Anda di halaman 1dari 34

LAPORAN PROGRAM MAGANG (INTERNSHIP PROGRAM)

IDENTIFIKASI PERMASALAHAN PRODUKSI


BENIH IKAN GABUS (Channa striata)
DI POKDAKAN MINA GABUS PONCOL SEJAHTERA
KABUPATEN BOGOR PROVINSI JAWA BARAT

FIRMAN PRA SETIA NUGRAHA


NIM. 1 07 2 19 164

PROGRAM STUDI PEMANFAATAN SUMBERDAYA


PERIKANAN PROGRAM PASCASARJANA
SEKOLAH TINGGI PERIKANAN
JAKARTA
2019
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Program Magang (Internship Program)

IDENTIFIKASI PERMASALAHAN PRODUKSI


BENIH IKAN GABUS (CHANNA STRIATA)
DI POKDAKAN MINA GABUS PONCOL SEJAHTERA
KABUPATEN BOGOR PROVINSI JAWA BARAT

Oleh

FIRMAN PRA SETIA NUGRAHA


NIM. 1 07 2 19 164

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk mengikuti perkuliahan Semester II pada
Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan
Program Pascasarjana Sekolah
Tinggi Perikanan Jakarta

Mengetahui,

Ketua Program Studi Pembimbing Akademik,


Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan,

Dr. Sinung Rahardjo, A.Pi., M.Si Dr. Sinung Rahardjo, A.Pi., M.Si
KATA PENGANTAR

Ikan Gabus (Channa striata) merupakan salah satu ikan ekonomis tinggi di Indonesia. Hal
tersebut dikarenakan ikan gabus memiliki kandungan albumin yang cukup tinggi didalamnya.
Albumin merupakan salah satu jenis protein yang penting bagi tubuh dan mempercepat penyembuhan
jaringan sel yang terbelah seperti luka operasi. Saat ini ikan gabus mulai dibudidayakan oleh
masyarakat di beberapa daerah. Kegiatan budidaya yang dilakukan salah satunya adalah kegiatan
pembenihan ikan gabus dan pemeliharaan benih untuk mendapatkan hasil yang optimal termasuk
kegiatan didalamnya.

Laporan program magang (Internship Program) ini dibuat sebagai salah satu syarat untuk
mengikuti perkuliahan pada Semester II pada Program Studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan
Program Pascasarjana Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta. Melalui kegiatan ini, penulis melaporkan
kegiatan pembenihan ikan gabus serta mengidentifikasi beberapa permasalahan di Kabupaten Bogor
Provinsi Jawa Timur di Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera. Berdasarkan hal tersebut penulis
mengambil judul “Identifikasi Permasalahan Produksi Benih Ikan Gabus (Channa striata) di
Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat” pada kegiatan
internship program yang telah dilaksanakan.

Penulis menyadari bahwa penulisan laporan program magang (internship program) ini masih
belum sempurna. Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun untuk perbaikan dan
penyempurnaan sangat penulis harapkan. Semoga laporan ini bermanfaat bagi penulis khususnya dan
bagi pembaca pada umumnya serta dapat menjadi pedoman dan referensi Mahasiswa Pascasarjana
Sekolah Tinggi Perikanan untuk melakukan kegiatan penelitian.

Jakarta, 26 Maret 2020

Penulis

i
DAFTAR

Hal.
KATA PENGANTAR............................................................................................................ i
DAFTAR ISI......................................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL................................................................................................................. iii
DAFTAR GAMBAR.............................................................................................................. iv
BAB I. PENDAHULUAN......................................................................................................1
1.1. Latar Belakang..........................................................................................................................1
1.2. Tujuan.......................................................................................................................................2
1.3. Manfaat.....................................................................................................................................2
1.4. Batasan Masalah.......................................................................................................................3
1.5. Tempat Internship Program......................................................................................................3
1.6. Waktu Internship Program........................................................................................................3

BAB II. TINJAUAN UMUM LOKASI INTERNSHIP..............................................................4


2.1. Profil Unit Usaha Lokasi Internship................................................................................4
2.2. Kegiatan Unit Usaha Lokasi Internship...........................................................................8
2.3. Tata Letak Lokasi (Layout)......................................................................................................8

BAB III. PELAKSANAAN INTERNSHIP..............................................................................9


3.1. Persiapan Saran dan Prasarana..................................................................................................9
3.2. Persiapan Wadah dan Media.....................................................................................................9
3.3. Pengelolaan Induk.....................................................................................................................10
3.4. Pemijahan..................................................................................................................................11
3.5. Penetasan Telur.........................................................................................................................12
3.6. Pemeliharaan Larva...................................................................................................................13
3.7. Pemeliharaan Benih..................................................................................................................13
3.8. Pengelolaan Kualitas Air...........................................................................................................14
3.9. Panen........................................................................................................................................14

BAB IV. PERFORMA KINERJA, IDENTIFIKASI MASALAH DAN


INTERVENSI........................................................................................................... 16
4.1. Performa Kinerja.......................................................................................................................16
4.1.1. Sintasan (SR).................................................................................................................16
4.1.2. Kualitas Air....................................................................................................................17
4.2. Identifikasi Masalah dan Intervensi...........................................................................................19
4.2.1. Manusia (Man)..............................................................................................................20
4.2.2. Mesin (Machine)...........................................................................................................20
4.2.3. Metode (Method)..........................................................................................................20
4.2.4. Bahan Baku (Material)..................................................................................................21

BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN...................................................................................23


5.1. Kesimpulan...............................................................................................................................23
5.2. Saran.........................................................................................................................................23

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................................. 24

LAMPIRAN

ii
DAFTAR

Tabel Hal.
1. Data Pengurus dan Anggota Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera............................................5
2. Sintasan benih ikan gabus di Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera...........................................16
3. Kisaran kualitas air selama pemeliharaan ikan gabus......................................................................18

iii
DAFTAR

Gambar Hal.
1. Lokasi Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera.............................................................................4
2. Peresmian Kampung Gabus Kabupaten Bogor................................................................................5
3. Struktur Organisasi Mina Gabus Poncol Sejahtera..........................................................................7
4. Tata letak lokasi budidaya Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera...............................................8
5. Kolam pemijahan dan pemeliharaan larva/benih.............................................................................9
6. Kolam pemijahan ikan gabus yang diberikan eceng gondok...........................................................10
7. Induk ikan gabus (Channa striata)................................................................................................11
8. Grafik sintasan benih ikan gabus di Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera.................................16
9. Grafik sintasan harian benih ikan gabus di Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera......................17
10. Hubungan antara nilai pH yang berbeda terhadap persentase kelangsungan hidup
benih ikan gabus selama pemeliharaan..........................................................................................19
11. Proses mendapatkan akar masalah pertama dengan 5 whys....................................................21
12. Diagram Ishikawa (analisis fishbone).........................................................................................22

iv
1
BAB I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Sektor kelautan dan perikanan memiliki potensi yang besar dalam pembangunan
perekonomian Indonesia. Pada tahun 2017 laju pertumbuhan dari Produk Domestik Bruto (PDB)
perikanan yaitu sebesar 5,71 persen lebih tinggi dari laju pertumbuhan PDB secara Nasional yaitu
5,07 persen (Pusat Data Statistik dan Informasi Kelautan dan Perikanan., 2018a). Produksi
perikanan sendiri saat ini berasal dari 2 sektor yaitu sektor produksi perikanan tangkap dan
perikanan budidaya. Produksi perikanan tangkap pada tahun 2017 mencapai 7.071.452 ton
(30,50%) dan budidaya mencapai 16.114.991 ton (69,50%) (Pusat Data Statistik dan Informasi
Kelautan dan Perikanan., 2018b). Berdasarkan data tersebut, perikanan budidaya memiliki volume
produksi lebih besar dibandingan perikanan tangkap. Hal ini berarti budidaya berpotensi menjadi
harapan baru penyediaan pangan sektor perikanan.

Ikan gabus (Channa striata) merupakan salah satu ikan air tawar ekonomis tinggi dengan
permintaan tinggi di Indonesia (Altiara et al., 2016, Muslim and Yonarta, 2017, Widiyati et al.,
2019) bahkan luar negeri seperti di Cina (Li et al., 2018). Hal tersebut karena ikan gabus memiliki
kandungan albumin (Muslim and Yonarta, 2017) yang cukup tinggi (Augusta and Pernando, 2019).
Kandungan protein yang dimiliki ikan gabus sebesar 25,1% dengan 6, 244% dari protein tersebut
adalah albumin (Saputra et al., 2019).

Berdasarkan (Pusat Data Statistik dan Informasi Kelautan dan Perikanan., 2018a) ikan gabus
memiliki target kenaikan rata-rata produksi sebesar 14,96% setiap tahunnya. Kenaikan produksi
tersebut yaitu sebesar 15.800 ton (2015), 18.100 ton (2016), 20.900 ton
(2017), 24.000 ton (2018) dan 27.600 ton (2019). Sedangkan untuk produksi budidaya ikan gabus
pada tahun 2017 hanya sebesar 3.737,43 ton (kolam air tenang), 328,74 ton (karamba) dan 605,85
ton (minapadi) (Pusat Data Statistik dan Informasi Kelautan dan Perikanan., 2018b). Oleh karena
itu, produksi budidaya ikan gabus saat ini belum dapat memenuhi produksi yang ditargetkan.

Habitat asli ikan gabus berada didaerah aliran sungai di pulau sumatera, jawa dan Kalimantan
(Kusuma and Sasanti, 2017). Sebagian besar pemenuhan ikan gabus banyak sekali diambil dari
alam (Widiyati et al., 2019). Secara intensif budidaya ikan gabus belum dapat dilakukan (Nisa and
Fitrani, 2013) karena mortalitas yang cukup tinggi terutama pada fase larva (Hidayatullah and
Taqwa, 2015, Pasaribu et al., 2019) dan benih (Parameswari and Sasanti, 2013, Hartini et al.,
2013).
2
Berbagai penelitian dilakukan untuk meningkatkan kelangsungan hidup benih ikan gabus.
Hasil penelitian yang telah dilakukan sebelumnya dapat dijadikan sebagai Key Performance
Indicator (KPI) pada kegiatan produksi benih ikan gabus. Oleh karena itu melalui kegiatan
Internship ini diharapkan dapat diperoleh informasi terhadap perbedaan antara KPI dengan kondisi
faktual di unit usaha tersebut. Perbedaan kondisi tersebut dapat menjadi acuan dalam identifikasi
permasalahan yang terjadi pada unit usaha pembenihan ikan khususnya pada produksi benih ikan
gabus.Unit usaha pembenihan ikan gabus yang menjadi lokasi Internship, berada di Pokdakan
Mina Gabus Poncol Sejahtera Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat yang saat ini telah diresmikan
menjadi kampung gabus.

1.2. Tujuan

Tujuan dari pelaksanaan kegiatan Internship Program Pascasarjana Sekolah Tinggi


Perikanan Tahun Akademik 2019/2020 ini adalah :

a. Mengidentifikasi permasalahan dan mencari akar penyebab masalahnya (root causes)


khususnya pada pembenihan ikan gabus;
b. Merumuskan usulan intervensi terhadap masalah yang dihadapi pada pembenihan ikan gabus.

1.3. Manfaat

Adapun manfaat dari pelaksanaan kegiatan Internship Program Pascasarjana Sekolah Tinggi
Perikanan (STP) baik untuk mahasiswa, pihak dunia usaha dan pihak penyelenggara Program
Pascasarjana Sekolah Tinggi Perikanan (STP) adalah :

a. Meningkatkan kualitas pengetahuan mahasiswa secara teknis maupun non-teknis;


b. Membina hubungan dan kerjasama yang baik antara Program Pascasarjana Sekolah Tinggi
Perikanan (STP) dengan dunia usaha/unit usaha tempat internship;
c. Menemukan permasalahan yang dapat dijadikan topik penelitian;
d. Unit usaha mendapatkan alternatif penyelesaian masalah dan masukan yang positif dari
mahasiswa peserta kegiatan internship.
3
1.4. Batasan Masalah

Adapun batasan masalah dari pelaksanaan kegiatan Internship Program Pascasarjana Sekolah
Tinggi Perikanan Tahun Akademik 2019/2020 ini adalah :

1. Proses pra produksi benih ikan gabus yang meliputi pengelolaan wadah budidaya. Proses
produksi benih ikan gabus yang meliputi pengelolaan induk, pemijahan induk, penetasan
telur, penebaran benih, seleksi benih, pengelolaan pakan dan pengelolaan kualitas air.
Sedangkan pasca produksi meliputi kegiatan panen.
2. Parameter produksi diarahkan terhadap Fekunditas induk, Fertilization rate, penetasan
telur (Hatching rate), kelangsungan hidup benih (Survival Rate), pertumbuhan (Growth
Rate) dan rasio konversi pakan (Feed Conversion Ratio).

1.5. Tempat Internship Program

Pelaksanaan kegiatan Internship Program Pascasarjana Sekolah Tinggi Perikanan Tahun


Akademik 2019/2020 akan dilaksanakan di kelompok pembudidaya ikan. Hal ini dikarenakan ikan
gabus merupakan ikan yang tergolong baru untuk dibudidayakan sehingga unit usaha
pembudidayaan ikan gabus belum sampai tahap perusahaan.

Lokasi kegiatan direncakanan akan dilaksanakan di Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan)


Mina Gabus Poncol Sejahtera yang berada di Jalan Tugu Lele, Desa Babakan, RT.01 RW.06,
Kecamatan Ciseeng Kabupaten Bogor. Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera. Tempat tersebut
dipilih sebagai lokasi internship karena merupakan salah satu unit yang membudidayakan ikan
gabus khususnya pada segmentasi pembenihan.

1.6. Waktu Internship Program

Waktu pelaksanaan kegiatan program internship ini akan mengacu berdasarkan kalender
Akademik Program Pascasarjana Sekolah Tinggi Perikanan (STP) Jakarta Tahun Akademik
2019/2020. Kegiatan internship ini dilaksanakan kurang lebih 30 hari, terhitung dari tanggal 6
Januari 2020 sampai dengan 6 Februari 2020.
4

BAB II. TINJAUAN UMUM LOKASI INTERNSHIP

2.1. Profil Unit Usaha Lokasi Internship

Mina Gabus Poncol Sejahtera merupakan kelompok pembudidaya ikan yang terbentuk dengan
dasar kesamaan sebagai unit usaha budidaya ikan yang berdiri padat tahun 2017 dengan nomor
sertifikat pengukuhan 1.1.32.01.05170517.

Kelompok ini berlokasi di Jalan Tugu Lele, Desa Babakan, RT.01 RW.06, Kecamatan
Ciseeng Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat dengan batasan wilayah sebagai berikut :

Batas Timur : Desa Jampang, Kecamatan Kemang;


Batas Barat : Desa Putat Nutug dan Desa Cibeuteung Udik; Batas
Utara : Desa Ciseeng dan Desa Parigi Mekar;
Batas Selatan : Desa Tegal, Kecamatan Kemang.

Gambar 1. Lokasi Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera

Pada tahun 2018 Mina Gabus Poncol Sejahtera telah ditetapkan menjadi salah satu dari 5
Desa Inovasi yaitu Kampung Gabus oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan
5
melalui Badan Riset dan Sumberdaya Manusia Kelautan dan Perikanan. Oleh karena itu kelompok
ini diarahkan untuk menghasilkan benih-benih ikan gabus yang memiliki kualitas tinggi dengan
orientasi dapat mendukung aktfitas budidaya ikan gabus secara nasional dengan sentuhan teknologi
tenaga surya untuk kelistrikan di sentra pembenihan.

Gambar 2. Peresmian Kampung Gabus Kabupaten Bogor

Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera memiliki 13 orang anggota kelompok dimana 6 orang
diantaranya adalah pengurus kelompok mulai dari ketua, sekretaris, bendahara, seksi saprokan,
seksi produksi dan seksi humas. Seluruh pengurus dan anggota Pokdakan Mina Gabus Poncol
Sejahtera berpendidikan terakhir Sekolah Dasar dan berjenis kelamin laki-laki serta memiliki
rentang umur antara 21 – 61 tahun.

Menurut (Tjiptoherijanto, 2001) kelompok umur produktif menurut analisis demografi adalah
antara 15 – 64 tahun. Sehingga berdasarkan rentang umur baik pengurus maupun anggota masih
dalam kelompok umur usia produktif. Data pengurus dan anggota kelompok dapat dilihat pada
Tabel 1.

Tabel 1. Data pengurus dan anggota Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera

Umur
No Nama L/P Jabatan
(Tahun)
1 Mamat L 43 Ketua
2 Asan L 38 Sekretaris
3 Hendra L 33 Bendahara
4 Agus L 39 Anggota
5 Dadang L 43 Seksi Saprokan
6 Eman L 44 Anggota
7 Amsar L 44 Seksi Humas
6

Umur
No Nama L/P Jabatan
(Tahun)
8 Nakim L 56 Anggota
9 Jajat L 47 Anggota
10 Jumat L 56 Seksi Produksi
11 Nanda L 21 Anggota
12 Nasim L 61 Anggota
13 Minang L 49 Anggota

Sebagai suatu unit usaha yang tergabung dalam Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera,
tentunya memiliki struktur organisasi dalam menjalankan kegiatannya. Akan tetapi struktur
organisasi yang dimiliki Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera masih sangat sederhana. Adapun
struktur organisasi yang dimiliki Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera dapat dilihat pada
Gambar 3.

Adapun tugas dari pengurus Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera adalah sebagai berikut :

a. Pembina
Pembina dari Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera yaitu Kepala Desa Babakan, Kecamatan
Ciseeng, Kabupaten Bogor. Pembina memiliki tugas dalam menyiapkan seluruh regulasi yang
terkait dengan kegiatan usaha dari Pokdakan tersebut. Selain itu, Pembina memiliki tugas dalam
membina seluruh pengurus dan anggota Pokdakan bukan hanya dalam kegiatan usaha akan tetapi
dalam kegiatan lainnya yang bersifat organisasi.

b. Penyuluh Perikanan
Penyuluh perikanan bertugas dalam melakukan kegiatan pendampingan terhadap pelaku utama
maupun pelaku usaha dalam menjalankan kegiatan usahanya. Pendampingan yang dilakukan oleh
penyuluh perikanan dapat berupa pendampingan teknis maupun manajerial dari usaha tersebut.

c. Ketua
Ketua memiliki tugas untuk dapat mengkoordinasikan seluruh kegiatan usaha, bai kantar
pengurus maupun antar pengurus dengan anggota lainnya sehingga masing-masing pengurus dan
anggota dapat menjalankan tugas dan fungsinya masing-masing.

d. Bendahara
Tugas dan fungsi bendahara Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera sama dengan bendahara
pada organisasi atau unit usaha lainnya yaitu berhubungan dengan keuangan
7
organisasi. Bendahara bertanggungjawab terhadap pengelolaan keuangan organisasi yang dalam hal
ini adalah Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera.

e. Sekretaris
Tugas dari sekretaris Pokdakan Mina Gabus Ponco Sejahtera adalah melakukan pencatatan
seluruh kegiatan administratif kelompok, mulai dari pencatatan kegiatan, hasil rapat maupun surat
menyurat.

f. Seksi - seksi
Adapun tugas dari masing-masing seksi sesuai dengan nama jabatan pengurusnya. Seksi
saprokan bertugas sebagai penanggungjawab terhadap sarana dan prasarana produksi budidaya
ikan, mulai dari pengadaan, pencatatan sampai dengan penggunaan.

Seksi humas bertugas sebagai penanggungjawab pasar dari produksi yang dihasilkan, sehingga
mulai dari iklan sampai dengan distribusi dan pemasaran menjadi tanggungjawabnya dan Seksi
produksi bertanggungjawab terhadap seluruh kegiatan produksi budidaya perikanan di Pokdakan
Mina Gabus Poncol Sejahtera.

Kepala Desa Babakan Wagino, SP

Mamat Maco

Hendra
Asan

Seksi Humas Seksi Saprokan


Eman Agus
Jumat

1.Nanda 2.Nasim 3.Minang


Dadang
Amsar 6.Nakim 7.Jajat

Gambar 3. Struktur Organisasi Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera


8
2.2. Kegiatan Unit Usaha Lokasi Internship

Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Mina Gabus Poncol Sejahtera selama ini
menghasilkan benih gabus ukuran 3-5 cm (Rp500/ekor), ukuran 5-7 cm (Rp1.000/ekor) dan 8-12
cm (Rp1.500/ekor) yang dijual di kawasan Jabodetabek, Banyumas, Indramayu, Palembang, dan
Pontianak. Sementara pemasaran gabus ukuran konsumsi baru mencakup daerah sekitar Bogor.

Ukuran panen gabus konsumsi sebesar 250 g/ekor (satu kilo isi 4 ekor). Bila satu hapa ditebar
625 ekor dengan tingkat kelangsungan hidup (Survival Rate-SR) 80%, maka hasilnya 125 kg.
Apabila pada saat produksi mengusahakan sebanyak 40 hapa dengan harga jual Rp60 ribu/kg,
berpotensi meraup Rp300 juta atau rata-rata penghasilan kotor setiap anggota sebesar Rp.8 juta -
Rp.9 juta.

2.3. Tata Letak Lokasi (Layout)

Tata letak lokasi budidaya di unit usaha Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera sudah cukup
baik. Kolam pemeliharaan induk berada di dalam ruangan (indoor) sedangkan kolam pemijahan
dan kolam pemeliharaan larva dan benih berada di luar ruangan (outdoor). Pada lokasi unit usaha
terdapat juga gudang pakan, gudang sarana dan prasarana, tandon air dan instalasi saluran air
masuk dan keluar, kolam limbah, akuarium penelitian, rumah jaga, tempat parkir, ruang diskusi dan
toilet yang dilengkapi sumber energi listrik dari PLN dan perangkat solar cell. Tata letak lokasi
unit usaha dapat dilihat pada gambar 4.

KOLAM
Keterangan:
SALURAN AIR KELUAR/ OUTLET
LIMBAH
 KIJ : Kolam
KB1 KB6 KB11 KB16 KIJ
Pemeliharaan
Induk Jantan
KIB
KB2 KB7 KB12 KB17  KIB : Kolam
GD1
Pemeliharaan
KKP1 K
KP2 KB3 KB8 KB13 KB18 Induk Betina
 KP : Kolam
Pemijahan
indoo

KB4 KB9 KB14 KB19


r

 KB : Kolam
TAN Pemeliharan
DON SALURAN AIR MASUK/INLET KB5 KB10 KB15 KB20
Benih
TOILET indoor  GD : Gudang
A GD2
PARKIRAN MOTOR/MOBIL
14 13 12 11 10 9
15 16 17 18 19 20 21
8 7 6 5 4 3
22 23 24 25 26 27 28
2 1
 A : Akuarium

R. KUMPUL
RUMAH JAGA/ RUMAH PEMILIK

Gambar 4. Tata letak lokasi budidaya Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera
9
BAB III. PELAKSANAAN INTERNSHIP

3.1. Persiapan Sarana dan Prasarana

Pembenihan ikan gabus di lokasi internship menggunakan sarana dan prasarana berupa kolam
tanah yang dilapisi oleh terpal. Kolam tanah tersebut berjumlah 22 unit dengan 2 unit kolam
pemijahan dan 20 unit kolam pemeliharaan benih. Kolam pemeliharaan induk menggunakan kolam
beton dalam ruangan (indoor). Ukuran kolam pemijahan/pemeliharaan larva yaitu seluas 11 x 3 x 1
meter sebanyak 2 unit, kolam pemeliharaan benih seluas 3 x 2,5 x 1 meter sebanyak 10 unit dan
2,5 x 1,5 x 1 meter
sebanyak 10 unit kemudian kolam pemeliharaan induk seluas 2 x 3 x 2 meter sebanyak 2 unit.
Selain itu unit usaha juga memiliki tandon ukuran 2 x 2 x 1 m dan torent air kapasitas 500 liter
sebanyak 2 buah.

Peralatan yang digunakan dalam kegiatan pembenihan ikan adalah ember, bak plastik, jerigen,
seser, pompa air, solar cell unit, selang air, eceng gondok, spuit suntik, hormon
ovaprime.sedangkan untuk alat uji kualitas air unit usaha belum memilikinya.

Gambar 5. Kolam pemijahan dan pemeliharaan larva/benih

3.2. Persiapan Wadah dan Media

Persiapan wadah dan media pembenihan adalah dengan menentukan bak pemijahan dan bak
pemeliharaan benih yang akan digunakan. Wadah budidaya yang akan digunakan terlebih dahulu
dikeringkan selama 1 hari untuk membunuh pathogen atau bakteri yang merugikan dalam wadah.
Selanjutnya wadah diisi air yang berasal dari air sumur kemudian dimasukan dalam tandon dan
dibiakan selama 3 hari untuk dapat diendapkan (Saputra and
1
Samsudin, 2017). Air tersebut dimasukan kedalam wadah pemijahan dengan ketinggian air 30 cm
(Banie Abdan, 2016) dan wadah pemeliharaan benih dengan ketinggian air 20 cm, hal ini
dikarenakan pada ketinggian tersebut permukaan air menjadi lebih luas sehingga ikan gabus tidak
perlu naik dan turun yang terlalu sering untuk mengambil pakan (Extrada and Taqwa, 2013).

Selanjutnya pada wadah/kolam pemijahan diberikan eceng gondok sebagai substrat sebanyak
60% dari luas permukaan wadah (Ath-thar et al., 2017) dan untuk kolam pemeliharaan benih
sebanyak 25% (Saputra and Samsudin, 2017).

Gambar 6. Kolam pemijahan ikan gabus yang diberikan eceng gondok

3.3. Pengelolaan Induk

Induk yang digunakan dalam kegiatan pembenihan ikan gabus di lokasi internship berasal dari
budidaya. Benih dengan ukuran 3 – 5 cm dibudidayakan selama kurang lebih 1 tahun sampai
dengan berat minimal 300-400 gr sesuai dengan induk yang berasal dari alam (Altiara et al., 2016).

Benih yang telah menjadi induk dimasukan kedalam kolam pemeliharaan induk yang terpisah
antara jantan dan betina dengan diberikan waring hitam diatasnya. Jumlah induk yang dipelihara di
lokasi internship berjumlah 200 ekor dimana 90 ekor induk jantan dan 110 ekor induk betina. Berat
induk jantan dan betina antara 350 gr – 1.000 gr dengan induk betina lebih berat dibandingkan
dengan induk jantan (Dumalagan et al., 2017).

Kematangan gonad ikan gabus di lokasi internship dipengaruhi oleh umur. Secara umum
induk jantan terlebih dahulu matang gonad dibandingkan dengan induk betina. Induk jantan di
lokasi internship matang gonad pada umur ±6 bulan sedangkan induk betina matang gonad pada
umur ±8 bulan, walaupun terdapat beberapa induk gabus yang matang
1
gonadnya mencapai 1 – 4 tahun (Kusmini et al., 2016). Hal tersebut dikarenakan pakan yang
menjadi unsur utama dalam proses pematangan gonad induk ikan gabus. Penentuan tingkat
kematangan gonad induk ikan gabus paling mudah dapat dilihat dari tingkat kematangan gonad
induk ikan gabus betina.

Gambar 7. Induk ikan gabus (Channa striata)

Pakan induk ikan gabus yang diberikan pada saat pemeliharaan di lokasi internship berupa
pakan pellet apung dengan kadar protein 28 – 32%. Pemberian pakan dilakukan sebanyak 2 kali
dalam satu hari. Pakan induk ikan gabus tersebut diberikan pada pagi dan sore hari (Augusta and
Pernando, 2019). Jumlah pemberian pakan pada induk ikan gabus yaitu sebanyak 1- 3% dari
biomassa induk ikan walaupun banyak yang memberikannya sebanyak 3% dari biomassa induk
ikan gabus (Kusmini et al., 2016, Adipu and Rovik, 2018). Tidak ada pakan tambahan ataupun
vitamin maupun suplemen pada pakan induk ikan gabus tersebut. Kemudian tidak ada pengujian
kualitas air pada media pemeliharaan induk ikan gabus sehingga tidak diketahui berapa nilai
kualitas air pada media pemeliharaan induk tersebut.

3.4. Pemijahan

Pada saat pemijahan dilakukan seleksi induk untuk menentukan dan memilih induk yang
benar-benar siap untuk dapat dipijahkan atau matang gonad. Telur induk ikan gabus betina yang
telah matang gonad umumnya berwarna kuning. Ciri morfologi lainnya apabila induk betina telah
matang gonad adalah lubang urogenital berwarna merah dan menonjol keluar, perut membesar dan
terasa lembek. Sedangkan untuk induk jantan apabila telah matang gonad ditandai dengan apabila
diurut mengeluarkan sperma (Banie Abdan, 2016).
1
Pemijahan dilakukan di kolam khusus pemijahan dengan ukuran 11 x 3 x 1 meter dan tinggi
air 30 cm dengan 60% substrat eceng gondok dari luas permukaan. Sama seperti ikan belida
naungan atau substrat berpengaruh terhadap pematangan gonad dan pemijahan ikan gabus.
Pertimbangan penggunaan substrat atau gulma adalah selain tempat berlindung, juga sebagai
biofilter dan mampu memperbaiki kualitas air (Saputra et al., 2018) juga sebagai tempat menempel
telur pada saat pemijahan.

Perbandingan atau rasio antara induk jantan dan betina pada saat pemijahan adalah 1 : 1 atau
1 induk jantan dan 1 induk betina (Saputra et al., 2015). Pemijahan ikan gabus menggunakan
dengan cara semi buatan. Pemijahan semi buatan dilakukan dengan menyuntikan hormon
perangsang ke induk. Hormon perangsang yang digunakan adalah hormone gonadotropin dengan
merek dagang ovaprim. Sebagaimana menurut penelitian Fitriliyani, 2005 dalam (Saputra et al.,
2015) bahwa penggunaan gonadotropin sistetik seperti ovaprim pada Channa striata lebih efektif
apabila dibandingkan dengan pregnant mare serum gonadotrophine (PMSG). Induk yang
disuntikan hormon ovaprim yaitu induk jantan dan betina dengan masing-masing dosis 0,4 ml/kg
induk (Augusta and Pernando, 2019). Teknik penyuntikan dilakukan dengan menyuntik secara
intramuscular pada otot punggung ikan gabus dengan kemiringan jarum suntik 30o-40o dan
dimasukan sedalam
±1,5 cm. Penyuntikan dilakukan sebanyak 2 kali yaitu pada pagi dan sore hari.

Induk akan memijah setelah ±24 - 27 jam setelah penyuntikan. Setelah induk bertelur maka
telur dan induk ikan gabus dipisahkan. Telur hasil pemijahan akan mengapung di permukaan air
dan menempel di substrat eceng gondok. Telur yang mengapung diambil dengan menggunakan
serokan halus dengan hati-hati kedalam wadah plastik. Telur yang terbuahi (fekunditas) dari induk
ikan gabus ini sebanyak 9.970 butir telur dengan diameter 0,3 - 0,9 mm. ciri telur yang terbuahi
adalah warna kuning cerah sedangkan telur yang tidak terbuahi adalah warna kuning pucat atau
putih. Hal ini sesuai dengan (Kartamihardja,1994) dalam (Ath-thar et al., 2017) yang menyatakan
bahwa pemijahan induk ikan gabus dengan perbandingan 1:1 dan kisaran bobot antara 60 – 1.020
gram menghasilkan fekunditas telur sebanyak 2.585 – 12.880 butir.

3.5. Penetasan Telur

Proses penentasan telur ikan gabus dilakukan pada kolam pemijahan. Penetasan ikan gabus
tidak menggunakan perlakuan apapun seperti aerasi. Telur ikan gabus menetas setelah 28 jam telur
keluar dari induk. Penetasan paling cepat menurut (Muslim, 2017)
1
adalah 1.654 menit (27,5 jam) tanpa menggunakan aerasi. Hal ini disebabkan suhu yang cukup
tinggi dalam media penetasan yang dapat mencapai 29-30oC.

Angka persentase penetasan telur (Hatching Rate) yang diperoleh sebesar 92,3% atau dari
9.970 butir telur yang berhasil menetas sebanyak 9.300 ekor larva. Persentase penetasan telur
menurut (Altiara et al., 2016) dapat mencapai 90,75% dengan kisaran pH sebesar 9±0,2. Pada saat
penetasan telur tidak dilakukan pengukuran kualitas air sehingga tidak diketahui pasti berapa pH
pada kolam penetasan telur ikan gabus.

3.6. Pemeliharaan Larva

Pemeliharaan larva ikan gabus tetap dilakukan pada kolam penetasan telur dan kolam
pemijahan sebanyak 9.300 ekor larva. Pada awal penetasan larva ikan gabus masih memiliki
kuning telur (yolk) sebagai cadangan makanan sampai dengan umur 3 - 4 hari. Setelah persediaan
cadangan makanan habis, larva ikan gabus diberikan makanan berupa daphnia dan cacing secara
rutin 3 kali sehari. Hal ini sesuai dengan pernyataan (Saputra et al., 2018) bahwa pakan alami
(Tubifex sp, Daphnia dan Larva nyamuk) diberikan pada pemeliharaan larva karena nutrisinya
cukup lengkap dengan pemberian selama 3 kali sehari selama masa pemeliharaan. Pemeliharaan
larva dilakukan selama 14 hari sampai dengan larva berukuran 1 – 2 cm dengan diameter 3 – 4 cm.

3.7. Pemeliharaan Benih

Pemeliharaan benih ikan gabus dilakukan pada kolam pemeliharaan benih. Pada pemeliharaan
benih ikan gabus terjadi pemindahan benih dari kolam pemeliharaan larva ke kolam pemeliharaan
benih. Pemindahan benih dilakukan dengan sangat hati-hati agar tidak terjadi kematian.
Pelaksanaan pemindahan dan penebaran benih ikan gabus dilakukan pada pagi hari untuk
menghindari stres pada benih karena perubahan kualitas air terutama suhu.

Pemeliharaan benih ikan gabus dilakukan selama 15 hari. Ukuran benih ikan gabus yang
ditebar yaitu 1 – 2 cm. Pebaran benih ikan gabus dibagi kedalam 4 kolam berbeda yaitu 2 kolam
pemeliharaan benih ikan gabus berukuran 3 x 2,5 x 1 meter dengan padat tebar benih 2.980 ekor
dan 2.820 ekor dan 2 kolam pemeliharaan benih ikan gabus dengan ukuran 2,5 x 1,5 x 1 meter
dengan padat tebar benih 1.580 ekor dan 1.720 ekor. Padat tebar benih yang menunjang kegiatan
budidaya ikan gabus adalah 4 ekor/L apabila lebih
1
dari 4 ekor/L maka kandungan ammonia meningkat dan oksigen terlarut cenderung menurun
(Almaniar et al., 2012).

Pemberian pakan pada saat awal pemeliharaan benih ikan gabus adalah dengan menggunakan
cacing sutera. Setelah itu benih ikan gabus diberikan pellet apung secara bertahap dengan ukuran
pakan 0,5 mm – 0,7 mm, protein 39 – 41% , lemak minimal 5% serat kasar maksimal 4%, abu
maksimal 11% dan kadar air maksimal 10% dengan merek dagang Prima Feed 500 dari Matahari
Sakti. Pemberian pakan pellet pada ikan gabus sebesar 5 - 7% dari bobot ikan. Hal ini sesuai
dengan hasil penelitian (Widaryati, 2017) bahwa pakan pellet berprotein tinggi akan efisien
diberikan jika pemberiannya berkisar antara 6 – 7%.

Monitoring kematian ikan dilakukan setiap hari dengan mengumpulkan ikan yang mati
kemudian dihitung. Berdasarkan hasil monitoring diperoleh benih ikan yang mati selama
pemeliharaan sebanyak 4.094 ekor atau 44,99% dari 9.100 ekor benih yang ditebar. Kematian
benih ikan gabus diduga karena stres sehingga mengakibatkan penurunan daya tahan tubuh ikan
(Triyanto et al., 2020).

3.8. Pengelolaan Kualitas Air

Pengelolaan kualitas air pada media budidaya ikan gabus hanya sebatas membiarkan air
selama 3 hari sebelum dilakukan penebaran. Hal ini dikarenakan terbatasnya pengetahuan dan
peralatan kualitas air yang dimiliki para pembudidaya. Selain itu tidak terdapat SOP pembenihan
ikan gabus menjadi salah satu penyebab tidak terkelolanya kualitas air secara optimal. Padahal
kualitas air menjadi faktor yang sangat penting dalam kegiatan budidaya ikan dan menjadi faktor
pembatas biota yang dibudidayakan (Maniagasi et al., 2013).

Pada saat kegiatan internship dilakukan pengukuran kualitas air hanya pada saat pemeliharaan
benih ikan gabus. Hal ini dikarenakan pada saat itu terjadi fluktuasi kualitas air yang diakibatkan
hujan. Sehingga kematian benih ikan gabus dapat juga diakibatkan oleh cuaca pada saat
pemeliharaan karena posisi kolam berada di luar ruangan.

3.9. Panen

Panen dilakukan pada saat benih ikan gabus telah berada pada ukuran 3 – 5 cm. Benih dengan
ukuran tersebut sudah dapat memakan pellet sehingga banyak diminati oleh para pembudidaya
pembesaran ikan. Panen dilakukan pada saat sore hari dengan tujuan agar
1
benih ikan gabus tidak stres. Pada saat panen air media budidaya disurutkan terlebih dahulu
sehingga benih ikan akan berkumpul di tengah dekat dengan outlet. Kemudian benih ikan diambil
dengan menggunakan seser harus dengan cepat dan dimasukan kedalam bak plastik yang telah diisi
air media budidaya kemudian dihitung secara manual sesuai dengan pesanan konsumen.
Berdasarkan perhitungan monitoring kematian ikan dan perhitungan pada saat panen tingkat
kelangsungan hidup SR benih ikan gabus dengan ukuran 3 -5 cm adalah 55,01% atau sebanyak
5.006 ekor. Sementara itu, Beberapa penelitian menyatakan bahwa tingkat kelangsungan hidup
(SR) benih ikan gabus mencapai 71,67- 97% (Triyanto et al., 2020, Widiyati et al., 2019, Sasanti,
2019, Muslim et al., 2019).

Selanjutnya benih ikan gabus dipacking dengan menggunakan plastik packing dan diberikan
air dan oksigen dengan perbandingan 1 : 3 sehingga dapat bertahan lebih dari 9 jam dalam
pengiriman ke pembudidaya. Permintaan konsumen pada saat itu sebanyak
15.000 ekor yang dipenuhi dari tempat Internship sebanyak 5.000 ekor dan beberapa mitra
sebanyak 10.000 ekor.

Permintaan benih ikan gabus pada saat itu berasal dari pembudidaya di Kabupaten Karawang.
Pengiriman dilakukan dengan mobil bak terbuka bersama dengan benih ikan lainnya. Pengiriman
dilakukan pada dini hari dengan tujuan agar dapat ditebar di kolam budidaya konsumen pada pagi
harinya.
1

BAB IV. PERFORMA KINERJA, IDENTIFIKASI MASALAH DAN INTERVENSI

4.1. Performa Kinerja

4.1.1. Sintasan (SR)

Berdasarkan monitoring dan pencatatan tingkat kelulusan hidupan (sintasan) benih ikan gabus
selama 15 (lima belas) hari masih sangat rendah. Kematian ikan merata dari awal sampai akhir
pemeliharaan. Berikut data rekapitulasi tingkat kelulusan hidup (sintasan) dari 4 kolam
pemeliharaan benih ikan gabus dapat dilihat pada Tabel 2.

Tabel 2. Sintasan benih ikan gabus di Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera

KODE
NO SAMPEL TEBAR MATI HIDUP SR (%)
1 KB3 2.980 1.215 1.765 59,23
2 KB13 1.580 710 870 55,06
3 KB9 2.820 1.365 1.455 51,60
4 KB19 1.720 804 916 53,26
TOTAL 9.100 4.094 5.006 55,01
RATA-RATA 2.275 1.024 1.252 54,79
MEDIAN 2.270 1.010 1.186 54,16
MAX 2.980 1.365 1.765 59,23
MIN 1.580 710 870 51,60

3.500

3.000

2.500
Jumlah benih ikan gabus

2.000

1.500

1.000

500

-
KB3 KB13 KB9 KB19

TEBAR MATI HIDUP

Gambar 8. Grafik sintasan benih ikan gabus di Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera
1

KB3 KB13 KB9 KB19

120%

110%

100%
Persentase sintasan

90%

80%

70%

60%

50%

40%

H1H2H3H4H5H6H7H8H9H 1 0H 1 1H 1 2H 1 3H 1 4H 1 5

Hari ke -

Gambar 9. Grafik sintasan harian benih ikan gabus di Pokdakan Mina Gabus Poncol
Sejahtera

Bedasarkan grafik pada Gambar 9, dapat disimpulkan bahwa sintasan pada setiap kolam
pemeliharaan benih ikan gabus hampir sama yaitu pada kisaran 53 – 59% (Tabel 2). Perbedaan
padat tebar setiap kolam mengikuti luasan kolam pemeliharaan benih. Hasil pengamatan pada
monitoring kematian benih ikan gabus menunjukan tingkat sintasan harian mulai menurun pada
hari kedua sampai dengan hari terakhir dan jumlah penurunan di setiap kolam hampir sama
(Gambar 9). Walaupun kelulus hidupan benih ikan gabus masih berada di atas kematian akan tetapi
sintasan benih ikan gabus pada kolam pemeliharaan masih rendah (Gambar 8). Sintasan atau
tingkat kelangsungan hidup benih ikan gabus hanya mencapai 55,01%. Hal ini apabila
dibandingkan dengan beberapa penelitian sintasan benih ikan gabus dapat mencapai 71,67- 97%
(Triyanto et al., 2020, Widiyati et al., 2019, Sasanti, 2019, Muslim et al., 2019).

4.1.2. Kualitas Air

Para pembudidaya tidak melakukan pengukuran kualitas air pada media pemeliharaan benih
ikan gabus. Walaupun demikian pada saat kegiatan internship dilakukan pengukuran kualitas air
pada kolam pemeliharaan benih. Pengukuran tersebut dilakukan untuk dapat mengetahui
perbedaan kondisi kualitas air pada media pemeliharaan dengan Key
1
Performance Indicator / Optimal Level dari berbagai sumber. Sehingga dapat diketahui
apakah kualitas air pada media pemeliharaan ikan gabus telah sesuai atau belum.

Tabel 3. Kisaran kualitas air selama pemeliharaan benih ikan gabus

Ponds Optimal
Parameter
KB3 KB13 KB9 KB19 Level/KPI
Water Quality
Temperature (C) 27,8 - 30,04 27,9 - 29,9 27,95 - 29,61 27,8 - 30,4 27,80 - 32,50a
pH 6,6 - 7,4 6,5 - 8 6,5 - 7,6 6,54 - 7,31 4 – 7a
DO (mg/L) 5,94 - 6,53 5,68 - 6,64 5,92 - 6,90 5,92 - 7,2 > 0,2a
Performance
Survival Rate (%) 59,23 55,06 51,60 53,26 71,67 – 97b

Note : a. (Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan (KEPMEN KP) No 18., 2015),
b. (Triyanto et al., 2020, Widiyati et al., 2019, Sasanti, 2019, Muslim et al., 2019).

Kualitas air merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi sintasan benih ikan gabus.
Nilai kisaran suhu pada media pemeliharaan benih ikan gabus sebesar 27,8 – 30,4oC, hal ini sesuai
dengan (Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan (KEPMEN KP) No 18., 2015) yang
menyatakan kisaran optimal suhu pemeliharaan benih ikan gabus antara 27,8 – 32,5oC. Menurut
(Taufik et al., 2009) suhu optimal dapat meningkatkan sintasan karean seluruh proses fisiologis
dapat berjalan dengan normal sehingga vitalitas tubuh ikan dapat terjaga dengan baik.

Nilai kandungan oksigen terlarut pada media pemeliharaan yaitu berkisar antara 5,68
– 7,2 mg/L. (Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan (KEPMEN KP) No 18., 2015)
menyatakan bahwa nilai optimum kandungan oksigen terlarut adalah lebih dari 0,2 mg/L. hal ini
dikarenakan ikan gabus memiliki pernapasan tambahan sehingga mampu beradaptasi pada
lingkungan dengan kadar oksigen rendah.

Nilai pH pada media pemeliharaan KB3 berada pada kisaran 6,6 – 7,4 kemudian pada KB13
antara 6,5 – 8, KB9 antara 6,5 – 7,6 dan pada KB19 berada pada kisaran 6,54 – 7,31. Nilai
optimum pH air media pemeliharaan benih ikan gabus menurut (Keputusan Menteri Kelautan dan
Perikanan (KEPMEN KP) No 18., 2015) adalah berkisar antara 4 – 7. Sehingga apabila dilihat
terjadi perbedaan antara kondisi air media pemeliharaan dengan nilai optimum yang
dipersyaratkan. Perbandingan antara pH dengan sintasan pada media pemeliharaan benih ikan
gabus dapat dilihat pada gambar …
1

70

65

60

55

50
SR

45

40

8,00 7,60 7,40 6,50


.
Nilai pH air media pemeliharaan
Gambar 10. Hubungan antara nilai pH yang berbeda terhadap persentase
kelangsungan hidup benih ikan gabus selama pemeliharaan

Berdasarkan Gambar 10 terdapat hubungan antara nilai pH dengan kelangsungan hidup benih
ikan gabus, dimana semakin rendah nilai pH maka akan semakin tinggi kelangsungan benih ikan
gabus tersebut. Akan tetapi terdapat nilai kualitas air lainnya yang mempengaruhi tingkat
kelangsungan hidup ikan gabus.

4.2. Identifikasi Masalah dan Intervensi

Identifikasi masalah yang ada di lokasi Internship dilakukan untuk mendapatkan fokus
perbaikan sehingga tidak terjadi kesalahan dan pemborosan biaya yang dikeluarkan dalam
pelaksanaan intervensi. Masalah yang dialami berdasarkan informasi pembudidaya di Pokdakan
Mina Gabus Poncol Sejahtera adalah kurang optimalnya produktifitas benih ikan gabus yang
dibudidayakan. Masalah ini diduga karena rendahnya tingkat kelangsungan hidup ikan gabus yang
dibudidayakan pada saat kegiatan pemeliharaan benih ikan gabus mulai dari ukuran 1 – 2 cm
sampai dengan 3 -4 cm. Rata-rata persentase mortalitas tanpa intervensi hanya mencapai 55,01%.
Oleh karena itu mortalitas dalam kegiatan pemeliharaan benih ikan gabus dianggap menjadi
masalah utama. Penyebabnya adalah belum optimalnya identifikasi dan pengelolaan kualitas air
budidaya di kolam pemeliharaan benih sehingga kualitas air pada media pemeliharaan benih tidak
terjamin sesuai dengan syarat hidup benih ikan gabus pada saat pemeliharaan.

Terkait dengan penyebab masalah tersebut, beberapa alternatif intervensi yang dapat
dilakukan adalah :
2
a. Melakukan pengukuran dan pengelolaan kualitas air pada media pemeliharaan benih
ikan gabus
b. Penyusunan dan penerapan SOP pemeliharaan benih ikan gabus mulai dari persiapan
sampai dengan panen
c. Penyusunan dan penerapan SOP indentifikasi dan pengelolaan kualitas air

Alternatif solusi yang dilipih berdasarkan indentifikasi yang dilakukan terhadap 4 faktor
utama dalam fishbone yang menyebabkan potensi permasalahan dan akar permasalahan yang
ditemukan dengan 5 whys. Akar masalah dengan 5 whys dan diagram Ishikawa (analisis
fishbone) dapat dilihat pada Gambar 11 dan 12.

4.2.1. Manusia (Man)


Manusia sebagai sumberdaya (SDM) yang melakukan kegiatan budidaya khususnya dalam
pembenihan ikan gabus memiliki peranan peran penting dalam proses pencapaian target. Adapun
rekomendasi perbaikan terhadap faktor Manusia (Man) adalah dengan memberikan pelatihan atau
penyuluhan terkait pengukuran dan pengelolaan kualitas air pada media pemeliharaan benih ikan
gabus. Selain itu perlunya meningkatkan kedisiplinan para pembudidaya dengan mencoba
menerapkan sistem budidaya sesuai dengan prosedur.

4.2.2. Mesin (Machine)

Mesin yang digunakan dalam kegiatan pembenihan ikan gabus berupa pompa air yang
ditenagai aliran listrik yang berasal dari solar cell. Akan tetapi dalam pelaksanaannya penggunaan
solar cell belum optimal dikarenakan lebih sering menggunakan listrik dari PLN. Sehingga
rekomendasi perbaikan yang disarankan adalah mengoptimalkan penggunaan solar cell agar dapat
menekan biaya produksi listrik dari PLN. Selain itu perawatan solar cell perlu dilakukan untuk
memastikan perangkat dapat berfungsi sebagaimana mestinya.

4.2.3. Metode (Method)

Pelaksanaan metode kerja yang konsisten dan berkelanjutan akan memudahkan evaluasi dari
hasil perbaikan yang dilakukan. Adapun solusi perbaikan yang disarankan adalah sebagai berikut :

a. Membuat Standar Operasional Procedur (SOP) pemeliharaan benih ikan gabus mulai dari
persiapan wadah sampai dengan panen;
2
b. Melakukan pengarahan dan penjelasan tentang metode kerja dan target pada SOP kepada
para anggota pembudidaya;
c. Membuat Standar Operasional Procedur (SOP) identifikasi dan pengelolaan kualitas air
dalam kegiatan pembenihan ikan gabus;

4.2.4. Bahan Baku (Material)

Bahan baku merupakan faktor yang sangat penting dalam produksi benih ikan gabus. Bahan
baku tidak hanya menyangkut komoditasnya, akan tetapi juga penyangkut pendukung komoditas
tersebut. Rekomendasi perbaikan yang disarankan adalah :

a. Membuat form pengukuran kualitas air yang diisi oleh pembudidaya yang melakukan
pengukuran kualitas air. Form ini diharapkan dapat membantu dalam menganalisis dan
mengevaluasi data kualitas air dan data kematian ikan pada kolam pemeliharaan. Form ini
juga berfungsi sebagai salah satu alat perekam setiap proses dan penelusuran pada saat
persentase target produksi tidak tercapai;
b. Mengadakan alat kualitas air sederhana seperti thermometer, pH mater dan DO meter;
c. Melakukan pengukuran kualitas air secara berkala secara sederhana seperti suhu, pH dan
oksigen terlarut dengan alat kualitas air;
d. Melakukan pengelolaan kualitas air pada air media pemeliharaan sebelum penebaran
untuk menjaga kualitas air sesuai dengan yang dipersyaratkan;

Produktifitas benih rendah Sintasan benih rendah


Benih ikan stres

Kualitas air tidak terkontrol

Tidak ada pengelolaan kualitas air pada air media pemeliharaan benih ikan gabus

Gambar 11. Proses mendapatkan akar masalah pertama dengan 5 whys


22

Pengelolaan kualitas air SR rendah Penggunaan Solar


tidak optimal Cell kurang optimal
Ikan menjadi stres

Meningkatkan
Sintasan menjadi
lebih dari 72%

Tidak ada SOP pengujian Tidak ada SOP pemeliharaan benih


kualitas air
Kurangnya
pengetahuan
Kualitas Tingkat
air tidak kedisiplinan
diketahui

Gambar 12. Diagram Ishikawa (analisis fishbone)


2

BAB V. KESIMPULAN

5.1. Kesimpulan
Berdasarkan pelaksanaan kegiatan internship di Pokdakan Mina Gabus Poncol Sejahtera dapat
disimpulkan :

1. Sintasan atau tingkat kelangsungan benih ikan gabus sangat rendah yaitu sebesar 55,01%
sehingga perlu ditingkatkan melalui intervensi yang diperoleh dari hasil analisa akar
permasalahan;
2. Setelah diidentifikasi akar permasalahan rendahnya produktifitas adalah karena belum
optimalnya kualitas air budidaya seperti pH di kolam pemeliharaan benih;
3. Intervensi yang telah dirumuskan dan disarankan adalah melakukan pengukuran dan
pengelolaan kualitas air pada media pemeliharaan benih ikan gabus, menyusun dan
menerapkan SOP pembenihan ikan gabus serta menyusun dan menerapkan SOP
identifikasi dan pengelolaan kualitas air.

5.2. Saran

Berdasarkan kesimpulan diatas, maka saran yang dapat diberikan antara lain :

1. Secara bertahap menjalankan saran intervensi yang dapat dilakukan dengan membuat
tabel progres pelaksanaan intervensi yang dijalankan;
2. Menentukan pengelolaan kualitas air yang dapat dilakukan agar dapat mengoptimalkan
kualitas air sesuai dengan persyaratan seperti penggunaan tanaman herbal.
3. Mengidentifikasi jenis tanaman herbal yang dapat digunakan dalam pengelolaan kualitas
air sehingga dapat memperbaiki kualitas air yang belum sesuai.
2

DAFTAR PUSTAKA

ADIPU, Y. & ROVIK, A. 2018. Performa kualitas telur ikan gabus (Channa striata blkr) dengan
pemberian pakan berbeda dalam wadah terkontrol. Gorontalo Fisheries Journal, 1, 70-
79.
ALMANIAR, S., TAQWA, F. H. & JUBAEDAH, D. 2012. Pertumbuhan dan kelangsungan hidup
benih ikan gabus (Channa striata) selama pemeliharaan dengan padat penebaran berbeda.
Majalah ilmiah sriwijaya, 22, 46-55.
ALTIARA, A., MUSLIM, M. & FITRANI, M. 2016. Persentase Penetasan Telur Ikan Gabus
(Channa striata) pada pH Air yang Berbeda. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia.
ATH-THAR, M. H. F., GUSTIANO, R., KUSMINI, I. I., PRAKOSO, V. A. & PUTRI, F. P.
2017. Induksi Hormonal Maturasi Gonad Ikan Gabus (Channa striata). Jurnal Riset
Akuakultur, 12, 9-20.
AUGUSTA, T. S. & PERNANDO, R. 2019. Teknik pemijahan ikan Gabus (Channa striata) di
Instalasi Budidaya Ikan Lahan Gambut Desa Garung Pulang Pisau. Jurnal Ilmu Hewani
Tropika (Journal of Tropical Animal Science), 8, 13-18.
BANIE ABDAN, S. 2016. Rangsangan Pemijahan ikan gabus (Channa striata) menggunakan
ekstrak hipofisa ikan gabus. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia, 4, 91-102.
DUMALAGAN, F. A., GARCINES, J. V. & BOYLES, L. Z. 2017. Reproductive biology,
length-weight relationship and condition factor of Channa striata (Bloch, 1793) from
tributaries of Lake Kilobidan, Agusan Marsh, Philippines. Int’l Journal of Computing,
Communications Instrumentation Engg.(IJCCIE) Vol, 4.
EXTRADA, E. & TAQWA, F. H. 2013. Kelangsungan Hidup Dan Pertumbuhan Benih Ikan Gabus
(Channa striata) pada Berbagai Tingkat Ketinggian Air Media Pemeliharaan. Jurnal
Akuakultur Rawa Indonesia, 1, 103-114.
HARTINI, S., SASANTI, A. D. & TAQWA, F. H. 2013. Kualitas air, kelangsungan hidup dan
pertumbuhan benih ikan gabus (Channa striata) yang dipelihara dalam media dengan
penambahan probiotik. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia, 1, 192-202.
HIDAYATULLAH, S. & TAQWA, F. H. 2015. Pendederan larva ikan gabus (Channa striata) di
kolam terpal dengan padat tebar berbeda. Jurnal Perikanan dan Kelautan, 20, 62-71.
KEPUTUSAN MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN (KEPMEN KP) NO 18. 2015.
Pelepasan ikan gabus haruan. Diunduh pada 18 Maret 2020: Tersedia dalam
www.kkp.go.id.
KUSMINI, I. I., GUSTIANO, R., PRAKOSO, V. A. & ATH-THAR, M. F. 2016. Budidaya ikan
gabus, Penebar Swadaya Grup.
KUSUMA, M. S. & SASANTI, A. D. 2017. Kelangsungan hidup dan pertumbuhan benih ikan
gabus (Channa striata) yang diberi ikan rucah berbeda sebagai pakan. Jurnal Akuakultur
Rawa Indonesia, 5, 13-24.
LI, X., MENG, Q. & XIE, N. 2018. Snakehead Culture. Aquaculture in China: Success Stories
and Modern Trends, 246-255.
2
MANIAGASI, R., TUMEMBOUW, S. S. & MUDENG, Y. 2013. Analisis kualitas fisika kimia air
di areal budidaya ikan Danau Tondano Provinsi Sulawesi Utara. e-Journal BUDIDAYA
PERAIRAN, 1.
MUSLIM, M. 2017. Pemijahan ikan gabus (Channa striata) secara alami dan semi alami.
Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia, 5, 25-32.
MUSLIM, M., SASANTI, A. D. & APRIANA, A. 2019. Pengaruh Lama Perendaman Hormon
Tiroksin terhadap Pertumbuhan Larva Ikan Gabus (Channa striata) The Effect of
Immersion Duration in Thyroxine Hormone on Growth of Snakehead Fish Larvae (Channa
striata). Journal of Aquaculture, 4, 01-11.
MUSLIM, M. & YONARTA, D. 2017. Penetasan Telur Ikan Gabus (Channa Striata) Dalam Media
Inkubasi Dengan Lama Pemberian Oksigen (Aerasi) Berbeda. Jurnal Perikanan Tropis,
4, 187-198.
NISA, K. & FITRANI, M. 2013. Pengaruh ph pada media air rawa terhadap kelangsungan hidup
dan pertumbuhan benih ikan gabus (Channa striata). Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia,
1, 57-65.
PARAMESWARI, W. & SASANTI, A. D. 2013. Populasi Bakteri, Histologi, Kelangsungan Hidup
dan Pertumbuhan Benih Ikan Gabus (Channa Striata) yang Dipelihara dalam Media dengan
Penambahan Probiotik. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia, 1, 76-89.
PASARIBU, A. F., MUSLIM, M. & SYAIFUDIN, M. 2019. Lama Waktu Perendaman Larva Ikan
Gabus (Channa Striata) Dalam Larutan Hormon Tiroksin Untuk Meningkatkan
Pertumbuhan Dan Kelangsungan Hidup. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia, 7, 25- 33.
PUSAT DATA STATISTIK DAN INFORMASI KELAUTAN DAN PERIKANAN. 2018a.
Kelautan dan Perikanan dalam Angka Tahun 2018, Jakarta, Pusat Data, Statistik dan
Informasi, Kementerian Kelautan dan Perikanan.
PUSAT DATA STATISTIK DAN INFORMASI KELAUTAN DAN PERIKANAN. 2018b. Satu
Data Produksi Kelautan dan Perikanan Tahun 2017, Jakarta, Pusat Data, Statistik dan
Informasi, Kementerian Kelautan dan Perikanan.
SAPUTRA, A., BUDIARDI, T., SAMSUDIN, R. & RAHMADYA, N. D. 2018. Growth
performance and survival of snakehead Channa striata juvenile with different stocking
density reared in recirculation system. Jurnal Akuakultur Indonesia, 17, 104-112.
SAPUTRA, A., MUSLIM, M. & FITRIANI, M. 2015. Pemijahan ikan gabus (Channa striata)
dengan rangsangan hormon gonadotropin sintetik dosis berbeda. Jurnal Akuakultur Rawa
Indonesia, 3, 1-9.
SAPUTRA, A. & SAMSUDIN, R. 2017. Determination of Aquatic Weed for Shelter in Rearing
Juvenile Snakehead Channa striata in Pond. Jurnal Perikanan dan Kelautan, 7, 100-111.
SAPUTRA, M. B., SASANTI, A. D. & YULISMAN, Y. Pengaruh Perbedaan Jenis Pakan terhadap
Kandungan Albumin dan Kelangsungan Hidup Ikan Gabus (Channa striata). Seminar
Nasional Lahan Suboptimal, 2019. 394-401.
SASANTI, A. D. 2019. Pemanfaatan Vitamin C Untuk Meningkatkan Performa Imunitas Benih
Ikan Gabus (Channa Striata). Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia, 7, 67-76.
TAUFIK, I., AZWAR, Z. I. & SUTRISNO, S. 2009. Pengaruh Perbedaan Suhu Air pada
Pemeliharaan Benih Ikan Betutu (Oxyeleotris Marmorata Blkr) dengan Sistem Resirkulasi.
Jurnal Riset Akuakultur, 4, 319-325.
2
TJIPTOHERIJANTO, P. 2001. Proyeksi penduduk, angkatan kerja, tenaga kerja, dan peran serikat
pekerja dalam peningkatan kesejahteraan. Majalah Perencanaan Pembangunan, 23, 1-
10.
TRIYANTO, T., TARSIM, T. & UTOMO, D. S. C. 2020. INFLUENCES OF LAMP
IRRADIATION EXPOSURE ON GROWTH AND SURVIVAL OF JUVENILE
SNEAKHEAD FISH Channa striata (Bloch, 1793). e-Jurnal Rekayasa dan Teknologi
Budidaya Perairan, 8, 1029-1038.
WIDARYATI, R. 2017. Efisiensi pakan benih ikan Gabus (Channa striata) menggunakan pakan
komersial dengan persentase berbeda. Urnal Ilmu Hewani Tropika (Journal of Tropical
Animal Science), 6, 15-18.
WIDIYATI, A., SUPRIYONO, E., SAPUTRA, A., NABIL, M. & PRIHADI, T. H. 2019.
Penentuan Debit Air Optimal dalam Pendederan Benih Ikan Gabus Channa Striata di
Kolam Terpal. Jurnal Riset Akuakultur, 14, 9-16.

Anda mungkin juga menyukai