Anda di halaman 1dari 60

TEKNIK PEMELIHARAAN INDUK IKAN KERAPU MACAN

(Epinephenus fuscoguttatus) DI BALAI PERIKANAN BUDIDAYA AIR


PAYAU (BPBAP) SITUBONDO, JAWA TIMUR

LAPORAN PRATIK KERJA LAPANG

MUHAMMAD TITAN SAD’INAWA ROJAI


NPM 230110160162

UNIVERSITAS PADJADJARAN
FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN
PROGRAM STUDI PERIKANAN
JATINANGOR

2018
TEKNIK PEMELIHARAAN INDUK IKAN KERAPU MACAN
(Epinephenus fuscoguttatus) DI BALAI PERIKANAN BUDIDAYA AIR
PAYAU (BPBAP) SITUBONDO, JAWA TIMUR

LAPORAN PRATIK KERJA LAPANG

Diajukan untuk menempuh mata kuliah PKL

MUHAMMAD TITAN SAD’INAWA ROJAI


NPM 230110160162

UNIVERSITAS PADJADJARAN
FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN
PROGRAM STUDI PERIKANAN
JATINANGOR

2018
LEMBAR PENGESAHAN
PRAKTIK KERJA LAPANGAN

JUDUL : TEKNIK PEMELIHARAAN INDUK IKAN KERAPU


MACAN (Epinephelus fuscoguttatus) DI BALAI
PERIKANAN BUDIDAYA AIR PAYAU (BPBAP)
SITUBONDO, JAWA TIMUR
PENULIS : MUHAMMAD TITAN SAD’INAWA ROJAI
NPM : 230110160162
TEMPAT PKL : UNIT INDUKAN – BALAI PERIKANAN BUDIDAYA
AIR PAYAU (BPBAP) SITUBONDO - JAWA TIMUR

Jatinangor, Oktober 2018


Menyetujui,
Dosen Pembimbing

Dr.Ir. Ayi Yustiati, M.Sc.


NIP. 19620413 198603 2 003
ABSTRAK

Muhammad Titan Sad’inawa Rojai (Dibimbing oleh: Ayi Yustiati). 2018. Teknik
Pemeliharaan Induk Ikan Kerapu Macan (Epinephelus fuscoguttatus) di Balai
Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo.

Praktik kerja lapang merupakan mata kuliah wajib di Fakultas Perikanan


dan Ilmu Kelautan. Peserta melaksanakan Praktik Kerja Lapang di Balai
Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo. Tujuan dari Praktik Kerja
Lapang adalah untuk memperoleh wawasan, pengetahuan dan keterampilan kerja
mengenai teknik pemeliharaan induk ikan kerapu macan (Epinephelus
fuscoguttatus) di Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo Proses
pemeliharaan induk ikan kerapu macan yang dilakukan adalah persiapan kolam,
penebaran induk, manajemen pakan, manajemen lingkungan, pencegahan dan
pengobatan penyakit dan teknik pemijahan. Berdasarkan hasil kegiatan
pemeliharaan induk ikan kerapu macan (Epinephelus fuscoguttatus) faktor –
faktor yang perlu diperhatikan dalam pemeliharaannya yaitu antara lain:
manajemen pakan, manajemen lingkungan, pencegahan dan pengobatan penyakit.

Kata kunci: BPBAP, Budidaya, Ikan Kerapu macan, Pemeliharaan, Induk,


Situbondo
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil’alamin. Puji syukur kami panjatkan kepada Allah


SWT, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya kepada saya,
sehingga saya dapat menyelesaikan Laporan Praktik Kerja Lapangan yang
berjudul “Teknik Pemeliharaan Induk Ikan Kerapu Macan (Epinephelus
fuscoguttatus) di Balai Budidaya Perikanan Air Payau BPBAP Situbondo, Jawa
Timur” tepat pada waktunya.
Laporan ini disusun untuk memenuhi mata kuliah Praktik Kerja Lapangan
(PKL) bagi mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas
Padjadjaran, Program Studi Perikanan. Ucapan terimakasih tidak lupa saya
sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan laporan
ini.
1. Dr. Ir. Ayi Yustiati, M.Sc. selaku dosen wali yang telah memberikan
motivasi, saran, nasihat, arahan, dan bimbingan kepada penulis.
2. Dr. sc.agr Yudi Nurul Ihsan, S.Pi., M.Si. selaku Dekan Fakultas Perikanan
dan Ilmu Kelautan Universitas Padjadjaran.
3. Dr. Asep Agus Handaka, S.Pi., MT. selaku Ketua Program Studi
Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Padjadjaran.
4. Ir. Ujang Komarudin Asdani Kartamiharja, M.Sc., selaku Kepala Balai
Perikanan Budidaya Air Payau Situbondo;
5. Suwandono Adhi Setyawan, S.Pi., selaku Kepala Seksi Uji Terap Teknis
dan Kerjasama;
6. Ahmad Bohari Muslim, S.P., M.Si. selaku pembimbing lapangan yang
telah mengarahkan teknis dan bimbingan dalam Praktek Kerja Lapangan;
7. Bapak Iskandar, Bapak Samsul, Bapak Sutopo selaku tim divisi induk
yang telah memberikan wawasan dan pengalaman mengenai pemeliharaan
induk;
8. Teman – teman seperjuangan dari Universitas Padjadjaran (Akbar, Fathi,
Lutfi dan Tiwi) yang selalu mendukung dan mendampingi selama Praktek
Kerja Lapangan;

i
9. Teman – teman dari seperjuangan Universitas Diponegoro, Univesitas
Brawijaya, Universitas Airlangga, Institut Pertanian Bogor, Universitas
Islam Madura, Universitas Muhamadiyah Malang, Universitas Kristen
Arta Wacana dan SMK 5 Jember atas kerjasama dan kesan selama Praktek
Kerja Lapangan ini.
Penulis menyadari masih terdapat banyak kekurangan dan keterbatasan
ilmu pengetahuan dalam penyusunan laporan ini. Oleh karena itu, Penulis
mengharapkan dan menerima segala kritik dan saran yang sifatnya membangun.
Akhir kata, semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi pembaca dan khususnya
Penulis serta insan perikanan lainnya.

Jatinangor, Oktober 2018

Muhammad Titan S.R.

ii
DAFTAR ISI
BAB Halaman
KATA PENGANTAR ................................................................................ i
DAFTAR ISI ............................................................................................. iii
DAFTAR TABEL ...................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR ................................................................................ vi
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................ vii

I. PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ................................................................................. 1
1.2 Tujuan .............................................................................................. 2
1.3 Ruang Lingkup ................................................................................ 2
1.4 Tempat dan Waktu Kegiatan ........................................................... 2

II. PROFIL INSTANSI


2.1 Sejarah Berdirinya BPBAP Situbondo ............................................ 3
2.2 Visi dan Misi .................................................................................... 4
2.3 Struktur Organisasi Instansi ............................................................. 5
2.3.1 Kelompok Jabatan Struktural........................................................... 6
2.3.2 Kelompok Jabatan Fungsional ......................................................... 6
2.4 Lokasi Instansi ................................................................................. 7
2.5 Tugas dan Fungsi ............................................................................. 7
2.6 Fasilitas (Sarana dan Prasarana) ...................................................... 8

III. METODE PELAKSANAAN


3.1 Metode Kerja ................................................................................. 16
3.2 Metode Pengumpulan Data ............................................................ 16
3.2.1 Data Primer .................................................................................... 16
3.2.2 Data Sekunder................................................................................ 17
3.3 Analisa Data................................................................................... 18

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN


4.1 Pengelolaan Induk.......................................................................... 19
4.1.1 Sumber Induk ................................................................................. 19
4.1.2 Karantina ........................................................................................ 19
4.2 Pemelihraan Induk ......................................................................... 20
4.2.1 Persiapan Kolam ............................................................................ 21
4.2.2 Manajemen Pakan .......................................................................... 22
4.2.3 Manajemen Lingkungan ................................................................ 24
4.2.4 Pencegahan dan Pengobatan Penyakit ........................................... 26
4.3 Teknik Pemijahan .......................................................................... 27
4.3.1 Fekunditas ...................................................................................... 29

iii
4.4 Tahapan Hibrididsasi ..................................................................... 29
4.4.1 Persiapan Wadah............................................................................ 30
4.4.2 Seleksi Induk Betina ...................................................................... 30
4.4.3 Pengambilan Sperma ..................................................................... 31
4.4.4 Penyuntikan Hormon ..................................................................... 32
4.4.5 Stripping Induk Betina ................................................................... 32
4.4.6 Pembuahan Buatan ........................................................................ 33
4.4.7 Pemanenan Telur ........................................................................... 34
4.4.8 Pengepakan Telur .......................................................................... 35

V. Kesimpulan dan Saran


5.1.1 Kesimpulan ..................................................................................... 36
5.1.2 Saran ............................................................................................... 36

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................. 37


KESAN DAN PESAN SELAMA PKL .................................................. 39
LAMPIRAN ............................................................................................. 40

iv
DAFTAR TABEL

Nomor Judul Halaman


1 Sarana dan Prasarana di BPBAP Situbondo ........................................... 8
2 Data pengukuran kualitas air ................................................................ 26
3 Obat-obatan untuk Pencegahan dan Pengobatan Penyakit ................... 27
4 Fekunditas Ikan Kerapu Macan (Alami)............................................... 29
5 Fekunditas Ikan Kerapu Macan (Buatan) ............................................. 35

v
DAFTAR GAMBAR

Nomor Judul Halaman


1 Balai Budidaya Perikanan Air Payau Situbondo .................................... 3
2 Struktur Organisasi Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP)
Situbondo ................................................................................................ 5
3 Bak Pemeliharaan Induk ....................................................................... 10
4 Wadah Inkubasi Telur ........................................................................... 10
5 Bak Penetasan Telur dan Pemeliharaan Larva...................................... 11
6 Wadah Kultur Rotifera .......................................................................... 11
7 Wadah kultur chlorella sp..................................................................... 12
8 Kantor BPBAP Situbondo .................................................................... 13
9 Laboratorium Pakan Alami ................................................................... 14
10 Laboratorium Nutrisi dan Teknologi Pakan ......................................... 14
11 Laboratorium Kesehatan dan Lingkungan ............................................ 15
12 Proses karantina ikan kerapu ................................................................ 20
13 Proses pencucian kolam bundar ............................................................ 22
14 Pakan induk ikan kerapu macan ........................................................... 23
15 Vitamin E dan aminovita ...................................................................... 24
16 Pelepasan saluran outlet bak pemeliharaan induk ................................ 25
17 Perendaman ikan dengan acriflavine .................................................... 27
18 Pengecekan telur hasil pemijahan alami ............................................... 28
19 Pemasangan egg collector..................................................................... 30
20 Seleksi induk betina .............................................................................. 31
21 Stripping induk jantan ........................................................................... 31
22 Penyuntikan hormon ............................................................................. 32
23 Stripping telur induk betina .................................................................. 33
24 Proses pengadukan telur dan sperma .................................................... 34
25 Proses pemanenan telur......................................................................... 34
26 Kegiatan pengepakan telur.................................................................... 35

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Judul Halaman


1 Kegiatan Pemeliharaan Induk ........................................................... 41
2 Kegiatan Teknik Pemijahan (Alami dan Buatan) ............................. 42
3 Denah Lokasi Praktik Kerja Lapang ................................................. 44
4 Logbook Kegitan ............................................................................... 45

vii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki letak geostrategis
yang diapit oleh Samudera Hindia dan Samudera Pasifik menjadikan Indonesia
sebagai negara yang strategis dengan potensi sumberdaya kelautan yang sangat
prospektif dan keanekaragaman hayati laut tertinggi di dunia (Bengen 2013).
Potensi perairan yang besar tersebut belum dimanfaatkan secara optimal
baik oleh pemerintah maupun masyarakat. Potensi perikanan dan kelautan
tersebut diharapkan mampu menyediakan pangan yang cukup dan menciptakan
rakyat
lapangan pekerjaan bagi Indonesia khususnya masyarakat yang berada di
sekitar daerah perairan serta memberikan tambahan devisa bagi negara, salah satu
komoditas unggulan Indonesia dalam sektor perikanan salah satunya adalah ikan
kerapu. Ikan kerapu (grouper) merupakan salah satu jenis ikan laut bernilai
ekonomis tinggi di Indonesia. Rasa daging yang lezat serta nilai gizi yang tinggi
membuat harga jual ikan kerapu menjadi tinggi. Tingginya harga komoditas ini
juga disebabkan karena ketersediaan di alam mulai berkurang. Di Indonesia,
dewasa ini kegiatan perikanan ikan kerapu semakin digalakkan sejalan dengan
bertambahnya permintaan ikan kerapu, baik untuk memenuhi kebutuhan dalam
negeri maupun sebagai komoditas ekspor yang akhir-akhir ini semakin besar
permintaannya dalam bentuk hidup.
Budidaya ikan kerapu yang sudah mulai berkembang memerlukan
ketersediaan benih yang berkualitas secara kontinyu. Target untuk mencukupi
kebutuhan benih dapat dilakukan dengan adanya usaha pembenihan yang
teknologinya mudah untuk diaplikasikan. Salah satu jenis benih ikan kerapu yang
sudah dapat memasok kebutuhan budidaya adalah kerapu macan (Epinephelus
fuscoguttatus) (Ismi et al. 2013).
Induk merupakan salah satu kunci kesuksesan dalam budidaya. Tinggal et
al. (2006) menyatakan bahwa pemeliharaan induk merupakan prioritas awal pada
usaha pembenihan, kualitas benih yang dihasilkan pada pembenihan ditentukan

1
2

oleh kualitas induk yang dipelihara. Penurunan populasi ikan kerapu akibat
penangkapan yang intensif, membuka peluang yang lebih besar bagi
pengembangan usaha budidaya dalam penyediaan ikan kerapu hidup. Untuk
mengatasai permintaan yang semakin tinggi tersebut, maka seyogyanya produksi
ikan kerapu tidak hanya diprioritaskan dari hasil kegiatan penangkapan di alam
tetapi lebih banyak mengandalakan pada kegiatan budidaya.

1.2 Tujuan
Tujuan pelaksanaan Praktik Kerja Lapang (PKL) diantaranya yaitu :
1. Memenuhi salah satu mata kuliah wajib pada program sarjana Perikanan,
Universitas Padjadjaran.
2. Memperoleh wawasan, pengetahuan dan keterampilan kerja mengenai
teknik pemeliharaan induk ikan kerapu macan (Epinephelus fuscoguttatus)
di Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo, Jawa Timur.

1.3 Ruang Lingkup


Untuk penulisan laporan akhir Praktik Kerja Lapang agar lebih terarah dan
berjalan dengan baik, maka perlu kiranya suatu batasan masalah. Adapun ruang
lingkup permasalahan yang akan dibahas dalam penulisan laporan Praktik Kerja
Lapang ini adalah :
a. Pengadaan dan Pengelolaan Calon Induk.
b. Pemeliharaan induk (Persiapan kolam, penebaran induk, manajemen
pakan, manajemen lingkungan, pencegahan dan pengobatan penyakit).
c. Teknik Pemijahan.

1.4 Tempat dan Waktu Kegiatan


Kegiatan Praktik Kerja Lapang ini dilaksanakan selama satu bulan, yaitu
mulai tanggal 9 Juli 2017 - 9 Agustus 2018 bertempat di Unit Pemeliharaan Induk
Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo Unit Pecaron yang
terletak di Dusun Pecaron, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten
Situbondo, Jawa Timur.
BAB II
PROFIL INSTANSI

2.1 Sejarah Berdirinya BPBAP Situbondo


Balai perikanan budidaya air payau (BPBAP) Situbondo berdiri pada
tahun 1986 yang pada awalnya bernama Sub Center Udang Windu Jawa Timur
dibawah naungan Direktorat Jendral Perikanan, Departemen Pertanian. Sub
Center Udang Windu Jawa Timur terletak di Desa Blitok, Kecamatan
Mlandingan, Kabupaten Situbondo dan merupakan cabang dari BBPBAP Jepara,
Jawa Tengah. Sejak 18 April 1994, Sub Centre Udang Windu Jawa Timur beganti
nama menjadi loka Balai Budidaya Air Payau yang ditetapkan melalui Surat
Keputusan Menteri Pertanian No. 246/KPTS.OT.210/4/94.

Gambar 1. Balai Budidaya Perikanan Air Payau Situbondo


(Sumber: dokumentasi pribadi)

Balai Budidaya Air Payau Situbondo merupakan unit pelaksanaan teknis


(UPT) Direktorat Jendral Perikanan bidang Pengembangan Produksi Budidaya
Perikanan Air Payau yang bertanggung jawab kepada Direktorat Jendral
Perikanan. Tanggung jawab dan beban tugas yang semakin berat maka pada
tanggal 1 mei 2001, status loka balai perikanan budidaya air payau dinaikkan
menjadi balai perikanan budidaya air payau (BPBAP) Situbondo berdasarkan
surat keputusan menteri perikanan dan kelautan No. KEP.26D/MEN/2001.
Balai Budidaya Air Payau (BBAP) Situbondo terdiri dari tiga divisi meliputi
divisi ikan, divisi udang dan divisi budidaya. Divisi ikan sebagai kantor utama

3
4

yang berlokasi di Dusun Pecaron, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten


Situbondo. Untuk divisi udang terbagi lagi menjadi 3 lokasi yang berbeda, yaitu
dua desa di Kabupaten Situbondo dan satu desa di Kabupaten Tuban. Divisi
udang Situbondo terdiridari Desa Blitok Kecamatan Bungatan dan Desa Gelung
Kecamatan Panarukan sedangkan divisi udang Tuban terletak di Desa Tasikharjo,
Kecamatan Jenu. Divisi budidaya berlokasi di Desa Pulokerto, Kecamatan Kraton,
Kabupaten Pasuruan. Untuk Divisi Pakan Alami terletak didalam komplek
Balai Budidaya Air Payau (BBAP) Situbondo.
Tanggal 7 Februari 2014, Balai Budidaya Air Payau (BBAP) Situbondo
menjadi Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo yang
dinyatakan dalam Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
No.6/PERMEN-KP/2014.

2.2 Visi dan Misi


Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo memiliki visi
dan misi dalam pencapaian kerjanya. Visi dari balai perikanan Budidaya Air
Payau (BPBAP) Situbondo yaitu mewujudkan BPBAP Situbondo sebagai institusi
rujukan teknologi perikanan budidaya adaptif.
Misi Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo adalah
sebagai berikut:
a. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia;
b. Menghasilkan, menerapkan dan mensosialisasikan paket-paket teknologi
akuakultur yang standar dan efisien;
c. Menghasilkan bibit dan benih unggul;
d. Menerapkan sistem sertifikasi perikanan dan pelayanan Laboratorium;
e. Pelaksanaan sistem perikanan budidaya yang bertanggung jawab dan ramah
lingkungan.
5

2.3 Struktur Organisasi Instansi


Berikut meruakan struktur organisasi Balai Perikanan Budidaya Air Payau
Situbondo :

Kepala BPBAP Situbondo


Ir. Ujang Komarudin Asdani Kartamiharja, M. Sc

Kepala Subbagian Tata Usaha


Ir. Made Yodriksa

Kepala Seksi Uji Terap Teknis dan Kepala Seksi Pengujian dan
Kerjasama Dukungan Teknis
Suwandono Adhi Setyawan, S.Pi Manijo, S.St. Pi

Rekayasa, Litkayasa, PHPI, Pengendalian


Perikanan
Bidang Pembudidaya dan Pranata Humas

Gambar 2. Struktur Organisasi Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP)


Situbondo
6

Berdasarkan Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia


No.6/PERMENKP/2014 dinyatakan susunan organisasi Balai Perikanan
Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo antara lain sebagai berikut:

2.3.1 Kelompok Jabatan Struktural


Kepala Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo.
Kepala BPBAP Situbondo mempunyai tugas mengkoordinasi, merumuskan dan
mengarahkan tugas penerapan teknik pembenihan pembudidayaan ikan air payau
serta pelestarian sumber daya sesuai dengan prosedur dan peraturan yang berlaku
untuk kelancaran pelaksanaan tugas.
Seksi Seksi Uji Terap Teknik dan Kerjasama. Sebagaimana dimaksud
dalam Pasal 58 ayat (1) huruf a Seksi Seksi Uji Terap Teknik dan Kerjasama
mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan pelaksanaan uji terap teknik,
standardisasi, sertifikasi, kerjasama teknis, pengelolaan dan pelayanan sistem
informasi, serta publikasi perikanan budidaya air payau.
Seksi Pengujian dan Dukungan Teknis. Sebagaimana dimaksud dalam
Pasal 58 ayat (1) huruf b Seksi Pengujian dan Dukungan Teknis mempunyai
tugas melakukan penyiapan bahan pelaksanaan layanan pengujian laboratorium
persyaratan kelayakan teknis, kesehatan ikan dan lingkungan, produksi induk
unggul, benih bermutu, dan sarana produksi, serta bimbingan teknis perikanan
budidaya air payau.
Subbagian Tata Usaha. Sebagaimana dimaksud dalam Pasal 58 ayat (1)
huruf c Subbagian Tata Usaha mempunyai tugas melakukan penyiapan bahan
perencanaan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi pelaporan keuangan,
kegiatan teknis, anggaran, pengelolaan kepegawaian, tata laksana, barang
milik negara, rumah tangga, dan ketatausahaan.

2.3.2 Kelompok Jabatan Fungsional


Kelompok jabatan fungsional mempunyai tugas melaksanakan kegiatan
perekayasaan, pengujian, penerapan dan bimbingan penerapan standar atau
sertifikasi pembenihan dan pembudidayaan ikan air payau, pengendalian hama
7

dan penyakit, pengawasan benih, budidaya dan penyuluhan, serta kegiatan lain
yang sesuai dengan tugas maasing-masing jabatan fungsional berdasarkan
peraturan perundang–undangan yang berlaku.

2.4 Lokasi Instansi


Secara geografis Balai Perikanan Budidaya Air Payau Situbondo terletak
pada posisi 113055’56’’ BT sampai 114000’00’’ dan 07040’32’’ LS sampai
07042’35’’ LS. Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo terdiri
dari lima divisi yakni divisi ikan, divisi udang, divisi budidaya, instalasi udang
Gelung, dan instalasi pembenihan udang Tuban. Divisi ikan sekaligus sebagai
kantor utama Balai Perikanan Budidaya Air Payau Situbondo terletak di Dusun
Pecaron, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo. Divisi
udangterletak di Desa Blitok, Kecamatan Mladingan, Kabupaten Situbondo.
Sedangkan divisi budidaya berlokasi di Pulokert, Kecamatan Keraton, Kabupaten
Pasuruan.
Instalasi pembenihan Gelung terletak di Desa Gelung, Kecamatan
Panarukan Kabupaten Situbondo. Batas-batas lokasi Balai Perikanan Budidaya
Air Payau Situbondo yaitu sebelah utara berbatasan dengan Selat Madura, sebelah
timur berbatasan degan PT. Central Pertiwi Bahari (CPB), sebelah selatan
berbatasan dengan rumah penduduk dan sebelah barat berbatasn dengan
pemukiman penduduk Desa Klatakan dan unit pembenihan KBU (Kelola Benih
Unggul).

2.5 Tugas dan Fungsi


Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan
No.KEP.26D/MEN/2001, Balai Perikanan Budidaya Air Payau Situbondo
mempunyai tugas melaksanakan penerapan teknik pembenihan pembudidayaan
ikan air payau serta pelestarian induk atau benih ikan dan lingkungan.sedangkan,
dalam melaksanakan tugas Balai Perikanan Budidaya Air Payau Situbondo
menyelenggarakan fungsi:
1. Pengkajian, pengujian dan pembimbingan penerapan standar pembenihan
dari pembudidaya ikan air payau.
8

2. Pengkajian standar dan pelaksaan sertifikasi sistem mutu dan sertifikasi


personil pembenihan serta pembudidayaan ikan air payau.
3. Pengkajian sistem dan tata laksana produksi dan pengelolaan induk ikan air
payau.
4. Pelaksanaan pengujian teknik pembenihan dan pembudidayaan ikan air
payau.
5. Pengkajian standar pengawasan benih, pembudidayaan, serta pengendalian
hama dan penyakit ikan air payau.
6. Pegkajian standar pengendalian lingkungan dan sumber daya induk atau
benih ikan air payau.
7. Pelaksanaan sistem jaringan laboratorium pengujian, pengawasan benih,
pengelolaan dan pelayanan informasi, publikasi pembenihan dan
pembudidayaan ikan air payau.
8. Pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah tangga.

2.6 Fasilitas (sarana dan prasarana)


Ketersediaan sarana dan prasarana yang memadai sangatlah mendukung
berhasilnya kegiatan budidaya di BPBAP Situbondo baik secara langsung maupun
tidak langsung. Berikut merupakan tabel sarana dan prasarana yang terdapat di
BPBAP Situbondo ditunjukkan pada Tabel 1 :
Tabel 1. Sarana dan Prasarana di BPBAP Situbondo
Uraian Spesifikasi Satuan Jumlah
(Unit)
1) Sarana
Bak Induk Kerapu dan Bandeng Volume 359 - m3 7
500
Bak Pembenihan Ikan Volume 12 m3 24
Bak Kultur Fitoplankton Volume 12 m3 8
Bak Kultur Zooplankton Volume 12 m3 22
2) Prasarana Bangunan
Kantor Pusat (administrasi) Luas 117,70 m2 1
9

Uraian Spesifikasi Satuan Jumlah


(Unit)
Laboratorium Pakan Alami Luas 142 m2 1
Laboratorium Nutrisi Luas 142 m2 1
Laboratorium Hama dan Luas 200 m2 1
Penyakit
Perpustakaan Luas 150 m2 1
Mushola Luas 24 m2 1
Rumah Genset Luas 12 m2 1
Rumah Blower dan Pompa Luas 12 m2 3
Type 36 - 8
Rumah Karyawan Type 45 - 7
Asrama Luas 480 m2 15
Auditorium Luas 100 m2 1
Ruang Kuliah Luas 35 m2 1
Koperasi - - 1
Guest House Kamar full AC - 4
2
Bangsal Pakan Luas 35 m 5
Kantor Teknisi Luas 142 m2 1
Penggelondongan Luas 200 m2 1

1. Wadah Pemeliharaan Induk


Wadah pemeliharaan induk digunakan untuk kegiatan pemeliharaan induk
ikan kerapu tikus. Wadah ini terbuat dari bak beton berbentuk lingkaran dengan
diameter 10 m dan kedalaman 3 m. Bak pemeliharaan ini berjumlah 4 buah.
Setiap bak pemeliharaan dilengkapi dengan egg collector yang berfungsi
menampung telur induk kerapu yang memijah. Bak ini juga dilengkapi dengan
saluran inlet dan outlet untuk proses sirkulasi air. Pada bagian atas bak ditutup
dengan menggunakan jaring yang berfungsi untuk mencegah induk keluar dari
bak atau benda-benda yang berukuran besar masuk ke dalam bak yang dapat
mengganggu kehidupan induk kerapu tikus.
10

Gambar 3. Bak Pemeliharaan Induk


(Sumber: dokumentasi pribadi)

2. Wadah Inkubasi Telur


Telur yang sudah dikeluarkan oleh induk akan ditampung dalam suatu
wadah untuk mencegah kerusakan kualitas telur tersebut. Wadah yang digunakan
untuk menampung telur tersebut yaitu akuarium yang berukuran 50x50x50
cm3dengan kapasitas 100 L dan diberikan aerasi.

Gambar 4. Wadah Inkubasi Telur


(Sumber: dokumentasi pribadi)

3. Wadah Penetasan Telur dan Pemeliharaan Larva


Wadah yang digunakan untuk penetesan dan pemeliharaan larva terbuat
dari bak beton yang berukuran 5m x 2m x 1.25m.Wadah ini juga dilengkapi
dengan dua inlet dan memiliki satu outlet. Kedua inlet tersebut berfungsi untuk
mengalirkan air hasil treatment yang dari tandon dan mengalirkan Chlorella sp.
dari hasil kultur massal. Wadah ini berada dalam ruangan (indoor) supaya
11

lingkungannya mudah dikontrol. Peralatan lain yang terdapat dalam bak ini yaitu
selang aerasi, pipa, batu aerasi. Di atas bak juga menggunakan terpal untuk
menutupi bak. Terpal tersebut berguna untuk menjaga kestabilan suhu.

Gambar 5. Bak Penetasan Telur dan Pemeliharaan Larva


(Sumber: dokumentasi pribadi)

4. Wadah Kultur Rotifera


Rotifera digunakan sebagai pakan alami untuk larva. Rotifer ini di kultur
dalam sebuah bak yang berukuran 5x2x1,25 m3dengan kapasitas maksimum 12
ton serta dilengkapi dengan aerasi sebanyak 6 titik.

Gambar 6. Wadah Kultur Rotifera


(Sumber: dokumentasi pribadi)

5. Wadah Kultur Chlorella sp.


Chlorella sp digunakan sebagai pakan alami rotifer. Chlorella sp ini
dikultur dalam bak beton berukuran 5x3x1,3 m3dengan volume maksimum 19,5
12

m3 . Bak untuk kultur Chlorella sp terdapat sebanyak 10 bak yang dilengkapi


dengan saluran inlet dan outlet serta aerasi sebanyak 6 titik setiap bak.

Gambar 7. Wadah kultur Chlorella sp.


(Sumber: dokumentasi pribadi)

6. Suplai Air
Air yang digunakan dalam kegiatan budidaya di BPBAP Situbondo yaitu
air laut dan air tawar. Air laut yang digunakan berasal dari perairan selat Madura
yang dipompa melalui selauran pipa PVC dengan panjang 400 m dari darat dan
diameter pipa sebesar 15 cm. Pompa yang digunakan berkekuatan sebesar 15 PK.
Air laut yang akan digunakan sebelumnya akan di filter menggunakan filter fisik
yaitu kerikil, ijuk, arang, dan silika. Air yang sudah di filter ditampung dalam
tandon yang berukuran 225 x 100 x 100 cm3.
Air tawar yang digunakan berasal dari air sumur yang memiliki kedalaman
10 m. Air dialirkan dengan menggunakan pompa yang berkekuatan 7,5 PK
dengan menggunakan paralon berukuran 2 inchi. Air tawar juga akan ditampung
dalam tandon yang berukuran 10 m3.

7. Sistem Aerasi
Aerasi yang digunakan di BPBAP Situbondo menggunakan blower
sebanyak 3 unit. Kekuatan mesin masing-masing blower yaitu 20,2 dan 5,5 PK.
Pendistribusian aerasi ini kesemua wadah budidaya melalui pipa utama yaitu pipa
paralon dengan ukuran 1 inchi dan dialirkan melalui saluran cabang pipa paralon
yang berukuran ¾ inchi.
13

8. Fasilitas Pendukung
a. Sumber energi listrik
Energi listrik yang digunakan di BPBAP Situbondo berasal dari PT. PLN
dengan daya sebesar 197 KVA dan dilengkapi dengan 2 buah generator dengan
daya masing-masing 400 KVA dan 135 KVA. Generator tersebut berfungsi
sebagai tenaga listrik cadangan apabila terjadi pemadaman listrik utama oleh PT.
PLN. Generator itu juga digunakan secara manual dengan menggunakan bahan
bakar solar serta dilengkapi perangkat sirine sebagai tanda apabila terjadi
pemadaman listrik utama.

b. Trasportasi
Alat transportasi yang tersedia di BPBAP Situbondo yaitu mobil minibus,
bus, truck dan x-trail yang berjumlah masing-masing satu buah. Transportasi ini
berguna untuk memudahkan mobilitas pegawai ataupun transportasi
pengangkutan benih dan hasil panen.
c. Kantor
Gedung kantor utama BPBAP berada di unit pencaron yang berguna
sebagai tempat pusat administrasi yang berhubungan dengan ruang lingkup
BPBAP Situbondo. Pada kantor pusat ini terdiri atas ruang kepala balai, ruang tata
usaha, dan ruangang lainnya yang menunjang proses kegiatan perkantoran seperti
ruang rapat.

Gambar 8. Kantor BPBAP Situbondo


(Sumber: dokumentasi pribadi)
14

d. Laboratorium Pakan Alami


Laboratorium pakan alami berfungsi untuk keperluan produksi pakan
alami ataupun untuk pengembangan riset dalam pakan alami. Laboratorium ini
juga diperlengkapi dengan peralatan-peralatan khusus dalam proses produksi
pakan alami. Kegiatan lain yang dilakukan juga di lab ini yaitu isolasi pakan
alami, kultur murni, kultur intermediet, dan kultur massal.

Gambar 9. Laboratorium Pakan Alami


(Sumber: dokumentasi pribadi)

e. Laboratorium nutrisi dan teknologi pakan


Laboratorium ini berfungsi untuk memproduksi pakan buatan serta
pengengembangan riset penelitian tentang formulasi pakan.

Gambar 10. Laboratorium Nutrisi dan Teknologi Pakan


(Sumber: dokumentasi pribadi)
15

f. Laboratorium kesehatan ikan dan lingkungan


Laboratorium ini berguna untuk melakukan pengecekan kesehatan ikan
seperti identifikasi penyakit pada ikan dan udang serta melakukan pengecekan
kualitas air.

Gambar 11. Laboratorium Kesehatan Ikan dan Lingkungan


(Sumber: dokumentasi pribadi)
BAB III
METODE PELAKSANAAN

3.1 Metode Kerja


Metode kerja yang digunakan dalam Praktik Kerja Lapang ini adalah
metode deskriptif, yang bermaksud untuk membuat gambaran (deskriptif)
mengenai situasi kejadian – kejadian. Tujuan dari metode deskriptif ini adalah
untuk membuat deskripsi, gambaran secara sistematis, faktual, dan akurat
mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki
(Nazir 2011).

3.2 Metode Pengumpulan Data


Data yang dikumpulkan dalam Praktik Kerja Lapang ini ialah terdiri dari
data primer dan data sekunder. Data primer dan data sekunder merupakan
pengelompokan data berdasarkan sumber data.

3.2.1 Data Primer


Data primer adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan langsung di
lapangan oleh orang yang melakukan penelitian atau yang memerlukannya. Data
ini diperoleh secara langsung dengan melakukan pengamatan dan pencatatan dari
hasil observasi, wawancara, dan partisipasi aktif (Hasan 2002).

A. Observasi
Secara umum, observasi merupakan cara atau metode menghimpun
keterangan atau data yang dilakukan dengan mengadakan pengamatan dan
pencatatan secara Cystematis terhadap fenomena yang sedang dijadikan sasaran
pengamatan (Widiyoko 2012). Observasi pada Praktik Kerja Lapang ini dilakukan
terhadap berbagai hal yang berhubungan dengan teknik pemeliharaan induk ikan
kerapu macan (Epinephelus fuscoguttatus) di Balai Perikanan Budidaya Air Payau
(BPBAP) Situbondo.

16
17

B. Wawancara
Wawancara merupakan suatu cara untuk memperoleh informasi dengan
cara tanya jawab kepada narasumber secara langsung. Menurut Purhantara (2010),
melaporkan bahwa wawancara merupakan salah satu teknik mengumpulkan data
yang dilaksanakan langsung berhadapan dengan subjek penelitian atau responden.
Wawancara dilakukan dengan melakukan tanya jawab dan berdiskusi secara
langsung baik dengan staf dan pembimbing lapangan mengenai kondisi dan
tatacara pelaksaan teknis dilapangan.

C. Partisipasi Aktif
Partisipasi aktif adalah sebuah teknik pengumpulan data yang
mengharuskan peneliti melibatkan diri dalam kehidupan masyarakat, atau objek
yang diteliti untuk dapat melihat dan memahami gejala-gejala yang ada, sesuai
maknanya dengan yang diberikan atau dipahami oleh objek yang ditelitinya
(Patillima 2005). Kegiatan tersebut diikuti secara langsung mulai dari pengelolaan
induk, pemeliharaan induk, persiapan kolam, penebaran induk, manajemen pakan,
manajemen lingkungan, pencegahan dan pengobatan penyakit dan cara
pemijahannya serta kegiatan lain yang berhubungan dengan Praktik Kerja Lapang
yang dilakukan Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo.

3.2.2 Data Sekunder


Menurut Purhantara (2010) menyatakan bahwa data sekunder merupakan
data atau informasi yang diperoleh secara tidak langsung dari obyek penelitian
yang bersifat publik, yang terdiri atas: struktur organisasi dan kearsipan,
dokumen, laporan-laporan serta buku-buku. Dengan kata lain data sekunder
diperoleh penelitian secara tidak langsung, melaui perantara atau diperoleh dan
dicatat dari pihak lain.
Data sekunder merupakan data yang diperoleh dari Intansi terkait berupa
hasil studi pustaka dari literatur dan laporan yang terdapat di perpustakaan dan
staf info Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo yang meliputi
letak geografis, sejarah, struktur organisasi, suberdaya manusia, (SDM) yang
dimiliki dan sarana prasarana.
18

3.3 Analisa Data


Analisa data yang digunakan yaitu analisa data studi deskriptif komparatif
yaitu dengan membandingkan keadaan yang ada dilapangan dengan studi literatur.
Menurut Hasan (2002) analisis studi deskriptif komparatif atau perbandingan
adalah prosedur guna menguji perbedaan diantara dua kelompok data (variabel)
atau lebih.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Pengadaan dan Pengelolaan Calon Induk


Pengadaan calon induk merupakan tahap awal dalam kegiatan budidaya
ikan yang sangat menentukan keberhasilan produksi. Dengan melakukan seleksi
induk yang benar akan diperoleh induk yang sesuai dengan kebutuhan sehingga
produktivitas usaha budidaya ikan optimal. Induk ikan yang unggul akan
menghasilkan benih ikan yang unggul. Calon induk yang akan digunakan harus
memenuhi kriteria sehat, tidak cacat (lengkap organ tubuhnya), aktif berenang,
merespon rangsangan dan lain sebagainya.
Jenis induk kerapu di kelola BPBAP Situbondo antara lain induk ikan
kerapu macan (Epinephelus fuscoguttastus), kerapu batik (Epinephleus
polyphekadion), kerapu tikus (Cromilrptes altivelis) dan kerapu cantang
(Epinephelus lanceolatus).

4.1.1 Sumber Induk


Calon indukan kerapu diperoleh dari alam (membeli nelayan) Induk
kerapu dari alam harus memerhatikan penangkapannya yaitu dengan
menggunakan perangkap (bubu), jaring, dan pancing serta tidak diperbolehkan
menggunakan racun. Induk kerapu yang terkena racun pada umumnya hanya
mampu bertahan hidup sekitar dua bulan. Sunyoto dan Mustahal (2002)
menyatakan terdapat dua cara memperoleh induk ikan kerapu yaitu melalui
pembesaran dan penangkapan calon induk dari alam. Induk kerapu yang diperoleh
dari alam harus dipilih dan diseleksi menurut ukuran, kesehatan, organ tubuh
lengkap dan siap pijah (prakosa et al. 2013).

4.1.2 Karantina
Calon induk ikan kerapu yang ditangkap dari alam biasanya dikarantina
terlebih dahulu dan diadaptasikan dalam bak terkontrol yang berukuran 5,63 x
2,32 x 1,35 m selama satu minggu. Salah satu tujuan dari proses karantina induk
ini adalah selain untuk pengobatan dan pembersihan organisme parasit yang

19
20

berasal dari alam tempat ikan tersebut berasal, juga untuk mempercepat proses
adaptasi induk pada lingkungan yang baru. Berdasarkan hasil pengamatan di
lapangan, Berhasil tidaknya proses adaptasi dapat dilihat dari respon ikan, salah
satunya respon positif terhadap pakan.

Gambar 12. Proses karantina ikan kerapu


(Sumber : Dokumetasi pribadi)

Selama proses karantina, untuk menjaga kualitas air dalam bak karantina
tetap baik dilakukan pembersihan secara rutin setelah selesai pemberian pakan
segar. Pembersihan dilakukan dengan cara menurunkan volume air hingga 50 cm
dari dasar bak (diusahakan agar tubuh ikan tetap terendam dan mampu berenang
dengan normal). Pembersihan dilakukan dalam kondisi dimana saluran inlet dan
outlet tetap terbuka kemudian dinding dan dasar bak disikat dengan sikat
bertangkai. Kotoran diarahkan saluran pengeluran (outlet) agar terbuang bersama
air setelah bersih air diisi kembali seperti semula.

4.2 Pemeliharaan Induk


Pemeliharaan induk ikan kerapu di BPBAP Situbondo meliputi kegiatan
persiapan wadah, penebaran induk, manajemen pakan, manajemen lingkungan,
serta pencegahan penyakit ikan. Seluruh kegiatan tersebut saling mendukung
untuk keberhasilan kegiatan pemeliharaan induk.
21

4.2.1 Persiapan Kolam


Bak pemeliharaan induk yang digunakan berbentuk bundar dengan
diameter 10 meter, memiliki kedalaman 3 meter dan berkapasitas sekitar 235,5
m3. Bentuk bak pemeliharaan induk bulat agar tidak memiliki sudut mati dengan
tujuan seolah-olah induk kerapu berada di habitat aslinya dan mengurangi
tabrakan saat ikan kerapu memijah. Fungsi lain pembuatan bak berbentuk bundar
ini yaitu mempermudah sirkulasi air dibandingkan dengan bak yang berbentuk
persegi panjang. Kepadatan dalam pemeliharaan induk menggunakan
perbandingan jantan dan betina 1:2 atau 1:3.
Proses pemeliharaan induk ikan kerapu dilakukan di kolam yang berbahan
dasar beton yang dilengkapi dengan tutup berupa jaring yang memiliki ukuran
mata jaring 10 x 10 cm dan diberi penyangga pipa paralon berdiameter 4 inchi
yang berada ditengah kolam. Setiap bak pemeliharaan induk terdapat 4 buah
aerator di bagian tepi bak yang berfungsi sebagai pemasok gas oksigen terlarut
dalam bak induk.
Pengisian air pada bak pemeliharaan membutuhkan waktu sekitar tiga jam
dengan debit pengisian air 150,5 L/detik. Pergantian air harian minimal 200%/hari
dan dilakukan secara terus menerus (flow trought system). Setiap dua bak
dihubungkan dengan bak pengumpul telur (egg collector) yang berbentuk segitiga
dengan daya tampung 3 ton dan dihubungkan dengan pipa berukuran 4 inchi yang
berfungsi sebagai penyalur telur dari bak pemeliharaan induk ke dalam egg
collector saat proses pemijahan secara alami terjadi. Telur ikan kerapu bersifat
mengapung sehingga telur hasil pemijahan akan mengalir melalui pipa dan
terkumpul di egg collector. Hal ini akan mempermudah pemanenan telur hasil
pemijahan.
Bak pemeliharaan induk kerapu dicuci sebulan dua kali. Pembersihan bak
dilakukan dengan mengurangi air dalam bak pemelihraan induk hingga 20%,
kemudian ikan dipindahkan ke bak penampungan serta direndam menggunakan
peroksida dengan dosis 300 ml/Ton untuk menghilangkan parasit yang menempel
pada ikan tersebut. Setelah ikan dipindahkan sisa airnya dibuang melalui outlet.
Pembersihan kolam dilakukan dengan menyikat dasar dan dinding kolam yang
22

ditumbuhi lumut. Bak tersebut kemudian disiram menggunakan kaporit dan


dibiarkan beberapa menit, setelah itu bak dibilas dengan air agar tidak ada kaporit
yang tersisa.

Gambar 13. Proses pencucian kolam bundar


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

Dosis larutan kalsium hipoklorit yang digunakan adalah sekitar 100 ppm
tergantung banyaknnya lumut ataupun tritip yang menempel. Selain untuk
memudahkan pembersihan lumut dan teritip, larutan kalsium hipoklorit juga dapat
berfungsi sebagai disinfektan patogen. Penyikatan wadah kembali dilakukan
dengan tujuan agar larutan kalsium hipoklorit benar-benar bekerja ke seluruh
permukaan wadah. Wadah yang telah selesai disikat kemudian dibilas
menggunakan air laut sampai permukaan wadah terlihat bersih dan bau khas
kalsium hipoklorit berkurang.

4.2.2 Manajemen Pakan


Keberhasilan teknik pemijahan ikan kerapu sangat tergantung dari
manajemen pakan dan lingkungan. Pemberian pakan dengan kandungan nutrisi
yang lengkap akan mempengaruhi kualitas telur yang dihasilkan, yang selanjutnya
akan mempengaruhi tingkat kelangsungan larva. Selama pemeliharaan induk,
dilakukan pemberian pakan berupa ikan segar dengan kandungan protein tinggi
dan lemak rendah. Selain diberi ikan segar induk kerapu juga diberikan vitamin
dan multivitamin.
23

Jenis ikan yang sering jadikan sebagai pakan adalah ikan layang. Ukuran
pakan yang diberikan harus disesuaikan dengan bukaan mulut induk kerapu.
Ukuran pakan yang sesuai dengan bukaan mulut ikan akan mempermudah induk
memakan pakan yang diberikan. Ukuran pakan segar yang diberikan kepada induk
kerapu macan berkisar 10-15 cm.

Gambar 14. Pakan induk ikan kerapu macan


(Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Pakan yang disimpan di freezer dikeluarkan dan direndam dalam air tawar
yang mengalir. Perendaman bertujuan agar tubuh ikan menjadi lunak dan
memudahkan pemotogan ikan. Pada saat pemotongan bagian ekor pakan segar
sebaiknya dibuang. Pakan segar diberikan pada pukul 07.30-08.00 WIB dengan
dosis pemberian adalah 3-5% dari bobot biomassa induk. Pemberian pakan segar
diberikan sehari sekali. Pemberian pakan sehari sekali dikarenakan proses
pencernaannya yang memakan waktu 24 jam.
Untuk mempercepat kematangan gonad induk, ikan diberikan beberapa
jenis vitamin seperti vitamin E dan multivitamin. Dosis pemberian vitamin E
adalah 100 IU/ikan dan dosis multivitamin adalah 50-100 mg/ikan. Vitamin E
dapat memperlancar kerja fungsi sel-sel kelamin dengan bertambahnya fungsi
hormon gonadotropin serta menguatkan jaringan lindung telur dan multivitamin
berperan dalam menjaga kondisi kesehatan induk, mempercepat kematangan
gonad dan dapat meningkatkan kualitas telur.
Vitamin E dan multivitamin yang berbentuk kapsul (± 2-3 gram)
disisipkan ke dalam tubuh ikan layang sebagai pakan untuk kerapu macan.
24

Pemberian vitamin dan multivitamin ini diharapkan dapat meningkatkan imunitas


dari induk kerapu supaya tidak mudah terserang penyakit. Selain itu pemberian
vitamin dan multivitamin bertujuan untuk mempercepat perkembangan dan
kematangan gonad.

Gambar 15. Vitamin E dan aminovita


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

Menurut Craig (2002) kebutuhan protein untuk ikan sangat bervariasi, hal
ini diperngaruhi oleh spesies, ukuran, umur ikan dan juga temperatur. Kebutuhan
protein ikan karnivor leih besar dibandingkan dengan ikan herbivor dan ikan
omnivor. Ikan kerapu macan merupakan salah satu karnivor yang memiliki
kebutuhan protein yang sangat tinggi yaitu sekitar 54,2%.

4.2.3 Manajemen Lingkungan


Air merupakan media utama bagi kehidupan ikan oleh karena itu kualitas
air sangat menentukan dalam kelangsungan hidup dan reproduksi ikan. Untuk
menjamin kondisi lingkungan yang baik bagi induk kerapu yang dipelihara, maka
penting adanya pengelolaan kualitas air. Kualitas air dapat dapat mempengaruhi
fisiologi dan reproduksi induk ikan kerapu. Kondisi kesehatan ikan akan baik, jika
kondisi lingkungan baik. Sebaliknya pada kondisi lingkungan yang buruk akan
membuat ikan mudah stress dan akhirnya ikan mudah terserang penyakit.
Manipulasi lingkungan juga dapat merangsang proses pemijahan, seperti
menaikan turunkan permukaan air.
Air yang digunakan untuk pemeliharaan induk tanpa proses filtrasi dimana
air langsung berasal dari laut dan dialirkan langsung kedalam bak pemeliharaan
25

induk dengan sistem air mengalir dengan bantuan pompa. Sistem air mengalir
bertujuan agar kualitas air pada bak pemeliharaan tetap baik.
Agar kualitas air dalam bak induk tetap terjamin, maka dilakukan sistem
sirkulasi air sebesar ± 200-300 % per hari dan berlangsung selama 24 jam. Pada
pagi hari sekitar pukul 08.00 WIB sesudah pemberian pakan dilakukan penurunan
permukaan air yang disisakan hanya sekitar 20%. Kemudian pada pukul 13.30-
14.30 WIB volume air dinaikan sampai seperti ketinggian semula. Penurunan
ketinggian air dilakukan dengan cara membuka saluran outlet di bagian luar bak
pemeliharaan sedangkan untuk menaikkan ketinggian air dilakukan dengan cara
menutup saluran outlet di bagian luar.

Gambar 16. Pelepasan Saluran Outlet Bak Pemeliharaan Induk


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

Selain manipulasi lingkungan dan pembersihan wadah yang rutin


dilakukan, pengukuran parameter kualitas air juga penting dilakukan. Parameter
yang diukur seperti suhu, oksigen terlarut (dissolved oxygen = DO), pH, salinitas,
TAN dan amoniak bebas Kualitas air yang mendukung akan mempengaruhi
peforma pemijahan induk ikan kerapu.
26

Tabel 2. Data pengukuran kualitas air


Kamis Kamis Kamis Kamis
Parameter 12 Juli 2018 19 Juli 2018 26 Juli 2018 2 Agustus
2018
Suhu (oC) 27 28 28,3 28,3
Salinitas 33 34 33 33
pH (o/oo) 8,6 8,2 8,22 8,45
Amoniak bebas
0,013 0,063 0,007 0,025
(mg/L)
DO (mg/L) 7,2 4,4 5,91 5,9
TAN (NH3) 0,07 0,096 0,1 0,17

Menurut Akbar dan Sudaryanto (2001), ikan kerapu pada umumnya hidup
pada lingkungan dengan salinitas antara 30-35 ppt. Salinitas terlalu rendah dapat
mempengaruhi pertumbuhan dan nafsu makan ikan. Selain salinitas suhu perairan
mempunyai peranan sangat penting dalam pengaturan aktivitas, pertumbuhan,
nafsu makan, dan mempengaruhi proses pencernaan makanan (Hariati 1989).

4.2.4 Pencegahan dan Pengobatan Penyakit


Pencegahan terhadap penyakit yang menyerang induk dilakukan rutin
setiap dua minggu sekali. Pencegahan yang dilakukan setiap dua minggu sekali
yaitu dimulai dari pembersihan dasar dan dinding kolam menggunakan kaporit
serta perendaman menggunakan hidrogen peroksida. Kaporit yang megandung
kalsium hipoklorit berfungsi sebagai disinfektan terhadap perasit-parasit yang ada
pada kolam. Hal ini sesuai dengan pernyataan Herawati dan Yuntarso (2017),
yang mengatakan bahwa penggunaan kaporit umumnya sangat efektif untuk
inaktivasi patogen dan bakteri.
Penggunaan hidrogen peroksida sebanyak satu liter yang ditambah air laut
ketika perendaman induk-induk bertujuan agar parasit-parasit yang menempel
pada tubuh induk ikan kerapu macan mati. Apabila ditemukan induk yang
menunjukan gejala terserang penyakit, induk tersebut bisa langsung dipindahkan
ke kolam karantina dan kemudian air tersebut diberi acrivlavine yang telah
diencerkan terlebih dahulu, durasi perendaman menggunakan acriflavin yaitu satu
jam dan juga Induk kerapu macan yang mengalami luka fisik, seperti berdarah
ataupun sobek pada bagan kulitnya dapat langsung dioleskan betadin.
27

Tabel 3. Obat-obatan untuk Pencegahan dan Pengobatan Penyakit


Jenis Obat Dosis Cara Penggunaaan
Acriflavine
(Acriflavine 15 ppm Direndam 1 jam
hydrochloride)
Dioleskan kebagian yang
Betadin -
luka
Hydrogen Peroxide
100 ppm Direndam setengah jam
(H2O2)
Terramycin
Di suntikan ke bagian
(Oxytetracycline 0,25ml/kg
belakang operkulum
hydrochloride)

Gambar 17. Perendaman ikan dengan acriflavine


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

4.3 Teknik Pemijahan


Pemijahan ikan kerapu macan dapat dilakukan secara alami maupun secara
buatan. Pemijahan ikan kerapu macan yang dilaksanakan pada divisi induk di
Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo dilakukan secara alami
dan buatan. Pemijahan alami dilakukan di kolam pemeliharaannya dengan
meletakan egg collector pada saluran outlet agar telur yang dihasilkan tertampung
dan pemijahan buatan dilakukan pada saat proses hibridisasi.
28

Gambar 18. Pengecekan telur hasil pemijahan alami


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

Berdasarkan kegiatan praktek kerja lapangan yang telah dilakukan


mengenai teknik pemijahan buatan ikan kerapu macan (Ephinephelus
fuscoguttatus) dengan ikan kerapu kertang (Ephinephelus lanceolatus) di Balai
Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo diperoleh hasil tentang proses
pematangan gonad dan pemijahan. Pada proses pematangan gonad dilakuan
penambahan multivitamin untuk memacu pematangan gonad dan sistem
kekebalan tubuh, yang kedua .manipulasi lingkungan dengan cara menurunkan air
pada kolam setiap hari setelah pemberian pakan pada induk ikan kerapu macan
dan kertang. Ketinggian air diturunkan hingga tinggi air pada bak induk hanya
30cm. Perlakuan ini dilakukan setiap hari selama 7-8 jam. Manipulasi lingkungan
tersebut bertujuan untuk mengatur suhu dari ikan kerapu yang dapat membantu
dan memacu pematangan gonad. Hal ini diperkuat dengan pernyataan Putri et al
(2013), yang menyatakan bahwa nilai dari kuaitas suhu untuk ikan kerapu yaitu
29-320C dengan salinitas 33 ppt untuk dapat merangsang proses pematangan
gonad.
29

Tabel 4. Fekunditas Ikan Kerapu Macan (Alami)


No Fekunditas Kerapu Rata-rata Fekunditas Rata-rata Fekunditas
Kolam 1 dan 2 Kerapu Macan Kerapu Macan
(Per Ekor) (butir/Kg)
1 60.000.000 689.655 137.931

4.3.1 Fekunditas
Berdasarkan kegiatan praktek kerja lapangan yang telah dilakukan
mengenai teknik pemijahan buatan ikan kerapu macan (Ephinephelus
fuscoguttatus) dengan ikan kerapu kertang (Ephinephelus lanceolatus) di Balai
Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo diperoleh hasil tentang
fekunditas yaitu jumlah telur total yang diperoleh dari hasil proses pemijahan
alami sebesar 60.000.000 butir dari dua kolam induk ikan kerapu macan (jumlah
induk betina sekitar 87 ekor) , yang berarti rata-rata dari setiap induk kerapu
macan menghasilkan sebanyak 895.552 butir telur.
Jumlah telur yang dihasilkan oleh ikan dipengaruhi oleh beberapa faktor
ekternal dan internal dimana faktor ekternal terdiri dari pakan, lingkungan. Pakan
yang mampu mencukupi kebutuhan nutrisi ikan dapat mendukung proses
reproduksi. Faktor lingkungan seperti suhu, DO, dan pH yang cocok juga dapat
mendukung proses reproduksi ikan. Faktor internal adalah ukuran tubuh dimana
dapat berpengaruh terhadap jumlah telur yang dihasilkan oleh suatu induk.
Semakin besar ukuran induk biasanya semakin banyak pula jumlah telur atau nilai
fekunditas yang dihasilkan.

4.4 Tahapan Hibridisasi


Hibridisasi adalah salah satu metode pemuliaan dalam upaya mendapatkan
strain baru yang mewarisi sifat-sifat genetik dan morfologis dari kedua tetuanya
dan untuk meningkatkan heterozigositas. Hibridisasi adalah salah satu cara untuk
meningkatkan keragaman genetik ikan dimana karakter-karakter dari tetuanya
akan saling bergabung menghasilkan turunan yang tumbuh cepat, tahan terhadap
penyakit bahkan perubahan lingkungan yang ekstrim dan bahkan terkadang
menghasilkan ikan yang steril (Hickling 1968).
30

Hibridisasi yang dilaksanakan di Balai Perikanan Budidaya Air Payau


(BPBAP) Situondo pada bulan juli 2018 salah satunya yaitu pemijahan buatan
antara induk betina ikan kerapu macan dengan induk jantan ikan kerapu kertang
(kerapu cantang).

4.4.1 Persiapan Wadah


Wadah yang digunakan untuk pemijahan buatan kerapu macan dengan
kerapu kertang adalah bak beton dengan ukuran 5 x 2 x 1,25 m. Wadah ini akan
digunakan sebagai wadah pematangan gonad ikan setelah induk ikan kerapu
macan disuntik hormon. Sebelum wadah digunakan terlebih dahulu dicuci
menggunakan air bersih. Wadah yang harus disiapkan selanjutnya adalah bak
inkubasi telur. Wadah yang digunakan adalah bak beton dengan ukuran 5 m x 2 m
x 1,25 m. Proses persiapannya meliputi pencucian wadah, pembilasan wadah,
pengeringan wadah, pengsisian air, dan penyusunan egg collector di dalam wadah
untuk memudahkan pada proses pemanenan telur.

Gambar 19. Pemasangan egg collector


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

4.4.2 Seleksi Induk Betina


Sebelum melakukan proses seleksi indukan pertama-tama volume air
dalam ikan kolam induk kerapu macan dan kertang diturunkan, untuk
mempermudah penyeleksian induk betina kerapu macan yang sudah matang
gonad dan proses pengambilan sperma kerapu kertang. Penyeleksian pada kerapu
macan dapat dilakukan secara visual yakni dengan tanda-tanda fisik induk seperti
perut terlihat membesar, lubang genital berwarna merah serta sedikit menonjol,
31

Proses penyeleksian menggunakan 26 ekor kerapu macan betina (ataupun sesuai


dengan banyaknya pesanan telur) dengan berat rata-rata 4-6 kg/ekor.

Gambar 20. Seleksi induk betina


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

4.4.3 Pengambilan Sperma


Setelah pemilihan induk kerapu betina, selanjutnya adalah pemilihan induk
kerapu kertang jantan untuk di-stripping. Setelah didapatkan induk jantan proses
pengambilan sperma dilakukan, perut dari induk jantan kertang dipijat (stripping)
ke arah lubang genitas, kemudian sperma yang dihasilkan dimasukan ke dalam tes
tube dengan volume 50 ml. Sperma dalam tes tube disimpan dalam cool box yang
telah diiisi dengan es batu kemudian dimasukkan ke dalam kulkas (refrigerator).

Gambar 21. Stripping induk jantan


(Sumber : Dokumentasi pribadi)
32

4.4.4 Penyuntikan Hormon


Penyuntikan pada induk kerapu macan menggunakan hormon yang
mengandung Salmon Gonadotropin Releasing Hormone (sGnRH) (20 mcg) with
Domperidone (10 mg) atau lebih dikenal dengan merk dagang ovaprim dengan
dosis 0,5 ml/kg bobot induk. Penggunaan dosis 0,5 ml/kg berfungsi untuk
membantu pengeluaran telur atau proses ovulasi. Penyuntikan dilakukan pada
pukul 13.00 WIB setelah proses penimbangan dan perlu waktu 10-11 jam hingga
siap untuk di stripping. Dosis yang diberikan dalam penyuntikan hormon tidak
boleh terlalu sedikit atau melebihi 0,5 ml/kg, karena apabila dosis kurang, maka
proses ovulasi akan melambat, dan apabila dosis melebihi maka akan membuat
proses ovulasi terjadi lebih cepat dari waktunya. Setelah induk disuntik, induk
dimasukan kedalam kolam yang telah disiapkan dan ditutup dengan terpal hitam.

Gambar 22. Penyutikan hormon


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

4.4.5 Stripping Induk Betina


Pemijahan buatan dilakukan setelah 10-11 jam sejak proses penyuntikan
hormon. Ikan yang akan stripping terlebih dahulu dibius dengan cara perendaman
menggunakan ethylene glycol monophenyl ether. Pembiusan terhadap induk
betina kerapu macan dilakukan agar mempermudah proses stripping induk kerapu
macan betina. Induk ikan kerapu yang siap di-stripping diambil dan diletakkan di
atas meja. Selama proses stripping seluruh permukaan tubuh ikan kecuali di
sekitar lubang genitalnya ditutup dengan kain basah. Perlakuan ini bertujuan agar
ikan tidak stres saat proses srtipping. Stripping dilakukan dengan cara memijat
33

bagian perut secara perlahan kearah lubang genitalnya. Telur yang dikeluarkan
ditampung dalam sebuah wadah (baskom).

Gambar 23. Stripping telur induk betina


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

Induk yang telah di-stripping dimasukkan ke dalam bak penampungan


sementara. Di dalam bak penampungan sementara ikan-ikan didiamkan
semalaman untuk proses pemulihan. Keesokan paginya, seluruh induk yang telah
di-stripping direndam dengan acriflavin 15 ppm selama 1 jam. Perlakuan ini
dilakukan untuk mencegah induk terserang penyakit karena luka pada daya tahan
tubuh ikan yang disebabkan oleh proses stripping.

4.4.6 Pembuahan Buatan


Telur yang sudah ditempatkan dalam wadah akan dilakukan pembuahan
buatan. Pembuahan buatan dilakukan dengan mencampur sperma induk kerapu
kertang dengan telur induk kerapu macan. Wadah yang berisi telur diberi sperma
ikan kerapu kertang dengan menggunakan syringe. 1 ml sperma ikan kerapu
kertang digunakan untuk membuahi 1.000.000 butir telur ikan kerapu macan.
Setelah itu dilakukan pengadukan menggunakan kuas sambil ditambahkan air
34

laut. Pengadukan dilakukan 1-2 menit agar proses fertilisasi sempurna. Setelah
proses pencampuran, telur dapat ditebar ke dalam egg collector dan diinkubasi
selama 4-6 jam agar pembuahan telur dapat terjadi secara optimal.

Gambar 24. Proses pengadukan telur dan sperma


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

4.4.7 Pemanenan Telur


Telur ikan yang siap untuk dipanen adalah telur yang telah diinkubasi
selama enam jam sejak telur dicampurkan dengan sperma jantan. Kegiatan
pemanenan telur dilakukan agar telur yang telah diproduksi dapat langsung
didistribusikan ke hatchery-hatchery yang membutuhkan ataupun diberikan
kepada yang telah memesan terlebih dahulu. Penanganan telur selama kegiatan
pemanenan harus dilakukan secara cermat untuk menjaga kualitas telur tetap baik.

Gambar 25. Proses pemanenan telur


(Sumber : Dokumentasi pribadi)
35

4.4.8 Pengepakan Telur


Teknik pengepakan (packing) dilakukan dengan menyaring menggunakan
scoopnet. Wadah packing yang digunakan merupakan kantong plastik bening
rangkap dua. Kepadatan telur perkantong 50.000 butir. Perhitungan telur
dilakukan dengan cara menggunakan alat takar yang berbentuk seperti setengah
bola pimpong. Satu sendok alat sampling berkapasitas 25.000 butir telur.
Perhitungan telur seperti ini dikenal dengan metode perhitungan telur secara
kering. Sehingga untuk mengisi satu kantong plastik sebanyak 50.000 butir
dibutuhkan sebanyak 2 sendok alat takar. Kantong plastik pengepakan diisi
dengan oksigen dimana perbandingan antara air dan oksigen adalah 1:2.

Gambar 26. Kegiatan pengepakan pelur


(Sumber : Dokumentasi pribadi)

Tabel 5. Fekunditas Ikan Kerapu Macan (Buatan)


No Fekunditas Kerapu Rata-rata Fekunditas Rata-rata Fekunditas
Macan 26 ekor Kerapu Macan Kerapu Macan
(Per Ekor) (butir/Kg)
1 16.200.000 623.076 124.615
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) Teknik
Pemeliharaan Induk Ikan Kerapu Macan (Epinephelus fuscoguttatus) di Balai
Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo, Jawa Timur didapatkan
kesimpulan sebagai berikut :
1. Teknik pemeliharaan induk ikan kerapu macan (Epinephelus
fuscoguttatus) meliputi beberapa aspek yaitu pengelolaan induk,
pemeliharan induk, reproduksi ikan kerapu macan dan teknik pemijahan.
2. Penulis memperoleh wawasan, pengetahuan dan keterampilan kerja
mengenai teknik pemeliharaan induk ikan kerapu macan (Epinephelus
fuscoguttatus) di Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP)
Situbondo, Jawa Timur.
3. Dapat mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat yang
mempengaruhi pemeliharaan induk ikan kerapu macan.
4. Pemijahan yang dilaksanakan di BPBAP Situbondo yaitu secara alami dan
secara buatan.

5.2 Saran
Untuk memperoleh kualitas telur dan spema yang baik, harus dilakukan
perbaikan pada pemberian pakan yang dilengkapi dengan vitamin, terhadap induk
ikan harus lebih rutin lagi, mengingat pemberian pakan yang dilengkapi vitamin
hanya dilakukan seminggu sekali.

36
DAFTAR PUSTAKA

Akbar, S. & Sudaryanto. 2001. Pembenihan dan Pembesaran Kerapu Bebek.


Penebar Swadaya. Jakarta.

Bengen, D.G. 2013. Menuju Pengelolaan Wilayah Pesisir Terpadu Berbasis


Daerah Aliran Sungai (DAS), dalam Interaksi daratan dan Lautan :
Pengaruhnya terhadap Sumber Daya dan Lingkungan, Prosiding
Simposium Interaksi Daratan dan Lautan. Diedit oleh W.B. Setyawan,
dkk. Jakarta : Kedeputian Ilmu Pengetahuan Kebumian, Lembaga Ilmu
Pengetahuan Indonesia.

Craig, S dan L.A. Helfrich. 2002. Understanding Fish Nutrition Feeds and
Feeding. Virgia Tech.

Effendie, M.I. 2002. Biologi Perikanan. Yayasan Pustaka Nusatama. Yogyakarta.


163.

Hariati, A. M. 1989. Makanan Ikan. UNIBRAW / LUW / Fisheries Product


Universitas Brawijaya. Malang. hal 21-35.

Hasan, M. Pokok-pokok Materi Metodologi Penelitian dan Aplikasinya.


Ghalia Indonesia, Bogor, 2002.

Herawati, D. dan A.Yuntarso. 2017. Penentuan Dosis Kaporit Sebagai Disinfektan


dalam Menyisihkan Konsentrasi Ammonium pada Air Kolam Renang.
Jurnal Sains Health. 1(2): 13-22.

Hickling, C. 1968. Fish Hybridization. Proc. Of Word Symp. On Warm Water


Pond Fish Culture. FAO Fish Rep.

Ismi, S., Y.N. Asih, dan D. Kusumawati. 2013. Peningkatan Produksi dan
Kualitas Benih Ikan Kerapu Melalui Program Hibridisasi. Jurnal Ilmu
Teknologi Kelautan Tropis. 5: 333-342.

Nazir. 2011. Metode Penelitian. Cetakan 6. Ghalia Indonesia: Jakarta.

Patilima, Hamid. (2005). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.

Prakosa, D. G., W. E. Kusuma dan S. S. Pramujo. 2013. Pembenihan Ikan Kerapu


Tikus (Cromileptes altivelis) di Instalasi Pembenihan Balai Budidaya Air
Payau (BBAP) Situbondo, Jawa Timur. Jurnal Ilmu Perikanan. 4(2): 67-
75.

Purhantara, Wahyu. 2010. Metode Penelitian Kualitatif Untuk Bisnis. Yogyakarta:


Graha Ilmu.

37
38

Putri , D.I.L., A. Tumulyadi dan Sukandar. 2013. Tingkah Laku Pemijahan,


Pembenihan, Pembesaran Ikan Kerapu Tikus (Cromileptes altivelis) di
balai budidaya air payau situbondo. PSPK Student Journal. 1: 11-15.

Saptanto, S., 2006, Daya Saing Ekspor Produk Perikanan Indonesia Di Lingkup
Asean Dan Asean-China, Jurnal Sosial Ekonomi Kementerian Kelautan
dan Perikanan, Vol.6 No.1.

Sunyoto, P., dan Mustahal. 2002. Pembenihan Ikan Laut Ekonomis: Kerapu,
kakap, baronang. Penebar Swadaya. Jakarta

Tinggal, H., Syamsul, A., Zakimin., Hanafi, M. 2006. Pembenihan Kerapu Macan
(Epinephelus fuscoguttatus) di Loka Budidaya Laut Batam Direktorat
Jendral Perikanan Budidaya Departemen Kelautan dan Perikanan.

Widiyoko, E.P. 2012. Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian. Pustaka Pelajar.


Yogyakarta. 254 hlm
KESAN DAN PESAN SELAMA PKL

Kesan
Selama saya PKL di BPBAP Situbondo ini banyak hal yang saya
dapatkan, mulai dari ilmu baru yang sangat bermanfaat terkait teknik
pemeliharaan induk ikan kerapu macan yang secara langsung saya kerjakan
selama masa PKL, dan pengetahuan lain di bidang perikanan yang disampaikan
dalam kuliah umum yang diadakan pihak Balai seperti materi pengelolaan induk,
pembenihan dan pembesaran kakap putih, udang, teknik diagnosa penyakit ikan
dan udang, meramu pakan, teknik pengukuran kualitas air dan lain sebagainya. Di
BPBAP Situbondo, saya merasa sangat difasilitasi untuk mendapatkan ilmu
sebanyak-banyaknya. Selain itu, saya juga mendapatkan teman-teman baru dari
berbagai universitas di Indonesia seperti Universitas Diponegoro, Univesitas
Brawijaya, Universitas Airlangga, Institut Pertanian Bogor, Universitas Islam
Madura, Universitas Muhamadiyah Malang, Universitas Kristen Arta Wacana
,SMK 5 Jember dan lainnya yang sangat baik, saling berbaur, saling merangkul
hingga rasanya sudah seperti saudara sendiri.
Saya sangat berterima kasih kepada Ahmad Bohari Muslim, S.P., M.Si.
selaku Pembimbing Lapangan, dan tim divisi induk yang telah sabar
membimbing, mengarahkan, mengajarkan saya dalam melakukan praktik kerja
lapang yang dilakukan BPBAP Situbondo. Tak lupa terima kasih pula kepada
teman-teman Indukan Squad yang telah bekerjasama menyelesaikan tugas hingga
tuntas dan terciptanya lingkungan kekeluargaan yang sangat erat dan berkesan
bagi saya selama praktik di divisi indukan.

Pesan
Semoga dengan berakhirnya pelaksanaan PKL ini, komunikasi antara
mahasiswa UNPAD dengan pihak BPBAP Situbondo dapat tetap harmonis dan
dapat saling memberi manfaat untuk Perikanan dan Ilmu Kelautan yang lebih baik
lagi.

39
LAMPIRAN

40
Lampiran 1. Kegiatan Pemeliharaan Induk

Pembersihan Kolam Perendaman dalam peroksida

Pemberian pakan Penambahan multivitamin

Pelepasan saluran outlet Penurunan air sampai 20%

Perendaman ikan dengan acriflavine

41
Lampiran 2. Kegiatan Teknik Pemijahan (Alami dan Buatan)

Pemasangan egg collector Pemanenan pemijahan alami

Pemasangan egg collector Seleksi induk betina

Penyuntikan ovaprim Penutupan dengan kain hitam

Pengambilan sperma induk jantan Sperma disimpan dalam toples

42
43

Obat bius Pembiusan

Stripping induk betina Pencampuran telur dan sperma

Penebaran telur Pemanenan telur

Pengepakan telur
Lampiran 3. Denah Lokasi Praktik Kerja Lapang

Jl. Raya Pecaron, Kec. Panarukan, Klatakan, Situbondo, Kabupaten Situbondo, Jawa
Timur.

44
Lampiran 4. Logbook Kegiatan
No Tanggal Kegiatan
1 6 Juli 2018 Pengarahan dan pengenalan seputar kegiatan praktik kerja
lapang dan seputar kondisi balai

2 7 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali pukul 07.00 dengan kegiatan
membersihkan kolam, kegiatan tersebut terdiri dari
pencabutan lumut, penyikatan kolam dan pemberian kaporit.
Pemberian kaporit bertujuan untuk menghilangkan bakteri
yang terdapat dikolam. Setelah pembersihan kolam selesai,
dilakukan kegaitan pencucian induk kerapu kertang dengan
menggunakan peroksida dengan tujuan membunuh parasit
yang ada dibagian kulit induk ikan. Setelah pencucian selesai,
induk kerapu kertang dipindahkan ke dalam kolam baru.
Setelah pencucian induk kerapu kertang kegiatan selanjutnya
yaitu pemidahan calon indukan kerapu macan. Setelah semua
ikan kerapu macan tertangkap kolam dibersihkan kembali.
Kegiatan selanjutnya yaitu pemindahan calon induk kerapu
bebek dan setelah itu kolam dikosongkan. Setelah itu kegiatan
hari ini selesai.
3 8 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali pukul 06.00 dengan kegiatan
perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek, ikan kerapu kustang, ikan
kerapu sunu dan induk kerapu macan serta perendaman dan
pemotongan ikan tongkol untuk pakan induk kerapu kertang.
Setelah pemberian makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu
manipulasi lingkungan, kegiatan ini merupakan pembuangan
air kolam sampai tersisa 30 cm saja. Tujuannya yaitu
merangsang induk cepat matang gonad karena terkena sinar
matahari. Setelah manipulasi selesai kegiatan selanjutnya
yaitu melakukan penggelontoran pada kolam karantina,
penggelontoran yaitu pembersihan kolam dari kotoran ikan.
Setelah itu kegiatan hari ini selesai.
4 9-10 Juli Kegiatan hari ini diawali pukul 06.00 dengan kegiatan
2018 perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek, ikan kerapu kustang, ikan
kerapu sunu dan induk kerapu macan serta perendaman dan
pemotongan ikan tongkol untuk pakan induk kerapu kertang.
Setelah pemotongan selesai saya melaksanakan apel pagi
terlebih dahulu, setelah apel selesai saya langsung kembali ke
tempat indukan untuk memberi makan. Setelah pemberian
makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu manipulasi
lingkungan. Setelah manipulasi selesai kegiatan selanjutnya
yaitu melakukan penggelontoran pada kolam karantina,
penggelontoran yaitu pembersihan kolam dari kotoran ikan.
Setelah itu kegiatan hari ini selesai.

45
5 11 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek, ikan kerapu kustang, ikan
kerapu sunu dan induk kerapu macan serta perendaman dan
pemotongan ikan tongkol untuk pakan induk kerapu kertang.
Setelah pemotongan selesai saya melaksanakan apel pagi
terlebih dahulu, setelah apel selesai saya langsung kembali ke
tempat indukan untuk memberi makan. Setelah pemberian
makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu manipulasi
lingkunganSetelah manipulasi selesai kegiatan selanjutnya
yaitu pemindahan ikan kerapu bebek ke kolam baru setelah
itu pemidahan ikan karantina ke kolam baru kemudian
membersihkan kolam lamanya. setelah selesai membersihkan
kolam kami dipersilahkan kembali ke asrama.
6 12 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali pukul 06.00 dengan kegiatan
pengecekan telur kerapu macan dalam egg collector, setelah
melihat bahwa ada telur, telur tersebut diambil untuk sampel
setelah itu saya merendam dan pemotongan ikan layar untuk
pakan ikan kerapu cantang, ikan kerapu bebek, ikan kerapu
kustang, ikan kerapu sunu. Ikan kerapu macan dan ikan
kerapu cantang tidak diberi makan karena akan di
langsungkan kegiatan hybrid. Setelah pemotongan selesai
kami saya melaksanakan apel pagi terlebih dahulu, setelah
apel selesai saya langsung kembali ke tempat indukan untuk
memberi makan. Setelah pemberian makan selesai. Setelah
pemberian makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu
manipulasi lingkunganSetelah manipulasi selesai kegiatan
selanjutnya penggelontoran kolam karantina. Setelah itu saya
melakukan pembersihan kolam untuk digunakan di malam
hari sebagai tempat ikan dibius. Pada jam 13.00 dilaksanakan
kegiatan seleksi indukan betina kerapu macan dan yang
perutnya sudah membesar setelah itu kegiatan stripping pada
induk jantan kerapu batik dan kerapu kertang, sperma has
stripping kemudian dimasukan kesalam wadah berisi es batu
untuk menjaga kualitas sperma tersebut. Setelah seleksi
sebanya 26 ekor induk betina kerapu macan dan 3 kerapu
batik di suntik ovaprim. Setelah itu ikan di letakan dikolam
yang sudah disiapkan dan ditutup terpal. Pukul 23.00
dimulailah kegiatan stripping telur kerapu macan dan kerapu
batik. Setelah terkumpul telur diberi sperma kemudian
diaduk serta diberi sedikit air dan kemudia ditebar dalam egg
collector. Setelah semua telur ditebar, kegiatan hari ini pun
berakhir.
7 13 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali dengan senam pagi pada pukul
07.00. Selesai senam pagi saya langsung kembali ke indukan
untuk mem-packing telur kerapu hasil hybrid semalam, telur
ini merupakan pesanan para pembudidaya kerapu, setelah
packing selesai saya memberi makan ikan seperti biasa dan
menggelontorkan kolam lainnya, setelah penggelontoran
selesai kegaiatan hari ini pun berakhir.
8 14-15 Juli Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
2018 perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek, ikan kerapu kustang, ikan
kerapu sunu dan induk kerapu macan serta perendaman dan
pemotongan ikan tongkol untuk pakan induk kerapu kertang.
Setelah pemberian makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu
manipulasi lingkungan. Setelah manipulasi selesai kegiatan
selanjutnya yaitu penggelontoran kolam-kolam karantina
selesai penggelontoran kegiatan pun berakhir.

9 16 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek, ikan kerapu kustang, ikan
kerapu sunu dan induk kerapu macan serta perendaman dan
pemotongan ikan tongkol untuk pakan induk kerapu kertang.
Setelah pemotongan selesai saya melaksanakan apel pagi
terlebih dahulu, setelah apel selesai saya langsung kembali ke
tempat indukan untuk memberi makan. Setelah pemberian
makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu manipulasi
lingkungan, setelah manipulasi lingkungan selanjutnya yaitu
melakukan penggelontoran pada kolam karantina, setelah
selesai penggelontoran selesai kegiatan hari ini pun berakhir.
10 17 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali dengan upacara hari kesadaran
nasional pada pukul 07.00, setelah upacara selesai saya
menuju lokasi indukan untuk memberi pakan rutin dan selesai
pemberian pakan melakukan manipulasi lingkungan setelah
itu penggelontoran kolam karantina setelah itu kegiatan hari
ini berakhir.
11 18 Juli 2018 Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek, ikan kerapu kustang, ikan
kerapu sunu dan induk kerapu macan serta perendaman dan
pemotongan ikan tongkol untuk pakan induk kerapu kertang.
Setelah perendaman dan pemotongan ikan, saya
melaksanakan apel pagi terlebih dahulu setelah itu kembali ke
tempat indukan untuk memberi makan. Setelah pemberian
makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu manipulasi
lingkungan, Setelah manipulasi selesai kegiatan selanjutnya
yaitu penggelontoran kolam-kolam karantina selesai
penggelontoran kegiatan pun berakhir.
12 19 Juli 2018 Kamis 19 Agustus 2018 tidak ada kegiatan di lapangan.
Kegiatan pagi ini diawali dengan apel pagi dan setelahnya
dilanjutkan dengan kuliah umum dari pukul 08.00-16.00.

13 20-22 Juli Kegiatan pada tanggal 20,21 dan 22 yaitu pencucian ikan
2018 menggunakan hidrogen peroksida, tujuannya adalah untuk
menghilangkan parasit yang terdapat pada tubuh ikan, agar
ikan lebih sehat. Di tanggal 20, pencucian calon induk ikan
kerapu macan dan calon induk ikan kerapu bebek. Di tanggal
21 pencucian ikan kerapu sunu, ikan kerapu kustang dan ikan
kerapu cantang. Tanggal 22 pencucian induk ikan kerapu
macan dan induk ikan kerapu kertang.
14 23-27 Juli Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
2018 perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek dan induk kerapu macan
serta perendaman dan pemotongan ikan tongkol untuk pakan
induk kerapu kertang. Setelah perendaman dan pemotongan
ikan, saya melaksanakan apel pagi terlebih dahulu setelah itu
kembali ke tempat indukan untuk memberi makan. Setelah
pemberian makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu
manipulasi lingkungan, Setelah manipulasi selesai kegiatan
selanjutnya yaitu penggelontoran kolam-kolam karantina
selesai penggelontoran kegiatan pun berakhir.

15 28-29 Juli Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
2018 perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek dan induk kerapu macan
serta perendaman dan pemotongan ikan tongkol untuk pakan
induk kerapu kertang. Setelah perendaman dan pemotongan
ikan, Setelah pemberian makan selesai kegiatan selanjutnya
yaitu manipulasi lingkungan, Setelah manipulasi selesai
kegiatan selanjutnya yaitu penggelontoran kolam-kolam
karantina selesai penggelontoran kegiatan pun berakhir.

16 30-31 Juli; Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
1-2 Agustus perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
2018 kerapu cantang, ikan kerapu bebek dan induk kerapu macan
serta perendaman dan pemotongan ikan tongkol untuk pakan
induk kerapu kertang. Setelah perendaman dan pemotongan
ikan, saya melaksanakan apel pagi terlebih dahulu setelah itu
kembali ke tempat indukan untuk memberi makan. Setelah
pemberian makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu
manipulasi lingkungan, Setelah manipulasi selesai kegiatan
selanjutnya yaitu penggelontoran kolam-kolam karantina
selesai penggelontoran kegiatan pun berakhir.

17 3-4 Agustus Kegiatan pada tanggal 3 dan 4 agussus yaitu pencucian ikan
2018 menggunakan hidrogen peroksida, tujuannya adalah untuk
menghilangkan parasit yang terdapat pada tubuh ikan, agar
ikan lebih sehat. Di tanggal 3, pencucian calon induk ikan
kerapu macan dan calon induk ikan kerapu bebek. Di tanggal
4 pencucian ikan kerapu sunu, ikan kerapu kustang dan ikan
kerapu cantang, induk ikan kerapu macan dan induk ikan
kerapu kertang.

18 5 Agustus Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan


2018 perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek dan induk kerapu macan
serta perendaman dan pemotongan ikan tongkol untuk pakan
induk kerapu kertang. Setelah pemberian makan selesai
kegiatan selanjutnya yaitu manipulasi lingkungan, Setelah
manipulasi selesai kegiatan selanjutnya yaitu penggelontoran
kolam-kolam karantina selesai penggelontoran kegiatan pun
berakhir.

19 6-7 Agustus Kegiatan hari ini diawali pukul 06.30 dengan kegiatan
2018 perendaman dan pemotongan ikan layar untuk pakan ikan
kerapu cantang, ikan kerapu bebek dan induk kerapu macan
serta perendaman dan pemotongan ikan tongkol untuk pakan
induk kerapu kertang. Setelah perendaman dan pemotongan
ikan, saya melaksanakan apel pagi terlebih dahulu setelah itu
kembali ke tempat indukan untuk memberi makan. Setelah
pemberian makan selesai kegiatan selanjutnya yaitu
manipulasi lingkungan, Setelah manipulasi selesai kegiatan
selanjutnya yaitu penggelontoran kolam-kolam karantina
selesai penggelontoran kegiatan pun berakhir.
20 8 Agustus Melakukan presentasi laporan sementara hasil PKL oleh
2018 mahasiswa PKL di Auditorium BPBAP Situbondo di depan
KASI Utama, Humas, dan pembimbing lapangan.
21 9 Agustus Menyelesaikan persyaratan administrasi dengan pihak balai
2018 seperti mengembalikan buku-buku yang dipinjam di
perpustakaan, pelunasan uang administrasi asrama,
penyerahan laporan sementara dan nilai dari pembimbing
lapangan kepada Bagian Tata Usaha Balai
22 10 Agustus Berpartisipasi dalam berbagai lomba yang diadakan pihak
2018 balai dalam rangka memperingati 17 agustusan.
23 11 Agustus Kepulangan tim PKL UNPAD ke Bandung.
2018

Anda mungkin juga menyukai