Anda di halaman 1dari 75

HUBUNGAN JARAK KELAHIRAN DAN TINGKAT PENDAPATAN

KELUARGA TERHADAP STATUS GIZI BALITA DI


WILAYAH KERJA PUSKESMAS MEDAN
TUNTUNGAN TAHUN 2022

SKRIPSI

OLEH :

SERIUS ZALUKHU
NIM : 1808009

PROGRAM STUDI GIZI


FAKULTAS ILMU KESEHTAN
INSTITUT KESEHATAN SUMATERA UTARA
MEDAN
2022
HUBUNGAN JARAK KELAHIRAN DAN TINGKAT PENDAPATAN
KELUARGA TERHADAP STATUS GIZI BALITA DI
Wilayah Kerja Puskesmas Medan
TUNTUNGAN TAHUN 2022

SKRIPSI

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk


Memperoleh Gelar
Sarjana Gizi

OLEH :

SERIUS ZALUKHU
NIM : 1808009

PROGRAM STUDI GIZI


FAKULTAS ILMU KESEHTAN
INSTITUT KESEHATAN SUMATERA UTARA
MEDAN
2022
HALAMAN PERSETUJUAN

Skripsi Penelitian Dengan Judul :

HUBUNGAN JARAK KELAHIRAN DAN TINGKAT PENDAPATAN


KELUARGA TERHADAP STATUS GIZI BALITA DI WILAYAH
KERJA PUSKESMAS MEDAN TUNTUNGAN TAHUN 2022

Yang Dipersiapkan Dan Dipertahankan oleh :

SERIUS ZALUKHU
NIM: 1808009

Telah Diseminarkan Dan Dipertahankan Dihadapan Tim Penguji


Skripsi Pada Agustus 2022 Dan Dinyatakan Telah
Memenuhi Syarat Untuk Diterima

Tim penguji
Ketua penguji

(Sari Saraswati Purba, S.Gz., M.K.M)


Penguji I Penguji II

(Lisnawati Tumanggor, S.Pd., M.Si) (Astriana F Butar-Butar, S.KM., M.Kes)


Mengetahui,
Ketua Program Studi S-1 Gizi Institut Kesehatan Sumatera Utara

(Lisnawati Tumanggor, S.Pd., M.Si)

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat

dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini yang berjudul

“Hubungan Jarak Kelahiran Dan Tingkat Pendapatan Keluarga Terhadap Status

Gizi Balita”. Selama proses pendidikan dan penyusunan skripsi ini, penulis

banyak menerima bantuan dan dukungan dari berbagai pihak baik secara langsung

maupun tidak langsung dan secara moril maupun materil. Akhirnya skripsi ini

dapat penulis selesaikan tepat pada waktunya untuk itu pada kesempatan ini

penulis mengucapkan terimakasih kepada:

1. Bapak Prof. Dr. H. Paul Sirait, SKM, MM, M.kes dan Bapak Drs. Asman

R. Karo-Karo, MM selaku Pendiri Yayasan Institut Kesehatan Sumatera

Utara.

2. Bapak Dr. Ferrial Paesha Sirait, M.Sc selaku Ketua Yayasan Institut

Kesehatan Sumatera Utara.

3. Bapak David Siagian, S.KM., M.Kes selaku Rektor Institut Kesehatan

Sumatera Utara.

4. Ibu Dameria Ginting, S.Kep, Ns, M.Kep selaku Wakil Rektor I Bidang

Akademik Institut Keseshatan Sumatera Utara.

5. Ibu Martalena Kembaren, SKM, M.Kes selaku Wakil Rektor II Bidang

Administrasi Insitut Kesehatan Sumatera Utara.

6. Ibu Dewi Astuti Pasaribu, S.Kep, Ns, M.Kep selaku Wakil Rektor III

Bidang Kemaahasiswaan Dan Bidang Kerja Sama Institut Kesehatan

Sumatera Utara.

ii
7. Ibu Lisnawati Tumanggor, S.Pd., M.Si, selaku Kaprodi S-1 Gizi Institut

Kesehatan Sumatera Utara.

8. Ibu Sari Saraswati Purba, S.Gz., M.K.M, selaku dosen pembimbing yang

telah banyak meluangkan waktu dan memberi banyak ilmu ditengah

kesibukannya kepada penulis.

9. Ibu Lisnawati Tumanggor, S.Pd., M.Si, selaku dosen penguji I Institut

Kesehatan Sumatera Utara.

10. Ibu Astriana F Butar-Butar, S.KM., M.Kes selaku dosen penguji II Institut

Kesehatan Sumatera Utara.

11. Seluruh Bapak Ibu Dosen dan Staf Kependidikan Institut Kesehatan

Kesehatan Sumatera Utara.

12. Bapak, mamak, abang, dan adik saya yang telah memberikan dukungan

moral serta moril yang tiada hentinya dan senantiasa mendoakan.

13. Kepada Ibu Repia Samosir selaku Tenaga Gizi Puskesmas Medan

Tuntungan.

14. Kepada para ketua kader posyandu di Puskesmas Medan Tuntungan.

15. Para sahabatku Sopia, Monica, Sry, Anipa, Rahmadani dan teman-teman

gizi Angkatan 2018 yang selalu menyemangati.

16. Teman-teman seperjuangan S-1 Gizi 2018, terimakasih banyak atas

semangat dan dukungan yang diberikan.

17. Kepada diri sendiri yang tidak menyerah meski banyak tekanan dan

rintangan yang selalu datang untuk melemahkan.

18. Responden yang telah ikut berpartisipasi dan berperan aktif dalam

pengisian kuesioner penelitian ini.

iii
Semoga semua bimbingan serta dukungan mendapat berkat dari Tuhan

Yang Maha Esa dan semoga penelitian ini dapat memberikan wawasan yang lebih

luas dan menjadi sumbangan pemikiran kepada pembaca khususnya

mahasiswa/mahasiswi Institut Kesehatan Sumatera Utara. Peneliti sadar bahwa

penelitian ini masih banyak kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Untuk itu

peneliti mengharapkan saran dan kritis yang membangun.

Medan, Agustus 2022

Penulis

iv
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI............................................................................................................i
DAFTAR TABEL...............................................................................................viii
DAFTAR GAMBAR.............................................................................................ix
PENDAHULUAN...................................................................................................1
1.1. Latar Belakang..........................................................................................1
1.2. Rumusan Masalah.....................................................................................7
1.3. Tujuan Penelitian.......................................................................................7
1.3.1 Tujuan umum.....................................................................................7
1.3.2 Tujuan khusus....................................................................................7
1.4. Manfaat Penelitian.....................................................................................8
1.4.1 Bagi Peneliti.......................................................................................8
1.4.2 Bagi Masyarakat................................................................................8
1.4.3 Bagi Puskesmas..................................................................................8
1.4.4 Bagi Institut Kesehatan Sumatera Utara............................................8
BAB 1 TINJAUAN PUSTAKA...........................................................................10
2.1. Status Gizi...............................................................................................10
2.1.1 Pengertian Status Gizi......................................................................10
2.1.2 Dampak Status Gizi.........................................................................13
2.1.3 Penilaian Status Gizi........................................................................14
2.1.4 Tujuan Penilaian Status Gizi............................................................19
2.1.5 Klasifikasi Status Gizi......................................................................19
2.2. Balita.......................................................................................................20
2.2.1 Pengertian balita...............................................................................20
2.2.2 Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Status Gizi Balita...........20
2.3. Jarak Kelahiran........................................................................................22
2.3.1 Pengertian Jarak Kelahiran..............................................................22
2.3.2 Faktor Yang Mempengeruhi Jarak Kelahiran Dengan Status Gizi
Balita ..........................................................................................................23
2.3.3 Manfaat Pengaturan Jarak Kelahiran...............................................24
2.3.4 Hubungan Jarak Kelahiran Dengan Status Gizi Balita....................24
2.4. Tingkat Pendapatan Keluarga.................................................................25
2.4.1 Pengertian Tingkat Pendapatan Keluarga........................................25

v
2.4.2 Faktor Yang Mempengaruhi Tingkat Pendapatan Keluarga............27
2.4.3 Hubungan Tingkat Pendapatan Keluarga Dengan Status Gizi Balita
27
2.5. Kerangka Konsep Penelitian...................................................................28
2.6. Hipotesis Penelitian.................................................................................29
METODE PENELITIAN....................................................................................30
3.1. Jenis Penelitian........................................................................................30
3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian...................................................................30
3.3. Populasi dan Sampel...............................................................................30
3.3.1 Populasi............................................................................................30
3.3.2 Sampel..............................................................................................30
3.4. Defenisi Operasional...............................................................................31
1.5. Aspek Pengukuran...................................................................................32
3.5.1 Status gizi...............................................................................................33
3.5.2 Jarak kelahiran.......................................................................................33
3.5.3 Data tingkat pendapatan keluarga..........................................................33
3.6. Metode Pengumpulan Data.....................................................................34
3.6.1 Data Primer......................................................................................34
3.6.2 Data Sekunder..................................................................................34
3.7. Teknik Analisa Data................................................................................34
BAB IV HASIL PENELITIAN..............................Error! Bookmark not defined.
4.1. Data Demografi.......................................Error! Bookmark not defined.
4.2. Distribusi Frekuensi Jarak Kelahiran Dan Tingkat Pendapatan Keluarga
Terhadap Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan
Tahun 2022.............................................................................................................
Error! Bookmark not defined.
BAB V PEMBAHASAN.........................................Error! Bookmark not defined.
5.1. Jarak Kelahiran Dengan Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puseksams
Medan Tuntungan Tahun 2022...........................Error! Bookmark not defined.
5.2. Tingkat Pendapatan Dengan Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja
Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022........Error! Bookmark not defined.
5.3. Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun
2022........................................................... Error! Bookmark not defined.
5.4. Hubungan Jarak Kelahiran Dan Tingkat Pendapatan Keluarga Terhadap
Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puskesamas Medan Tuntungan Tahun
2022 Error! Bookmark not defined.

vi
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN.................Error! Bookmark not defined.
6.1. Kesimpulan..............................................Error! Bookmark not defined.
6.2. Saran........................................................Error! Bookmark not defined.
DAFTAR PUSTAKA...............................................Error! Bookmark not defined.

vii
DAFTAR TABEL

1. Tabel Klasifikasi Status Gizi Balita..................................................................20

viii
DAFTAR GAMBAR

1. Gambar Kerangka Konsep..............................................................................29

ix
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Status gizi adalah keseimbangan antara asupan dan kebutuhan zat gizi.

Status gizi merupakan keadaan gizi seseorang yang merupakan hasil akhir dari

keseimbangan antara makanan yang dimasukkan ke dalam tubuh (nutrien input)

dengan kebutuhan tubuh (nutrien output) terhadap gizi tersebut (Supariasa, 2016).

Status gizi baik terjadi bila tubuh memperoleh zat gizi yang cukup

sehingga memungkinkan pertumbuhan fisik, pertumbuhan otak kemampuan kerja

dan kesehatan secara umum pada tingkat setinggi mugkin. Status gizi kurang

terjadi bila tubuh mengalami kekurangan salah satu atau lebih zat gizi esensial.

Status gizi lebih terjadi apabila tubuh memperoleh zat gizi berlebih sehingga

menimbulkan toksin yang membahayakan (Almatsier, 2017).

Konsumsi makanan merupakan salah satu faktor yang secara langsung

berpengaruh terhadap status gizi seseorang, keluarga, dan masyarakat. Rendahnya

konsumsi pangan atau kurang seimbangnya masukan zat-zat gizi dari makanan

yang dikonsumsi mengakibatkan terlambatnya pertumbuhan organ dan jaringan

tubuh, terjadinya penyakit, dan lemahnya daya tahan tubuh terhadap serangan

penyakit serta menurunnya kemampuan kerja (Wati, 2016).

Status gizi balita merupakan hal penting yang harus diketahui pada setiap

orang tua. Berdasarkan fakta bahwa balita kurang gizi pada masa emas bersifat

1
2

irreversible (tidak dapat pulih) dan kekurangan gizi pada balita dapat

mempengaruhi perkembangan otak anak. Oleh sebab itu, balita dengan status gizi

kurang memiliki daya tahan tubuh yang lemah sehingga mudah terserang penyakit

(Sholikah, 2017).

United Nations Children´s Fund (UNICEF) 2012, melaporkan Indonesia

berada di peringkat kelima untuk negara dengan jumlah anak yang terhambat

pertumbuhannya dengan perkiraan 7,7 juta balita. Secara global World Health

Organization (WHO) menyatakan sekitar 45 % kematian balita karena

kekurangan gizi dan Indonesia termasuk diantara 36 negara di dunia yang

memberi 90% kontribusi masalah gizi dunia, serta 6,6 juta anak meninggal

sebelum mencapai usia lima tahun di tahun 2012.

Menurut Laporan Global Nutrition pada tahun 2017 menunjukkan masalah

status gizi di dunia diantaranya prevalensi wasting (kurus) 52 juta balita (8%),

stunting (pendek) 115 juta balita (23%), dan overweight 4 juta balita (6%)

(UNICEF dan WHO, 2017). Prevalensi underweight di dunia tahun 2016

berdasarkan lingkup kawasan World Health Organization (WHO) yaitu Afrika

17,3% (11,3 juta), Amerika 1,7% (1,3 juta), Asia Tenggara 26,9% (48 juta), Eropa

1,2% (0,7 juta), Mediterania Timur 13% (10,5 juta), Pasifik Barat 2,9% (3,4 juta),

sedangkan secara global didunia prevalensi anak usia dibawah lima tahun yang

mengalami underweight ialah 14% (94,5 juta) (WHO, 2017).

Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar Indonesia (RISKESDAS) tahun 2018

dengan status gizi buruk dan kurang ada 11.2% yaitu, gizi buruk 3,8% dan gizi

kurang 11,4%, status gizi sangat pendek dan pendek ada 29,9% yaitu, sangat

pendek 12,8% dan pendek 17,1%, status gizi, kurus, dan sangat kurus ada 11.7%
3

yaitu kurus 4,5% dan sangat kurus 7,2%, status gizi gemuk 9,0%. Prevalensi gizi

buruk juga mengalami perubahan yaitu dari 3,9% pada tahun 2013, menjadi 3,8%

pada tahun 2018 (Riskesdas, 2018).

Berdasarkan hasil pengukuran status gizi anak balita umur 0-59 bulan

Provinsi Sumatera Utara, menurut indeks BB/U, didapatkan prevalensi balita gizi

buruk dan gizi kurang Tahun 2018 adalah 19,7%, gizi buruk sebesar 5,4%, dan

gizi kurang sebesar 14,3%. Sedangkan angka gizi buruk dan gizi kurang secara

nasional yaitu 17,7% yang terdiri dari 3,9% gizi buruk dan 13,8% gizi kurang,

artinya prevalensi gizi buruk dan gizi kurang di Provinsi Sumatera Utara termasuk

kategori tinggi (Kemenkes RI, 2018).

Anak Balita merupakan kelompok umur yang paling sering menderita

masalah gizi, baik itu gizi kurang ataupun gizi buruk (Notoatmodjo, 2016).

Kebutuhan gizi untuk anak pada awal masa kehidupannya merupakan hal yang

sangat penting. Kekurangan gizi dapat memberikan konsekuensi yang tak

terelakkan, dimana manifestasi terburuk dapat menyebabkan kematian. Menurut

(UNICEF, 2013) tercatat ratusan juta anak di dunia menderita kekurangan gizi

yang artinya permasalahan ini terjadi dalam populasi yang jumlahnya sangat

besar.

Gizi kurang dan gizi buruk pada balita dapat mengakibatkan terganggunya

pertumbuhan jasmani dan kesehatan. Secara tidak langsung gizi kurang dan gizi

buruk dapat menyebabkan anak balita mengalami defisiensi zat gizi yang dapat

berakibat panjang yang berkaitan dengan kesehatan anak, pertumbuhan anak,

penyakit infeksi dan kecerdasan anak. Apabila hal ini dibiarkan tentunya balita

sulit sekali berkembang. Masalah gizi merupakan masalah bersama dan semua
4

keluarga harus bertindak atau berbuat untuk melakukan perbaikan gizi. Balita

termasuk dalam kelompok rentan gizi, dimana pada umur 0–4 tahun merupakan

saat pertumbuhan bayi yang relatif cepat. Dan pada masa ini merupakan masa

pertumbuhan besar yang akan mempengaruhi dan menentukan perkembangan

anak selanjutnya (Marimbi, 2016).

Status gizi dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu faktor inheren (usia

balita, jenis kelamin, pantangan makanan dan status kesehatan), faktor distal

(tingkat pendidikan ibu, pengetahuan ibu, pendapatan keluarga, usia ibu dan akses

kesehatan) faktor intermediate (faktor lingkungan dan faktor ibu yang termasuk

didalamnya jumlah balita dan jarak kelahiran) (Arisman, 2017).

Jarak kelahiran merupakan jarak yang dihitung sejak kelahiran terakhir

dengan kelahiran sekarang. Rasmanto (2016) mengemukakan bahwa anak-anak

yang lahir dengan jarak kelahiran 3 sampai 5 tahun dengan kelahiran sebelumnya

memiliki tingkat kelangsungan hidup 2,5 kali lebih tinggi dibandingkan mereka

yang lahir dengan jarak kelahiran < 2 tahun. Anak-anak yang lahir dengan jarak

kelahiran 3 tahun dengan kelahiran sebelumnya lebih sehat saat mereka dilahirkan

dan memiliki kemungkinan hidup lebih baik pada setiap pertumbuhan dan

perkembangannya (Rahayu, 2018).

Sedangkan menurut World Health Organization (WHO, 2014), manfaat

pengaturan jarak kelahiran yang optimal bagi anak adalah agar anak mendapatkan

ASI sampai berumur 2 tahun sebelum anak berikutnya lahir, agar anak pertama

mendapat stimulasi mental dan perhatian ibu secara optimal sehingga anak

pertama tumbuh dan berkembang secara optimal (Wilopo, 2017).


5

Hasil Laporan Konsultasi Teknis WHO di Switzerland tentang jarak

kelahiran merekomendasikan setidaknya jarak antara kelahiran menunggu

minimal 2 tahun. Hal ini bertujuan untuk mengurangi resiko kematian bayi,

neonatal dan perinatal, mengurangi kejadian bayi berat lahir rendah (BBLR), dan

bayi prematur dan juga untuk kesehatan ibu dalam mengurangi risiko maternal

yang merugikan (WHO, 2014).

Jarak kelahiran juga berkontribusi untuk meningkatkan kualitas hidup

yang lebih efektif dibandingkan intervensi kesehatan lainnya. Karena pengaturan

jarak kelahiran akan meningkatkan akses anak-anak mereka pada kecukupan

sandang, pangan, papan, perumahan dan kesempatan pendidikan yang pada

akhirnya akan meningkatkan derajat kehidupan anak (Rahayu, 2017).

Soehardjo (2016) mengemukakan bahwa data di Indonesia menunjukkan

angka 36% kelahiran memiliki jarak yang kurang dari 3 tahun dan 15% yang

memiliki jarak kelahiran kurang dari 24 bulan. Setiap tahun di Indonesia terdapat

600 wanita mengalami kegagalan KB (Rahayu, 2017).

Banyak hasil penelitian yang membuktikan bahwa banyak anak yang

menderita gangguan gizi oleh karena ibunya sedang hamil lagi atau adiknya yang

baru telah lahir, sehingga ibunya tidak dapat merawatnya secara optimal. Anak

yang dibawah usia 2 tahun masih sangat memerlukan perawatan ibunya, baik

perawatan makanan maupun perawatan kesehatan dan kasih sayang, jika dalam

masa 2 tahun itu ibu sudah hamil lagi maka bukan saja perhatian ibu terhadap

anak akan menjadi berkurang, akan tetapi air susu ibu (ASI) yang sangat

dibutuhkan anak akan berhenti keluar (Marimbi, 2016).


6

Tingkat ekonomi juga menjadi faktor yang berpengaruh terhadap status

gizi anak balita, karena keadaan ekonomi suatu keluarga akan mempengaruhi

tercukupi atau tidaknya kebutuhan keluarga yang berkaitan erat dengan

pendapatan, pendidikan, dan jumlah anggota keluarga (Supariasa, 2016).

Menurut Suharjo (2018), daya beli akan ditentukan oleh pendapatan

keluarga yang akan berdampak terhadap pola konsumsi, dan akan mempengaruhi

status gizi keluarga secara tidak langsung. Pendapatan juga akan mempengaruhi

jumlah dan kualitas makanan yang akan dikonsumsi keluarga.

Badan pusat stastik (BPS) mencatat jumlah orang miskin di Indonesia

pada Maret 2021 sudah mencapai 27,54 juta orang. Jumlah itu membuat tingkat

kemiskinan mencapai 10,14 persen dari total populasi nasional. Jika dibandingkan

pada Maret 2020, jumlah penduduk miskin meningkat 0,36 persen atau naik 1,12

juta orang. Sebelumnya pada Maret 2020 jumlah penduduk miskin tercatat

sebanyak 26,42 juta.

Sementara itu tahun 2019 di Kota Medan Badan Pusat Statistik (BPS)

mencatat jumlah penduduk miskin di Kota Medan sebanyak 18.379 ribu jiwa atau

sekitar 8,08 persen dari total jumlah penduduk. Angka tersebut hanya turun tipis

dibanding tahun sebelumnya yang sebanyak 18.645 ribu jiwa. Sementara pada

2017, jumlah penduduk miskin di Medan sebanyak 20.422 ribu jiwa.

Pengukuran status gizi balita di Kota Medan Tahun 2016, berdasarkan

indeks BB/U didapatkan prevalensi gizi kurang dan gizi buruk sebanyak 14,2%,

yaitu 4,2% gizi buruk, dan 10,2% gizi kurang dari 10.496 balita. Di Puskesmas

Medan Tuntungan Tahun 2018, tercatat 28 anak balita gizi kurang dan gizi buruk,

sebanyak 3 balita gizi buruk dan 25 balita gizi kurang. Jika dibandingkan dengan
7

kasus gizi kurang dan gizi buruk di Kota Medan yaitu sebanyak 1.511 balita

(Kemenkes RI, 2017).

Masalah gizi perlu mendapatkan penanganan serius karena akan

menghambat pertumbuhan dan perkembangan balita dan akan mempengaruhi

kesehatannya. Dari latar belakang tersebut, penulis tertarik melakukan penelitian

tentang hubungan jarak kelahiran dan tingkat pendapatan keluarga terhadap status

gizi balita di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas perumusan masalah dalam penelitian ini

yaitu adakah Hubungan jarak kelahiran dan tingkat pendapatan keluarga terhadap

status gizi balita di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan 2022.

1.3. Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan umum

Mengetahui hubungan jarak kelahiran dan tingkat pendapatan keluarga terhadap

status gizi balita di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022.

1.3.2 Tujuan khusus

a. Untuk mengetahui gambaran status gizi balita di Wilayah Kerja Puskesmas

Medan Tuntungan Tahun 2022.

b. Untuk mengetahui hubungan jarak kelahiran terhadap status gizi balita di

Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022.

c. Untuk mengetahui hubungan tingkat pendapatan keluarga terhadap status gizi

balita di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2021.


8

1.4. Manfaat Penelitian

1.4.1 Bagi Peneliti

Penelitian ini diharapkian dapat menambah wawasan pengetahuan,

khususnya dalam penelitian terhadap hubungan tingkat pendapatan keluarga

terhadap status gizi balita di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan.

1.4.2 Bagi Masyarakat

Hasil penelitian di wilayah kerja puskesmas medan tuntungan diharapkan

dapat digunakan sebagai acuan bahan evaluasi tentang jarak kelahiran dan juga

pendapatan keluarga terhadap status gizi balita.

1.4.3 Bagi Puskesmas

Menjadi sumber informasi bagi pengelola puskesmas, sehingga dapat

digunakan sebagai bahan pembinaan terhadap masyarakat terutama ibu agar

memperhatikan status gizi balitanya.

1.4.4 Bagi Institut Kesehatan Sumatera Utara

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai acuan penekanan materi

tentang gambaran status gizi balita.


10

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Status Gizi

2.1.1 Pengertian Status Gizi

Status gizi adalah keadaan tubuh sebagai akibat konsumsi makanan dan

penggunaan dari zat-zat gizi yang diperoleh oleh tubuh. Status gizi tersebut

optimal apabila tubuh memperoleh kecukupan zat zat gizi yang dapat digunakan

secara efisien, sedangkan status gizi kurang terjadi bila tubuh mengalami

kekurangan satu atau lebih zat-zat yang esensial (Potter & Perry, 2016).

Status gizi merupakan keadaan tubuh sebagai akibat konsumsi makanan

dan penggunaan zat gizi, dimana zat gizi sangat dibutuhkan oleh tubuh sebagai

sumber energi, pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan tubuh, serta pengatur

proses tubuh (Auliya et al., 2015).

Menurut Kementrian kesesehatan 2017 status gizi adalah salah satu unsur

penting dalam membentuk status kesehatan. Status gizi (nutritional status) adalah

keadaan yang diakibatkan oleh keseimbangan antara asupan zat gizi dari makanan

dan kebutuhan zat gizi oleh tubuh. Status gizi sangat dipengaruhi oleh asupan gizi.

Pemanfaatan zat gizi dalam tubuh dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu primer dan

sekunder. Faktor primer adalah keadaan yang mempengaruhi asupan gizi

dikarenakan susunan makanan yang dikonsumsi tidak tepat, sedangkan faktor

sekunder adalah zat gizi tidak mencukupi kebutuhan tubuh karena adanya

gangguan pada pemanfaatan zat gizi dalam tubuh.

Status gizi seseorang tergantung dari asupan gizi dan kebutuhannya, jika

antara asupan gizi dengan kebutuhan tubuhnya seimbang, maka akan


11

menghasilkan status gizi baik. Kebutuhan asupan gizi setiap individu berbeda

antara individu, hal ini tergantung pada usia, jenis kelamin, aktivitas, berat badan,

dan tinggi badan. Kebutuhan protein antara anak balita tidak sama dengan

kebutuhan remaja, kebutuhan energi mahasiswa yang menjadi atlet akan jauh

lebih besar daripada mahasiswa yang bukan atlet. Kebutuhan zat besi pada wanita

usia subur lebih banyak dibandingkan kebutuhan zat besi laki-laki, karena zat besi

diperlukan untuk pembentukan darah merah (hemoglobin), karena pada wanita

terjadi pengeluaran darah melalui menstruasi secara periodik setiap bulan.

(Kemenkes 2017).

Status gizi dapat diketahui melalui pengukuran beberapa parameter,

kemudian hasil pengukuran tersebut dibandingkan dengan standar atau rujukan.

Peran penilaian status gizi bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya status gizi

yang salah. Penilaian status gizi menjadi penting karena dapat menyebabkan

terjadinya kesakitan dan kematian terkait dengan status gizi. Oleh karena itu

dengan diketahuinya status gizi, dapat dilakukan upaya untuk memperbaiki

tingkat kesehatan pada masyarakat. (Kemenkes 2017).

Menurut Almatsier (2017) terdapat dua faktor yang mempengaruhi

pemanfaatan zat gizi oleh tubuh, yaitu faktor primer dan faktor sekunder.

a. Faktor primer adalah faktor asupan makanan yang dapat menyebabkan zat gizi

tidak cukup atau berlebihan. Hal ini disebabkan oleh susunan makanan yang

dikonsumsi tidak tepat baik kualitas maupun kuantitasnya, seperti keterangan

berikut ini:

1) Kurangnya ketersediaan pangan dalam keluarga, sehingga keluarga tidak

memperoleh makanan yang cukup untuk dikonsumsi anggota keluarga.


12

2) Kemiskinan, ketidak mampuan keluarga untuk menyediakan makanan

yang cukup bagi anggota keluarganya. Kemiskinan ini berkaitan dengan

kondisi sosial dan ekonomi dari wilayah tertentu.

3) Pengetahuan yang rendah tentang pentingnya zat gizi untuk kesehatan.

Pengetahuan gizi mempengaruhi ketersediaan makanan keluarga,

walaupun keluarga mempunyai keuangan yang cukup, tetapi karena

ketidak tahuannya tidak dimanfaatkan untuk penyediaan makanan yang

cukup. Banyak keluarga lebih mengutamakan hal-hal yang tidak berkaitan

dengan makanan, misalnya lebih mengutamakan membeli perhiasan,

kendaraan, dan lainnya.

4) Kebiasaan makan yang salah, termasuk adanya pantangan pada makanan

tertentu. Kebiasaan terbentuk karena kesukaan pada makanan tertentu,

misalnya seseorang sangat suka dengan makanan jeroan, hal ini akan

menjadi kebiasaan (habit) dan akan mempunyai efek buruk pada status

gizinya.

b. Faktor sekunder adalah faktor yang mempengaruhi pemanfaatan zat gizi

dalam tubuh. Zat gizi tidak mencukupi kebutuhan disebabkan adanya

gangguan pada pemanfaatan zat gizi. Seseorang sudah mengkonsumsi

makanan dalam jumlah yang cukup, tetapi zat gizi tidak dapat dimanfaatkan

optimal. Berikut ini beberapa contoh dari faktor sekunder ini:

1) Gangguan pada pencernaan makanan seperti gangguan pada gigi geligi,

alat cerna atau enzim, yang menyebabkan makanan tidak dapat dicerna

dengan sempurna, sehingga zat gizi tidak dapat diabsorbsi dengan baik

dan menyebabkan tidak terpenuhinya kebutuhan tubuh.


13

2) Gangguan penyerapan (absorbsi) zat gizi seperti parasit atau penggunaan

obatobatan tertentu. Anak yang menderita cacing perut akan menderita

kekurangan gizi, karena cacing memakan zat gizi yang dikonsumsi anak,

akibatnya anak tidak dapat tumbuh dengan baik.

3) Gangguan pada metabolisme zat gizi. Keadaan ini umumnya disebabkan

gangguan pada lever, penyakit kencing manis, atau penggunaan obat-

obatan tertentu yang menyebabkan pemanfaatan zat gizi terganggu.

4) Gangguan ekskresi, akibatnya terlalu banyak kencing, banyak keringat,

yang dapat mengganggu pada pemanfaatan zat gizi.

2.1.2 Dampak Status Gizi

Masalah kesehatan yang menimbulkan perhatian masyarakat cukup besar

akhir-akhir ini adalah masalah gizi kurang dan gizi buruk. Kurang Energi dan

Protein (KEP) pada tingkat parah atau lebih populer disebut busung lapar, dapat

menimbulkan permasalahan kesehatan yang besar dan bahkan dapat menyebabkan

kematian pada anak. (Soetjiningsih, 2017)

Munculnya kejadian gizi buruk ini merupakan masalah yang menunjukkan

bahwa masalah gizi buruk yang muncul hanyalah sebagian kecil dari masalah gizi

buruk yang sebenarnya terjadi. Dari semua masalah kesehatan yang ada tersebut

menunjukkan bahwa ekonomi atau pendapatan suatu masyarakat sangat

berpengaruh pada status gizi masyarakat tersebut. Kemampuan untuk membeli

bahan makanan yang berkualitas dengan gizi yang seimbang disebabkan karena

daya beli dan pengetahuan pula. Dari pengertian ini dapat dijelaskan bahwa

semakin basar pendapatan dan pengetahuan dari masyarakat akan semakin tinggi

pamenuhan gizi dan semakin baik pula status gizi pada masyarakat. Status gizi
14

yang rendah dan masalah-masalah kesehatan terjadi karena rendahnya daya beli

barang atau jasa untuk pemunuhan kesehatannya, sedangakan rendahnya daya beli

tersebut disebabkan karena rendahnya pendapatan serta pengetahuan kesehatan

yang kurang. (Soetjiningsih, 2017)

2.1.3 Penilaian Status Gizi

Penilaian status gizi menurut Supariasa (2016) yaitu untuk menilai status

gizi digunakan dua metode penilaian status gizi, yaitu secara langsung dan tidak

langsung. Penilaian gizi secara langsung dapat dibagi menjadi 4 penilaian, yaitu :

1. Penilaian antroprometri

Merupakan pengukuran dimensi tubuh dan komposisi tubuh dari berbagai

tingkat umur antara lain : Berat badan, tinggi badan, lingkar lengan atas dan tebal

lemak di bawah kulit. Antropometri telah lama di kenal sebagai indikator

sederhana untuk penilaian status gizi perorangan maupun masyarakat.

Antropometri sangat umum di gunakan untuk mengukur status gizi dari berbagai

ketidakseimbangan antara asupan energi dan protein.

Dalam pemakaian untuk penilaian status gizi, antropomteri disajikan

dalam bentuk indeks yang dikaitkan dengan variabel lain. Variabel tersebut

adalah sebagai berikut :

a. Umur

Umur sangat memegang peranan dalam penentuan status gizi, kesalahan

penentuan akan menyebabkan interpretasi status gizi yang salah. Hasil

penimbangan berat badan maupun tinggi badan yang akurat, menjadi tidak

berarti bila tidak disertai dengan penentuan umur yang tepat. Kesalahan yang

sering muncul adalah adanya kecenderunagn untuk memilih angka yang


15

mudah seperti 1 tahun; 1,5 tahun; 2 tahun. Oleh sebab itu penentuan umur

anak perlu dihitung dengan cermat. Ketentuannya adalah 1 tahun adalah 12

bulan, 1 bulan adalah 30 hari. Jadi perhitungan umur adalah dalam bulan

penuh, artinya sisa umur dalam hari tidak diperhitungkan.

b. Berat Badan

Berat badan merupakan salah satu ukuran yang memberikan gambaran

massa jaringan, termasuk cairan tubuh. Berat badan sangat peka terhadap

perubahan yang mendadak baik karena penyakit infeksi maupun konsumsi

makanan yang menurun. Berat badan ini dinyatakan dalam bentuk indeks

BB/U (Berat Badan menurut Umur) atau melakukan penilaian dengam

melihat perubahan berat badan pada saat pengukuran dilakukan, yang dalam

penggunaannya memberikan gambaran keadaan kini. Berat badan paling

banyak digunakan karena hanya memerlukan satu pengukuran, hanya saja

tergantung pada ketetapan umur, tetapi kurang dapat menggambarkan

kecenderungan perubahan situasi gizi dari waktu ke waktu.

c. Tinggi Badan

Tinggi badan memberikan gambaran fungsi pertumbuhan yang dilihat dari

keadaan kurus kering dan kecil pendek. Tinggi badan sangat baik untuk

melihat keadaan gizi masa lalu terutama yang berkaitan dengan keadaan berat

badan lahir rendah dan kurang gizi pada masa balita. Tinggi badan

dinyatakan dalam bentuk Indeks TB/U (tinggi badan menurut umur), atau

juga indeks BB/TB (Berat Badan menurut Tinggi Badan) jarang dilakukan

karena perubahan tinggi badan yang lambat dan biasanya hanya dilakukan

setahun sekali. Keadaan indeks ini pada umumnya memberikan gambaran


16

keadaan lingkungan yang tidak baik, kemiskinan dan akibat tidak sehat yang

menahun. Berat badan dan tinggi badan adalah salah satu parameter penting

untuk menentukan status kesehatan manusia, khususnya yang berhubungan

dengan status gizi.

Pengukuran antropometri ada 2 tipe yaitu :

a. Pertumbuhan

Perlu ditekankan bahwa pengukur antropometri hanyalah satu dari

sejumlah teknik-teknik yang dapat untuk menilai status gizi. Pengukuran

dengan cara-cara yang baku dilakukan beberapa kali secara berkala pada

berat dan tinggi badan, lingkaran lengan atas, lingkaran kepala, tebal lipatan

kulit diperlukan untuk penilaian pertumbuhan dan status gizi pada bayi dan

anak. Jenis pengukurannya meliputi berat dan tinggi badan terhadap umur,

lingkar kepala, tebal kulit dan indeks massa tubuh.

b. Ukuran komposisi tubuh yang dibagi menjadi pengukuran lemak tubuh dan

massa tubuh yang bebas lemak.

2. Penilaian klinis

Secara Klinis Penilaian Status Gizi secara klinis sangat penting sebagai

langkah pertama untuk mengetahui keadaan gizi penduduk. Teknik penilaian

status gizi juga dapat dilakukan secara klinis. Pemeriksaan secara klinis penting

untuk menilai status gizi masyarakat. Metode ini didasarkan atas perubahan-

perubahan yang terjadi yang dihubungkan dengan ketidak cukupan zat gizi. Dapat

dilihat pada jaringan epitel seperti kulit, mata, rambut dan mukosa oral atau pada

organ-organ yang dekat dengan permukaan tubuh seperti kelenjar tiroid.

Penggunaan metode ini umumnya untuk survei klinis secara cepat (rapid
17

clinical surveys). Survei ini dirancang untuk mendeteksi secara cepat tanda-tanda

klinis umum dari kekurangan salah satu atau lebih zat gizi.

Pemeriksaan klinis terdiri dari dua bagian, yaitu:

a. Medical history (riwayat medis), yaitu catatan mengenai perkembangan

penyakit.

b. Pemeriksaan fisik, yaitu melihat dan mengamati gejala gangguan gizi baik

sign (gejala yang apat diamati) dan syimptom (gejala yang tidak dapat diamati

tetapi dirasakan oleh penderita gangguan gizi).

3. Penilaian biokimia

Penilaian status gizi secara biokimia adalah pemeriksaan specimen yang

diuji secara laboratoris yang dilakukan pada berbagai macam jaringan tubuh.

Jaringan tubuh yang digunakan antara lain : darah, urine, tinja dan juga beberapa

jaringan tubuh seperti hati dan otot. Salah satu ukuran yang sangat sederhana dan

sering digunakan adalah pemeriksaan haemoglobin sebagai indeks dari anemia.

Metode ini digunakan untuk suatu peringatan bahwa kemungkinan akan terjadi

keadaan malnutrisi yang lebih parah lagi.

4. Penilaian biofisik

Penilaian status gizi secara biofisik adalah metode penentuan status gizi

dengan melihat kemampuan fungsi (khususnya jaringan) dan melihat perubahan

struktur dari jaringan. Pemeriksaan fisik dilakukan untuk melihat tanda dan gejala

kurnag gizi. Pemeriksaan dengan memperhatikan rambut, mata, lidah, tegangan

otot dan bagian tubuh lainnya.

Metode Penilaian Tidak Langsung , Penilaian status gizi secara tidak

langsung dapat dibagi tiga yaitu: survei konsumsi makanan, statistik vital dan
18

faktor ekologi. Pengertian dan penggunaan metode ini akan diuraikan sebagai

berikut :

1. Survei Konsumsi Makanan

a. Pengertian Survei konsumsi makanan adalah metode penentuan status gizi

secara tidak langsung dengan melihat jumlah dan jenis zat gizi yang

dikonsumsi.

b. Penggunaan Pengumpulan data konsumsi makanan dapat memberikan

gambaran tentang konsumsi berbagai zat gizi pada masyarakat, keluarga dan

individu. Survei ini dapat mengidentifikasikan kelebihan dan kekurangan

zat gizi.

2. Penggunaan Statistik Vital

a. Pengertian Pengukuran status gizi dengan statistik vital adalah dengan

menganalisis data beberpa statistik kesehatan seperti angka kematian

berdasarkan umur, angka kesakitan dan kematian akibat penyebab tertentu

dan data lainnya yang berhubungan dengan gizi.

b. Penggunaan Penggunaannya dipertimbangkan sebagai bagian dari indikator

tidak langsung pengukuran status gizi masyarakat.

3. Penilaian Faktor Ekologi

a. Pengertian Bengoa mengungkapkan bahwa malnutrisi merupakan masalah

ekologi sebagai hasil interaksi beberapa faktor fisik, biologis dan

lingkungan budaya. Jumlah makanan yang tersedia sangat tergantung dari

keadaan ekologi seperti iklim, tanah, irigasi dan lain- lain.

b. Penggunaan Pengukuran faktor ekologi dipandang sangat penting untuk

mengetahui penyebab malnutrisi di suatu masyarakat sebagai dasar untuk


19

melakukan program intervensi gizi.

2.1.4 Tujuan Penilaian Status Gizi

Penilaian status gizi menurut Supariasa (2016), bertujuan untuk :

1. Memberikan gambaran secara umum mengenai metode penilian status gizi.

2. Memberikan penjelasan mengenai keuntungan dan kelemahan dari masing-

masing metode yang ada.

3. Memberikan gambaran singkat mengenai pengumpulan data, perencanaan dan

implementasi untuk penilaian status gizi.

2.1.5 Klasifikasi Status Gizi

Berdasarkan Penelitian Irsyada klasifikasi status gizi balita menggunakan

indeks antropometri menurut Keputusan Menteri Kesehatan RI (Nomor:

1995/MENKES/SK/XII/2020) dimana pengklasifikasiannya menggunakan data

pengukuran berat badan menurut tinggi badan, berat badan menurut umur dan

tinggi badan menurut umur.

Tabel 1. Klasifikasi Status Gizi Balita Berdasarka pengukuran

Antropometri BB/U, BB/PB dan PB/U.


20

2.2. Balita

2.2.1 Pengertian balita

Balita atau biasa disebut dengan bawah lima tahun adalah anak usia di

bawah lima tahun (5). Balita dibagi menjadi dua yaitu batita dan balita, batita

adalah anak dengan umur satu sampai tiga tahun dan balita adalah anak dengan

umur tiga sampai lima tahun (6). Peraturan Menteri Kesehatan RI No 24 Tahun

2014 tentang Upaya Kesehatan Anak Pasal 1 di mana balita adalah anak dengan

usia 12 bulan sampai 59 bulan atau usia 1 sampai 5 tahun. (Ningsih, 2017)

Balita merupakan calon penerus bangsa yang akan mempengaruhi masa

depan suatu negara. Bila balita sehat maka akan memiliki peluang yang besar

untuk membangun negara di masa yang akan datang. Oleh karena itu, kesehatan

balita menjadi hal yang penting untuk diperhatikan. Salah satu faktor yang

mempengaruhi kesehatan anak adalah asupan makanan yang dikonsumsi

(Hockenberry & Wilson, 2018).

2.2.2 Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Status Gizi Balita

1. Penyebab langsung terdiri dari:

a) pola pengasuhan anak, berupa sikap dan perilaku ibu atau pengasuh lain

dalam hal kedekatannya dengan anak, memberikan makan, merawat

kebersihan, member kasih sayang dan lain sebagainya.

b) ketidaktauan akan hubungan makanan dan kesehatan masalah gizi karena

kurang pengetahuandan keterampilan dibidang memasak menurunkan

konsumsi anak, keragaman bahan, dan keragaman jenis makanan yang

mempengaruhi kejiwaan, misalnya bosan.


21

c) prasangka buruk terhadap bahan makanan banyak bahan makanan yang

sesungguhnya memiliki gizi tinggi tetapi tidak digunakan atau hanya

digunakan secara terbatas akibat adanya prasangka yang tidak baik

terhadap bahan makanan tersebut.

2. Penyebab tidak langsung, yang terdiri dari:

a) makanan anak makanan anak yang diberikan oleh orang tuanya,

terkadang tanpa sepengetahuan pengetahuan ibu makanan tersebut tidak

baik untuk anak.

b) ketahanan pangan keluarga, terkait dengan kesediaan pangan, harga

pangan dan daya beli.

c) Adanya kebiasaan atau pantangan yang merugikan beberapa orang tua

beranggapan bahwa ika, telur, ayam, dan jenis makanan protein lainnya

memberi pengaruh buruk untuk anak kecil. Anak yang terkena diare

malah dipuaskan (tidak diberi makan). Cara pengobatan seperti ini akan

memperburuk gizi anak.

d) Kerusakan yang berlebihan terhadap jenis makanan tertentu kerusakan

yang berlebihan terhadap jenis makanan tertentu atau disebut sebagai

faddisme makanan atau mengakibatkan tubuh tidak memperoleh semua

gizi yang diperlukan.

e) Jarak kelahiran yang terlalu cepat banyak hasil penelitian yang

membuktikan bahwa banyak anak yang menderita gangguan gizi oleh

karena ibunya sedang hamil lagi atau adiknya yang baru lahir, sehingga

ibunya tidak dapat merawatnya secara baik.


22

f) Sosial ekonomi Keterbatasan penghasilan keluarga turut menentukan

suatu makanan yang disajikan. Tidak dapat disangkal bahwa pengasilan

keluarga akan turut menentukan hidangan yang disajikan untuk keluarga

sehari-hari, bik kualitas makanan ataupun jumlah makanan.

g) Penyakit Infeksi infeksi dapat menyebakan anak tidak merasa lapar dan

tidak mau makan. Penyakit ini juga menghabiskan sejumlah protein dan

kalori yang seharusnya dipakai untuk pertumbuhan.

h) Akibat gizi yang tidak seimbang.

i) Kekurangan energi dan protein (KEP)

Berikut ini sebab-sebab kurangnya asupan energi dan protein

1. makanan yang tersedia kurang mengandung energi

2. nafsu makan anak tergnggu sehingga tidak mau makan

3. gangguan dalam saluran pencernaan sehingga penyerapan sari

makanan usus terganggu

4. kebutuhan yang meningkat, misalnya karena infeksi yang tidak

diimbangi dengan asupan yang memadai. Gangguan asupan gizi yang

bersifat akut menyebabkan anak kurus kering yang disebut dengan

wasting. Jika kekurangan bersifat kronik (menahun), maka akan

terjadi stunting (anak menjadi pendek dan tinggi badan tidak sesuai

dengan usianya) (Supariasa,2016).

2.3. Jarak Kelahiran

2.3.1 Pengertian Jarak Kelahiran

Secara umum dikatakan bahwa, jarak kelahiran adalah kurun waktu dalam

tahun antara kelahiran terakhir dengan kelahiran sekarang (Illahi, 2017). Jarak
23

kelahiran yang cukup, membuat ibu dapat pulih dengan sempurna dari kondisi

setelah melahirkan, saat ibu sudah merasa nyaman dengan kondisinya maka ibu

dapat menciptakan pola asuh yang baik dalam mengasuh dan membesarkan

anaknya (Nurjanah & Septiani, 2017).

Jarak kelahiran anak yang terlalu dekat akan mempengaruhi status gizi

dalam keluarga karena kesulitan mengurus anak dan kurang menciptakan suasana

tenang di rumah (Lutviana & Budiono, 2018). Jarak kelahiran terlalu dekat

mempengaruhi pola asuh terhadap anaknya, orang tua cenderung kerepotan

sehingga kurang optimal dalam merawat anak (Candra, 2017).

Jarak kelahiran yang cukup membuat ibu dapat pulih dengan sempurna

dari kondisi setelah melahirkan. Saat ibu sudah merasa nyaman dengan

kondisinya maka ibu dapat menciptakan pola asuh yang baik dalam mengasuh dan

membesarkan anaknya (Santrock, 2016)

2.3.2 Faktor Yang Mempengeruhi Jarak Kelahiran Dengan Status Gizi

Balita

Faktor yang melatar belakangi terdapatnya hubungan jarak kelahiran dengan

status gizi balita yaitu:

1. umur dari ibu balita

2. faktor budaya

3. kurangnya petugas kesehatan serta jangkauan sarana kesehatan yang jauh

untuk mendapatkan pelayanan KB.

Faktor lain yang mempengeruhi jarak kelahiran terhadap status gizi balita

seperti pengetahuan ibu yang baik mengenai asupan makanan bergizi pada anak

sehingga pola asuh dalam pemberian makan pada anak menjadi baik.
24

Menurut Rahayu et al. (2019), faktor tersebut turut dipengaruhi oleh kodisi

atau status ekonomi yang sebagian besar berada pada kelas menengah, sehingga

keluarga mampu menyediakan dan memberikan makanan yang bergizi pada anak.

2.3.3 Manfaat Pengaturan Jarak Kelahiran

Menurut World Health Organizationn (WHO, 2014), manfaat pengaturan

jarak kelahiran yang optimal bagi anak adalah agar anak mendapatkan ASI

sampai berumur 2 tahun sebelum anak berikutnya lahir, agar anak pertama

mendapat stimulasi mental dan perhatian ibu secara optimal sehingga anak

pertama tumbuh dan berkembang secara optimal (Hidayah, 2021).

Banyak hasil penelitian yang membuktikan bahwa banyak anak yang

menderita gangguan gizi oleh karena ibunya sedang hamil lagi atau adiknya yang

baru telah lahir, sehingga ibunya tidak dapat merawatnya secara optimal. Anak

yang dibawah usia 2 tahun masih sangat memerlukan perawatan ibunya, baik

perawatan makanan maupun perawatan kesehatan dan kasih sayang, apabila

dalam masa 2 tahun itu ibu sudah hamil lagi maka bukan saja perhatian ibu

terhadap anak akan menjadi berkurang, akan tetapi air susu ibu (ASI) yang

sangat dibutuhkan anak akan berhenti keluar (Marimbi, 2016).

2.3.4 Hubungan Jarak Kelahiran Dengan Status Gizi Balita

Menurut Penelitan Keumalahayati (2020) Tentang Hubungan jarak

kelahiran dan jumlah balita dengan status gizi balita di Puskesmas Sapta Jaya,

Aceh Tamiang menyatakan bahwa jarak kelahiran memiliki hubungan dengan

status gizi balita di Puskesmas Sapta Jaya, Aceh Tamiang (p = 0.031).

berdasarkan hasil analisis statistik menggunakan uji chi-square menunjukkan

bahwa antara variabel jarak kelahiran dengan status gizi mempunyai nilai p =
25

0.031 (p < 0.05). Berdasarkan hasil analisis statistik dapat ditarik suatu keputusan

yaitu antara jarak kelahiran dengan status gizi memiliki hubungan signifikan

dengan status gizi balita.

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Nurjanah (2017) tentang

hubungan jarak kelahiran dan jumlah balita dengan status gizi di rw 07 wilayah

kerja puskesmas cijerah kota bandung menyatakan bahwa adanya hubungan jarak

kelahiran dengan status gizi balita dengan nilai p value = 0,022. Berdasarkan hasil

uji statistik menunjukkan terdapat hubungan jarak kelahiran dengan status gizi

balita, dengan nilai p value = 0,022 (p value = 0,05).

Menurut penelitian Hidayah (2021) tentang jarak kelahiran terhadap status

gizi balita di wilayah kerja puskesmas muara fajar. Menyatahkan bahwa adanya

hubungan jarak kelahiran dengan status gizi balita dengan nilai p value = 0.00 dari

hasil uji chi-square, dengan menggunakan sistem komputerisasi dari data mentah

yang didapatkan melalui kuesioner menunjukkan hasil dengan p-value = 0.00

Maka Ho di tolak dan Ha diterima artinya ada hubungan antara jarak kelahiran

dengan status gizi balita di wilayah kerja Puskesmas Muara Fajar.

2.4. Tingkat Pendapatan Keluarga

2.4.1 Pengertian Tingkat Pendapatan Keluarga

Tingkat pendapatan merupakan faktor yang menentukan kualitas dan

kuantitas makanan yan dikonsumsi. Kemampuan keluarga untuk membeli bahan

makanan tergantung pada besar kecilnya pendapatan, keluarga dengan pendapatan

terbatas kemungkinan besar akan kurang dapat memenuhi kebutuhan makananya

terutama untuk memenuhi kebutuhan zat gizi dalam tubuh (Depkes RI, 2018)

Umumnya jika pendapatan naik, jumlah dan jenis makanan cenderung ikut
26

bervariasi. Tingkat penghasilan ikut menentukan jenis pangan apa yang akan

dibeli dengan adanya tambahan uang. Semakin tinggi penghasilan, semakin besar

pula persentase dari penghasilan tersebut dipergunakan untuk membeli buah,

sayur mayur dan berbagai jenis bahan pangan lainnya. jadi penghasilan

merupakan factor penting bagi kualitas dan kuantitas antara penghasilan dan gizi

jelas ada hubungan yang menguntungkan. Pengaruh peningkatan penghasilan

terhadap perbaikan kesehatan dan kondisi keluarga lain yang mengadakan

interaksi dengan status gizi yang berlawanan hampir universal.

Menurut penelitian Gusman (2017) dan Khair (2018) dalam Lisbet

Sebataraja (2016). Masalah kekurangan gizi di Indonesia salah satunya

dikarenakan dari kehidupan masyarakat Indonesia yang cenderung masih di

bawah standar. Keadaan demikian sangat berpengaruh pada kecukupan gizi dalam

suatu keluaga. Keluarga yang masuk dalam kategori miskin, rentan terkena

masalah kekurangan gizi. Hal ini dikarenakan karena rendahnya kemampuan

untuk memenuhi gizi yang baik.

Selain itu, seorang ibu rumah tangga yang sehari-harinya terbiasa

menyiapkan makanan bagi anggota keluarganya harus mempunyai pengetahuan

dan ketrampilan tentang menu sehat dan gizi seimbang, sehingga makanan yang

disajikan menarik untuk dikonsumsikan dan balita tidak bosan, (Sediaoetama,

2016). Keterampilan ibu sangat diperlukan dalam upaya peningkatan status nutrisi

balitanya secara baik, dalam mengatur makanan agar menjadi lebih berguna bagi

tubuh, secara umum dinegara berkembang ibu memegang peranan penting dalam

memilih dan mempersiapkan pangan untuk dikonsumsi keluarga (Hardiansyah,

2017)
27

Pendapatan yang rendah dapat mempengaruhi banyak hal seperti pola

konsumsi makanan kurang bergizi, pemeliharaan kesehatan, dsb. Menurut Emil

Salim, bahwa kemiskinan adalah merupakan suatu keadaan yang dilukiskan

sebagai kurangnya pendapatan untuk memenuhi kebutuhan hidup yang paling

pokok seperti pangan, pakaian, tempat berteduh dan lain-lain. Salah satu akibat

kurangnya kesempatan kerja adalah rendahnya pendapatan masyarakat (Ahmadi

Abu, 2018).

2.4.2 Faktor Yang Mempengaruhi Tingkat Pendapatan Keluarga

Salah satu yang menyebabkan pendapatan keluarga menjadi rendah adalah

tingkat pendidikan yang terlampau rendah (Ahmadi Abu, 2018). Tingkat

pendidikan khususnya pendidikan ibu dapat berpengaruh pada kualitas

pengasuhan anak selain itu juga mempengaruhi derajat kesehatan karena unsur

pendidikan ibu sangat bepengaruh terhadap perubahan sikap dan perilaku hidup

sehat. Tingkat pendidikan yang lebih tinggi akan memudahkan orang untuk

menyerap informasi dan mengimplementasikan dalam perilaku dan gaya hidu

sehari-hari. (Depkes RI, 2018).

2.4.3 Hubungan Tingkat Pendapatan Keluarga Dengan Status Gizi Balita

Menurut penelitian Anggraini (2020) tentang hubungan tingkat

pendapatan keluarga dan pola asuh dengan status gizi balita di puskesmas jelapat

kabupaten barito kuala tahun 2020. Menyatakan bawha tingkat pendapatan

memiliki hubungan dengan status gizi balita dengan nilai p-value = 0,000 < α

0,05. Berdasarkan hasil uji statistik dengan chi square di dapatkan nilai p-value =

0,000 < α 0,05 maka Ho di tolakdan Ha di terima artinya ada hubungan yang
28

signifikan antara Tingkat Pendapatan Keluarga Dengan Status Gizi Di Puskesmas

Jelapat Kabupaten Barito Kuala 2020.

Menurut penelitian yang dilakukan kasumayanti (2020) tentang hubungan

pendapatan keluarga dengan status gizi balita di desa tambang wilayah kerja

puskesmas tambang kabupaten kampar tahun 2019 menyatakan bahwa ada

hubungan pendapatan keluarga dengan status gizi balita dengan nilai p-value

0,002. Berdasarkan uji statistik diperoleh nilai p value = 0.002 (p value ≤ 0,05),

dengan derajat kemaknaan (α = 0.05). Ini berarti ada hubungan pendapatan

keluarga dengan status gizi balita di Desa Tambang Wilayah Kejra Puskesmas

Tambang Kabupaten Kampar Tahun 2019.

2.5. Kerangka Konsep Penelitian

Variabel Independen

Jarak Kelahiran

Variabel Dependen
Status Gizi

Tingkat Pendapatan
Keluarga

Gambar 1. Kerangka Konsep

Berdasarkan kerangka konsep tersebut, jarak kelahiran dan tingkat

pendapatan keluarga mempengaruhi status gizi. Terdapat dua variabel yang

dipakai dalam penelitian ini, yaitu independen berupa Jarak kelahiran dan tingkat

pendapatan keluarga, sedangkan variabel dependennya yaitu status gizi balita.


29

2.6. Hipotesis Penelitian

1. Ada hubungan jarak kelahiran dengan status gizi balita di Wilayah Kerja

Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022.

2. Ada hubungan tingkat pendapatan dengan status gizi balita di Wilayah Kerja

Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022.


30

BAB III
METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan

pendekatan desain cross sectional, yaitu peneliti mempelajari hubungan

jarak kelahiran dan tingkat pendapatan keluarga terhadap status gizi balita

yang akan diobservasi sekali pada satu waktu tertentu.

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di Puskesmas Medan Tuntungan yang

berlokasi di jalan Melati, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan

Sumatera Utara. Penelitian dilaksanakana pada bulan Maret sampai bulan

juni 2022 di Puskesmas Medan Tuntungan.

3.3. Populasi dan Sampel

3.3.1 Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang memiliki anak balita

di wilayah kerja Puskesmas Medan Tuntungan dengan ibu sebagai

responden. Jumlah populasi pada saat penelitian adalah sebanyak 2.536

anak balita.

3.3.2 Sampel

Sampel adalah bagian populasi dengan menggunakan rumus slovin yaitu:

Keterangan:

n = adalah besar sampel


31

N = besar populasi

d = presisi 10%

Dengan demikian besar sampel adalah sebagai berikut

Jadi jumlah sampel dalam penelitian ini adalah: 97 Sampel

1) Kriteria Inklusi:

a) Ibu yang mempunyai balita di wilayah kerja puskesmas medan tuntungan

b) Bersedia menjadi sampel penelitian

c) Sehat jasmani dan rohani

d) dapat berkomunikasi dengan baik

2) Kriteria Eksklusi

Ibu yang mempunyai balita yang tidak hadir saat penelitian

3.4. Defenisi Operasional

Penelitian ini memiliki variabel bebas dan variabel terikat.

Variabel bebas ada dua yaitu Jarak Kelahiran dan Tingkat Pendapatan

Keluarga, sedangkan variable terikat adalah Status Gizi.

No Variabel Defenisi Alat Ukur Hasil Ukur Skala


Operasional

1. Status Gizi Status gizi Pengukuran - Kurus Ordinal


adalah keadaan TB/u Z-Score
fisik anak -3 SD <-
32

balita yang 2 SD
ditentukan - Normal
dengan Z-Score
melakukan -2 SD
pengukuran 2,0 SD
antropometri - Gemuk
berdasarkan Z-Score
indeks BB/U, di > 2
TB/U, BB/TB SD.
(Kemenkes RI,
2020.
Jarak kelahiran
2. Jarak adalah kurun Kuesioner Ordinal
- Baik
Kelahiran waktu dalam
jika, > 2
tahun antara
tahun
kelahiran
- Tidak baik
terakhir
jika, < 2
dengan
tahun
kelahiran
sekarang
(Illahi, 2017).

Tingkat Tingkat
3. Kuesioner - Baik Ordinal
Pendapatan pendapatan
Keluarga merupakan jika,
faktor yang UMR =
menentukan ≥Rp.3.37
kualitas dan 0.645,-
kuantitas - Tidak Baik
makanan yan jika,
dikonsumsi. UMR =
(Depkes RI, ≤Rp.3.37
2018). 0.645,-
Perkapita
l/bulan

3.5 Aspek Pengukuran

Metode pengukuran dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut:


33

3.5.1 Status gizi


Status gizi ditentukan dari data antropometri, dengan pengukuran

indikator BB/U, TB/U, dan BB/TB yang kemudian dikelompokan dan

dinilai sesuai standar WHO (Z-score), dengan menggunakan skala ordinal,

yaitu:

Status gizi berdasarkan indeks BB/U, dibagi menjadi 3 kategori, yaitu:

1. Gizi kurang : bila Z-Score terletak antara -3 SD sampai dengan <-2 SD.

2. Gizi baik : bila Z-Score terletak antara -2 SD sampai dengan 2 SD.

3. Gizi lebih : bila Z-Sccore terletak di > 2SD.

Status gizi berdasarkan indeks TB/U, dibagi menjadi 3 kategori, yaitu:

1. Pendek : bila Z-Score terletak antara -3 SD sampai dengan < -2 SD.

2. Normal : bila Z-Score terletak antara -2 SD sampai dengan 2 SD.

3. Tinggi : bila Z-Score terletak di > 2 SD.

Status gizi berdasarkan indeks BB/TB, dibagi menjadi 3 kategori, yaitu:

1. Kurus : bila nilai Z-Score terletak antara -3 SD sampai < -2 SD.

2. Normal : bila Z-Score terrletak antara -2 SD sampai 2,0 SD.

3. Gemuk : bila Z-Score terletak di >2 SD.

3.5.2 Jarak kelahiran


Data jarak kelahiran dapat diukur dengan menggunakan skala

nominal berdasarka 2 kategori, yaitu:

1. Dekat, jika < 2 tahun

2. Jauh, jika ≥ 2 tahun


34

3.5.3 Data tingkat pendapatan keluarga


Tingkat Pendapatan keluarga dikategorikan menjadi dua, yaitu ≥

UMR dan < UMR (KPTS, 2016) data di ambil dengan menggunakan skala

nominal Berdasarkan kategori:

1. Rendah, jika < UMR: < Rp.3.370.645,- perkapita/bulan

2. Tinggi, jika ≥ UMR: ≥ Rp. 3.370.645,- perkapita/bulan

3.6. Metode Pengumpulan Data

3.6.1 Data Primer

Data primer diperoleh dengan wawancara menggunakan kuesioner

pada ibu yang mempunyai anak balita, meliputi: karakteristik anak (umur,

tanggal lahir, dan jenis kelamin), data status gizi diperoleh dari

pengukuran tinggi badan dan berat badan balita berdasarkan BB/U, TB/U,

dan BB/TB, data berat badan anak diperoleh melalui pengukuran dengan

menggunakan timbangan dengan tingkat ketelitian 0,1 kg, data tinggi

badan anak diperoleh melalui pengukuran dengan menggunakan

mikrotois, data jarak kelahiran diperoleh melalui wawancara langsung

dengan menggunakan kuesioner, serta data tingkat pendapatan keluarga

diperoleh dari wawancara langsung dengan menggunakan kuesioner

tingkat pendapatan keluarga.

3.6.2 Data Sekunder

Data sekunder yang diperlukan untuk melihat status gizi balita dan jumlah

balita di wilayah kerja Puskesmas Medan Tuntungan yaitu berupa data status gizi

balita dan profil Puskesmas Medan Tuntungan.


35

3.7. Teknik Analisa Data

Analisis data pada penelitian ini adalah analisis dengan menggunakan univariat

dan bivariat.

1. Analisis univariat

Data yang telah dikumpul kemudian dianalisis univariat dimaksudkan

untuk melihat gambaran distribusi frekuensi variabel independen yaitu jarak

kelahiran dan tingkat pendapatan keluarga berdasarkan kuesioner jarak

kelahiran, tingkat pendapatan keluarga variabel dependennya adalah status

gizi.

2. Analisis bivariate

Analisis bivariat dilakukan untuk mengetahui hubungan variabel dependen

dan independen dalam bentuk tabulasi silang (crosstab) dengan menggunakan

program SPSS dengan uji statistik Chi-Square. Uji Chi-Square berguna untuk

menguji hubungan atau pengaruh dua buah variabel nominal dan mengukur

kuatnya hubungan antara variabel yang satu dengan variabel nominal lainnya.
36
37

BAB IV
HASIL PENELITIAN

4.1. Gambaran Lokasi Penelitian

Puskesmas Medan Tuntungan adalah puskesmas yang mencakup enam

wilayah kelurahan dengan jumlah penduduk 30.458 jiwa. Letak Geografis

Puskesmas Medan Tuntungan terletak dijalan bunga melati II kecamatan

Medan Tuntungan. Wilayah kerja Puskesmas Medan Tuntungan meliputi luas

wilayah 806,3 Ha, jumlah kelurahan terdiri dari 6 kelurahan, jumlah

Lingkungan sebanyak 29 Lingkungan, jumlah Kepala Keluarga sebanyak

5.150, jumlah Penduduk sebanyak 30458 jiwa.

4.2. Analisis Univaria

4.2.1 Distribusi Frekuensi Karakeristik Responden


Demografi responden dalam penelitian ini menggambarkan variabel

penelitian meliputi jenis kelamin dan umur. Adapun distribusi frekuensi

responden dapat dilihat pada tabel dibawah ini :

Tabel 2. Karakterisitik Responden Balita Berdasarkan Jenis Kelamin Di Wilayah


Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Kota Medan Tahun 2022 (n = 50)

No Jenis Kelamin Frekuensi (n) Presentase (%)


1 Laki-laki 21 42,0
2 Perempuan 29 58,0
Total 50 100,0

Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa berjenis kelamin laki-

laki sebanyak 21 responden (42,0%) sedangkan perempuan sebanyak 29

responden (58,0%).
38

Tabel 3. Karakterisitik Responden Balita Berdasarkan Umur Di Wilayah Kerja


Puskesmas Medan Tuntungan Kota Medan Tahun 2022 (n = 50)

No Kategori umur Frekuensi (n) Presentase (%)


1 1- – 2 tahun 23 46,0
2 3 – 4 tahun 27 54,0
Total 56 100,0

Berdasarkan tabel 4.1 dapat diketahui bahwa mayoritas umur

responden pada 3-4 tahun sebanyak 27 responden (54,0%), dan responden

yang berumur 1-2 tahun sebanyak 23 responden (46,0%)

4.2.2 Distribusi Frekuensi Jarak Kelahiran Dan Tingkat Pendapatan Keluarga


Terhadap Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Medan
Tuntungan Tahun 2022

Data yang berhubungan dengan Distribusi Frekuensi Jarak Kelahiran

Dan Tingkat Pendapatan Keluarga Terhadap Status Gizi yang ditunjukkan

dalam distribusi frekuensi dan presentase, dinyatakan pada table dibawah ini :

Tabel 4. Distribusi Frekuensi Jarak Kelahiran Terhadap Status Gizi Balita Di

Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022

No Jarak Kelahiran Frekuensi (n) Presentase (%)


1 <2 Tahun 23 46,0
2 >2 Tahun 27 54,0
Total 50 100,0

Berdasarkan hasil penelitian pada tabel 1 diketahui bahwa dari 50

responden, dengan jarak kelahiran <2 tahun sebanyak 23 responden (46,0%)

dan responden yang memiliki jarak kelahiran >2 tahun sebanyak 27

responden (54,0%).
39

Tabel 5. Distribusi Frekuensi Tingkat Pendapatan Keluarga Terhadap Status Gizi


Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022

No Tingkat Pendapatan Frekuensi (n) Presentase (%)


1 <UMR 21 42,0
2 >UMR 29 58,0
Total 50 100,0

Berdasarkan hasil penelitian pada tabel 2 diketahui bahwa dari 50

responden, dengan tingkat pendapatan <UMR sebanyak 21 responden

(42,0%), sedangkan responden yang memiliki >UMR sebanyak 29 responden

(58,0%).

Tabel 6. Distribusi Frekuensi Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas


Medan Tuntungan Tahun 2022

No Status Gizi (Z Score) Frekuensi (n) Presentase (%)


1 Kurang 19 38,0
2 Baik 31 62,0
Total 50 100,0

Berdasarkan hasil penelitian pada tabel 3 diketahui bahwa dari 50

responden, dengan status gizi kurang sebanyak 19 responden (38,0%) dan

responden yang memiliki status gizi baik sebanyak 31 responden (62,0%).

4.3 Analisis Bivariat


4.3.1 Distribusi Frekuensi Hubungan Jarak Kelahiran Dan Tingkat
Pendapatan Keluarga Terhadap Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja
Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022

Hubungan Jarak Kelahiran dan Tingkat Pendapatan Keluarga

Terhadap Status Gizi Balita di wilayah kerja Puskesmas Medan Tuntungan

Tahun 2022 dapat dilihat pada tabel dibawah ini.


40

Tabel 7. Distribusi Hubungan Jarak Kelahiran Terhadap Status Gizi Balita Di


Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022

Status Gizi
Jarak
Kurang Baik Total
Kelahiran P.Value
n % n %
<2 Tahun 9 39,1 14 60,9 23
>2 Tahun 10 37,0 17 63,0 27 0,227
Total 19 38,0 31 62,0 50

Berdasarkan tabel diatas menunjukan bahwa jarak kelahiran yang

kurang dari 2 tahun dengan status gizi kurang sebanyak 9 responden (39,1%)

dan status gizi baik sebanyak 14 responden (60,9%). Jarak kelahiran lebih

dari 2 tahun dengan status gizi kurang sebanyak 10 responden (37,0%) dan

status gizi baik sebanyak 17 responden (63,0%) dari total keseluruhan 50

responden. Dari tabel diatas menunjukkan bahwa nilai probabilitas (0,227) ˃

0,05 berarti H0 diterima dan Ha ditolak, sehingga tidak ada hubungan jarak

kelahiran terhadap status gizi balita di wilayah kerja puskesmas medan

tuntungan tahun 2022.

Tabel 8. Distribusi Hubungan Tingkat Pendapatan Keluarga Terhadap Status Gizi


Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022

Status Gizi
Tingkat
Kurang Baik Total
Pendapatan P.Value
n % n %
<UMR 9 42,9 12 57,1 21
>UMR 10 34,5 19 65,5 29 0,194
Total 19 38,0 31 62,0 50
41

Berdasarkan tabel diatas menunjukan bahwa tingkat pendapatan

kurang dari UMR dengan status gizi kurang sebanyak 9 responden (42,9%)

dan status gizi baik sebanyak 12 responden (57,1%) sedangkan tingkat

pendapatan lebih dari UMR dengan status gizi kurang sebanyak 10 responden

(34,5%) dan status gizi baik sebanyak 19 responden (65,5%) dari total

keseluruhan 50 responden. Dari tabel diatas menunjukkan bahwa nilai

probabilitas (0,194) ˃ 0,05 berarti H0 diterima dan Ha ditolak, sehingga tidak

ada hubungan tingkat pendapatan keluarga terhadap status gizi balita di

wilayah kerja puskesmas medan tuntungan tahun 2022.


42

BAB V
PEMBAHASAN

Penelitian ini membahas tentang hubungan jarak kelahiran dan tingkat

pendapatan keluarga terhadap status gizi balita di wilayah kerja puskesmas

medan tuntungan tahun 2022 yang dilakukan terhadap 50 responden.

5.1. Jarak Kelahiran Dengan Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puseksams
Medan Tuntungan Tahun 2022

Hasil penelitian menunjukkan bahwa jarak kelahiran yang kurang dari

2 tahun dengan status gizi kurang sebanyak 9 responden (39,1%) dan status

gizi baik sebanyak 14 responden (60,9%). Jarak kelahiran lebih dari 2 tahun

dengan status gizi kurang sebanyak 10 responden (37,0%) dan status gizi baik

sebanyak 17 responden (63,0%) sehingga didapatkan nilai probabilitas 0,227

˃ 0,05 berarti H0 diterima dan Ha ditolak, sehingga tidak ada hubungan jarak

kelahiran terhadap status gizi balita di wilayah kerja puskesmas medan

tuntungan tahun 2022.

Penelitian ini juga sejalan dengan penelitian (Karundeng & Kundre,

2018) di Puskesmas Kao tentang hubungan jarak kelahiran dengan status gizi

balita menunjukkan tidak ada hubungan antara jarak kelahiran dengan status
43

gizi balita

dengan P value 0,95. Anak yang masih berusia dibawah 2 tahun masih sangat

memerlukan perawatan ibunya, baik perawatan makanan maupun perawatan

kesehatan dan kasih sayang, jika dalam masa 2 tahun itu ibu sudah hamil lagi

maka bukan saja perhatian ibu terhadap anak saja yang berkurang, tetapi

pemberian ASI juga dapat terhenti. Selain anak belum dipersiapkan secara

baik untuk menerima makanan pengganti ASI, terkadang mutu gizi

makanan tersebut juga sangat rendah, hal ini akan lebih cepat mendorong

anak ke keadaan yang lebih buruk yaitu gizi tidak mencukupi, yang apabila

tidak segera diperbaiki, maka dapat menyebabkan kematian. karena itu,

maka upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga, disamping memperbaiki

gizi juga perlu memperhatikan pengaturan jarak kelahiran dan kehamilan

(Marimbi, 2016).

Konsumsi makanan sangat berpengaruh terhadap status gizi.

Konsumsi makanan menyangkut kualitas dan kuantitas makanan yang

dikonsumsi seseorang. Semakin baik kualitas dan kuantitas makanan yang

dikonsumsi seseorang, maka semakin baik pula status gizi orang tersebut,

begitu juga sebaliknya semakin buruk tingkat konsumsi seseorang maka

semakin buruk juga status gizi orang tersebut, selain itu pengaturan jarak

kelahiran juga sangat berpengaruh terhadap status gizi pada anak. Banyak

faktor yang mempengaruhi status gizi anatara lain, Asupan makan, penyakit

infeksi, persediaan pangan, pola asuh anak tidak memadai, jarak kelahiran

yang pendek dan lingkungan (Pemerintah Republik Indonesia, World Health


44

Organization, 2019)

Pada penelitian ini dapat dilihat bahwa balita yang memiliki jarak

kelahiran lebih dari 2 tahun mayoritas memiliki status gizi yang normal, ini

menunjukkan bahwa jarak kelahiran merupakan hal yang sangat berkaitan

dengan status gizi, dapat diasumsikan ibu yang memiliki anak dengan jarak

kelahiran lebih dari dua tahun akan memiliki banyak waktu untuk

mempersiapkan kebutuhan anaknya

baik dari segi perhatian ataupun kebutuhan makanan. Sehingga merupakan

hal yang sangat penting bagi ibu untuk memperhatikan pengaturan jarak

kelahiran antara anak yang satu dengan yang lainnya.

5.2. Tingkat Pendapatan Dengan Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja


Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pendapatan kurang dari

UMR dengan status gizi kurang sebanyak 9 responden (42,9%) dan status

gizi baik sebanyak 12 responden (57,1%) sedangkan tingkat pendapatan lebih

dari UMR dengan status gizi kurang sebanyak 10 responden (34,5%) dan

status gizi baik sebanyak 19 responden (65,5%) sehingga didapatkan nilai

probabilitas 0,194 ˃ 0,05 berarti H0 diterima dan Ha ditolak, sehingga tidak

ada hubungan tingkat pendapatan terhadap status gizi balita di wilayah kerja

puskesmas medan tuntungan tahun 2022. Orangtua responden pada penelitian

ini rata-rata memiliki pekerjaan sebagai pegawai negeri sipil, selain itu tenaga

honorer pun memiliki pendapatan diluar dari gaji yang didapatkan dari
45

perusahaan, mereka memiliki usaha-usaha bisnis yang mampu membiayai

segala kebutuhan yang diperlukan dalam keluarga mereka, mereka pun

mengatakan bahwa kebutuhan anak-anak mereka dapat mereka penuhi pada

saat ini sehingga status gizi anak mereka sangat baik tanpa ada sedikitpun

kekurangan.

Penyebab timbulnya gizi kurang pada balitadapat dipengaruhi oleh

beberapa faktor penyebab, diantaranya adalah penyebab langsung, penyebab

tidak langsung, akar masalah dan pokok masalah. Faktor penyebab langsung

yaitu makanan dan penyakit infeksi yang mungkin diderita oleh anak.

Penyebab tidak langsung diantaranya adalah ketahanan pangan dalam

keluarga, pola pengasuhan anak, pelayanan kesehatan serta kesehatan

lingkungan. pelayanan kesehatan dan kesehatan lingkungan adalah sarana dan

prasarana pelayanan kesehatan dasar yang dapat dijangkau oleh keluarga,

serta tersedianya air bersih (Istiono, Suryadi, Haris, Irnizarifka, Tahitoe,

Hasdianda, Fitria & Sidabutar, 2018).

5.3. Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan


Tahun 2022
Status gizi adalah ukuran mengenai kondisi tubuh seseorang yang

dapat dilihat dari makanan yang dikonsumsi dan penggunaan zat-zat di dalam

tubuh (Almatsier, 2016). Berdasarkan penelitian hasil distribusi frekuensi

sampel berdasarkan status gizi yaitu paling banyak baik sebanyak 31

responden (62,0%) dan responden yang memiliki status gizi kurang 19


46

responden (38,0%).

Menurut Santoso (2017) dan Moehji (2019) faktor-faktor yang

mempengaruhi status gizi ada 2 yaitu faktor langsung meliputi asupan

makanan dan infeksi. Faktor tidak langsung meliputi sosial ekonomi,

pendapatan orang tua, pengetahuan gizi, besar keluarga, pendidikan gizi,

budaya, pekerjaan, aktivitas fisik dan durasi tidur. Terpenuhinya kebutuhan

zat gizi adalah hal yang sangat diperlukan untuk mencapai tingkat kesehatan

yang optimal. Asupan zat-zat gizi yang seimbang dengan kebutuhan remaja

akan membantu remaja mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang

optimal. Ketidakseimbangan asupan kebutuhan zat gizi dapat menimbulkan

masalah gizi baik berupa masalah gizi lebi maupun gizi kurang

(Sulistyoningsih, 2019).

5.4. Hubungan Jarak Kelahiran Dan Tingkat Pendapatan Keluarga


Terhadap Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja Puskesamas Medan
Tuntungan Tahun 2022

Berdasarkan uji statistik Chi Square pada tabel 7 didapatkan bahwa

nilai probabilitas Jarak Kelahiran 0,227 ˃ 0,05 yang berarti H0 diterima dan

Ha ditolak, serta pada tabel 8 didapatkan bahwa nilai probabilitas Tingkat

Pendapatan 0,194 > 0,05 yang berarti H0 diterima dan Ha ditolak

menunjukkan tidak ada hubungan jarak kelahiran dan tingkat pendapatan

keluarga terhadap status gizi balita di wilayah kerja puskesamas medan

tuntungan tahun 2022.


47

Tingkat pendapatan merupakan faktor yang menentukan kualitas dan

kuantitas makanan yang dikonsumsi. Kemampuan keluarga untuk membeli

bahan makanan tergantung pada besar kecilnya pendapatan, keluarga dengan

pendapatan terbatas kemungkinan besar akan kurang dapat memenuhi

kebutuhan makananya terutama untuk memenuhi kebutuhan zat gizi dalam

tubuh (Depkes RI, 2016 : 3). Umumnya jika pendapatan naik, jumlah dan

jenis makanan cenderung ikut bervariasi. Tingkat penghasilan ikut

menentukan jenis pangan apa yang akan dibeli dengan adanya tambahan

uang. Semakin tinggi penghasilan, semakin besar pula persentase dari

penghasilan tersebut dipergunakan untuk membeli buah, sayur mayur dan

berbagai jenis bahan pangan lainnya. jadi penghasilan merupakan factor

penting bagi kualitas dan kuantitas antara penghasilan dan gizi jelas ada

hubungan yang menguntungkan. Pengaruh peningkatan penghasilan terhadap

perbaikan kesehatan dan kondisi keluarga lain yang mengadakan interaksi

dengan status gizi yang berlawanan hampir universal.

Hal ini sesuai dengan Penelitian yang dilakukan oleh Hartiwi (2017)

yaitu tidak ada hubungan antara tingkat pendapatan keluarga dengan status

gizi balita di dusun ngentak banjar arum kalibawang kulon progo dengan nilai

p value

0.89. Pada kondisi pendapatan yang baik, pemenuhan kebutuhan makanan

akan menjadi prioritas utama, sehingga pada kelompok masyarakat

berpendapatan baik akan terlihat bahwa hasil pendapatan sebagian besar

digunakan untuk membeli makanan. Hasil pengujian ini sesuai dengan


48

hipotesis yang berbunyi “tidak ada hubungan jarak kelahiran dan tingkat

pendapatan keluarga terhadap status gizi balita di wilayah kerja puskesmas

medan tuntungan tahun 2022”.

BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN

Suatu penelitian uji chi square telah dilakukan untuk melihat adanya

hubungan jarak kelahiran dan tingkat pendapatan keluarga terhadap status

gizi balita di wilayah kerja puskesmas medan tuntungan tahun 2022.


49

Sembilan puluh tujuh responden dengan menilai hubungan status gizi telah

direkrut dengan mengumpulkan data menggunakan kuesioner data demografi.

Dalam bab ini akan menampilkan kesimpulan dan saran.

6.1. Kesimpulan

1. Responden yang direkrut dalam penelitian ini menunjukkan bahwa dari

50 responden, dengan jarak kelahiran <2 tahun sebanyak 23 responden

(46,0%) dan responden yang memiliki jarak kelahiran >2 tahun sebanyak

27 responden (54,0%).

2. Responden yang direkrut dalam penelitian ini menunjukkan bahwa dari

50 responden, dengan tingkat pendapatan <UMR sebanyak 21 responden

(42,0%), sedangkan responden yang memiliki >UMR sebanyak 29

responden (58,0%).

3. Responden yang direkrut dalam penelitian ini menunjukkan bahwa dari

50 responden, dengan status gizi kurang sebanyak 19 responden (38,0%)

dan responden yang memiliki status gizi baik sebanyak 31 responden

(62,0%).

4. Berdasarkan hasil uji chi square pada tabel 7 menunjukan bahwa nilai P.

Value adalah (0,227) ˃ 0,05 yang berarti H0 diterima dan Ha ditolak,

menunjukkan tidak ada hubungan jarak kelahiran terhadap status gizi

balita di wilayah kerja puskesmas medan tuntungan tahun 2022.

5. Berdasarkan hasil uji chi square pada tabel 7 menunjukan bahwa nilai P.

Value adalah (0,194) ˃ 0,05 yang berarti H0 diterima dan Ha ditolak,


50

menunjukkan tidak ada hubungan tingkat pendapatan keluarga terhadap

status gizi balita di wilayah kerja puskesmas medan tuntungan tahun

2022.

6.2. Saran
1. Bagi Mahasiswa Gizi

Hasil penelitian dapat digunakan sebagai bahan masukan dan menambah

wawasan mahasiswa dalam menilai status gizi seseorang terutama pada

masyarakat yang akan dijumpai.

2. Bagi Peneliti

Hasil penelitian ini diharapkan menjadi panduan bagi peneliti agar

bilamana ada penelitian selanjutnya dapat dibuat lebih baik khususnya

dalam ilmu gizi.

3. Bagi Institut Kesehatan Sumatera Utara

Hasil penelitian ini diharapkan menjadi salah satu bahan masukan dalam

mengembangkan ilmu gizi tentang status gizi.

4. Bagi Peneliti Selanjutnya

Diharapkan kepada peneliti selanjutnya agar dapat melanjutkan

penelitian ini untuk mengembangkan wawasan dan ilmu pengetahuan

tentang status gizi pada masyarakat.


51

DAFTAR PUSTAKA

A.Sholikah, E. Rustiana, A. Yuniastuti. (2017). Faktor-Faktor yang berhubungan


dengan Status Gizi Balita di Pedesaan dan Perkotaan. Public Health
Perspective Journal, 2(1), 9-18.
Ahmad, Abu. 2003. Ilmu Sosial Dasar. Jakarta. Rineka Cipta.
Auliya, C., Handayani, O. W., & Budiono, I. (2015) Profil Status Gizi Balita Ditinjau
Dari Topografi Wilayah Tempat Tinggal (Studi Di Wilayah Pantai Dan
Wilayah Punggung Bukit Kabupaten Jepara)
Almatsier S., 2017. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Arisman, M.. (2017). Gizi Daur Hidup. Jakarta: EGC.
Badan litbangkes kementerian kesehatan RI. (2018). Riset kesehatan dasar, Jakarta
Candra, (2017). Jarak kelahirana anak. Jakarta: EGC.
Departemen Kesehatan RI. 2018. Pengelolaan Program Perbaikan Gizi
Kabupaten/Kota. Jakarta: Depkes RI.
Erni Yuniati, Jarak Kelahiran Mempengaruhi Status Gizi Balita Di Posyandu Dusun
Sungai Gambir Kabupaten Bungo 2020.
Febby Anggraini, Nurul Indah Qariati, Eka Handayani, Hubungan Tingkat
Pendapatan Keluarga Dan Pola Asuh Dengan Status Gizi Balita Di
Puskesmas Jelapat Kabupaten Barito Kuala T 2020.
Gusman, (2017). Masalah kekurangan gizi di Indonesia. Jakarta: EGC.
Hockenberry, M.J., & Wilson, D. (2018). Essential of pediatric nursing. St. Louis:
Mosby Year Book.
Hidayah, Nurul. (2021). Jarak kelahiran terhadap status gizi balita di wilayah kerja
puskesmas muara fajar tahua 2016. Jurnal Endurance : Kajian Ilmiah
Problema Kesehatan E-ISSN2477-6521 Vol 6(1) Februari 2021 (11-15)
Illahi, R. K., (2017). Hubungan Pendapatan Keluarga, Berat Lahir, dan Panjang
Lahir dengan Kejadian Stunting Balita 24-59 Bulan di Bangkalan. Jurnal
Manajemen Kesehatan Yayasan RS Dr. Soetomo, 3(1): 1-24.
Kasumayanti, Muhnil Aulia, Hubungan Pendapatan Keluarga Dengan Status Gizi
Balita Di Desa Tambang Wilayah Kerja Puskesmas Tambang Kabupaten
Kampar 2020.
52

Lani Ribka Karundeng, Amatus Yudi Ismanto, Rina Kundre, Hubungan Jarak
Kelahiran Dan Jumlah Anak Dengan Status Gizi Balita Di Puskesmas Kao
Kecamatan Kao Kabupaten Halmahera Utara 2015.
Marimbi, Hanum. (2016). Tumbuh Kembang, Status Gizi dan Imunisasi Dasar Pada
Balita. Yogyakarta: Nuha Medika.
Meta Agrifina, Hubungan Pola Asuh Ibu Dan Tingkat Sosial Ekonomi Dengan Status
Gizi Anak Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan 2018.
(Skripsi Universitas Sumatera Utara).
Nurjanah, N., & Septiani, T. D. (2017). Hubungan Jarak Kelahiran dan Jumlah
Balita dengan Status Gizi di RW 07 Wilayah Kerja Puskesmas Cijerah Kota
Bandung. Jurnal Keperawatan Anak, 1(2).
Nurul Hidayah, Jarak Kelahiran Terhadap Status Gizi Balita Di Wilayah Kerja
Puskesmas Muara Fajar 2021
Notoatmodjo, S. (2016). Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Potter, P.A., & Perry, A.G. (2016). Clinical nursing skills and techniques (3rd ed.).
St. Louis: Mosby Company.
Rahayu, Sri, Feni. (2018). Hubungan Antara Jarak Kelahiran yang Dekat.
Rahmat Irsyada, Hastie Audytra, Penerapan Jaringan Syaraf Tiruan Model Adaline
Pada Klasifikasi Status Gizi Balita (Berdasarkan Metode Antropometri) 2019.
Rahayu, S., Djuhaeni, H., Nugraha, G. I., & Mulyo, G. E. (2017). Hubungan
pengetahuan, sikap, perilaku dan karakteristik ibu tentang ASI.
Supariasa, I. D. N., Bakri, B., & Fajar, I. (2016). Penilaian status gizi. Jakarta: EGC.
Soehardjo. (2016). Perencanaan pangan dan gizi. Jakarta: Bumi Aksara.
Santrock, J.W. (2016). Live span development. Jakarta: Erlangga
Soetjiningsih, 2017. Tumbuh Kembang Anak. Jakarta. EGC
Supariasa, I Dewa Nyoman. 2016. Penilaian Status Gizi. Jakarta. Penerbit Buku.
Kedokteran EGC.
UNICEF. (2012). Ringkasan kajian gizi. Jakarta: Pusat Promosi Kesehatan
Kementerian Kesehatan RI.
World Health Organization. 2014. International Statistical Classification of Disease
and Related Health Problems Tenth Revision. Volume 2 second edition.
Geneva: World Health Organization.
53

Lampiran 1. Surat Permohonan Menjadi Responden


LEMBAR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

Saya yang bernama Serius Zalukhu dengan NIM 1808009 adalah


mahasiswa Institut Kesehatan Sumatera Utara (INKes Sumut). Saat ini saya
sedang melakukan penelitian tentang “Hubungan Jarak Kelahiran Dan
Tingkat Pendapatan Keluarga Terhadap Status Gizi Balita Di Wilayah
Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022”. Penelitian ini
merupakan salah satu kegiatan dalam menyelesaikan tugas akhir di Program
Studi Ilmu Gizi INKes Sumut.
Penelitian ini bertujuan untuk menambah wawasan keilmuan dalam bidang
gizi khususnya status gizi dan tidak merugikan serta peneliti juga tidak mengekspos
data pribadi. Untuk itu kesediaan Bapak/Ibu untuk mengizinkan saya meneliti dan
menjadi responden dalam penelitian ini untuk memberikan data dengan jujur dan apa
adanya. Jika Bapak/Ibu bersedia, dapat menandatangani lembar persetujuan ini
sebagai bukti kesukarelaan.
Partisipasi Bapak/Ibu dalam penelitian ini bersifat sukarela dan identitas
Bapak/Ibu dan semua informasi yang diberikan akan dirahasiakan dan hanya
digunakan untuk keperluan penelitian ini. Terima kasih atas partisipasi Bapak/Ibu
dalam penelitian ini.

Medan, September 2022

Peneliti Responden

(Serius Zalukhu) ( )
54

Lampiran 2. Master Data


MASTER TABEL
HUBUNGAN JARAK KELAHIRAN DAN TINGKAT PENDAPATAN
KELUARGA TERHADAP STATUS GIZI BALITA DI WILAYAH
KERJA PUSKESMAS MEDAN TUNTUNGAN
TAHUN 2022

Jenis Jarak Tingkat


No Umur BB TB Z.Score Status Gizi
Kelamin Kelahiran Pendapatan
1 2 1 1 1 15,5 kg 93,2 cm >2 sd 2
2 1 2 2 2 6,3 kg 66,3 cm <3 sd 1
3 2 2 2 1 8,1 kg 73,1 cm <2 sd 1
4 1 1 2 2 16,8 kg 95,9 cm >3 sd 2
5 2 1 1 2 15,3 kg 90,4 cm >3 sd 2
6 2 2 2 2 7,5 kg 72,5 cm <3 sd 1
7 1 1 2 1 9,0 kg 79,9 cm <3 sd 1
8 1 2 1 1 14,3 kg 86,7 cm >2 sd 2
9 2 1 2 2 12,0 kg 80,5 cm >2 sd 2
10 2 2 2 1 21,2 kg 92,2 cm <2 sd 1
11 2 1 1 1 12,9 kg 95,9 cm <3 sd 1
12 1 2 2 1 12,1 kg 94,7 cm >2 sd 2
13 1 2 1 2 11,4 kg 89,2 cm >3 sd 2
14 2 2 2 2 8,1 kg 75,8 cm >1 sd 2
15 1 2 1 1 10,8 kg 78,1 cm >1 sd 2
16 2 1 2 2 11,3 kg 80,5 cm >1 sd 2
17 2 1 1 2 14,9 kg 89,2 cm <1 sd 1
18 1 2 2 2 9,4 kg 75,8 cm >3 sd 2
19 2 2 1 1 13,3 kg 78,1 cm >2 sd 2
20 1 2 2 1 13,4 kg 80,5 cm >3 sd 2
21 1 1 2 2 8,6 kg 89,2 cm >2 sd 2
22 2 1 1 2 10,2 kg 80,5 cm >1 sd 2
23 1 2 2 2 15,2 kg 84,2 cm <1 sd 1
24 1 1 1 1 13,3 kg 86,5 cm <3 sd 1
25 2 2 2 2 11,2 kg 78,7 cm >2 sd 2
26 2 1 1 1 13,4 kg 83,8 cm <3 sd 1
27 1 2 2 2 11,9 kg 96,1 cm <2 sd 1
28 2 2 1 1 14,5 kg 94,7 cm >3 sd 2
29 1 2 1 2 9,10 kg 90,7 cm >3 sd 2
30 2 1 2 1 11,2 kg 87,3 cm <3 sd 1
31 1 2 1 2 14,9 kg 88,9 cm <3 sd 1
32 2 2 2 2 13,6 kg 93,2 cm >2 sd 2
55

33 2 1 2 1 10,3 kg 66,3 cm >2 sd 2


34 2 1 1 2 13,3 kg 73,1 cm >2 sd 2
35 1 1 2 2 16,5 kg 95,9 cm >3 sd 2
36 1 2 1 1 11,2 kg 90,4 cm >2 sd 2
37 2 1 1 1 14,3 kg 72,5 cm >3 sd 2
38 2 2 1 1 11,1 kg 79,9 cm >1 sd 2
39 2 2 2 2 13,5 kg 86,7 cm >1 sd 2
40 1 1 2 2 9,9 kg 80,5 cm >1 sd 2
41 2 2 1 2 10,1 kg 92,2 cm <1 sd 1
42 2 1 2 1 8,6 kg 95,9 cm >3 sd 2
43 2 2 1 2 18,6 kg 94,7 cm >2 sd 2
44 2 1 2 2 14,5 kg 89,2 cm <3 sd 1
45 1 2 1 1 15,5 kg 75,8 cm <2 sd 1
46 1 1 2 2 11,2 kg 78,1 cm >1 sd 2
47 2 2 1 2 6,3 kg 80,5 cm <1 sd 1
48 2 2 2 1 13,3 kg 89,2 cm <3 sd 1
49 2 1 2 2 8,1 kg 75,8 cm >2 sd 2
50 1 1 1 2 15,2 kg 78,1 cm <3 sd 1

Keterangan :

Jenis Kelamin Umur Jarak Kelahiran


1 = Laki-laki 1 = 1 – 2 Tahun 1 = < 2 Tahun
2 = Perempuan 2 = 3 – 4 Tahun 2 = ≥ 2 Tahun

Tingkat Pendapatan Status Gizi


1 = < UMR 1 = <1 sd, <2 sd, <3 sd / Kurang
2 = ≥ UMR 2 = >1 sd, >2 sd, >3 sd / Baik

Frekuensi
56

Statistics

Jenis Kelamin Umur Jarak Tingkat Status Gizi


Kelahiran Pendapatan

Valid 50 50 50 50 50
N
Missing 0 0 0 0 0

Mean 1,58 1,54 1,54 1,58 1,62

Median 2,00 2,00 2,00 2,00 2,00

Std. Deviation ,499 ,503 ,503 ,499 ,490

25 1,00 1,00 1,00 1,00 1,00

Percentiles 50 2,00 2,00 2,00 2,00 2,00

75 2,00 2,00 2,00 2,00 2,00

Frekuensi Table

Jenis Kelamin

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

Laki-laki 21 42,0 42,0 42,0

Valid Perempuan 29 58,0 58,0 100,0

Total 50 100,0 100,0

Umur
57

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

1-2 Tahun 23 46,0 46,0 46,0

Valid 3-4 Tahun 27 54,0 54,0 100,0

Total 50 100,0 100,0

Jarak Kelahiran

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

<2 Tahun 23 46,0 46,0 46,0

Valid >2 Tahun 27 54,0 54,0 100,0

Total 50 100,0 100,0

Tingkat Pendapatan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

< UMR 21 42,0 42,0 42,0

Valid > UMR 29 58,0 58,0 100,0

Total 50 100,0 100,0


58

Status Gizi

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

<1 sd <2 sd <3sd 19 38,0 38,0 38,0

Valid >1 sd >2sd >3sd 31 62,0 62,0 100,0

Total 50 100,0 100,0

Crosstabs
Jarak Kelahiran – Status Gizi

Status Gizi Total


<1 sd <2 sd >1 sd >2sd
<3sd >3sd

Count 9 14 23

% within Jarak
39,1% 60,9% 100,0%
<2 Tahun Kelahiran
% within Status Gizi 47,4% 45,2% 46,0%

% of Total 18,0% 28,0% 46,0%


Jarak Kelahiran
Count 10 17 27

% within Jarak
37,0% 63,0% 100,0%
>2 Tahun Kelahiran
% within Status Gizi 52,6% 54,8% 54,0%

% of Total 20,0% 34,0% 54,0%

Count 19 31 50

% within Jarak
38,0% 62,0% 100,0%
Total Kelahiran

% within Status Gizi 100,0% 100,0% 100,0%

% of Total 38,0% 62,0% 100,0%


59

Chi-Square Tests

Value df Asymp. Sig. Exact Sig. (2- Exact Sig. (1- Point
(2-sided) sided) sided) Probability

Pearson Chi-Square ,023a 1 ,879 1,000 ,555

Continuity Correctionb ,000 1 1,000

Likelihood Ratio ,023 1 ,879 1,000 ,555

Fisher's Exact Test 1,000 ,555

Linear-by-Linear
,023c 1 ,880 1,000 ,555 ,227
Association

N of Valid Cases 50

a. 0 cells (,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 8,74.

b. Computed only for a 2x2 table

c. The standardized statistic is ,150.


60

Tingkat Pendapatan – Status Gizi

Crosstab

Status Gizi Total

<1 sd <2 sd >1 sd >2sd >3sd


<3sd

Count 9 12 21

% within Tingkat
42,9% 57,1% 100,0%
Pendapatan
< UMR

% within Status Gizi 47,4% 38,7% 42,0%

% of Total 18,0% 24,0% 42,0%


Tingkat Pendapatan
Count 10 19 29

% within Tingkat
34,5% 65,5% 100,0%
Pendapatan
> UMR

% within Status Gizi 52,6% 61,3% 58,0%

% of Total 20,0% 38,0% 58,0%

Count 19 31 50

% within Tingkat
38,0% 62,0% 100,0%
Pendapatan
Total

% within Status Gizi 100,0% 100,0% 100,0%

% of Total 38,0% 62,0% 100,0%


61

Chi-Square Tests

Value df Asymp. Sig. (2- Exact Sig. (2- Exact Sig. (1- Point Probability
sided) sided) sided)

Pearson Chi-Square ,363a 1 ,547 ,570 ,378

Continuity Correctionb ,094 1 ,759

Likelihood Ratio ,361 1 ,548 ,570 ,378

Fisher's Exact Test ,570 ,378

Linear-by-Linear
,355c 1 ,551 ,570 ,378 ,194
Association

N of Valid Cases 50

a. 0 cells (,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 7,98.

b. Computed only for a 2x2 table

c. The standardized statistic is ,596.


62

Lampiran 3. Lembar Kuesioner Penelitian

KUESIONER
HUBUNGAN JARAK KELAHIRAN DAN TINGKA PENDAPATAN
KELUARGA TERHADAP STATUS GIZI BALITA DI
WILAYAH KERJA PUSKESMAS MEDAN
TUNTUNGAN TAHUN 2022

Pengumpul Data : Tanggal :

A. DATA RESPONDEN (IBU BALITA)

1. Nama Responden :

2. Umur :……….Tahun

3. Alamat :

4. Pendidikan Terakhir :

a. Tidak Sekolah/Belum Tamat SD

b. Tamat SD

c. SMP

d. SMA

e. Diploma

f. Strata-1

5. Pekerjaan :

a. PNS

b. Pegawai Swasta

c. Wiraswasta

d. Petani
63

e. URT/Tdk Kerja

6. Jumlah anggota keluarga :…………Orang

B. DATA BALITA

1. Nama balita :

2. Tanggal lahir :

3. Jenis kelamin : [ ] Laki-laki [ ] Perempuan

4. Umur :

5. Anak ke : ……dari……bersaudara

6. Antropometri : Penilaian status gizi menggunakan batasan Standar WHO

2005

1. Berat badan : ……..,…… Kg

2. Tinggi/Panjang badan : ……..,……Cm

C. JARAK KELAHIRAN

Jarak kelahiran anak Ibu sekarang, dengan anak ibu sebelumnya?

a. < 2 tahun

b. ≥ 2 tahun

D. TINGKAT PENDAPATAN KELUARGA

1. < UMR : < Rp. 3.370.645,- perkapita/bulan

2. ≥ UMR : ≥ Rp. 3.370.645,- perkapita/bulan


64

Lampiran 4. Foto Dokumentasi


65

Lampiran 4. Formulir Bimbingan

FORMULIR BIMBINGAN SKRIPSI PRODI GIZI FAKULTAS ILMU


KESEHATAN INSTITUT KESEHATAN SUMATERA UTARA
TAHUN AJARAN 2021/2022

Nama Mahasiswa : Serius Zalukhu


NIM : 1808009
Pembimbing Skripsi : Sari Saraswati Purba, S.Gz.,M.K.M

NO. TANGGAL KEGIATAN BIMBINGAN TANDA TANGAN PARAF


MAHASISWA DOSEN
1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

Anda mungkin juga menyukai