Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH BUDGETING

“BUDGET PENJUALAN”

Oleh :

Kelompok 3

Ni Luh Widya Halmahe Rani (21011102)


Kadek Ria Padma Dewi (21011110)
Luh Gusniyati (21011090)

S1 MANAJEMEN (REGULAR SORE)

SEMESTER III

STIE SATYA DHARMA SINGARAJA

School of Economics with Spiritual Insight

2022

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan rahmat- Nya
kami dapat menyusun dan menyelesaikan makalah yang berjudul “Budget Penjualan” ini
dengan baik meskipun banyak kekurangan didalamnya. Kami mengucapkan terimakasih
kepada Dosen yang telah memberikan tugas ini, yang nantinya akan sangat bermaanfaat bagi
kami. Tidak lupa juga kami ucapkan terimakasih kepada pihak yang telah berkontribusi dengan
memberikan bantuan baik materi maupun pemikiran.
Kami sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah wawasan serta
pengetahuan mengenai makalah dari “Penulisan Resume dan Lamaran Kerja”. Kami juga
menyadari sepenuhnya bahwa di dalam makalah ini terdapat kekurangan dan jauh dari kata
sempurna. Oleh sebab itu, kami berharap adanya kritik, saran dan usulan demi perbaikan
makalah yang telah kami buat dimasa yang akan datang, mengingat tidak ada sesuatu yang
sempurna tanpa saran yang membangun.
Semoga makalah sederhana ini dapat dipahami bagi siapapun yang membacanya.
Sekiranya makalah yang telah kami susun ini dapat berguna bagi kami maupun orang yang
membacanya. Sebelumnya kami mohon maaf apabila terdapat kesalahan kata-kata yang kurang
berkenan dan kami memohon kritik dan saran yang membangun demi perbaikan di masa depan.

Singaraja, 21 Desember 2022

Penulis

ii
DAFTAR ISI

COVER ..................................................................................................................................i

KATA PENGANTAR ...........................................................................................................ii

DAFTAR ISI..........................................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang ...........................................................................................................1


1.2 Rumusan Masalah ......................................................................................................1
1.3 Tujuan ........................................................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN

2.1.Pengertian Budget Penjualan .....................................................................................3


2.2.Konsep Dasar Budget Penjualana ..............................................................................3
2.3.Manfaat Budget Penjualan .........................................................................................4
2.4.Tujuan dan Keguanaan Budget Penjualan .................................................................4
2.5.Apa saja faktor yang mempengaruhi anggaran penjualan? .......................................5
2.6.Apa saja hal-hal yang diperhatikan dalam menyusun anggaran penjualan?..............6
2.7.Bagaimana langkah dalam menyusun anggaran penjualan? ......................................6
2.8.Contoh Kasus Budget Penjualan ................................................................................6

BAB III PENUTUP


3.1 Kesimpulan ................................................................................................................7

DAFTAR PUSTAKA

iii
iv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Indonesia sebagai negara yang sedang berkembang, khususnya dibidang ekonomi


memerlukan pengelolaan dan peningkatan yang lebih baik lagi agar dapat bersaing dengan
negara lain. Perusahaan sebagai salah satu komponen didalam pembangunan ekonomi harus
dapat meningkatkan pengelolaan dan pengoperasian perusahaan maupun manajemennya,
karena manajemen sangat menentukan proses pengambilan keputusan dalam menjalankan
aktivitas perusahaan.

Bagian penjualan dan pemasaran mempunyai peranan penting dalam mempertahankan


kelangsungan hidup perusahaan. Berdasarkan hal tersebut, manajemen harus berupaya sebaik-
baiknya agar seluruh kegiatan operasional perusahaan dapat berjalan secara efektif dan efesien
demi tercapainya tujuan yang telah ditetapkan yaitu memperoleh laba dan untuk
mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan.

Agar tujuan tersebut dapat tercapai, manajemen bertumpu pada fungsi perencanaan dan
pengendalian. Salah satu cara yang dapat yang dapat digunakan manajemen untuk
melaksanakan fungsi-fungsi tersebut adalah dengan mengunakan anggaran. Anggaran adalah
suatu rencana terinci dan menyeluruh dari kegiatan perusahaan yang dijabarkan dalam suatu
kuantitatif untuk periode tertentu dimasa yang akan datang, agar angaran dapat berfungsi baik
maka anggaran harus disusun terperinci dan terpadu serta didukung oleh seluruh komponen
perusahaan.

Pada umumnya angaran perusahaan disusun dari anggaran penjualan dan atas dasar
penjualan dapat disusun anggaran-anggaran lainnya yang dapat digunakan untuk
meningkatkan efektivitas pengendalian aktivitas perusahaan.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa pengertian dari anggaran penjualan ?
2. Apa saja konsep dasar anggaran penjualan?
3. Apa saja manfaat anggaran penjualan?
4. Apa tujuan dan kegunaan anggaran penjualan?
5. Apa saja faktor yang mempengaruhi anggaran penjualan?
6. Apa saja hal-hal yang diperhatikan dalam menyusun anggaran penjualan?

1
7. Bagaimana langkah dalam menyusun anggaran penjualan?
1.3 Tujuan

Agar mahasiswa mengetahui tentang pengertian anggaran penjualan, manfaat anggaran


penjualan, tujuan dan kegunaannya, serta langkah-langkah dalam membuat anggaran
penjualan.

2
BAB II

PEMABHASAN

2.1.Pengertian Budget Penjualan


Anggaran penjualan adalah perkiraan unit yang diharapkan yang ingin dijual oleh
perusahaan selama periode waktu tertentu dan pendapatan yang akan dihasilkan darinya.
Anggaran ini menjadi dasar untuk mempersiapkan laporan laba rugi dalam sebuah bisnis.
Umumnya, pihak manajemen menyusun anggaran ini dengan mempertimbangkan beberapa hal
terlebih dahulu. Di antaranya lingkungan bisnis, kondisi ekonomi secara keseluruhan,
intensitas persaingan di pasar, kapasitas produksi, dana yang tersedia, dan lain-lain.
Dalam bisnis, sales budget bertindak sebagai tolak ukur untuk mengevaluasi kinerja
perusahaan. Jenis anggaran ini berguna sebagai pengingat untuk memenuhi rencana dan target.
Juga, jika kinerja aktual perusahaan tidak sesuai dengan angka yang dianggarkan, perusahaan
dapat mengambil tindakan korektif tepat waktu. Sales budget bisa dikatakan sebagai dasar di
mana anggaran lain disiapkan dalam sebuah organisasi.
Oleh karena itu, persiapannya harus Anda lakukan dengan penuh ketelitian. Misalnya,
perusahaan bisa menggunakan sales budget untuk membantu menyiapkan anggaran produksi
karena produksi bergantung pada jumlah penjualan yang direncanakan. Begitu juga dengan
anggaran pembelian atau anggaran SDM yang akan secara langsung bergantung pada kuantitas
yang ingin dijual. Jika prediksi anggaran penjualan ternyata gagal memenuhi harapan, itu bisa
jadi bencana bagi perusahaan. Apalagi jika hal tersebut terjadi ketika telah melakukan
pembelian yang sesuai atau mempekerjakan tenaga tambahan untuk memenuhi angka
penjualan. Sebaliknya, dengan prediksi anggaran yang rendah, maka perusahaan mungkin akan
kekurangan bahan dan tenaga kerja sehingga menyebabkan turunnya peluang penjualan.

2.2.Konsep Dasar Anggaran Penjualan


Komponen-komponen pokok dalam penyusunan anggaran penjualan
Dasar-dasar Penyusunan Anggaran:
a. Menyusun tujuan perusahaan
b. Menyusun strategi perusahaan
c. Menyusun forecast penjualan

MenyusunAnggaranPenjualan

3
a. Anggaran promosi dan advertensi
b. Anggaran biaya-biaya penjualan
c. Rencana pemasaran

2.3.Manfaat Budget Penjualan


a. Memprediksi Jumlah Produksi
Manfaat pertama dari menyusun anggaran penjualan adalah dapat memberikan jawaban
atas pertanyaan penting seperti jumlah produksi. Selain itu, anggaran ini juga
menetapkan target bagi karyawan untuk menjual dan menghasilkan pendapatan.
Dengan begitu, karyawan bisa lebih termotivasi dan bekerja keras untuk mencapai
tujuan dan target produksi tersebut. Anggaran ini juga membantu manajemen secara
tepat mengalokasikan sumber daya ekonomi yang terbatas untuk barang, jasa, dan
wilayah yang direncanakan.
b. Estimasi Biaya Overhead dan Penyusunan Anggaran
Anggaran penjualan juga berguna dalam membantu memperkirakan overhead cost
yaitu biaya yang terkait dengan administrasi dan penjualan. Biaya tersebut tidak
termasuk biaya produksi dan harus dianggarkan dengan benar. Dengan demikian,
manajemen dapat menyiapkan anggaran untuk belanja administrasi, iklan dan
publisitas, belanja distribusi, rekrutmen, dan departemen sumber daya manusia.
c. Estimasi Arus Kas
Sales budget juga bermanfaat untuk membantu manajemen memastikan total
pendapatan yang diharapkan dari aktivitas penjualan selama periode anggaran. Dengan
begitu, manajemen bisa terbantu dalam mengawasi posisi likuiditas perusahaan.
d. Ukuran Kontrol
Sangat penting untuk mengukur kinerja tim penjualan dan angka penjualan adalah pilar
di mana semua divisi lain bergantung. Manajemen dapat terus memeriksa angka
penjualan aktual dari angka yang dianggarkan. Dengan demikian, pengecekan
penyimpangan dari anggaran bisa dilakukan tepat waktu, sehingga dapat mengambil
tindakan yang efektif untuk mengisi kesenjangan tersebut.

2.4.Tujuan dan Kegunaan Anggaran Penjualan


Menurut Tendi Haruman dan Sri Rahayu (2007:45) tujuan penyusunan anggaran
penjualan adalah :

4
“ Untuk merencanakan setepat mungkin tingkat penjualan pada periode yang akan
datang dengan memperhatikan data yang merupakan pencerminan kejadian yang
dialami perusahaan di masa lalu, khususnya di bidang penjualan “.

Sedangkan kegunaan dari anggaran penjualan ialah :


“ Sebagai pedoman kerja, alat koordinasi dan pengawasan kerja serta sebagai dasar bagi
penyusunan budget-budget lainnya “.

2.5.Faktor yang Mempengaruhi Anggaran Penjualan


Menurut M. Nafarin (2007 : 169), bahwa anggaran penjualan dipengaruhi oleh
beberapa faktor diantaranya:
a. Faktor Pemasaran
Luas pasar, apakah bersifat lokal, regional, nasional,atau internasional; keadaan
persaingan, apakah bersifat monopoli, oligopoli, atau bebas; keadaan konsumen,
bagaimana selera konsumen apakah konsumen akhir atau konsumen industri.
b. Faktor Keuangan
Yang perlu diperhatikan perusahaan antara lain mengenai kemampuan modal kerja
mendukung pencapaian target penjualanyang dianggarkan, seperti untuk membeli
bahan baku, membayar upah, biaya promosi produk dan lain-lain.
c. Faktor Ekonomis
Yang perlu diperhatikan perusahaan antara lain dengan meningkatnya penjualan
berarti meningkatkan laba (rentabilitas) atau sebaliknya.
d. Faktor Kebijakan Perusahaan
Yaitu seperti kebijakan membuat produk dengan kualitas nomor satu sehingga
kesempatan untuk menjual produk nomor dua dan nomor tiga menjadi tertutup
e. Faktor Perkembangan Penduduk
Faktor perkembangan penduduk juga mempengaruhi anggaran, misalnya peningkatan
kelahiran dapat meningkatkan konsumsi susu, pakaian, mainan dan lain-lain.
f. Faktor Kondisi Politik, Sosial, Budaya, Pertahanan dan Keamanan
g. Faktor Teknis
Apakah kapasitas seperti mesin dan alat mampu memenuhi target penjualan yang
dianggarkan apakah bahan baku dan tenaga kerja mudah dan murah.
h. Faktor Lainnya

5
Apakah pada musim tertentu anggaran penjualan ditambah, apakah kebijaksanaan
pemerintah tidak berubah sampai lama anggaran yang disusun harus dapat
dipertahankan.

2.6.Hal-hal yang Perlu Diperhatikan Dalam Menyusun Anggaran Penjualan


Adapun beberapa hal yang perlu diperhatikan di dalam penyusunan anggaran
penjualan menurut Agus Ahyari (2002:208) adalah sebagai berikut :
a. Rincian jumlah dan jenis produk perusahaan
b. Rincian daerah pemasaran
c. Diskriminasi harga
d. Potongan harga
e. Rincian penjualan bulanan
Dengan mempertimbangkan kepada beberapa hal tersebut diatas, maka anggaran
penjulan produk perusahaan dapat disusun. Semakin jelas anggaran penjualan dalam
perusahaan tersebut disajikan, semakin mudah pula manajemen perusahaan yang
bersangkutan melaksanakan koordinasi dan pengawasan kegiatan penjualannya.

2.7.Langkah Dalam Menyusun Anggaran Penjualan


Dalam menyusun anggaran penjualan, langkah yang perlu diperhatikan menurut M.
Nafarin (2007 : 176), yaitu:
a. Mempertimbangkan faktor yang mempengaruhi anggaran penjualan.
b. Menetapkan harga jual untuk produk tertentu dan daerah tertentu.
c. Membuat taksiran (ramalan penjualan) tiap jenis produk yang akan dijual dan
memperhitungkan anggaran penjualan.
d. Menyusun anggaran penjualan.

2.8.Contoh Kasus Budget Penjualan


Budget penjualan dari PT. Satya Dharma Singaraja sebelumnya menetapkan bahwa
syarat pembayaran (term of payment) untuk tahun 2007 adalah sebesar 4/10, n/30 untuk produk
x dan sebesar 5/10, n/30 utk produk Y diharapkan para pembeli yg akan memanfaatkan
potongan penjualan itu adalah sebanyak 60% utk produk X Yg terdiri dari 40% pembeli yg
membayar tunai dan 20% pembeli yang membayar sebelum batas 10 hari, serta sebanyak 70
% untuk produk yg terdiri dari 50% pembeli yg membayar tunai dan 20% pembeli yg
membayar sebelum batas 10 hari.

6
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
1. Jadi, yang dimaksudkan dengan anggaran penjualan (Sales Budget) ialah anggaran
yang merencanakan secara lebih terperinci tentang penjualan perusahan selama
periode yang akan datang, yang di dalamnya meliputi rencana tentang jenis
(kualitas) barang yang akan dijual, jumlah (kuantitas) barang yang akan dijual,
harga barang yang akan dijual, waktu penjualan serta tempat (daerah)
penjualannya.
2. Ada beberapa metode atau teknik yang digunakan untuk membuat anggaran
penjualan diantaranya berdasarkan pendapat, perhitungan statistik dan spesific
purpose method.

3.1 Saran
Menurut penulis, dengan adanya makalah ini, mahasiswa dapat mengerti dan dapat
mengimplementasikan hal – hal mengenai apa pengertian dari anggaran penjualan, manfaat
anggaran penjualan, tujuan dan kegunaan anggaran penjualan, faktor yang mempengaruhi
anggaran penjualan, bagaimana periode anggaran penjualan, hal-hal yang diperhatikan dalam
menyusun anggaran penjualan, langkah dalam menyusun anggaran penjualan, daalam mata
kuliah manajemen keuangan.
Penulis menyadari teori literature yang penulis gunakan dalam penyusunan makalah ini
masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, penulis berharap kedepannya ada pihak – pihak
yang mengangkat tema ini secara lebih sempurna dan pesan dari makalah ini dapat lebih
tersampaikan pada mahasiswa pada khusus nya dan pada masyarakat Indonesia pada
umumnnya.

7
DAFTAR PUSTAKA

Adisaputro, Gumawan, dkk, 2013. Anggaran Perusahaan. Yogyakarta : BPFE Yogyakarta.


Alteza, Muniya. Anggaran Penjualan.
http://riskymahira.blogspot.co.id/2013/11/anggaran-penjualan.html.(diakses 19 November
2013
http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/pendidikan/Muniya%20Alteza,%20SE.,M%20Si./Mat
eri%20Penganggaran_Anggaran%20Penjualan.pdf
Mahira, Rizki. 2013. Pengertian Anggaran Penjualann.

8
1

Anda mungkin juga menyukai