Anda di halaman 1dari 20

IDENTIFIKASI

KATION GOLONGAN
I
• Ion-ion golongan I : timbal (Pb), merkurium (I)
dan perak(Ag).
• Pereaksi golongan : asam klorida (HCl)
• Reaksi golongan : endapan putih dari timbel
klorida (PbCl2), merkurium (I) klorida (Hg2Cl2)
dan perak klorida (AgCl)
1. Ion Timbal (Pb2+)
a. Dengan asam klorida
Dengan asam klorida encer terbentuk endapan putih
Pb2+ + 2Cl- PbCl2
• Endapan larut dalam air panas, dan membentuk
kristal jarum kembali setelah dingin
• Endapan PbCl2 larut dalam HCl pekat atau kalium
klorida pekat membentuk ion tetrakloroplumbat
(II)
• PbCl2 + 2Cl- [PbCl4]2-
b. Dengan Hidrogen sulfida
• Dengan Hidrogen sulfida dalam suasana netral atau
asam encer terbentuk endapan hi­tam timbal
sulfida.
Pb2+ + H2S PbS↓ + 2H+
• Bila endapan PbS dipanaskan dengan hidrogen
peroksida (H2O2) endapan hitam akan berubah
menjadi putih karena terbentuk endapan putih
PbS + 4 H2O2 PbSO4 + 4H2O
c. Dengan larutan amonia
• Dengan larutan amonia terbentuk endapan putih
timbal hidroksida.
Pb2+ + 2NH3 + 2H2O Pb(OH)2↓ + 2NH4+
d. Dengan natrium hidroksida
• Dengan natrium hidroksida terbentuk endapan
putih timbal hidroksida
Pb2+ + 2OH- Pb(OH)2↓
• Endapan larut dalam reagen berlebih membentuk
ion tetrahidroksoplumbat
Pb(OH)2↓ + 2OH- Pb(OH) 42-
e. Dengan asam sulfat encer
• Dengan asam sulfat encer terbentuk endapan
putih timbal sulfat.
Pb2+ + SO42- Pb SO4↓
• Endapan larut jika ditambahkan asam sulfat pekat
dan panas.
Pb SO4↓ + H2SO4 Pb2+ + HSO4-↓
f. Dengan kalium kromat (K2CrO4)
• Dengan kalium kromat terbentuk endapan kuning
timbal kromat
Pb2+ + CrO42- PbCrO4
• Penambahan asam nitrat (a) atau natrium
hidroksida (b) dapat melarutkan endapan
2PbCrO4 + 2H+ 2Pb2+ + Cr2O72- + H2O (a)
PbCrO4 + 4OH- [Pb(OH)4]2- + CrO42- (b)
g. Dengan Kalium Iodida
• Dengan Kalium Iodida terbentuk endapan kuning timbal
iodida
Pb2+ + 2I- PbI2 ↓
• Endapan larut dalam air mendidih menghasilkan larutan
tak berwarna, setelah dingin akan memisah
membentuk keping-keping berwarna kuning keemasan.
• Endapan juga larut dalam reagen yang berlebih
membentuk ion tetraiodoplumbat
PbI2 ↓ [PbI4]2-
h.Dengan natrium sulfit
• Dengan natrium sulfit terbentuk endapan putih timbel
sulfit
Pb2+ + SO32- PbSO3
• Endapan dapat larut dalam asam nitrat (a) atau dalam
natrium hidroksida (b)
2PbCrO4 + 2H+ 2Pb2+ + SO2 + H2O (a)
PbCrO4 + 4OH- [Pb(OH)4]2- + SO32- (b)
i. Dengan natrium karbonat
• Dengan natrium karbonat terbentuk endapan putih
campuran dari timbal karbonat dan timbal hidroksida
2Pb2+ + 2CO32- + H2O Pb(OH)2 + PbCO3 + CO2
2. Ion Merkuri (I)/Hg22+
a. Dengan asam klorida
• Dengan asam klorida encer atau klorida-klorida
yang larut terbentuk endapan putih kalomel.
Hg22+ + 2Cl- Hg2Cl2↓
b. Dengan hidrogen sulfida
• Dengan hidrogen sulfida dalam suasana netral
atau asam encer terbentuk endapan hitam.
Hg22+ + H2S Hg + HgS↓ + 2H+
c. Dengan larutan amonia
• Dengan larutan amonia terbentuk endapan hitam yang
merupakan campuran merkurium (I) dan merkurium (II)
amidonitrat basa.
Hg22+ + NO3- + 4NH3+H2O HgOHg– NH2↓ + 2Hg↓ +
3NH4+NO3
d. Dengan natrium hidroksida
• Dengan larutan NaOH terbentuk endapan hitam
Merkurium (I) oksida
Hg22+ + 2OH- Hg2O↓ + H2O
• Ketika didihkan, warna endapan berubah menjadi abu-abu
terbentuk merkurium (II) oksida dan logam merkurium
Hg2O HgO + Hg
e. Kalium kromat
• Dengan kalium kromat terbentuk endapan merah
merkurium (I) kromat
Hg22+ + CrO42- Hg2CrO4
• Penambahan NaOH menyebabkan endapan berubah
menjadi berwarna hitam
Hg2CrO4 + 2OH- Hg2O + CrO42- + H2O
f. Dengan kalium iodida
• Dengan Kalium Iodida terbentuk endapan hijau
merkurium(I) iodida
Hg22+ + 2I - Hg2I2 ↓
• jika ditambah reagensia berlebihan terben­tuk ion
tetraiodomerkurat (II) yang larut dan merkurium hitam yang
berbutir halus.
Hg2I2 ↓ + 2I- HgI42- ↓ + Hg↓
g. Dengan natrium karbonat
• Dengan amonium asetat terbentuk endapan
kuning merkurium (I) karbonat
Hg22+ + CO32- Hg2CO3
• Endapan berubah menjadi abu-abu kehitaman
karena terbentuk merkurium (II) oksida dan
merkurium
Hg2CO3 HgO + Hg + CO2
3. Ion Perak (Ag+)
a. Asam klorida encer
• Dengan asam klorida encer terbentuk endapan
putih perak klorida
Ag+ + 2Cl- AgCl↓
• Penambahan amonia encer akan melarutkan
endapan, membentuk ion kompleks diaminaagentat
AgCl↓ + 2NH3- [Ag (NH3)2]+ + Cl-
• Penambahan asam nitrat atau asam klorida akan
menetralkan kelebihan amonia sehingga akan
terbentuk endapan kembali
b. Dengan hidrogen sulfida
• Dengan hidrogen sulfida dalam suasana netral atau
asam encer terbentuk endapan hitam perak sulfida.
2Ag+ + H2S Ag2S↓ + 2H+
c. Dengan larutan amonia
• Dengan larutan amonia ter­bentuk endapan coklat
perak oksida.
2Ag+ + 2NH3 + H2O Ag2O↓ + 2NH4+
• Endapan larut dalam reagen berlebih dan terbentuk
ion kompleks diaminaargentat
Ag2O↓ + 4NH3 + H2O 2[Ag(NH3)2]+ + 2OH-
d. Dengan natrium hidroksida
• Dengan larutan NaOH terbentuk endapan coklat
perak oksida
2Ag+ + 2OH- Ag2O↓ + H2O
• Endapan larut dalam larutan amonia (a) atau asam
nitrat (b)
Ag2O↓ + 4NH3 + H2O 2[Ag(NH3)2]+ + 2OH-
(a)
Ag2O↓ + 2H+ 2Ag+ + H2O (b)
e. Kalium Iodida
• Dengan kalium iodida terbentuk endapan kuning
perak iodida
Ag+ + I- AgI ↓
• Endapan mudah larut dalam kalium sianida dan
natrium tiosulfat.
AgI ↓+ 2CN - [Ag(CN)2]- + I -
AgI ↓+ 2S2O32- Ag(S2O3)2 3- + I –
f. Dengan Kalium Kromat
• Dengan kalium kromat terbentuk endapan merah
perak kromat
2Ag+ CrO42- Ag2CrO4
• Endapan larut dalam asam nitrat encer (a) dan
larutan amonia (b)
2Ag2CrO4 + 2H+ 4Ag+ + Cr2O72- + H2O (a)
Ag2CrO4 + 4NH3 2[Ag(NH3)2]+ + CrO42- (b)
g. Dengan natrium karbonat
• Dengan natrium karbonat terbentuk endapan
putih kekuningan perak karbonat
2Ag+ + CO32- Ag2CO3
• Bila dipanaskan terbentuk endapan coklat perak
oksida
Ag2CO3 Ag2O + CO2
• Endapan larut bila ditambahkan asam nitrat (a)
atau larutan amonia (b)
Ag2CO3 + 2H+ 2Ag+ + CO2 + H2O (a)
Ag2CO3 + 4NH3 2[Ag(NH3)2]+ + CO32- (b)
PERBEDAAN
Timbal Merkuri (I) Perak
Endapan Endapan Endapan
Amonia putih hitam coklat

Natrium hidroksida Endapan Endapan Endapan


putih hitam coklat

Kalium kromat Endapan Endapan Endapan


kuning merah merah

Kalium iodida Endapan Endapan Endapan


kuning hijau kuning
Endapan Endapan Endapan
Natrium karbonat putih kuning putih
kekuningan

Anda mungkin juga menyukai