Anda di halaman 1dari 18

DASAR DASAR ILMU PENDIDIKAN

Kelompok 4:

Haliya ( 18052034)
Rahmi suci nadira ( 18031164)
Rosa pebrina wendry (18029045)
Nur aini safitri (18029112)
KONSEP DASAR ASAS
PENDIDIKAN
ASAS- ASAS PENDIDIKAN

Asas pendidikan merupakan sesuatu kebenaran yang


menjadi dasar atau tumpuan berpikir, baik pada tahap
perancangan maupun pelaksanaan pendidikan. Khusus di
Indonesia, terdapat beberapa asas pendidikan yang
memberi arah dalam merancang dan melaksanakan
pendidikan nasional.Asas-asas tersebut bersumber dari
pemikiran dan pengalaman sepanjang sejarah
perkembangan pendidikan di Indonesia.
Ada empat asas yaitu:

• Tut Wuri Handayani,


• Asas Belajar Sepanjang Hayat,
• Asas Kemandirian dalam Belajar,
• Asas Alam Takambang Jadi Guru.
A. Tut Wuri Handayani, Ing Ngarsa Sung Tulada,
Ing Madya Mangun Karsa
• Asas ini merupakan gagasan yang mula-mula
dikemukakan oleh Ki Hajar Dewantara seorang perintis
kemerdekaan dan pendidikan nasional.
• Asas Tut wuri Handayani merupakan asas pendidikan
Indonesia yang bersumber dari asas pendidikan Taman
Siswa yang dikemukakan oleh Ki Hajar Dewantara yaitu
seorang perintis kemerdekaan dan pendidikan nasional.
Makna Tut wuri Handayani:

• Tut wuri : mengikuti perkembangan sang anak dengan


penuh perhatian yang berdasarkan cinta kasih tanpa
pamrih.
• Handayani : mempengaruhi dalam arti, merangsang,
memupuk, membimbing, dan menggairahkan anak agar
sang anak mengembangkan pribadi masing – masing
melalui disiplin .
Azas Tut Wuri Handayani dikembangkan oleh Drs.
R.M.P. Sostrokartono dengan menambahkan dua
semboyan lagi, yaitu:
1. Ing Ngarso Sung Tulodo 2. Ing Madya Mangu Karsa
• jika di depan memberi • di tengah membangkitkan
contoh kehendak
• adalah hal yang baik • Adalah diterapkan dalam
mengingat kebutuhan situasi ketika anak didik
kurang bergairah atau ragu-
anak maupun
ragu untuk mengambil
pertimbangan guru. keputusan atau tindakan,
sehingga perlu diupayakan
untuk memperkuat motivasi.
B. Asas Kemandirian Dalam Belajar
• Kemandirian dalam belajar diartikan sebagai aktifitas
belajar yang berlangsung lebih didorong oleh kemauan
sendiri, pilihan sendiri, dan tanggung jawab sendiri dari
pembelajaran.
• Belajar Mandiri dapat diartikan sebagai usaha individu
untuk melakukan kegiatan belajar secara sendirian
maupun dengan bantuan orang lain berdasarkan
motivasinya sendiri untuk menguasai suatu materi dan
atau kompetensi tertentu sehingga dapat digunakannya
untuk memecahkan masalah yang dijumpainya di dunia
nyata.
C. Asas Belajar Sepanjang Hayat
• Asas Belajar Sepanjang Hayat (life long learning)
merupakan sudut pandang dari sisi lain terhadap
pendidikan seumur hidup (life long education. Istilah
pendidikan seumur hidup erat kaitannya dan kadang-
kadang digunakan saling bergantian dengan makna yang
sama dengan istilah belajar sepanjang hayat.
Lanjutan..
• pendidikan sepanjang hayat didefinisikan sebagai tujuan
atau ide formal untuk pengorganisasian dan perstrukturan
pengalaman pendidikan.
• pendidikan sepanjang hayat menembus batas-batas
kelembagaan, pengelolaan, dan program yang telah
berabad-abad mendesakkan diri pada system pendidikan.
D. Alam Takambang Jadi Guru
• Alam takambang jadi guru adalah pepatah yang berasal
dari Minangkabau yang berarti ” alam terkembang
(terbentang luas) dijadikan sebagai guru “.
• Hal ini berarti bahwa bahwa alam sekitar yang dijadikan
sumber belajar bermakna jauh lebih luas dan lebih
bervariasi jika dibandingan  “guru” di sekolah sebagai
sumber belajar. Dengan hal yang seperti itu semua orang
akan mendapat peluang untuk belajar sepanjang hayat,
karena didukung dengan ketersediaan sumber belajar
dimana-mana.
IMPLIKASI ASAS PENDIDIKAN
1.Tut Wuri Handayani, Ing Ngarso Sung Tulada, Ing Madya Mangun
Karsa
• a.Seorang pendidik memberikan kesempatan kepada
siswa untuk mengemukakan ide dan prakarsa yang
berkaitan dengan mata pelajaran yang diajarkan.
• b.Seorang pendidik berusaha melibatkan mental siswa
dalam mengaktualisasikan pengalaman belajar.
• c.Peranan pendidik hanyalah bertugas mengarahkan
siswa, sebagai fisilitator, moitivator dan pembimbing
dalam rangka mencapai tujuan belajar .
2.Asas Kemandirian Belajar
• Implikasi dari asas kemandirian belajar dalam pendidikan
merupakan suatu wujud manifestasi Asas Kemandirian
dalam Belajar yang bukan hanya dalam berbentuk
kurikulum KTSP, namun juga dalam bentuk ko-kurikuler
dan ekstra kurikuler – sedang dalam lingkup perguruan
tinggi terwujud dalam kegiatan tatap muka dan kegiatan
terstruktur dan mandiri.
3.Asas Belajar Sepanjang Hayat
• a.Usaha pemerintah memperluas kesempatan belajar
telah mengalami peningkatan.
• b.Usaha pemerintah dalam pengadaan dan pembinaan
guru dan tenaga kependidikan pada semua jalur, jenis,
dan jenjang agar mereka dapat melaksanakan tugasnya
secara proporsional.
• c.Usaha pembaharuan kurikulum dan pengembangan
kurikulum dan isi pendidikan agar mampu memenuhi
tantangan pembangunan manusia Indonesia seutuhnya
yang berkualitas melalui pendidikan.
Lanjutan..
• d.Usaha pengadaan dan pengembangan sarana dan
prasarana yang semakin meningkat
• e.Pengadaan buku ajar diperuntukkan bagi berbagai
program pendidikan masyarakat .
• f.Usaha pengadaan berbagai program pembinaan
generasi muda
4.Alam Takambang Jadi Guru
• a.Menunjukkan sikap seseorang terhadap tanggung
jawab yang seharusnya dilaksanakan dalam rangka
pengembangan diri.
• b.Menunjukkan kepada tata sumber dari pengetahuan
dan teknologi atau keterampilan. Dengan menumbuh
kembangkan kemerdekaan.
• c.Menjadikan alam bebas sebagai sumber pengetahuan
dan pembelajaran bagi peserta didik

Anda mungkin juga menyukai