Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH KAJIAN AYAT

(Kajian Surat An-Nur 31)

Disusun Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah

Pendidikan Agama Islam

Dosen Pengampu: Bpk. Noor’id MPd

Disusun Oleh :

Nama : Supiatun Pajariah


NIM : 18.14.3622
Kelas : Reguler B
Sem : IV (4)
Prodi : PAI
Jurusan : Tarbiyah

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM


AL-WASHLIYAH BARABAI
KATA PENGANTAR

Saya mengucapkan syukur Alhamdulillah kehadirat Allah SWT yang


telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya. Sholawat serta salam tidak lupa
saya junjungkan kepada Rasulullah Muhammad SAW, tauladan sejati sampai
akhir zaman, sehingga saya dapat menyelesaikan makalah kajian ayat Surah
An-Nur 31 ini.
Saya berharap semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca dan
dapat dijadikan sebagai motivasi pembaca untuk mengkaji ayat ini jauh lebih
dalam dari apa yang telah saya kaji.

Barabai,17 Mei 2020

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .....................................................................................


i
DAFTAR ISI ...................................................................................................
..........................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ..........................................................................
1
1.2 Rumusan Masalah .....................................................................
1
1.3 Tujuan ........................................................................................
1
1.4 Sistematika Penulisan ................................................................
1
BAB II ISI
2.1 Ayat Al-Qur’an dan Terjemahan ...............................................
2
2.2 Asbabun Nuzul ..........................................................................
...................................................................................................3
2.3 Tafsiran Ayat .............................................................................
...................................................................................................3
BAB III PENUTUP
3.1 Kesimpulan ................................................................................
5
3.2 Saran ..........................................................................................
..........................................................................................................5
DAFTAR PUSTAKA .....................................................................
..........................................................................................................6

ii
iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Seiring kehidupan yang semakin canggih dan modern membuat
banyak laki- laki dan perempuan muslim bergaya busana mengikuti
perkembangan zaman atau kebarat-baratan yang berakibat terumbarnya
aurat khususnya bagi perempuan, hal ini dapat memicu berbagai
permasalahan khususnya bagi umat muslim yang di wajibkan oleh Allah
SWT untuk menutup aurat yang tercantum dalam Surah An-Nur ayat 31.
Banyaknya aurat yang terlihat menjadikan banyak terjadi
perzinahan khususnya zinah mata karena banyak laki-laki dan perempuan
yang tidak menjaga pandangannya terhadap lawan jenis yang bisa
berujung terjadi tindak kriminal.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apakah yang menjadi pokok kandungan ayat 31 surat An-Nur ?
2. Seberapa pentingkah kita menetahui kandungan ayat 31 surat An-Nur
dan kaitanya dengan pendidikan ?
3. Bagaimankah tafsiran ayat 31 surat An-Nur ?

1.3 Tujuan Penulisan


1. Agar umat muslim mengetahui tentang isi kandungan Surah An-Nur
ayat 31.
2. Kita bisa mengetahui tafsiran dari surah An-Nur ayat 31.
3. Agar umat muslim sadar tentang kewajiban menutup aurat.

1.4 Sistematika Penulisan


Makalah ini terdiri dari beberapa bagaian antara lain ada
pembukaan, isi,dan penutup

1
BAB II
ISI

2.1 Ayat Al Qur’an dan Terjemahannya

‫ظ َن‬ْ َ‫ار ِه َّن َويَحْ ف‬


ِ ‫ص‬َ ‫ت يَ ْغضُضْ َن ِم ْن أَ ْب‬ ِ ‫َوقُلْ لِ ْل ُم ْؤ ِمنَا‬
‫ظهَ]] َر ِم ْنهَ]]ا‬ َ ‫فُ]]رُو َجه َُّن َواَل يُبْ]] ِد‬
َ ‫ين ِزينَتَه َُّن إِاَّل َم]]ا‬
‫ين‬ َ ‫]]ر ِه َّن َعلَى ُجيُ]]]وبِ ِه َّن َواَل يُبْ]]] ِد‬ ِ ‫ض]]] ِرب َْن بِ ُخ ُم‬ ْ َ‫َو ْلي‬
‫ِزينَتَه َُّن إِاَّل ِلبُ ُع]]ولَتِ ِه َّن أَ ْو آَبَ]]ائِ ِه َّن أَ ْو آَبَ]]ا ِء بُ ُع]]ولَتِ ِه َّن‬
‫أَ ْو أَ ْبنَائِ ِه َّن أَ ْو أَ ْبنَ]]ا ِء بُ ُع]]ولَتِ ِه َّن أَ ْو إِ ْخ] َوانِ ِه َّن أَ ْو بَنِي‬
ْ ‫إِ ْخ َوانِ ِه َّن أَ ْو بَنِي أَ َخ َواتِ ِه َّن أَ ْو نِ َسائِ ِه َّن أَ ْو َم]]ا َملَ َك‬
‫ت‬
ِ ]‫ين َغي ِْر أُولِي اإْل ِ رْ بَ ِة ِم َن الرِّ َج‬
‫]ال‬ َ ‫أَ ْي َمانُه َُّن أَ ِو التَّابِ ِع‬
‫ت النِّ َس]ا ِء‬
ِ ‫]و َرا‬ْ ]‫ظهَ]رُوا َعلَى َع‬ ْ َ‫ين لَ ْم ي‬
َ ‫ط ْف ِل الَّ ِذ‬ ِّ ‫أَ ِو ال‬
َ ِ‫َواَل يَضْ ِرب َْن بِأَرْ ُجلِ ِه َّن لِيُ ْعلَ َم َم]]ا ي ُْخف‬
‫ين ِم ْن ِزينَتِ ِه َّن‬
َ ُ‫َوتُوبُ]]]وا إِلَى هَّللا ِ َج ِميعً]]]ا أَيُّهَ]]]ا ْال ُم ْؤ ِمن‬
‫]]]ون لَ َعلَّ ُك ْم‬
َ ‫تُ ْفلِح‬
)31( ‫ُون‬
Artinya: “Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka
menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka
menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) Nampak dari padanya.
Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung kedadanya, dan
janganlah menampakkan perhiasannya kecuali kepada suami mereka, atau
ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putera-putera mereka, atau
putera-putera suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau

2
putera-putera saudara lelaki mereka, atau putera-putera saudara perempuan
mereka, atau wanita-wanita Islam, atau  budak-budak yang mereka miliki,
atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap
wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan
janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang
mereka sembunyikan. Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai
orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung”. (24-31)
2.2 Asbabun Nuzul
Menurut Imam Ibnu Katsir sebab turunnya surat an-nur ayat 31 ini
adalah apa yang dikisahan oleh Muqottil bin Hayyan - Allahu a’lam - telah
sampai kepada kami bahwasannya Jabir Bin Abdillah Al-Anshori
menceritakan bahwa sesungguhnya Asma' Binti Mursyidah dulu berada
disuatu tempat pada Bani Haritsah kemudian para perempuan masuk
kepadanya tanpa memakai penutup/sarung maka terlihatlah apa yang ada
di kaki-kaki meraka berupa perhiasan kaki. Terlihat pula dada dan kuncir-
kuncir rambut mereka, kemudian Asma' berkata: "Alangkah bururknya hal
ini" Lalu Allah menurunkan surat an-Nur ayat 31 ini.
2.3 Tafsir Ayat
(Dan katakanlah kepada wanita yang beriman, "Hendaklah mereka
menahan pandangannya) daripada hal-hal yang tidak dihalalkan bagi
mereka melihatnya (dan memelihara kemaluannya) dari hal-hal yang tidak
dihalalkan untuknya (dan janganlah mereka menampakkan)
memperlihatkan (perhiasannya, kecuali yang biasa tampak daripadanya)
yaitu wajah dan dua telapak tangannya, maka kedua perhiasannya itu
boleh dilihat oleh lelaki lain, jika tidak dikhawatirkan adanya fitnah.
Demikianlah menurut pendapat yang membolehkannya. Akan tetapi
menurut pendapat yang lain hal itu diharamkan secara mutlak, sebab
merupakan sumber terjadinya fitnah. Pendapat yang kedua ini lebih kuat
demi untuk menutup pintu fitnah. (Dan hendaklah mereka menutupkan
kain kerudung ke dadanya) hendaknya mereka menutupi kepala, leher dan
dada mereka dengan kerudung atau jilbabnya (dan janganlah
menampakkan perhiasannya) perhiasan yang tersembunyi, yaitu selain dari

3
wajah dan dua telapak tangan (kecuali kepada suami mereka) bentuk
jamak dari lafal Ba'lun artinya suami (atau ayah mereka, atau ayah suami
mereka, atau putra-putra mereka, atau putra-putra suami mereka, atau
saudara-saudara mereka, atau putra-putra saudara-saudara mereka, atau
putra-putra saudara-saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita Islam
atau budak-budak yang mereka miliki) diperbolehkan bagi mereka
melihatnya kecuali anggota tubuh antara pusar dan lututnya, anggota
tersebut haram untuk dilihat oleh mereka selain dari suaminya sendiri.
Dikecualikan dari lafal Nisaaihinna, yaitu perempuan-perempuan yang
kafir, bagi wanita Muslimat tidak boleh membuka aurat di hadapan
mereka. Termasuk pula ke dalam pengertian Maa Malakat
Aymaanuhunna, yaitu hamba sahaya laki-laki miliknya (atau pelayan-
pelayan laki-laki) yakni pembantu-pembantu laki-laki (yang tidak) kalau
dibaca Ghairi berarti menjadi sifat dan kalau dibaca Ghaira berarti menjadi
Istitsna (mempunyai keinginan) terhadap wanita (dari kalangan kaum laki-
laki) seumpamanya penis masing-masing tidak dapat bereaksi (atau anak-
anak) lafal Ath-Thifl bermakna jamak sekalipun bentuk lafalnya tunggal
(yang masih belum mengerti) belum memahami (tentang aurat wanita)
belum mengerti persetubuhan, maka kaum wanita boleh menampakkan
aurat mereka terhadap orang-orang tersebut selain antara pusar dan
lututnya. (Dan janganlah mereka memukulkan kaki mereka agar diketahui
perhiasan yang mereka sembunyikan) yaitu berupa gelang kaki, sehingga
menimbulkan suara gemerincing. (Dan bertobatlah kamu sekalian kepada
Allah, hai orang-orang yang beriman) dari apa yang telah kalian kerjakan,
yaitu sehubungan dengan pandangan yang dilarang ini dan hal-hal lainnya
yang dilarang (supaya kalian beruntung") maksudnya selamat dari hal
tersebut karena tobat kalian diterima. Pada ayat ini ungkapan Mudzakkar
mendominasi atas Muannats.

4
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Ayat 31 Surah An-Nur ini menerangkan tentang bagaimana
seorang perempuan yang beriman harus menjaga pandangannya dan
menjaga kemaluannya dari perbuatan yang dilarang oleh Allah SWT, dan
di haruskan untuk menutup auratnya kecuali yang biasa terlihat.

3.2 Saran
Saran yang bisa saya sampaikan ialah :
1. Jadilah manusia yang dapat dibanggakan oleh Allah SWT daengan
kita menjadi hambanya yang bertakwa.
2. Janganlah kau pergunakan nikmat Allah SWT untuk berbuat hal
maksiat seperti tidak menjaga pandangan mata kita dari hal yang
haram.
3. Tutuplah auratmu sesuai dengan syariat islam.
4. Galilah ilmu dari sumber yang mutlak kebenarannya seperti Al
Qur’an agar kita mendapat petunjuk dan sealu berada di jalan yang
di ridhoi Allah SWT.

5
DAFTAR PUSTAKA

http://indonesian.irib.ir/component/k2/item/90326-surat-al-nur-ayat-30-31-part-617

http://amieeh5.blogspot.co.id/2014/06/memelihara-pandangan-dan-kehormatan.html

http://library.islamweb.net/newlibrary/display_book.php...

http://www.islamquest.net/id/archive/question/fa4410

Anda mungkin juga menyukai