Anda di halaman 1dari 40

Titi indriyati

Hal-hal yang harus diperhatikan dalam tahap


mengumpulkan data untuk penelitian
● Masalah penelitian harus jelas
● Tujuan penelitian = apa yg ingin dicapai?
● Siapa respondennya (umur, jenis kelamin, pendidikan, sehat/sakit, dll)
● Jumlah responden
● Instrumen yang diperlukan dalam mengumpulkan data: alat2, kuesioner
● Siapa saja yang akan mengumpulkan data  jika ada tim, maka perlu
ada rapat teknis untuk persiapan & pelaksanaan pengumpulan data
● Perlu biaya (transport ke lapangan atau kuota internet atau souvenir sbg
tanda terima kasih)  “tidak harus”
● Ijin penelitian dari wilayah tempat penelitian akan dilaksanakan
● Pada tahap pengumpulan data:
1) Penjelasan sebelum penelitian (penjelasan ttg kegiatan puldat,
tujuan, manfaat, jaminan kerahasiaab identitas responden, dll)
2) Informed consent (form pernyataan persetujuan menjadi
responden)  responden tanda tangan jika bersedia
3) pelaksanaan
TEKNIK PENGUMPULAN DATA
 Teknik pengumpulan data merupakan cara untuk memperoleh
data penelitian
 Jenis teknik pengumpulan data yang dapat digunakan yaitu:
1. Teknik tes/pemeriksaan/pengukuran, digunakan untuk
memperoleh data tentang ukuran variabel seperti: tekanan
darah, berat badan, tinggi bdn, dll; keterampilan/
kemampuan responden, pengetahuan dan sbg-nya .
2. Teknik angket, digunakan untuk memperoleh data dari
responden dengan cara responden mengisi sendiri formulir
isiannya.
3. Teknik wawancara, digunakan untuk memperoleh data dari
responden dengan diwawancarai menggunakan kuesioner.
4. Teknik observasi, yaitu kegiatan mengamati suatu fenomena
menggunakan panca indra.
31 March 2023 3
TEKNIK PENGUMPULAN DATA
5. Dokumentasi, yaitu kegiatan mengamati atau menyelidiki
suatu fenomena atau permasalahan dengan menggunakan
metode dukumentasi, antara lain:
 Alat perekam suara (recorder) atau perekam gambar
(kamera), sekarang sudah ada smartphone yang juga bisa
digunakan utk merekam suara & gambar.
 Pd tehnik dokumentasi harus disusun pedoman atau
panduan yang menjelaskan tentang data yang akan
dikumpulkan, misalnya dalam bentuk formulir check-list,
yaitu daftar variabel yang akan dikumpulkan datanya
lengkap dengan detail/rincian sesuai kebutuhan
penelitian.

31 March 2023 4
INSTRUMEN PENGUMPULAN DATA
PENELITIAN
Di dalam melakukan penelitian utk pengumpulan data dibutuhkan suatu
alat yg disebut instrumen penelitian.

Jenis alat pengumpul data tergantung pada macam dan tujuan penelitian.

31 March 2023 5
PENGUMPULAN DATA dengan
PENGUKURAN atau PEMERIKSAAN
PENGGUNAAN ALAT UKUR
Di bidang kesehatan, ada macam-macam alat ukur yang dapat
digunakan dalam penelitian, dari yang paling sederhana (murah)
sampai yg kompleks (mahal)

Kriteria alat ukur yang baik harus valid dan reliable:


1. Alatnya layak pakai
2. Sudah dikalibrasi
3. User dapat menggunakan dgn baik dan benar
4. Membaca dan menginterpretasikan hasil ukur dgn baik
5. Macamnya: tensi meter, timbangan berat badan, dll

31 March 2023 6
PENGUMPULAN DATA DENGAN TEHNIK WAWANCARA
(INTERVIEW)

JENIS WAWANCARA:
• Wawancara terstruktur  pertanyaan tertutup, responden menjawab dengan
memilih jawaban yang telah disediakan dalam kuesioner.
• Wawancara tidak terstruktur
Peneliti ingin mendapatkan informasi/data yang memerlukan pendapat pribadi,
atau sesuatu yang memerlukan klarifikasi dan investigasi lebih jauh, sehingga
peneliti memerlukan berbagai pertanyaan pendahuluan (preliminary questions).
Fungsi preliminary questions adalah untuk membuka komunikasi serta
mempersiapkan responden terhadap pertanyaan utama yang akan dilakukan
setelah peneliti mendapatkan respon dari pertanyaan pendahuluan.
• Wawancara Semi-terstructur (kombinasi/gabungan keduanya)

31 March 2023 7
INSTRUMEN (ALAT)PENGUMPUL DATA
KUESIONER
Merupakan seperangkat daftar pertanyaaan untuk mendapatkan
informasi/data yang sesuai dengan tujuan penelitian.

Kriteria pertanyaan yang efektif dalam wawancara :


• Kejelasan dan ketegasan bahasa yang digunakan
• Bertujuan tunggal (tidak menimbulkan kebingungan/ambigu)
• Tidak menimbulkan asumsi/interpretasi subyektif dari responden
• Kesempurnaan dan konsistensi tata bahasa
 Kriteria kuesioner yg baik: jumlah pertanyaan tidak terlalu banyak/sedikit
dgn periode waktu wawancara yang logis

31 March 2023 8
Contoh kalimat pertanyaan
dan pernyataan
No Pertanyaan atau Pernyataan Pilihan jawaban
Ya Tidak
1. Apakah bapak/ibu sudah mengerti tentang tanda
dan gejala hipertensi?
2. Apakah bapak/ibu sudah mengerti tentang
hipertensi?
3. Saya sudah mengerti tentang hipertensi.
4. Saya sudah mengerti tentang makanan yang tidak
boleh dikonsumsi oleh penderita hipertensi

31 March 2023 9
KUESIONER

Adalah daftar pertanyaan yg sdh tersusun dgn baik, sdh


matang, dimana responden (dlm hal angket) dan interviewer
(dlm hal wawancara) tinggal memberikan jawaban atau dgn
memberikan tanda-tanda tertentu.

Kuesioner mempunyai bbrp persyaratan:

● harus sesuai dgn tujuan penelitian


● Mudah ditanyakan
● Mudah dijawab
● Data yg diperoleh mudah diolah/diproses

31 March 2023 10
MEMBUAT KUESIONER
PENELITAN

31 March 2023 11
Komponen2 yg ada dalam kuesioner

Ada 4 Aspek yg perlu diperhatikan dlm penyusunan


sebuah kuesioner yaitu:
● 1. Jenis Pertanyaan

● 2. Bentuk Pertanyaan

● 3. Isi Pertanyaan

● 4. Sequences (urutan-urutan) pertanyaan.


1. JENIS PERTANYAAN

●Pertanyaan mengenai fakta


Pertanyaan ini menghendaki jawaban fakta2 dari
responden.
Biasanya mengenai: data-data demografi, Misal: jenis
kelamin, pendapatan, pendidikan, agama, status
perkawinan, jumlah anak dlam keluarga dsb.
● Pertanyaan mengenai pendapat dan sikap
● Pertanyaan informatif
Pertanyaan ini menghadapi jawaban2 dari responden apa
yg telah diketahui, apa yg telah didengar dan seberapa
jauh apa yg diketahui serta dari mana mereka tahu, dsb.

31 March 2023 13
2. BENTUK PERTANYAAN
Pd prinsipnya ada 2 bentuk pertanyaan, yaitu:

● BENTUK PERTANYAAN TERBUKA

a. Free response questions


Pertanyaan ini memberikan kebebasan kpd responden utk menjawab.
Biasa digunakan utk memperoleh jawaban responden tentang pendapat
tertentu, misalnya:
“Bagaimana pendapat Ibu tentang alat kontrasepsi-IUD?”
Dari pertanyaan ini responden diberi kebebasan utk menjawab apa yg
diketahuinya dan apa yg dipikirkan tentang alat tsb.
Dengan demikian jawaban akan mempunyai banyak variasi

 pertanyaan ini, lebih sesuai utk jenis penelitian deskriptif (kualitatif),


dengan desain: studi kasus/laporan kasus, serial kasus, atau penelitian
fenomenologi dan penelitian kualitatif lainnya.

31 March 2023 14
b. Directed response question
Jenis pertanyaan ini juga memberikan kebebasan
menjawab bagi responden tetapi sudah diarahkan.

Apabila contoh pd poin a, diubah menjadi pertanyaan


langsung maka cukup memilih salah satu dari aspek
penggunaan IUD tsb.

Misalnya:
“Apakah keluhan yang Ibu rasakan selama menggunakan IUD ini?”
Disini pertanyaan sdh diarahkan pada “keluhan” dari pemakaian IUD
tsb.

31 March 2023 15
BENTUK PERTANYAAN TERTUTUP (CLOSED ENDED)

Ada beberapa tipe:


a) Dichomotous Choice (2 pilihan jawaban)
b) Multiple Choice (pilihan ganda lebih dari 2)
c) Check List
d) Pertanyaan dengan skala Likert
e) Pertanyaan dgn skala Guttman (mirip dgn
Dichomotous Choice)

31 March 2023 16
a) Dichomotous Choice
Pertanyaan ini hanya disediakan 2 jawaban dan
responden hanya memilih satu diantaranya.
 Biasanya pertanyaan tentang pendapat,
pengetahuan, atau sikap responden.

Misalnya: pertanyaan tentang pengetahuan KB


Alat kontrasepsi IUD tidak memiliki efek samping pada ibu:
1. Benar

2. Salah

 Keuntungan pertanyaan jenis ini:


● Mudah dalam mengolah data dari jawaban responden
● Relatif tidak memerlukan waktu lama dalam menjawab.
31 March 2023 17
b) Multiple Choice (pilihan ganda)
Pertanyaan yang menyediakan beberapa jawaban (>2),
dan responden hanya memilih satu diantaranya yang
paling tepat/sesuai dgn keadaan responden, misalnya:
pertanyaan tentang pengetahuan KB.

Pertanyaannya:
“Salah satu efek samping penggunaan kontrasepsi IUD
adalah....”
a. Nafsu makan meningkat
b. Berat badan meningkat
c. Sakit atau kram di area perut
d. Tekanan darah meningkat

 Jika peneliti membuat pertanyaan spt ini, perhatikan siapa respondennya,


jika mereka awam maka gunakan bahasa yg mudah dipahami

31 March 2023 18
18
c) Check List
Bentuk ini adalah modifikasi dari bentuk pilihan ganda.
Bedanya, responden diberikan kebebasan untuk memilih jawaban
sebanyak mungkin yg sesuai dgn apa yg diketahuinya.
Misalnya:
“Mencegah kehamilan dapat dilakukan dengan berbagai cara. Cara-cara
apa saja yg sdh Ibu ketahui?
1. Pil 7. Sistem Kalender
2. IUD 8. Senggama terputus
3. Kondom 9. Vasektomi
4. Suntik 10. Tubektomi
5. Pijat/urut 11. lain-lain…… (sebutkan)
6. Implant/susuk
Jwbn bisa lebih dari satu sesuai dengan yang diketahui responden. Cara
menjawab bisa dilingkari/diberi tanda silang atau dicentang  peneliti
harus menentukan tehnik penilaian dari jawaban responden, misal setiap
jawaban diberi nilai 1, dan dijumlahkan sesuai yang dipilih responden

31 March 2023 19
d) Kuesioner dengan SKALA LIKERT

Kuesioner dengan Skala Likert, biasanya digunakan untuk


penelitian tentang SIKAP seseorang terhadap sesuatu, skala ini
bersifat ORDINAL yaitu pilihan jawaban memiliki tingkatan
misalnya mulai dari rentang setuju sampai tidak setuju atau dari
rentang sangat baik sampai sangat tidak baik dan sebagainya.

Kuesioner dgn skala Likert, dapat dibuat oleh peneliti sesuai


dengan tujuan (pertanyaan) penelitian. Pernyataan bisa dibuat
oleh peneliti, dengan menyediakan beberapa pilihan jawaban.
Jumlah pilihan jawaban dapat disediakan dgn jumlah ganjil atau
genap. ( tergantung dr definisi operasional variabelnya)

31 March 2023 20
d) Kuesioner dengan SKALA LIKERT

Peneliti dapat menyediakan jawaban yang dapat


menampung jawaban yang netral/tidak tahu/ragu-ragu 
sehingga pilihan jawaban yang disediakan terdiri dari:
sangat setuju, setuju, ragu-ragu, tidak setuju, sangat tidak
setuju.

ATAU

Peneliti hanya menyediakan jawaban yang tegas2 saja 


sehingga pilihan jawaban terdiri dari: sangat setuju,
setuju, tidak setuju, sangat tidak setuju  bentuk seperti
ini, tidak menyediakan pilihan jawaban yang netral/tidak
tahu/ragu-ragu.
31 March 2023 21
Langkah-langkah penyusunan skala likert:
1. Buatlah sejumlah pernyataan yang sesuai dengan sikap yang akan diukur
dan dapat diidentifikasikan dengan jelas, apakah berupa pernyataan
positif (favourable) atau pernyataan yang tidak positif (unfavourable).
2. Untuk mendapatkan jawaban yang valid dari responden, tentunya
peneliti (pewawancara) harus menjelaskan kepada responden tentang
cara mengisi kuesioner tersebut.
3. Jawaban dari tiap pernyataan dihitung dengan cara menjumlahkan
angka-angka dari setiap pernyataan.
4. Hasil TOTAL dari penjumlahan jawaban setiap responden, dapat
dikategorikan menjadi: 3 kategori (baik, kurang atau buruk) atau 2
kategori (baik,kurang)  dengan menentukan nilai patokan yang logis
(pada umumnya bisa menggunakan nilai rata-rata atau median)
selanjutnya kategori jawaban disesuaikan dengan definisi operaional
variabel penelitian.

31 March 2023 22
Skala Likert
Jawaban responden memiliki gradasi dari sangat positif
sampai sangat negatif  favourable

jika pernyataan/pertanyaan bersifat positif, Skor tertinggi


diberikan pada jawaban sangat positif
Contoh :
SB B S KB SKB

Menurut anda, bagaimana isi materi penyuluhan yang ditulis dalam


leaflet?
SB = Sangat baik, skor: 5 Pertanyaan atau
B = Baik, skor : 4 pernyataan positif
S = Sedang skor : 3 (Favourable)
KB = kurang baik , skor : 2
SKB = Sangat kurang baik, skor : 1

31 March 2023 23
Skala Likert

Jika pernyataan/pertanyaan bersifat tidak positif (unfavourable),


skor tertinggi diberikan pada jawaban yang sangat negatif
Contoh:
SB B S KB SKB

Menurut anda, kandungan zat gizi dalam ASI sangat sempurna, sehingga
dapat diberikan pada bayi baru lahir sampai bayi berusia 1 tahun, tanpa
makanan pendamping.
SB = Sangat baik, skor: 1
B = Baik, skor : 2
S = Sedang skor : 3 Pernyataan negatif
KB = kurang baik , skor : 4 (UnFavourable)
SKB = Sangat kurang baik, skor : 5

31 March 2023 24
Contoh kuesioner yang menggunakan skala Likert
Tidak
No Pernyataan Selalu Sering Jarang
pernah
1. Saya makan makanan sesuai
dengan anjuran dokter, perawat
dan petugas kesehatan lain.
2. Saya menjaga berat badan dalam
batas normal
3. Saya tidak suka berberolahraga
teratur
4 Dan seterusnya
 Peneliti harus membuat kunci jawaban utk tehnik menghitung nilainya. Setelah
responden menjawab, nilainya dijumlah, kemudian dibuatlah hasil ukur,
misalnya:
1. Perilaku kurang baik, jika skor atau nilai < 7
2. Perilaku baik, jika skor > 7
Catatan: nilai patokan 7, nilai apa? Apakah nilai rata-rata atau nilai median atau ada
penjelasan dari sumber lain yg valid (harus dicantumkan sumbernya)
31 March 2023 25
e) kuesioner dengan skala Guttman

 Skala Guttman  jawaban hanya dua pilihan ya/tidak


atau setuju/tidak setuju atau benar/salah
Cara pemberian skor atau nilai adalah nilai 1 pada
setiap jawaban yang terpilih, dan memberikan nilai 0
pada setiap jawaban yang tidak terpilih  maka
peneliti harus hati-hati dalam membuat kunci
jawabannya.

31 March 2023 26
Contoh kuesioner dengan skala Guttman
NO Pernyataan Ya Tidak
1 Saya harus memberikan makanan yang sehat
untuk anak saya
2 Saya harus menutup mulut anak saya jika batuk
3 Saya harus memberikan imunisasi pada anak
saya
4 Saya harus membuka ventilasi atau jendela di
rumah saya agar ada udara yang masuk
5 Saya selalu mengawasi unuk pemberian obat Tb
pada anak saya
6 Memeriksakan kondisi Tb pada anak saya secara
teratur di puskesmas
7 Saya mengikuti penyuluhan yang di adakan oleh
pihak puskesmas

31 March 2023 27
3. ISI PERTANYAAN
Isi pertanyaan harus sesuai dengan tujuan penelitian.
Isi pertanyaan dapat dibuat mendetail atau dalam tergantung juga dr
tujuan penelitian.
Perlu diperhatikan pertanyaan yang terlalu banyak akan memakan
waktu yang panjang dan menimbulkan rasa lelah/bosan pada
responden  risiko jawaban responden kemungkinan mjd bias
Jumlah pertanyaan yg optimal akan memakan wkt 15-30 mnt, paling
panjang 45 menit.
Bila pertanyaan terlalu panjang, memakan waktu > 45 mnt sebaiknya
interviewer datang dua kali utk responden yg sama

31 March 2023 28
4. URUTAN PERTANYAAN

Model pertanyaan (kuesioner) dapat dibentuk dari 4 bagian


yaitu:
a. Introduksi (pengantar)
Sebelum pertanyaan dimulai biasanya dibuka dgn judul
penelitian, kemudian diberi kalimat pengantar, yg
menjelaskan kpd responden tentang maksud atau tujuan
dari penelitian (PSP) tsb juga tentang identitas
responden.

31 March 2023 29
Tugas untuk Rabu, 25 Mei 2022
1. Carilah salah satu kuesioner penelitian (browsing di internet) untuk
lingkup kesehetan (keperawatan) yang masalah penelitiannya kalian
mengerti. (kuesioner diunduh & ditulis judul penelitiannya)
2. Bentuk kuesioner bebas: boleh bentuk pertanyaan dikotomus,
pilihan, cek list, skala likert
3. Berikan pendapat mhswa tentang kuesioner tsb: (tulis di ppt)
- Kalimat pertanyaan/pernyataan: jelas/ambigu/sngat subyektif/tata
bahasa baik/tdk, dll
- Isi pernyataan/pertanyaan sesuai/tdk dgn masalah penelitian
- Tehnik menghitungnya: mudah/sulit
- Jumlah pertanyaan terlalu banyak/tdk, sehingga waktu untuk
menjawab cukup/tdk
- Susunan pertanyaan sdh baik (sequence) urutan dr yg mudah ke yg
lbh sulit
30
31 March 2023
Contoh penjelasan sebelum pengumpulan data

31
31 March 2023
Contoh persetujuan menjadi responden penelitian
(Informed Consent)

31 March 2023 32
Contoh:

Penelitian tentang faktor-faktor yang berhubungan dengan


kejadian ISPA pada balita di wilayah Kec. Kramatjati, Jakarta
Timur
Tahun 2020

Daftar pertanyaan ini bertujuan untuk mengumpulkan data tentang


beberapa faktor yang berhubungan dengan kejadian ISPA pada
balita di wilayah Kec. Kramatjati, Jakarta Timur. Hasil dari
penelitian ini akan dipergunakan untuk meningkatkan upaya
pencegahan ISPA pada balita.
Responden No. : …………………………………..
Alamat : …………………………………..
……………………………………
Tanggal di isi : ……………………………………

31 March 2023 33
b. Pertanyaan Pendahuluan (‘pemanasan’)
Pertanyaan mengenai latar belakang responden, mis:
data demografi atau karakteristik responden spt:
umur, status pendidikan, pekerjaan, latar belakang
etnis, agama, jenis kelamin, dsb
c. Pertanyaan-Pertanyaan Pokok
yaitu pertanyaan inti kuesioner, karena tujuan
penelitian akan tercakup di dlm ptanyaan2. Dari sini
digali semua data yg dperlukan dlm penelitian tsb.

31 March 2023 34
CARA MEMBUAT (MENGEMBANGKAN)
INSTRUMEN
Prosedur yang ditempuh dalam pengembangan
instrumen kuesioner yang baik adalah:
1. Perencanaan, meliputi: perumusan tujuan,
menentukan variabel, dan kategorisasi variabel
2. Penulisan butir soal
3. Penyuntingan (editing) yaitu melengkapi dengan
pedoman mengerjakan, kunci jawaban dll yang perlu
4. Uji-coba instrumen
5. Analisis hasil uji-coba
6. Mengadakan revisi terhadap item-item yang dirasa
kurang baik berdasarkan hasil uji-coba.

31 March 2023 35
Petunjuk Membuat Pertanyaan

1.Gunakan kata-kata yang sederhana dan mudah dimengerti


oleh semua responden. Hindari istilah yg hebat tapi tidak
dimengerti oleh responden
Misalnya:
Bagaimana usaha yang dilakukan oleh keluarga ibu saat
anak balita mengalami ISPA?
 Lebih baik: Apakah yang ibu lakukan pada balita ketika
mengalami ISPA?

2. Usahakan agar pertanyaan jelas dan spesifik.


Misalnya: Berapa banyak orang yang tinggal di rumah ini?

31 March 2023 36
Petunjuk Membuat Pertanyaan……

3. Hindarkan pertanyaan yg mepunyai lebih dari satu pengertian.


Misalnya:
Apakah Saudara mau mencari pekerjaan di kota?
Lebih baik
Apakah Saudara mencari Pekerjaan? Kalau jwbnnya “YA”, kmdian
ditanyakan:
Di mana Saudara ingin bekerja?

4. Hindarkan pertanyaan yg mengandung Sugesti/saran utk pilihan


jawaban
Misalnya:
Pada saat anak ibu menderita ISPA, apakah Ibu membawanya ke
puskesmas atau melakukan yg lain?

31 March 2023 37
37
Petunjuk Membuat Pertanyaan……

5. Pertanyaan harus berlaku bagi semua responden.


Mis:
Apakah pekerjaan Ibu sekarang?
(Ternyata Ibu tidak bekerja)

Seharusnya ditanyakan terlebih dahulu:


Apakah Ibu bekerja? Kalau jwbnnya “YA”
ditanyakan: Apakah pekerjaan Ibu?

31 March 2023 38
38
UJI-COBA INSTRUMEN
Instrumen yang baik harus memenuhi dua
persyaratan yaitu valid dan reliabel.

Ada 2 macam tujuan ujicoba, yaitu:


1. Uji coba untuk validitas instrumen/kuesioner utk
mengetahui apakah kuesioner dpt mengukur dgn tepat
tentang apa yg ingin kita ukur.
Tujuan uji coba adalah :
 Untuk mengetahui tingkat keterpahaman kuesioner
 Untuk mengetahui teknik paling efektif dalam bertanya
 Untuk memperkirakan waktu yang diperlukan
responden
 Untuk mengetahui apakah pertanyaan pada instrumen
sudah memadai dan cocok dengan keadaan di lapangan.

31 March 2023 39
UJI-COBA INSTRUMEN

2. Uji coba untuk tujuan keandalan instrumen


(RELIABILITAS).

Tujuan uji coba adalah untuk mengetahui


keandalan (konsistensi) kuesioner yang
digunakan sehingga kuesioner tersebut baik
dan dapat dipercaya.

31 March 2023 40

Anda mungkin juga menyukai