Anda di halaman 1dari 5

Nama : Made Astri Asvinia

Nim : 1902611054
Periode : 10 – 16 Agustus 2020
Residen Pembimbing : dr Ida Ayu Uttari Priyadarshini

LAPORAN KASUS

Identitas Pasien
Nama : AP
Jenis Kelamin : Laki-laki
Umur : 45 tahun
Tanggal Lahir : 2 Mei 1975
Alamat : Denpasar
Pekerjaan : Pegawai bank
Suku/Bangsa : Bali/Indonesia
Agama : Hindu
Status Pernikahan : Menikah
Tanggal Pemeriksaan : Selasa, 12 Agustus 2020

Anamnesis
Keluhan Utama
Bintik-bintik kemerahan di kepala, dada, punggung, perut, tangan dan kaki

Riwayat Penyakit Sekarang


Pasien datang ke poli kulit RSUP Sanglah dengan keluhan adanya bintik-bintik
kemerahan di kepala, dada, punggung, perut, tangan, dan kaki sejak 3 hari SMRS.
Keluhan disertai rasa gatal di seluruh tubuh. Seminggu sebelumnya pasien
mengeluhkan terdapat bintik di kaki yang terasa gatal, pasien menggaruknya dan
bintik semakin melebar sebesar koin. Dua hari kemudian, pasien berobat ke
puskesmas dan diberikan obat Thiamphenicol serta salep yang tidak diberikan
informasi isinya. Tiga hari kemudian, muncul bintik-bintik kemerahan yang gatal
di dada dan punggung. Bintik-bintik kemerahan semakin menyebar ke perut,
tangan, dan kaki.

Riwayat Penyakit Dahulu


Pasien tidak pernah mengalami penyakit serupa sebelumnya. Pasien tidak
memiliki riwayat kronik lainnya seperti, Hipertensi, Penyakit jantung, penyakit
ginjal dll. Riwayat alergi makanan dan obat-obatan disangkal.

Riwayat Pengobatan
Pasien tidak memiliki riwayat mengkonsumsi obat herbal dan pengobatan minyak
tradisional.

Riwayat Penyakit dalam Keluarga


Tidak ada yang memiliki keluhan serupa seperti pasien. Keluarga pasien
menyangkal adanya riwayat kronik seperti, diabetes melitus, hipertensi, Penyakit
jantung, penyakit ginjal dll. Riwayat alergi makanan dan obat-obatan disangkal.

Riwayat Sosial
Pasien merupakan seorang pekerja bank. Riwayat merokok dan minum-minuman
beralkohol disangkal oleh pasien. Pasien saat ini tinggal bersama istrinya.

Pemeriksaan Fisik
Status Present
Keadaan Umum : Tampak sakit ringan
Kesadaran : Compos mentis, GCS E4V5M6
Tekanan Darah : 120/80 mmHg
Nadi : 82 x/menit
Respirasi : 19 x/menit
Temperatur Aksila : 36,5oC

Status General
Kepala : Normocephali
Mata : Anemis (-/-), ikterus (-/-), refleks pupil (+/+),
isokor
THT : Tonsil T1/T1, faring hiperemi (-)
Thorak : Cor : S1S2 normal, regular, murmur (-)
Pul : ves (+/+), rh (-/-), wh (-/-)
Abdomen : Distensi (-), BU (+) normal
Ekstremitas : Edema (-/-), hangat (+/+)

Status Dermatologi
Lokasi : kapitis, thorakalis anterior, thorakalasi posterior,
abdominalis, ekstrimitas superior
Efloresensi : terdapat papul eritema multipel berbatas tegas,
berbentuk bulat diameter 0,2-0,5, distribusi
generalisata, di atas patch eritema multipel
berbatas tegas berbentuk geografika ukuran
bervariasi terkecil 2x3 cm terbesar 5x7 cm,
konfigurasi bergerombol, distribusi generalisata
Mukosa : Hiperemis (-)
Rambut : Rambut rontok (-), warna hitam
Kuku : Pitting nail (-), rapuh (-)
Fungsi kelenjar keringat : Hiperhidrolisis (-), anhidrosis (-)
Kelenjar limfe : Pembesaran KGB leher belakang (-)
Saraf : Penebalan saraf (-), parastesi (-)

Resume
Pasien datang ke poli kulit RSUP Sanglah dengan keluhan adanya bintik-
bintik kemerahan di kepala, dada, punggung, perut, tangan, dan kaki sejak 3 hari
SMRS. Keluhan disertai rasa gatal di seluruh tubuh. Seminggu sebelumnya pasien
mengeluhkan terdapat bintik di kaki yang terasa gatal, pasien menggaruknya dan
bintik semakin melebar sebesar koin. Dua hari kemudian, pasien berobat ke
puskesmas dan diberikan obat Thiamphenicol serta salep yang tidak diberikan
informasi isinya. Tiga hari kemudian, muncul bintik-bintik kemerahan yang gatal
di dada dan punggung. Bintik-bintik kemerahan semakin menyebar ke perut,
tangan, dan kaki. Riwayat demam, mual-muntah disangkal. BAB dan BAK dalam
batas normal. Pada keluarga tidak ada yang memilik keluhan serupa. Pasien
merupakan seorang pegawai bank. Riwayat merokok dan minum-minuman
beralkohol disangkal oleh pasien.
Dari pemeriksaan fisik didapatkan status present dan status general secara
keseluruhan dalam batas normal. Status dermatologi didapatkan pada regio
kapitis, thorakalis anterior, thorakalasi posterior, abdominalis, ekstrimitas superior
ditemukan effloresensi papul eritema multipel berbatas tegas, berbentuk bulat
diameter 0,2-0,5, distribusi generalisata, di atas patch eritema multipel berbatas
tegas berbentuk geografika ukuran bervariasi terkecil 2x3 cm terbesar 5x7 cm,
konfigurasi bergerombol, distribusi generalisata.

Diagnosis Banding
 Dermatitis kontak alergi
 Selulitis

Diagnosis Kerja
Suspect Drug Eruption tipe maculopapular

Penatalaksanaan
Terapi umum:
 Mengidentifikasi dan menghentikan penggunaan obat penyebab
 Memberikan informasi mengenai penyakit pasien
 Pasien dan keluarga diberikan edukasi bahwa penyakit ini bukan penyakit
menular, melainkan disebabkan adanya kemungkinan alergi obat sehingga
diperlukan identidikasi obat yang dikonsumsi pasien

Terapi khusus
 Kortikosteroid topical Bethamethason dipropionate 0,05 %
 Antihistamin Chlorpheniramine maleat 4 mg tiap malam
 Deksametason 3 mg tiap 8 jam
 Rujuk SPKK

Prognosis
Ad Vitam : Bonam
Ad Functionam : Dubius ad Bonam
Ad Sanationam : Bonam
Ad Kosmetikam : Dubius ad Bonam

Anda mungkin juga menyukai