Anda di halaman 1dari 68

TUGAS AKHIR

PENERAPAN KESEKRETARIATAN DALAM MENUNJANG


PERFORMANCE SEKRETARIS PADA SEKRETARIAT
DEKAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

OLEH :

LANA SWANTI
152103068

Guna Memenuhi Salah Satu Syarat Untuk Menyelesaikan


Pendidikan pada Program Diploma III

PROGRAM STUDI DIPLOMA III KESEKRETARIATAN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
MEDAN
2018

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT atas berkat dan karunia-Nya yang

telah memberikan kesehatan, pengetahuan, kekuatan dan kesempatan kepada

penulis sehingga dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini yang berjudul “Penerapan

Kesekretariatan dalam Menunjang Performance Sekretaris Dekan Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara”. Tugas akhir ini merupakan

syarat wajib untuk menyelesaikan pendidikan D-III Kesekretariatan Fakultas

Ekonomi Dan Bisnis Universitas Sumatera Utara.

Dalam penyelesaian tugas akhir ini berjalan dengan lancar berkat bimbingan

dan bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis

mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Ramli, SE, M.S, selaku Dekan Fakultas Ekonomi Sumatera

Utara.

2. Ibu Dra. Marhayanie, M.Si selaku Ketua Prodi DIII Kesekretariatan

Universitas Sumatera Utara dan Dosen Pembimbing.

3. Ibu Inneke Qamariah, SE, M.Si, selaku Sekretaris Program Studi DIII

Kesekretariatan Universitas Sumatera Utara dan sebagai Dosen Penguji.

4. Seluruh Dosen Pengajar dan Pegawai di Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Universitas Sumatera Utara.

5. Ayahanda H. Suprapto dan Ibunda M.Manurung selaku orang tua penulis

yang selalu mendoakan, membimbing dan selalu memberi dukungan serta

motivasi sehingga penulis mampu menyelesaikan Tugas Akhir ini.

i
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
6. Kakak tersayang Anisa Karunia S.Sos yang selalu memberi semangat dan

kasih sayang.

7. Kepada adik dan keluarga tersayang Rex, Junior, Taro, Geng, Bagus, dan

Lasegar yang tiada henti memberi semangat pada penulis.

8. Kepada teman terbaik penulis Hannyfah Siregar, Sarah Puspita Belinda,

Adinda Vita, Nurul Aulia Thia Ananda, Shitta Ram, Alfifto Tanjung S.E,

Muhammad Ivan Takochi, Asmaul Husna, Nadya Afuza yang selalu

memberi semangat pada penulis.

9. Semua teman-teman seperjuangan penulis D-III Kesekretariatan Fakultas

Ekonomi dan Bisnis.

Penulis menyadari Tugas Akhir ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu

penulis mengharapkan saran dan kritik guna kesempurnaan penulisan Tugas Akhir

ini. Akhir kata, penulis mengucapkan terima kasih dan semoga Tugas Akhir ini

dapat berguna bagi kita semua.

Medan, 2018
Penulis

Lana Swanti
152103068

ii
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR........................................................................... i
DAFTAR ISI.......................................................................................... iii
DAFTAR TABEL ................................................................................. iv
DAFTAR GAMBAR............................................................................. v
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................... vii

BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang .............................................................. 1
1.2. Rumusan Masalah ......................................................... 5
1.3. Tujuan Penelitian .......................................................... 5
1.4. Manfaat Penelitian ........................................................ 5
1.5. Jadwal Kegiatan ............................................................ 6
1.6. Sistematika Penulisan ................................................... 7

BAB II PROFIL INSTANSI


2.1. Sejarah Singkat Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU..... 8
2.2. Visi Misi Fungsi Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU... 11
2.3. Logo dan Makna Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU .. 13
2.4. Struktur Organisasi ....................................................... 13
2.5. Job Description ............................................................. 15
2.6. Jaringan Usaha atau Kegiatan ....................................... 21
2.7. Kinerja Usaha Terkini ................................................... 22
2.8. Rencana Kegiatan.......................................................... 25

BAB III PEMBAHASAN


3.1. Pengertian Sekretaris..................................................... 25
3.2. Profil Sekretaris Profesional ......................................... 28
3.3. Jenis Sekretaris.............................................................. 34
3.4. Tugas Sekretaris ............................................................ 36
3.5. Tugas Sekretaris Membantu Kinerja Pimpinan ............ 39
3.6. Pengertian Kesekretariatan............................................ 41
3.7. Fungsi Kesekretariatan.................................................. 45
3.8. Pengertian Performance................................................ 45
3.9. Penerapan Kesekretariatan pada Sekretariat Dekan...... 46

BAB IV PENUTUP
4.1. Kesimpulan ................................................................... 57
4.2. Saran.............................................................................. 58

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................ 59

iii
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
DAFTAR TABEL

Tabel Judul Halaman


1.1 Jadwal Kegiatan Penulisan Tugas Akhir .......................................... 6
2.1. Jumlah Mahasiswa DIII Kesekretariatan ........................................ 23

iv
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
DAFTAR GAMBAR

Gambar Judul Halaman


2.1. Logo Fakultas Ekonomi dan Bisnis................................... 13
2.2. Struktur Organisasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis............. 15

v
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
DAFTAR LAMPIRAN

No. Lampiran Judul Halaman

1 Surat Izin Riset .................................................................................... 60

vi
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Derasnya arus globalisasi telah membawa perubahan-perubahan

danmenciptakan paradigma baru di dalam dunia persaingan bisnis yang semakin

hari semakin ketat mengharuskan siapa saja yang bekerja pada suatu perusahaan

untuk memberikan pelayanan yang terbaik pada pelanggannya sehingga

memberikan citra perusahaan yang baik.

Dalam pencapaian tujuan ditetapkanmelalui sarana dalam bentuk

organisasi yang digerakkan oleh sekelompok orangyang berperan aktif sebagai

pelaku dalam mencapai tujuan organisasi, pencapaianitu hanya dimungkinkan

karena upaya yang terdapat pada organisasiyang disebut sebagai kinerja.

Setiap lembaga atau perusahaan dalam menjalankan tugasnya guna untuk

pencapaian tidak lepas dari peran seorang sekretaris. Profesi sekretaris mengalami

sebuah kemajuan yang pesat. Para pebisnis memandang profesi tersebut sangat

penting, bahkan mereka menganggap bahwa profesi sekretaris sebagai

simbolbergengsi.Pentingnya pengetahuan mengenai kesekretariatan bagi

sekretaris sangatlah penting guna untuk menyelesaikan segala tugas dan rutinitas

yang ada. Oleh karena itu para pimpinan perusahaan membutuhkan jasa seorang

sekretaris yang profesional. Sekretaris yang profesional adalah seorang sekretaris

yang mampu menerapkan kesekretariatan pada performance kerjanya.

Menurut Muchtar, Qamariah (2017:1) Sekretaris adalah seorang asisten

1
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2

yang menyiapkan surat-menyurat, menerima email, melakukan pemeriksaan

pertemuan dan untuk meningkatkan efektivitas yang ada.

Sedangkan menurut Darmo (2014:12) Sekretaris berasal dari dari kata

secret yang berarti rahasia. Sesuai dengan asalkatanya,sekretaris adalah orang

yang diberi kepercayaan untuk menyimpan rahasis dalam melaksanakan

pekerjaannya dalam arti rahasia perusahaan atau tiak perlu diketahui orang lain

atau para pegawai.Menurut Dewi (2011:5) Sekretaris merupakan seseorang yang

membantu pimpinan menyelenggarakan bagian-bagian kecil tugas pimpinan dan

memiliki kedudukan yang lebih bertanggung jawab. Menurut Sutardi (2010:138)

menyimpulkan bahwa : Sekretaris adalah profesi administrasi yang bersifat

asisten. Gelar ini merujuk kerpada sebuah pekerjaan kantor yang tugasnya

melaksanakan pekertjaan rutin, administrasi atau tugas pribadi lainnya dari atasan.

Contohnya seperti pengetikan, penggunaan computer dan pengaturan agenda.

Sekretaris yang profesional perlu adanya pemahaman yang matang akan

kesekretariatan sebagai modal utama yang berkaitan erat dalam profesi, karir, dan

juga mencakup kehidupan sosialnya. Dekan sebagai pimpinan Fakultas Ekonomi

dan Bisnis memerlukan seorang sekretaris yang profesional daam menjalankan

performance yang ada. Profesionalisme yang diperoleh melalui penerapan

kesekretariatan tersebut dapat menunjang mutu dan kualitas seorang sekretaris

pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Sumatera Utara. Penerapan kesekretariatan

menjadi seorang sekretaris profesional pada Fakultas adalah kunci paling penting

yang dapat memberikan citra profesional serta keistimewaaan seorang sekretaris.

Semakin tinggi penerapan kesekretariatan yang diberikan maka akan

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


3

mempengaruhi tingkat profesional dan kualitas seorang sekretaris.

Menurut Wursanto(2010:12) Sekretariat merupakan “Tempat sekretaris

berikut para staffnya melakukan kegiatan dalambidang sekretariat atau

ketatausahaan yang meliputikegiatan surat-menyurat yang mulai dari

menghimpun,mencatat, menggandakan, mengirim dan menyimpan semua bahan

yang diperlukan organisasi/instansi”.

Sedangkan menurut Saiman dalam (2010:17) Kesekretariatan ialah aktivitas

yang dilakukan pada sekretariat yakni menunjukkan tata kerja atau proses

kerjanya sekretariat. Kesekretariat bersifat aktif dan dinamis dalam kegiatan jasa-

jasa perkantoran, terutama yang sangat berkaitan dengan proses administrasi.

Sehingga dapat dikatakan, bahwa sekretariat dan kesekretariatan adalah

kantor di mana sekretaris bersama stafnya melaksanakan rangkaian kegiatan

penataan terhadap pekerjaan perkantoran termasuk memelihara warkat-warkat

dinas dan bantuan lainnya yangdilaksanakan sebagai kegiatan penunjang.

Menurut Moeheriono (2012:95) kinerja atau performance

merupakansebuah penggambaran mengenai tingkat pencapaian pelaksanaan suatu

program kegiatan atau kebijakan dalam mewujudkan sasaran, tujuan, visi, dan

misi organisasi yang dituangkan dalam suatu perencanaan strategis suatu

organisasi.

Performance seorang sekretaris memegang peranan penting bagi suatu

perusahaan, baik perusahaan swasta maupun pemerintah. Diantaranya, membantu

pimpinan untuk menyelesaikan tugasnya, menangani segala tugas administrasi

dan perkantoran, menjaga rahasia perusahaan, serta menjadi citra/gambaran dari

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


4

Universitas Sumatera Utara dapat dikatakan perusahaan yang baik.

Agar suatu lembaga atau perusahaan dapat berjalan dengan baik dan memiliki

citra yang positif di masyarakat maka diperlukan seorang sekretaris yang mampu

menerapkan fungsi kesekretariatan pada performance dirinya dengan baik sehingga

dapat membantu perusahaan mencapai tujuan secara efektif dan efisien.

Dalam Pelaksanaan Kesekretariatan yang ada pada Sekretariat Dekan

Fakultas Ekonomi dan Bisnis sudah terbilang baik, baik itu dari segi surat-

menyurat, pelayanan ataupun pengaturan perjalanan pimpinan.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara tentunya

memiliki Sekretaris Dekan yang menjalankan segala tugas dalam membantu

pimpinan.Dalam menjalankan tugas-tugas yang diberikan, seorang sekretaris

dituntut ketelitian dan kecekatan yang lebih besar. Disinilah diterapkan

pemahaman akan Kesekretariatan. Dalam menjalankan aktivitas yang ada,

tentunya penerapan mengenai Kesekretariatan sudah terbilang baik,mulai dari

pelayanan tamu,penanganan tugas, sampai pengaturan jadwal pemimpin dalam

menghadiri acara yang ada. Kesekretariatan ekonomi juga berperan penting dalam

pengurusan akademik mahasiswa yang di implementasikan dengan pelayanan

terhadap mahasiswa yang membutuhkan kelengkapan berkas administrasi sesuai

dengan kebutuhannya. Dengan implementasi yang telah berjalan baik, maka akan

memudahkan pencapaian tujuan

Berdasarkan keterangan-keterangan diatas, maka penulis mengambil judul

“Penerapan Kesekretariatan Dalam Menunjang Performance Sekretaris

Pada Bagian Sekretariat Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


5

Sumatera Utara”

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang, maka rumusan masalah penelitian

ini adalah bagaimana seorang sekretaris pnerapanan kesekretariatan pada

performance dirinya untuk meningkatkan kinerja pada bagian Sekretariat Dekan

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara.

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan

bagaimana kesekretariatan dapat menunjang performance seorang sekretaris

dalam meningkatkan produktifitas kinerja pada bagian Sekretariat Dekan Fakultas

Ekonomi Universitas Sumatera Utara.

1.4 Manfaat Penelitian

1. Bagi Instansi

Untuk memberikan masukan serta menyampaikan saran yang

mungkinbermanfaat bagi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas

Sumatera Utara, khususnyapada bagian Sekretariat Dekan,

mengenaiperformance seorang sekretaris.

2. Bagi Penulis

Dapat menambah pengetahuan penulis mengenai penerapan

kesekreariatan pada performance seorang sekretaris.

3. Bagi Pihak Lain

Sebagai referensi bagi pihak lain yang beminat terhadap judul

yangpenulis teliti mengenai Penerapan Kesekretariatan dalam

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


6

Menunjang Performance Seorang Sekretaris.

1.5 Jadwal Kegiatan

Penelitian ini dilakukan mulai tanggal 18februari 2018 sampai tanggal 20

April 2018 di Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara Jl. T.M. Hanafiah

Kampus Universitas Sumatera Utara Medan. Untuk lebih jelasnya, jadwal

kegiatan ini dapat dilihat pada Tabel 1.1

Tabel 1.1
Jadwal Kegiatan
No Kegiatan Februari Maret Maret April

Minggu ke Minggu ke Minggu ke Minggu Ke

III IV I II III IV I II

1 Pesiapan

2 Pengumpulan
Data

3 Penulisan

Sumber : Penulis (2018)

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


7

1.6 Sistematika Penulisan

Tugas Akhir ini dibagi atas 4 bab dan setiap babnya dibagi atas beberapasub

bab antara lain:

BAB I: PENDAHULUAN

Dalam bab ini, dijelaskan latar belakang penelitian, rumusan masalah,

tujuan dan manfaat penelitian.

BAB II: PROFIL PERGURUAN TINGGI

Dalam bab ini, dijelaskan mengenai sejarah ringkas Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara, struktur organisasi dan Job Description,

jeniskegiatan, kinerja usaha terkini, aktivitas kesekretariatan Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara, serta prestasi fakultas dan

rencana kegiatan yang akan berlangsung.

BAB III: PEMBAHASAN

Dalam bab ini, dijelaskan tentang Penerapan kesekretariatan dalam

performance seorang sekretaris yang meliputi,pengertian sekretaris,

pengertian perfomance, pengertian kesekretariatan serta tugas-tugas

sekretaris dalam membantu pimpinan pada bagian Sekretariat Dekan

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara.

BAB IV: PENUTUP

Dalam bab ini, dijelaskan tentang kesimpulan yang dihasilkan dari

penelitian yang dilakukan pada bagian Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara, dan saran pada bagian Sekretariat Dekan

Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, serta Daftar Pustaka.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


BAB II

PROFIL INSTANSI

2.1 Sejarah Singkat Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU

Universitas Sumtaera Utara diprakasai oleh pemuka masyarakat Sumatera

Utara dan Aceh dengan membentuk Yayasan Universitas Sumatera Utara dan

Fakultas Kedokteran pada 20 Agustus 1952 sebagai Fakultas pertama. Menyusul

kemudian Fakultas Hukum, Pertanian, dan Teknik. Sementara Fakultas Ekonomi

dan Bisnis USU pertama kali didirikan oleh Yayasan USU berlokasi di Kutaraja

(sekarang Banda Aceh) pada tahun 1959. Berhubung Fakultas Ekonomi dan

Bisnis USU yang berkedudukan di Banda Aceh menjadi bagian dari Universitas

Syah Kuala pasa tahun 1961. USU membentuk kembali Fakultas Ekonomi dan

Bisnis di Medan. Penetapan dilakukan dengan suara keputusan Mentri Pendidikan

Tinggi RI No. 64/1961tanggal 24 November 1961 yang berlaku surat terhitung

mulai 1 Oktober 1961.

Berdasarkan surat keputusan tersebut, tanggal 24 November di peringatin

sebagai hari lahir atau Dies Natalis Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas

Sumatera Utara. Pada tahun 1975 Akademik Adminitrasi Niaga Medan (AAN)

dipindahkan ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara

menjadi pendidikan Ahli Administrasi perusahaan (PAAP) berdasarkan S.K.

Mendikbud Republik Indonesia No. 42/UII957 tanggal 13 Maret 1957. PAAP

kemudian menjadi program Diploma Tiga (D-III) dengan tiga program studi, yaitu

D-III keuangan, D-III Akuntansi dan D-III Kesekretariatan.

8
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
9

Sehubungan dengan pembahasan yang dilakukan dengan pendidikan tinggi

dengan S.K Dirjen Dikti No. 23/Dikti/Kept/1987, No. 25/Dikti/Kept/1987,

No.568/PTOS.h/SK/Q87 tanggal 19 Agustus 1987, pada tanggal 14 September

1987 diadakan serah terima antara Direktur PAAP Universitas Sumatera Utara.

Setelah serah terima nama tersebut berubah menjadi Program Diploma III

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara. Sampai pada saat ini

Fakultas Ekonomi dan Bisnis mengelola Program S-1 dan Program D-III serta

Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAK) yang telah menghasilkan tenaga ahli

Sarjana Ekonomi yang baik dan bermutu, Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU di

Medan mulai menerima Mahasiswa pada bulan Agustus 1961.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara mengasuh empat

jenjang Program Pendidikan, yaitu Program Pendidikan Strata Satu, Pascasarjana,

Magister dan Program Pendidikan Diploma Tiga.

Program Pendidikan Starata Satu (S-1) meliputi:

1. Departemen Ekonomi Pembangunan

2. Departemen Manajemen

3. Departemen Akuntansi

Program Pendidikan Pacasarjana (S-2) meliputi

1. Departemen Ekonomi Pembangunan

2. Departemen Manajemen

Program Pendidikan Magister (S-3) meliputi

1. Departemen Ekonomi Pembangunan

2. Departemen Manajemen

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


10

Program Pendidikan Diploma Tiga (D-III) meliputi:

1. Program Studi Keuangan

2. Program Studi Akuntansi

3. Program Studi Kesekretariatan

Susunan Personalia Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera


Utara selengkapnya adalah sebagai berikut :

1. PIMPINAN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS USU


a. Dekan : Prof. Dr. Ramli, SE, MS
b. Wakil Dekan I : Prof. Dr. Prihatin Lumbanraja, SE, M.Si
c. Wakil Dekan II : Drs. Hasan Sakti Siregar, M.Si, Ak
d. Wakil Dekan III : Dr. Arlina Nurbaity Lubis, SE, MBA
2. PROGRAM STUDI AKUNTANSI
a. Ketua Departemen : Dr. Syafruddin Ginting Sugihen,SE,MAFIS,Ak
b. Sekretaris : Drs. Syahrul Rambe, MM, Ak
3. PROGRAM STUDI EKONOMI PEMBANGUNAN
a. Ketua Program Studi : Drs. Coki Ahmad Syahwier, MP
b. Sekretaris : Inggrita Gusti Sari Nasution, SE, M.Si
4. PROGRAM STUDI MANAJEMEN
a. Ketua Program Studi : Dr.Amlys S Silalahi, SE, M.Si
b. Sekretaris : Doli M.Jafar Dalimunthe, SE, M.Si
5. PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEUANGAN
a. Ketua Program Studi : Drs. Raja Bongsu Hutagalung , M.Si
b. Sekretaris : Yasmin Chairunisa Muchtar, SP, MBA
6. PROGRAM STUDI DIPLOMA III AKUNTANSI
a. Ketua Program Studi : Mutia Ismail, MM,Ak
b. Sekretaris : Abdillah Arief Nasution, SE,M.Si, Ak
7. PROGRAM STUDI DIPLOMA III KESEKRETARIATAN
a. Ketua Program Studi : Dra. Marhayanie,M.Si
b. Sekretaris : Inneke Qamariah , SE, M.Si

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


11

8. BAGIAN TATA USAHA


a. Kepala Bag. Tata Usaha : Adi Susanto, SE
b. Kasub. Kepeg &Keu : Aisyah Sofyan, SE, M.Si
c. Kasub. Perleng.&umum : Sodali, SE
d. Kasub. Kemah&Kealumnian : Ema Dahliana,SE
e. Kasub. Akademik : Dra. Cut Nilawati
f. Kasub.Penelitian,Pengabdian
dan Kerjasama : Zailina , S.Sos
g. Laboratorium Komputer : Fivi Rahmatus Sofia, SE,M.Si

Setelah keluar peraturan No. 56 tahun 2003 tanggal 11 November 2003

Universitas Sumatera Utara sebagai Badan Hukum Milik Negara (BHMN) dimana

Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU merupakan satu dari 10 Fakultas dan

Pascasarjana yang ada pada saat USU menjadi PT.BHMN, maka terjadilah

perubahan nama jurusan yang ada di Fakultas Ekonomi dan Bisnis menjadi

Departemen, setelah menjadi PT,BHMN, dengan bentuknya Fakultas Farmasi dan

Fakultas Psikologi tahun 2007 Universitas Sumatera Utaraa memiliki 12 Fakultas.

2.2 Visi, Misi dan Fungsi Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU

Visi Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU

Visi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara menjadi

salah satu Fakultas Ekonomi dan Bisnis terkemuka yang dikenal unggul

dan mampu memenuhi kebutuhan pasar dalam persaingan global.

Misi Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU

Misi Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU adalah sebagai berikut :

a. Menghasilkan lulusan yang mempunyai karakter dan kompetensi dalam

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


12

bidang ilmu ekonomi, manajemen dan akuntansi yang berorientasi

pasar.

b. Meningkatkan kualitas belajar dengan pemberdayaan dan meningkatkan

kualifikasi dan kualitas dosen.

c. Mengembangkan dan meningkatkan pelaksanaan dalam penelitian dan

pengabdian sebagai upaya meningkatkan keilmuan dan sumber

pendanaan Fakultas dalam status PT.BHMN.

d. Senantiasa berusaha meningkatkan pelayanan kepada Mahasiswa selaku

pelanggan (Customer) dan lainnya.

e. Meningkatkan jaringan dan kerjasama dengan insitusi swasta dan

pemerintah serta organisasi profesional serta lembaga lain yang terkait

bertaraf Nasional maupun Internasional.

Fungsi Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU

Fungsi Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU adalah sebagai berikut :

a. Menghasilkan lulusan yang berkualitas dan mampu bersaing serta

menyesuaikan diri terhadap perkembangan Nasional dan Internasional.

b. Menjadi lembaga yang berkemampuan melaksanakan penelitian-

penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dan responsive terhadap

perrkembangan/perubahan.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


13

2.3 Logo dan Makna Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Sumber : http://feb.usu.ac.id/(2018)

Gambar 2.1
Logo Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Lambang Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara

berbentuk karangan bunga dengan unsur, warna, dan makna seperti berikut :

a. Bintang berwarna kuning emas, melambangkan ketinggian ilmu

yang berdasarkan Iman dan Takwa.

b. Rangkaian kembang melati berwarna putih, melambangkan budi

luhur.

c. Rangkaian berwarna kuning, melambangkan kian berilmu, kian

merunduk.

d. Rangkaian daun tembakau berwarna hijau, melambangkan tembakau

deli, hasil daerah tempat fakultas USU.

2.4 Struktur Organisasi

Organisasi merupakan satu wadah sekumpulan orang-orang yang bekerja

sama dan terkait dalam hubungan formal pada suatu Hierarki untuk mencapai

suatu tujuan tertentu. Struktur Organisasi adalah satu cara untuk mengetahui

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


14

Organisasi serta bentuk Organisasi yang dipergunakan dalam satu perusahaan

yang bersangkutan.

Demi tercapainya tujuan instansi diperlukan suatu wadah untuk mengatur

seluruh aktivitas maupun kegiatan instansi tersebut. Peraturan ini dihubungkan

dengan pencapaian instansi yang telah diterapkan sebelumnya. Struktur

Organisasi memiliki tiga fungsi, yaitu:

1. Menciptakan kesuksesan bagi suatu bisnis dengan memiliki struktur

Organisasi yang telah berimajinasi seperti apa bisnis kita dimasa yang akan

datang.

2. Memudahkan perkembangan Sumber Daya Manusia dengan Struktur

Organisasi kita mampu melihat bagian-bagian mana saja yang nantinya

membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) dan dapat menempatkan

sesuai keahliannya.

3. Fungsi delegasi yaitu dengan struktur Organisasi kita bisa dengan mudah

melakukan pelimpahan pekerjaan atau wewenang kepada yang tepat.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


15

Adapun Struktur Organisai Fakultas Ekonomi dan Bisnis sebagai berikut

Sumber : http://feb.usu.ac.id/ (2016)


Gambar 2.2
Struktur Organisasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Sumatera Utara

2.5 Job Description Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Adapun uraian tugas dari setiap bagian struktur Organisai Fakultas Ekonomi

dan Bisnis adalah:

1. Dekan

Adapun tugas dan wewenang dari jabatan ini adalah:

a. Memimpin penyelenggara dan pengembangan, pengajaran,

penelitian, pengabdiankepada masyarakat.

b. Membina tenaga kependidikan, mahasiswa, tenaga administrasi,dan

administrasifakultas.

c. Bertanggung jawab kepada Rektor.

d. Menandatangani ijazah, transkrip nilai, surat keterangan dan skripsi

mahasiswa.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


16

e. Menetapkan tanggal ujian skripsi/komprehensif dan panitia penguji.

f. Menghadiri wisuda mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Universitas Sumatera Utara.

2. Wakil Dekan

Adapun bagian dari jabatan ini adalah:

a. Wakil Dekan I

Tugasnya adalah membantu Dekan dalam memimpin pelaksanaan

akademik atau pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada

masyarakat.

b. Wakil Dekan II

Tugasnya adalah membantu Dekan dalam memimpin pelaksanaan

kegiatan di bidang admninistrasi umum dan keuangan.

c. Wakil Dekan III

Tugasnya adalah membantu Dekan dalam pelaksanaan kegiatan di

bidang pembinaan serta pelayanan kesejahteraan mahasiswa, alumni

dan kerjasamaan

3. Kepala Tata Usaha

Adapun bagian dari jabatan ini adalah:

A. Bagian Tata Usaha

Adapun tugas dan wewenang dari jabatan ini adalah:

a. Menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) bagian

dan mempersiapkan penyusunan (RKAT) Fakultas.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


17

b. Menghimpun dan menelaah peraturan perundang-undangan di

bidang Ketatausahaan Akademik, Administrasi umum dan

Keuangan, Kemahasiswaan dan Alumni, Kepegawaian dan

Perlengkapan.

c. Mengumpulkan dan mengelola data Ketatausahaan Akademik,

Administrasi umum dan Keuangan, Kemahasiswaan dan alumni,

Kepegawaian dan Perlengkapan.

d. Melaksanakan urusan persuratan, kerumahtanggaan, perlengkapan,

kepegawaian, keuangan dan Kearsipan.

e. Melaksanakan urusan rapat Dinas dan ucapan resmi di lingkungan

Fakultas.

f. Melaksankan administrasi pendidikan, penelitian, dan

pengabdian/pelayanan pada msyarakat.

g. Melaksanakan urusan Kemahasiswaan dan hubungan Alumni

Fakultas.

h. Melaksanakan administrasi pemantauan dan evaluasi kegiatan di

lingkungan Fakultas.

i. Melaksanakan Administrasi perencanaan dan pelayanan informasi.

j. Melaksanakan Penyimpanan dokumen dan surat yang berhubungan

dengan kegiatan Fakultas.

k. Menyusun laporan kerja bagian Fakultas dan mempersiapkan

penyusunan laporan Fakultas.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


18

B. Sub Bagian Akademik

Adapun tugas dan wewenang dari jabatan ini adalah:

a. Menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) sub

bagian dan mempersiapkan penyusunan RKAT Bagian.

b. Mengumpulkan dan mengelola data dibidang Pendidikan,

Penelitian, dan pengabdian/Pelayanan kepada masyarakat.

c. Melakukan administrasi Akademik.

d. Melakukan penyusunaan rencana kebutuhan Sasaran Akademik.

e. Menghimpun dan mengklarifikasikan data pencapaian target

kurikulum.

f. Melakukan urusan kegiatan pertemuan ilmiah di lingkungan

Fakultas.

g. Melakukan administrasi penelitian dan pengabdian/pelayanan pada

masyarakat dilingkungan Fakultas.

C. Sub Bagian Umum dan Keuangan

Adapun tugas dan wewenang dari jabatan ini adalah:

a. Menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) sub

Bagian dan mempersiapkan penyusunan RKAT Bagian.

b. Mengumpulkan dan mengelola data ketatausahaan dan

kerumahtanggaan.

c. Melakukan Urusan Persuratan dan kearsipan di lingkungan

Fakultas.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


19

d. Melakukan urusan penerimaan tamu Pimpinan, rapat dinas dan

pertemuan ilmiah di lingkungan Fakultas.

e. Mengumpulkan dan mengelola data keuangan.

f. Melakukan penerimaan, penyimpanan, pembukuan, pengeluaran

dan pertanggungjawaban keuangan.

g. Melakukan pembayaran gaji, honorarium, lembur, vakansi,

perjalanan dinas, pekerjaan borongan dan pembelian serta

pengeluaran lainnya yang telah diteliti kebenarannya.

h. Mengoprasionalkan sistem informasi keuangan.

i. Melakukan penyimpanana dokumen dan surat bidang keuangan.

j. Menyusun laporan kerja Sub Bagian dan mempersiapkan

penyusunan laporan bagian.

D. Sub Bagian Kepegawaian

Adapun tugas dan wewenang dari jabatan ini adalah:

a. Menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) Bagian

b. Menyusun konsep juklat/juklnis dibidang kepegawaian.

c. Melaksanakan proses pengadaan dan pengangkatan pegawai.

d. Melaksanakan urusan mutasi pegawai.

e. Memverivikasi usulan angka Kredit jabatan fungsional.

f. Memproses penetapan angka kredit jabatan fungsional, usul

kenaikan jabatan fungsional, usul kenaikan jabatan/pangkat, surat

keputusan mengajar, pengangkatan guru besar tetap/tidak

tetap/emeritus, izin dan cuti.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


20

g. Melakukan pemberian penghargaan pegawai.

h. Memproses SK jabatan sktruktural dan fungsional.

i. Memproses pelanggaran displin pegawai.

j. Menyusun laporan kerha sub Bagian dan mempersiapkan

penyusunan laporan bagian.

E. Sub Bagian Kemahasiswaan dan Alumni

Adapun tugas dan wewenang dari jabatan ini adalah:

a. Menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) Sub

Bagian dan mempersiapkan penyusunan RKAT Bagian.

b. Mengumpulkan dan mengolah data dibidang Kemahasiswaan dan

Alumni.

c. Melakukan Administrasi Kemahasiswaan.

d. Melakukan urusan pemberian izin/rekomodasi kegiatan

Kemahasiswaan.

e. Melakukan usul pemulihan Mahassiswa berprestasi.

f. Mempersiapkan pelaksanaan kegiatan Kemahasiswaan tingkat

Universitas.

g. Melakukan pengurus beasiswa, pembinaan karier, dan layanan

kesehatan Mahasiswa.

h. Melakukan pemantauan pelaksanaan kegiatan pembinaan

Kemahasiswaan.

i. Mengoprasionalkan Sistem Informasi Kemahasiswaan dan Alumni.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


21

j. Melakukan penyajian informasi di bidang Kemahasiswaan dan

Alumni.

k. Menyusun laporan kerja Sub Bagian dan memepersiapkan

penyusunan laporan bagian.

F. Sub Bagian Perlengkapan

Adapun tugas dan wewenang dari jabatan ini adalah:

a. Menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan (RKAT) Sub

Bagian dan memersiapkan penyusunan RKAT Bagian.

b. Mengumpulkan data mengelolah data perlengkapan.

c. Mengoprasionalkan sistem informasi kerumahtanggaan dan

perlengkapan.

d. Melakukan penyimpanan dokumen dan surat dibidang

kerumahtanggaan dan perlengkapan.

e. Melakukan urusan pengelolaan barang perlengkapan.

f. Menyusun laporan kerja Sub Bagian mempersiapkan penyusunan

laporan bagian.

2.6 Jaringan Usaha atau Kegiatan

Program Studi Diploma III Kesekretariatan merupakan salah satu program

studi di bidang sekretaris di bidang Manajemen Perkantoran dan Kesekretariatan

yang mempunyai kompetensi, bermoral, berwawasan global dan berdaya saing

pada tahun 2021 melalui tujuh bidang unggulan yang ditetapkan dalam Renstra

USU 2015-2019, yaitu Tropical Science and Medicine, Agroindustry, Local

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


22

wisdom, Energy (Suistainable), Natural Resource (biodiversity, forest, marene

mine, tourism), Technology Appropriate dan Arts (athnie).

Peran program studi Diploma III Kesekretariatan FEB USU dalam

mendukung perwujudan cita-cita mencerdaskan kehidupan bangsa dan

meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) dalam menghadapi era

globalisasi memerlukan suatu pedoman sebagai landasan untuk melaksanakan

aksi strategis yang terkoordinir dan konsisten dengan Rencana Strategis USU

Periode 2015-2019. Rencana Strategis Universitas Sumatera Utara 2015-2019

merupakan pedoman bagi penjabaran rencana strategis seluruh fakultas dan

program studi di lingkungan USU termasuk program studi D III kesekretariatan.

Dengan demikaian, diharapkan lulusan – lulusan dari Program Studi D III

Kesekretariatan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara adalah

lulusan yang mempunyai kualitas yang baik dan mampu bersaing di lapangan

pekerjaan nantinya.

2.7 Kinerja Usaha Terkini

Setiap perusahaan tentu mempuunyai visi dan misi yang harus dijalankan

sesuai dengan tujuan perusahaan, butuh sesuatu untuk mencapai itu semua, begitu

juga pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara, Fakultas

terus berupaya agar tujuan yang telah digariskan dapat terwujud. Tidak mudan

dalam mewujudkan itu semua karena membutuhkan kerja keras yang tinggi,

disiplin, dan loyalitas dalam bekerja.

Pastinya untuk mendorong mencapai hasil yang maksimal diperlukan

kinerja yang bermutu dan tepat. Dengan adanya seorang sekretaris di Fakultas

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


23

Ekonomi dan Bisnis dan setiap Departemen akan membantu meningkatkan kinerja

perusahaan. Karena seorang sekretaris memiliki tugas-tugas yang penting dari

sebuah perusahaan. Jadi usaha kerja terkini yang diajalankan Fakultas adalah

menyelenggarakan program pendidikan dan pengajaran terhadap mahasiswa,

melakukan berbagai macam penelitian-penelitian ilmiah khususnya bidang

ekonomi yang bermanfaat bagi Unversitas, mahasiswa dan masyarakat, serta

melakukan pengabdian kepada masyarakat, memotivasi masyarakat agar dapat

hidup lebih layak dan mandiri, kegiatan bakti sosial kepada masyarakat, dan lain

sebagainya. Fakultas juga terus melakukan pembinaan tehadap civitas akademika

agar dapat menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang benar-benar

memiliki kualitas yang baik.

Pastinya untuk mendorong mencapai hasil yang maksimal diperlukan

kinerja yang bermutu dan tepat. Dengan adanya seorang sekretaris di Fakultas

Ekonomi dan Bisnis dan setiap Departemen akan membantu meningkatkan kinerja

perusahaan. Karena seorang sekretaris memiliki tugas-tugas yang penting dari

sebuah perusahaan. Jadi usaha kerja terkini yang diajalankan Fakultas adalah

menyelenggarakan program pendidikan dan pengajaran terhadap mahasiswa,

melakukan berbagai macam penelitian-penelitian ilmiah khususnya bidang

ekonomi yang bermanfaat bagi Unversitas, mahasiswa dan masyarakat, serta

melakukan pengabdian kepada masyarakat, memotivasi masyarakat agar dapat

hidup lebih layak dan mandiri, kegiatan bakti sosial kepada masyarakat, dan lain

sebagainya. Fakultas juga terus melakukanpembinaan tehadap civitas akademika

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


24

agar dapat menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang benar-benar

memiliki kualitas yang baik.

Dan dapat dilihat pada tabel 2.1 jumlah mahasiswa dan alumni dari tahun
2011 sampai saat ini

Tabel 2.1
Jumlah Mahasiswa dan Alumni DIII Kesekretariatan

Jumlah Jumlah
Jumlah
Mahasiswa Total
Lulusan
Baru Mahasiswa
Tahun
Akademik
Reguler Reguler Reguler
bukan Transfer bukan Transfer bukan Transfer
transfer transfer transfer

(1) (5) (6) (7) (8) (9) (10)


2011 – 2012 138 7 138 7 138 6
2012 – 2013 153 4 153 4 133 4
2013 – 2014 138 7 138 7 0 0
2014 – 2015 72 9 65 9 0 0
2015 - 2016 67 12 67 12 0 0
Jumlah 568 39 568 39 271 10

Sumber:http//feb.usu.ac.id (2018)

Berbicara mengenai akreditas prodi yang ada pada fakultas Ekonomi dan

Bisnis Universitas Sumatera Utara sudah terbilang bagus. Dapat kita lihat

Akreditas tiap jurusan sebagai berikut :

Program Pendidikan Strata Satu (S-1)

1.Program Studi S1 Ekonomi Pembangunan : Berakreditas A

2.Program Studi S1 Manajamen : Berakreditas A

3.Program Studi S1 Akuntansi : Berakreditas A

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


25

Program Pendidikan Dimploma Tiga (D-III)

1.Program Studi D3 Keuangan : Berakreditas B

2.Program Studi D3 Akuntansi : Berakreditas B

3.Program Studi D3 Kesekretariatan : Berakreditas B

2.8 Rencana Kegiatan

Rencana kegiatan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara

adalah:

a. Menyusun jadwal perkuliahan semester genap Tahun Ajaran yang akan

datang.

b. Ujian Mid Semester/Ujian Semester Genap/Ganjil.

c. Merancang kegiatan Ujian Akhir Semester (UAS) ganjil Tahun Ajaran

yang akan datang.

d. Menyusun Kartu Rencana Studi (KRS) dan Kartu Hasil studi (KHS)

semester ganjil dan genap.

e. Wisuda Mahasiswa.

f. Menyusun jadwal perkuliahaan semester genap Tahun Ajaran yang akan

datang.

Untuk mencapai program kerja dan rencana kerja dapat disusun beberapa

langkah berikut:

a. Peningkatan proses belajar mengajar, silabus metode dan alat yang

digunakan dapat di tingkatkan.

b. Jumlah lulusan meningkat dan harapkan lulus tepat waktu, serta indeks

prestasi lebih baik.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


26

c. Mata kuliah yang diberikan kepada mahasiswa harus sesuai dengan

kurikulum dan harus ada rumpun.

d. Ilmunya meningkatkan kegiatan seminar, lokayra, kuliah umum yang

diadakan pimpinan fakultas.

e. Memberikan bimbingan kepada mahasiswa dan melaksanakan kegiatan

magang/praktek kerja lapangan dapat menghasilkan lulusan yang

berkualitas.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


BAB III

PEMBAHASAN

3.1. Pengertian Sekretaris

Menurut Yatimah (2009:33) sekretaris adalah seseorang yang dapat

dipercaya oleh pimpinan dalam membantu memperlancar pekerjaan, terutama

untuk penyelenggaraan kegiatan administratif yang menunjang kegiatan

manajerial pimpinan atau kegiatan operasional perusahaan. Sekretaris juga dapat

diartikan sebagai seorang petugas yang pekerjaannya menyelenggarakan urusan

surat-menyurat termasuk penyimpanan dokumen bagi seorang pejabat pimpinan

organisasi. Menurut Muchtar, Qamariah dalam Kesekretariatan 1 (2017:1)

Sekretaris adalah seorang asisten yang menyiapkan surat-menyurat, menerima

email, melakukan pemeriksaan pertemuan dan untuk meningkatkan efektivitas

yang ada.

Sedangkan menurut Darmo (2014:11) Sekretaris berasal dari dari kata

secretyang berarti rahasia. Sesuai dengan asalkatanya,sekretaris adalah orang

yang diberi kepercayaan untuk menyimpan rahasis dalam melaksanakan

pekerjaannya dalam arti rahasia perusahaan atau tiak perlu diketahui orang lain

atau para pegawai.

Menurut Dewi (2011:7) Sekretaris merupakan seseorang yang membantu

pimpinan menyelenggarakan bagian-bagian kecil tugas pimpinan dan memiliki

kedudukan yang lebih bertanggung jawab.

Sekretaris yang profesional perlu adanya pemahaman yang matang akan

kesekretariatan sebagai modal utama yang berkaitan erat dalam profesi, karir, dan

27
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
28

juga mencakup kehidupan sosialnya. Dekan sebagai pimpinan Fakultas Ekonomi

dan Bisnis memerlukan seorang sekretaris yang profesional daam menjalankan

performance yang ada. Profesionalisme yang diperoleh melalui penerapan

kesekretariatan tersebut dapat menunjang mutu dan kualitas seorang sekretaris

pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Sumatera Utara. Penerapkan kesekretariatan

menjadi seorang sekretaris profesional pada Fakultas adalah kunci paling penting

yang dapat memberikan citra profesional serta keistimewaaan seorang sekretaris.

Semakin tinggi penerapan kesekretariatan yang diberikan maka akan

mempengaruhi tingkat profesional dan kualitas seorang sekretaris.

3.2. Profil Sekretaris Profesional

Menurut Risnawati (2013:5) Untuk menghadapi persaingan dalam era

globalisasi ini, seorang sekretaris harus memiliki kualitas dan kompetensi yang

dapat menunjang karir sebagai seorang sekretaris profesional. Untuk itu sekretaris

harus memiliki kompetensi:

1. Memiliki keterampilan berkomunikasi, seorang sekretaris akan selalu

berkomunikasi dengan berbagai macam orang, untuk itu akan lebih bagus

apabila sekretaris menguasai beberapa bahasa asing. Sekretaris dituntut

pula untuk pandai memilih kata dan menyusun kalimat secara baik.

2. Mampu mencari, menginterpretasikan dan memanfaatkan informasi,

sekretaris harus pandai menggali informasi dari berbagai sumber, lalu

menginterpretasikan sehingga dapat memilih informasi yang dinilai

bermanfaat untuk disajikan kepada pimpinannya.

3. Mampu berpikir, mengidentifikasi masalah dan mencari solusinya.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


29

4. Mampu bekerjasama dalam kelompok, sekretaris harus mampu menjalin

hubungan baik dengan orang-orang dalam perusahaan maupun luar

perusahaan.

5. Memiliki human relations skill, oleh karena tugas sekretaris berhubungan

dengan berbagai macam individu yang masing-masing berbeda latar

belakang, berbeda status sosial, berbeda kepentingan, berbeda kedudukan,

maka sekretaris dituntut mampu memahami pihak-pihak yang

berhubungan dengannya. Hal yang perlu diperhatikan dalam human

relations adalah:

a. Team work, mampu bekerja sama dalam team, tidak boleh menganggap

diri lebih hebat, meremehkan orang lain, menutup mata pada

keberhasilan dan kelebihan orang lain.

b. Positif thinking, komponen yang positif pada first impression: Sebut

nama lawan bicara anda. Sambut tamu di pintu ruang anda. Tersenyum

ketika berjumpa dengan tamu - Jangan bicara terlalu keras dan

tunjukkan keramahan pada setiap orang.

c. Good reminder, dalam hal ini lebih tertuju kepada schedule pimpinan,

hari ulang tahun pimpinan, karyawan dan juga rekan bisnis.

d. Discrete, tidak mudah membicarakan masalah seseorang atau perihal

yang diketahui kepada orang lain yang tidak berkepentingan.

e. Tactful, bijaksana dan berhati-hati dalam memilih kata atau

berkomentar saat berhubungan dengan pimpinan ataupun orang lain.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


30

f. Tanggung jawab dalam bekerja, seorang sekretaris harus memiliki

komitmen dan sikap yang dilandasi rasa tanggung jawab pada tugas,

maka mereka akan menyelesaikan tugas atau pekerjaannya, karena

merasa terikat pada norma-norma formal, sehingga apabila tidak

menyelesaikan tugas dengan sebaik-baiknya mereka akan merasa

bersalah dan bukannya takut pada sanksi. Namun apabila seseorang

sekretaris terlalu sering menghindar dari tanggung jawab, sikap seperti

ini mencerminkan kepribadian yang tidak dewasa, labil tidak dapat

dipegang. Untuk itu sekretaris harus melatih diri untuk menjadi

sekretaris yang penuh tanggung jawab, bekerja tanpa pengawasan

bahkan dituntut untuk mengawasi dirinya sendiri.

g. Kurangnya wawasan atau pengetahuan seorang sekretaris, sekretaris

harus mengembangkan diri dengan mengikuti perkembangan ilmu

pengetahuan dan teknologi. Adapun pengetahuan dan wawasan yang

harus diketahui oleh seorang sekretaris adalah; pengetahuan akan

bidang usaha tempat bekerja, pengetahuan akan produk dari

perusahaan, pengetahuan akan rekanan bisnis pimpinan, pengetahuan

akan pesaing dari perusahaan.

Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk menambah wawasan dan

pengetahuan diantaranya:

1. Banyak membaca dan mengikuti perkembangan dari berita-berita,

surat kabar dan media elektronik.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


31

2. Banyak mengikuti forum, workshop, seminar, pelatihan, kursus dan

diskusi.

3. Juga belajar menuangkan isi pemikiran dalam bentuk tulisan.

Mempunyai komitmen pada tugas, seorang yang tidak memiliki

komitmen dalam tugasnya, dimana menyelesaikan pekerjaan didasari

oleh ketaatan pada norma-norma formal yang berlaku, yang mengikat

orang untuk melaksanakan tugasnya. Namun apabila pengawasan

mengendur atau sanksi tidak diterapkan secara konsisten, maka orang

akan cenderung melanggar aturan ataupun menghindari tanggung

jawab. Disamping kecerdasan intelektual, perlu juga memperhatikan

kecerdasan logika dalam emosi.

Menurut Siambaton (2015:42) Profil seorang sekretaris profesional tidak

hanya mengindikasikan adanya kompetensi teknis yang tinggi yang didukung cara

berpakaian yang rapi dan menarik, tetapi juga harus menjiwai dan mencintai

profesinya. Wujud rasa cinta pada profesi tersebut antara lain ditandai dengan

yang bersangkutan merasa bangga terhadap pekerjaannya sebagai seorang

sekretaris. Sekretaris profesional harus mampu bertindak proaktif. Ia harus

mampu merencanakan dan melakukan tugas-tugasnya, tidak harus menunggu

perintah dari bosnya. Ia juga harus tanggap terhadap situasi yang ada, tidak hanya

bertahan pada peran yang telah diterapkan baginya, atau puas dengan asal selesai

tugas atau pekerjaannya tanpa ada kreativitas.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


32

Jenis Jabatan Sekretaris Berdasarkan ruang lingkup tanggung jawabnya sekretaris

ada dua yaitu

A. Sekretaris Organisasi (Executive Secretary)

Seorang yang memimpin suatu sekretariat dari suatu instansi pemerintah

tertentu dengan fungsi utama mengkordinasikan seluruh pelayanan administrasi

yang menunjang kegiatan operasional perusahaan. Seorang sekretaris organisasi,

disamping bekerja atas instruksi kadang-kadang juga bertugas dan mempunyai

kedudukan sebagai pemimpin pelaksana yang memiliki wewenang untuk ikut

membuat keputusan, pengarahan, melakukan koordinasi atas pelayanan

administrasi, mengadakan pengawasan serta melakukan penyempurnaan

organisasi dan tata kerja.

B. Sekretaris Pribadi (Private Secretary)

Sekretaris pribadi tidak berstatus sebagai manajer, walaupun dia harus

menjalankan manajemen terhadap bawahannya. Dia merupakan pembantu

pimpinan dengan tugas utama melaksanakan tugas-tugas dari pimpinan yang

bersifat pribadi. Jenis jabatan sekretaris juga dibedakan menurut kemampuan dan

pengalaman kerja yaitu

a. Sekretaris Junior, yaitu : sekretaris yang baru memulai karirnya sebagai

seorang sekretaris dan belum memiliki banyak pengalaman kerja sebagai

seorang sekretaris, sehingga masih harus banyak belajar dan mendapatkan

bimbingan dari sekretaris yang sudah berpengalaman. Sekretaris

juniorbiasanya dipersiapkan sebagai regenerasi jabatan sekretaris dalam

organisasi.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


33

b. Sekretaris Senior yaitu; sekretaris yang sudah memiliki kemampuan kerja

dan memiliki banyak pengalaman kerja sebagai seorang sekretaris. Dalam

bekerja ia tidak lagi harus mendapat perhatian khusus, karena ia dianggap

sudah mampu mandiri dalam melakukan tugas yang diberikan.

Menurut Sumarto dan Dwiantar. (2010:42) profil seorang sekretaris

profesional tidak hanya mengindikasikan adanya kompetensi teknis yang tinggi

yang didukung cara berpakaian yang rapi dan menarik, tetapi juga harus menjiwai

dan mencintai profesinya. Wujud rasa cinta pada profesi tersebut antara lain

ditandai dengan yang bersangkutan merasa bangga terhadap pekerjaannya sebagai

seorang sekretaris. Sekretaris profesional harus mampu bertindak proaktif. Ia

harus mampu merencanakan dan melakukan tugas-tugasnya, tidak harus

menunggu perintah dari bosnya. Ia juga harus tanggap terhadap situasi yang ada,

tidak hanya bertahan pada peran yang telah diterapkan baginya, atau puas dengan

asal selesai tugas atau pekerjaannya tanpa ada kreativitas.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


34

3.3 Jenis Sekretaris

Sekretaris memilikiruang lingkup yang luas. Karena luasnya ruang lingkup

pekerjaan yang menentukan tugas-tugasnya,Jenis sekretaris dibedakan menjadi

beberapa.

A. Sekretaris Organisasi

Seorang officer manager yang memimpin suatu Sekretarisat dari suatu

perusahaan atau suatu instansi pemerintah tertentu.Sekretarisat organisasi

disebut juga Executive secretary. Ia bekerja tidak hanya atas perintah

atasannya, tetapi juga memiliki wewenang untuk merencanakan sendiri

rencana organisasinya, menyusun struktur kerja organisasi, membuat

keputusan, pengarahan koordinasi, pengendalian. Sering disebut dengan

kepala Sekretariscorporate/executive secretary, administrator

manager.Tanggung jawab Sekretaris organisasi atau perusahaan, adalah :

1. Pemimpin sekretariat perusahaan atau instansi dengan fungsi utama

mengkoordinasiseluruh pelayanan administrasi penunjang kegiatan

professional.

2. Bekerja atas intruksi, bisa pula sebagai pemimpin pelaksana yang

berwenang mengambil keputusan, pengarahanm koordinasi,

pengawasan, penyempurnaan organisasi dan tata kerja.

3. Paham tujuan organisasi, prinsip-prinsip, dan asas-asas manajemen atau

organisasi.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


35

B. Sekretaris pribadi

Memiliki tanggung jawab melaksanakan tugas dari pimpinan yang bersifat

pribadi ikut menjalankan manajemen walaupun tidak berstatus manajer

dan tidak berwenang menentukan kebijakan, tugas terbatas

penyelenggaraan administrasi perkantoran, tanggung jawab kepada

pimpinan tertentu.

C. Sekretaris pimpinan

Mempunyai tanggung jawab seperti pembantu pimpinan fungsi utamanya

melaksanakan kegiatan administrasi atau perkantoran yang menunjang

kegiatan manajemen pimpinan, wewenang sekretaris pimpinan lebih luas

dari sekretaris pribadi

Menurut Ursula Ernawati (2010:4) jenis-jenis sekretaris sebagai berikut :

a. Sekretaris organisasi

seorang office manajer yang memimpin suatu secretariat dari suatu

perusahaan atau istansi pemerintah tertentu. Sekretaris bekerja

tidak hanya atas perintah atasannya, tetapi juga memiliki

wewenang untuk merencanakan sendiri organisasinya, menyusun

struktur dan tatakerja organisasi, membuat keputusan, pengarahan,

koordinasi, pengendalian.

b. Sekretaris pimpinan

adalah tangan kanan pimpinan yang bertugas melaksanakan

pekerjaan kantor untuk pimpinannya. Sekretaris pimpinan adalah

pegawai atau staffdari suatu organisasi atau perusahaan.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


36

3.4. Tugas Sekretaris

Sekretaris dibutuhkan oleh setiap organisasi untuk membantu dalam

bidang organisasi dan kedinasan, melaksanakan fungsi perkantoran pimpinan agar

pimpinan bisa berkonsentrasi dan melaksanakan tugas-tugas nya dengan baik.

Manajeryang sibuk membutuhkan banyak kaki tangan dalam meringankan

pelaksanaan tugasnya dan sekretaris merupakan posisi yang paling dekat dan

sering kali menjadi orang pertama yang mengetahui rencana kebijakan yang

dibuat pimpinan.Tugas sekretaris sangat kompleks dan beragam, dalam dunia

bisnis peran sekretaris sangat menentukan keberhasilan perusahaan dalam

mengembangkan usahanya. Sekretaris profesional harus memiliki dan melakukan

hal-hal sebagai berikut:

1. Menampilkan citra perusahaan, citra perusahaan hal yang harus dijunjung

tinggi, karena sekretaris adalah tangan kanan sang bos, maka sekretaris

juga harus menampilkan citra perusahaan yang baik.

2. Baik dan bertanggung jawab, sekretaris harus ramah, baik dan

bertanggung jawab pada semua tugasnya. Bukan saja baik kepada bos, tapi

juga harus baik kepada relasi dan kawan sekantor.

3. Pandai menjaga rahasia, sebagai tangan kanan bos yang selalu mendapat

kepercayaan dari bos, sekretaris harus pandai menjaga rahasia perusahaan

maupun rahasia pribadi sang bos.

4. Mengetahui kemajuan teknologi, sekretaris bukan hanya pandai

berdandan, tapi seorang sekretaris juga harus up date terhadap kemajuan

teknologi, terutama teknologi informasi.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


37

5. Menguasai bahasa asing adalah nilai tambah yang harus dimiliki oleh

sekretaris, karena biasanya sekretaris selalu diminta bos untuk bertemu

dengan relasi yang berasal dari luar negeri.

6. Mempunyai etika yang baik, seorang sekretaris juga harus memiliki etika

yangbaik yaitu dalam hal berbicara, makan, duduk, karena itu sangat

berkaitan dengan citra perusahaan.

7. Pandai berbicara di depan publik, kadang sekretaris diminta untuk

menemani atasan untuk melakukan presentasi menggantikan sang atasan.

Karena itulah sekretaris harus bisa belajar berbicara dengan publik atau

pada saat meeting.

Tugas sekretaris semakin beragam sesuai dengan pengetahuan, teknologi

fungsi dan jabatannya, maka dibutuhkan keterampilan dan kreatifitas yang

baik.Seorang pimpinan sangat mengharapkan agar seorang sekretaris dalam

menjalankan tugas rutin pimpinannya dengan penuh tanggung jawab. Menurut

Yatimah (2009:39) tugas seorang sekretaris dalam kegiatan yang utama yang

dapat dikelompok besar, yaitu :

a. Tugas yang terkait dengan tugas kesekretarisan.

b. Tugas membantu pimpinan agar pimpinan dapat bekerja optimal,

berhasil guna, berdaya guna, dan lebih profesional. Tugas

ketatausahaan yang meringankan pekerjaan pimpinan, pelayanan relasi,

hubungan kerjasama dengan pimpinan dan relasi.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


38

Karena begitu banyaknya tugas seorang sekretaris, maka tugas sekretaris

dapat dikelompokan berdasarkan bentuk tugasnya. Tugas sekretaris dikelompokan

sebagai berikut:

a. Tugas Rutin

Yaitu merupakan tugas umum yang hampir tiap hari dihadapi tanpa

menunngu intruksi khusus dari pimpinan atau tanpa menunggu waktu harus

dilaksanakan sesuai aturan yang diterapkan dalam job descriptions. Contoh :

mengurus dan mengendalikan surat, korespodensi, menanggani dan menata arsip,

dan lain-lain.

b. Tugas Intruksi

Yaitu merupakan tugas yang tidak selalu tiap hari dilaksanakan oleh

sekretaris, tetapi hanya dilaksankan oleh sekretaris bila ada intruksi khuhus dari

pimpinan.Contoh : mempersiapkan rapat, membuat notulen rapat, membuat

konsep surat keluar, dan lain-lain.

c. Tugas Kreatif

Tugas kreatif adalah tugas yang dilakukan oleh seorang sekretaris atas

prakarsa dan mengatur arah pelaksanaan tugas agar sesuai serasi untuk mencapai

tujuan.Contoh :Mengetahui ruang kerja, pengembangan diri Sekretaris,

memahami kinerja mesin kantor, dan lain-lain.

a) Tugas Rutin Yaitu tugas umum sehari-hari seorang sekretaris tanpa

menunggu intruksi khusus pimpinan, waktu pelaksanaan sesuai job

description.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


39

b) Tugas Instruksi Yaitu melaksanakan tugas seorang sekretaris yang

diperintahkan secara khusus oleh pimpinan tidak tercantum dalam job

description.

c) Tugas Kreatif Yaitu tugas yang dilakukan oleh seorang sekretaris atas

prakarsa atau inisiatif sendiri, meringankan beban, menciptakan efisiensi

dan efektivitas kerja. Dari uraian diatas, tugas sekretaris sebagai pembantu

seorang pimpinan dengam batuan yang diberikan sekretaris selalu

berusaha untuk mencari cara yang baik untuk menumbuhkan hubungan

dan kerja sama yang baik dengan pimpinan dalam batas-batas kedinasan.

3.5 Tugas Sekretarisdalam Membantu Kinerja Pimpinan.

Tugas sekretaris secara formal tergantung pada jobyang diberikan oleh

pimpinannya.Dalam melaksanakan pekerjaan/tugas sehari-harinya sekretaris harus

memiliki kinerja yang baik.Seorangsekretaris harus bisa menjalankan

pekerjaannya dengan berbagai keterampilan baik teknis maupun non teknis.Ada

banyak tugas sekretaris yang dapat membantu dan meringankan tugas pimpinan.

Bahkan dapat dikatakan pekerjaan sekretaris pada dasarnya merupakan

perpanjangan dari pekerjaan pimpinan, agar pimpinan dapat mengkonsentrasikan

diri untuk melakukan tugas manajerial dalam suatu organisasi, kantor atau

perusahaan. Tugas sekretaristerbagi menjadi tiga yaitu tugas rutin, tugas intruksi,

dan tugas kreatif. Berikut pemaparan mengenai tugas sekretaris :

a. Tugas rutinKata Rutin dapat berarti hal Korespodensi Dalam kantor

sekretaris tidak pernah lepas dari pekerjaan surat menyurat atau

korespodensi, bahkan sering banyak menyita waktu ketika sekretaris

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


40

diserahi tugas yang berhubungan dengan konsep dan penyelesaian surat

serta masalah dokumentasi. Surat merupakan media perusahaan untuk

berhubungan dengan perusahaan orang lain. Untuk itu setiap pagi

sekretaris mengumpulkan semua surat masuk dan segera

memprosesnya. Adapun tugas sekretaris dalam menangani surat-surat

masuk meliputi menyeleksi surat-surat yang ditujukan kepada

pimpinan, mendistribusikan surat-surat masuk yang telah diberi lembar

disposisi untuk ditindaklanjuti oleh pejabat lain yang disebutkan dalam

disposisi, meneruskan surat yang telah ditandatangani pimpinan keunit

ekpedisi atau unit organisasi lain yang membuat surat itu. Sekretaris

harus mengklasifikasikan sesuai jenis, maka surat dibedakan menjadi 3

yaitu :

b. Surat Pribadi yaitu surat yang dipakai untuk alat komunikasi antar

pribadi (private), yang dibuat oleh seorang yang ditujukan kepada orang

lain

c. Surat Resmi/surat dinas, surat yang berasal dari suatu

perusahaan/seseorang yang ditujukan untuk perusahaan atau seseorang

yang bertindak memwakilinya. Ada bebberapa macam surat yaitu :

1) Surat Pengumuman, surat tentang informasi atau berita yang perlu

disampaikan keseluruh anggota organisasi pegawai dalam

perusahaan/lembaga.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


41

2) Surat Tugas, dibuat olehpimpinan yang ditujukan kepada pimpinan

kepada bawahan atau pegawai dalam rangka melaksanakan

pekerjaan.

3) Surat Keputusan, surat yang dikeluarkan oleh instansi/organisasi

berisi tentang sesuatu yang berhubungan dengan ketertiban

perusahaan atau kebijkan lainnya.

3.6. Pengertian Kesekretariatan

Meningkatnya persaingan profesionalisme dalam bisnismodern, maka

semakin diperlukannya pemahaman yang mantap dalam pengetahuan

kesekretariatan guna menunjang keberhasilan dalam pekerjaan. Selain itu

kemampuan untuk berinteraksi antara individu secara efektif danberkomunikasi

dengan baik juga akan membuat seseorang menonjol di antarayang lain. Sebagai

sekretaris, seseorang diharapkan mampu tampil, bertuturkata, dan bersikap

menyenangkan baik bagi atasan, bawahan, maupun kepadasemua orang di

sekitarnya. Untuk mencapai hal tersebut, sekretaris harusmampu

mengembangkanpengetahuan akan kesekretariatan.

Kesekretariatan ialah aktivitas yang dilakukan pada sekretariat yakni

menunjukkan tata kerja atau proses kerjanya sekretariat. Kesekretariat bersifat

aktif dan dinamis dalam kegiatan jasa-jasa perkantoran, terutama yang sangat

berkaitan dengan proses administrasi”. Sehingga dapat dikatakan, bahwa

sekretariat dan kesekretariatan adalah kantor di mana sekretaris bersama stafnya

melaksanakan rangkaian kegiatan penataan terhadap pekerjaan perkantoran

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


42

termasuk memelihara warkat-warkat dinas dan bantuan lainnya yangdilaksanakan

sebagai kegiatan penunjang.

Menurut Moeheriono (2012:95), kinerja atau performance

merupakansebuah penggambaran mengenai tingkat pencapaian pelaksanaan suatu

program kegiatan atau kebijakan dalam mewujudkan sasaran, tujuan, visi, dan

misi organisasi yang dituangkan dalam suatu perencanaan strategis suatu

organisasi.Definisi kesekretariatan menurut Sedarmayanti (2010:3)

kesekretariatan adalah segala kegiatan yang dilakukan oleh sekretariat. Jadi,

kesekretariatan menyatakan kegiatan dan tata kerja kerjanya. Kemudian

Sedarmayanti menunjukkan bahwa sebagai perbandingan, berikut ini beberapa

pendapat tentang pengertian sekretariat.

Dalam mengimplementasikan Penerapan Kesekretariatan,beberapa hal

yang perlu diperhatikan adalah poin-poin dalam bertindak secara efektif dan

efisien menjalankan tugas, seperti :

1. Ketelitian (accuracy)

Cermat dan hati-hati dalam bekerja, misal saat berbicara, menghitung,

mengoreksi, mengetik, menulis dan lain-lain. Akibat kecerobohan, maka akan

menghasilkan pekerjaan, pertama apabila pimpinan tidak teliti, maka hasil tidak

sempurna atau gagal. Kedua apabila pimpinan teliti, menyulitkan pimpinan karena

meneliti ulang. Sehingga ketelitian sangat perlu dari petugas seorang sekretaris

2. Pertimbangan sebelum bertindak

Sikap penuh pertimbangan yang matang sebelum melakukan suatu

tindakan akan memperkecil resiko yang dihadapi sekretaris sehingga tidak

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


43

merugikan pimpinan atau organisasinya. Untuk itu sekretaris perlu

memperhatikan langkah-langkah berikut ini :

a. Mendalami masalah yang dihadapi

b. Mempelajari dan menganalisa keterkaitan masalah yang dihadapi dengan

factor-faktor lain.

c. Membuat beberapa alternative dangan membuat solusi masingmasing, pilihlah

solusi dengan resiko yang menimal.

d. Bertindak sesuai dengan pertimbangan yang sudah dilakukan.

3. Menyelesaikan pekerjaan dengan sempurna .

Mampu bekerja secara sempurna dan tuntas dari awal sampai akhir, tanpa

banyak intruksi, pimpinan cukup hanya member inti atau pokok permasalahannya

saja.

4. Banyak akal

Seorang sekretaris mempunyai sikap untuk mampu mengatasi masalah,

tidak mudah putus asa, mencoba berbagai cara penyelesaian tugasnya dengan cara

yang kreatif dan inovatif.

5. Inisiatif (initiative)

Kemampuan untuk mengetahui sesuatu yang dikerjakan dengan cara

mudah tanpa diberitahu orang lain. Mengambil porsi pekerjaan tanpa harus

menunggu orang lain untuk menyuruh ulang sebuah pekerjaan yang harus

dilakukan.Sikap ini dibutuhkan sekretaris untuk menjalankan tugas kreatif. Untuk

bersikap inisiatf, sekretaris perlu memperhatikan :

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


44

a. Dalam batas wewenang sekretaris boleh langsung mengerjakannya,

misal memperindah hiasan ruangan.

b. Diluar wewenang sekretaris sebaiknya, berkonsultasi dengan

pimpinannya sebelum melakukan tindakan itu. Contohnya mengubah

tata letak ruang kantor.

Selain tugas-tugas yang telah dipaparkan, masih ada yang harus diketahui

dan dapat dilakukan oleh seorang sekretaris , serta yang tidak boleh dilakukan

oleh seorang sekretaris. Oleh karena itu yang harus diketahuidan dilakukan

seorang sekretaris pimpinan, antara lain :

1. Sekretaris harus mengerti organisasi tempatnya bekerja.

2. Sekretaris harus memiliki keteraturan pendekatan yang sistematis

tehadap pekerjaan kesekretarisatan.

3. Menghargai orang-orang yang bekerja dan bersekutu dengan

pimpinannya.

Adapun larangan sekretaris pimpinan meliputi:

Berbicara yang dimaksud ucapannya tidak jelas dan sukar dimengerti,

menjawab secara tidak sopan untuk suatu panggilan yang tergesa-ges,

amengancam untuk berhenti bekerja sebagai cara untuk memperoleh kenaikan,

menjawab dengan ketus, terutama melalui telepon.

Berdasarkan job description mengenai berbagai pekerjaan kantor, dapat

disimpukan sekretaris dalam pekerjaan kantor memiliki peran yang sangat penting

bagi keberhasilan tugas-tugas kantor terutama bagi pimpinan.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


45

3.7. Fungsi Kesekretariatan

Seorang sekretaris dalam melaksanakan tugasnya harus memperhatikan

aspek-aspek untuk memudahkan tugas dan pekerjaannya. Aspek tersebut

merupakan bagian dari fungsinya, yakni :

Fungsi keseketariatan dalam arti yang luas dapat meliputi:

a. Mengadakan pencatatan (recording) dari semua kegiatan manajemen yang

berkaitan dengan organisasi. Semua hasil pencatatan berfungsi sebagaialat

pertanggungjawaban dan bahan informasi.

b. Sebagai proses daripada kegiatan ketatausahaan yang bersifat pelayanan

(membantu), baik pada atasan maupun pada pihak lain yang terkait.

c. Kesekretariatan sebagai alat komunikasi antarkantor/

antarperusahaansecara perorangan maupun organisasi. Hal ini sangat

penting dalamkerangka pengembangan organisasi baik yang bersifat intern

maupunyang bersifat ekstern.

d. Kesekretariatan sebagai pemegang rahasia kantor maupun

perusahaan.Berkaitan dengan fungsi ini, kesekretariatan merupakan

kegiatan yangsangat penting dalam kelangsungan hidup sebuah organisasi

maupunsebuah perusahaan.

e. Kesekretariatan sebagai pusat dokumentasi. Hal ini penting

dikarenakanaktivitas atau kegiatan dari sebuah perusahaan akan menjadi

kuat denganadanya dokumen-dokumen surat yang menjadi dasar dari

semua kegiatanmaupunaktivitas yang berkaitan dengan sebuah organisasi

maupunperusahaan.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


46

Dengan berjalannya tujuan dan fungsi-fungsi tersebut,

menunjukkankeberhasilan pekerjaan kantor secara keseluruhan. Namun demikian,

tujuan danfungsi kesekretariatan jelas terlihat dari adanya pelaksanaan aktivitas

ataukegiatan yang sesuai dengan bidang masing-masing secara profesional

danbertanggung jawab, karena hal ini akan menunjukkan bahwa pada

sekretariattersebut telah terjadinya pelaksanaan fungsi- fungsi sesuai dengan job

descriptionsehingga proses administrasi pada suatu perusahaan akan berjalan

dengan baikdan lancar.

3.8. Pengertian Performance

Menurut Wibowo (2012:7) kinerja berasal dari pengertian performance.

Ada pula yang memberikan pengertian performance sebagai hasil kerja atau

prestasi kerja. Namun, sebenarnya kinerja mempunyai makna yang lebih luas,

bukan hanya hasil kerja, tetapi termasuk bagaimana proses pekerjaan berlangsung.

Kata kinerja merupakan terjemahan dari bahasa inggris, yaitu dari kata

performance, kata performance berasal dari kata to perform yang berarti

menampilkan atau melaksanakan. Performance berarti prestasi kerja, pelaksanaan

kerja, pencapaian kerja, untuk kerja atau menampilkan kerja.

Wirnani dan Sugiyarso (2010:111) kinerja dapat diartikan sebagai prestasi

yang dicapai perusahaan dalam suatu periode tertentu yang mencerminkan tingkat

kesehatan perusahaan tersebut. Berdasarkan beberapa pendapat tersebut kinerja

merupakan prestasi kinerja yang dicapai oleh perusahaan atas hasil kerja yang

telah dilakukan.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


47

Faktor-faktor yang menentukan kinerja seseorang menurut Notoatmodjo

(2009:27), dikelompokkan menjadi 3 faktor antara lain:

1. Faktor individu yang terdiri dari: kemampuan dan keterampilan, latar

belakang keluarga, tingkat sosial ekonomi, dan demografis (umur, jenis

kelamin, etnis dan sebagainya).

2. Faktor organisasi yang terdiri dari: sumber daya, kepemimpinan, imbalan,

struktur, dan desain pekerjaan

3. Faktor psikologis yang terdiri dari: persepsi, sikap, kepribadian, belajar

dan motivasi. Secara umum kinerja seorang karyawan atau tenaga kerja

dipengaruhi oleh motivasi, kemampuan dan faktor persepsi.

Performance seorang sekretaris, bukan hanya bagaimana seorangsekretaris

menyelesaikan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik. Hal itu disebabkan

karena performance seorang sekretaris, juga dapat dinilai dari bagaimana etika,

kepribadian dan juga penampilannya.

Performance sebagai hasil-hasil dari pekerjaan atau kegiatan seseorang

atau kelompok dalam suatu organisasi yang dipengaruhi oleh berbagai faktor

untuk mencapai tujuan organisasi dalam periode waktu tertentu yang dihubungkan

dengan suatu ukuran nilai atau standar tertentu dari perusahaan dimana individu

tersebut bekerja.

Dari pengertian diatas, maka dapat disimpulkan bahwa Performance

seorangsekretaris adalah hubungan atau perbandingan dari hasil kesediaan

seorangsekretaris melakukan kegiatan- kegiatan yang sesuai dengan tanggung

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


48

jawabprofesinya sebagai seorang sekretaris dengan standar seorang sekretaris

yang berlaku di perusahaan tempat dia bekerja.

Dalam prakteknya, Seorang sekretaris perlu memperhatikan

danmenerapkan kesekretariatan pada performancenya. karena dapat

mempermudah

seorang sekretaris dalam penyelesaian tugas- tugasnya dan memenuhi standart

seorang sekretaris yang baik.

3.9 Penerapan Kesekretariatan Dalam Performance Sekretaris

pada Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi USU

Dalam rangka pencapaian tugas yang maksimal, seseorang dituntut harus

mengerti performance dari profesinya. Dimana performance dari setiap profesi

berbeda-beda tergantung pada profesi tempat bekerja. Begitu pula dengan seorang

sekretaris yang harus mampu menerapkan fungsi kesekretariatan dalam

performance seorang sekretaris. Dengan menerapkan kesekretariatan, maka

seorang sekretaris mampu menjalankan tugas-tugasnya secara profesional dan

maksimal. Seperti halnya pada bagian Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara, menurut pengamatan penulis selama mengikuti

magang di Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, Sekretaris Dekan

mampu menerapkan fungsi dari kesekretariatan dalam performancenya sebagai

sekretaris. Hal ini terlihat dari terwujudnya tujuan dan fungsi dari kesekretariatan

dalam kinerja Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara.

Dalam tata kerja,Sekretaris Dekan benar-benar teliti danbertanggungjawab

serta memanfaatkan waktu dengan sebaik mungkin. Hal ini terlihat mulai dari

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


49

mengelola dan memelihara seluruh dokumentasi perusahaan, memproses surat

masuk dan keluar hingga distribusi informasi kesegala pihak. Begitu juga halnya

dengan menghargai waktu, Sekretaris Dekan melakukan sholat tanpa

meninggalkan pekerjaan begitu saja.

1. Tugas rutin Merupakan tugas – tugas umum yang hampir tiap hari

dihadapi tanpa menunggu instruksi khusus dari pimpinan atau tanpa

menunggu waktu harus dilaksanakan sesuai aturan yang diterapkan dalam

uraian tugasnya. Biasanya dilakukan secara berskala atau rutin (setiap

hari/minggu/bulan) dan umumnya tercantum dalam uraian tugas (job

descriptions). Contoh tugas rutin adalah mengurus dan mengendalikan

surat, korespondensi, menangani dan menata arsip, melayani tamu kantor,

menangani tamu dan bertamu, menelpon dan menerima telepon, mengatur

jadwal kegiatan pimpinan, dan membuat laporan, serta mebuat notulen

atau risalah rapat.

2. Tugas instruksi Merupakan tugas yang tidak selalu tiap hari dilaksanakan

oleh sekretaris, tetapi hanya dilaksanakan oleh sekretaris bila ada instruksi

khusus dari pimpinan. Contoh yang termasuk ke dalam tugas instruksi

adalah mempersiapkan rapat, membuat notulen rapat, membuat konsep

surat keluar, mempersiapkan perjalanan dinas, dan mengurus hal – hal

tertentu di bank.

3. Tugas kreatif Merupakan tugas atau pekerjaan yang dilaksanakan atas

prakarsa sekretaris sendiri. Dengan demikian, seorang sekretaris yang

berdaya guna dan berhasil guna harus penuh inisiatif dan dinamis. Tugas

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


50

tersebut dilakukan guna meringankan beban pekerjaan atau menciptakan

efisiensi dan efektivitas kerja. Contoh tugas kreatif adalah membuat

rencana kerja sekretaris, mempelajari pengetahuan tentang perbankan,

pemantapan kepribadian, efisiensi kerja, pengembangan diri sekretaris, dan

memahami peraturan/keadaan organisasi tempat kerja

Berdasarkan kajian mengenai tugas-tugas sekretaris diatas, sekretaris

mempunyai tugas sebagai berikut :

1. Tugas rutin

Yaitu tugas yang setiap hari dihadapi dan dilaksankan oleh sekretaris tanpa

harus menunggu perintah dari pimpinan. Sekretaris sudah terbiasa dengan tugas

rutin ini, sehingga tidak membutuhkan arahan lagi dari pimpinan dan semakin hari

dapat melaksanakan dengan lebih baik lagi. Tugas rutin tersebut antara lain :

a. Pengurusan surat

Surat adalah sarana komunikasi untuk menyampaikan informasi secara

tertulis antara pihak yang satu dengan pihak yang lain. Surat juga

merupakan salah satu wujud arsip, baik surat masuk maupun surat keluar.

Surat merupakan arsip yang paling banyak dikelola dalam sebuah

organisasi atau perusahaan, karena keberadaannya tidak dapat lepas dari

hubungan dengan orang lain atau perusahaan lain. Hubungan tersebut

sering diwujudkan dalam bentuk surat. Dalam penulisan surat, bahasa dan

isi harus jelas dan dapat dimengerti. Saat sekretaris menerima surat, teliti

terlebih dahulu. Apakah alamat yang dituju benar untuk perusahaan

tersebut atau untuk perusahaan lain.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


51

b. Mengetik

Mengetik merupakan salah satu tugas rutin yang sering dilakukan

sekretaris. Dan seorang sekretaris harus bisa mengetik baik menggunakan

komputer maupun mesin ketik manual. Dalam mengetik sekretaris harus

dapat melakukannya dengan cepat, tepat, dan teliti. Karena itu sekretaris

harus mengerti dan menguasai setiap fasilitas yang disediakan kantor

terutama komputer. Komputer menyediakan sarana bagi sekretaris untuk

memberikan hasil kerja yang lebih baik. Apabila sekretaris dapat mengerti

cara penggunaan mesin – mesin tersebut terutama komputer, maka

pekerjaan menjadi lebih mudah, cepat, dan tepat penyelesaiannya. Selain

itu juga dapat lebih menghemat penggunaan waktu sehingga dapat segera

menyelesaikan tugas – tugas yang lain. Pimpinan akan menyukai sekretaris

yang mudah memahami apa yg diinginkannya karena itu tunjukkan bahwa

surat atau laporan atau bahan yang perlu diketik tersebut dibuat oleh

seorang sekretaris yang mahir bukan oleh seorang juru ketik baru.

c. Membuat Laporan

Laporan merupakan tujuan akhir dari setiap system pemrosesan

data/informasi. Laporan merupakan informasi yang dapat menjadi dasar

penentuan kebijaksanaan dan pengambilan keputusan – keputusan.

Laporan adalah suatu bentuk penyampaian informasi baik secara lisan

maupun tertulis dari bawahan kepada atasan sesuai dengan hubungan

wewenang dan tanggung jawab. Karena itu sangat penting bagi seorang

sekretaris untuk mengetahui dan memahami hal – hal yang berhubungan

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


52

dengan penyusunan laporan. Laporan memberikan gambaran apa (what),

dimana (where), kapan (when), mengapa (why), dan siapa (who). Membuat

laporan merupakan tugas rutin yang harus dilakukan sekretaris guna

membantu meringankan beban pimpinan. Dari laporan dapat diketahui

perkembangan organisasinya, untuk itu rekayasa terhadap fakta yang ada

justru tidak baik untuk perkembangan organisasi selanjutnya. Oleh sebab

itu pimpinan harus menaruh perhatian terhadap penyusunan laporan dan

tersedianya laporan yang baik pada waktu yang tepat. Untuk menyusun

laporan, sekretaris tidak hanya dibutuhkan keterampilannya tetapi

sekretaris dituntut untuk kreatif dan kompetensi.

d. Menyiapkan rapat

Rapat merupakan bentuk komunikasi yang dihadiri beberapa orang untuk

membicarakan dan memecahkan masalah tertentu. Rapat juga merupakan

sarana komunikasi langsung antara pimpinan dan 36 stafnya. Rapat

memerlukan sekretaris yang terampil, yang merekam segala pembicaraan

didalamnya. Dalam menyiapkan rapat, sekretaris harus menyiapkan semua

keperluan yang diperlukan untuk rapat. Sekretaris yang bertanggung jawab

dan efisien dalam bekerja akan mampu mempersiapkan rapat dengan baik.

Yang harus dipersiapkan oleh seorang sekretaris yaitu membuat undangan

rapat, menyediakan tempat rapat, membuat agenda rapat, menyediakan

peralatan yang diperlukan, dan menyediakan konsumsi. Pengelolaan rapat

yang kurang baik akan merugikan organisasi, bahkan dapat menimbulkan

keluhan dan permasalahan baru, baik bagi para anggota organisasi maupun

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


53

organisasi itu sendiri. Karena itu, penyelanggaran rapat harus dikelola

dengan baik dan dipersiapkan dengan sungguh – sungguh agar rapat dapat

berjalan dengan baik dan tujuan rapatpun dapat tercapai. Pada suatu waktu

seorang sekretaris mungkin sekali diserahi pimpinan untuk memimpin

suatu rapat karena pimpinan berhalangan hadir. Maka sebagai sekretaris

harus dapat menjalankan tugas yang diberikan. Oleh karena itu, seorang

sekretaris harus memiliki pemahaman dan ketrampilan untuk mengelola

rapat.

Selain melakukan tugasnya didalam sekretariat, Sekretaris Dekan juga

menjalin kerja sama yang baik dengan kantor-kantor bagian pada fakultas.

Karenakerjasama merupakan salah satu hal yang paling penting dalam suatu

lembaga dan akan membantu Sekretaris Dekan dalam penyelesaian pekerjaannya.

Selain bermanfaat bagi kelangsungan pekerjaan Sekretaris Dekan, kerja sama juga

berguna demi kelancaran dalam pencapaian tujuan dari Fakultas Ekonomi

Sumatera Utara.

e. Mengelola Arsip

Arsip adalah catatan yang tertulis atau tercetak dalam bentuk huruf, angka

atau gambar yang mempunyai arti penting sebagai bahan informasi.

Karena itulah, catatan tersebut diarsipkan. Penyimpanan arsip harus rapi

dan dipelihara dengan baik, karena arsip sangat berguna dan penting bagi

pimpinan dalam pengambilan keputusan. Proses pengaturan dan

penyimpanan arsip secara sistematis sehingga arsip dapat dengan mudah

dan cepat ditemukan kembali setiap kali diperlukan disebut dengan filling.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


54

Mengingat pentingnya tugas pengarsipan dalam suatu organisasi, seorang

sekretaris yang sebagian tugasnya adalah mengelola warkat, harus

memiliki sifat ketelitian, kerapian, dan pengetahuan dalam sistem penataan

arsip agar dapat memberikan pelayanan dalam penyimpanan arsip, mampu

menyediakan informasi secara baik kepada yang mebutuhkan informasi

dan melaksanakan tugas filling dengan efisien dan efektif. Arsip sebagai

alat ingatan yang penting bagi perusahaan, maka harus disimpan dengan

baik supaya tidak rusak dan hilang. Tempat untuk menyimpan arsip juga

harus aman, supaya arsip dapat selamat apabila terjadi sesuatu hal.

2. Tugas Khusus

Tugas khusus adalah tugas yang tidak setiap hari dikerjakan tetapi tugas

yang telah diinstruksikan oleh pimpinan. Sekretaris tidak boleh menolak dan

harus bertanggung jawab pada setiap tugas yang diberikan. Misalnya menyiapkan

perjalanan dinas pimpinan. Pimpinan yang akan melakukan perjalanan dinas tidak

perlu mempersiapkan sendiri segala sesuatunya karena sekretaris sebagai tangan

kanan pimpinan memiliki tugas untuk mengurus kepergian pimpinan mulai dari

keberangkatan sampai kepulangannya. Ini bukanlah tugas yang ringan karena

membutuhkan tanggung jawab yang besar. Sekretaris harus mengatur tujuan,

tanggal keberangkatan, transportasi yang digunakan, mengurus akomodasi,

menyiapkan semua surat maupun dokumen-dokumen yang mendukung pertemuan

dan mempersiapkan jadwal pertemuan yang akan diadakan pimpinan dalam

perjalanan tersebut. Setelah sekretaris diberitahu mengenai perjalanan yang akan

diadakan oleh pimpinan, sekretaris harus mempunyai gambaran tentang semua hal

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


55

yang berkenaan dengan perjalanan yang direncanakan dan segera melaksanakan

apa yang telah ditugaskan dengan baik agar pimpinan tidak menemui kesulitan –

kesulitan yang berarti dalam perjalanannya.

Pimpinan memiliki terlalu banyak pekerjaan yang harus diselesaikan

karena itu pimpinan meminta sekretaris untuk membantu menyelesaikan tugas –

tugasnya dengan memberikan tugas khusus ini. Bahkan apabila suatu saat

pimpinan berhalangan hadir dan menginstruksikan kepada sekretaris untuk

menggantikannya maaka sekretaris harus siap menjalankannya dengan baik

sehinnga tidak mengecewakan pimpinan dan menimbulkan keuntungan bagi

pimpinan juga perusahaan.

3. Tugas Kreatif

Merupakan tugas yang dilaksanakan atas inisiatif sekretaris sendiri.

Meskipun tugas ini berdasarkan inisiatif sendiri namun tetap mebutuhkan

tanggung jawab yang besar agar hasilnya dapat memusakan pimpinan. Karena

pada dasarnya setiap tugas yang dilakukan sekretaris harus penuh tanggungjawab

dan harus memberikan keuntungan bagi perusahaan serta memberikan nilai positif

perusahaan di mata perusahaan lain. Untuk menjalankan tugas yang

membutuhkan kreatifitas ini sekretaris harus banyak belajar dan menciptakan

sesuatu yang baru. Tugas kreatif ini membantu pimpinan dalam mengembangkan

perusahaan dan meningkatkan kerjasama perusahaan. Sekretaris harus memiliki

inisiatif dalam mengirimkan ucapan atau bunga untuk relasi. Secara tidak

langsung hal ini akan memnberikan nilai positif bagi perusahaan terutama

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


56

pimpinan. Oleh karena itu, sekretaris harus selalu bertanggungjawab dan

professional dalam segala sesuatu yang telah menjadi tugasnya.

Selain melakukan tugasnya didalam sekretariat, Sekretaris Dekan juga

menjalin kerja sama yang baik dengan kantor-kantor bagian pada fakultas.

Karenakerjasama merupakan salah satu hal yang paling penting dalam suatu

lembaga dan akan membantu Sekretaris Dekan dalam penyelesaian pekerjaannya.

Selain bermanfaat bagi kelangsungan pekerjaan Sekretaris Dekan, kerja sama juga

berguna demi kelancaran dalam pencapaian tujuan dari Fakultas Ekonomi

Sumatera Utara.

Dari uraian tugas sekretaris Dekan diatas, maka dapat dikatakan

bahwasannya Sekretaris Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisns Universitas Sumatera

Utara telah menjalankan tugasnya dengan baikmelalui Penerapan Kesekretariatan

yang ada. Karena pada asasnya Seorang Sekretaris haruslah mampu memahami

secara matang akan Ilmu Kesekretariatan agar mampu memberikan Implementasi

yang baik bagi Instansi dan memberikan pelayanan yang baik,sehingga sistematis

yang ada berjalan dengan lancar serta mencapai tujuan.

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1. Kesimpulan

Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa:

1. Penerapan Kesekretariatan dalam menunjang performance sekretaris

padabagian sekretariat dekan fakultas ekonomi dan bisnis sudah baik.

Dilihat dari loyalitas kerja,ketekunan dan kerajinan, betanggung jawab

dengan pekerjaannya.

2. Faktor yang dapat menunjang pengembangan kesekretariatan sekretaris

Fakultas Ekonomi dan Bisnis adalah menambah wawasan melalui internet

disertai melatih skill yang ada agar mampu mengimplementasikannya

dengan baik

3. Rumusan sederhana yang memudahkan Penerapan Kesekretariatan dapat

dilihat dari good appearance, behavior,character, capability.

57
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
58

4.2. Saran

Didalam kesempatan ini penulis ingin memberikan beberapa saran, yaitu:

1. Sekretaris Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara

sebaiknya lebih aktif dalam penggunaan fasilitas komputer untuk

penginputan data mahasiswa, agar dapatmeningkatkan perfomance dalam

menjalankan sistematis yang ada guna untuk tercapainya tujuan yang ada.

2. Sebagai sekretaris Fakultas knomi dan Bisnis yang berkompeten,perlu

untuk menunjukan ciri khasnya saat berinteraksi dengan pimpinan, rekan

kerja maupun dengan para tamu,yang dapat dilakukan dengan memahami

orang lain,mampu menempatkan diri, mampu mengendalikan emosi dan

memiliki sikapsopan, karena hal tersebut dapat membantu sekretaris untuk

terus meningkatkan kinerja dan sifat baik yang sudah dimiliki.

3. Dalam melaksanakan tugas yang diberikan, sekretaris sebaiknya mengikuti

pelatihan kearsipan guna menunjang skill yang ada. Serta diberikan

kesempatan untuk mengikuti seminar agar mampu

mengimplementasikannya dengan baik dan mencapai tujuan secara efektif

dan efisien

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


DAFTAR PUSTAKA

Buku :

Ernawati, Ursula. 2009. Pedoman Lengkap Kesekretariatan. Graha Ilmu:


Yogyakarta

Kadarno, Siwi. Sekretaris dan Tugas-Tugasnya. Cetakan ketujuh. 2009 Nina


Dinamika: Jakarta

Lawalata, Caroline. 2012. Panduan Lengkap Pekerjaan Sekretaris. Akademia


Permata: Padang

Moehariono, 2009. Pengukuran Kinerja Berbasis Kompetensi. Ghalia Indonesia:


Jakarta.

Notoatmodjo, Soekidjo. 2009. Pengembangan Sumber Daya Manusia. PT. Rineka


Cipta: Bandung

Qamariah, Inneke dan Yasmin Chairunnisa. 2017. Dasar-Dasar Kesekretariatan 1.


USU Press: Medan

Sedarmayanti, 2010, Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja, cetakan


kedua, Mandar Maju: Bandung.

Siambaton, E. 2015. Etika dan Etiket Profesi Sekretaris Profesional. Epigram:


Media Prase Jakarta, Jakarta

Sugiyarso, Winarni, 2005, Dasar-dasar Administrasi Perkantoran, Media Press


Indo: Yogyakarta.

Sumarto dan Dwiantara.2009. Menjadi Sekretaris Profesional Gava Media:


Yogyakarta

Sutardi, Eko. 2009. Pengembangan Kepribadian Sekretaris. T. Grasindo: Jakarta

Wursanto, 2009. Kompetensi Sekretaris Profesional. Andi Presma Media: Jakarta

Yatimah, D. 2009. Kesekretariatan Modern dan Administrasi Perkantoran.


Pustaka Setia: Banduxng
Jurnal :

Risnawati, 2013. “Pengembangan Profesi Sekretaris”. Jurnal STIE Semarang. Vol


5, No 1, Edisi Februari 2013. ASM Maria, Semarang

59
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
Lampiran 1 Surat Izin Riset

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

Anda mungkin juga menyukai