Anda di halaman 1dari 4

NAMA : JELINA FAUJIAH

NIM : 858156391

TUGAS TUTORIAL I

No Soal Skor
1. Teori belajar dapat dikatakan sebagai integrasi prinsip-prinsip
yang menuntun di dalam merancang kondisi demi tercapainya 20
tujuan pendidikan. Anda telah mempelajari dan
memperaktekkan teori belajar Piaget, Bruner, Gagne dan
Ausabel. Apa perbedaan yang menyolok antara teori belajar
Piaget dengan Bruner tuliskan dan jelaskan !

2. Pendekatan pembelajaran merupakan suatu cara yang


ditempuh oleh guru dan siswa untuk mencapai tujuan 20
pengajaran. Ada sejumlah pendekatan yang bisa digunakan
guru, bedakanlah antara Pendekatan Inquiri dengan
Pendekatan Terpadu !

3. Metode pembelajaran harus dipilih dan dikembangkan untuk


meningkatkan aktifitas dan rasa ingin tahu peserta didik. Di 20
dalam pembelajaran IPA banyak metode-metode yang
digunakan, salah satu diantaranya adalah metode
eksperimen. Sebagai guru bagaimana Anda mengaplikasikan
metode eksperimen IPA SD kelas V
dengan Pokok bahasan: Ekosistem yang Harmonis

4. Metode pembelajaran diharapkan dapat meningkatkan


aktifitas dan rasa ingin tahu peserta didik. Di dalam 20
pembelajaran IPA banyak metode-metode yang digunakan.
Bila diberi materi Pelajaran Rangka, Sendi, dan Otot: Aktor
Dibalik Bentuk Tubuh Kita", pilihlah 3 metode pembelajaran
yang Anda ketahui yang cocok untuk materi tersebut dan
Uraikanlah !

5. Model pembelajaran dapat digunakan untuk memilih dan


menentukan strategi, metode, keterampilan mengajar, dan 20
aktivitas siswa dalam penekanan proses pembelajaran. Agar
proses pembelajaran berjalan dengan baik, buatlah suatu
diagram model pembelajaran IPA SD dan uraikanlah dengan
lengkap!
JAWABANNYA NO 1

Perbedaan utama antara teori Bruner dan teori Piaget adalah sebagai berikut.

Teori Piaget memiliki empat tahap perkembangan kognitif, sedangkan Teori Bruner memiliki tiga tahap
representasi.

Menurut Piaget, perkembangan kognitif terjadi dalam serangkaian tahapan sedangkan dalam teori Bruner,
perkembangan kognitif adalah proses yang berkelanjutan.

Menurut Piaget, empat tahap perkembangannya berakhir pada masa kanak-kanak, sedangkan menurut Bruner,
tiga tahap perkembangannya berlanjut sampai dewasa dan sepanjang hidup.

Piaget berfokus pada pembelajaran kognitif secara aktif (eksplorasi, pengenalan konsep, dan aplikasi konsep),
sementara Bruner berfokus pada lingkungan dan menyusun pembelajaran dengan penemuan (discovery:
eksplorasi, elaborasi, dan ditemukan).

Piaget menyatakan bahwa bahasa adalah konsekuensi dari perkembangan kognitif sedangkan teori Bruner
menyatakan bahwa bahasa adalah penyebab perkembangan kognitif.

Menurut Piaget, adaptasi bisa terjadi apabila melalui dua proses penting yang disebut sebagai proses asimilasi
dan akomodasi. Bruner berpendapat bahwa lingkungan adalah kunci perkembangan kognitif karena
pembelajaran terjadi melalui manipulasi objek.

Piaget hanya sedikit menekankan konteks sosial budaya sedangkan Bruner lebih banyak menekankan konteks
sosial budaya karena ia percaya bahwa hal itu mempengaruhi perkembangan intelektual seseorang.

Penjelasan :

Jean Piaget dan Jerome Bruner mengemukakan teori tentang kognisi dan perkembangan kognitif.
Perkembangan kognitif adalah munculnya kemampuan berpikir dan memahami. Ini mengacu pada cara individu
berpikir, mengeksplorasi, dan mengamati hal-hal di sekitar mereka, serta mengacu pada perubahan jangka
panjang selama berproses. Kognisi mengacu pada pemikiran dan memori proses. Jean Piaget dan Jerome Bruner
dianggap sebagai dua psikolog pendidikan paling terkenal yang telah berkontribusi besar dalam bidang psikologi
kognitif.

Jerome Bruner (1 Oktober 1915 – 5 Juni 2016) adalah psikolog Amerika dan tokoh terkemuka dalam psikologi
kognitif pada 1950-an. Bruner mengamati orang dewasa dan rekan-rekan yang lebih berpengetahuan memiliki
peran penting untuk memperluas persepsi anak dan memfasilitasi kapasitas belajar yang lebih besar. Dia
percaya pada fakta bahwa seorang anak dapat belajar apa saja pada usia berapa pun selama itu ditunjukkan
dengan cara yang sesuai, selama ada bimbingan dan sumber daya yang sesuai. Dia menyebut dukungan tersebut
sebagai instruksi perancah (scaffolding instructional). Teori belajar Bruner disebut juga sebagai teori belajar
penemuan. Menurut Bruner, belajar merupakan suatu kegiatan pengolahan informasi. Teori Bruner memiliki
tiga tahap representasi, yaitu:

tahap enaktif (berbasis tindakan),

tahap ikonik (berbasis gambar), dan

tahap simbolik (berbasis bahasa).


Jean Piaget (9 Agustus 1896 – 16 September 1980) adalah seorang ahli biologi Swiss yang kemudian menekuni
psikologi. Piaget dapat dikategorikan sebagai bagian dari kategori konstruktivisme psikologis, yakni proses
belajar melalui pengorganisasian mental dan reorganisasi informasi dan pengalaman baru. Dalam hal ini
pengalaman baru terkait dengan organisasi yang lebih tua, dipahami dengan baik, dan bermakna. Menurut
Piaget, struktur mental anak disebut schema. Teori Piaget memiliki empat tahap perkembangan kognitif dan
mental anak, yaitu:

tahap sensori motor (0 – 2 tahun),

tahap praoperasional (2 – 7 yahun),

tahap konkret operasional (7 – 11 tahun), dan

tahap formal operasional ( 7 – 11 atau 12, 14, hingga 15 tahun).

Di bidang psikologi perkembangan dan pendidikan, teori Jean Piaget dan Jerome Bruner berbeda fokusnya.
Piaget berfokus pada pembelajaran aktif, sementara Bruner berfokus pada lingkungan. Namun demikian,
masing-masing setuju bahwa perkembangan kognitif sangat terkait dengan proses konstruksi pengetahuan
dalam konteks sosial.

JAWABAN NOMOR 2

Pendekataan inquari adalah suatu prosedur membuat pernyataan yang dianggap benar dan menemukan suatu
cara untuk menguji pernyataan tersebut sedangkan pendektaan terpadu adalah pembelajaran yang
memungkinkan peserta didik baik secara individual maupun kelompok aktif mencari menggali dan menemukan
konsep serta prinsip secara holitsik dan otentik

JAWABAN NOMOR 3

Cara mengaplikasikan metode eksperimen IPA SD kelas V dengan Pokok bahasan:

1) Jelaskan tujuan dan harapan apa yang dinginkan dari eksperimen itu!
2) Sebutkan alat dan bahan yang diperlukan, berapa ukuran atau takaran yang dibutuhkan.
3) Terangkan tahap-tahap kegiatannya, atau tahap-tahap prosesnya.
4) Apa-apa saja yang perlu diamati, dan dicatat, semua hal tersebut di atas tertuang dalam suatu buku
petunjuk eksperimen.
5) Dalam menarik kesimpulan harus hati-hati, sehingga kesimpulannya benar dan tidak keliru.
6) Percobaan yang dilakukan mungkin merupakan eksperimen yang berlangsung dapat membuktikan sesuatu,
atau mungkin hanya salah satu tahapan eksperimen untuk membuktikan sesuatu hal sehingga mash ada
kelanjutannya.

JAWABAN NOMOR 4

Metode yang akan saya gunakan:

1) Metode Diskusi

Perlu Anda pahami diskusi merupakan suatu perbandingan mengenai subjek dari berbagai sudut pandang.
Diskusi kelas atau diskusi kelompok merupakan metode pembelajaran yang kerap digunakan dalam Ilmu
Pengetahuan Alam. Diskusi kelompok sangat bermanfaat dalam Ilmu Pengetahuan Alam khususnya dalam
membahas keberartian suatu data.
2) Metode Tanya Jawab
Bila Anda menggunakan metode tanya-jawab adalah untuk mengetahui sejauh mana murid Anda mengerti
dan mengingat tentang fakta yang dipelajari dan didengarya.Apakah dengan Anda mengajukan pertanyaan
itu murid Anda lebih memiliki pengertian yang mendalam tentang fakta itu. Pertanyaan diajukan untuk
mengecek pemahaman murid Anda terhadap pokok bahasan yang baru dibahas

3) Metode Ceramah
ceramah adalah metode yang mungkin paling kerap Anda lakukan.Metode ceramah adalah metode yang
paling tradisional yaitu Anda berbicara dan murid Anda mendengarkan. Ceramah juga sangat ekonomis
untuk menyampaikan informasi, dengan murid yang besar dan bahan yang harus diselesaikan banyak dapat
dilakukan dalam tempo singkat. Coba Anda bandingkan dengan metode praktikum laboratorium atau
karyawisata. Kadang-kadang untuk memperoleh pengetahuan yang berharga metode ceramah diperlukan
bagi Anda, yang tidak dapat diperoleh dengan metode lain.

JAWABAN NOMOR 5

FISIKA BIOLOGI

GETERAN DAN GELOMBANG SISTEM PERNAFASANz

GETARAN konsep frekuensi MEKANISME PERNAFASAN

FREKUENSI GETARAN keterampilan mengukur FREKUENSI PERNAFASAN

PENGUKURAN FREKUENSI sikap ketelitian PENGUKURAN FREKUENSI


PERNAFAAN

1) gabungan atau perpaduan antara duamata pelajaran yang saling melengkapi


2) di dalam perencanaan atau pengajarannya menciptakan satu fokus pada konsep,keterampilan, dan sikap

Anda mungkin juga menyukai