orasi ilmiah atau politik merupakan alat kontrol sosial.
 Orasi ilmiah atau politik merupakan alat kontrol sosial. Kita juga sering mengikuti
diskusi atau acara bincang-bincang (talk show)di televisi dan radio. Iklan layanan
masyarakat atau layanan sosial merupakan salah satu wujud penerapan bahasa sebagai
alat kontrol sosial.

2. yang diperbaiki, yaitu :

 strategi = Cara
 sponsor = dukungan
 klien = keluarga

sehingga menjadi sebagai berikut :

menurut kuncoro hartono, bahwa cara perencanaan paling tidak memiliki empat bentuk
dimensi dalam mengatasi masalah di atas, antara lain (1) sifat tugas dalam bentuk
administratif dan teknis, (2) dalam peran perencana adalah bentuk Keluarga di mana
perencana bekerja, (3) Dukungan (negeri/publik atau swasta), dan (4) orientasi yang dialami
oeh perencana adalah membantu pemecahan masalah meliputi dua orientasi yaitu aktivitas
langsung pada proses sosial seperti psikologi belajar, perencanaan kurikulum, kepelatihan
guru/siswa, kelompok pengajar atau pembelajaran individual, serta aktivitas yang berkaitan
dengan lingkungan fisik, seperti peralatan yang digunakan untuk belajar, dan masyarakat di
mana bangunan terletak. (kuncoro hartono, 2000:12).

3. Bahasa indonesia merupakan bahasa pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. dengan
memperdalam kosakata bahasa, kita dapat memahami berbagai ilmu pengetahuan yang ada.
bahasa indonesia merupakan bahasa yang kaya karena menyerap kata dari banyak negara, seperti
melayu, arab, portugis, spanyol, belanda. saat ini, bahasa indonesia sudah berkembang dan
dipelajari di negara maju, seperti australia, arab saudi, jepang, dan ukraina.

Penjelasan: paragraf deduktif itu paragraf yang mempunyai kalimat utama di awal paragraf.
4. Daftar Pustaka yang sesuai dengan aturan penulisan yang benar, yaitu :
a. Koentjoroningrat. 1991, Metode-metode penelitian masyarakat. Jakarta : Gramedia.
b. Djandja, james. 1994.Antropologi Psikologi. Jakarta : Raja Grafindo
5. Sistematika Makalah yang Baik dan Benar, yaitu :
Makalah adalah sebuah karya tulis ilmiah mengenai suatu topik tertentu yang tercakup dalam
ruang lingkup pengetahuan. Biasanya, setelah menempuh pendidikan kuliah Suatu makalah
memiliki sistematika yang terbagi menjadi empat bagian, yakni pendahuluan, studi kepustakaan,
pembahasan dan simpulan atau penutup. Melalui sistematika ini, akan terbentuk makalah yang
mudah dimengerti.
Secara teknikal, beberapa hal yang menjadi sistematika penulisan makalah adalah:
a. Ukuran Huruf dan Font
Saat membuat sebuah makalah, memilih font merupakan yang penting karena akan
menentukan kemudahan dalam membaca makalah kamu. Sebaiknya cukup dengan menggunakan
font dan garis bersih yang standar pada umum nya, lalu memilih ukuran standar huruf 12 untuk
body text.
b. Spasi
Pilihan jarak atau ruang pada kertas secara umum adalah 1,5 tetapi banyak juga yang
menggunakan ukuran 2 dalam penulisan karya ilmiah dan makalah.
c. Pengaturan Paragraf
Pilihlah pengaturan paragraf rata kiri-kanan untuk bisa membuat tulisan yang rapi.
Nomor Halaman
Nomor halaman akan membantu orang-orang dalam menemukan apa yang mereka cari dalam
sebuah makalah, tempatkan nomor halaman pada sudut kanan bawah.
d. Pengaturan Margin
Pengaturan margin adalah jarak antara batas kertas dan awal huruf sehingga makalah bisa
terlihat rapi dan mudah untuk dibaca. Berikut pengaturan margin yang sering digunakan:

 Top – 5 cm
 Right – 3 cm
 Bottom- 3 cm
 Left- 4 cm.

Adapin Sistematika Penulisan Makalah, yaitu :


Secara penulisan, bentuk sistematika dari sebuah makalah adalah:
BAB I Pendahuluan
Pendahuluan adalah bagian yang berisikan latar belakang, tujuan, rumusan masalah, ruang
lingkup, tujuan dan manfaat dari makalah tersebut.
BAB II Landasan Teori
Landasan Teori akan berisi pengertian atau definisi dengan kutipan dari berbagai teori yang
digunakan untuk menyusun makalah.
BAB III Pembahasan
Berisi pembahasan mengenai subjek makalah, mulai dari tinjauan umum hingga analisis.
BAB IV Hasil Penelitian
Bagian ini akan menjelaskan hasil analisis dari topik yang dibahas dalam suatu makalah.
BAB V Penutup 
Berisi kesimpulan yang menjadi ringkasan dari poin-poin yang penting dan terkandung dalam isi
makalah dan juga saran yang mencakup tentang permintaan atau masukan dari penulis kepada
pembaca.
Daftar Pustaka
Daftar pustaka adalah daftar yang menunjukkan kumpulan sumber informasi penting dari teori-
teori yang digunakan.

Anda mungkin juga menyukai