Anda di halaman 1dari 1

PEMAHAMAN PESERTA DIDIK DAN PEMBELAJARANNYA

T1-7 KONEKSI ANTAR MATERI


Laela Nisfi Syiami (260211105439)

Menurut Anda, apakah kegiatan belajar yang dilakukan oleh guru di kelas sudah sesuai
dengan latar belakang, perkembangan, dan kesiapan peserta didik? Elaborasi jawab Anda.

Menurut pendapat saya setelah melakukan observasi kegiatan pembelajaran di SDN


Jember Kidul 04, kegiatan belajar yang dilakukan oleh guru sudah sesuai dengan
latar belakang, perkembangan, dan kesiapan peserta didik. Kebanyakan guru sudah
sangat aware dengan esensi pembelajaran mereka, beberapa guru menerapkan
tutor sebaya pada kelas mereka untuk menyelaraskan siswa yang pemahamannya
kurang agar dapat menjangkau pembelajaran melalui bantuan temannya, dan
beberapa guru lainnya menerapkan pengelompokan sesuai Tingkat kemampuan
mereka agar mudah memberi perhatian kepada kelompok dengan pemahaman
yang masih kurang. Hal tersebut juga didukung dengan gaya mengajar, strategi yang
digunakan, serta media yang mendukung bagi pembelajaran telah dilakukan oleh
guru.

Menurut Anda, apa saja hal yang harus dipertimbangkan oleh guru saat membuat
perencanaan pembelajaran agar proses pembelajaran berfokus pada peserta didik?

Dalam merencanakan pembelajaran, harus mempertimbangkan apakah rencana


tersebut jika diterapkan sudah efektif dan berfokus pada peserta didik atau belum,
caranya dengan memperhatikan komponen berikut:
Media, model, dan strategi pembelajaran: Media, model, dan strategi yang
digunakan harus sesuai dengan tujuan pembelajaran yang digunakan, interaktif
dan juga dapat menggugah semangatt siswa
Latar belakang siswa: Siswa adalah hal terpenting yang harus mendapatkan
perhatian dalam merencanakan program pengajaran. Bahan dan cara belajar
harus disesuaikan dengan latar belakang siswa yang berbeda-beda agar tidak
ada diskriminasi pembelajaran.
Kemampuan dan kesiapan siswa: Dalam Menyusun rencana pembelajaram
kemampuan dan kesiapan siswa juga harus diperhatikan agar apa yang
disampaikan dapat terserap dengan optimal oleh siswa.

Anda mungkin juga menyukai