Anda di halaman 1dari 5

Mata Kuliah : Sosiologi Hukum

Dosen Pengajar : Dr. Anggreany Arief, SH., MH

RESUME

SOSIOLOGI HUKUM

Oleh :
RESA WIRA NATA
0025.02.52.2020
MH-2

MAGISTER HUKUM
PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS MUSLIM INDONESIA
2020
A. Pengertian Sosiologi Hukum
Dari sudut sejarah, sosiologi hukum untuk pertama kalinya diperkenalkan oleh seorang
Itali yang bernama Anzilotti, pada tahun 1882.Sosiologi hukum pada hakekatnya lahir dari
hasil-hasil pemikiran para ahli, baik di bidang filsafat hukum, ilmu maupun sosiologi (Yesmil
Anwar dan Adang,2008,109). Sosiologi hukum saat ini sedang berkembang pesat. Ilmu ini
diarahkan untuk menjelaskan hukum positif yang berlakuartinya isi dan bentuknya
berubahubah menurut waktu dan tempat, dengan bantuan faktor kemasyarakatan.
Sosiologi hukum adalah ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara hukum
dengan gejala-gejala sosial lainnya secara empiris analitis. Sosiologi hukum dapat dilihat
sebagai instrumen hukum untuk memeriksa objeknya untuk implementasi proses hukum.
Sosiologi hukum juga dapat digunakan sebagai instrumen untuk memeriksa keputusan hukum.
Menurut Ronni Hanitijo Soemitro ilmu hukum dapat dibedakan ke dalam 2 (dua)
cabang spesialisasi, yaitu Studi tentang Law in Books dan Studi tentang Law in Actions. Law
in books disebutkan bagi studi/kajian tentang hukum sebagaimana tercantum di dalam kitab
Undang-Undang atau sebagaimana di dalam peraturan Perundang-undangan, dengan kata lain
studi tentang hukum sebagai norma atau kaedah. Hukum sebagai norma atau kaedah bersifat
otonom, artinya bahwa hukum tersebut berdiri sendiri dan bebas dari segala pengaruh.
Sedangkan Law in Actions disebutkan bagi studi/kajian tentang hukum sebagai gejala/proses
social.
Studi tentang Law in Books dan Law in Actions yang dikemukakan oleh Ronni Hanitijo
Soemitro tersebut tidak berbeda jauh dengan pemikiran Soerjono Soekanto yang
mengetengahkan ruang lingkup ilmu hukum yang mencakup :
1. Normwissenschaften atau Sollenwinssenschaften, yakni ilmu yang mempelajari hukum
sebagai norma/kaedah, yang terdiri dari :
a. Ilmu tentang pengertian hukum.
b. Ilmu tentang kaidah hukum.
2. Tatsachenwissenschaften atau Seinwissenschaften, yakni ilmu hukum yang mempelajari
hukum sebagai gejala sosial, yang terdiri dari :
a. Sosiologi Hukum.
b. Antropologi Hukum.
c. Psikologi Hukum.
d. Sejarah Hukum
e. Perbandingan Hukum.
Dari uraian di atas, lebih lanjut dapat disimak beberapa pendapat para sarjana terkait
dengan pengertian/definisi sosiologi hukum antara lain :

1. Soerjono Soekanto Sosiologi Hukum adalah suatu cabang ilmu pengetahuan yang secara
analitis dan empiris menganalisa atau mempelajari hubungan timbal balik antara hukum
dengan gejala-gejala lainnya.
2. Satjipto Raharjo Sosiologi Hukum (sosiologi of law) adalah pengetahuan hukum terhadap
pola perilaku masyarakat dalam konteks sosial.
3. R. Otje Salman Sosiologi Hukum adalah ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik
antara hukum dan gejala-gejala sosial lainnya secara empiris analitis.
4. H.L.A. Hart H.L.A. Hart tidak mengemukakan definisi tentang sosiologi hokum. Namun,
definisi yang dikemukakannya mempunyai aspek sosiologi hukum. Hart mengungkapkan
bahwa suatu konsep tentang hokum memngandung unsur-unsur kekuasaan yang
terpusatkan kepada kewajiban tertentu di dalam gejala hukum yang tampak dari kehidupan
bermasyarakat. Menurut Hart, inti dari suatu sistem hukum terletak pada kesatuan antara
aturan utama/primary rules dan aturan tambahan /secondary rules (Zanudin Ali,2006,1).
Aturan utama merupakan ketentuan informal tentang kewajiban-kewajiban warga
masyarakat yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pergaulan hidup sedangkan aturan
tambahan terdiri atas :
a. Rules of recognition, yaitu aturan yang menjelaskan aturan utama yang diperlukan
berdasarkan hierarki urutannya,
b. Rules of change, yaitu aturan yang mensahkan adanya aturan utama yang baru.
c. Rules of adjudication, yaitu aturan yang memberikan hak-hak kepada orang
perorangan untuk menentukan sanksi hukum dari suatu peristiwa tertentu apabila
suatu aturan utama dilanggar oleh warga masyarakat.

B. Objek Studi Sosiologi Hukum

Beberapa mata pelajaran sosiologi hukum yang dapat diperiksa adalah sebagai berikut:

 Tepat di sistem sosial


 Hukum komparatif di masyarakat
 Sifat dualistik hukum
 Hukum sebagai instrumen kekuasaan
 Tautan hukum ke nilai-nilai budaya
 Hukum merupakan sebuah prubahan instrument

C. Manfaat Sosiologi Hukum


Keuntungan Sehubungan dengan apa yang telah dijelaskan di awal, fungsi utama studi adalah
untuk memberikan pengetahuan tentang konteks sosial di mana hukum dibuat dan diterapkan.
Beberapa fungsi dan keuntungan mempelajari sosiologi hukum adalah:

 Sosiologi hukum menyampaikan pemahaman hukum dalam konteks sosial


 Sosiologi hukum dapat memberikan peluang untuk menganalisis efektivitas hukum
dalam masyarakat, baik sebagai alat kontrol sosial, perubahan sosial atau kontrol
interaksi sosial, dalam rangka menciptakan kehidupan masyarakat yang harmonis.
 Menawarkan kesempatan untuk menilai efektivitas hukum yang berlaku.
 Dapat mengungkap ideologi dalam humuk dan makna di balik perumusan dan
keputusan hukum
 Dapat mengidentifikasi elemen budaya atau agama yang mempengaruhi substansi
hukum
 Dapat mengidentifikasi pelaku sosial baik dari institusi maupun individu yang
berdampak pada pendidikan hukum
 Sosiologi hukum dapat menggambarkan seberapa tinggi atau rendahnya kesadaran
masyarakat akan hukum.
 Berbagai fungsi sosiologi hukum yang disebutkan di atas sangat berguna untuk
sosiologi dan penelitian hukum. Subdisiplin sosiologi hukum di Indonesia masih
berkembang seiring dengan dinamika sosial masyarakat, yang selalu dipengaruhi oleh
aspek hukum.

D. Contoh Kajian Sosiologi Hukum

1. Kasus korupsi E-KTP yang dilakukan oleh oknum pemerintah. Hukum yang diberikan
dalam kasus ini adalah berlandaskan kepada Undang-Undang karena tindakan yang
dilakukan berdampak besar dan merugikan masyarakat luas.
2. Pembunuhan berencana yang dilakukan seorang individu terhadap satu keluarga yang
berawal dari rasa dendam akibat sering dicemooh oleh satu keluarga tersebut.
3. Kasus penyebaran berita hoax yang dilakukan oleh beberapa oknum untuk
menjatuhkan calon gubernur, dengan tujuan agar masyarakat tidak memilih calon
tersebut saat pemilihan nanti.
4. Kasus penyelewengan dana haji yang dilakukan oleh perusahaan jasa agen perjalanan
yang melibatkan beberapa pihak.
5. Penjatuhan vonis 5 tahun penjara kepada nenek berusia 60 tahun yang dituduh mencuri
di sebuah ladang dinilai tidak adil dengan penjatuhan vonis kepada koruptor yang hanya
diberi hukuman 3 tahun pencara.

Anda mungkin juga menyukai