Anda di halaman 1dari 3

Kasus 1

Ibu hamil melahirkan dengan operasi Caesar


Nama : Ny Dariah
Umur : 38 tahun
No RM : 071421
Kamar : 3D

Pasien Ny Dariah, saat ini melahirkan anak ke-2 yang berjenis kelamin lak-
laki dengan operasi Caesar. Alasan dilakukan operasi Caesar karena bayi dalam
kandungannya dengan posisi meligkar, dan tangan di atas kepala. Ny Dariah berusia
38 tahun. Pada saat usia kandungan nya 1-3 bulan Ny Dariah bekerja sebagai buruh
tani, namun setelah kandungannya berusia 4 bulan ke atas Ny Dariah tidak bekerja
dan hanya mengurus suami dan anaknya. kehamilan pertama dan kedua, Ny Dariah
tidak mengalami mual, muntah atau morning sickness. Ny Dariah tidak mempunyai
riwayat alergi terhadap makanan apapun, dan tindak memiliki pantangan makanan.
Kehamilan Ny Dariah berjalan lancar dan tidak mengalami gangguan berat, Ny
Dariah sering memeriksakan kehamilannya di Bidan desa dekat rumahnya, dan
melakukan pengecekan perkembanan bayi / USG sebanyak 1 kali. Ny Dariah
mengalami penambahan berat badan sebesar 16 kg pada masa kehamilan. sebelum
hamil berat badan Ny Dariah 65 kg, dan setelah hamil berat badannya 81 kg. dengan
tinggi badan Ny Dariah 150 cm. Ny Dariah mengonsumsi susu ibu hamil sebanyak
satu gelas satu hari, selain itu mengonsumsi suplemen penambah darah dan biskuit
ibu hamil yang diberkan oleh bidan. Ny Dariah makan 2X sampai 3X sehari dengan
masakan yang dimasak sendiri karena tidak memiliki pembantu. aktivitas fisik Ny
Dariah adalah jalan kaki pada pagi dan sore hari. Menu makanan sebelum masuk
rumah sakit adalah 2 setengah cetong nasi, sayur asam sebanyak 1 mangkok kecil,
tempe 1 potong besar, tahu 1 potong besar. Makanan kesukaan Ny Dariah adalah
ayam goreng, sayur bayam, tempe, bakso dan mengonsumsi teh manis sebanyak satu
gelas setiap hari. Berdasarkan hasil recall sebelum masuk rumah sakit asupan Ny
Dariah adalah Energi: 2.756,6 kkal, Protein: 125,5gram, lemak: 99,7gram,
karbohidrat: 350,5gram.

Sebelum melakukan operasi Caesar Ny Dariah memakan menu makan nasi


putih, ayam goreng, tahu bacam, jeruk, dan telur rebus. 6 Jam sebelum operasi pasien
dianjurkan untuk berpuasa sebelum melakukan operasi Caesar. Setelah melakukan
operasi Caesar Ny Dariah mengonsumsi menu makan dari rumah sakit, dan di
habiskan.

Pada saat hendak melahirkan Ny Dariah dirawat di rumah sakit dengan


tekanan darah 120/80 mmHg, LILA: 24,4 Cm, HB: 13.7 g/dl Suhu: 36,3 0C, Nadi :
82X/Menit, Pernafasan : 21 x/menit, SpO2 : 99%, jumlah trombosit : 237.000mm3,
gula darah sewaktu : 147mg/dl, golongan darah: O/+.

Skrining Gizi
No Parameter Ya Tidak
1. Apakah asupan makan berkurang karena tidak nafsu 0
makan
2. Ada gangguan metabolisme: 0
(DM, ganggauan fungsi tiroid, infeksi kronis, seperti
HIV/AIDS, TB, Lupus, lainnya sebutkan)
3. Ada pertambahan BB lebih selama kehamilan 1
4. Hb <10 g/dl atau HCT<30% 0
Total score (jika jawabannya ≥1 perlu dilakukan pengkajian = 1
lanjut
Keterangan : hasil dari skrining gizi menunjukan angka 1, sehingga tidak perlu
dilakukan pengkajian lanjut.

A. ASESSMENT
1. Antropometri
 Umur : 38 tahun
 BB sebelum hamil : 65 Kg
 BB setelah hamil : 81 Kg
 TB : 150 Cm
 LILA : 24,4 Cm
 IMT : 28,89 Kg/m (Obesitas)
2. Biokimia
 HB: 13.7 g/dl
 jumlah trombosit : 237.000mm3
 gula darah sewaktu : 147mg/dl
 golongan darah: O/+
3. Klinis
 tekanan darah 120/80 mmHg
 Suhu: 36,3 0C
 Nadi : 82X/Menit
 Pernafasan : 21 x/menit
 SpO2 : 99%
4. Dietery/ Histori
 Makanan yang di sukai : semua makanan
 Makanan yg tidak disukai : -
 Makanan alergi :-
 Kebiasaan makan : 2x s.d 3x
 Konsumsi teh/kopi : 3x dalam satu minggu
 Konsumis suplemen : penambah darah
 Kebiasaan minum susu : 1 gelas 1 hari
 Kebiasan / pola makan : nasi, lauk pauk, sayur
 Aktivitas sehar-hari sebagai ibu rumah tangga. selalu berjalan kaki setiap
pagi dan sore hari. Ny Dariah lebih senang memasak makanannya sendiri
dibandingkan dengan membeli makanan di luar rumah. Aktivitas Ny Dariah
termasuk aktifitas ringan.
5. Personal
 melahirkan anak ke-2 yang berjenis kelamin lak-laki dengan operasi Caesar
 Pada saat kehamilan pertama dan keduanya, Ny Dariah tidak mengalami mual,
muntah atau morning sickness.
 tidak mempunyai riwayat alergi terhadap makanan apapun, dan tidak memiliki
pantangan makanan.
 mengalami penambahan berat badan sebesar 16 kg pada masa kehamilan.
 bekerja sebagai buruh tani, namun setelah kandungannya berusia 4 bulan ke
atas Ny Dariah tida bekerja dan hanya mengurus suami dan anaknya.
 memeriksakan kehamilannya di Bidan desa dekat rumahnya, dan melakukan
pengecekan perkembanan bayi / USG sebanyak 1 kali

Anda mungkin juga menyukai