Anda di halaman 1dari 51

LAPORAN AKHIR

PROGRAM KAMPUS MENGAJAR

ANGKATAN 4 DI SDN 155703 SIGOLANG

Disusun Oleh :

NUR ELIZA

NIM. 2002090189

JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA
2022

i
LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPUS
MENGAJAR ANGKATAN 4

Kegiatan Kampus Mengajar Angkatan 4 di SDN 155703 Sigolang

Kabupaten Tapanuli Tengah

Nur Eliza

NIM. 2002090189

Laporan ini disusun untuk memenuhi salah satu persyaratan pertanggungjawaban


keikutsertaan dalam Program Kampus Merdeka

Tapanuli Tengah,

Menyetujui/Mengesahkan

Guru Pamong Dosen Pembimbing Lapangan

Elbina Manalu, S.Pd Dr. Srimaharani Tanjung, S.Pd.,M.Hum

Dekan FKIP

ii
Dra. Hj. Syamsuyurnita,M.Pd

KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur Alhamdulilah penulis ucapkan Kehadirat Allah SWT yang
dengan izin dan dilimpahkan rahmatNya telah memberikan petunjuk serta kekuatan
dalam menyelesaikan Program Kampus Mengajar Angkatan 4 dan beserta Laporan
Akhir yang sederhana ini dengan susunan yang baik dan tepat waktu. Laporan Akhir
ini, saya susun berdasarkan pengamatan dan pengalaman yang saya peroleh selama
melaksanakan Program Kampus Mengajar Angkatan 4 di SDN 155703 SIGOLANG.
Laporan ini disusun sedemikian rupa dengan tujuan dapat diterima oleh semua
pihak. Saya menyadari bahwa kegiatan Kampus Mengajar Angkatan 4 ini terlaksana
berkat bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, dengan segala hormat dan
kerendahan hati saya mengucapkan terima kasih kepada :
1. Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
2. Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara .
3. Dr. Srimaharani Tanjung, S.Pd.,M.Hum. selaku Dosen Pembimbing Lapangan
Kampus Mengajar Angkatan 4.
4. Bapak Herisman Simarmata, S.Pd. selaku kepala sekolah SDN 155703
SIGOLANG
5. Ibu Elbina Manalu, S.Pd. selaku guru pamong dan Bapak Ibu Guru serta siswa
SDN 155703 SIGOLANG
6. Teman sejawat selama pelaksanaan program kampus mengajar 4

Penulis menyadari masih terdapat kekurangan dari laporan ini. Oleh karena itu,
saya sebagai penulis membutuhkan kritik, saran dan juga masukan dari semua pihak.
Semoga laporan ini bermanfaat bagi kita semua.

Sigolang, 8 Desember 2022

iii
Nur Eliza

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .............................................................................................iii

DAFTAR ISI ............................................................................................................iv

ABSTRAK ...............................................................................................................vii

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................1

A. Latar Belakang .......................................................................................2

B. Tujuan......................................................................................................2

BAB II ANALISIS SITUASI DAN PERENCANAAN PROGRAM ..................3

A. Analisis Situasi .......................................................................................3


B. Rencana Program dan Kegiatan ..........................................................9

BAB III PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL .................12

A. Persiapan ................................................................................................12
B. Pelaksanaan Program ...........................................................................19
C. Analisis Hasil Pelaksanaan Program ..................................................21
D. Rekomendasi dan Usulan Perbaikan ..................................................22

BAB IV PENUTUP .................................................................................................24

A. Kesimpulan ............................................................................................24
B. Saran .......................................................................................................25

DAFTAR PUSTAKA ..............................................................................................26

LAMPIRAN .............................................................................................................27

1. Rencana Program dan Kegiatan ..........................................................27

iv
2. Kegiatan Mingguan ...............................................................................31
3. Hasil Pelaksanaan Program .................................................................36
a. Mengajar ..........................................................................................36
b. Membantu Adaptasi Teknologi .....................................................38
c. Membantu Administrasi Sekolah dan Guru ................................38
4. Dokumentasi Kegiatan ..........................................................................39

v
ABSTRAK

Kampus Mengajar Angkatan 4 merupakan salah satu bentuk pelaksanaan


Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) berupa asistensi mengajar untuk
memberdayakan mahasiswa dalam membantu proses pembelajaran di Sekolah
Dasar (SD) berbagai desa/kota di Indonesia, salah satunya adalah SDN 155703
SIGOLANG, Kecamatan Andam Dewi Provinsi Sumatera Utara. Tujuan
dilaksanakannya program Kampus Mengajar Angkatan 4 adalah Mengoptimalkan
kemampuan yang dimiliki mahasiswa untuk membantu proses pengajaran di
Sekolah Dasar sekitar desa/kota tempat tinggalnya. Pada program ini, mahasiswa
yang terlibat memiliki tanggung jawab dalam membantu pihak sekolah pada proses
Mengajar, membantu adaptasi teknologi, dan membantu administrasi. Selain itu,
mahasiswa memiliki tanggung jawab dalam memperbaiki karakter siswa dan
meningkatkan minat belajar siswa selama masa pandemi ini. Hasil dari Program ini
yakni sebagai penanaman empati dan kepekaan sosial pada diri mahasiswa terhadap
permasalahan kehidupan masyarakat yang ada di sekitarnya; mengasah
keterampilan berpikir dalam bekerja bersama lintas bidang ilmu dan ragam asal
mahasiswa dalam menyelesaikan masalah yang dihadapi; mengembangkan
wawasan, karakter dan Soft Skills mahasiswa.

Pada saat pelaksanaan melalui observasi diawal, mahasiswa membentuk


program yang dapat membantu sekolah secara akademik, teknologi dan administrasi.
Kegiatan mengajar dikelas, belajar literasi dan numerasi, kebersihan, membantu
administrasi dan teknologi merupakan bagian dari kegiatan yang telah terlaksana
disekolah. Melalui evaluasi dan arahan dari DPL dan pihak sekolah, saya dan tim
dapat memberikan manfaat bagi sekolah seperti meningkatnya jumlah siswa yang
sudah bisa membaca, menata administrasi dan pemahaman awal tentang penggunaan
teknologi sebagai metode rekapitulasi dokumen(nilai).
Kata Kunci : Program Kampus Mengajar, SD Negeri 155703, Sigolang

vi
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kampus Mengajar adalah kegiatan mengajar di sekolah yang merupakan


bagian dari program Kampus Merdeka. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
(Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim menjelaskan tujuan diadakannya
Kampus Mengajar adalah pertama, untuk menghadirkan mahasiswa sebagai
bagian dari penguatan pembelajaran literasi dan numerasi. Kedua, membantu
pembelajaran di masa pandemi, terutama untuk SD di daerah 3T.
Penyelenggaraan program ini sendiri adalah atas dukungan Lembaga
Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).
Kampus Mengajar merupakan salah satu bentuk pelaksanaan Medeka
Belajar Kampus Merdeka (MBKM) berupa asistensi mengajar untuk
membudayakan mahasiswa dalam membantu proses pembelajaran di Sekolah
Dasar (SD) berbagai desa/Kota di Indonesia. Hal tersebut di lakukan untuk
meningkatkan kompetensi baik soft skill maupun hard skills agar lebih siap
dan relevan dengan kebutuhan zaman sebagai peminpin masa depan bangsa
yang unggul dan berkepribadian. Adapun ruang lingkup Program Kampus
Mengajar mencakup pemebelajaran yang berfokus literasi dan numerasi,
adaptasi teknologi dan bantuan administrasi manajerial sekolah. Diharapkan
mahasiswa akan memiliki kesempatan untuk mengasah jiwa Kepeminpinan
dan karakter serta memiliki pengalaman belajar.
Program KM dianggap mampu memberikan manfaat berupa simbiosis
mutualisme yang terjadi antara sekolah dasar dan mahasiswa. Menurut
Kemendikbud, dengan mengikuti program ini, mahasiswa mendapat
kesempatan untuk mengasah kemampuan interpersonal sekaligus
mendapatkan pengalaman mengajar. Selain itu, siswa sekolah dasar
mendapat kesempatan untuk berinteraksi dan terinspirasi oleh mahasiswa
1
pengajar yang mengikuti program KM. Selama 5 bulan dimulai sejak tanggal
2 Agustus 2022 s.d. 2 Desember 2022,mahasiswa diharapkan mampu
membantu proses pembelajaran lebih efektif .

B. Tujuan

Tujuan dilaksanakannya Program Kampus Merdeka adalah


membudayakan mahasiswa untuk membantu proses pengajaran di Sekolah
Dasar sekitar desa/kota domisilinya. Secara rinci, tujuan Program Kampus
Mengajar adalah:
1. Menanampkan empati dan kepekaan sosial pada diri mahasiswa
terhadap permasalahan kehidupan kemasyarakatan yang ada di
sekitarnya.

2. Mengasah keterampilan berpikir dalam bekerja bersama lintas bidang


ilmu dan ragam asal mahasiswa dalam menyelesaikan masalah-masalah
yang dihadapi

3. Mengembangkan wawasan, karakter, dan softskill mahasiswa.

4. Mendorong dan memacu pembengunan nasional dengan menumbuhkan


motivasi masyarakat untuk berpartisipasi dalam pembangunan

5. Meningkatkan peran dan kontribusi nyata perguruan tinggi dan


mahasiswa dalam pembangunan nasional

2
BAB II

ANALISIS SITUASI DAN PERENCANAAN PROGRAM

A. Analisis Situasi
Analisis situasi yang telah dilaksanakan merupakan upaya menggali
informasi, potensi dan kendala yang ada sebagai bahan acuan untuk
merumuskan dan merencanakan program kegiatan yang akan dilaksanakan
oleh tim Kampus Mengajar (KM) Angkatan ke-4 Tahun 2022.
Berdasarkan analisis situasi tim, maka langkah awal yang diambil sebelum
pelaksanaan program KM 2022 di lapangan, mahasiswa terlebih dahulu
melakukan observasi awal guna inventarisasi keadaan lokasi KM yang
berada di SDN 155703 Sigolang, Kecamatan Andam Dewi, Kabupaten
Tapanuli Tengah. Observasi di sekolah dasar dilaksanakan pada tanggal 2
agustus 2022. Pada tahap observasi mahasiswa melakukan pengamatan
secara langsung ke lapangan secara fisik maupun nonfisik serta berdialog
dengan pihak-pihak terkait di sekolah. Harapan dari kegiatan observasi ini
tim KM Angkatan ke-4 Tahun 2022 mendapat gambaran mengenai
kondisi lingkungan sekolah dan hasil dari pengamatan tersebut dijadikan
acuan untuk penyusunan perencanaan program kegiatan. Hasil yang
diperoleh dari kegiatan observasi sebagai berikut.
1. Lingkungan Sekolah
Kami melakukan observasi pada tanggal 2 agustus 2022
dikarenakan pada 1 agustus masih acara pelepasan di kantor dinas
prendidikan. Kami memulai penugasan pada tanggal 3 agustus 2022.
Hal ini berguna untuk pengetahuan dan menentukan kegiatan apa saja
yang akan dilakukan nantinya. Sekolah yang menjadi sasaran Program
Kampus Mengajar yakni sekolah yang khususnya di wilayah 3T
(terdepan, tertinggal dan terluar), oleh karena itu SDN 155703
Sigolang menjadi sekolah sasaran program tersebut.

3
Sekolah Dasar Negeri 155703 Sigolang merupakan salah satu
sekolah yang terletak di Desa Sigolang, Kecamatan Andam Dewi,
Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara. Sekolah ini memiliki
fasilitas yang kurang baik karena layanan jaringan yang kurang
memadai di desa tersebut. Jalan menuju SD Negeri 155703 Sigolang
sudah bagus, hanya saja kita melewati jalan sepi yang dikelilingi oleh
pepohonan dan tidak ada rumah disekitar jalan tersebut. Jika hujan
deras bisa menyebabkan tanah longsor dan pohon tumbang. Sehingga
menyulitkan kami para peserta kampus mengajar untuk menuju
sekolah tersebut.. Keadaan ekonomi dari Desa Sigolang ini mayoritas
bekerja sebagai petani dan juga berkebun..
SD Negeri 155703 Sigolang memiliki status sekolah Negeri. SD
Negeri 106799 sudah terdaftar dan memiliki akreditasi B. Keadaan
ruang kelas dari SD Negeri 155703 Sigolang memiliki 3 gedung
gedung pertama yaitu kantor dan ruang kepala sekolah,, di gedung 2
terdapat 3 ruangan kelas, di gedung 3 terdapat 3 ruangan kelas dan 1
perpustakaan.
Secara keseluruhan bangunan di SD Negeri 155703 Sigolang
memadai karena ruangan kelas yang nyaman dan pencahayaan dalam
ruangan kelas yang sudah bagus . namun fasilitas kurang lengkap
untuk menunjang kegiatan belajar mengajar di sekolah. Lantai sekolah
ada sudah berkeramik dan sebagian belum di keramik. Ruang kelas
juga tersedia dengan bangunan tembok yang kokoh dan ruang kelas
cukup luas dan sesuai dengan jumlah siswa. Sarana prasarana di
sekolah ini cukup memadai karena sudah memiliki ruangan kepala
sekolah, perpustakaan dan kamar mandi. Namun Kondisi
perpustakaan masih kurang baik dikarenakan kurang lengkapnya
ketersediaan buku dan kurang penataan. kamar mandi yang tidak
bagus karena sulitnya akses air karena jauh sehingga kamar mandi

4
tidak layak dan tidak dapat digunakan. Lapangan sekolah yang cukup
luas dan dikelilingi pepohonan yang membuat sekolah tampak asri.
Letak sekolah jauh dari jalan umum dan aktivitas masyarakat sehingga
tidak mengganggu proses pembelajaran di sekolah.

Berdasarkan observasi yang telah kami lakukan, dapat digambarkan


kondisi fisik lingkungan sekolah di SDN 155703 Sigolang adalah
sebagai berikut:
Gambaran Umum SDN 155703 Sigolang
1) Nama sekolah : SDN 155703 Sigolang
2) Nama kepala sekolah : Herisman Simarrmata, S.Pd
3) Alamat : Desa Sigolang, Kecamatan Anadam Dewi,
Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera
Utara.
4) Status sekolah : Negeri (Terakreditasi C)
5) Jumlah ruang kelas :
- Gedung 1 terdapat kantor guru dan ruang kepala sekolah
- Gedung 2 terdapat 3 kelas
- Gedung 3 terdapat 3 kelas dan 1 perpustakaan

a. Ruang kelas
SDN 155703 Sigolang memiliki ruang kelas yang terbagi
menjadi dua gedung yang berbeda untuk melaksanakan proses
pembelajaran. dimana gedung 2 terdapat 3 ruang yaitu kelas 1,
kelas 2, dan kelas 3. Dan di gedung 3 terdapat 4 ruang, yaitu 3
ruang kelas, yakni kelas 4, 5, dan 6. 1 perpustakaan masih kurang
baik dikarenakan kurang lengkapnya ketersediaan buku dan kurang
penataan. Setiap ruang kelas mempunyai perabot yang cukup
lengkap seperti lemari, papan tulis, meja dan kursi. Selain itu, di
ruang kelas terdapat beberapa hasil karya siswa yang ditempel di

5
dinding ruangan. Secara keseluruhan, setiap ruang kelas tertata
dengan rapi dan pencahayaan yang baik..

b. Ruang Kepala Sekolah dan Guru


Ruang kepala sekolah dan kantor guru terlihat cukup memadai.
Ruangannya tertata dengan cukup rapi. Ruang kepala sekolah
terletak di dalam ruangan guru.

c. Kamar Mandi
Pada gedung utama sekolah memiliki 2 kamar mandi untuk
siswa dan 1 kamar mandi guru, pada kamar mandi siswa
keadaannya kurang memadai dan sering kotor dan tidak adanya
akses air sehingga kamar mandi tidak dapat dipakai. karena
kondisinya yang kotor dan berbau tidak sedap.

d. Kantin
SDN 155703 Sigolang memiliki satu kantin. Ruang kantin
berada di belakang gedung 2 yang berdekatan dengan kamar mandi
guru. Kondisi kantin sekolah sudah cukup memadai dan terlihat
cukup baik. Pada gedung kedua terdapat satu lokasi kantin dan
juga rumah warga .kantin yang tersedia memiliki fasilitas meja dan
kursi untuk tempat jajanan dan duduk para siswa.

e. Perpustakaan
SD Negeri 155703 Sigolang memiliki ruang perpusatakaan pada
gedung 3 yang juga sekaligus ruang kelas 4,5, dan 6. Perlengkapan
di ruang perpustakaan kurang lengkap, seperti rak buku yang sudah
rusak dan lapuk, meja dan kursi baca yang sedikit. Buku –buku
yang terdapat di perpustakaan yang masih sangat kurang dan
kondisi buku yang berdebu karena tida pernah dipakai untuk siswa.

6
Serta media pembelajarn yang bertumpukan di ruang perpustakaan
sehingga tidak enak dilihat oleh mata.

f. Lapangan
SD Negeri 155703 Sigolang mempunyai lapangan yang cukup
luas hanya saja ketika hujan turun lapangan sering becek.
Sehingga hanya dapat melakukan kegiatan olah raga yang ringan-
ringan saja.

g. Area Parkir
Area parkir di sekolah tidak ada maka dari itu setiap guru yang
memakirkan kereta dengan memakai sebahagian lapangan sekolah.

h. Fasilitas Elektronik
Fasilitas elektronik yang dimiliki SD Negeri 155703 Sigolang
yakni sebuah speaker besar, dan 1 buah mic yang biasa digunakan
saat kegiatan senam rutin setiap Jum’at pagi.

2. Identifikasi Masalah
a. Pembelajaran
Sistem pembelajaran yang diterapkan di SDN 106799 Paluh
Manan dilaksanakan secara luring/tatap muka, karena memang
sekarang semua sekolah sudah diperbolehkan untuk tatap muka.
Kurikulum yang dipakai adalah kurikulum 2013. Sebagian besar
model pembelajaran masih menggunakan model mengajar
ceramah yang hanya mendengarkan guru; Tanya jawab yaitu guru
bertanya dan siswa aktif berfikir untuk menjawab; model latihan
dan pemberian tugas dengan bahan ajar yaitu Buku ajar Tematik.
Kasusnya : Siswa SDN 155703 Sigolang dari kelas 1 – 5 masih
banyak yang belum bisa membaca, menulis dan menghitung

7
sehingga pembelajaran sulit untuk di lanjutkan ke materi yang
lebih tinggi. Dalam pembelajaran di kelas tinggi (kelas 4-6) para
peserta didik masih kurang dalam memahami isi penjelasan materi
jika disampaikan secara cepat maka sering terjadinya beberapa kali
pengulangan dalam penjelasan materi dan kurangnya minat siswa
untuk belajar dengan aktif di kelas.

b. Kuantitas SDN di Sekolah


a) Jumlah Siswa
Jumlah Siswa SDN 155703 Sigolang
 Kelas 1 berjumlah 16 siwa
 Kelas 2 berjumlah 18 siswa
 Kelas 3 berjumlah 12 siswa
 Kelas 4 berjumlah 22 siswa
 Kelas 5 berjumlah 19 siswa
 Kelas 6 berjumlah 18 siswa
b) Jumlah Perangkat Sekolah
Jumlah Perangkat Sekolah SDN 15703 Sigolang

No Nama guru Jabatan

1. Herisman Simarmata S,Pd Kepala Sekolah

2. Roy Nardo Sarumpaet, S.Pd Operator Sekolah

3. Elbina Manalu, S.Pd Guru Kelas

4. Maya Junita Tinambunan, S.Pd Guru Kelas

5. Resdiana Tinambunan, S.Pd Guru Kelas

6. Heli Mahalini, S.Pd Guru Kelas

7. Leni Versisca Purba, S.Pd Guru Kelas

8
8. Nurlida Manalu, S.Pd Guru Kelas

9. Rudi Damayani Simamora Guru PJOK

10. Nurian Simatupang, S.Pd Guru Bahasa Inggris

11. Darni Tigawati Pasaribu, A.Md Guru Agama Katholik

Berdasarkan total keseluruhan jumlah guru di SD Negeri 155703


Sigolang masih tergolong cukup memadai, dikarenakan memiliki tata
usaha hanya saja tidak meiliki penjaga sekolah Di SDN 155703 sendiri,
hambatan juga terjadi pada siswanya. Ada beberapa siswa kelas tingkat
tinggih yang masih belum pantas untuk mengikuti kompetensi yang lebih
tinggi, karena masih belum dapat membaca dan berhitung serta sulit
memahami materi dengan baik.

Pengembangan secara rutin dari kami sebagai mahasiswa juga akan


diupayakan melalui : penataan kembali perpustakaan sekolah, pengenalan
media, metode dan model pembelajaran, penataan ruang kelas, pengenalan
teknologi, dan pengenalan media untuk kuis siswa serta pengenalan
program untuk mengenalkan eksistensi sekolah kepada publik.

B. Rencana Program dan Kegiatan


a. Waktu dan Tempat
Waktu Pelaksanaan : 03 Agustus – 02 Desember 2022.
Tempat Pelaksanaan : SD Negeri 155703 Sigolang
b. Sasaran Kegiatan
Sasaran Kegiatan : SD Negeri 155703 Sigolang
c. Penyelenggara Kegiatan

9
Kegiatan Program Kampus mengajar ini diselenggarakan oleh
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan atas dukungan Lembaga
Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP).
d. Anggota Kelompok
1. Ellis srilawala (190520011) Universitas Sarimutiara Indonesia
Medan
2. Madianti manalu (200910157) Universitas Katolik Santo Thomas
Medan
3. Iskawati maria tumanggor (200910152) Universitas Katolik
Santo Thomas Medan
4. Merliana munthe (200910038) Universitas Katolik Santo Thomas
Medan
5. Monalisa tamba (200910140) Universitas katolik santo thomas
medan.
e. Program Kerja
Rencana program dan kegiatan pada SDN 155703 Sigolang yakni
meliputi peningkatan pembelajaran, adaptasi teknologi, dan
membantu administrasi. Beberapa program yang dapat diterapkan
untuk mendukung proses pembelajaan di SDN 155703 Sigolang
sebagai berikut :
 Mengajar
 Membantu guru kegiatan belajar mengajar dan menyiapkan
bahan ajar di sekolah
 Membantu guru mengajar di kelas pada seluruh mata
pelajaran, selain mata pelajaran bahasa inggris dan agama
 Membantu siswa dalam meningkatkan literasi numerasi,
seperti, membaca dan berhitung
 Melakukan evaluasi rutin untuk setiap pembelajaran yang
telah usai dilakukan bersama siswa

10
 Mengadakan les tambahan yang dilaksanakan setelah pulang
sekolah
 Mengadakan ekstrakurikuler menari dan PBB

 Bantuan adaptasi teknologi


 Membantu cara penggunaan cromebook terhadap para guru-
guru dan siswa
 Membantu dalam membuat bel sekolah menggunakan audio
yang di download dari youtube
 Melaksanakan pembelajaran menggunakan infokus dengan
menggunakan video yang diambil dari youtube sebagai
pedoman materi pembelajaran
 Penggunaan speaker yang bisa langsung disambungkan ke hp
dengan menggunakan bluetooth untuk latihan menari
 Bantuan administrasi
 Membantu administrasi perpustakaan
 Membantu administrasi kelas
 Membantu administrasi sekolah

11
BAB III

PERSIAPAN, PELAKSANAAN DAN ANALISIS HASIL

Kegiatan Kampus Mengajar (KM) dirancang untuk mengembangkan potensi


peserta didik dan guru yang ada di SD Negeri 155703 Sigolang Kecamatan Andam Dewi,
Kabupaten Tapanuli Tengah. Berdasarkan hal tersebut, maka perlu didukung dengan kegiatan
yang mengutamakan peningkatan kreativitas serta penambahan sarana dan prasarana yang
mendukung dalam kegiatan belajar mengajar serta administrasi sekolah.

A. Persiapan

Sebelum melakukan program Kampus Mengajar (KM) terlebih dahulu


mengikuti pembekalan yang bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai
pelaksanaan program Kampus Mengajar. Selain itu, mahasiswa pelakasana
program KM juga harus melakukan beberapa persiapan. Adapun uraian persiapan
sebelum pelaksanaan KM sebagai berikut.
1. Pembekalan
Mahasiswa yang mengikuti program Kampus Mengajar Angkatan 4 terlebih
dahulu mengikuti pembekalan yang diselenggarakan oleh pihak Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia. Adapun
Topik Pembekalan tersebut adalah :
a. Konsep Dasar SDGs
b. Praktik Baik Program SDGs dalam Pembelajaran Literasi dan
Numerasi di Sekolah
c. Financial Literacy dan Pembelajaran Berbasis Project
d. Facilitating Skills
e. Konsep Dasar Literasi dan Konsep Dasar Numerasi
f. Memilih bacaan untuk jenjang SD dan SMP & strategi membaca di
SD
g. Ragam strategi memahami bacaan (konteks AKM kelas) di SD dan
SMP

12
h. Permainan Matematika dan Matematika di sekitarku
i. Profil Pelajar Pancasila
j. Number sense dan Recreational Mathematics
k. 3 Dosa Besar Dalam Pendidikan (Perundungan)
l. Modul Literasi dan Numerasi SD dan SMP
m. 3 Dosa Besar (Intoleransi)
n. Menyusun Kanvas RPP Literasi dan Numerasi Menyenangkan dan
Teknik pembuatan video kreatif yang bermakna
o. Rencana Aksi Kolaborasi Praktik Baik Strategi Literasi di SD dan
Praktik Baik Strategi Literasi di SMP
p. Sekolah Inklusi dan Contoh baik penerapan pendidikan inklusi di
Sekolah
q. Praktik Baik Strategi Numerasi di SD dan SMP
r. Gerakan Literasi Sekolah (Menumbuhkan Budaya Literasi di
Sekolah)
s. Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Mengajar (PMM)
t. Resilience with Growth Mindset dan Penutupan Pembekalan dan
Alur Penugasan

2. Penerjunan
Koordinasi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota dan Lembaga
Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP), langkah koordinasi meliputi
kegiatan:

1) Mahasiswa dan DPL menjalin komunikasi awal dengan Dinas


Pendidikan Kabupaten/Kota.

2) Mahasiswa menghadiri acara pelepasan penugasan mahasiswa


Kampus Mengajar angkatan 4 di dinas pendidikan

3) Mahasiswa melaporkan diri dan menyerahkan surat tugas dari Ditjen


Dikti dan surat tugas dari perguruan tinggi ke Dinas Pendidikan
13
Kabupaten/Kota.

4) Dinas Pendidikan membuatkan surat tugas untuk mahasiswa, yang


akan di serahkan kepada pihak sekolah penempatan.

5) Pengantaran mahasiswa oleh DPL ke sekolah sasaran

6) Koordinasi dengan SDN 155703 Sigolang Sasaran Mahasiswa


didampingi DPL melakukan lapor diri kepada kepala sekolah dan
guru pamong di awal penugasan.

Langkah koordinasi meliputi:

a) Mahasiswa dan DPL menjalin komunikasi awal dengan pihak


sekolah SDN 155703 Sigolang

b) Mahasiswa didampingi DPL melakukan lapor diri dan


menyerahkan surat tugas dari Ditjen Dikti, surat tugas dari
perguruan tinggi, dan surat tugas dari Dinas Pendidikan
Kabupaten/Kota.

c) Pihak sekolah SDN 155703 Sigolang membuatkan Surat


Keterangan Penerimaan Mahasiswa dengan format yang sudah
ditetapkan.

d) Mahasiswa mengisi laporan awal dengan melampirkan surat


dan mengunggah foto kegiatan di aplikasi MBKM sebagai bukti
lapor diri Mahasiswa kepada sekolah sasaran.

e) Observasi Observasi yang dilakukan meliputi aspek-aspek


berikut:

1. Observasi Sekolah
a. Lingkungan sekolah
(lingkungan fisik/sarpras, lingkungan sosial, iklim, dan
suasana akademik)
b. Administrasi sekolah
c. Organisasi sekolah
14
d. Observasi proses pembelajaran

2. Perangkat pembelajaran (kurikulum, silabus, RPP, dll)

3. Metode pembelajaran
a) Pembelajaran tatap muka
- Strategi pembelajaran daring
- Strategi pembelajaran luring
- Media dan sumber pembelajaran
- Penilaian
b) Identifikasi permasalahan

- Pembelajaran

- Adaptasi teknologi

- Administrasi sekolah dan guru

3. Perencanaan Program
Berdasarkan hasil observasi yang telah dilakukan oleh tim Kampus
Mengajar 4 , maka tim Kampus mengajar 4 yang bertugas di SDN
155703 Sigolang berusaha menyusun rencana program kegiatan yang
dapat menjadi stimulus awal bagi seluruh warga sekolah di SDN 155703
Sigolang. Program kegiatan yang direncanakan telah mendapatkan
persetujuan dari Kepala Sekolah SDN 155703 Sigolang dan Dosen
Pembimbing Lapangan. Program kegiatan tersebut telah disesuaikan
dengan disiplin ilmu, keahlian dan kompetensi yang dimiliki oleh setiap
personel tim serta kebutuhan di SDN 155703 Sigolang.
Program kegiatan tersebut diharapkan dapat membantu segenap warga
sekolah di SDN 155703 Sigolang dalam bidang kegiatan belajar
mengajar, administrasi sekolah, maupun adaptasi teknologi. Perencanaan
program kegiatan mengacu pada tujuan, manfaat, serta waktu dan
fasilitas yang tersedia dan tidak lepas dari kebutuhan dan dukungan
warga sekolah. Setelah mempertimbangkan dan menganalisis situasi
15
serta kondisi dari wilayah tersebut, maka tim Kampus Mengajar yang
ditempatkan di SDN 155703 Sigolang menyusun program-program dan
kegiatan sebagai berikut.

PROGRAM METODE
NO
KERJA SASARAN PELAKSANAAN
1. Mengajar Siswa SDN
Bantuan mengajar yang diberikan
1533703 Si
berupa : membantu guru dalam
Golang
pengajaran dengan siswa yang
dimana saya ditugaskan mengajar
membantu wali kelas v dan juga
menyiapkan bahan ajar berupa media
pembelajaran gambar yaitu rumus
bangun datar. Serta melakukan
evaluasi ulang sebelum proses
pembelajaran. Kami juga
melaksankan kegiatan literasi dan
numerasi di luar jam sekolah atau les
sore. untuk literasinya membuat les
tambahan dengan membagi 6 kelas
menjadi 3 kelas yakni kelas
mengenal huruf, mengeja, dan
memahami kalimat. Dimana dalam
satu kelas itu terdiri dari siswa dari
beberapa kelas. Contoh kelas
mengenal huruf terdiri dari kelas 1-6
yang telah disesuaikan dengan
kemampuan peserta didik begitu juga
dengan kelas lainnya. Karena

16
terdapat siswa di kelas tinggi yang
belum mengenal huruf. Dimana
metodepembelajaran yang digunakan
harus menarik supaya siswa mudah
menerima dan memahami
pembelajaran dengan baik.

Untuk terkait numerasinya membuat


materi yang telah disesuaikan dengan
kelasnya masing-masing pada les
literasinya seperti penjumlahan,
pengurangan, dan perkalian.

Selanjutnya kegiatan story telling


yang dilakukan pada apel pagi
sebelum masuk kelas. Manfaat dari
storytelling ini bagi peserta didik
yaitu mengasah kemampuan
mendengarkan, menyimak,
memahami alur cerita dan juga
memunculkan kreativitas dan ide-ide
baru bagi peserta didik

Selanjutnya program ekstrakurikuler


peraturan baris berbaris (PBB) dan
juga menari. PBB yang banyak
diikuti oleh kelas tinggi terutama
laki-laki. Dimana diajarkan mulai
dari jalan ditempat, menghormat,
hadap kiri dan hadap kanan, serta
balik kanan dan juga serong. PBB
juga memerlukan cara dan teknik
17
agar kompak dalam pelaksanaannya.
Ekstrakurikuler menari yang banyak
diikuti kelas rendah maupun tinggi
terutama pada perempuan. Dimana
dilatih mulai dari kelenturan badan
dan kekompakan siswa. Tarian yang
terlaksana yaitu tarian batak yang
terdiri dari 3 tarian.
2. Bantuan Adaptasi Guru dan Siswa
Bantuan teknologi yang diberikan
Teknologi SDN 155703
berupa : membantu guru dalam
Sigolang
pengisian survey lingkungan belajar
menggunakan cromebook sekolah.
membantu siswa dalam melaksanakan
ANBK (asessment nasional berbasis
komputer) yaitu dengan membantu
siswa menggunakan cromebook mulai
dari menghidupkan dan mematikan
cromebook hingga memasukkan data
siswa supaya dapat memulai ujian.

18
2. Bantuan Guru dan
Bantuan administrasi yang akan kami
Administrasi SDN
berikan berupa : membantu para
155703
guru-guru dalam memindahkan nilai
Si Golang
yang ada di rapor siswa kedalam
buku induk siswa. Serta mendata
buku pelajaran dan juga buku cerita
mulai dari memberikan logo sekolah
dan juga menuliskan nomor pada
setiap buku.

B. Pelaksanaan Program

a. Mengajar

Program mengajar yang saya lakukan selama kegiatan Kampus


Mengajar (KM 4) di SDN 155703 Sigolang ini dilaksanakan secara luring
melalui pembelajaran tatap muka saat di sekolah secara efisien.

Proses pembelajaran tatap muka dilakukan dikarenakan tidak adanya


virus covid-19 yang terjadinya sebelumnya. Dan kondisi saat ini sudah
normal kembali dan waktu jam pelajaran kembali seperti biasanya yaitu
mulai hari senin sampai dengan hari sabtu.

Dalam pelaksanaan pembelajaran sendiri saya mengajar semua mata


pelajaran kecuali pembelajaran agama kristen di kelas 5 sesuai dengan jadwal
yang sudah ditentukan. Pelaksaan program mengajar ini diawali dengan
pengenalan diri kepada siswa sdn 155703 sigolang . materi yang saya ajarkan
mengarah pada upaya peningkatan literasi dan numerasi siswa dalam

19
peningkatan belajar dikelas. Untuk materi yang saya berikan saat
pembelajaran sendiri merupakan buku tematik yang mereka pakai yang
memuat mataeri dan juga buku MBP (metode buku praktis) yang berupa
latihan soal beruap evaluasi pada setiap materi .

Terkadang juga saya membantu teman sejawat untuk mengajar di


kelas 1,2,3,serta kelas 6 Saya bersama teman sejawat lainnya membuat media
pembelajaran berbasis literasi yaitu menyusun dan menempel huruf.
Kebanyakan siswa di kelas rendah masih kesulitan dalam membaca sehingga
saya bersama teman sejawat lainnya mengajarkan dengan cara yang
menyenangkan. Dan untuk numerasi membuat media pembelajaran berbasis
numerasi yaitu menempelkan perkalian serta rumus bangun datar.
Kebanyakan siswa kelas tinggi masih kesulitan dalam mengingat serta
menghapal rumus-rumus matematika.

b. Membantu Adaptasi Teknologi


Untuk membantu pada adaptasi teknologi sendiri saya dengan teman
sejawat melakukan. membantu guru dalam pengisian survey lingkungan
belajar menggunakan cromebook sekolah. membantu siswa dalam
melaksanakan ANBK (asessment nasional berbasis komputer) yaitu dengan
membantu siswa menggunakan cromebook mulai dari menghidupkan dan
mematikan cromebook hingga memasukkan data siswa supaya dapat
memulai ujian.

c. Membantu Administrasi Sekolah dan Guru

Dalam pelaksanaan program kampus mengajar di SDN 155703


Sigolang saya bersama teman sejawat membantu banyak hal dalam kegiatan
administrasi baik dari sekolah maupun guru. Beberapa hal yang saya lakukan
dalam administrasi sekolah adalah membantu para guru-guru dalam
memindahkan nilai yang ada di rapor siswa kedalam buku induk siswa. Serta
mendata buku pelajaran dan juga buku cerita mulai dari memberikan logo

20
sekolah dan juga menuliskan nomor pada setiap buku.

C. Analisis Hasil Pelaksanaan Program

a. Mengajar

Selama proses pembelajaran yang saya lakukan di SDN 155703


Sigolang kegiatan yang saya lakukan bersama teman sejawat lakukan berupa
mengajar sudah cukup membantu siswa maupun guru. Dengan adanya
bantuan yang saya bersama teman sejawat berikan guru merasa terbantu saat
proses pembelajaran, karena dalam pelaksanaannya pembelajaran yang
dilakukan dapat lebih efektif dan interaktif.

Siswa juga merasa sangat terbantu dalam proses pembelajaran.


Dimana mereka lebih mudah dalam memahami materi yang ada dengan
menggunakan metode pembelajaran yang mudah dimengerti siswa. Mereka
juga sangat antusias dan senang setiap proses pembelajaran karena mereka
tidak hanya belajar saja namun juga terdapat permainan pada pembelajaran
sehingga mereka bisa lebih bisa fokus dan tertarik pada pembelajaran yang
ada.
b. Membantu Adaptasi Teknologi
Berdasarkan penuturan yang diberikan guru selama pelaksanaan
program kampus mengajar, guru merasa sangat senang karena bisa menambah
wawasan dan pemahaman terkait penggunaan teknologi. Guru dan siswa
sangatlah antusias pada tiap pelaksanaan adaptasi teknologi karena mereka
memang para guru tidak cekatan memanfaatkan teknologi untuk menunjang
pembelajaran maupun administrasi. Kebanyakan kemampuan teknologi guru
di SDN 155703 Sigolang masih kurang.

c. Membantu Administrasi Sekolah dan Guru


Pada saat memasukkan nilai siswa kedalam buku induk saya bersama
teman sejawat turut membantu guru untuk memasukkan nilai dan data siswa
21
dan juga mendata buku pelajaran dan buku cerita yang baru dikirim oleh pusat
untuk sekolah.
Dalam pelaksanaan program kampus mengajar di SDN 155703
Sigolang saya bersama teman sejawat membantu banyak hal dalam kegiatan
administrasi baik dari sekolah maupun guru. Beberapa hal yang saya lakukan
dalam administrasi sekolah adalah membantu para guru cara penggunaan
aplikasi AKM siswa serta membantu siswa dalam pelaksanaan ANBK
( asessment nasional berbasis komputer) dengan menggunakan cromebook.
Serta membantu dalam pengisisan survey lingkungan belajar.
Pada saat saya bersama teman sejawat menyelenggarakan acara HUT
RI dan HUT PGRI beserta perlombaan untuk memeriahkan acara, para siswa
sangat berantusian untuk mengikuti lomba – lomba yang ada.

D. Rekomendasi dan Usul Perbaikan

Program Kampus Mengajar (KM) yang dikeluarkan oleh


Kemendikbud ini menurut sudah sangatlah baik, apalagi untuk situasi
sekarang sekolah yang kembali normal kembali setelah pandemi setahun
yang lalu. Walaupun sekolah kembali normal namun untuk literasi dan
numerasi siswa masih sangat kurang. Sehingga saya dan tim sejawat
menerapkan membaca 10 menit sebelum memulai pembelajaran dan
untuk numerasi menghapal perkalian setiap minggunya. Dimana dengan
adanya program ini memberikan manfaat berupa simbiosis mutualisme
yang terjadi antara sekolah dasar dan mahasiswa.

Dalam pelaksanaannya sendiri mahasiswa tidak hanya fokus dalam hal


akademik namun juga diluar hal tersebut, tentang pentingnya pendidikan
karakter bagi anak serta pembiasaan kegiatan literasi dan numerasi. saya
dan tim sejawat juga membuat ekstrakurikuler yaitu PBB dan juga
menari guna mengembangkan bakat siswa. Selain itu juga menerapkan
program story telling dimana tim saya membaca sebuah buku cerita dan

22
diceritakan kembali kepada siswa yang biasanya dilaksankan pada apel
pagi.

Dengan dilaksanakannya program ini dapat membantu sekolah untuk


menciptakan pembelajaran yang lebih efektif pada kondisi sekarang ini.
Selain itu program ini juga dapat memberikan pengalaman dan latihan
kepada mahasiwa dalam dunia kerja khususnya di bidang Pendidikan,
yang mana keterampilan ini nantinya dapat kita gunakan saat kita bekerja
nanti.

Karena program ini baru berjalan pastilah banyak kekurangan yang


terjadi. Seperti halnya fasilitas sarana dan prasarana yang belum lengkap
dalam pelaksanaan program ini. Harapannya, semoga di tahun yang akan
datang, program ini dapat dipersiapkan dan dikembangkan lebih baik
lagi. Serta kedepannya program ini dapat memfasilitasi lebih banyak
karena kebermanfaatan program ini bagi mahasiswa sangat besar, dan
mahasiswa dapat lebih kreatif lagi dalam menciptakan program-program
unggulan yang sangat bermanfaat bagi sekolah dan siswa. Diharapkan
juga program-program yang telah dilaksanakan selama program kampus
mengajar, dapat tetap dilanjutkan dimanfaatkan dengan baik oleh
sekolah.

Saya bersama teman sejawat berharap bahwa dikemudian hari website


kampus mengajar tidak lagi mengalami kendala yang berarti agar
memudahkan mahasiswa dalam menjalankan kewajiban saat melengkapi
tugas-tugas, logbook,dan juga laporan.

23
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan rangkaian kegiatan di program KM 4 ini, penulis dapat


menyimpulkan sebagai berikut :

A. Program membantu pembelajaran Literasi dan Numerasi yaitu


saya bersama teman sejawat mendampingi siswa SDN 155703
Sigolang guna memahami dan menguasai materi dengan cara
menggunakan media yang akan membuat proses pembelajaran
semakin menarik dan mudah dipahami.

B. Program membantu Teknologi saya bersama teman sejawat


memperkenalkan metode pembelajaran melalui video
pembelajaran hal ini dapat mempermudah guru dan siswa untuk
melakukan pembelajaran supaya tidak bosan dan monoton.
Selain itu saya bersama rekan sejawat juga melakukan sosialisasi
teknologi yang bertujuan agar para guru dapat lebih memahami
dan beradaptasi dengan teknologi yang dapat mempermudah
proses belajar mengajar dan juga administrasi.

C. Program membantu Administrasi sekolah yaitu saya bersama


teman sejawat melakukan beberapa hal dalam membantu
administrasi sekolah seperti pengisian buku induk, mencek,
menstempel, memberikan nomor pada buku tematik dan buku
literasi.

24
B. Saran

Saran dari adanya kegiatan ini adalah, semoga kedepannya program


Kampus Mengajar ini dapat berjalan dengan lebih baik lagi. Disertai dengan
persiapan dan pembekalan kepada mahasiswa dan sekolah seperti
sebelumnya.

25
DAFTAR ISI

Kemdikbud. (2021a). Panduan program kampus mengajar. Jakarta: Kementerian


Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Dirjen Dikti Kemendikbud. (2020). Buku Panduan Pelayanan Merdeka Belajar


dan KampusMerdeka.http://dikti.kemdikbud.go.id/wp
content/uploads/2020/05/Buku-Panduan MerdekaBelajarKampusMerdeka-

Suhartoyo, E., Wailissa, S. A., Jalarwati, S., Samsia, S., Wati, S., Qomariah, N.,
Dayanti, E., Maulani, I., Mukhlish, I., Rizki Azhari, M. H., Muhammad
Isa, H., & Maulana Amin, I. (2020). Pembelajaran Kontekstual Dalam
Mewujudkan Merdeka Belajar. Jurnal Pembelajaran Pemberdayaan
Masyarakat (JP2M), 1(3), 161. https://doi.org/10.33474/jp2m.v1i3.6588

Siregar, N., Sahirah, R., & Harahap, A. A. (2020). Konsep Kampus Merdeka Belajar
di Era Revolusi Industri 4.0. Fitrah: Journal of Islamic Education, 1(1),
141– 157.

26
Lampiran 1 Rencana Program dan Kegiatan

PROGRAM METODE
NO SASARAN
KERJA PELAKSANAAN
1. Mengajar Siswa SDN
Bantuan mengajar yang diberikan
1533703 Si Golang
berupa : membantu guru dalam
pengajaran dengan siswa yang
dimana saya ditugaskan mengajar
membantu wali kelas v dan juga
menyiapkan bahan ajar berupa
media pembelajaran gambar yaitu
rumus bangun datar. Serta
melakukan evaluasi ulang
sebelum proses pembelajaran.
Kami juga melaksankan kegiatan
literasi dan numerasi di luar jam
sekolah atau les sore. untuk
literasinya membuat les tambahan
dengan membagi 6 kelas menjadi
3 kelas yakni kelas mengenal
huruf, mengeja, dan memahami
kalimat. Dimana dalam satu kelas
itu terdiri dari siswa dari beberapa
kelas. Contoh kelas mengenal
huruf terdiri dari kelas 1-6 yang
telah disesuaikan

dengan kemampuan peserta didik


begitu juga dengan kelas lainnya.
Karena terdapat siswa di kelas
27
tinggi yang belum mengenal
huruf. Dimana metode
pembelajaran yang digunakan
harus menarik supaya siswa
mudah menerima dan memahami
pembelajaran dengan baik.

Untuk terkait numerasinya


membuat materi yang telah
disesuaikan dengan kelasnya
masing-masing pada les
literasinya seperti penjumlahan,
pengurangan, dan perkalian.

Selanjutnya kegiatan story telling


yang dilakukan pada apel pagi
sebelum masuk kelas. Manfaat
dari storytelling ini bagi peserta
didik yaitu mengasah kemampuan
mendengarkan, menyimak,
memahami alur cerita dan juga
memunculkan kreativitas dan ide-
ide baru bagi peserta didik

Selanjutnya program
ekstrakurikuler peraturan baris
berbaris (PBB) dan juga menari.
PBB yang banyak diikuti oleh
kelas tinggi terutama laki-laki.
Dimana diajarkan mulai dari jalan
ditempat, menghormat, hadap kiri
dan hadap kanan, serta balik
28
kanan dan juga serong. PBB juga
memerlukan cara dan teknik agar
kompak dalam pelaksanaannya.
Ekstrakurikuler menari yang
banyak diikuti kelas rendah
maupun tinggi terutama pada
perempuan. Dimana dilatih mulai
dari kelenturan badan dan
kekompakan siswa. Tarian yang
terlaksana yaitu tarian batak yang
terdiri dari 3 tarian.
2. Bantuan Adaptasi Guru dan Siswa
Bantuan teknologi yang diberikan
Teknologi SDN 155703
berupa : membantu guru dalam
Sigolang
pengisian survey lingkungan belajar
menggunakan cromebook sekolah.
membantu siswa dalam melaksanakan
ANBK (asessment nasional berbasis
komputer) yaitu dengan membantu
siswa menggunakan cromebook mulai
dari menghidupkan dan mematikan
cromebook hingga memasukkan data
siswa supaya dapat memulai ujian.

29
2. Bantuan Guru dan
Bantuan administrasi yang akan
Administrasi SDN
kami berikan berupa : membantu
155703 Si
para guru-guru dalam
Golang
memindahkan nilai yang ada di
rapor siswa kedalam buku induk
siswa. Serta mendata buku
pelajaran dan juga buku cerita
mulai dari memberikan logo
sekolah dan juga menuliskan
nomor pada setiap buku.

30
Lampiran 2 Kegiatan Mingguan

REKAPITULASI KEGIATAN KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 4

Nama Peserta : Nur Eliza


Jurusan / NIM : Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)/2002090189
Nama Instansi : Univeristas Muhammdiyah Sumatera Utara
Sekolah Sasaran : SDN 155703 Sigolang

Minggu
Aktivitas
ke-
1 Pada minggu pertama kami tim sejawat menghadiri kegiatan
pelepasan mahasiswa yang berlokasi di kantor dinas
pendidikan. Kemudian pengantaran mahasiswa ke lokasi
penempatan sekolah oleh Dpl. Dan juga berfokus pada
penerjunan, observasi, dan koordinasi. Saya dan teman
sejawat melakukan pemaparan proker agar kepala sekolah,
guru pamong, dan guru lainnya mengetahuinya dan
memberikan persetujuan. Dan saya dan teman sejawat juga
memasuki melakukan perkenalan dengan para peserta didik
di setiap kelas .
2 Pada minggu kedua kami berfokus pada koordinasi dengan
kepala sekolah dan para guru serta meminta izin untuk
diadakannya perlombaan antar kelas untuk memeriahkan
acara dalam menyambut HUT RI ke-77 yang diikuti seluruh
peserta didik.
3 Pada minggu ketiga ini kami melaksankan upacara HUT
Kemerdekaan RI Ke-77 yang dilaksanakan dilapangan yang
berada di kecamatan andam dewi. Dimana kepala sekolah,
para guru dan siswa melaksankan upacara kemerdekaan
sampai dengan selesai. Dan seluruh sekolah yang berada di

31
Pada minggu kedelapan saya berfokus pada pelaksanaan ANBK
(asessment nasional berbasis komputer) yang dilaksanakan
8 peserta didik kelas v. Saya dan tim menyiapkan cromebook di
raungan yang ingin dilaksankan ujian serta memandu siswa
dalam pelaksanaan
kecamatan ujian
andam tersebut.
dewi ikut serta dalam upacara tersebut.
Serta memberikan hadiah kepada siswa yang menang dalam
Pada minggu kesembilam saya berfokus pada pembelajaran
perlombaan antar kelas dalam menyambut kemerdekaan.
sederhana karena pemahaman pembelajaran lebih penting
Pada minggu
sehingga keempat
di setiap kamisaya
kelas yang berfokus untuk memasukkan
akan masuki , saya kan
9
4 data siswa
membuat untuk melaksanakan
pembelajaran sesederhanaprestet
mungkinakmagar
siswa untuk
mereka
lietrasi
cepat dan numerasi.
mengerti dan pahamserta mencetak
atas kartu
isi materi ujian para yang
pembelajaran siswa
yang
saya mengikuti ujian tersebut yaitu kelas v yang terdiri dari
ajarkan.
19 orang peserta didik. Pada saat ujian berlangsung saya dan
Pada minggu kesepuluh kami berfokus pada administrasi
tim sejawat memandu selama ujian berlangsung sampai
sekolah, yaitu mengisi daftar hadir siswa setiap paginya yaitu
dengan selesai
10 kelas v. Serta memasukkan data-sata siswa serta nilai rapor
Padabuku
kedalam minggu
induk kelima saya kelas
siswa. Yaitu mengajar pada
2 sampai karakteristik
dengan kelas 5.
5 peserta didik di mana kami mengajarkan berdoa pada saat
Pada
apelminggu kesebelas
pagi dan saya lebih
pulang sekolah terfokus
serta padaguru
menyalam pemahaman
dan cara
materi pembelajaran
berbicara dengan guruyang saya dan
yang baik ajarkan yaitu numerasi
sopan santun, kami juga
11 menghapal perkalian
mengajarkan secara
disiplin bergiliran.
kepada semuaDan membuat
peserta didikgame
agar
perkalian padaterlambat
mereka tidak peserta didik.
datangAgar merekadan
ke sekolah semangat belajar
berpakaian rapi
dan mudah mengingat perkalian.
serta menjalankan piket kelas di sekolah.
Pada
Padaminggu
minggukedua belassaya
keenam sayadan
terfokus pada pembelajaran
teman sejawat mengadakan
yang
rapatmenyenangkan dan tidak
bersama kepala membosankan
sekolah sehingga
atas program yang jika
akan
12 6 mereka sudahuntuk
dijalankan gembira dalam belajar
diminggu mereka
ini. Yaitu les akan
sore lebih cepat
literasi dan
paham terhadapa
numerasi materi
dan juga pembelajaran
ektrakurikuler yang
menari dandiajarkan , oleh
PBB ( peraturan
karena itu saya selalu melakukan ice breaking sebelu
baris-berbaris).
memmulai pembelajaran dan metode pembelajaran yang
pada minggu ketujuh saya berfokus pada pembelajaran
menggunakan bermain game yang mengasyikkan dapat
literasi dalam berbahasa indonesia dan bahasa ingris sehingga
menambah gairan mereka dalam bersemangat belajar, jika
7 peserta didik dapat terbiasa dalam membaca dalam
mereka mulai jenuh saya akan mengajak mereka melakukan
kesehariannya sehingga dapat meningkatkan mutu berbahasa
tepuk semangat agar mereka tidak lesuh dalam belajar.
pembelajaran peserta didik dalam membaca. Kelas yang saya
Pada minggu
ajar yaitu kelasketiga belas
5 ternyata masihsaya lebih yang
ada siswa terfokus pada
belum lancar
pembelajaran literasi
membaca bahkan dan
belum bisaberhitung untuk mendukung
mengenal huruf.
13 kelancaran para peserta didik dalam membaca serta agar
mereka terbiasa dalam berhitung, sehingga tidak akan terjadi
32
buta huruf maupun buta angka di sekolah SDN 155703
Sigolang sehingga perlunya perkembangan dalam membaca
maupun berhitung.
Sigolang, 8 Desember 2021
Mengetahui
Guru Pamong

Elbina Manalu, S.Pd

33
Lampiran 3 hasil pelaksanaan program
a. Mengajar

Tanggal Materi Partisipan


08 Agustus Literasi Siswa kelas 5
2022
09 Agustus Olahraga Siswa kelas 5
2022
10 Agustus Numerasi Siswa kelas 5
2022
22 Agustus Literasi Siswa kelas 5
2022
23 Agustus Olahraga Siswa kelas 5
2022
24 Agustus Numerasi Siswa kelas 5
2022
29 Agustus Literasi Siswa kelas 5
2021
30 Agustus Olahraga Siswa kelas 5
2022
31 Agustus Numerasi Siswa kelas 5
2022
5 September Lietarsi Siswa kelas 5
2022
6 September Olahraga Siswa kelas 5
2022
7 September Numerasi Siswa kelas 5
2022
12 September Literasi Siswa kelas 5
2022
13 September Olahraga Siswa kelas 5
2022
14 September Numerasi Siswa kelas 5
2022
15 September Les Siswa kelas 1-6
2022 (literasi dan numerasi )
16 September Ekstrakurikuler Siswa kelas 1-6
2022 (PBB dan Menari)
19 September Literasi Siswa kelas 5
2022
20 September Olahraga Siswa kelas 5
2022

34
22 September Les Siswa kelas 1-6
2022 (literasi dan numerasi )
23 September Ekstrakurikuler Siswa kelas 1-6
2022 (PBB dan Menari )
26 September Literasi Siswa kelas 3
2022
27 September Olahraga Siswa kelas 4
2022
28 September Numerasi Siswa kelas 5
2022
29 September Les Siswa kelas 1-6
2022 (literasi dan numerasi)
30 September Ekstrakurikuler Siswa kelas 1-6
2022 (PBB dan Menari )
3 Oktober Literasi Siswa kelas 5
2022
4 Oktober Olahraga dan story telling Siswa kelas 5 dan
2022 siswa kelas 1-6
5 Oktober Numerasi Siswa kelas 5
2022
6 Oktober Les Siswa kelas 1-6
2022 (literasi dan numerasi)
7 Oktober Ekstrakurikuler menari Siswa kelas 1-6
2022
10 Oktober Literasi Siswa kelas 5
2022
11 Oktober Olahraga Siswa kelas 5
2022
12 Oktober Numerasi dan batak day Siswa kelas 5 dan
2022 siswa kelas 1-6
13 Oktober Les Siswa kelas 1-6
2022 (literasi dan numerasi)
14 Oktober Ekstrakurikuler menari Siswa kelas 1-6
2022
18 Oktober Olahraga Siswa kelas 5
2022
19 Oktober Numerasi Siswa kelas 5
2022
31 Oktober Literasi Siswa kelas 5
2022
1 November Olahraga dan Siswa kelas 5 dan
2022 story telling kelas 1-6
2 November Batak day Siswa kelas 5 dan
2022 dan literasi siswa kelas 1-6
3 November Numerasi Siswa kelas 5
2022

35
14 November Literasi Siswa kelas 5
2022
15 November Olahraga Siswa kelas 5
2022
21 November Literasi Siswa kelas 5
2022
23 November Numerasi Siswa kelas 5
2022
25 November Ekstrakurikuler menari Siswa kelas 1-6
2022
30 November Literasi dan story telling Siswa kelas 1-6
2022

b. Membantu adaptasi teknologi

Tanggal Jenis adaptasi teknologi


29 agustus 2022 Memandu siswa dalam pelaksanaan pretest
menggunakan akm siswa
17 oktober 2022 Membantu siswa dalam pengawasan dan
penyediaan laptob saat ANBK
19 november 2022 Memandu siswa dalam pelaksanaan posttest
menggunakan akm siswa

c. Membantu administrasi sekolah

Tanggal Jenis administrasi sekolah


11 oktober 2022 Memasukkan nilai dan data siswa kedalam buku
induk
22 november 2022 Mendata buku cerita serta memberikan logo sekolah

LAMPIRAN 4 DOKUMENTASI KEGIATAN

36
Dokumentasi minggu ke -1

Pelepasan anggota KM4 perkenalan dengan para siswa


di Dinas pendidikan Tapteng SDN 155703 Sigolang

Observasi sekolah SDN 155703 Sigolang

Dokumentasi minggu ke- 2

Rapat dengan guru untuk mengadakan perlombaan menyambut HUT RI

37
Upacara bendera perlombaan antar kelas

Dokumentasi minggu ke-3

Upacara HUT RI di lapangan pemberian hadiah perlombaan


Kec. Andam Dewi

Dokumentasi minggu ke- 4

Memandu pelaksanaan pretest AKM Siswa data siswa kelas 5


mengikuti AKM Siswa
dokumentasi minggu ke- 5

38
Apel pagi arahan agar berdoa sebelum pulang sekolah
berpakaian rapi kesekolah

Dokumentasi minggu ke-6

Ekstrakurikuler menari ekstarkurikuler


PBB (peraturan baris berbaris)

Rapat dengan kepala sekolah untuk dijalankannya


program les dan ekstrakurikuler
Dokumentasi minggu ke-7

39
Belajar mengenal huruf belajar pelafalan dalam bahasa inggris

Senam pagi

Dokumentasi minggu ke-8

Memandu siswa dalam kegiatan jum’at bersih


pelaksanaan ANBK

Dokumentasi minggu ke-9

40
Menjelaskan materi dengan mengerjakan latihan dengan memakai
memakai buku tematik buku MBP (metode belajar praktis)

Pengumpulan latihan siswa

Dokumentasi minggu ke-10

Mengisi daftar hadir siswa memasukkan nilai dan data siswa


Kedalam buku induk
Dokumentasi minggu ke- 11

41
Menghapal perkalian kuis dalam bentuk perkalian

Dokumentasi minggu ke- 12

Ice breaking sebelum memulai pembelajaran

Kegiatan menggambar

Dokumentasi minggu ke- 13

42
Membaca sambil menyimak mengerjakan perkalian bersusun
secara bergiliran
Dokumentasi minggu ke- 14

Story telling memperlancar bacaan

Dokumentasi minggu ke- 15

Membaca buku cerita pada apel pagi latihan menari untuk acara natal sekolah

43
Pelaksanaan posttest akm siswa

Dokumentasi minggu ke-16

Latihan paduan suara untuk


acara HUT PGRI latihan penggerek bendera oleh tim km4

Dokumentasi minggu ke- 17

Upacara HUT PGRI acara pemotongan kue

Dokumentasi minggu ke- 18

44
Perpisahan dengan siswa dan para guru penjemputan tim KM4 oleh Dpl

45

Anda mungkin juga menyukai