Anda di halaman 1dari 183

DAR2/Profesional/100/1/2019

PENDALAMAN MATERI PENDIDIKAN JASMANI,


OLAHRAGA DAN KESEHATAN

MODUL 6
Tes, Pengukuran, Penilaian dan Evaluasi serta Penelitian
Tindakan Kelas dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani
olahraga dan kesehatan

Penulis:
Dr. Rahma Dewi, M.Pd

PPG DALAM JABATAN KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


2019
0 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Judul : TES, PENGUKURAN, PENILAIAN DAN EVALUASI
SERTA PENELITIAN TINDAKAN KELAS DALAM
PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI
OLAHRAGA DAN KESEHATAN.
Penulis : Dr. Rahma Dewi, M.Pd.
ISBN : ........................................
Editor : 1. Dr. Tri Rustiadi, M.Kes
2. Dr Mugyo Hartono, M.Pd
Penyunting :
Desain Sampul dan
Tata Letak : Dr. Rahma Dewi, M.Pd.
Penerbit : Kemendikbud
Redaksi : Jl

Distributor Tunggal :..

Cetak Pertama 2019


Hak Cipta dilindungi oleh Undang-undang
Dilarang memperbanyak modul ini dalam bentuk dan dengan cara apapun tanpa
Izin tertulis dari penerbit

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan yang Maha Kuasa atas
selesainya Modul 6 tentang Tes, Pengukuran, Penilaian dan Evaluasi serta
Penelitian Tindakan Kelas dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani. Modul
disusun untuk memenuhi kebutuhan menjadi guru PJOK profesional
Peran guru professional dalam pembelajaran sangat penting sebagai kunci
keberhasilan belajar siswa. Guru professional adalah guru yang
kompetenmembangun proses pembelajaran yang baik sehingga dapat
menghasilkan pendidikan yang berkualitas
Dalam modul ini peserta akan mempelajari kompetensi yang sangat
esensial bagi guru PJOK professional. Modul ini terdiri dari 4 kb yaitu:1) Tes dan
Pengukuran dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani, 2). Penilaian Dan Evaluasi
Dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan, 3). Program
Remedial dan Pengayaan Dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani dan 4).
Perencanaan, Pelaksanaan Pelaporan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Dan Penyusunan Artikel Ilmiah.
Setelah mempelajari modul ini diharapkan peserta dapat memahami
tentang konsep-konsep tes pengukuran, penilaian autentik untuk mengevaluasi
pembelajaran, melakukan program remedian dan pengayaan pembelajaran serta
melakukan penelitian tindakan kelas dalam mengatasi permasalahan pembelajaran
pendidikan jasmani.
Akhirnya ucapan terima kasih kepada semua pihak yang membantu
penyusunan modul 6, sehingga modul ini dapat dipergunakan, sehingga
bermanfaat bagi peningkatan komptensi profesioanl guru PJOK. Pada kesempatan
ini penulis berkenan menerima kritik dan saran dalam rangka penyempurnaan
modul ini di kemudian hari.

ii | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
DAFTAR ISI
Kata Pengantar.................................................................................................i
Daftar Isi.........................................................................................................ii
Kegiatan Belajar 1: Tes dan Pengukuran Dalam Pendidikan Jasmani
A. Pendahuluan .......................................................................................
1. Deskripsi Singkat..........................................................................1
2. Relevansi.......................................................................................2
3. Petunjuk Belajar............................................................................3
B. Inti .......................................................................................................
1. Capaian Pembelajaran Mata Kegiatan..........................................4
2. Pokok Materi.................................................................................4
3. Uraian Materi................................................................................4
C. Penutup ...............................................................................................
1. Rangkuman.................................................................................25
2. Formatif.......................................................................................26
3. Daftar Pustaka.............................................................................29
Kegiatan Belajar 2: Penilaian Dan valuasi Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
A. Pendahuluan .......................................................................................
1. Deskripsi Singkat........................................................................30
2. Relevansi.....................................................................................32
3. Petunjuk Belajar..........................................................................32
B. Inti .......................................................................................................
1. Capaian Pembelajaran Mata Kegiatan........................................32
2. Pokok Materi...............................................................................32
3. Uraian Materi..............................................................................32
C. Penutup ...............................................................................................
1. Rangkuman.................................................................................76
2. Formatif.......................................................................................76
3. Daftar Pustaka.............................................................................80
Kegiatan Belajar 3: Program Remedial dan Pengayaan Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani
A. Pendahuluan .......................................................................................
1. Deskripsi Singkat........................................................................82
2. Relevansi.....................................................................................83
3. Petunjuk Belajar..........................................................................83
B. Inti .......................................................................................................
1. Capaian Pembelajaran Mata Kegiatan........................................84
2. Pokok Materi...............................................................................85
3. Uraian Materi..............................................................................85
C. Penutup ...............................................................................................
1. Rangkuman.................................................................................99
2. Formatif.....................................................................................100
3. Daftar Pustaka...........................................................................104

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Kegiatan Belajar 4.Perencanaan, Pelaksanaan Pelaporan Penelitian
Tindakan Kelas (PTK) Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani Dan Penyusunan Artikel
Ilmiah
A. Pendahuluan .......................................................................................
1. Deskripsi Singkat......................................................................105
2. Relevansi...................................................................................106
3. Petunjuk Belajar........................................................................107
B. Inti .......................................................................................................
1. Capaian Pembelajaran Mata Kegiatan......................................107
2. Pokok Materi.............................................................................108
3. Uraian Materi............................................................................108
C. Penutup ...............................................................................................
1. Rangkuman...............................................................................128
2. Formatif.....................................................................................129
3. Daftar Pustaka...........................................................................132
Tugas Akhir.....................................................................................13

iv | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
KEGIATAN BELAJAR 1:

TES DAN PENGUKURAN DALAM PENDIDIKAN JASMANI

A. PENDAHULUAN
1. Deskripsi Singkat
Pada pembelajaran Pendidikan jasmani, guru harus berusaha mengetahui
hasil dari proses pembelajaran yang dilakukan. Hasil yang dimaksud adalah
baik atau tidak baik, bermanfaat, atau tidak bermanfaat. Apabila
pembelajaran yang dilakukannya mencapai hasil yang baik, guru tentu dapat
dikatakan berhasil dalam proses pembelajaran dan demikian sebaliknya. Guru
Pendidikan jasmani sebaiknya melakukan tes dan pengukuran untuk melihat
tingkat kebugaran jasmani siswa. Hal ini bertujuan untuk mengevaluasi
pembelajaran yang sudah dilakukan.
Pengukuran dalam bidang pendidikan erat kaitannya dengan tes. Hal ini
dikarenakan salah satu cara yang sering dipakai untuk mengukur hasil yang
telah dicapai siswa adalah dengan tes. Selain dengan tes, terkadang juga
dipergunakan nontes. Jika tes dapat memberikan informasi tentang
karakteristik kognitif dan psikomotor, maka nontes dapat memberikan
informasi tentang karakteristik afektif obyek
Pengukuran dalam pembelajaran Pendidikan jasmani adalah suatu proses
untuk menentukan kuantitas siswa. Untuk melakukan pengukuran tentu
dibutuhkan alat ukur, kegiatan pengukuran biasanya menggunakan tes
sebagai alat ukur. Kemampuan ini merupakan kemampuan profesional guru.
Tanpa melakukan pengukuran, seorang guru tidak akan mengetahui kemajuan
proses belajar mengajar yang dikelolanya.
Kesegaran jasmani siswa adalah kemampuan tubuh siswa untuk melakukan
tugas pekerjaan sehari-hari tanpa menimbulkan kelelahan yang berarti, untuk
dapat mencapai kondisi kesegaran jasmani yang prima seseorang perlu
melakukan latihan fisik yang melibatkan beberapa komponen kesegaran
jasmani dengan metode latihan yang benar. Bagi guru pendidikan jasmani

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
sangat penting merancang metode latihan yang dapat meningkatkan
kesegaran jasmani siswa atau untuk mengembangkan prestasi. Adapun tujuan
tes dan pengukuran adalah untuk mengoreksi dan mengetahui seberapa
tingkat dan perkembangan setelah melakukan beberapa tahap latihan.
Tes dan pengukuran dapat dilakukan dengan beberapa cara dan tahap yang
mempunyai manfaat dan tujan dilakukannya tes tersebut. tes dan pengukuran
merupakan dua hal yang tidak terpisahkan dalam pembelajaran Pendidikan
Jasmani.
Pengukuran (measurement) adalah proses pemberian angka atau usaha
memperoleh deskripsi numeric dari suatu tingkatan dimana seseorang peserta
di diktelah mencapai karakteristik tertentu. Dengan kata lain pengukuran
adalah suatu proses untuk memperoleh data obyektif dan kuantitatif yang
hasilnya dapat diolah secara statistika. Pengukuran berkaitan erat dengan
proses pencarian atau penentuan nilai kuantitatif. Pengukuran diartikan
sebagai pemberian angka kepada suatu atribut atau karakteristik tertentu yang
dimiliki oleh orang, hal, atau obyek tertentu menurut aturan atau formulasi
yang jelas. Proses pengumpulan data / informasi mulai dari mempersiapkan
alat ukur yang digunakan sampai diperolehnya hasil (misalnya; frekuensi,
jarak, waktu, dan satuan ukuran suhu). Hasilnya pengukuran bersifat
kuantitatif.
2. Relevansi
Hal yang utama yang Anda perlu ketahui bahwa kegiatan belajar 1 Tes dan
pengukuran dalam Pendidikan Jasmani pada ini memiliki relevansi dengan
materi pada kegiatan belajar selanjutnya. Penyajian materi yang sistematis
dan teratur membawa keterbacaan kegiatan belajar pada modul ini menarik
karena disertai dengan contoh-contoh aplikatif dengan tuntutan guru
pendidikan jasmani dan olahraga yang berkompeten. Karateristik modul ini
menawarkan metode yang menarik karena disajikan dengan contoh yang
aplikatif sehingga mudah dilakukan oleh para guru PJOK dalam melakukan
tes dan pengukuran siswa dalam belajar pendiikan jasmanis. Guru
menggunakan dapat menggunakan informasi yang dikumpulkan saat tes

2 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
untuk membuat penilaian atau keputusan, dan merupakan rangkaian kegiatan
mengevaluasi. Ketika fase

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
pembelajaran telah usai dan kecakapan telah diukur, maka hasil tes akan
dievaluasi untuk menyidik apakah perubahan yang diinginkan tercapai seperti
tujuan yang dinyatakan.
3. Petunjuk belajar
Apa kabar Bapak/Ibu sekalian, semoga baik-baik saja dan tetap selalu dalam
lindungan Tuhan Yang Maha Esa. Pada hari ini saudara akan mempelajari
tentang tes dan pengukuran dalam pendidikan jasmani. Pada pembelajaran
KB ini saudara diharapkan dapat memahami berbagai bentuk instrument tes
dan pengukuran dalam pendidikan jasmani, menganalis bentuk pengukuran
penilaian, tes dan evaluasi dalam pembelajaran pendidikan jasmani.
Untuk dapat memahami, melaksanakan dan mampu menginternalisasi seluruh
isi dalam modul ini, saudara diharapkan membaca modul ini secara seksama
dan menelaah informasi tambahan yang diberikan oleh fasilitator. Selain itu
melalui eksplorasi sumber-sumber lain, melakukan diskusi, serta upaya lain
yang relevan, saudara juga diharapkan dapat menggali lebih dalam informasi
yang diberikan dalam modul ini. Untuk lebih memahami pengetahuan dan
penguasaan keterampilan, saudara dianjurkan untuk membaca dengan cermat
dan berlatih mencoba berbagai keterampilan yang disajikan secara bertahap
sesuai dengan langkah, tahapan dan prosedur yang dirancang dalam modul
ini. Artinya, saudara diharapkan untuk mencoba berkali-kali dan kemudian
membandingkan keterampilan yang dikuasai dengan kriteria yang ada dalam
setiap pembahasan.
Pada bagian lain dari modul saudara juga harus mengerjakan berbagai tugas/
latihan/ studi kasus yang disajikan sebaik-baiknya. Pengerjaan tugas/ latihan/
studi kasus didasarkan pada informasi yang ada pada modul ini, dan
kemudian diperkaya dengan informasi dari sumber-sumber belajar lainnya.
Pada setiap akhir kegiatan pembelajaran, saudara harus mengerjakan evaluasi
(tes formatif) dan melakukan evaluasi akhir (tes akhir / sumatif) di akhir
modul. Dengan demikian saudara akan dapat mengetahui tingkat penguasaan
materi yang disajikan secara mandiri. Pada setiap akhir kegiatan
pembelajaran disajikan kunci jawaban dari evaluasi tersebut, akan tetapi

4 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
saudara tidak

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
diperkenankanmelihat dan membacanya sebelum menyelesaikan soal evaluasi
yang disediakan.
B. INTI
1. Capaian Pembelajaran
Setelah mempelajari kegiatan pembelajaran 1 pada modul ini, diharapkan
Menguasai konsep instrumen, pengukuran, penilaian, dan evaluasi, serta
aplikasinya dalam pembelajaran pendidikan jasmani
2. Pokok Materi
- Konsep tes, pengukuran, dalam pembelajaran dalam Pendidikan Jasmani
3. Uraian Materi
Sebagai dasar penguatan pemahaman dan memiliah serta memilih lingkup
materi yang akan saudara pelajari maka dibagi dalam beberapa pokok materi.
Adapun pokok-pokok materi yang akan saudara pelajari sebagai berikut: (a)
Konsep tes, pengukuran dalam pembelajaran pendidikan jasmani, (b) manfaat
tes dan pengukuran kebugaran jasmani, (c) Tujuan dan prinsip tes dan
pengukuran
a. Konsep tes, pengukuran dalam pembelajaran dalam Pendidikan
Jasmani
Tes, pengukuran, memiliki perbedaan arti dan fungsi dan tak dapat
dipisahkan dalam dunia pendidikan sebab semuanya memiliki keterkaitan yang
erat. Tes memiliki efek kuat proses pembelajaran. Penting bagi guru untuk
melakukan tes dalam untuk mengukur apakah tujuan pembelajaran telah
tercapai atau tidak. Tes adalah instrumen yang digunakan oleh guru untuk
mengukur kemampuan belajar siswa. Tes digunakan sebagai cara untuk
mengetahui apakah siswa sudah mencapai tujuan pembelajaran atau belum.
Tes merupakan salah satu bentuk instrumen yang terdiri atas sejumlah
pertanyaan, atau butir-butir soal yang digunakan untuk memperoleh data atau
informasi melalui jawaban responden atau peserta tes. Dimana tes berisi
serangkaian tugas yang harus dikerjakan atau soal-soal yang harus dijawab oleh
peserta didik untuk mengukur suatu aspek perilaku tertentu.hal ini sesuai
pernyataan Ngatman dan Fitria (2017) bahwa tes sebagai instrumen

6 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
pengumpulan data adalah serangkaian pertanyaan / latihan yang digunakan
untuk mengukur ketrampilan pengetahuan, intelegensi, kemampuan atau bakat
yang dimiliki individu / kelompok. Lebih lanjut Saifuddin (2007) menyatakan
bahwa tes merupakan instrument atau alat yang digunakan untuk
mengumpulkan informasi berupa pengetahuan atau keterampilan seseorang.
Berdasarkan jenisnya tes dapat berupa tes tulis, tes lisan dan tes keterampilan.
Tes berasal dari bahasa latin “testum” yang berarti sebuah piringan atau
jambangan dari tanah liat. Tes dapat didefinisikan sebagai suatu pernyataan
atau tugas atau seperangkat tugas yang direncanakan untuk memperoleh
informasi tentang trait (sifat) atau atribut pendidikan atau psikologik yang
setiap butir pertanyaan atau tugas tersebut mempunyai jawaban atau ketentuan
yang dianggap benar.
Tes dibagi menjadi beberapa komponen kondisi fisik serta beberapa jenis tes
yang sudah dikelompokan. Dengan melakukan tes dan pengukuran ini kita
dapat mengambil beberapa manfaat, diantaranya kita dapat mengevaluasi tahap
latihan yang telah dilakukan, dengan hal itu kita dapat mengetahui seberapa
perkembangan kondisi fisik seseorang, selain kita bisa mengembangkan
prestasi atlet, kita juga bisa menjadikan ini sebagai bahan perbaikan dalam
pemebelajaran atau pelatihan. Kita juga dapat termotivasi oleh hasil yang
diambil dalam tes dan pengukuran
Dapat disimpulkan bahwa tes adalah seberapa baik kinerja individu
dibandingkan dengan orang lain atau dibandingkan dengan standar tes yang
digunakan.
Pengukuran merupakan tindakan menentukan ukuran target, panjang, berat,
kapasitas, atau aspek lainnya. Sutrisno Hadi (1997) menyatakan pengukuran
dapat diartikan sebagai suatu tindakan untuk mengidentifikasikan besar-
kecilnya gejala. Pengukuran mengacu pada kuantifikasi hasil yang diperoleh
dengan menggunakan alat pengukuran. Pengukuran adalah penggunaan tes dan
teknik untuk mengumpulkan informasi atau data tentang keterampilan khusus
atau tingkat kesegaran seseorang.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Pengukuran adalah proses diukur dengan bantuan berbagai tes standar untuk
tingkat kinerja, tingkat kebugaran, kemampuan, pengetahuan, sifat kepribadian,
dan keterampilan. Pengukuran dalam bidang pendidikan mengukur atribut atau
karakteristik peserta didik tertentu. Hal ini sesuai dengan pendapat Arikunto
dan Jabar (2004) bahwa pengukuran adalah kegiatan membandingkan suatu
hal dengan satuan ukuran tertentu sehingga sifatnya menjadi kuantitatif. Lebih
lanjut dinyatakan oleh Djaali & Pudji Muljono (2007) yaitu pengukuran bisa
diartikan sebagai proses memasangkan fakta-fakta suatu objek dengan fakta-
fakta satuan tertentu. Hal ini sejalan dengan pendapat Sridadi (2007)
pengukuran adalah suatu prose yang dilakukan secara sistematis untuk
memperoleh besaran kuantitatif dari suatu obyek tertentu dengan
menggunakan alat ukur yang baku. Hasil pengukuran dalam proses
pembelajaran dapat berupa angka atau uraian tentang kenyataan yang
menggambarkan derajat kualitas, kuantitas dan eksistensi keadaan yang
diukur. Namun demikian, hasil pengukuran itu sendiri belum dapat mengatakan
apa-apa kalau hasil pengukuran tersebut tidak ditafsirkan dengan jalan
membandingkan dengan suatu patokan atau norma atau kriteria tertentu
Berdasarkan uraian di atas maka dapat disimpulkan bahwa tes merupakan salah
satu bagian dari pengukuran, sedangkan pengukuran merupakan bagian dari
evaluasi. Pengukuran sebagai usaha untuk mengetahui keadaan sesuatu
sebagaimana adanya, pengukuran dapat berupa pengumpulan data tentang
sesuatu. Pengukuran merupakan suatu proses atau kegiatan untuk menentukan
kuantitas sesuatu yang bersifat numerik. Pengukuran lebih bersifat kuantitatif,
bahkan merupakan instrumen untuk melakukan penilaian.
b. Manfaat tes dan pengukuran kebugaran jasmani
Tes dan pengukuran kebugaran jasmani bertujuan untuk mengukur tingkat
kebugaran seseorang yang berhubungan dengan kemampuannya. Tujuan
pengukuran kesegaran jasmani adalah:

8 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
1) Menentukan status

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Didalam pendidikan adalah yang harus diperhatikan adalah perkembangan
anak, maka seharusnya pembina atau guru olahraga mengetahui sampai dimana
perkembagan itu terjadi. Untuk itu harus dilakukan pengukuran agar diketahui
status pada suatu saat ataupun dari waktu ke waktu.
2) Klasifikasi
Disekolah biasanya klasifikasi keolahragaan berdasarkan tingkat kelas bukan
berdasarkan kemampuan atau keterampilan anak. Kalau dipandang dari sudut
kematangan jasmaniah atau ketangkasan mereka itu akan berbeda. Oleh karena
itu pengelompokan hendaknya berdasarkan kemampuan umum ketangkasannya
dan diatur sesuai dengan kemajuan pembelajarannya.
3) Diagnosa dan bimbingan
Bimbingan dimaksudkan supaya setiap anak memperoleh jalan didalam
menghadapi kesukaran-kesukaran yang dialami. Bimbingan mengharuskan
adanya evaluasi tentang kapasitas dan kemampuan anak sehingga proses
pengajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan anak.
4) Motivasi
Achievment score/nilai dalam keolahragaan dapat menjadi perangsang bagi
anak untuk berlatih lebih giat
5) Perbaikan mengajar
Mengajar, testing dan evaluasi adalah suatu bagian dari pengajaran mempunyai
tempat yang tepat dalam program pengajaran. Tes harus ditempatkan pada
bagian yang sudah dirancang pada tujuan pembelajaran sebelumnya sehingga
nilai tes tersebut dapat digunakan sesuai dengan tujuan dari bahan
pembelajaran yang disajikan
c. Tujuan dan Prinsip Tes dan Pengukuran
1) Tujuan
Tujuan tes dalam pembelajaran adalah menyediakan informasi yang akurat
mengenai tingkat pencapaian dalam proses pembelajaran, sehingga dapat
diambil keputusan menganai tindak lanjut apa yang harus dilakukan terhadap
peserta didik. Tes juga sebagai proses akhir untuk setiap peserta didik terhadap

10 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
beberapa materi atau konsep dan menghasilkan nilai yang sesuai dengan
kemampuan peserta didik tersebut
2) Fungsi Tes
a) Tes Formatif
Diberikan secara periodik untuk memantau kemajuan belajar peserta didik
selama proses pembelajaran berlangsung dan untuk memberi umpan balik (feed
back) guna penyempurnaan programpembelajaran. Digunakan untuk
mengetahui kelemahan-kelemahan yg memerlukan perbaikan agar
pembelajaran menjadi lebih baik. Tes formatif umumnya mengacu pada suatu
kriteria sehingga sering disebut Tes Acuan Kriteria (Criterion Referenced Test)
b) Tes Penempatan (Placement Test)
Diberikan pada awal tahun pelajaran sebagai proses untuk mengukur
kesiapan peserta didik dan mengetahui tingkat pengetahuan yang dicapai
sehubungan denngan program pembelajaran yang akan ditempuh. Maksud tes
ini adalah untuk menempatkan peserta didik sesuai tingkat pengetahuan yang
dicapai atau dimiliki. Tes ini disebut juga Tes Acuan Norma (Norm Referenced
Test) karena mengacu pada morma tertentu.
c) Tes Diagnostik (Diagnostic Test)
Bertujuan untuk mendiagnosis kesulitan belajat paserta didik dan
mengupayakan perbaikannya. Tes diagnostik memerlukan sejumlah soal yang
bervariasi dan difokuskan pada pokok-pokok bahasan atau sub pokok bahasan
yang diperkirakan melupakan kesulitan siswa. Tujuannya untuk memperoleh
informasi bagian-bagian tertentu dari suatu pokok bahasan yang belum dikuasai
oleh peserta didik. Atas dasar informasi tersebut maka dapat diupayakan
perbaikan (remedial) oleh guru.
d) Tes Sumatif (Summative Test)
Biasanya diberikan pada akhir tahun ajaran atau akhir suatu jenjang
pendidikan. Test ini bertujuan untuk memberikan nilai yang menjadi dasar
untuk mengambil keputusan apakah siswa dapat dinyatakan lulus atau tidak.
Ruang lingkup tes sumatif harus luas dan mencakup seluruh bahan yang
diprogramkan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
sepanjang tahun atau sepanjang jenjanng pendidikan. Tingkat kesukarannya
pun perlu bervariasi.
e) Tes Seleksi
Tes ini berujuan untuk memilih atau menyaring peserta didik yang
memiliki prestasi yang cukup tinggi. Biasanya digunakan untuk sekesi masuk
perguruan tinggi, penerimaan beasiswa, dll. Tes seleksi harus memiliki tingkat
kesukaran yang lebih tinggi dibandingkan dengan tes prestasi belajar. Tes
seleksi harus berada di tingkat atas kesukaran rata-rata dari soal tes sumatif.
3). Prinsip tes
Prinsip tes menurut Gronlund dan Linn (1990) menetapkan beberapa prinsip
dasar dalam pengukuran prestasi belajar, antara lain
a) Tes harus mengukur hasil belajar yang telah dibatasi secara jelas sesuai
dengan tujuan intruksional. Prinsip ini menjadi langkah pertama dalam
penyusunan tes prestasi belajar, yaitu langkah pembatasan tujuan ukur.
Identifikasi dan pembatasan tujuan ukur harus bersumber dan mengacu
pada tujuan instruksional yang telah digariskan bagi suatu program.
b) Tes prestasi harus mengukur suatu sampel yang representatif dari hasil
belajar dan dari materi yang dicakup oleh program instruksional atau
pengajaran.Untuk dapat dikatakan mengukur hasil belajar materi pelajaran
secara keseluruhan, sampel pertanyaan yang termuat dalam.
c) Tes prestasi harus berisi item-item dengan tipe yang paling cocok guna
mengukur hasil belajar yang diinginkan.
d) Tes prestasi harus dirancang sedemikian rupa agar sesuai dengan tujuan
penggunaan hasilnya.
e) Reliabilitas tes prestasi harus diusahakan setinggi munkin dan hasil ukurnya
harus ditafsirkan dengan hati-hati.
f) Tes prestasi dapat digunakan (bermanfaat) untuk meningkatkan belajar para
anak didik
4). Tujuan pengukuran
Pengukuran bertujuan untuk memandingkan sesuatu dengan satu ukuran
yang serupa.

12 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
a). Fungsi pengukuran
Pengukuran berfungsi untuk mendapatkan hasil perbandingan atau nilai
yang diperoleh ketika pengukuran tersebut selesai dilakukan
b) Prinsip Pengukuran
Pengukuran adalah proses menetapkan angka ke objek, jumlah atau
peristiwa dilain untuk memberikan makna kuantitatif pada kualitas-kualitas
tersebut. Pada proses pembelajaran, untuk menentukan kinerja anak, guru harus
mendapatkan kuantitatif untuk mengukur nilai individu anak. Jika anak
mendapat nilai 80 dalam pembelajaran Pendidikan jasmani, ada tidak ada
interpretasi lain yang harus Anda berikan. Anda tidak bisa mengatakan dia
telah lulus atau gagal. Proses pengukuran adala melakukan pengukuran aktual
secara berurutan untuk menetapkan makna kuantitatif pada suatu kualitas.
Adapun prinsip-prinsip pengukuran adalah:
- Menentukan objek dan kegunaan pengukuran
- Teknik pengukuran yang dipilih berdasarkan kegunaan pengukuran
- Penilaian yang komprehensip memerlukan gabungan macam-macam
teknik pengukuran
6) Jenis tes dan pengukuran dalan Pendidikan jasmani
Tes dan pengukuran juga merupakan bagian yang intergral dalam hasil
belajar pendidikan jasmani siswa.Tes yang dilakukan haruslah valid, yang
berarti mengukur apa yang seharusnya diukur dan haruslah terpercaya, yang
berarti dapat diulang berkali-kali. Pengukuran adalah skor kuantitatif yang
berasal dari tes, data yang diperoleh kemudian dievaluasi.
Untuk mendapatkan data yang obyektif dibutuhkan dibutuhkan para tester
yang berpengalaman dan menguasai cara pengukuran untuk memperoleh data
yang akurat . Untuk mendapatkan data yang obyektif dan akurat dibutuhkan
alat pengukuran yang sahih dan terandalkan.Pelaksanaan tes dan pengukuran
akan berjalan dengan baik apabila ditunjang oleh pelaksana tes yang telah
memiliki pengetahuan tentang tes dan pengukuran.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Dalam Pendidikan jasmani guru harus mengetahui seberapa besar
perkembangan kondisi fisik siswa. Hal dilakukan dengan tes dan pengukuran
kebugaran jasmani siswa. Selanjtnya hasil tersebut dijadikan dasr untuk
mengevaluasi ketercapaian tujuan pembelajran yang telah ditetapkan. Tes
kebugaran jasmani adalah suatu instrument yang untuk mendapatkan suatu
informasi tentang digunakan untuk mendapatkan suatu informasi tentang
tingkat derajat kebugaran jasmani siswa.

6) . Hakikat kebugaran jasmani


Kebugaran jasmani atau dikenal dengan istilah physical fitness
merupakan kemampuan kondisi fisik seseorang untuk melakukan kerja fisik
secara efisien tanpa menimbulkan kelelahan yang berarti sehingga mendukung
pelaksanaan aktivitas lanjutan. Giriwijoyo (2012) secara fisiologis kebugaran
jasmani adalah keadaan kemampuan jasmani yang dapat menyesuaikan fungsi
alat-alat tubuhnya terhadap tugas jasmani tertentu dan terhadap keadaan
lingkungan yang harus diatasi dengan cara yang efisien, tanpa kelelahan yang
berlebihan dan telah pulih sempurna sebelum datang tugas yang sama pada
esok harinya.
Tingkat kebugaran dipengaruhi oleh kebugaran energi (energy fitness)
dan kebugaran otot (muscular fitness). Kebugaran energy meliputi sistem
energy aerobik dan anaerobik, sedangkan kebugaran otot meliputi komponen
dasar biomotorik, yaitu kekuatan, kecepatan, ketahanan, kelentukan dan
koordinasi (Sukadiyanto, 2011).
Tingkat kebugaran jasmani sifatnya fluktuatif tergantung pada jumlah
latihan yang dilakukan dan status kesehatan pada diri seseorang. Oleh karena
itu berbagai komponen yang mempengaruhi tingkat kebugaran jasmani perlu
dilatih agar selalu dalam kondisi terpelihara komponen fisik tersebut melalui
suatu proses yang dinamakan latihan.
Adapun latihan merupakan suatu proses sistematis yang dilakukan
berulang-ulang dengan terdapat peningkatan jumlah beban latihan dengan
pelaksanaan minimal 3 sesi per minggu. Jumlah pelaksanaan tersebut hanya

14 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
berlaku untuk menjaga tingkat kebugaran tubuh saja, lain hal ketika latihan
yang dilakukan bertujuan untuk pencapaian prestasi, tentu memerlukan jumlah
sesi pertemuan yang lebih banyak. Di dalam pembelajaran penjas konsep
latihan telah diintegrasikan kedalam materi pembelajaran praktek, artinya
untuk meningkatkan kebugaran siswa bukan hanya ketika berlangsungnya
materi kebugaran jasmani, melainkan telah dilakukan dalam materi praktek
lainnya, hanya pengetahuan bagaimana cara meningkatkan dan menjaga tingkat
kebugaran tersebut secara khusus dilakukan ketika materi kebugaran jasmani
berlangsung. Perlu diingat juga bahwa konsep dan tujuan kebugaran jasmani
dalam pembelajaran penjas berbeda dengan konsep kebugaran jasmani yang
dilakukan diluar pembelajaran penjas. Karena dari jumlah pertemuan saja telah
berbeda, pembelajaran penjas disekolah diselenggarakan dalam 1-2 kali
pertemuan per minggu sementara jika hal itu diterapkan guna mencapai tujuan
kebugaran jasmani maka sulit tercapai sebab untuk menjaga kebugaran perlu
berlatih minimal 3 kali seminggu.
Menurut Kockey dalam Sumarjo ( 2002) kesegaran jasmani adalah
kemampuan untuk menyelesaikan tugas sehari-hari dengan mudah, tanpa
kelelahan yang berarti dan masih dapat menikmati waktu senggangnya serta
dalam keadaan darurat masih mampu melakukan pekerjaan yang tak terduga.
Kebugaran jasmani yang dipengaruhi oleh komponen biomotor guna
mendukung terbentuknya kemampuan fisik (physical abilities) terwujud dalam
suatu aktivitas gerak jasmani seperti berjalan, berlari, melompat, melempar
yang merupakan wujud dari kemampuan fisik. Oleh karena itu ketika
membahas kebugaran jasmani maka akan berkaitan dengan komponen
biomotorik seseorang sehingga perlu untuk mengetahui kemampuan
biomotorik tersebut terlebih dahulu.
7) .Komponen Kebugaran Jasmani
Kebugaran Jasmani tidak hanya menggambarkan kesehatan. Tetapi
lebih merupakan cara mengukur individu melakukan kegiatannya sehari-hari.
Tiga hal penting dalam kebugaran jasmani, yaitu: 1) Fisik, berhubungan
dengan otot, tulang, dan bagian lemak. 2) Fungsi Organ, berhubungan dengan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
efisiensi sistem

16 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
jantung, pembuluh darah, dan paru-paru (pernafasan). 3) Respon Otot,
berhubungan dengan kecepatan, kelenturan, kelemahan, dan kekuatan.
a) Kekuatan (Strenght). Kekuatan adalah kemampuan dalam
mempergunakan otot untuk menerima beban sewaktu bekerja. Kekuatan
otot dapat diraih dari latihan dengan beban berat dan frekuensi sedikit.
b) Dayatahan cardiovaskuler (Endurance). Daya tahan adalah kemampuan
seseorang dalam memakai organ tubuhnya seperti jantung dan paru-
paru secara efektif dan efisien dalam melakukan aktivitasnya.
c) Daya tahan otot (Muscular Power). Daya otot disebut juga daya ledak
otot (explosive power) adalah kemampuan seseorang dalam
menggunakan kekuatan maksimum yang dikerahkan dalam waktu se
singkat-singkatnya.
d) Kecepatan (Speed). Kecepatan merupakan kemampuan seseorang dalam
melakukan gerakan berkesinambungan dalam waktu se singkat-
singkatnya.
e) Kelentukan (Flexibility). Daya lentur melihat pada efektivitas tubuh
manusia dalam menyesuaikan diri dengan gerakan atau aktivitas yang
mengandalkan kelenturan tubuh.
f) Kelincahan (Agility). Kelincahan merupakan kemampuan seseorang
dalam menyesuaikan diri dengan posisi-posisi tubuh seperti dari depan
kebelakang, atau dari kiri kekanan.
g) Koordinasi (Coordination). Koordinasi merupakan kemampuan
seseorang dalam menyatukan gerakan tubuh berbeda kedalam satu
gerakan yang efektif.
h) Keseimbangan (Balance). Keseimbangan merupakan kemampuan untuk
mengendalikan organ dan syaraf otot sehingga bisa mengendalikan
gerakan tubuh dengan baik.
i) Ketepatan (Accuracy). Ketepatan adalah kemampuan dalam
mengendalikan gerakan sesuai dengan sasaran.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
j) Kecepatan Reaksi (Reaction). Reaksi merupakan kemampuan
seseorang dalam menanggapi rangsangan atau stimulus yang
diberikan orang lain
7) Kriteria pemilihan tes, pengukuran, penilaian dan evaluasi Kriteria Tes
a). Validitas (Ketepatan);
Pengertian validitas adalah aspek kecermatan pengukuran. Validitas sangat
erat berkaitan dengan tujuan pengukuran. Oleh karena suatu tes atau instrument
pengukuran dapat dikatakan mempunyai validitas yang tinggi apabila alat
tersebut menjalankan fungsi ukurnya, yang sesuai dengan maksud di
lakukannya pengukuran tersebut. Suatu alat pengukur dapat dikatakan alat
pengukur yang valid apabila alat pengukur tersebut dapat mengukur apa yang
hendak diukur secara tepat.
b). Reliabilitas;
Reliabilitas mempunyai beberapa nama lain seperti keterpercayaan,
keterandalan, keajegan, kestabilan, konsistensi, dan lain sebagainya. Namun ide
pokok yang terkandung dalam konsep reliabilitas adalah sejauh mana hasil
suatu pengukuran dapat dipercaya. Reliabilitas merujuk pada konsistensi skor
yang dicapai oleh orang yang sama ketika diuji ulang dengan tes yang sama
pada kesepatan yang berbeda, atau dengan seperangkat butir-butir ekuivalen
yang berbeda, atau pada kondisi pengujian yang berbeda.
c).Objektivitas;
Suatu tes dikatakan obyektif jika tes tersebut diajukan kepada beberapa
penilai, tetapi memberikan skor yang sama, untuk disiapkan kunci jawaban
(scorring key). Objektifitas adalah derajat kesamaan hasil dari dua atau lebih
pengambil tes (tester). Pengertian objektifitas hamper sama dengan reliabilitas,
kedua-duanya tentang hasil pengukuran yang tetap atau sama/ hampir sama.
d) .Memiliki daya pembeda(discrimination power);
Data-data yang diperoleh dari hasil tes dan pengukuran merupakan data
yang acak dan berada dalam kemampuan yang dicapai untuk dapat
menyamakan hasil dan menempatkannya diperlukan adanya acuan norma.
Acuan norma adalah menunjukkan kedudukan seorang tes diantara

18 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
kelompoknya. Acuan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
norma ini dapat dipakai dengan penggunaan dari angka kasar keangka tabel.
Angka table dapat diklasifikasikan kembali apakah nilainya termasuk rendah,
sedang atau tinggi.
e). Tes yang dikatakan baik apabila mampu membedakan anak yang
pandai dan anak yang bodoh.
f). Mencakup ruang lingkup (scope) yang sangat luas dan menyeluruh;
Tes yang baik harus memiliki komphre hensiveenes, ini akan
menyisihkan siswa yang berspekulasi dalam menempuh tes.
g). Praktis; mencakup :
 Mudah dipakai/ diperiksa
 Hemat biaya
 Mudah di administrasikan
 Tidak menyulitkan guru dan sekolah.
Kriteria pengukuran
a) Pengukuran harus jelas parameternya
b) Memiliki sasaran yang terukur
c) Mudah dipahami cara pengkurannya.
d) Dapat diukur setiap waktu dan simple
8). Tes kebugaran Jasmani
Tes kebugaran jasmani adalah suatu kegiatan yang dilakukan dengan tujuan
mengukur sejauh mana kemampuan kebugaran jasmani nya dan mengetahui
tingkat kebugaran jasmani. Tes kebugaran jasmani mempunyai fungsi sebagai
berikut:
 Berguna untuk mengukur kemampuan fisik seseorang.
 Hasilnya berguna untuk acuan seseorang meningkatkan kebugaran
jasmaninya.
 Berguna untuk mengukur kemampuan seseorang dalam hal
jasmaninya.
 Untuk mengetahui perkembangan kebugaran jasmani seseorang.
 Sebagai bahan untuk memberikan bimbingan dalam meningkatkan
kebugaran jasmaninya.

20 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
 Sebagai bahan masukan dan memberikan nilai pelajaran pendidikan
jasmani.
Tes kebugaran Jasmani Indonesia (TKJI) telah disepakati dan ditetapkan
menjadi instrumen / alat tes yang berlaku di seluruh wilayah Indonesia karena
TKJI disusun dan disesuaikan dengan kondisi anak Indonesia. TKJI dibagi
dalam 4 kelompok usia, yaitu : 6-9 tahun, 10-12 tahun, 13-15 tahun, dan 16-19
tahun.
a). Rangkaian tes Kebugaran Jasmani
Dalam modul pembahasan tes kebugaran jasmani untuk kategori usia 13-15
tahun dan usia 16-19 tahun.
Tabel 1. Instrumen tes usia 13-15 tahun
Putra Putri
Lari 50 meter Lari 50 meter
Gantung angkat tubuh (pull up) Gantung siku tekuk (tahan
selama 60 detik pull up) selama 60 detik
baring duduk (sit up) selama 60 baring duduk (sit up) selama
detik 60 detik
Loncat tegak (vertical jump) Loncat tegak (vertical jump)
lari 1000 meter lari 800 meter

Tabel 2. Instrumen tes usia 16-19 tahun


Putra Putri
Lari 60 meter Lari 50 meter
Gantung angkat tubuh (pull up) Gantung siku tekuk (tahan
selama 60 detik pull up) selama 60 detik
baring duduk (sit up) selama 60 baring duduk (sit up) selama
detik 60 detik
Loncat tegak (vertical jump) Loncat tegak (vertical jump)
lari1200 meter lari1000 meter

b) Ketentuan Tes
TKJI merupakan satu rangkaian tes, oleh karena itu semua butir tes harus
dilaksanakan secara berurutan, terus menerus dan tidak terputus dengan
memperhatikan kecepatan perpindahan butir tes kebutir tes berikutnya dalam 3
menit.
c) Petunjuk Umum.
Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
TujuanTes ini bertujuan untuk mengukur kecepatan
a. Alat dan Fasilitas;
1. Lintasan lurus, rata, tidak licin, mempunyai lintasan lanjutan,
berjarak 50 / 60 meter.
2. Bendera start
3. Peluit
4. Tiang pancang,
5. Stop watch,
6. Serbuk kapur,
7. Formulir TKJI,
8. Alat tulis.
b. Petugas Tes: 1) Petugas pemberangkatan 2) Pengukur waktu
merangkap pencatat hasil tes.
c. Pelaksanaan:
1. Sikap permulaan Peserta berdiri dibelakang garis start.
2. Gerakan a) pada aba-aba “SIAP” peserta mengambil sikap start
berdiri, siap untuk lari b) pada aba- aba “YA” peserta lari secepat
mungkin menuju garis finish.
3. Lari masih bisa diulang apabila peserta : a) mencuri start b) tidak
melewati garis finish c) terganggu oleh pelari lainnya d) jatuh /
terpeleset.
4. Pengukuran waktu dilakukan di saat bendera start diangkat
sampai pelari melintasi garis Finish.
5. Pencatathasil 1) hasil yang dicatat adalah waktu yang dicapai
oleh pelari untuk menempuh jarak 50 / 60 meter dalam satuan
detik, 2) waktu dicatat satu angka dibelakang koma.

22 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Gambar 1: Pelaksanaan lari
1) Tes Gantung Angkat Tubuh untuk Putra, Tes Gantung Siku Tekuk
untuk Putri.
Tes ini bertujuan untuk mengukur kekuatan dan ketahanan otot lengan
dan bahu.
a. Alat dan fasilitas; 1) lantai rata dan bersih 2) palang tunggal yang
dapat diatur ketinggiannya yang disesuaikan dengan ketinggian
peserta. Pipa pegangan terbuat dari besi ukuran ¾ inchi 3) stop watch
4) serbuk kapur atau magnesium karbonat 5) alat tulis
b. Petugas tes terdiri :1) pengamat waktu 2) penghitung gerakan
merangkap pencatat hasil.
c. Pelaksanaan Tes Gantung Angkat Tubuh 60 detik
1) Sikap permulaan Peserta berdiri di bawah palang tunggal.
2) Kedua tangan berpegangan pada palang tunggal selebar bahu.
3) Pegangan telapak tangan menghadap kearah letak kepala.
4) Gerakan Untuk Putra.
 Mengangkat tubuh dengan membengkokkan kedua lengan,
sehingga dagu menyentuh atau berada di atas palang tunggal.
 Kemudian kembali késikap permulaan.
 Gerakan ini dihitung satu kali. Selama melakukan gerakan,
mulai dan kepala sampai ujung kaki tetáp merupakan satu
garis lurus.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
 Gerakan ini dilakukan berulang-ulang, tanpa istirahat
sebanyak mungkin selama 60 detik.
 Angkatan dianggap gagal dan tidak dihitung apabila: a) pada
waktu mengangkat badan, peserta melakukan gerakan
mengayun b) pada waktu mengangkat badan, dagu tidak
menyentuh palang tunggal c) pada waktu kembali kesikap
permulaan kedua lengan tidak lurus.
d. Pencatatan Hasil
 Yang dihitung adalah angkatan yang dilakukan dengan sempurna.
 yang dicatat adalah jumlah (frekuensi) angkatan yang dapat
dilakukan dengan sikap sempurna tanpa istirahat selama 60 detik.
 Peserta yang tidak mampu melakukan Tes angkatan tubuh ini,
walaupun telah berusaha, di beri nilai nol (0).

Gambar 2. Pelaksanaan untuk putra


2) Tes Baring Duduk (Sit Up) Selama 60 detik.
Tujuan Mengukur kekuatan dan ketahanan otot perut.
d. Alat dan fasilitas terdiri dari : 1) lantai / lapangan yang rata dan bersih
2) stopwatch 3) alattulis 4) alas / tikar / matrasdll.
e. Petugas tes terdiri dari: 1) pengamat waktu 2) penghitung gerakan
merangkap pencatat hasil.
f. Pelaksanaan.

24 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
1) Sikap permulaan: berbaring telentang di lantai, kedua lutut
ditekuk dengan sudut 90˚ dengan kedua jari-jarinya diletakkan di
belakang kepala.
2) Peserta lain menekan / memegang kedua pergelangan kaki agar
kaki tidak terangkat
3) Gerakan L
 Gerakan aba-aba “YA” peserta bergerak mengambil sikap
duduk sampai kedua sikunya menyentuh paha, kemudian
kembali kesiku.
 Lakukan gerakan ini berulang-ulang tanpa henti selama 60
detik.
4) Pencatatan HasilL:
 Gerakan tes tidak dihitung apabila :
- pegangan tangan terlepas sehingga kedua tangan tidak
terjalin lagi.
- kedua siku tidak sampai menyentuh paha.
- menggunakan sikunya untuk membantu menolak tubuh.
 Hasil yang dihitung dan dicatata dalah gerakan tes yang dapat
dilakukan dengan sempurna selama 60 detik.
 Peserta yang tidak mampu melakukan tes ini diberi nilai nol
(0).

Gambar 3.Tes baring duduk


3) Tes Loncat Tegak (Vertical Jump).
TujuanTesinibertujuanuntukmengukurdayaledak / tenagaeksplosif

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
a) Alat dan Fasilitas teridiri dari : 1) Papan berskala centi meter, warna
gelap, ukuran 30 x 150 cm, dipasang pada dinding yang rata atau
tiang. Jarak antara lantai dengan angka nol (0) pada papan tes adalah
150 cm.
2) Serbuk kapur 3) Alat penghapus papan tulis 4) Alat tulis.
b) PetugasTes Pengamat dan pencatat hasil.
c) Pelaksanaan Tes.
1) Sikap permulaan: a) Terlebih dulu ujung jari peserta diolesi
dengan serbuk kapur / magnesium karbonat b) Peserta berdiri
tegak dekat dinding, kaki rapat, papan skala berada pada sisi kanan
/ kiri badan peserta. Angkat tangan yang dekat dinding lurus
keatas, telapak tangan ditempelkan pada papan skala hingga
meninggalkan bekas jari.
2) Gerakan: a) Peserta mengambil awalan dengan sikap menekukkan
lutut dan kedua lengan diayun kebelakang. Kemudian peserta
meloncat setinggi mungkin sambil menepuk papan dengan tangan
yang terdekat sehingga menimbulkan bekas b). Lakukan tes ini
sebanyak tiga (3) kali tanpa istirahat atau boleh diselingi peserta
lain.
3) Pencatatan Hasil
 Selisih raihan loncatan dikurangi raihan tegak.
 Ketiga selisih hasil tes dicatat.
 Masukkan hasil selisih yang paling besar.

Gambar 4. Vertical Jump

26 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
4) Tes Lari 1000 meter (13-15 Tahun) / 1200 meter (16-19 Tahun)
UntukPutra dan TesLari 800 meter (13-15 Tahun) / 1000 meter
(16-19 Tahun) Untuk Putri.
Tujuan: untuk mengukur daya tahan jantung paru, peredaran darah dan
pernafasan.
a. Alat dan Fasilitas 1) Lintasan lari 2) Stopwatch 3) Bendera start 4)
Peluit 5) Tiang pancang 6) Alat tulis.
b. Petugas Tes terdiri dari: 1) Petugas pemberangkatan 2) Pengukur
waktu 3) Pencatat hasil 4) Pengawas dan pembantu umum.
c. PelaksanaanTes
1. Sikap permulaan Peserta berdiri di belakang garis start 2) Gerakan
a) Pada aba-aba “SIAP” peserta mengambil sikap berdiri, siap
untuk lari.
2. Pada aba-aba “YA” peserta lari semaksimal mungkin menuju garis
finish.
d. Pencatatan Hasil 1) Pengambilan waktu dilakukan mulai saat bendera
start diangkat sampai peserta tepat Melintasi garis finish 2) Hasil
dicatat dalam satuan menit dan detik. Contoh: 3 menit 12 detik maka
ditulis 3,12.

Gambar 5.Lari Jarak Jauh


5) Kriteria Nilai Kebugaran Jasmani.
a. Kriteria untuk putera 13-15 tahun

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
b. Kriteria untuk putera 16-19 tahun

c. Kriteria untuk puteri 13-15 tahun

d. Kriteria untuk puteri 16-19 tahun

6) Norma Tes Kebugaran Jasmani.


Hasil setiap butir tes yang telah dicapai oleh peserta selanjutnya disesuaikan
dengan kriteria dan kemudian di jumlahkan nilai-nilai dari kelima butir
TKJI.

28 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Hasil penjumlahan tersebut digunakan untuk dasar penentuan klasifikasi
kesegaran jasmani.

Langkah-langkah Pembuatan Tes dalam Pendidikan Jasmani.


1) Menentukan Tujuan dibuat tes
2) Identifikasi Kemampuan yang Akan diukur.
3) Memilih butir tes gerak.
4) Fasilitas dan Peralatan.
5) Tentukan Kesahihan instruemen tes
6) Tentukan Keterandalan instrument tes.
7) Menentukan Norma yang Dipakai.
8) Membuat blanko tes.
Untuk dapat memahami keterkaitan antara tes dan pengukuran dapat di
contohkan sebagai berikut:
“Pak Hamid seorang guru olahraga di SMA Setia Karsa hendak mengukur
kemampuan daya tahan para siswa di kelas X. Setelah itu pak Hamid memilih
instrument tes daya tahan yang valid dan realiabel yaitu lari 1,6 km.
Selanjutnya mempersiapkan peralatan dan blanko tes daya tahan. Kemudian
meminta siswa untuk melakukan lari 1,6 km dan mengukur berapa waktu
tempuh dari para siswa. Selanjutnya berdasarkan hasil data lari 1,6 km maka
pak Hamid membuat 5 kategori siswa berdasarkan norma yang ada, mulai dari
sangat buruk, buruk, sedang, baik, dan sangat baik. Dari kegiatan yang
dilakukan pak Hamid, maka dapat di jelaskan untuk melakukan lari 1,6 di sebut
tes. Pada saat mengukur berapa hasil dari lari 1,6 km disebut pengukuran. Dan
kemudian hasil yang di dapat siswa dikategorikan kepada sangat buruk, buruk,
sedang, baik, dan sangat baik disebut dengan evaluasi”.
Diskusi:

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Untuk lebih memahami konsep tentang tes dan pengukuran kebugaran jasmani
dan pembelajaran Pendidikan jasmani maka coba anda lakukan tes dan
pengukuran kebugaran jasmani untuk anak usia 12 tahun. Selanjutnya beri
kesimpulan hasil tes dan pengukuran yang anda lakukan.
Untuk pendalaman materi tentang tes dan pengukuran kebugaran jasmani
saudara dapat melihat ketrkaitan materi lainnya pada:
https://jurnal.umk.ac.id/index.php/RE/article/viewFile/603/617.pdf
http://digilib.unila.ac.id/13801/3/bab%202.pdf https://www.youtube.com/watch?
v=Zxph1bggDv8 https://www.youtube.com/watch?v=xQ8SNGSNnfA

C. PENUTUP
1) Rangkuman
Tes secara umum adalah alat pengumpul data dan sebagai dasar penilaian
dalam proses pendidikan, dalam bentuk tugas yang harus dikerjakan oleh siswa
sehingga menghasilkan nilai tentang tingkah laku. Suatu tes adalah alat atau
instrumen yang digunakan untuk memperoleh informasi tentang seseorang atau
obyek. Melalui tes, pendidik dapat memperoleh informasi yang tepat mengenai
keadaan anak didiknya, apabila ia berada pada kemampuan rendah, sedang atau
tinggi. Sedangkan pengukuran merupakan proses pengumpulan data / informasi
tentang individu maupun obyek tertentu. Tes dan pengukuran merupakan
kesatuan yang dapat dijadikan suatu bahasan yang lebih lengkap. Kata
pengukuran memiliki banyak arti dan berbeda-beda penerapannya dalam
pendidikan jasmani atau olahraga
Kebugaran jasmani adalah kemampuan tubuh individu untuk melakukan tugas
pekerjaan sehari-hari tanpa menimbulkan kelelahan yang berarti. Bagi guru
pendidikan jasmani, sangat penting untuk mengetahui tingkat kebugaran
jasmani siswa. Untuk itu Guru harus melakukan dengan evaluasi. Yang
bertujuan untuk mengoreksi dan mengetahui seberapa tingkat dan
perkembangan setelah melakukan beberapa tahap latihan. Sebagai Guru
Pendidikan jasmani, harus mempunyai pengetahuan tentang cara-cara
mengukur dan menilai status kondisi

30 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
fisik tersebut. Dan status kondisi fisik seseorang hanya mungkin diketahui
dengan pengukuran dan penilaian yang berbentuk beberapa tes kemampuan.
Cara evaluasi yang tepat yang harus dilakukanya itu dengan cara Tes dan
Pengukuran terhadap atlet ataupun siswa. Tes dan pengukuran dapat dilakukan
dengan beberapa cara dan tahap yang mempunyai manfaat dan tujan
dilakukannya tes tersebut. Dan tes tersebut dibagi menjadi bebrapa komponen
kondisi fisik serta beberapa jenis tes yang sudah dikelompokan.
Dengan melakukan tes dan pengukuran ini guru dapat mengambil beberapa
manfaat, diantaranya kita dapat mengevaluasi tahap latihan yang telah
dilakukan, dengan hal itu guru dapat mengetahui seberapa pesat perkembangan
kondisifisik siswa, sekaligus mengembangkan prestasi atlet, dan juga sebagai
bahan perbaikan dalam pembelajaran Pendidikan jasmani.
2).Tes Formatif
Petunjuk tes:
Untuk soal no 1 sampai dengan nomor 10 pilihan jawaban yang dianggap
paling tepat dari 5 pilihan jawaban;
1. Proses pengukuran dan penilaian merupakan dua kegiatan yang berbeda
dalam hal berikut, kecuali
a. skala pengukuran data yang dikumpulkan
b. tindak lanjut dari proses
c. ruang lingkup proses
d. langkah pelaksanaan kegiatan
e. prosedur perlakuan
2. Tes dan pengukuran yang digunakan oleh seorang guru untuk mengetahui
kecepatan lari peserta didik Sekolah Menengah Pertama dengan
menggunakan;
a. lari cepat 60 meter
b. lati cepat 70 meter
c. lari cepat 80 meter
d. lari cepat 90 meter
e. lari cepat 100 meter

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
3. Tes dan pengukuran yang digunakan oleh seorang guru untuk mengetahui
daya tahan kardiovaskuler peserta didik Sekolah Menengah Pertama adalah; .
a. lari 600 m puteri dan 800 m putera
b. lari 700 m puteri dan 900 m putera
c. lari 800 m puteri dan 1.000 m putera
d. lari 900 m puteri dan 1.200 m putera
e. lari 1.000 m puteri dan 1.500 m putera
4. Untuk mendapatkan hasil perbandingan atau nilai yang diperoleh ketika
pengukuran tersebut selesai dilakukan merupakan
a. Jenis pengukuran
b. Manfaat pengukuran
c. Jenis penilaian
d. Manfaat penilaian
e. Semua jawaban benar
5. Suatu bentuk pengukuran untuk menilai kemampuan aktivitas jasmani dan
mendapatkan informasi tentang seseorang atau kelompok disebut...
a. penilaian
b. evaluasi
c. tes
d. kuis
e. penelitian
6. Salah satu tes dan pengukuran kebugaran jasmani siswa kecuali….
a. klasifikasi
b. Diagnosis
c. Menentukan status
d. Kram saat olahraga
e. Kesehatan
7. Menyediakan informasi yang akurat mengenai tingkat pencapaian dalam
proses pembelajaran, sehingga dapat diambil keputusan menganai tindak
lanjut apa yang harus dilakukan terhadap peserta didik;
a. Tujuan penilaian

32 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
b. Tujuan pengukuran
c. Tujuan tes
d. Tujuan evaluasi
e. Tujuan kebugaran
8. Sebagai rangkaian tes maka dalam pelaksanaannya
a. TKJI boleh tidak berurutan
b. TKJI masing-masing tes harus istirahat selama 2 jam
c. TKJI harus dilakukan secara berurutan
d. TKJI adalah baterai tes
b. TKJI merupakan jenis evaluasi
9. Tujuan lari berjarak 50 meter adalah ....
a. untuk mengukur komponen daya tahan
b. untuk mengukur komponen kekuatan
b. untuk mengukur komponen kecepatan
c. untuk mengukur komponen kelentukan
a. untuk mengukur komponen kelincahan
10. Seorang guru yang ingin mengetahui kemampuan daya ledak otot tungkai
siswanya, guru melakuan tes dengan:
a. Lari 50 m
b. Lari 60 m
c. lari 12 menit
d. vertical Jump
e. Push Up
Kunci Jawaban:

1. C 6. E
2. A 7.C
3. C 8.C
4. B 9. B
5. C 10. B
Daftar Pustaka

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
1. Arikunto, S & Jabar. 2004. Evaluasi Program Pendidikan. Jakarta: Bumi
Aksara.
2. Djaali & Pudji Muljono. 2007. Pengukuran Dalam Bidang Pendidikan.
Jakarta: Grasindo.
3. Gronlund, N. E.,& Linn, R. L. (1990). Measurement and evaluation in
teaching (6thed). Newyork: Macmillan
4. Ngatman dan Fitria Dwi Andriyani. 2107. Tes dan Pengukuran Untuk
Evaluasi Dalam Pendidikan Jasmani dan Olahraga. Penerbit Fadilatma,
Yogyakarta.
5. Saifuddin. 2017. Tes Dan Pengukuran dalam pendidikan Jasmani dan
Olahraga. Media Cakrawala Utama Press : Malang: Nomor ISBN; 978-
602-99976-7-5.
6. Sridadi.2007. Diktat Mata Kuliah Evaluasi Pembelajaran Penjas.
Yogyakarta: FIK UNY.
7. Sukadiyanto. (2011). Pengantar Teori dan Metodologi Melatih Fisik.
Bandung: Lubuk Agung.
8. Sumarjo. (2002). Diktat Pendidikan Kesehatan. Yogyakarta. FIK UNY..

KEGIATAN BELAJAR 2

34 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
PENILAIAN DAN EVALUASI DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN
JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN

A. PENDAHULUAN
Selamat datang di kelas PPG dalam jabatan pada Modul 6 KB 2: Penilaian dan
Evaluasi dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani. Kita mengetahui bahwa salah
satu kompetensi yang sangat esensial dalam Pendidikan Jasmani, yaitu
menguasai kompetensi dasar bidang tersebut.
Anda pernah ya melakukan penilaian dan evaluasi kebugaran jasmani,
melakukan penilaian autentik serta mengevaluasi hasil belajar siswa, dan untuk
memecahkan permasaalahan di kelas dengan sekaligus melakukan penelitian
tindakan kelas. Nah kalau pernah, aktivitas ini membutuhkan ketelitian dan
ketekunan yang optimal. Mari kita bersama menyimak dan menggali lebih jauh
tentang modul ini, khususnya tentang tes dan pengukuran, penilaian serta
evaluasi dan peneltian tindakan kelas dan video yang tujuan akhirnya memiliki
bekal awal bagi kita semua untuk mempelajari modul ini.
1. Deskripsi Singkat
Pada pembelajaran Pendidikan jasmani, guru harus berusaha mengetahui
hasil dari proses pembelajaran yang dilakukan. Hasil yang dimaksud adalah baik
atau tidak baik, bermanfaat, atau tidak bermanfaat. Apabila pembelajaran yang
dilakukannya mencapai hasil yang baik, guru tentu dapat dikatakan berhasil
dalam proses pembelajaran dan demikian sebaliknya. Guru Pendidikan jasmani
sebaiknya melakukan Penilaian dan evaluasi untuk melihat ketercapaian
kompetensi siswa. Hal ini bertujuan untuk mengevaluasi pembelajaran yang
sudah dilakukan.
Penilaian dalam bidang pendidikan erat kaitannya dengan evaluasi. Hal ini
dikarenakan salah satu cara yang sering dipakai untuk mengukur hasil yang telah
dicapai siswa adalah dengan penilaian dan dievaluasi. Setelah penilaian
dilakukan baru dilakukan evaluasi. Jika penilaian dapat memberikan informasi
tentang karakteristik sikap, pengetahuan dan keterampilan, maka evaluasimelihat
ketercapaian dari penilaian dan kompetensi yang dicapai oleh peserta didik.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Penilaian dalam pembelajaran Pendidikan jasmani adalah suatu proses untuk
menentukan kualitas siswa. Untuk melakukan penilaian tentu dibutuhkan alat
ukur (instrument), kegiatan penilaian biasanya menggunakan instrument tes
sebagai alat ukur. Kemampuan ini merupakan kemampuan profesional guru.
Tanpa melakukan penilaian dan evaluasi, seorang guru tidak akan mengetahui
kemajuan proses belajar mengajar yang dikelolanya.
Evaluasi menempati posisi yang sangat penting dalam melaksanakan
pembelajaran pendidikan jasmani, olaharaga dan kesehatan, karena dengan
adanya evaluasi keberhasilan pembelajaran dapat diketahui. Evaluasi yang
dilakukan oleh guru mempunyai banyak kegunaan bagi peserta didik, maupun
bagi guru guru itu sendiri. Ada dua macam evaluasi pembelajaran yang
digunakan guru dalam satu semester yaitu menggunakan evaluasi formatif dan
evaluasi sumatif.
2. Relevansi
Hal yang utama yang Anda perlu ketahui bahwa kegiatan belajar dari modul
ini memiliki relevansi dengan materi pada kegiatan belajar selanjutnya. Agar
anda mampu melakukan penilaian dan evaluasi terhadap proses pembelajaran
pendidikan jasmani. Substansi meliputi pengembangan instrument dan penilaian
kognitif, afektif, psikomotor baik berupa tes non tes. Selain itu diharapkan juga
dapat dimanfaatkan oleh guru Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
sebagai bahan bacaan guna menambah wawasan tentang cara melakukan evaluasi
untuk mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan.Informasi yang
disajikan dalam buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca, terutama bagi guru
pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dalam melakukan evaluas.
3. Petunjuk Belajar
Untuk membantu Anda dalam menguasai kemampuan di atas, materi dalam
Kegiatan belajar 2 dalam modul ini membahas materi sebagai berikut:
Menganalis bentuk penilaian dan evaluasi dalam pembelajaran pendidikan
jasmani.Agar anda berhasil dengan baik dalam mempelajari kegiatan belajar 2
dalam modul ini, maka ikuti beberapa petunjuk berikut ini:

36 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
1. Bacalah dengan cermat bagian pendahuluan dari pada KB 2 ini agar
anda mengetahui dan memahami apa, mengapa dan bagaimana cara
mempelajarinya.
2. Secara umum aktivitas belajar individual meliputi: (1) membaca materi
pelatihan, (2) menyelesaikan tugas/latihan
3. Sedangkan aktivitas belajar secara kelompok meliputi: (1)
mendiskusikan materi pelatihan, (2) bertukar pengalaman (sharing)
dalam menyelesaikan tugas/latihan pada Lembar Kerja.
4. Kegiatan belajar dilengkapi dengan uji kepahaman dan uji kompetensi.
Uji kepahaman dan uji kompetensi menjadi alat ukur tingkat penguasaan
Anda setelah mempelajari materi dalam KB 2 ini. Jika Anda belum
menguasai 75% dari setiap kegiatan, maka Anda dapat mengulangi
untuk mempelajari materi yang tersedia dalam modul ini. Apabila Anda
masih mengalami kesulitan memahami materi yang ada dalam modul
ini, silahkan diskusikan dengan teman atau instruktur.
B. INTI
1. Capaian Pembelajaran
Setelah mempelajari kegiatan pembelajaran 2 pada modul ini, diharapkan
anda menguasai konsep instrumen penilaian, dan evaluasi, serta aplikasinya
dalam pembelajaran pendidikan jasmani.
2. Pokok Materi
- Pengertian Penilaian
- Pengertian Evaluasi
- Kegunaan Penilaian dan Evaluasi dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan.
3. Uraian Materi
A. Konsep Penilaian dan Evaluasi dalam Pembelajaran Pendidikan
Jasmani, Olahraga dan Kesehatan.
1. Pengertian Penilaian
Implementasi Kurikulum 2013, untuk semua tingkat satuan pendidikan
berimplikasi pada proses penilaian pencapaian kompetensi peserta didik.
Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Penilaian

38 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
pencapaian kompetensi oleh pendidik dilakukan untuk memantau proses,
kemajuan, perkembangan pencapaian kompetensi peserta didik sesuai dengan
potensi yang dimiliki dan kemampuan yang diharapkan secara
berkesinambungan. Hal ini tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan No. 66 Tahun 2013 tentang Standar Penilaian Pendidikan yaitu
penilaian juga dapat memberikan umpan balik kepada pendidik agar dapat
menyempurnakan perencanaan dan proses pembelajaran.
Dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 66 Tahun 2013
dijelaskan bahwa pengertian penilaian sama dengan pengertian assesmen,
sehingga hanya 3 kegiatan yang dilakukan oleh guru untuk melihat
perkembangan peserta didik, yaitu: 1) pengukuran yang diartikan kegiatan
membandingkan hasil pengamatan dengan suatu kriteria atau ukuran. Hasil
pengukuran berupa skor; 2) Penilaian adalah proses mengumpulkan
informasi/bukti melalui pengukuran, menafsirkan, mendeskripsikan, dan
menginterpretasi bukti-bukti hasil pengukuran. Hasil penilaian ini berupa nilai di
rapor; dan 3) Evaluasi adalah proses mengambil keputusan berdasarkan hasil-
hasil penilaian.
Penilaian autentik dalam Permendikbud 66 tahun 2013 dijelaskan bahwa
merupakan penilaian yang dilakukan secara komprehensif untuk menilai mulai
dari masukan (input), proses, dan keluaran (output) pembelajaran, yang meliputi
ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Penilaian autentik menilai kesiapan
peserta didik, serta proses dan hasil belajar secara utuh. Menurut Yunus Abidin
(2014) Otentik adalah suatau penilaian belajar yang merujuk pada situasi atau
konteks dunia nyata yang memerlukan berbagai macam pendeketan untuk
memecahakan masalah yang memberikan kemungkinan bahwa satu masalah bisa
mempunya lebih dari satu macam pemacahan.
Dalam suatu proses pembelajaran, penilain otentik mengukur, memonitor,
dan menilai semua aspek hasil belajar (yang tercakup dalam dominan kognitif,
dan psikomotorik), baik yang tampak sebagai hasil akhir dari suatu proses
pembelajaran, maupun berupa perubahan dan perkembangan aktivitas, dan
perolehan belajar selama proses pembelajaran di dalam kelas dan di luar kelas

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Keterpaduan penilaian ketiga komponen (input – proses – output) tersebut
akan menggambarkan kapasitas, gaya, dan hasil belajar peserta didik, bahkan
mampu menghasilkan dampak instruksional (instructional effects) dan dampak
pengiring (nurturant effects) dari pembelajaran. Penilaian autentik harus
mencerminkan masalah dunia nyata, bukan dunia sekolah. Menggunakan
berbagai cara dan kriteria holistik (kompetensi utuh merefleksikan pengetahuan,
keterampilan, dan sikap). Penilaian autentik tidak hanya mengukur apa yang
diketahui oleh peserta didik, tetapi lebih menekankan mengukur apa yang dapat
dilakukan oleh peserta didik.
Dalam kegiatan pembelajaran, seorang guru harus menguasai beberapa
pengetahuan terkait dengan penilaian pendidikan, diantaranya: (1) Mampu
memilih prosedur-prosedur penilaian yang tepat untuk membuat keputusan
pembelajaran, (2) Mampu mengembangkan prosedur penilaian yang tepat untuk
membuat keputusan pembelajaran, (3) Mampu dalam melaksanakan, melakukan
penskoran, serta menafsirkan hasil penilaian yang telah dibuat, (4) Mampu
menggunakan hasil-hasil penilaian untuk membuat keputusan-keputusan di
bidang pendidikan, (5) Mampu mengembangkan prosedur penilaian yang valid
dan menggunakan informasi penilaian, dan (6) Mampu dalam
mengkomunikasikan hasilhasil penilaian menurut Kusaeri dan Suprananto
(2012). Penilaian merupakan suatu proses atau kegiatan yang sistematis dan
berkesinambungan untuk mengumpulkan informasi tentang proses dan hasil
belajar peserta didik dalam rangka membuat keputusan-keputusan berdasarkan
kriteria dan pertimbanagan tertentu menurut Zaenal Arifin (2009).
Berdasarkan beberapa pendapat di atas, maka dapat disimpulkan bahwa
penilaian adalah suatu proses pengumpulan informasi secara menyeluruh yang
dilakukan secara terus menerus untuk mengetahui kemampuan atau keberhasilan
siswa dalam pembelajaran dengan menilai kinerja siswa baik kinerja secara
individu maupun dalam kegiatan kelompok. Penilaian itu harus mendapatkan
perhatian yang lebih dari seorang guru. Dengan demikian, penilaian tersebut
harus dilaksanakan dengan baik, karena penilaian merupakan komponen vital
(utama)

40 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
dari pengembangan diri yang sehat, baik bagi individu (siswa) maupun bagi
organisasi/kelompok.
Penilaian pencapaian kompetensi peserta didik mencakup kompetensi sikap,
pengetahuan, dan keterampilan yang dilakukan secara berimbang sehingga dapat
digunakan untuk menentukan posisi relatif setiap peserta didik terhadap standar
yang telah ditetapkan. Cakupan penilaian merujuk pada ruang lingkup materi,
kompetensi mata pelajaran/kompetensi muatan/kompetensi program, dan proses.
Teknik dan instrumen yang digunakan untuk penilaian kompetensi sikap,
pengetahuan, dan keterampilan sebagai berikut:
1) Penilaian kompetensi sikap.
Pendidik melakukan penilaian kompetensi sikap melalui observasi, penilaian
diri, penilaian “teman sejawat”(peer evaluation) oleh peserta didik dan jurnal.
Instrumen yang digunakanuntuk observasi, penilaian diri, dan penilaian didik
adalah daftar cek atau skala penilaian (rating scale) yang disertai rubrik,
sedangkan pada jurnal berupa catatan pendidik.
a. Observasi merupakan teknik penilaian yang dilakukan secara
berkesinambungan dengan menggunakan indera, baik secara langsung
maupun tidak langsung dengan menggunakanpedoman observasi
yangberisi sejumlah indikator perilaku yang diamati.
b. Penilaian diri merupakan teknik penilaian dengan cara meminta peserta
didik untuk mengemukakan kelebihan dan kekurangan dirinya dalam
konteks pencapaian kompetensi. Instrumen yang digunakan berupa
lembar penilaian diri.
c. Penilaian antar peserta didik merupakan teknik penilaian dengan cara
meminta peserta didik untuk saling menilai terkait dengan pencapaian
kompetensi. Instrumen yang digunakan berupa lembar penilaian
antarpeserta didik.
d. Jurnal merupakan catatan pendidik di dalam dan di luar kelas yang
berisi informasi hasil pengamatan tentang kekuatan dan kelemahan
peserta didik yang berkaitan dengan sikap dan perilaku
2) Penilaian Kompetensi Pengetahuan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Pendidik menilai kompetensi pengetahuan melalui tes tulis, tes lisan, dan
penugasan
a. Instrumen tes tulis berupa soal pilihan ganda, isian, jawaban singkat,
benar-salah, menjodohkan, dan uraian. Instrumen uraian dilengkapi
pedoman penskoran.
b. Instrumen tes lisan berupa daftar pertanyaan
c. Instrumen penugasan berupa pekerjaan rumah dan/atau projek yang
dikerjakan secara individu atau kelompok sesuai dengan karakteristik
tugas
3) Penilaian keterampilan
Pendidik menilai kompetensi keterampilan melalui penilaian kinerja, yaitu
penilaian yang menuntut peserta didik mendemonstrasikan suatu
kompetensi tertentu dengan menggunakan tes praktik, projek, dan
penilaian portofolio. Instrumen yang digunakan berupa daftar cek atau
skala penilaian (rating scale) yang dilengkapi rubrik.
a.Tes praktik adalah penilaian yang menuntut respon berupa
keterampilanmelakukan suatu aktivitas atau perilaku sesuai dengan
tuntutan kompetensi.
b.Projek adalah tugas-tugas belajar (learning tasks) yang meliputi
kegiatan perancangan, pelaksanaan, dan pelaporan secara tertulis
maupun lisan dalam waktu tertentu.
c.Penilaian portofolio adalah penilaian yang dilakukan dengan cara
menilai kumpulan seluruh karya peserta didik dalam bidang
tertentu yang bersifat reflektif-integratif untukmengetahui minat,
perkembangan, prestasi, dan/atau kreativitas peserta didik dalam
kurun waktu tertentu. Karya tersebut dapat berbentuk
tindakan nyata yang mencerminkan kepedulian peserta didik
terhadap lingkunganya.
Penentuan kelulusan
Setiap kompetensi hasil belajar mencakup kompetensi pengetahuan,
keterampilan, dan kompetensi sikap, meskipun demikian penilaiannya dilakukan

42 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
secara terpisah. Kriteriakelulusan untuk kompetensi pengetahuan adalah
tercapainya kompetensi minimum, yakni bila siswa sudah mampu
mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang diperolehnya; atau bisa dinyatakan
dengan skor, yakni bila skor yang diperolehnya adalah 75 atau lebih besar.
Kriteria kelulusan untuk kompetensi keterampilan adalah bila seorang siswa
sudah mampu mendemosntrasikan substansi yang dipelajarinya dengan benar;
atau bila dinyatakan dengan skor sebesar 75 atau lebih besar. Sementara itu,
kriteria kelulusan untuk kompetensi sikap adalah bila peserta didik itu
berperilaku baik, atau bila dinyatakan dalam bentuk nilai sebesar 3,67 atau lebih.
2. Pengertian Evaluasi
Evaluasi merupakan bagian dari kegiatan yang tidak biasa terpisahkan dalam
proses pembelajaran PJOK. Keberhasilan seorang guru dalam tugas mengajar,
dapat dilihat dari hasil yang dicapai oleh para muridnya. Setiap proses belajar
mengajar sudah pasti memerlukan proses evaluasi. Proses belajar tidak akan
diketahui secara pasti jika tidak ada evaluasi.
Bila guru mengajar keterampilan dribbling sepakbola, maka guru itu harus
mengevaluasi kemampuan siswa dalam melakukan gerak mendribbling. Dengan
demikian, evaluasi merupakan bagian yang tak dapat dipisahkan dari suatu proses
belajar mengajar pendidikan jasmani.
Evaluasi berasal dari kata evaluation (bahasa inggris) yang artinya penilaian
atau penaksiran. Kata tersebut diserap ke dalam istilah bahasa indonesia menjadi
“evaluasi”. Menurut bahasa penilaian diartikan sebagai proses menentukan nilai
atau objek menurut Nana Sudjana (1991), Sedangkan menurut istilah evaluasi
merupakan suatu proses merencanakan, memperoleh, dan menyediakan informasi
yang sangat diperlukan untuk membuat alternatif-alternatif keputusan
Sesuai dengan pengertian tersebut, maka setiap kegiatan evaluasi atau
penilaian merupakan suatu proses yang sengaja direncanakan untuk memperoleh
informasi atau data; berdasarkan data tersebut kemudian dicoba membuat suatu
keputusan. Sudah barang tentu informasi atau data yang dikumpulkan itu
haruslah data yang sesuai dan mendukung tujuan evaluasi yang direncanakan
menurut Ngalim Purwanto (2006).

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Menurut William Wiersma dan Stephen G. Jurs bahwa “Evaluation is process
that includes measurement and possibly testing, but it also contains the notion of
a value judgment” (evaluasi merupakan proses yang meliputi pengukuran dan
mungkin pengujian, tetapi juga merupakan proses pendugaan untuk
mempertimbangkan nilai). Sedangkan menurut Worthen dan Sanders yang yang
dikutip oleh Suharsimi Arikunto (2004), bahwa evaluasi adalah kegiatan mencari
sesuatu yang berharga tentang sesuatu, dalam mencari sesuatu tersebut, juga
termasuk mencari informasi yang bermanfaat dalam menilai keberadaan suatu
program.
Evaluasi merupakan proses penilaian pertumbuhan siswa dalam proses belajar
mengajar. Pencapaian perkembangan siswa perlu diukur, baik posisi siswa
sebagai individu maupun posisinya di dalam kegiatan kelompoknya. Hal yang
demikian perlu disadari oleh seorang guru PJOK pada umumnya siswa
mempunyai kemampuan gerak yang bervariasi. Ada siswa yang cepat melakukan
keterampilan gerak ketika dicontohkan oleh guru, tetapi ada pula yang tergolong
memiliki kecepatan biasa dan ada pula yang tergolong lambat. Selanjut Nurhasan
(2009) mengemukakan proses evaluasi meliputi: a).Pengumpulan data (hasil
pengukuran), b).Mempertimbangkan arti data ini dengan berpatokan kepada
suatu standar. c).Membuat keputusan dan alternatif tindakan berdasarkan data.
Guru dapat mengevaluasi pertumbuhan kemampuan keterampilan gerak siswa
tersebut dengan mengetahui apa yang mereka kerjakan pada awal sampai akhir
(measurement). Pencapaian belajar siswa dapat diukur dengan dua cara: (1)
diukur dengan mengetahui tingkat ketercapaian standar yang ditentukan, dan (2)
melalui tugas-tugas yang dapat diselesaikan siswa secara tuntas. Mengukur
pencapaian hasil belajar dapat melibatkan pengukuran secara kuantitatif yang
menghasilkan data kuantitatif misalnya tes dan skor, dan dapat pula mengukur
dengan data kualitatif yang menghasilkan deskripsi tentang subjek atau objek
yang diukur, misalnya rendah, medium dan tinggi. Jadi, kegiatan mengukur atau
biasa disebut pengukuran tidak lain adalah bagian evaluasi yang memiliki tujuan
untuk menghasilkan data, baik secara kuantitatif maupun kualitatif.

44 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Kegiatan evaluasi dapat mencakup deskripsi tingkah laku, baik secara
kualitatif maupun kuantitaif. Data kuantitatif dilengkapi dengan pengukuran,
yang digunakan untuk menentukan perkembangan dan pertumbuhan siswa.
Disamping itu, evaluasi kuantitatif juga ditentukan untuk menempatkan posisi
seorang siswa dalam kelompok atau kelasnya. Ada kecenderungan sebagian guru
melengkapi laporan evaluasinya dengan evaluasi kualitatif yang di dalamnya
lebih banyak berisi informasi kualitatif. Evaluasi kualitatif tidak selalu tepat,
karena adanya faktor judgment atau pertimbangan subjektivitas yang dibuat oleh
guru. Judgment tersebut biasanya biar bervariasi dari waktu ke waktu karena
dipengaruhi oleh banyak faktor, baik yang berasal dari internal guru, empati, rasa
iba, dan kedekatan hubungan dengan peserta didik; maupun faktor eksternal guru,
seperti kebijakan sekolah, faktor kolegia sesama guru, atau atas nama citra
lembaga menurut Sukardi (2008)
B. Perbedaan antara Penilaian dan Evaluasi dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan.
Penilaian dan evaluasi adalah dua komponen penting dalam proses belajar
mengajar. Kedua kata memiliki signifikan khusus dalam konteks pendidikan, dan
meskipun banyak orang cenderung menggunakan istilah tersebut secara
bergantian, ada perbedaan jelas antara keduanya.
Penilaian adalah proses menyelidiki apa dan bagaimana siswa belajar dalam
kaitannya dengan tujuan pembelajaran yang dikecualikan. Mengevaluasi
melibatkan membuat penilaian tentang kualitas belajar siswa dan bekerja. Ini
adalah perbedaan utama antara penilaian dan evaluasi.
Penilaian merupakan proses menbandingkan suatu objek dengan mengacu
pada patokan-patokan tertentu, seperti baik atau buruk, memadai atau tidak
memadai, memenuhi syarat atau tidak memenuhi syarat dan sebagainya. Hasil
data yang diperoleh dari kegiatan penilaian ini ialah data kualitatif (kualitas atau
objek). Kegiatan Penilaian dalam bimbingan dan konseling misalnya bertujuan
untuk mengetahui keterlaksanaan kegiatan dan ketercapaian tujuan dari
program yang telah ditetapkan. Sedangkan Evaluasi yaitu suatu proses yang
sistematis untuk menentukan atau membuat keputusan sampai sejauh mana

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
tujuan atau program

46 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
telah tercapai. Penafsiran atas pertumbuhan dan kemajuan siswa kearah tujuan
atau nilai-nilai yang telah diterapkan dalam kurikulum. Proses menilai sesuatu
berdasarkan kriteria atau tujuan yang telah diterapkan yang selanjutnya diikuti
dengan pengambilan keputusan atas objek yang di evaluasi.
Evaluasi berfokus pada apa yang telah dipelajari oleh siswa. Proses evaluasi
digunakan untuk membuat penilaian tentang kualitas siswa belajar / kerja.
Evaluasi tidak hanya menilai pengetahuan siswa tetapi juga dapat mencakup
komponen lain kelas seperti kehadiran, partisipasi dalam kegiatan kelas, diskusi.
Selanjutnya perbedaan penilaian dan evaluasi dapat dilihat pada tabel berikut
ini:
Tabel 1. Perbedaan Penilaian dan Evaluasi
Indikator Perbedaan
Penilaian Evaluasi
Fokus pengukuran Bagaimana belajarApa yang telah
dipelajari
Fungsi/tujuan Mendiagnosis, Mengambil keputusan
mengidentifikasi area berdasarkanpenilaian
untuk perbaikan
Hasil Mengidentifikasi Menilai kualitas
kelemahan dan
meningkatkan
pembelajaran
Waktu Dilakukan selama Akhir proses
proses pembelajaran pembelajaran
Hubungan antara membantu siswa untuk siswa bersaing satu
sisea belajar dari satu sama sama lain
lain.

C. Manfaat Penilaian dan Evaluasi dalam Pembelajaran Pendidikan


Jasmani, Olahraga dan Kesehatan.
1. Manfaat Penilaian
Penilaian Otentikmemiliki beberapa manfaat bagi guru dalam melaksanakan
Penilaian hasil belajar terhadap peserta didik. Kunandar (2014) menjelaskan
bahwa Penilaian Otentik memiliki beberapa manfaat antara lain:

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
a) Mengetahui tingkat pencapaian kompetensi selama dan setelah proses
pembelajaran berlangsung
b) Memberikan umpan balik bagi peserta didik agar mengetahui kekuatan
dan kelemahannya dalam pencapaian kompetensi
c) Memantau kemajuan dan mendiaknosis kesulitan belajar yang dialami
peserta didik
d) Umpan balik bagi guru dalam memperbaiki metode, pendekatan,
kegiatan dan sumber belajar yang digunakan
e) Memberikan Penilaian alternatif
f) Memberikan informasi kepada orang tua tentang mutu dan efektivitas
pembelajaran yang dilakukan disekoh.
Lebih lanjut pernyataan tentang manfaat khusus bagi guru penilaian otentik
dinyatakan oleh Komalasari (2013) yaitu :
a) Mengetahui tingkat pencapaian kompetensi selama dan setelah proses
pembelajaran berlangsung.
b) Memberikan umpan balik bagi peserta didik agar menegetahui kekuatan
dan kelemahannya dalam proses pencapaian kompetensi.
c) Memantau kemajuan dan mendignosis kesulitan belajar yang dialami
peserta didik sehingga dapat dilakukan pengayaan dan remedial.
d) Umpan balik bagi guru dalam memperbaiki metode, pendekatan, dan
sumber belajar yang digunakan
e) Memberikan alternatif Penilaian kepada guru. Guru dapat menggunakan
berbagai macam teknik dalam melakukan Penilaian terhadap peserta
didik.
f) Memberikan informasi kepada orang tua dan komite sekolah tentang
efektivitas pendidikann
g) Memberikan umpan balik bagi pengambil kebijakan dalam
mempertimbangkan konsep penilaian kelas yang digunakan.
Berdasarkan beberapa pendapat ahli diatas, maka dapat dinyatakan bahwa
manfaat penilaian otentik pada dasarnya adalah untuk mengetahui dan memantau

48 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
kemajuan belajar peserta didik serta sebagai umpan balik bagi peserta didik dan
guru sehingga efektivitas pembelajaran dapat tercapai.
2. Manfaat Evaluasi
Manfaat Evaluasi dalam pembelajaran tidak terlepas dari guru dan siswa juga
manajemen yang ada disekolah, yaitu:
a. Manfaat Evaluasi bagi Guru
Bagi guru evaluasi merupakan hal yang sangat penting dilakukan, sebab
dengan adanya kegiatan tersebut sangat memudahkan guru untuk dapat
mengetahui siswa manakah yang menguasai pelajaran dan siswa mana pula yang
belum. Dalam hal ini hendaknya guru memberikan perhatian kepada siswa yang
belum berhasil sehingga pada akhirnya siswa mencapai keberhasilan yang
diharapkan.
Dapat mengetahui apakah tujuan dan materi pelajaran yang telah
disampaikan itu dikuasai oleh siswa atau belum. Dapat mengetahui ketepatan
metode yang digunakan dalam menyajikan bahan pelajaran tersebut. Bila dari
hasil evaluasi itu tidak berhasil, maka dapat dijadikan bahan remidial. Jadi,
evaluasi dapat dijadikan umpan balik pengajaran.
Dapat mengetahui mana siswa berprestasi dan memahami pelajaran
Dapat mengetahui apakah siswa telah mengetahui dan menguasai materi yang
diajarkan. Untuk mengetahui apakah metode yang digunakan dalam mengajar
sudah tepat, sebagai umpan balik pembelajaran.
b. Manfaat Evaluasi bagi Siswa
Bagi siswa evaluasi yang dilakukan akan bermamfaat untuk mengukur
pencapaian keberhasilannya dalam mengikuti pelajaran yang telah diberikan oleh
guru. Dalam hal ini ada dua kemungkinan, yaitu :
1. Hasil bagi siswa yang memuaskan. Jika siswa memperoleh hasil yang
memuaskan, tentunya kepuasan ini ingin diperolehnya kembali pada waktu
yang akan datang. Untuk ini siswa akan termotivasi untuk belajar lebih giat
agar perolehannya sama bahkan meningkat pada masa yang akan datang.
Namun, dapat pula terjadi sebaliknya, setelah memperoleh hasil yang

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
memuaskan siswa tidak rajin belajar sehingga pada waktu berikutnya
hasilnya menurun.
2. Hasil bagi siswa yang tidak memuaskan. Jika siswa memperoleh hasil yang
tidak memuaskan, maka pada kesempatan yang akan datang dia akan
berusaha memperbaikinya. Oleh karena itu, siswa akan giat belajar. Tetapi
bagi siswa yang kurang motivasi atau lemah kemauannya akan menjadi putus
asa. Di samping itu, mamfaat evaluasi bisa juga dirasakan oleh sekolah atau
institusi pendidikan. Dimana dengan melakukan evaluasi, sekolah bisa
mengukur.
Dari pembahasan dan uraian di atas dapat ditarik beberapa kesimpulan
diantaranya: (a). Evaluasi secara umum dapat diartikan sebagai proses sistematis
untuk menentukan nilai sesuatu (tujuan, kegiatan, keputusan, unjuk kerja, proses,
orang, maupun objek) berdasarkan kriteria tertentu. Dalam rangka kegiatan
pendidikan, evaluasi dapat didefinisikan sebagai suatu proses sistematik dalam
menentukan tingkat pencapaian tujuan pendidikan yang telah ditetapkan. (b).
Evaluasi menjadi hal yang penting dalam proses belajar mengajar, karena tanpa
evaluasi akan susah sekali mengukur tingkat keberhasilannya. (c). Peranan
evaluasi dalam pendidikan yakni menjadi dasar pembuatan keputusan dan
pengambilan kebijakan, mengukur tingkat keberhasilan guru dan prestasi siswa,
mengevaluasi kurikulum, mengakreditasi sekolah, memantau pemanfaatan dana
masyarakat, memperbaiki materi dan program pendidikan. Evaluasi pembelajaran
berfungsi untuk pengembangan dan akreditasi.
D. Kegunaan Penilaian dan Evaluasi dalam Pembelajaran Pendidikan
Jasmani, Olahraga dan Kesehatan.
Secara operasional penilaian hasil belajar siswa sesungguhnya dipegang oleh
guru. Ada dua alasan penting untuk membenarkanpernyataan ini. Pertama,
pembelajaarn dilaksanakan oleh guru secara langsung melalui kegiatan tatap
muka. Guru berinteraksi langsung dengan siswa melalui pembelajaran. Dan
penilaian adalah salah satu tugas pokok guru dalam melaksanakan
pembelajaran. Kedua, oleh karena guru berinteraksi langsung dengan siswa
dalam pembelajaran maka guru dapat melaksanakan penilaian hasil belajar siswa

50 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
dalam berbagai bentuk. Misalnya, ulangan (ujian), pengamatan (observasi),
penugasan dan bentuk lainnya

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
yang diperlukan sesuai kompetensi dasar konsep mata pelajaran. Penilaian hasil
belajar oleh guru berguna untuk mengukur dan mengetahui sejauh mana
ketercapaian suatu kompetensi oleh siswa. Namun yang paling penting
kegunaannya adalah sebagai salah satu upaya guru untuk memperbaiki kualitas
proses dan hasil pembelajaran.
Penilaian dalam pendidikan tidak hanya dilakukan oleh guru. Sekolah dan
pemerintah juga dapat melaksanakan penilaian hasil belajar siswa sebagaimana
telah diutarakan pada ruang ringkup penilaian pendidikan. Selain itu, penilaian
hasil belajar terhadap siswa berguna untuk menyiapkan laporan kemajuan belajar
siswa pada penilaian harian PH), penilaian tengah semester (PTS), penilaian
akhir semester (PAS), penilaian akhir tahun (PAT) dan kenaikan kelas siswa.
Penilaian oleh sekolah dilaksanakan dalam bentuk ujian sekolah yang sering
dikenal dengan US. Penilaian ini digunakan untuk penentuan kelulusan bagi
siswa pada jenjang terakhir suatu sekolah.
Bagi sekolah, penilaian yang dilakukan oleh guru maupun sekolah digunakan
untuk perbaikan atau penjaminan mutu (kualitas) suatu sekolah. Oleh sebab itu
sekolah menetapkan KBM (Ketuntasan Belajar Minimal) atau sebelumnya
dikenal dengan KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) dan kriteria kenaikan kelas.
Ujian Nasional (UN) merupakan penilaian hasil belajar siswa yang dilaksanakan
oleh pemerintah pusat. Kegunaan UN bagi pemerintah adalah pemetaan kualitas
program suatu sekolah, pertimbangan dalam seleksi melanjutkan pendidikan ke
jenjang berikutnya dan pembinaan serta pemberian bantuan kepada sekolah
dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan.
Kegunaan evaluasi pendidikan di antara kegunaan yang dapat dipetik dari
kegiatan evaluasi dalam bidang pendidikan adalah: (a). Terbukanya kemungkinan
bagi evaluator guna memperoleh informasi tentang hasil-hasil yang telah dicapai
dalam rangka pelaksanaan program pemdidikan, (b). terbukanya kemungkinan
untuk dapat diketahuinya relevansi antara program pendidikan yang telah
dirumuskan, dengan tujuan yang hendak dicapai, (c). terbukanya kemungkinan
untuk dapat dilakukannya usaha perbaikan, penyesuaian dan penyempurnaan

52 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
program pendidikan yang dipandang lebih berdaya dan berhasil, sehingga tujuan
yang dicita-citakan, akan dapat dicapai dengan hasil yang sebaik-baiknya.
E. Jenis-jenis Penilaian dan Evaluasi dalam Pembelajaran Pendidikan
Jasmani
1. Jenis-jenis Penilaian Pembelajaran
Penilaian merujuk pada Peraturan Menteri Pendidikan dan kebudayaan
Republik Indonesia No. 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian, pada pasal 3
yang berbunyi penilaian hasil belajar peserta didik pada pendidikan dasar dan
pendidikan menengah meliputi 3 (tiga) aspek :
a. Penilaian Sikap
Terbagi menjadi dua yaitu Penilaian sikap spiritual dan penilaian sikap
Sosial, penilaian sikap merupakan kegiatan yang dilakukan oleh pendidik untuk
memperoleh informasi deskriftif mengenai prilaku peserta didik baik spiritual
dan sosialnya.
Instrumen Penilaian Sikap Terbagi Menjadi 4 yaitu:
(1). Jurnal, Merupakan catatan pendidik di dalam dan di luar kelas yang berisi
informasi tentang hasil pengamatan tterkait kekuatan dan kelemahan
peserta didik yang berkaitan dengan sikap dan perilaku. Jurnal bisa
dikatakan sebagai catatan yang berkesinambungan dari hasil observasi.
(2). Observasi, Merupakan teknik penilaian yang dilakukan secara
berkesinambungan dengan menggunakan indera, baik secara langsung
maupun tidak langsung dengan menggunakan format observasi yang berisi
sejumlah indikator perilaku yang diamati. Hal ini dilakukan saat
pembelajaran maupun di luar pembelajaran.
(3). Penilaian Diri Sendiri, Merupakan teknik penilaian yang dilakukan secara
berkesinambungan dengan menggunakan indera, baik secara langsung
maupun tidak langsung dengan menggunakan format observasi yang berisi
sejumlah indikator perilaku yang diamati. Hal ini dilakukan saat
pembelajaran maupun di luar pembelajaran.
(4).Penilaian antar teman sejawat, Merupakan teknik penilaian dengan cara
meminta peserta didik untuk saling menilai terkait dengan sikap dan perilaku

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
keseharian peserta didik. Instrumen yang digunakan berupa lembar penilaian
antarpeserta didik.
Penilaian 1, 2 dinilai oleh guru dan penilaian 3,4 siswa yang menilai, dengan
kata lain guru diberikan kemudahan untuk melakukan penilaian yang dibantu
oleh siswa walaupun hasil penilaian dari siswa akan dianalisis oleh guru.
b. Penilaian Pengetahuan
Merupakan kegiatan yang dilakukan untuk mengukur penguasaan
pengetahuan peserta didik, jenis penilaian pengetahuan terbagi menjadi 3 jenis
yaitu:
(1). Tes Lisan.
Tes lisan berupa pertanyaan-pertanyaan yang diberikan guru secara verbal
(oral) sehingga peserta didik merespon pertanyaan tersebut secara verbal juga,
sehingga menimbulkan keberanian. Jawaban dapat berupa kata, frase, kalimat
maupun faragraf yang diucapkan. Tes lisan merupakan cara yang paling mudah
dilakukan, dan biasanya dapat mengukur kemampuan otentik dari peserta didik
karena dapat dilakukan dengan spontan tanpa harus dipersiapkan. Saat
melakukannya adalah pada saat berdialog dengan anak secara klasikal dan pada
saat demikian, guru menyampaikan pertanyaan semacam kuis. Tentu tidak semua
anak akan mendapat kesempatan menjawab, karena biasanya waktunya cukup
terbatas.
(2). Tes Tertulis
Tes tertulis digunakan untuk mengukur pengetahuan yang diperoleh dalam
pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan. Berdasarkan jenisnya
tes tertulis dapat dilakukan dengan tes yang soal dan jawabannya tertulis berupa
pilihan ganda, isian, Benar-salah, menjodohkan, dan uraian, sedangkan
berdasarkan waktu pelaksanaannya tes dilakukan dalam situasi yang disediakan
khusus, misalnya: ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir
semester ataupun ulangan kenaikan kelas. Tes dapat juga dilakukan melekat
dalam proses pembelajaran, misalnya dalam bentuk kuis, untuk mengetahui
seberapa jauh peserta didik dapat menguasai atau menyerap materi pelajaran.

54 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
(3). Penugasan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Penugasan adalah penilaian yang dilakukan oleh pendidik yang dapat
berupa pekerjaan rumah baik secara individu ataupun kelompok sesuai dengan
karakteristik tugasnya. Penugasan yang dimaksud di sini adalah dengan meminta
peserta didik melakukan atau menguraikan sesuatu yang dapat dukur hasilnya
sebagai penguasaan pengetahuannya. Dapat juga guru mewajibkan peserta didik
membuat tugas karya ilmiah dan hasilnya dapat dijadikan ukuran apakah peserta
didik menunjukkan penguasaannya dalam bahasa dan pengetahuan
keolahragaannya.
c.Penilaian Keterampilan
Merupakan kegiatan yang dilakukan untuk mengukur kemampuanpeserta
didik menerapkan pengetahuan dalam melakukan tugas tertentu. Penilaian
keterampilan terbagi menjadi 3 jenis yaitu:
(1). Unjuk Kerja/ Praktik,
Melalui penilaian kinerja peserta didik diminta mendemonstrasikan
kinerjanya dalam aktivitas jasmani atau melaksanakan berbagai macam
keterampilan gerak sesuai dengan kompetensi inti dan kompetensi dasar PJOK.
Penilaian kinerja ini dapat berupa penilaian terhadap kemampuan dalam
menerapkan keterampilan dasar dalam aktivitas permainan bola besar dan bola
kecil (sepakbola, bolabasket, bolavoli, bulu tangkis, tenis meja, kasti dan
sebagainya), ke dalam permainan yang sesungguhnya. Penilaian domain
keterampilan dalam penilaian kinerja yang diterapkan pada pembelajaran PJOK
akan sangat tergantung dari jenis keterampilan yang akan dinilai. Instrumen yang
dapat digunakan adalah lembar pengamatan berupa fortofolio tentang
keterampilan tehnik dasar yang yang diamati atau tes standar keterampian yang
telah tersedia. (2). Portofolio
Penilaian Portofolio adalah penilaian melalui sekumpulan karya peserta
didik yang tersusun secara sistematis dan terorganisasi yang dilakukan selama
kurun waktu tertentu. Portofolio digunakan oleh guru dan peserta didik untuk
memantau secara terus menerus perkembangan pengetahuan dan keterampilan
peserta didik dalam bidang tertentu. Dengan demikian penilaian portofolio

56 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
memberikan gambaran secara menyeluruh tentang proses dan pencapaian hasil
belajar peserta didik.
(3) Project/ proyek
Projek adalah tugas-tugas belajar (learning tasks) yang meliputi kegiatan
perancangan, pelaksanaan, dan pelaporan secara tertulis maupun lisan dalam
waktu tertentu. Penilaian projek merupakan kegiatan penilaian terhadap suatu
tugas yang harus diselesaikan dalam periode atau waktu tertentu. Tugas tersebut
berupa suatu investigasi sejak dari perencanaan, pengumpulan, pengorganisasian,
pengolahan dan penyajian data. Penilaian projek dapat digunakan untuk
mengetahui pemahaman, kemampuan mengaplikasikan, penyelidikan dan
menginformasikan peserta didik pada mata pelajaran dan indikator/topik tertentu
secara jelas. Pada penilaian projek, setidaknya ada 3 (tiga) hal yang perlu
dipertimbangkan: (a) kemampuan pengelolaan: kemampuan peserta didik dalam
memilih indikator/topik, mencari informasi dan mengelola waktu pengumpulan
data serta penulisan laporan, (b) relevansi, kesesuaian dengan mata pelajaran dan
indikator/topik, dengan mempertimbangkan tahap pengetahuan, pemahaman dan
keterampilan dalam pembelajaran, dan (c) keaslian: proyek yang dilakukan
peserta didik harus merupakan hasil karyanya, dengan mempertimbangkan
kontribusi guru berupa petunjuk dan dukungan terhadap projek peserta didik.
2. Jenis – Jenis Evaluasi Pembelajaran
Ada dua macam evaluasi pembelajaran yang digunakan guru dalam satu
semester yaitu menggunakan evaluasi formatif dan evaluasi sumatif.
a. Evaluasi formatif adalah evaluasi yang dilakukan pada setiap akhir
pembahasan suatu pokok bahasan atau topik, dan untuk mengukur sejauh
mana siswa telah menguasai bahan pelajaran, setelah mengikuti suatu proses
pembelajaran yang telah berjalan sebagaimana yang direncanakan. Arikunto
(2002) menjelaskan bahwa “evaluasi formatif adalah untuk mengetahui
sejauh mana siswa telah memahami materi setelah mengikuti sesuatu
pembelajaran”. evaluasi formatif untuk memantau kemajuan belajar peserta
didik selama proses belajar mengajar berlangsung serta untuk mengetahui
kelemahan- kelemahan yang memerlukan perbaikan sehingga hasil belajar

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
mengajar

58 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
menjadi lebih baik. Dari hasil evaluasi ini akan diperoleh gambaran siapa saja
yang telah berhasil dan siapa yang belum berhasil. Tindakan lanjut dari
evaluasi ini adalah bagi para peserta didik yang belum berhasil maka guru
dapat memberikan remidial, yaitu bantuan khusus yang diberikan kepada
siswa yang mengalami kesulitan memahami atau melakukan suatu pokok
bahasan tertentu. Sementara bagi peserta didik yang telah berhasil maka akan
melanjutkan ke topik berikutnya.
Evaluasi formatif atau tes formatif diberikan pada akhir setiap pembelajaran,
yaitu dilaksanakan pada setiap satuan pelajaran atau subpokok bahasan
berakhir atau dapat diselesaikan. Disekolah-sekolah tes formatif biasa dikenal
dengan istilah ulangan harian. Tes formatif adalah tes hasil belajar yang
bertujuan untuk mengetahui, sudah sejauh manakah peserta didik “telah
terbentuk” (sesuai dengan tujuan pengajaran yang telah ditentukan) setelah
mereka mengikuti proses pembelajaran dalam jangka waktu tertentu
(Sudijono, 2011). Tes formatif juga bertujuan untuk mencari umpan balik
(feedback), yang selanjutnya hasil penilain tersebut dapat digunakan untuk
memperbaiki proses belajar mengajar yang sedang atau yang sudah
dilaksanakan (Purwanto, 2009). Berdasarkan pendapat para ahli di atas, maka
penulis menyimpulkan bahwa tes formatif adalah tes yang diberikan kepada
peserta didik pada setiap akhir pelajaran. Memonitor kemajuan siswa selama
proses pembelajaran bertujuan untuk mengarahkan peserta didik pada jalur
yang membawa hasil- hasil belajar yang maksimal. Fungsi utama dari tes
formatif adalah untuk mengetahui keberasilan dan kegagalan proses belajar
mengajar, dengan demikian dapat dipakai untuk memperbaiki dan
menyempurnakannya. Fungsi tes formatif juga untuk mengetahui masalah
dan hambatan kegiatan belajar mengajar termasuk metode belajar dan
pembelajaran yang digunakan guru, kelemahan dan kelebihan peserta didik.
Fungsi evaluasi formatif adalah evaluasi yang dilakukan guru untuk
memperbaiki proses pembelajaran maupun strategi pembelajaran yang telah
diterapkan. Pelaksanaan evaluasi ini dapat dilakukan secara kontinu atau
periodik tertentu dalam satu proses belajar mengajar. Maksut periodik yaitu

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
pada awal, tengah, atau akhir dari proses pembelajaran. Informasi yang
diperoleh dari evaluasi formatif ini secepatnya dianalisis guna memberika
gambaran kepada guru, tentang perlu tidaknya dilakukan pembelajaran
perbaikan bagi para peserta didik yang memerlukan. Tujuan utama evaluasi
formatif adalah menentukan tingkat kemampuan peserta didik. Evaluasi
formatif ini juga bertujuan mengetahui sejauh mana pembelajaran yang
dirancang dapat berlangsung, sekaligus mengidentifikasi hambatannya.
Arikunto, (2002) Evaluasi formatif mempunyai manfaat, baik bagi siswa,
guru, maupun pelajaran itu sendiri. Manfaat bagi siswa: (a) Digunakan untuk
mengetahui apakah siswa sudah mengusai bahan pelajaran secara
menyeluruh.
(b) Merupakan penguatan (reinforcement) bagi siswa. Dengan mengetahui
bahwa tes yang dikerjakan sudah menghasilkan skor yang tinggi sesuai
dengan yang diharapan maka siswa merasa mendapat “anggukan kepala” dari
guru, dan ini merupakan suatu tanda bahwa apa yang sudah dimiliki
merupakan penegtahuan yang sudah benar.
Dengan demikian maka pengetahuan itu akan bertambah membekas
diingatan. Di samping itu, tanda keberhasilan suatu pelajaran akan
memperbesar motivasi siswa untuk belajar lebih giat, agar dapat
mempertahankan nilai yang sudah baik itu atau memperoleh lebih baik lagi.
(c) Usaha perbaikan. Dengan umpan balik (feed back) yang diperoleh setelah
melakukan tes, siswa mengetahui kelemahan-kelemahannya. Bahkan dengan
teliti siswa mengetahui bab atau bagian dari bahan yang mana yang belum
dikuasainya. Dengan demikian, akan ada motivasi untuk meningkatkan
penguasaan. (d) Sebagai diagnosis. Bahan pelajaran yang sedang dipelajari
oleh siswa merupakan serangkaian pengetahuan, keterampilan, atau konsep.
Dengan mengetahui hasil tes formatif, siswa dengan jelas dapat mengetahui
bagaimana dari bahan pelajaran yang masih dirasakan sulit.
Manfaat bagi guru: Dengan mengetahui hasil tes formatif yang diakan, maka
guru: (a) Mengetahui sampai mana sejauh mana bahan yang diajarkan
sesudah dapat diterima oleh siswa. Hal ini menentukan pula apakah guru itu

60 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
mengganti cara menerangkan (strategi mengajar) atau tetap dapat
menggunakan cara

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
(strategi) yang lama. (b) Mengetahui bagian-bagian mana dari bahan
pelajaran yang belum menjadi milik siswa. Apabila bagian yang belum
dikuasai kebetulan merupakan bahan persyarat bagi bagian pelajaran yang
lain, maka bagian itu harus diterangkan lagi, dan barangkali memerlukan cara
atau medialain untuk memperjelas. Apabila bahan ini tidak diulangi, maka
akan mengganggu kelancaran pemberian bahan pelajaran selanjutnya, dan
siswa akan semakin tidak menguasainya. (c) Dapat meramalkan sukses dan
tidaknya seluruh program yang akan diberikan. Manfaat bagi pelajaran:
Setelah diadakan tes formatif maka diperoleh hasil. Dari hasil tersebut dapat
diketahui:
(a) Apakah pelajaran yang telah diberikan merupakan pembelajaran yang
tepat dalam arti sesuai dengan kecapakan anak. (b) Apakah pembelajaran
tersebut membutuhkan pengetahuan-pengetahuan persyaratan yang belum
diperhitungkan. (c) Apakah diperlukan alat, sarana, dan prasarana untuk
mempertinggi hasil yang akan dicapai. (d) Apakah metode, pendekatan, alat
evaluasi yang digunakan sudah tepat. Terdapat berbagai macam teknik yang
dapat digunakan sebagai penilaian formatif. Teknik-teknik tersebut dapat
dibagi kedalam tipe tertulis dan tidak tertulis sebagai berikut:

Tabel 2. Tipe Tes Tertulis dan Tidak Tertulis


Tidak Tertulis Tertulis
Pertanyaan Ujuan
Keterampilan/ Tes Essai
Observasi/ wawancara Portofolio
Presentasi Penilaian Mandiri

b. Evaluasi sumatif adalah tes yang dilaksanakan setelah memberikan


keseluruhan materi pelajaran pada akhir semester, setelah diadakannya
beberapa tes formatif. Arifin (2009:36) menjelaskan bahwa “istilah
sumatif berasal dari kata “sun” yang berarti total obtained by adding
together items, number or amounts. Artinya penilaian sumatif berarti

62 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
penilaian yang dilakukan jika satuan pengalaman belajar atau seluruh

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
materi pelajaran dianggap telah selesai. Tes sumatif adalah tes yang
dilakukan untuk memperoleh data atau informasi sampai dimana
penguasaan atau pencapaian belajar siswa terhadap bahan pelajaran yang
telah dipelajarinya (Purwanto, 2009). Arikunto (2002: 9) mengatakan
“evaluasi sumatif atau tes sumatif dilaksanakan setelah berakhirnya
keseluruhan proses pelajaran atau sebuah pelajaran yang lebih besar”.
Dengan demikian, ujian akhir semester atau ujian nasional termasuk
penilaian sumatif. Evaluasi sumatif adalah suatu penilaian yang
dilaksanaannya itu dilakukan pada akhir semester dari akhir tahun.
Secara diagramis maka hubungan antara tes fomatif dengan sumatif ini
digambarkan sebagai berikut:
Tabel 3. Hubungan Antara Tes Formatif dan Sumatif
Pembelajaran Evaluasi
Permainan Bola Besar Formatif
Permainan Bola Kecil Formatif
Atletik Formatif
Aktivitas Kebugaran Formatif
Jasmani
Sumatif
Aktivitas Rikmit Formatif
Akuatik (Aktivitas Formatif
Air)
Pendidikan Luar Formatif
Sekolah
Kesehatan Formatif

Berdasarkan tabel tersebut dijelaskan bahwa evaluasi formatif diberikan


ketika proses pelajaran telah selesai dan evaluasi sumatif diberikan ketika
keseluruhan materi pelajaran tersampaikan. Tes sumatif mengukur keberhasilan
belajar peserta didik secara menyeluruh, materi yang diujikan seluruh pokok
bahasan dan tujuan pengajaran dalam satu tahunan pembelajaran atau semesteran,
masing-masing pokok bahasan terwakili dalam butir-butir soal yang diujikan

64 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
(Thoha, 2003). Dan bagaimanapun hasil yang diperoleh dari tes sumatif,
tampaknya menjadi keputisan akhir, mengingat tidak adanya kesepakatan bagi
guru untuk memperbaiki kekurangan para siswa pada semester tersebut.
Perubahan bisa dilakukan pada tahun berikutnya atau sebagai bahan untuk
menyempurnakan semester berikutnya. Berdasarkan pendapat para ahli di atas,
maka penulis menyimpulkan bahwa tes sumatif adalah tes yang dilakukan tiap
akhir semester, setelah para siswa menyelesaikan proses belajar dari suatu bidang
studi atau mata pelajaran tertentu selama satu perode waktu tertentu.
Fungsi dan tujuan Evaluasi Sumatif : (a) Untuk menentukan nilai siswa, (b)
Keterangan tentang keterampilan dan kecakapan, (c) Keberhasilan belajar siswa.
(d) Titik tolak pelajaran berikutnya, (e) Indikator prestasi siswa dalam
kelompoknya. (f) Untuk mengukur pencapaian program, fungsi evaluasi sumatif
dalam evaluasi program pembelajaran dimaksudkan sebagai sarana untuk
mengetahui posisi atau kedudukan individu di dalam kelompoknya. Mengingat
bahwa obyek sasaran dan waktu pelaksanaan berbeda antara evaluasi formatif
dan sumatif maka lingkup saran yang dievaluasi juga berbeda. Tujuan evaluasi
sumatif adalah menentukan nilai (angka) berdasarkan tingkatan hasil belajar
peserta didik yang dipakai sebagai angka rapor.
Hasil dari sumatif juga dapat dimanfaatkan untuk perbaikan proses pembelajaran
secara menyeluruh. Arikunto, (2002) Ada beberapa manfaat tes sumatif, dan 3
diantaranya yang terpenting adalah: (a) Untuk mengetahui nilai. Apabila tes
formatif terutama digunakan untuk memberikan informasi demi perbaikan
penyampaian, dan tidak digunakan untuk memberikan nilai atau tidak digunakan
untuk penentuan kedudukan seorang anak di antara teman-temannya (grading),
maka nilai dari tes sumatif ini digunakan untuk menentukan kedudukan anak.
Dalam penentuan nilai ini setiap anak dibandingkan dengan anak-anak lain. (b)
Untuk menentukan seseorang anak dapat atau tidaknya mengikuti kelompok
dalam menerima pembelajaran selanjutnya.
Dalam kepentingan seperti ini maka tes sumatif berfungsi sebagai tes prediksi.
Contoh. Pada waktu kenaikan kelas, guruguru mempertimbangkan siapa-siapa
yang kira-kira mampu mengikuti program di kelas berikutnya. Sebagai bahan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
pertimbangan adalah nilai-nilai yang diperoleh terutama dari tes sumatif. Siswa-
siswa yang sekiranya tidak mampu mengikuti program di kelas berikutnya
dipersilahkan tinggal kelas. (c) Untuk mengisi catatan kemajuan belajar siswa
yang akan berguna bagi: Orang tua siswa, Pihak bimbingan dan penyuluhan di
sekolah, Pihak-pihak lainnya apabila siswa tersebut akan pindah ke sekolah lain,
akan melanjutkan belajar atau akan memasuki lapangan kerja.
Untuk memperoleh gambaran mengenai tes formatif dan tes sumatif secara lebih
mendalam, berikut ini akan disajikan perbandingan antar keduanya, agar dapat
diketahui tiap-tiap persamaan dan perbedaannya. Dalam membandingkan, akan
ditinjau dari 9 aspek, yaitu: fungsi, waktu, titik berat atau tekanannya, alat
evaluasi, cara memilih tujuan dievaluasi, tingkat kesulitan soal-soal tes, cara
menyekor tingkat pencapaian, dan metode menulis hasil tes.
Tabel 4. Perbedaan Tes Formatif dan Sumatif
Perbedaan Formatif Sumatif
Fungsi Sebagai umpan balik bagi Untuk memberikan tanda
siswa guru, maupun kepada siswa bahwa telah
pembelajaran untuk menilai mengikuti suatu
pelaksaan satu unit pelajaran pembelajaran, serta
menentukan posisi
kemampuan siswa
dibandingkan dengan kawan
dalam kelompok
Waktu Selama pelajaran berlangsung Pada akhir semester, ujian
untuk mengetahui kekurangan nasional
agar pelajaran dapat
berlangsung sebaikbaiknya
Titik Berat Menekankan pada tingkah Pada umumnya
Pilihan laku kognitif dan psikomotor menenkankan kognitif,
psikomotor tetapi ada
kalanya pada tingkah laku
dan kadang-kadang pada
afektif. Akan tetapi
walaupun

66 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
menekankan pada kognitif,
psikomotorik yang diukur
adalah tingkatan yang lebih
tinggi (bukan sekedar
keterampilan dan ingatan
atau hafalan saja
Alat Tes prestasi belajar yang Tes ujian akhir
Evaluasi tersusun secara baik

Cara Mengukur semua tujuan Mengukur tujuan


Memilih instruksional khusus instruksional umum
Tujuan yang
di Evalusi
Tingkat Belum dapat ditentuka Rata-rata mempunyai tingkat
kesulitan tes kesulitan. Ditambah
beberapa soal yang sangat
mudah dan beberapa lagi
yang sangat sukar
Skoring (cara Menggunakan standart mutlat Kebanyakan menggunakan
menyekor) (criterion referenced) standar relatif (norm
referenced), tetapi dapat pula
dipakai standar muntlak
(citerion referenced)
tingkat Ditinjau dari tujuan, tes Memberikan tanda kepada
pencapaian formatif digunakan untuk siswa bahwa mereka telah
mengetahui apakah siswa mengikuti suatu program dan
sudah mencapai tujuan untuk menentukan posisi
instruksional umum yang kemampuan siswa
diuraikan menjadi tujuan dibandingkan dengan kawan
instruksional khusus dalam kelompoknya, maka
tidak diperlukan suatu
tuntutan harus beberapa
tingkat penguasaan yang
dicapai.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Cara Prestasi tiap siswa dilaporkan Keseluruhan skor atau
Pencatatn dalam bentuk cacatan berhasil sebagian skor tujuan-tujuan

Hasil atau gagal menguasai suatu yang dicapai


tugas

F. Cara Menyusun Instrumen Penilaian dan Instrumen Evaluasi dalam


PembelajaranPendidikan Jasmani
1) Penilaian Sikap
Penilaian sikap dilakukan oleh guru kelas, guru mata pelajaran agama dan
budi pekerti, guru PJOK dan pembina ekstrakurikuler. Guru kelas
mengumpulkan data dari hasil penilaian sikap yang dilakukan oleh guru mata
pelajaran lainnya, kemudian merangkum menjadi deskripsi (bukan angka atau
skala). Peserta didik yang berperilaku menonjol sangat baik diberi penghargaan,
sedangkan peserta didik yang berperilaku kurang baik diberi pembinaan,
penilaian sikap spiritual dan social dilaporkan kepada orangtua dan pemangku
kepentingan sekurang- kurangnya dua kali dalam satu semester. Hasil akhir
penilaian sikap diolah menjadi deskripsi sikap yang dituliskan di dalam rapor
peserta didik, dilaporkan juga pada saat ditemukan ada sikap spiritual atau sikap
sosial yang menonjol perlu diberi pembinaan.

- Pada saat
Observasi guru kelas pembelajaran
- Di luar Pembelajaran

Utama
Observasi guru mata - Pada saat
pelajaran (Agama & PJOK) pembelajaran

sikap - diluar pembelajaran

Penilaian diri sendiri


Penunjang Diperlukan guru untuk
Penilaian antar temankonfirmasi sejawat

Gambar 1. Skema Penilaian Sikap.

68 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
a. Penilaian Sikap Spiritual
Contoh Instrumen Penilaian Sikap Spiritual(Lembar Observasi)
1. Petunjuk Umum
1.1. Instrumen penilaian sikap spiritual ini berupa Lembar Observasi.
Lembar Observasi merupakan teknik penilaian yang dilakukan secara
berkesinambungan dengan menggunakan indera, baik secara
langsung maupun tidak langsung dengan menggunakan instrument
yang berisi sejumlah indikator perilaku yang diamati. Pada jenjang
SMA/MA misalnya, kompetensi sikap spiritual mengacu pada KI-1:
Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
1.2. Instrumen ini diisi oleh guru yang mengajar peserta didik yang dinilai
2. Petunjuk Pengisian
Tabel 5. Petunjuk Pengisian Sikap
Sikap Indikator
Spiritual
Menghargai  Berdoa sebelum dan sesudah menjalankan
dan sesuatu.
menghayati  Menjalankan ibadah tepat waktu.
ajaran  Memberi salam pada saat awal dan akhir
agama yang presentasi sesuai agama yang dianut.
dianut  Bersyukur atas nikmat dan karunia
Tuhan Yang Maha Esa;
 Mensyukuri kemampuan manusia dalam
mengendalikan diri
 Mengucapkan syukur ketika berhasil
mengerjakan sesuatu.
 Berserah diri (tawakal) kepada Tuhan
setelah berikhtiar atau melakukan usaha.
 Menjaga lingkungan hidup di sekitar rumah
tempat tinggal, sekolah dan masyarakat
 Memelihara hubungan baik dengan sesama
umat ciptaan Tuhan Yang Maha Esa
 Bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
sebagai bangsa Indonesia.
 Menghormati orang lain menjalankan
ibadah sesuai dengan agamanya.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Secara periodik, misalnya 1 atau 2 minggu sekali guru melakukan
penilaian sikap spiritual peserta didik. Caranya, guru memberi tanda cek (√) pada
kolom skor sesuai sikap spiritual yang ditampilkan oleh peserta didik, dengan
kriteria sebagai berikut.
4= selalu, apabila peserta didik selalu melakukan sesuai pernyataan
3= sering, apabila peserta didik sering melakukan sesuai pernyataan dan kadang-
kadang tidak melakukannya
2= kadang-kadang, apabila peserta didik kadang-kadang melakukan dan sering
.tidak melakukannya.
1= tidak pernah, apabila peserta didik tidak pernah melakukannya.
3. Lembar Observasi
Kelas : …………..
Semester : …………..
Tahun Ajaran : …………..
Periode Pengamatan : …………..
Tabel 6. Contoh Lembar Observasi
No Aspek Pengamatan
1 Berdo’a sebelum dan sesudah melakukan sesuatu
2 Mengucapkan rasa syukur atas karunia Tuhan
Memberi salam sebelum dan sesudah menyampaikan pendapat/
3
presentasi
Merasakan keberadaan dan kebesaran Tuhan saat mempelajari
4
ilmu pengetahuan
Melaksanakan ibadah keseharian baik yang diwajibkan maupun
5
yang dianjurkan sesuai dengan agama yang dianutnya
Jumlah Skor

70 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Lembar Observasi
No Nama Aspek Pengamatan Jumlah Rata Nilai Keterengan
Peserta Skor
Didik
1
2
3
dst

Guru Mata Pelajaran

NIP.
b. Penilaian Sikap Sosial
Contoh Instrumen Penilaian Sikap Spiritual(Lembar Observasi)
1. Petunjuk Umum
1.1. Instrumen penilaian sikap social ini berupa Lembat Observasi. Sikap
social yang dikembangkan pada Kompetensi Inti 2 di jenjang SMA/MA
meliputi:
a. Jujur
b. Kreatif
c. Disiplin
d. Tanggung Jawab
e. Toleransi
f. Gotong Royong
g. Santun
h. Responsif
i. Pro Aktif
1.2. Instrumen ini diisi oleh guru yang mengajar peserta didik yang dinilai.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
2. Petunjuk pengisian

72 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Tabel 7. Contoh Instrumen Sikap Spiritual
Sikap Sosial Indikator
1. Jujur  Tidak menyontek dalam mengerjakan
adalah perilaku dapat ujian/ulangan
dipercaya dalam  Tidak menjadi plagiat
perkataan, tindakan, dan (mengambil/menyalin karya orang lain
pekerjaan tanpa menyebutkan sumber)
 Mengungkapkan perasaan apa adanya
 Menyerahkan kepada yang berwenang
barang yang ditemukan
 Membuat laporan berdasarkan
data atau informasi apa adanya
 Mengakui kesalahan atau kekurangan
yang dimiliki
1. Disiplin  Datang tepat waktu
adalah tindakan yang  Patuh pada tata tertib atau
menunjukkan perilaku aturan bersama/ sekolah
tertib dan patuh pada  Mengerjakan/mengumpulkan tugas
berbagai ketentuan dan sesuai dengan waktu yang ditentukan
peraturan.  Mengikuti kaidah berbahasa tulis
yang baik dan benar

2. Tanggungjawab  Melaksanakan tugas


adalah sikap dan individu dengan baik
perilaku seseorang untuk  Menerima resiko dari tindakan
melaksanakan tugas dan yang dilakukan
kewajibannya, yang  Tidak menyalahkan/menuduh
seharusnya dia lakukan, orang lain tanpa bukti yang
terhadap diri sendiri, akurat
masyarakat, lingkungan  Mengembalikan barang
(alam, sosial dan yang dipinjam
budaya), negara dan  Mengakui dan meminta maaf atas
Tuhan Yang Maha Esa kesalahan yang dilakukan
 Menepati janji
 Tidak menyalahkan orang lain utk
kesalahan tindakan kita sendiri
 Melaksanakan apa yang pernah
dikatakan tanpa disuruh/diminta
3. Toleransi  Tidak mengganggu teman yang
adalah sikap dan berbeda pendapat
tindakan yang  Menerima kesepakatan meskipun
menghargai berbeda dengan pendapatnya
keberagaman latar  Dapat menerima kekurangan
belakang, pandangan, orang lain
dan keyakinan  Dapat mememaafkan kesalahan
orang lain
Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
 Mampu dan mau bekerja sama
dengan siapa pun yang
memiliki keberagaman latar
belakang, pandangan, dan
keyakinan
 Tidak memaksakan pendapat atau
keyakinan diri pada orang lain
 Kesediaan untuk belajar dari
(terbuka terhadap) keyakinan dan
gagasan orang lain agar dapat
memahami orang lain lebih baik
 Terbuka terhadap atau kesediaan
untuk menerima sesuatu yang baru
4. Gotong royong  Terlibat aktif dalam bekerja bakti
adalah bekerja bersama- membersihkan kelas atau sekolah
sama dengan orang lain  Kesediaan melakukan tugas sesuai
untuk mencapai tujuan kesepakatan
bersama dengan saling  Bersedia membantu orang lain
berbagi tugas dan tolong tanpa mengharap imbalan
menolong secara ikhlas  Aktif dalam kerja kelompok
 Memusatkan perhatian pada tujuan
kelompok
 Tidak mendahulukan kepentingan
pribadi
 Mencari jalan untuk mengatasi
perbedaan pendapat/pikiran antara
diri sendiri dengan orang lain
 Mendorong orang lain untuk
bekerja sama demi mencapai
tujuan bersama
5. Santun atau sopan 6. Menghormati orang yang lebih
adalah sikap baik dalam tua.
pergaulan baik dalam 7. Tidak berkata-kata kotor, kasar,
berbahasa maupun dan takabur.
bertingkah laku. Norma 8. Tidak meludah di
kesantunan bersifat relatif sembarang tempat.
artinya yang dianggap 9. Tidak menyela pembicaraan pada
baik/santun pada tempat waktu yang tidak tepat
dan waktu tertentu bisa 10. Mengucapkan terima kasih setelah
berbeda pada tempat dan menerima bantuan orang lain
waktu yang lain. 11. Bersikap 3S (salam, senyum, sapa)
12. Meminta ijin ketika akan
memasuki ruangan orang lain atau
menggunakan barang milik orang
lain
13. Memperlakukan orang lain
sebagaimana diri sendiri
ingin diperlakukan

74 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
5. Percaya diri  erpendapat atau melakukan kegiatan
adalah kondisi mental tanpa ragu-ragu.
atau psikologis  Mampu membuat keputusan dengan
seseorang yang memberi cepat
keyakinan kuat untuk  Tidak mudah putus asa
berbuat atau bertindak  Tidak canggung dalam bertindak
 Berani presentasi di depan kelas
 Berani berpendapat, bertanya, atau
menjawab pertanyaan

3. Lembar Observasi
Kelas : …….
Semester : ……..
Tahun Ajaran : ……..
Periode Pengamatan : Tanggal……s.d….
Sikap Rerata Skor

Keterangan
Percaya Diri

Nama
Jumlah
Tanggung

Toleransi

Nilai
Disiplin

Gotong
royong

Santun

No Peserta
jawab
Jujur

Didik

1
2
3
dst

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
LEMBAR PENILAIAN DIRI
SIKAP JUJUR
Nama Peserta Didik : ………………….
Kelas : ………………….
Materi Pokok : ………………….
Tanggal : ………………….
PETUNJUK
• Bacalah pernyataan yang ada di dalam kolom dengan teliti
• berilah tanda cek (√) sesuai dengan kondisi dan keadaan kalian sehari-hari

Keterangan :
• 4 = Selalu, apabila selalu melakukan sesuai pernyataan
• 3 = Sering, apabila sering melakukan sesuai pernyataan dan kadang-kadang tidak melakukan
• 2 = Kadang-kadang, apabila kadang-kadang melakukan dan sering tidak melakukan
• 1 = Tidak pernah, apabila tidak pernah melakukan
N Pernyataan 1 2 3 4
o
1 Saya tidak menyontek pada saat mengerjakan
ulangan
2 Saya menyalin karya orang lain dengan
menyebutkan sumbernya pada saat
mengerjakan tugas
3 Saya melaporkan kepada yang berwenang jika
menemukan barang
4 Saya berani mengakui kesalahan yang saya
lakukan
5 Saya mengerjakan soal ujian tanpa melihat
jawaban teman yang lain
6 Jumlah skor

JURNAL

76 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Nama :
Kelas :
Hari, Kejadian Keterangan
tanggal

2) Penilaian Pengetahuan
Merancang penilaian pengetahuan sebaiknya memperhatikan soal yang
dirancang, sebaiknya soal yang dirancang mengarah kepada soal berfikir tingkat
tinggi, dan sebaiknya pendidik mengetahui apa yang dimaksud dengan
keterampilan berfikir tingkat tinggi dan karakteristik instrument untuk mengukur
berfikir tingkat tinggi (HOTS). High Order Thinking Skill (HOTS) adalah
kemampuan berfikir kritis, logis, reflektif, metakognitif, dan kreatif, berfikir
tingkat tinggi merupakan kemampuan berfikir yang tidak sekedar mengingat
(recall), menyatakan kembali (restate), atau merujuk tanpa melakukan
pengolahan (recite), apa yang dimaksud berfikir? Dapat diartikan menemukan,
menganalisis, mencipta, merefleksi, berargumen. High Order Thinking Skill
(HOTS) menjadi empat kelompok yaitu pemecahan masalah, membuat
keputusan, berfikir kritis dan berfikir kreatif.
Berfikir kritis adalah berfikir yang memeriksa, menghubungkan, dan
mengevaluasi semua aspek situasi atau masalah: termasuk didalamnya
mengumpulkan, mengorganisir, mengingat, dan menganalisa informasi. Berfikir
kritis termasukkemampuan membaca dengan pemahaman dan mengidentifikasi
materi yang dibutuhkan dan tidak dibutuhkan.
Kemampuan menarik kesimpulan yang benar dari data yang diberikan
dan mampu menentukan ketidak konsistenan dan pertentangan dalam
sekelompok data merupakan bagian dari keterampilan berfikir kritis, dengan kata
lain berfikir kritis adalah analitis dan refleksif.
Berfikir kreatif yang sifatnya orisinil dan reflektif, hasil dari keterampilan
berfikir ini adalah sesuatu yang kompleks. Kegiatan yang dilakukan diantaranya

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
menyatukan ide, menciptakan ide baru, dan menentukan efektifitas. Berfikir
kreatif meliputi juga kemampuan menarik kesimpulan yang biasanya menelorkan
hasil akhir yang baru.
Merancang Penilaian Pengetahuan (KD dari KI-3) dilakukan dengan cara
mengukur penguasaan peserta didik yang mencakup dimensi pengetahuan
faktual, konseptual, prosedural dan metakognisi dalam berbagai tingkat proses
berfikir. Prosedur penilaian pengetahuan dimulai dari penyusunan perencanaan,
pengembangan instrument penilaian, pelaksanaan penilaian, pengolahan, dan
pelaporan, serta pemanfaatan hasil penilaian.
Hasil penilaian pencapaian pengetahuan dilaporkan dalam bentuk angka,
predikat, dan deskripsi. Angka menggunakan rentang nilai 0 sampai dengan 100.
Predikat disajikan dalam huruf A,B,C, dan D. rentang predikat (interval) ini
ditentukan oleh satuan pendidikan dengan mempertimbangkan KKM. Deskripsi
dibuat dengan menggunakan kalimat yang bersifat memotivasi dengan pilihan
kata/ frasa yang bernada positif. Teknik penilaian pengetahuan tes tertulis, lisan,
dan penugasan.

Pilihan Ganda, Benar-Salah,


Tes Tertulis Menjodohkan
Isian/ Melengkapi Uraian

Perintah, Kuis, dan Tanya


Penilaian Pengetahuan Tes Lisan
Jawab

Tugas yang dilakukan secara


Penugasan Individu atau kelompok disekolah, diluar rumah dan dirumah

Gambar 2. Skema Penilaian Pengetahuan.

a. Tes Tertulis

78 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Tes tertulis adalah tes yang soal dan jawabannya secara tertulis, antara
lain berupa pilihan ganda, isian, benar-salah, menjodohkan, dan uraian.
Instrumen tes tertulis dikembangkan dengan mengikuti langkah-langkah
berikut.
 Melakukan analisis KD
 Menyusun kisi-kisi soal sesuai dengan KD
 Menulis soal berdasarkan kisi-kisi dengan mengacu pada kaidah-kaidah
penulisan soal.
 Menyusun pedoman penskoran.
 Melakukan penskoran berdasarkan pedoman penskoran.
 Melakukan penskoran berdasarkan pedoman penskoran.
KISI-KISI TES TERTULIS
Nama Sekolah : ............................
Kelas/Semester : ............................
Tahun Pelajaran : ............................
Mata Pelajaran : ............................
Tabel 8. Kisi-kisi Tes Tertulis
No Kompetensi Dasar Materi Indikator Bentuk Soal Jumlah Soal
Soal
1
….
PEDOMAN PENSKORAN SOAL URAIAN
No Kunci Jawaban Skor
Soal
1
…..
Total Skor Maksimum

Nilai = Total Skor perolehanX 100


Total skor maksimum
b. Tes Lisan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Tes lisan berupa pertanyaan-pertanyaan, perintah, kuis yang diberikan
pendidik secara lisan dan peserta didik merespon pertanyaan tersebut
secara lisan.
Tes lisan bertujuan menumbuhkan sikap berani berpendapat, mengecek
penguasaan pengetahuan untuk perbaikan pembelajaran, percaya diri, dan
kemampuan berkomunikasi secara efektif.
Langkah-langkah pelaksanaan tes lisan sebagai berikut :
 Melakukan analisis KD
 Menyusun kisi-kisi soal sesuai dengan KD
 Membuat pertanyaan atau perintah
 Menyusun pedoman penilaian
 Memberikan tindak lanjut hasil tes lisan
Contoh Soal Penjas yang berbasis HOTS
Unsur Penulisan Soal
a. Identitas Soal

 Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olahraga dan


Kesehatan(PJOK)

 KompetensiKeahlian : Semua Kompetensi Keahlian

 Kelas : X (Sepuluh)

 Guru Mapel : ..........................................

 Kategory soal : HOTS

 Tanggal Tes : ...........................................


b. Butir Soal yang diajukan
Di bawah ini adalah contoh soal - soal yang HOTS dalam Penjas
Jawablah pertnyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat dan ringkas!

1. Sejak pertamakalinya sepak bola diperkenalkan, para pemain sepak


bola harus mampu melakukan beberapa gerakan teknik dasar
permainan sepak bola. Teknik dasar sepak bola tersebut ada 4
(empat). Salah satu teknik dasar adalah menendang (passing),

80 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
baik dengan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
menggunakan kaki bagian dalam, kaki bagian luar maupun kaki
bagian punggung (kura). Perintahnya adalah, jelaskan teknik
menendang dengan ketiga bagian tersebut!

2. Setiap olahraga resmi, baik level nasional maupun internasional,


pasti memiliki aturan-aturan baku mengenai peraturan, termasuk
sepak bola. Tugas Anda adalah, gambarkan lapangan sepak bola
lengkap dengan ukurannya yang sesuai dengan peraturan
internasional!

3. Sebutkan durasi pertandingan permainan sepak bola dan masa


jedanya!

4. Secara teknik gerakan, bola voli memiliki memiliki 4 (empat) teknik


dasar permainan. Keempat teknik tersebut harus dikuasai secara
mahir untuk mengukur tingkat professionalitasan seorang pemain
bola voli. Sebutkan, teknik – teknik dasar permainan bola voli !

5. Ukuran lapangan bola voli sudah ditetapkan secara baku oleh badan
voli Internasional. Ukuran tersebut secara hukum wajib digunakan
dalam acara-acara resmi pertandingan bola voli. Tugas Anda adalah
menggambarkan lapangan bola voli, lengkap dengan ukurannya!

6. Sebutkan jumlah point dalam satu set permainan bola voli!

7. Di dalam olahraga cabang atletik, terdapat satu cabang lompat, yaitu


lompat jauh. Lompat jauh diawali dengan sikap berlari, tahap
tolakan, sikap di udara sampai sikap mendarat. Uraikan cara
melakukan pendaratan yang benar dalam lompat jauh.

8. Gambarkan lapangan lompat jauh beserta ukurannya!

9. Kesehatan (fisik) merupakan salah satu anugrah yang diberikan


Alloh SWT kepada manusia. Untuk itu, sebagai bukti syukur kita
kepada- Nya, kita harus senantiasa menjaga bahkan meningkatkan
kualitas kesehatan kita. Dalam istilah penjas, tingkat atau kualitas
kesehatan disebut dengan istilah Physical Fitness. Untuk lebih

82 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
memahami hal tersebut, sebutkan definisi dari Physical Fitness yang
anda ketahui!

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
10. Selain memiliki definisi, Physical Fitness juga memiliki beberapa
jenis tes. Tuliskan jenis-jenis tes yang pernah Anda lakukan sebagai
upaya peningkatan kesehatan anda!

11. Salah satu jenis gaya dalam olahraga renang adalah gaya bebas. Gaya
bebas merupakan gaya renang yang paling tua yang ditemukan umat
manusia. Sama halnya dengan ketiga gaya lainnya, gaya bebas terdiri
dari tiga teknik dasar utama, yaitu teknik gerakan tangan, teknik
gerakan kaki dan cara mengambil nafas. Dari apa yang sudah
dipraktikan, uraikan cara melakukan teknik kayuhan tangan dalam
renang gaya bebas!

12. Dari hasil penilaian, terdapat siswa yang belum mampu melakukan
teknik pengambilan nafas selama melakukan renang gaya bebas. Jika
anda bisa melakukan teknik pengambilan nafas tersebut, soal ini
tidak usah di jawab. TETAPI, bagi Anda yang masih memiliki
kesulitan dalam teknik tersebut, uraikan kesulitan Anda alami!

13. Menurut UU RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika, definisi


Narkotika adalah Zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan
tanaman baik sintetis maupun semi sintetis yang dapat menyebabkan
penurunan atau perubahan kesadaran, hilangnya rasa, mengurangi
sampai menghilangkan rasa nyeri dan dapat menimbulkan
ketergantungan. Dari definisi tersebut, uraikan dampak negatif dari
penggunaan Narkotika bagi masa depanmu!

14. Berdasarkan definisi Narkotika, sebutkan 4 contoh Narkotika yang


ada di sekitar Anda yang anda ketahui.

c. Penugasan
Penugasan adalah pemberian tugas kepada peserta didik untuk mengukur
pengetahuan dan mamfasilitasi peserta didik memperoleh atau

84 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
meningkatkan pengetahuan. Tugas tersebut dapat dikerjakan secara
individual atau kelompok sesuai dengan karakteristik tugas. Tugas
tersebut dapat dilakukan di sekolah, di rumah, atau diluar sekolah.
1) Contoh Kisi-Kisi Penugasan
Nama Sekolah :…
Kelas/Semester : VII/Semester I
Tahun pelajaran : 2017/2018
Mata Pelajaran : PJOK
Teknik
No Kompetensi Dasar Materi Indikator
Penilaian
1. Memahami konsep latihan Kebugaran Siswa dapat Penugasan
peningkatan derajat jasmani menjelaskan
kebugaran jasmani yang cara
terkait dengan kesehatan mengukur
(daya tahan, kekuatan, kebugaran
komposisi tubuh, dan jasmani
kelenturan) dan pengukuran
hasilnya
2) Soal penugasan:
Diskripsikan prosedur pengukuran kekuatan otot yaitu sit up
dimulai dari sikap awal, sikap pelaksanaan dan sikap akhir dan
sertakan gambarnya!
3) Penilaian Keterampilan
Penilaian keterampilan (KD dari KI-4) dilakukan dengan teknik penilaian
kinerja, penilaian proyek, dan fortofolio. Penilaian keterampilan menggunakan
angka dengan rentang skor 0 sampai dengan 100, predikat, dan deskripsi.
a.Penilaian Kinerja
Penilaian kinerja/ praktek (performance assessment) adalah penilaian
yang menuntut peserta didik untuk mendemonstrasikan dan
mengaplikasikan pengetahuannya ke dalam berbagai macam konteks
sesuai dengan kriteria yang diinginkan. Pada penilaian kinerja,
penekanannya dapat dilakukan pada proses atau produk. Penilaian
kinerja yang menekankan pada produk disebut penilaian produk,
misal poster, praktik lompat jauh, dan merangkai gerakan senam.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
KISI-KISI PENILAIAN KINERJA
Nama Sekolah : ................................
Kelas/Semester : ................................
Tahun Pelajaran : ................................
Mata Pelajaran : ................................

No Kompetensi Dasar Materi Indikator Teknik


Penilaian
1
2
….

RUBRIK PENSKORAN PENILAIAN KINERJA


No Aspek Skor
yang 0 1 2 3 4
dinilai
1
…..
Jumlah
Skor Maksimum

b. Penilaian Proyek
Penilaian Proyek merupakan kegiatan penilaian terhadap suatu tugas
yang harus diselesaikan dalam periode/ waktu tertentu.
Tugas tersebut berupa rangkaian kegiatan mulai dari perencanaan,
pengumpulan data, pengolahan data, dan pelaporan. Pada penilaian
proyek ada 4 (empat) hal yang perlu dipertimbangkan, yaitu :
(a) Pengelolaan
Kemampuan peserta didik dalam memilih topik, mencari informasi,
mengelola waktu, pengumpulan data, dan penulisan yang dilakukan secara
kelompok.

86 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
(b) Relevansi
Kesesuaian tugas proyek dengan muatan pelajaran
(c) Keaslian
Proyek yang dilakukan peserta didik harus merupakan hasil karya sendiri
di bawah bimbingan pendidik.
(d) Inovasi dan Kreativitas
Proyek yang dilakukan peserta didik mengandung unsur-unsur kebaruan
atau sesuatu yang berbeda dari biasanya.

Contoh Instrumen Penilaian Projek


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olahraga dan
Kesehatan
Kompetensi Dasar : 3.2 Memahami konsep variasi dan
kombinasi keterampilan permainan
bola besar.
4.2 Mempraktikkan variasi dan kombinasi keterampilan.
Nama Proyek : Menemukan bentuk latihan variasi dan
kombinasi pada permainan bola
besar (sepakbola, bolavoli atau basket).
Alokasi Waktu : Satu Semester
Nama Peserta Didik :
Kelas : VIII/1
No Aspek Skor (1-4)
Perencanaan:
Persiapan
Rumusan Judul
Pelaksanaan
Sistematika Penulisan
Keakuratan Sumber Data/Informasi
Kuantitas Sumber Data
Analisis Data

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Penarikan Kesimpulan

Laporan Proyek
Performans
b. Presentasi / Penguasaan/Peragaan
Total Skor Max
Nilai = skor perolehan
Komentar Orang Tua Murid

c. Penilaian Portofolio
Portofolio merupakan kumpulan dokumen hasil penilaian,
penghargaan, dan karya peserta didik dalam bidang tertentu yang
mencerminkan perkembangan (reflektif-integratif) dalam kurun
waktu tertentu. Pada akhir periode portofolio tersebut dinilai oleh
pendidik bersama-sama dengan peserta didik dan selanjutnya
diserahkan kepada pendidik pada kelas berikutnya dan dilaporkan
kepada orangtua sebagai bukti autentik perkembangan peserta
didik.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dan dijadikan panduan dalam
penggunaan penilaian portofolio disekolah adalah sebagai berikut:
1. Karya asli peserta didik
2. Saling percaya antara pendidik dan peserta didik
3. Keserasian bersama antara pendidik dan peserta didik
4. Milik bersama antara peserta didik dan pendidik
5. Kepuasan pada diri peserta didik
6. Kesesuaian dengan kompetensi dalam kurikulum
7. Penilaian proses dan hasil
8. Penilaian yang tidak terpisahkan dari proses pembelajaran
9. bentuk portofolio

88 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
(a)File folder yang bias digunakan untuk menyimpan barbagai
hasil karya terkait dengan produk seni (gambar, kerajinan
tangan, dan sebagainya).
(b) Album berisi foto, video, audio, dll.
Contoh Instrumen Penilaian Portofolio
Kompetensi Dasar : 2 1 Memahami konsep variasi dan kombinasi
keteram pilan permainan
bola kecil
Alokasi Waktu : 1 Semester
Nama Peserta Didik :
Kelas : VIII/1

Jumlah
Karya peserta didik Skor Ketercapaian
No halaman Keterangan
(1-4) T BT
1 Membuat kliping
tentangperkembangan
sepakbola di Indonesia
2 Membuat kliping
tentangmenendang
bola
3 Membuat kliping
tentangmenahan bola
4 Membuat kliping
tentangmenggiring
bola
Total Skor Max
Nilai = Skor perolehan/Skor Max X 4
Komentar Orang Tua Murid :

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
d. Contoh dan Non contoh
Untuk dapat memahami keterkaitan antara penilaian dan evaluasi dapat di
contohkan sebagai berikut:
Contoh 1: Pak Budi Wakil Kepala Sekolah Dasar melakukan suvervisi
pembelajaran PJOK di SDN 102366 selama dua hari berturut- turut dan
hanya bias mencatat siswa yang berkesempatan melakukan partisipasi
selama proses pembelajaran yang diberikan oleh guru. Kemudian Pak
Budi menyimpulkan bahwa kesempatan yang diberikan oleh guru terlalu
sedikit. Contoh 2. Pak Sabaruddin seorang Kepala Sekolah SDN 102366
setelah menerima laporan dari pak Budi perihal pelaksanaan pembelajaran
PJOK yang dilakukan oleh guru selanjutnya memberikan saran “Tambah
dan Tingkatkan” agar pelaksanaan pembelajaran PJOK lebih baik dan
berkualitas.
Berdasarkan contoh 1 dan contoh 2 maka dapat dijelaskan bahawa contoh
1 disebut dengan penilaian dan contoh 2 disebut evaluasi.
e. Tugas Terstruktur/ Latihan
Untuk lebih memahami konsep tentang penilaian dan evaluasi tes dalam
pembelajaran PJOK anda lakukan penilaian keterampilan dribbling
sepakbola sesuai indicator penilaian berdasarkan hasil penilaian
tersebut maka hasilnya dievalauasi berdasarkan kriteria yang ada.
Untuk pendalaman materi tentang penilaian dan evaluasi dalam
pembelajaran PJOK saudara dapat melihat keterkaitan materi lainnya
pada:
1. https://www.youtube.com/watch?v=J8OLfI36_W8,
2.https://www.youtube.com/watch?v=FyxjYOuRBwg
3.https://www.youtube.com/watch?v=1x26lvAV9rU

C. PENUTUP

90 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
1. Rangkuman
Penilaian merupakan proses pemberian makna terhadap hasil pengukuran,
sehigga penilaian dapat digunakan sebagai alat ukur atau memantau pencapaian
hasil belajar, membantu pembelajaran dan sekaligus mengevaluasi program yang
telah dilakukan. Penilaian dapat diartikan sebagai suatu proses yang sistematis
untuk mengumpulkan, menganalisis dan menafsirkan informasi untuk
menentukan sejauhmana tingkat pencapaian terhadap tujuan-tujuan yang telah
ditetapkan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penilaian adalah proses
pengumpulan berbagai data yang bisa memberikan gambaran perkembangan
belajar siswa, menjelaskan dan menafsirkan hasil pengukuran (kuantifikasi suatu
objek, sifat, perlaku dan lain-lain), menggambarkan informasi tentang sejauh
mana tingkat pencapaian tujua yang ditetapkan.
Evaluasi adalah proses sistematis pengumpulan, analisis, dan interpretasi
informasi untuk menentukan sejauh mana siswa yang mencapai tujuan
instruksional. Evaluasi merupakan kegiatan atau upaya yang meliputi pengukuran
dan penilaian yang direncanakan untuk mendukung tercapainya tujuan. Untuk
selanjutnya hasil dari kegiatan atau upaya tersebut digunakan sebagai bahan
pengambilankeputusan atas objek yang dievaluasi. Dalam hal ini terkait
penelitian yang dilakukan evaluasi pembelajaran keterampilan adalah suatu
proses atau kegiatan untuk menentukan nilai, kriteria (judgment) atau tindakan
dalam proses dan hasil pembelajaran.
2. Soal Formatif
Untuk soal no 1 sampai dengan nomor 10 pilihan jawaban yang dianggap paling
tepat dari 5 pilihan jawaban
1. Dalam kegiatan pembelajaran, seorang guru harus menguasai beberapa
pengetahuan terkait dengan penilaian pendidikan, penilaian sendiri merupakan
faktor terpenting dalam pendidikan itu sendiri. Dari penjelasan tersebut apa
defenisi dari penilian itu sendiri.
a. Penialain adalah proses yang dilakukan struktur dan sistematis
terhadap hasil belajar siswa itu sendiri.
b. Penilaian adalah suatu proses pengumpulan informasi secara

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
menyeluruh yang dilakukan secara terus menerus untuk mengetahui

92 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
kemampuan atau keberhasilan siswa dalam pembelajaran dengan
menilai kinerja siswa baik kinerja secara individu maupun dalam
kegiatan kelompok
c. Penilaian merupakan suatu tindakan dalam pembelajaran.
d. Penilaian adalah taraf ukur keberhasilan siswa.
e. Merupakan proses pengumpulan data / informasi tentang individu
maupun obyek tertentu
2. Apa manfaat dari penilaian.
a. Untuk pemantauan kemajuan hasil belajar
b. Untuk perbaikan pembelajaran.
c. Memberikan umpan balik bagi peserta didik agar mengetahui
kekuatan dan kelemahannya dalam pencapaian kompetensi
d. Agar guru dapat mengoreksi pembelajarannya.
3. Menurut Stiggins dan Chappuis (2012) ada lima kunci sukses dalam
melakukan penilaian yang melibatkan siswa, salah satunya adalah “di
awal pertemuan, guru selalu mengingatkan tentang pentingnya kualitas
suatu karya” dari salah satu poin diatas yang bercetak tebal apa maksud
dari poin tersebut?
a. Seorang guru tidak sekedar mengingatkan dengan kata-kata,
tetapi dengan contoh nyata.
b. Guru menjadi katalisator dalam peningkatan karya siswa.
c. Guru membuka kreatifitas berfikir.
d. Guru harus memotivasi siswanya agar meningkatkan karya siswa.
e. Jawaban a.b.c.d semuanya benar.
4. Penilaian merujuk pada Peraturan Menteri Pendidikan dan kebudayaan
Republik Indonesia No. 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian, pada
pasal 3 yang berbunyi penilaian hasil belajar peserta didik pada
pendidikan dasar dan pendidikan menengah meliputi 3 (tiga) aspek
diantaranya
a. Penilaian pengetahuan, penilaian kemampuan dan penilaian belajar.
b. Penilaian kualitatif, penilaian kuantitatif dan penilaian deskriptif

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
c. Penilaian sikap, penilaian pengetahuan dan penilaian keterampilan.

94 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
d. Penilaian pengetahuan, penilaian belajar dan penilaian keterampilan.
e. Jawaban a.b.c.d semuanya benar.
5. Apa tujuan dari evaluasi bagi peserta didik.
a. Evaluasi bertujuan untuk mengukur kemajuan siswa.
b. Evaluasi bertujuan untuk memperoleh informasi atau data.
c. Evaluasi merupakan pengukuran.
d. Evaluasi merupakan proses penilaian.
e. Evaluasi bertujuan memberikan kesempatan belajar kepada siswa.
6. Evaluasi merupakan hal yang harus dilakukan oleh guru dalam setiap
pembelajaran yang dilakukan. Ada dua macam evaluasi pembelajaran
yang digunakan guru dalam satu semester yaitu.
a. Evaluasi dari guru dan evaluasi dari sekolah.
b. Evaluasi ujian harian dan evaluasi ujian akhir.
c. Evaluasi awal dan evaluasi pertangahan.
d. Evaluasi formatif dan evaluasi sumatif.
e. Evaluasi merupakan rangkaian kegiatana dalam proses pembelajaran.
7. Apa yang dimaksud dengan keterampilan berfikir tingkat tinggi dan
karakteristik instrument untuk mengukur berfikir tingkat tinggi (HOTS).
High Order Thinking Skill (HOTS) dapat di bagi menjadi empat
kelompok yaitu.
a. Pemecahan masalah, membuat keputusan, berfikir kritis dan berfikir
kreatif.
b. Observasi, menentukan masalah, berfikir kritis dan berani mengambil
tindakan.
c. Membuat keputusan yang baik, berani mengambil tindakan,
memikirkan tindakan yang akan di lakukan dan berkarya.
d. Menganalisis, mencoba memberikan tanggapan, berfikir realistis dan
berani memecahkan masalah.
e. Berfikir kreatif
8. Tes tertulis adalah tes yang soal dan jawabannya secara tertulis, antara
lain berupa pilihan ganda, isian, benar-salah, menjodohkan, dan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
uraian. Di

96 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
bawah ini adalah contoh langkah-langkah tes tertulis. Susunlah dan
urutkanlah tes tertulis berdasarkan langkah-langkah tes tertulis itu sendiri
yaitu?
(1). Menyusun pedoman penskoran,
(2). Melakukan penskoran berdasarkan pedoman penskoran
(3). Menulis soal berdasarkan kisi-kisi dengan mengacu pada kaidah-kaidah
penulisan soal,
(4). Melakukan analisis KD,
(5). Melakukan penskoran berdasarkan pedoman penskoran
(6). Menyusun kisi-kisi soal sesuai dengan KD.
a. 4,6,3,1,5,2 b. 2,3,5,6,1,4
c. 1,2,3,4,5,6 d. 2,3,5,1,4,6
e. 6,5,4,3,2,1
9. Tes lisan berupa pertanyaan-pertanyaan, perintah, kuis yang diberikan
pendidik (guru) secara lisan dan peserta didik merespon pertanyaan
tersebut secara lisan. Dari penjelasan di atas Tes lisan yang dilakukan
pendidik bertujuan untuk?
a. Agar siswa berani berbicara dan menumbuhkan rasa percaya diri.
b. Agar siswa mampu berkomunikasi dengan baik.
c. Menumbuhkan sikap berani dan percaya diri.
d. Agar menumbuhkan sikap berani berpendapat, mengecek penguasaan
pengetahuan untuk perbaikan pembelajaran, percaya diri, dan
kemampuan berkomunikasi secara efektif.
e. Semua siswa mendapatkan kesempatan untuk bertanya
10. High Order Thinking Skill (HOTS) adalah pembelajaran yang mengacu
pada soal berfikir tingkat tinggi. Pertanyaannya mengapa guru harus
mampu mengambangkan HOTS pada pembelajaran PJOK.
a. Karena High Order Thinking Skill (HOTS) adalah kemampuan
berfikir kritis, logis
b. Karena High Order Thinking Skill (HOTS) memiliki kemampuan
untuk berfikir

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
c. Karena High Order Thinking Skill (HOTS) adalah kemampuan
berfikir tingkat tinggi
d. Karena High Order Thinking Skill (HOTS) adalah kemampuan
berfikir menunjang kemampuan berfikir.
e. Karena High Order Thinking Skill (HOTS) adalah kemampuan
berfikir menunjang kemampuan berfikir nalar

DAFTAR PUSTAKA

1. Kokom Komalasari. 2013 Pembelajaran Kontekstual,.Bandung : PT Rafia


Adiatama.
2. Kunandar.2014.Penilaian Autentik (Penilaian Hasil Belajar Peserta Didik
berdasarkan Kurikulum. Jakarta : PT Grafindo Persada.
3. Kusaeri dan Suprananto.2012. Pengukuran dan Penilaian Pendidikan,
(Yogyakarta: Graha Ilmu .
4. Zaenal Arifin. 2009.Evaluasi Pembelajaran,Bandung: Remaja Rosdakarya
5. Nana Sudjana.1991.Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar, (Bandung:
PT Remaja Rosdakarya.
6. Ngalim Purwanto.2006.Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran,
(Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
7. Nurhasan. 2009. Penilaian Pembelajaran Penjas. Universitas Terbuka.
Jakarta
8. Permendikbud Nomor 66 Tahun 2013. Tentang Standar Penilaian
Pendidikan.
9. Suharsimi Arikunto dan Cepi Safruddin Abdul Jabar. 2004. Evaluasi
Program Pendidikan, Pedoman Teoritis Praktis bagi Praktisi Pendidikan,
(Jakarta: PT Bumi Aksara
10. Sukardi.2008 Evaluasi Pendidikan Prinsip & Operasionalnya,
(Yogyakarta: Bumi Aksara.
11. Yunus Abidin.2014Desain Sistem Pembelajaran Dalam Konteks
Kurikulum 2013, Bandung: PT Refika Aditama

98 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
2) Kunci Jawaban

1. B
2. C
3. A
4. C
5. B
6. D
7. A
8. A
9. D
10. A

KEGIATAN BELAJAR 3:

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
PROGRAM REMEDIAL DAN PENGAYAAN DALAM
PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI

A. PENDAHULUAN
Selamat datang di kelas PPG dalam jabatan pada Modul 6 KB 3: Program
Ramedial Dan Pengayaan Dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani. Kita
mengetahui bahwa salah satu kompetensi yang sangat esensial dalam
Pendidikan Jasmani , yaitu menguasai kompetensi dasar bidang tersebut.
Anda tentunya pernah melakukan ramedial dan pengayaan dalam pendidikan
jasmani, melakukan ramedial serta pengayaan terhadap hasil belajar siswa,
dan untuk memecahkan permasaalahan di kelas. Nah kalau pernah, aktivitas
ini membutuhkan ketelitian dan ketekunan yang optimal. Mari kita bersama
menyimak dan menggali lebih jauh tentang modul ini, khususnya tentang
ramedial dan pengayaan dalam pembelajaran jasmani yang tujuan akhirnya
memiliki bekal awal bagi kita semua untuk mempelajari modul ini.
1. Deskripsi Singkat
Setiap siswa berbeda dalam hal kemampuan belajar, standar akademik,
pembelajaran di kelas dan kinerja akademik, dan masing-masing memiliki
kemampuan belajar sendiri. Program remedial dalam pembelajaran pendidikan
jasmani memberikan dukungan belajar kepada siswa yang tertinggal jauh di
belakang rekan-rekan mereka dalam penguasaan keterampilan gerak di
sekolah. Pembelajaran remedial pada hakikatnya adalah pemberian bantuan
bagi peserta didik yang mengalami kesulitan atau kelambatan belajar.
Pemberian pembelajaran remedial meliputi dua langkah pokok, yaitu pertama
mendiagnosis kesulitan belajar, dan kedua memberikan perlakuan (treatment)
pembelajaran remedial. Dengan mengadaptasi kurikulum sekolah dan strategi
pengajaran, guru pendidikan jasmani dapat memberikan kegiatan belajar dan
pengalaman praktis kepada siswa sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan
mereka. Guru juga dapat merancang program pendidikan individual dengan
dukungan perbaikan intensif untuk membantu siswa mengkonsolidasikan
pengetahuan dasar mereka dalam mata pelajaran yang berbeda, menguasai

100 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
metode pembelajaran, memperkuat kepercayaan diri mereka dan
meningkatkan efektivitas pembelajaran.
Pembelajaran pengayaan merupakan pembelajaran tambahan dengan tujuan
untuk memberikan kesempatan pembelajaran baru bagi peserta didik yang
memiliki kelebihan sedemikain rupa sehingga mereka dapat mengoptimalkan
perkembangan minat, bakat, dan kecakapannya.Pembelajaran pengayaan
berupaya mengembangkan keterampilan berpikir, kreativitas, keterampilan
memecahkan masalah, eksperimentasi, inovasi, penemuan, keterampilan seni,
keterampilan gerak, dan sebagainya. Pembelajaran pengayaan memberikan
pelayanan kepada peserta didik yang memiliki kecerdasan lebih dengan
tantangan belajar yang lebih tinggi untuk membantu mereka mencapai
kapasitas optimal dalam belajarnya.
2. Relevansi
Hal yang utama yang Anda perlu ketahui bahwa kegiatan belajar 3 program
remedial dan pengayaan pendidikan jasmani pada ini memiliki relevansi
dengan materi pada kegiatan belajar sebelumnya. Penyajian materi yang
sistematis dan teratur membawa keterbacaan kegiatan belajar pada modul ini
menarik karena disertai dengan contoh-contoh aplikatif dengan tuntutan guru
Pendidikan jasmani dan olahraga yang berkompeten. Karateristik modul ini
menawarkan metode yang menarik karena disajikan dengan contoh yang
aplikatif sehingga mudah dilakukan oleh para guru PJOK dalam merancang dan
melaksanakan program remedial dan pengayaan siswa dalam belajar
pendidikan jasmani, serta melakukan evaluasi dan merancang tindak lanjut
berdasarkan hasil evaluasi.
3. Petunjuk belajar
Apa kabar Bapak/Ibu sekalian, semoga baik-baik saja dan tetap selalu dalam
lindungan Tuhan Yang Maha Esa. Pada hari ini saudara akan mempelajari
tentang tes dan pengukuran dalam pendidikan jasmani. Pada pembelajaran KB
ini saudara diharapkan dapat memahami tentang program remedial dan
pengayaan dalam pembelajaran pendidikan jasmani. Diharapkan para
Bapak/ibu dapat merancang program remedia dan pengayaan dalam

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
pembelajaran

102 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
pendidikan jasmani, melaksanakannya, mengevaluasi serta melakukan tindak
lanjut dari hasil evaluasi.
Untuk dapat memahami, melaksanakan dan mampu menginternalisasi seluruh
isi dalam modul ini, saudara diharapkan membaca modul ini secara seksama
dan menelaah informasi tambahan yang diberikan oleh fasilitator. Selain itu
melalui eksplorasi sumber-sumber lain, melakukan diskusi, serta upaya lain
yang relevan, saudara juga diharapkan dapat menggali lebih dalam informasi
yang diberikan dalam modul ini. Untuk lebih memahami pengetahuan dan
penguasaan keterampilan, saudara dianjurkan untuk membaca dengan cermat
dan berlatih mencoba berbagai keterampilan yang disajikan secara bertahap
sesuai dengan langkah, tahapan dan prosedur yang dirancang dalam modul ini.
Artinya, saudara diharapkan untuk mencoba berkali-kali dan kemudian
membandingkan keterampilan yang dikuasai dengan kriteria yang ada dalam
setiap pembahasan. Pada bagian lain dari modul saudara juga harus
mengerjakan berbagai tugas/ latihan/ studi kasus yang disajikan sebaik-baiknya.
Pengerjaan tugas/ latihan/ studi kasus didasarkan pada informasi yang ada pada
modul ini, dan kemudian diperkaya dengan informasi dari sumber-sumber
belajar lainnya.
Pada setiap akhir kegiatan pembelajaran, saudara harus mengerjakan evaluasi
(tes formatif) dan melakukan evaluasi akhir (tes akhir / sumatif) di akhir modul.
Dengan demikian saudara akan dapat mengetahui tingkat penguasaan materi
yang disajikan secara mandiri. Pada setiap akhir kegiatan pembelajaran
disajikan kunci jawaban dari evaluasi tersebut, akan tetapi saudara tidak
diperkenankanmelihat dan membacanya sebelum menyelesaikan soal evaluasi
yang disediakan.

B. INTI
1. Capaian Pembelajaran
Mampu mengevaluasi masukan, proses, dan hasil pembelajaran
pendidikan jasmani yang mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan
peserta didik dengan menerapkan asesmen otentik, serta memanfaatkan

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
hasil evaluasi untuk perbaikan kualitas pembelajaran.

104 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
2. Materi Pokok
Manfaat hasil evaluasi pembelajaran pendidikan jasmani berbasis
penilaian otentik, program remedial untuk perbaikan kualitas
pembelajaran, program pengayaan dalam pendidikan jasmani
3. Uraian Materi
Sebagai dasar penguatan pemahaman dan memilih lingkup materi yang
akan saudara pelajari maka dibagi dalam beberapa pokok materi. Adapun
pokok-pokok materi yang akan saudara pelajari sebagai berikut: (a)
Manfaat hasil evaluasi pembelajaran pendidika jasmani berbasis
asesement otentik, (b) Program remedial untuk perbaikan kualitas
pembelajaran, (c). Program pengayaan dalam pendidikan jasmani
A. Manfaat hasil evaluasi pembelajaran pendidikan jasmani berbasis
penilaian otentik
Pendidikan jasmani yang diajarkan di sekolah memiliki peranan
sangat penting, yaitu memberikan kesempatan kepada peserta didik
untuk terlibat langsung dalam berbagai pengalaman belajar melalui
aktivitas jasmani, olahraga dan kesehatan yang terpilih yang
dilakukan secara sistematis.
Evaluasi pada pendidikan jasmani memegang peran yang sangat
penting. Keberhasilan dan penyempurnaan atau peningkatan mutu
pendidikan (pengajaran) dapat terus dilakukan jika evaluasi dari
program yang telah dilaksanakan tepat sasaran, karena hasil evaluasi
akan menentukan arah kebijakan atau aspek mana atau faktor apa
yang akan ditingkatkan atau dihilangkan agar tujuan pembelajaran
tercapai. Tanpa evaluasi, guru tidak bisa mengetahui seberapa jauh
keberhasilan siswa, dan tanpa evaluasi pula guru tidak akan ada
perubahan menjadi lebih baik, maka dari itu secara umum evaluasi
adalah suatu proses sistemik untuk mengetahui tingkat keberhasilan
suatu program. Dasar dalam mengevaluasi adalah penilaian yang
dilakukan oleh guru dalam proses pembelajaran.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Peraturan Mendikbud No 104 tahun 2014 tentang penilaian hasil
belajar menyebutkan guru harus memiliki kompetensi dalam hal; (a)
merencanakan penilaian sesuai dengan kompetensi yang akan dicapai;
(b) mengembangkan dan melaksanakan penilaian sesuai dengan ruang
lingkup penilaian, teknik, dan instrumen sesuai dengan mata pelajaran
yang diampunya; dan (c) menentukan ketuntasan belajar meliputi
ketuntasan penguasaan substansi dan ketuntasan belajar dalam
konteks kurun waktu belajar

Gambar 1. Hubungan Evaluasi, Penilaian,Pengukuran dan Tes


Dari gambar diatas dapat dijelaskan evaluasi dapat dilakukan dengan
cara pengukuran dan tes. Evaluasi merupakan kegiatan yang selalu
dilakukan oleh setiap guru, mempunyai arti yang sangat besar bagi
keberhasilan dalam kegiatan pembelajaran guru dengan siswa
Dalam pembelajaran PJOK guru harus berusaha mengetahui hasil dari
proses pembelajaran yang dilakukan. Hasil yang dimaksud adalah
baik, tidak baik, bermanfaat, atau tidak bermanfaat. Pentingnya
diketahui hasil ini karena ia dapat menjadi salah satu patron bagi guru
untuk mengetahui sejauh mana proses pembelajaran yang dilakukan
dapat mengembangkan potensi peserta didik.
Dengan mengukur kita akan mendapatkan gambaran sesuatu yang
diukur secara kuantitatif (jumlah), misal mengukur hasil lompat jauh
si Budi 2 m, si Corry 1m, Amir 2,5 m. Selanjutnya guru

106 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
mengukur

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
kecepatan lari 50m si Budi 6 detik, Corry 7 detik, Amir 5 detik.
Angka- angka tersebut menunjukan data pengukuran yakni kuantitatif
atau angka-angka.
Guru pendidikan jasmani mungkin bertanya, "mengapa perlu
membuat penilaian gerakan lebih otentik?" Lagi pula, kita tidak
pernah menilai keterampilan gerakan siswa dengan memberikan
mereka tes pilihan benar dan salah atau pilihan ganda. Tapi, apa
yang kita lakukan? Jika kita mengevaluasi gerakan maka kita lakukan
adalah mengelola kelola tes keterampilan. Kategorikan anak-anak
untuk tingkat perkembangan mereka pada keterampilan dasar
menonton siswa bermain dalam permainan atau tampil di konser.
Bagaimana penilaian autententik dalam pendidikan jasmani ini? Mari
kita pertimbangkan satu per satu. Penilaian autentik (Authentic
Assessment) adalah pengukuran yang bermakna secara signifikan
atas hasil belajar peserta didik untuk ranah sikap, keterampilan, dan
pengetahuan. Penilaian autentik merupakan proses asesmen yang
melibatkan beberapa bentuk pengukuran kinerja yang mencerminkan
belajar peserta didik, prestasi, motivasi, dan sikap yang sesuai dengan
materi pembelajaran. Penilaian autentik bertujuan untuk mereplikasi
tugas dan standar kinerja yang biasanya ditemukan di dunia kerja,
dan telah ditemukan memiliki dampak positif pada pembelajaran,
otonomi, motivasi, pengaturan diri, dan metakognisi siswa.
Dalam praktiknya, masih banyak guru PJOK yang tidak atau kurang
memahami pemanfaatan hasil evaluasi, sehingga hasil evaluasi
formatif atau sumatif (misalnya) banyak dimanfaatkan hanya untuk
menentukan kenaikan kelas dan mengisi buku rapor. Manfaat dari
hasil evaluasi pembelajaran akan dijadikan sebagai tindak lanjut
berbagai pihak:
1). Bagi peserta didik yang memerlukan remedial
Remedial diberikan bagi siswa yang belum mencapai kriteria
ketuntasan minal dalam pembelelajaran PJOK. Guru PJOK

108 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
sebaiknya memberikan bantuan sesuai dengan gaya belajar peserta
didik agar kesulitan yang dihadapi tidak semakin menumpuk
sehingga membuat peserta didik menjadi frustasi. Guru harus
merancang kegiatan remedial dengan tatap muka, mengerjakan
tugas gerak yang belum dikuasai. Sebaiknya guru PJOK membuat
kesepakatan waktu dengan peserta didik untuk menuntaskan
indicator pembelajaran PJOK yang belum tuntas.
2). Bagi peserta didik yang memerlukan pengayaan
Pengayaan diberikan kepada peserta didik yang kemampuan
belajarnya lebih cepat dari peserta didik yang lain. Oleh karena
kecepatan belajar peserta didik berbeda, maka yang berprestasi
perlu juga mendapatkan perhatian agar dapat mengembangan
potensi dirinya secara optimal
3). Bagi guru
Guru PJOK dapat memanfaatkan hasil evaluasi untuk perbaikan
pembelajaran sehingga guru dapat mengambil keputusan terbaik
dan cepat untuk memberikan bantuan optimal kepada kelas dalam
mencapai kompetensi yang telah ditargetkan dalam kurikulum,
atau guru harus mengulang pelajaran dengan mengubah strategi
pembelajaran, dan memperbaiki program pembelajarannya.
4). Bagi Kepala Sekolah
Hasil penilaian dapat digunakan Kepala sekolah untuk menilai
kinerja guru dan tingkat keberhasilan sisw
1. Program remedial untuk perbaikan kualitas pembelajaran
Permendikbud No 22 tahun 2016 menegaskan setiap satuan pendidikan
melakukan perencanaan pembelajaran, pelaksanaan proses pembelajaran serta
penilaian proses pembelajaran untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas
ketercapaian kompetensi lulusan.
Lebih lanjut dalam Permendikbud No 22 tahun 2016 menegaskan proses
pembelajaran diselenggarakan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan,
menantang, memotivasi peserta didik untuk berpartisipasi aktif, serta

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian
sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis peserta
didik. Satuan pendidikan melakukan perencanaan pembelajaran, pelaksanaan
proses pembelajaran serta penilaian proses pembelajaran untuk meningkatkan
efisiensi dan efektivitas ketercapaian kompetensi lulusan.
Proses pembelajaran merupakan salah satu faktor yang paling penting. Jika
proses pembelajaran berjalan baik dengan didukung oleh faktor penentu
keberhasilan yang lainnya, akan menghasilkan peserta didik yang bermutu
yang dapat bersaing dalam era globalisasi.Untuk menentukan keberhasilan
dalam proses pembelajaran guru harus melakukan penilaian.
Penilaian dapat dijadikan acuan untuk melihat tingkat keberhasilan atau
efektivitas guru dalam pembelajaran. Guru memiliki peran dan kedudukan
yang cukup signifikan dalam proses penilaian, yakni orang yang mengetahui
hasil belajar peserta didik. Penilaian hasil belajar peserta didik merupakan
sesuatu yang sangat penting dalam kegiatan belajar mengajar. Maka dari itu
dengan penilaian hasil belajar dapat diketahui seberapa besar keberhasilan
Dan kegagalan peserta didik dalam menguasai kompetensi atau materi yang
telah diajarkan oleh guru.
Untuk mengoptimalkan proses dan hasil belajar guru PJOK sebaiknya
mengindentifikas faktor penyebab kegagalan dan pendukung keberhasilan.
Mengoptimalkan pembelajaran berarti melakukan berbagai upaya agar proses
pembelajaran dapat berlangsung secara optimal. Jika proses dan hasil
pembelajaran belum optimal maka guru PJOK mengatasinya dengan
melakukan remedial.
Peserta didik yang masuk ke dalam program remedial adalah peserta didik
yang belum tuntas belajar. Sebelum proses pembelajaran ditetpakan
ketuntasan mimimal untuk setiap materi. Peserta didik yang tidak mencapai
ketuntasan tersebut disebut belum tuntas belajar dan akan diberikan remedial.
Apabila terdapat peserta didik yang belum tuntas KKM, segera susun rencana
pelaksanaan kegiatan remedial teaching (pembelajaran remedial)

110 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Tujuan remedial adalah untuk membantu peserta didik dalam mengatasi
kesulitan belajar melalui perlakukan belajar. Hal ini bergantung kepada
tingkat kesulitan mata pelajaran dan tingkat kemampuan peserta didik.
Pada saat melakukan program remedial masih banyak ditemukan
permasalahan yang dihadapi oleh guru PJOK peserta didik yang belum tuntas
diminta untuk mengerjakan kembali soal maupun keterampilan gerak yang
sudah diujikan sebelumya, itu pun dilakukan pada jam kegiatan belajar
mengajar. Pembelajaran remedial pada hakikatnya adalah pemberian bantuan
bagi peserta didik yang mengalami kesulitan atau kelambatan belajar. Guru
sebaiknya mencari cara maupun strategi dalam pembelajaran apalagi terdapat
beberapa keterampilan gerak yang belum dikuasi oleh peserta didik.
Untuk dapat melaksanakan program remedial sesuai dengan tujuan yang
diharapkan dalam membantupeserta didik yang mengalami kesulitan dan
keterlambatan dalam belajar, maka selaku guru PJOK harus memahami isi
modul sehingga dapat mengimplemantasikannya dengan benar. Bentuk -
bentuk kesulitan belajar
1) Kesulitan belajar ringan biasanya dijumpai pada peserta didik yang
kurang perhatian saat mengikuti pembelajaran. Misalnya pada saat
proses pembelajaran peserta didik kurang fokus pada materi gerak yang
diajarkan oleh guru.
2) Kesulitan belajar sedang dijumpai pada peserta didik yang mengalami
gangguan belajar yang berasal dari luar diri peserta didik, misalnya
faktor keluarga, lingkungan tempat tinggal, pergaulan.
3) Kesulitan belajar berat dijumpai pada peserta didik yang mengalami
ketunaan pada diri mereka, misalnya tuna rungu, tuna netra¸tuna daksa,
dsb.
Untuk mengatasi kesulitan belajar ada dua pendekatan yang dapat digunakan.
Pertama, mencegah kesulitan belajar agar tidak menular kepada peserta didik
yang lain. Kedua, menyembuhkan peserta didik yang kesulitan belajar.
a. Prinsip Pembelajaran Remedial

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Pembelajaran remedial merupakan pemberian perlakuan khusus terhadap
peserta didik yang mengalami hambatan dalam kegiatan belajarnya.
Hambatan yang terjadi dapat berupa kurangnya pengetahuan dan
keterampilan prasyarat atau lambat dalam mencapai kompetensi.
Beberapa prinsip yang perlu diperhatikan dalam pembelajaran remedial
sesuai dengan sifatnya sebagai pelayanan khusus antaralain:
1) Adaptif
Setiap peserta didik memiliki keunikan sendiri-sendiri. Oleh karena itu
program pembelajaran remedial hendaknya memungkinkan peserta didik
untuk belajar sesuai dengan kecepatan, kesempatan, dan gaya belajar
masing-masing. Dengan kata lain, pembelajaran remedial harus
mengakomodasi perbedaan individual peserta didik.
2) Interaktif
Pembelajaran remedial hendaknya memungkinkan peserta didik untuk
secara intensif berinteraksi dengan pendidik dan sumber belajar yang
tersedia. Hal ini didasarkan atas pertimbangan bahwa kegiatan belajar
peserta didik yang bersifat perbaikan perlu selalu mendapatkan monitoring
dan pengawasan agar diketahui kemajuan belajarnya. Jika dijumpai adanya
peserta didik yang mengalami kesulitan segera diberikan bantuan.
3) Fleksibilitas dalam metode pembelajaran dan penilaian
Sejalan dengan sifat keunikan dan kesulitan belajar peserta didik yang
berbeda-beda, maka dalam pembelajaran remedial perlu digunakan
berbagai metode mengajar dan metode penilaian yang sesuai dengan
karakteristik peserta didik.
4) Pemberian umpan balik sesegera mungkin
Umpan balik berupa informasi yang diberikan kepada peserta didik
mengenai kemajuan belajarnya perlu diberikan sesegera mungkin. Umpan
balik dapat bersifat korektif maupun konfirmatif. Dengan sesegera
mungkin memberikan umpan balik dapat dihindari kekeliruan belajar yang
berlarut- larut yang dialami peserta didik.
5) Kesinambungan dan ketersediaan dalam pemberian Pelayanan

112 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Program pembelajaran reguler dengan pembelajaran remedial
merupakan satu kesatuan, dengan demikian program pembelajaran
reguler dengan remedial harus berkesinambungan dan programnya
selalu tersedia agar setiap saat peserta didik dapat mengaksesnya sesuai
dengan kesempatan masing-masing
Pembelajaran remedial dimulai dari indentifikasi kebutuhan peserta
didik. Dalam Panduan Pembelajaran Remedial Kurikulum 2013 teknik
yang digunakan guru dalam mendignosis kesulitan belajar yaitu .
Teknik yang dapat digunakan untuk mendiagnosis kesulitan belajar
antara lain: tes prasyarat (prasyarat pengetahuan, prasyaratketerampilan),
tesdiagnostik, wawancara, pengamatan, dsb.
 Tes prasyarat adalah tes yang digunakan untuk mengetahui apakah
prasyarat yang diperlukan untuk mencapai penguasaan kompetensi
tertentu terpenuhi atau belum. Prasyarat ini meliputi prasyarat
pengetahuan dan prasyarat keterampilan.
 Tes diagnostik digunakan untuk mengetahui kesulitan peserta didik
dalam menguasai kompetensi tertentu. Misalnya dalam mempelajari
operasi bilangan, apakah peserta didik mengalami kesulitan pada
kompetensi penambahan, pengurangan, pembagian, atau perkalian.
 Wawancara dilakukan dengan mengadakan interaksi lisan dengan
peserta didik untuk menggali lebih dalam mengenai kesulitan
belajar yang dijumpai peserta didik.
 Pengamatan (observasi) dilakukan dengan jalan melihat secara
cermat perilaku belajar peserta didik. Dari pengamatan tersebut
diharapkan dapat diketahui jenis maupun penyebab kesulitan belajar
peserta didik.
b. Bentuk Pelaksanaan Pembelajaran remedial
Setelah diketahui kesulitan belajar yang dihadapi peserta didik, langkah
berikutnya adalah memberikan perlakuan berupa pembelajaran remedial.
Bentuk-bentuk pelaksanaan pembelajaran remedial dalam Juknis
Pembelajaran remedial dan Pengayaan antara lain:

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
 Pemberian pembelajaran ulang dengan metode dan media yang
berbeda. Pembelajaran ulang dapat disampaikan dengan cara
penyederhanaan materi, variasi cara penyajian, penyederhanaan
tes/pertanyaan. Pembelajaran ulang dilakukan bilamana sebagian
besar atau semua peserta didik belum mencapai ketuntasan belajar
atau mengalami kesulitan belajar. Pendidik perlu memberikan
penjelasan kembali dengan menggunakan metode dan/atau media
yang lebih tepat.
 Pemberian bimbingan secara khusus, misalnya bimbingan perorangan.
Dalam hal pembelajaran klasikal peserta didik mengalami kesulitan,
perlu dipilih alternatif tindak lanjut berupa pemberian bimbingan
secara individual. Pemberian bimbingan perorangan merupakan
implikasi peran pendidik sebagai tutor. Sistem tutorial dilaksanakan
bilamana terdapat satu atau beberapa peserta didik yang belum
berhasil mencapai ketuntasan.
 Pemberian tugas-tugas latihan secara khusus. Dalam rangka
menerapkan prinsip pengulangan, tugas-tugas latihan perlu
diperbanyak agar peserta didik tidak mengalami kesulitan dalam
mengerjakan tes akhir. Peserta didik perlu diberi latihan intensif (drill)
untuk membantu menguasai kompetensi yang ditetapkan.
 Pemanfaatan tutor sebaya. Tutor sebaya adalah teman sekelas yang
memiliki kecepatan belajar lebih. Mereka perlu dimanfaatkan untuk
memberikan tutorial kepada rekannya yang mengalami kelambatan
belajar. Dengan teman sebaya diharapkan peserta didik yang
mengalami kesulitan belajar akan lebih terbuka dan akrab.
1) Cara yang dapat ditempuh
a) Pemberian bimbingan secara khusus dan perorangan bagi peserta
didik yang belum atau mengalami kesulitan dalam penguasaan
KD tertentu.

114 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
b) Pemberian tugas-tugas atau perlakuan (treatment) secara khusus,
yang sifatnya penyederhanaan dari pelaksanaan pembelajaran
regular.
c) Bentuk penyederhanaan itu dapat dilakukan guru antara lain
melalui:
 Penyederhanaan strategi pembelajaran untuk KD tertentu
 Penyederhanaan cara penyajian (misalnya: posisi kaki pada
saat mendribbling bola, sikap tubuh pada saat guling ke
depan dll.)
 Penyederhanaan soal/pertanyaan yang diberikan (misalnya:
bagaimana Gerakan tangan saat melakukan passing bawah
bolavoli.
2) Materi dan waktu pelaksanaan program remedial
a) Program remedial diberikan hanya pada KD atau indikator
yang belum tuntas.
b) Program remedial dilaksanakan setelah mengikuti
tes/ulangan KD tertentu atau sejumlah KD dalam satu
kesatuan
3) Teknik pelaksanaan penugasan/pembelajaran remedial
a) Penugasan individu diakhiri dengan tes (lisan/tertulis) bila
jumlah peserta didik yang mengikuti remedial maksimal
20%.
b) Penugasan kelompok diakhiri dengan tes individual
(lisan/tertulis) bila jumlah peserta didik yang mengikuti
remedi lebih dari 20% tetapi kurang dari 50%.
Pembelajaran ulang diakhiri dengan tes individual (tertulis)
bila jumlah peserta didik yang mengikuti remedi lebih dari
50 %.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Contoh program remedial
Sekolah : SMP Negeri ............
Kelas / Semester : VIII (Delapan) / Genap
Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani
Tes ke : 2
Tanggal Tes : 1 Maret 2019
Bentuk tes : tes kseterampilan Sepakbola
Rencana Ulangan Remedial : 8 Maret 2019
KKM : 70
Materi UH (KD/Indikator) : 4.1.Mempraktikkan variasi dan
kombinasi keterampilan berbagai
permainan bola besar dengan koordinasi
yang baik.
Indikator:
1. Melakukan variasi dan kombinasi prinsip dasar aktivitas permainan
mengumpan bola menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki
2. Melakukan variasi dan kombinasi prinsip dasar aktivitas permainan
menendang bola menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki
3. Melakukan variasi dan kombinasi prinsip dasar aktivitas permainan
menggiring bola menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki.
4. Melakukan variasi dan kombinasi prinsip dasar aktivitas permainan menahan
bola menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki
5. Melakukan variasi dan kombinasi prinsip dasar aktivitas permainan menyundul
, meahan bola (kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki), menggiring (kaki
bagian dalam, luar, dan punggung kaki)

N Nama Nilai Indikator Bentuk Tes yang harus Nilai ket


o Siswa Ulangan yang tidak Pelaksanaa dikerjakan dalam tes
dikuasai n remedial remed
Pembelajar ial
an remedial
1 Ben 65 2,3 Diberikan 1. Menendang bola Tuntas
ni Bimbingan menggunakan kaki 85
Khusus dan kaki bagian dalam,

116 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
tugas luar, dan punggung
Individu kaki
2. menggiring bola
menggunakan kaki
bagian dalam, luar,
dan punggung kaki
2 Niko 68 3 Diberikan menggiring bola 88 Tuntas
Tugas menggunakan kaki
khusus bagian dalam, luar,
dan punggung kaki
3 Dst

. Medan, 2019
Guru Mata Pelajaran

Satria Nugraha

Untuk lebih memahami program remedial dalam pendidikan jasmani silahkan


anda buka lingk :
https://www.websiteedukasi.com/2017/12/contoh-program-remedial-
penjaskes-k13.html https://www.youtube.com/watch?
v=_T6OHWS9h3o https://www.youtube.com/watch?
v=F7YsrzeAh6c
Serta mempelajari peraturan yang terkait dengan materi yaitu:
1. Panduan Pembelajaran Remedial Kurikulum 2013
2. Panduan Pembelajaran Tuntas, Remedial, dan Pengayaan yang
diterbitkan oleh Direktorat Pembinaan SMA Tahun 2008
3. Permendiknas 23 tahun 2007 tentang Standar Kompetensi Lulusan
4. Permendikbud No 104 tahun 2014 tentang penilaian hasil belajar
5. Permendikbud No 22 tahun 2016 tentang standar proses pendidikan
Dasar dan Menengah
2. Program pengayaan dalam pendidikan jasmani
Dalam pelaksanaan pembelajaran pendidikan jasmani berbasis kompetensi
dan pembelajaran tuntas, lazimnya guru mengadakan penilaian awal untuk
mengetahui kemampuan peserta didik terhadap kompetensi atau materi yang
akan dipelajari sebelum pembelajaran dimulai. Kemudian dilaksanakan
pembelajaran dengan menggunakan berbagai strategi seperti ceramah,
demonstrasi, pembelajaran kolaboratif/kooperatif, inkuiri, diskoveri, dsb.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Melengkapi strategi pembelajaran digunakan juga berbagai media seperti
media audio, video, dan audiovisual dalam berbagai format, mulai dari kaset
audio, slide, video, computer multimedia, dsb.
Di tengah pelaksanaan pembelajaran atau pada saat kegiatan pembelajaran
sedang berlangsung, diadakan penilaian proses dengan menggunakan
berbagai teknik dan instrumen dengan tujuan untuk mengetahui kemajuan
belajar serta seberapa penguasaan peserta didik terhadap kompetensi yang
telah atau sedang dipelajari. Penilaian proses juga digunakan untuk
memperbaiki proses pembelajaran bila dijumpai hambatan-hambatan.
Pada akhir program pembelajaran, diadakan penilaian yang lebih formal
berupa ulangan harian. Ulangan harian dimaksudkan untuk menentukan
tingkat pencapaian belajar, apakah seorang peserta didik gagal atau berhasil
mencapai tingkat penguasaan kompetensi tertentu. Penilaian akhir program
ini dimaksudkan untuk menjawab pertanyaan apakah peserta didik telah
mencapai kompetensi (tingkat penguasaan) minimal atau ketuntasan belajar
seperti yang telah dirumuskan pada saat pembelajaran direncanakan.
Jika ada peserta didik yang lebih mudah dan cepat mencapai penguasaan
kompetensi minimal yang ditetapkan, maka sekolah perlu memberikan
perlakuan khusus berupa program pembelajaran pengayaan. Pembelajaran
pengayaan merupakan pembelajaran tambahan dengan tujuan untuk
memberikan kesempatan pembelajaran baru bagi peserta didik yang memiliki
kelebihan sedemikain rupa sehingga mereka dapat mengoptimalkan
perkembangan minat, bakat, dan kecakapannya. Pembelajaran pengayaan
berupaya mengembangkan keterampilan berpikir, kreativitas, keterampilan
memecahkan masalah, eksperimentasi, inovasi, penemuan, keterampilan seni,
keterampilan gerak, dan sebagainya. Pembelajaran pengayaan memberikan
pelayanan kepada peserta didik yang memiliki kecerdasan lebih dengan
tantangan belajar yang lebih tinggi untuk membantu mereka mencapai
kapasitas optimal dalam belajarnya.
a. Jenis Program Pengayaan
1) Kegiatan eksploratori

118 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Kegiatan eksploratori adalah jenis pembelajaran pengayaan yang
bersifat umum yang dirancang untuk disajikan kepada peserta didik.
Sajian dimaksud berupa peristiwa sejarah, buku, tokoh masyarakat,
dsb, yang secara regular tidak tercakup dalam kurikulum.
2).Kegiatan proses
Keterampilan proses adalah jenis pembelajaran pengayaan yang
diperlukan oleh peserta didik agar berhasil dalam melakukan
pendalaman dan investigasi terhadap topik yang diminati dalam
bentuk pembelajaran mandiri.
3) Pemecahan masalah
Pemecahan masalah adalah jenis pembelajaran yang diberikan kepada
peserta didik yang memiliki kemampuan belajar lebih tinggi berupa
pemecahan masalah nyata dengan menggunakan pendekatan
pemecahan masalah atau pendekatan investigatif/ penelitian ilmiah.
Pemecahan masalah ditandai dengan:
 Identifikasi bidang permasalahan yang akan dikerjakan;
 Penentuan fokus masalah/problem yang akan dipecahkan;
 Penggunaan berbagai sumber;
 Pengumpulan data menggunakan teknik yang relevan;
 Analisis data;
 penyimpulan hasil investigasi.
4).Pelaksanaan Pembelajaran
Pengayaan
Agar pemberian pengayaan tepat sasaran maka perlu ditempuh
langkah-langkah sistematis, yaitu pertama mengidentifikasi kelebihan
kemampuan belajar peserta didik, dan kedua memberikan perlakuan
(treatment) pembelajaran pengayaan.
Bentuk-bentuk Pelaksanaan Pembelajaran Pengayaan adalah:
 Belajar mandiri, berarti siswa akan belajar sendiri tentang suatu
materi.
 Belajar kelompok, berarti siswa berkelompok dan diberikan materi

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
yang sama untuk dipelajari pada waktu yang sama

120 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
 Pembelajaran berbasis tema, berarti siswa mempelajari hubungan
antar berbagai materi atau disiplin ilmu yang telah dipadukan
dalam sebuah tema sesuai kurikulum.
 Pemadatan kurikulum, berarti siswa mempelajari materi atau
kompetensi yang belum diketahuinya.

Maka dapat disimpulkan apapun kegiatan yang dipilih guru, hendaknya


kegiatan pengayaanmenyenangkan dan mengembangkan kemampuan
kognitif tinggi sehingga mendorong siswa untuk mengerjakan tugas yang
diberikan.
Untuk memperdalam pemahaman Bapak dan Ibu guru tentang program
pengayaan silahkan dipelajari dan dipahami melalui link:
https://www.membumikanpendidikan.com/2014/10/pengertian-dan-jenis-jenis-
program.html.

b. Forum Diskusi:
Untuk lebih memahami Program Remedial dan Pengayaan Dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani silahkan diskusikan:
Pertanyaan
1. Apakah pembelajaran remedial diberikan pada setiap akhir ulangan
harian, mingguan, akhir bulan, tengah semester, atau akhir semester.
Ataukah pembelajaran remedial itu diberikan setelah peserta didik
mempelajari KI atau KD tertentu?.
2. Sekolah tertentu, khususnya yang memiliki peserta didik lebih cepat
dalam belajar dibanding sekolah-sekolah pada umumnya, dapat
menaikkan tuntutan kompetensi melebihi standar isi. Misalnya sekolah-
sekolah yang menginginkan memiliki keunggulan khusus. Siapa yang
terlibat dalam program pengayaan?

C. PENUTUP
1. Rangkuman

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Peserta didik memiliki kemampuan dan karakteristik yang berbeda,
dengan demikian permsaalahan yang dihadapi berbeda pula. Dalam
proses pembelajaran guru pendidikan jasmani harus peka terhadap
kesulitan yang dihadapai oleh peserta didik. Dalam rangka pelaksanaan
pembelajaran berbasi kompetensi dan pembelajaran tuntas, peserta didik
yang gagal mencapai tingkat pencapaian komtetensi yang telah ditentukan
perlu diberikan pembelajaran remedial.
Sebelum memberikan pembelajaran remedial, terlebih dahulu pendidik
melaksanakan diagnosis kesuslitan belajar peserta didik. Setelah kesulitan
belajar peserta didik diketahui peserta diberikan pembelajaran remedial.
Untuk mengetahui tingkat penguasaan peserta didik setelah dilakukan
proses pembelajaran remedial dilakukan tes ulang.
Sebagai bagian integral dari kegiatan pembelajaran, kegiatan pengayaan
tidak lepas kaitannya dengan penilaian. Penilaian hasil belajar kegiatan
pengayaan, tentu tidak sama dengan kegiatan pembelajaran biasa, tetapi
cukup dalam bentuk portofolio, dan harus dihargai sebagai nilai tambah
(lebih) dari peserta didik yang normal.
2. Tes Formatif
Petunjuk tes:
Untuk soal no 1 sampai dengan nomor 10 pilihan jawaban yang dianggap
paling tepat dari 5 pilihan jawaban;
1. Evaluasi pembelajaran sebaiknya dimanfaatkan untuk berbagai
kepentingan
a. Hasilnya akan baik dan bermanfaat apabila merefleksi atas apa
yang terjadi sebagai dasar untuk memperbaiki langkah evaluasi
berikutnya tindak lanjut dari proses
b. Cara-cara yang spesifik sehingga pekerjaan peserta didik dapat
ditingkatkan
c. focus pada tugas-tugas yang disesuikan dengan tujuan
pembelajaran dan bukan membandingkan dengan anak yang
lain.

100 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
d. Peserta didik perlu diberikan kesempatan meningkatkan kualitas
pekerjaan mereka
2. Evaluasi pendidikan dan pengajaran adalah proses kegiatan untuk
mendapatkan informasi data mengenai hasil belajar mengajar yang
dialami siswa dan mengolah atau mengolah atau menafsirkannya
menjadi nilai berupa data kualitatif atau kuantitatif sesuai dengan
standar tertentu
a. Evaluasi yang ditujukan untuk menelaah kelemahan-kelemahan
siswa beserta faktor-faktor penyebabnya
b. suatu sistem yang bertujuan untuk membantu proses belajar siswa,
yang berisi serangkaian peristiwa yang dirancang, disusun
sedemikian rupa untuk mempengaruhi dan mendukung terjadinya
proses belajar siswa yang bersifat internal
c. Evaluasi yang dilakukan oleh pendidik ini dapat berupa evaluasi
hasil belajar dan evaluasi pembelajaran.
d. penilaian yang bersifat menyeluruh tersebut meliputi pengetahuan,
sikap, keterampilan dan kemampuan terhadap nilai yang berlaku di
masyarakat.
e. Setiap hasil yang dicapai oleh murid harus mendapatkan nilai yang
sesuai dengan prestasinya, hal ini sebagai penghargaan pada prestasi
yang telah dicapai dengan baik
3. Kegiatan evaluasi dilaksanakan secara terus menerus. Evaluasi tidak
hanya dilakukan seklai setahun atau semester, tetapi dilakukan secar
berkelanjutan mulai dari proses pembelajaran dengan memperhatikan
peserta didik hingga ia tamat dari institusi tersebut; . . . .
a. Prinsip berkesinambungan
b. Prinsip menyeluruh
c. Prinsip objektifitas
d. Prinsip validitas
e. Prinsip reliabilitas

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
4. Dasar rancangan program remedial bagi peserta didik yang capain
prestasinya dalam penguasaan teknik gerak di bawah ketuntasan belajar
(KKM)....
a. proses pengajaran remedial pada dasarnya adalah proses belajar
mengajar biasa
b. tujuan pengajaran remedial adaslah sama dengan tes diagnostic
c. sasaran terpenting pengajaran remedial adalah peningkatan
keterampilan gerak siswa
d. strategi yang dipilih hanya berbentuk tes ulang
e. melatih siswa membuat keputusan yang diambil berdasarkan
informasi yang tepat
5. alah satu prinsip merancang program remedial bagi peserta didik tampak
dalam kegiatan guru
a. membuat rancangan pembelajaran khusus untuk siswa peserta
remedial
b. menggunakan rancangan pembelajaran yang telah dibuat dengan
memperhatikan hasil temuan analisis evaluasi belajar siswa
c. menggunakan rancangan pembelajaran yang baru yang berbeda
sama sekali dengan rancangan yang ada saat olahraga
d. merencanakan tes ulang saja tanpa ada pengulangan penjelasan
materi
e. Merencanakan kegiatan secara terus menerus
6. Upaya guru menggunakan hasil analisis untuk menentukan ketuntasan
belajar antara lain sebagai berikut.
a. menentukan kritera keberhasilan belajar
b. mengklasifikasi siswa berdasarkan hasil capaian belajarnya
c. mencari letak kelemahan secara umum dilihat dari kritera
keberhasilan yang diharapkan
d. merencanakan pengerjaan remedial
e. merencanakan pengayaan.

102 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
7. Salah satu upaya guru PJOK dalam melaksanakan langkah-langkah
perbaikan pembelajaran yang telah dirancang melalui penelitian tindakan
kelas antara lain
a. Guru melakukan intropeksi terhadap kelemahan yang ada dari aspek
guru
b. Guru meyakini ada masalah dalam pembelajaran selama ini yang
memerlukan peningkatan
c. Guru mengevaluasi kembali rancangan mengatasi kelemahan yang
ada
d. Guru merancang upaya latihan mengerjakan soal-soal untuk
persiapan Ujian
e. Guru melakukan umpan balik kepada siswa.
8. Upaya merancang pengayaan bagi peserta didik yang mencapai
ketuntasan dalam teknik shooting bola basket
a. memberikan tambahan materi berupa sumber ajar shooting bola
basket dari pengarang yang berbeda
b. memberikan tes tambahan shooting bola basket dengan tingkat
kesukaran yang lebih tinggi.
c. memberikan tambahan sumber materi variasi shooting bola basket
yang lebih mendalam dan tingkat variasi yang tinggi berikut
instrumen tesnya yang sesuai.
d. diberikan materi bahan ajar shooting bola basket yang lebih tinggi
tingkatannya dan pengerjaan latihan yang memiliki kesulitan tinggi.
e. Memberikan tes shooting bola basket untuk siswa
9. Berdasarkan data hasil evaluasi pembelajaran diperoleh hasil sebagai
berikut. Dari 32 siswa yang mengikuti ulangan harian passing bawah
bolavoli dinyatakan belum tuntas sejumlah 15 untuk passing bawah
sehingga mengikuti program remedial. Bentuk perlakuan pembelajaran
remedial berdasarkan data tersebut adalah
a. memberikan pembelajaran ulang dengan metode dan media yang
berbeda.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
b. bimbingan secara khusus
c. tutor sebaya
d. penugasan secara kelompok
e. latihan mandiri
10. Pembelajaran pengayaan memberikan pelayanan kepada peserta didik yang
memiliki kecerdasan lebih dengan tantangan belajar yang lebih tinggi untuk
membantu mereka mencapai kapasitas optimal dalam belajarnya.
Pembelajaran pengayaan yang berupa program yang bersifat umum yang
dirancang untuk disajikan kepada peserta didik. Dalam pembelajaran PJOK
guru memberikan sajian tentang perkembangan prestasi olahraga di kawasan
Asia
a. Kegiatan eksploratori
b. Keterampilan proses
c.Pemecahan masalah
d.Kegiatan investigative
e.kegiatan eksplanasi

Kunci Jawaban :
1. A
2. B
3. A
4. C
5. A
6.D
7. C
8. C
9.D
10. A

DAFTAR PUSTAKA
1. Arikunto, S. 2002. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara

104 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
2. Panduan Pembelajaran Remedial Kurikulum 2013.
3. Permendiknas 23 tahun 2007 tentang Standar Kompetensi Lulusan.
4. Permendikbud No 104 tahun 2014 tentang penilaian hasil belajar
5. Permendikbud No 22 tahun 2016 tentang standar proses pendidikan Dasar dan
Menengah

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
KEGIATAN BELAJAR 4:

PERENCANAAN, PELAKSANAAN PELAPORAN PENELITIAN


TINDAKAN KELAS (PTK) DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN
JASMANI DAN PENYUSUNAN ARTIKEL ILMIAH

A. PENDAHULUAN
Selamat datang di kelas PPG dalam jabatan pada Modul 6 KB 4:
Perencanaan, Pelaksanaan Pelaporan Penelitian Tindakan Kelas (PTK)
Dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Dan Penyusunan Artikel Ilmiah.
Kita mengetahui bahwa salah satu kompetensi yang sangat esensial dalam
Pendidikan Jasmani, yaitu menguasai kompetensi dasar bidang tersebut.
Anda tentunya pernah melakukan penilaian dan evaluasi kebugaran jasmani,
melakukan penilaian autentik serta mengevaluasi hasil belajar siswa, dan
untuk memecahkan permasaalahan di kelas dengan sekaligus melakukan
penelitian tindakan kelas. Nah kalau pernah, aktivitas ini membutuhkan
ketelitian dan ketekunan yang optimal. Mari kita bersama menyimak dan
menggali lebih jauh tentang modul ini, khususnya tentang peneltian tindakan
kelas dan video yang tujuan akhirnya memiliki bekal awal bagi kita semua
untuk mempelajari modul ini.
1. Deskripsi Singkat
Pada pembelajaran Pendidikan jasmani, guru harus berusaha mengetahui hasil
dari proses pembelajaran yang dilakukan. Hasil yang dimaksud adalah baik atau
tidak baik, bermanfaat, atau tidak bermanfaat. Apabila pembelajaran yang

106 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
dilakukannya

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
mencapai hasil yang baik, guru tentu dapat dikatakan berhasil dalam proses
pembelajaran dan demikian sebaliknya. Guru Pendidikan jasmani sebaiknya
melakukan Penelitian Tindakan kelas untuk melihat ketercapaian kompetensi
siswa. Hal ini bertujuan untuk mengevaluasi pembelajaran yang sudah dilakukan.
Penelitian Tindakan Kelas dalam bidang pendidikan erat kaitannya dengan
pembelajaran. Hal ini dikarenakan salah satu cara yang sering dipakai untuk
melihat keberhasilan proses pembelajaran yang dilakukan oleh guru dan
pencapaian kompetensi oleh siswa adalah dengan merancang serta melaksanakan
PTK didalam proses pembelajaran. Setelah PTK dilakukan baru dapat
memberikan informasi tentang perbaikan-perbaikan dalam proses pembelajaran,
baik perbaikan model pembelajaran, materi ajar, penilaian pembelajaran sampai
kepada media pembelajaran, semua ini harus dimulai dari analisis kebutuhan baru
merujuk pada perencanaan.
Penelitian Tindakan Kelas dalam pembelajaran Pendidikan jasmani adalah suatu
proses untuk memperbaiki kegiatan proses pembelajaran. Untuk melakukan
Penelitian Tindakan Kelas tentu dibutuhkan Mengkaji hasil belajar siswa dengan
mengingat kembali proses belajar, melihat catatan harian yang dibuat pada akhir
pelajaran, bertanya kepada siswa atau kepada teman sejawat, dapat berkolaborasi
/ bekerja sama dengan teman sejawat, baik dari sekolahyang sama maupun dari
sekolah yang berbeda, dapat berkolaborasi dengan dosen dari Lembaga Pendidik
Tenaga Kependidikanuntuk menguji masalah yang layak diatasi.
Karya ilmiah/ artikel merupakan sebuah tulisan yang berisi suatu permasalahan
yang ditulis dan diungkapkan dengan metode-metode ilmiah yang sesuai dengan
kaidah penulisan karya tulis ilmiah tertentu. karya tulis ilmiah berisi data dan
fakta maupun hasil penelitian seseorang yang ditulis secara runut dan sistematis.
Karya tulis ilmiah disusun harus berdasarkan fakta, bersifat objektif, tidak
bersifat emosional dan personal, dan tersusun secara sistematis dan logis.
2. Relevansi
Hal yang utama yang Anda perlu ketahui bahwa kegiatan belajar dari modul ini
memiliki relevansi dengan materi pada kegiatan belajar selanjutnya. Agar anda
mampu melakukan Penelitian Tindakan Kelas dalam proses pembelajaran

108 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
pendidikan jasmani. Substansi meliputi perencanaan, pelaksanaan, menyusun
laporan dan menyusun artikel ilmiah sebagai bentuk desiminasi hasil PTK. Selain
itu diharapkan juga dapat dimanfaatkan oleh guru Pendidikan Jasmani Olahraga
dan Kesehatan sebagai bahan bacaan guna menambah wawasan tentang cara
melakukan Penelitian Tindakan Kelas untuk mata pelajaran pendidikan jasmani
olahraga dan kesehatan.informasi yang disajikan dalam buku ini dapat
bermanfaat bagi pembaca, terutama bagi guru pendidikan jasmani olahraga dan
kesehatan dalam melakukan Penelitian Tindakan Kelas dan Artikel Ilmiah.

3. Petunjuk Belajar
Untuk membantu Anda dalam menguasai kemampuan di atas, materi dalam
Kegiatan belajar 4 dalam modul ini membahas materi sebagai berikut:
Menganalis bentuk Penelitian Tindakan Kelas dan Artikel Ilmiah dalam
pembelajaran pendidikan jasmani.
Agar anda berhasil dengan baik dalam mempelajari kegiatan belajar 4 dalam
modul ini, maka ikuti beberapa petunjuk berikut ini:
1. Bacalah dengan cermat bagian pendahuluan dari pada KB 4 ini agar anda
mengetahui dan memahami apa, mengapa dan bagaimana cara
mempelajarinya.
2. Secara umum aktivitas belajar individual meliputi: (1) membaca materi
pelatihan, (2) menyelesaikan tugas/latihan.
3. Sedangkan aktivitas belajar secara kelompok meliputi: (1) mendiskusikan
materi pelatihan, (2) bertukar pengalaman (sharing) dalam menyelesaikan
tugas/latihan pada Lembar Kerja
4. Kegiatan belajar dilengkapi dengan uji kepahaman dan uji kompetensi. Uji
kepahaman dan uji kompetensi menjadi alat ukur tingkat penguasaan Anda
setelah mempelajari materi dalam KB 4 ini. Jika Anda belum menguasai 75%
dari setiap kegiatan, maka Anda dapat mengulangi untuk mempelajari materi
yang tersedia dalam modul ini. Apabila Anda masih mengalami kesulitan
memahami materi yang ada dalam modul ini, silahkan diskusikan dengan
teman atau instruktur.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
B. INTI
1. Capaian Pembelajaran
Setelah mempelajari kegiatan pembelajaran 4 pada modul ini, diharapkan
anda menguasai konsep Penelitian Tindakan Kelas dan Artikel Ilmiah, serta
aplikasinya dalam pembelajaran pendidikan jasmani

2. Pokok Materi
- Pengertian Penelitian Tindakan Kelas
- Menyusun artikel sebagai bentuk Desiminasi hasil PTK
3. Uraian Materi
A. Konsep Penelitian Tindakan Kelas dan Artikel Ilmiah dalam Pembelajaran
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan

1). Pengertian Penelitian Tindakan Kelas

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) berkait erat dengan persoalan praktik


pembelajaran sehari-hari yang dihadapi oleh guru. Penelitian Tindakan Kelas
(PTK) penelitian yang dilakukan oleh guru di dalam kelasnya sendiri melalui
refleksi diri, dengan tujuan untuk memperbaiki kenerjanya sebagai guru,
sehingga diharapatkan tujuan Penelitian Tindakan Kelas dapat meningkatkan
hasil belajar siswa, atau peserta didik (I.G.A.K Wardani, 2007). PTK berupaya
meningkatkan dan mengembangkan profesionalisme guru dalam menunaikan
tugasnya. Dalam literatur berbahasa Inggris, PTK dikenal dengan istilah
clasroom action research, yang disingkat CAR. PTK atau CAR menjadi
perhatian para ahli pendidikan dunia, seiring dengan perubahan pola pandang
masyarakat terhadap tugas pendidik sebagai profesi yang tidak lagi inferior Para
praktisi pendidikan dunia berupaya memposisikan pekerjaan guru sebagai profesi
yang sejajar dengan profesi-profesi yang lainnya. Kalau dulu guru dianggap
sebagai semiprofesi, saat ini pekerjaan guru sedang digiring untuk menjadi
profesi yang seutuhnya. Classroom action research (CAR) adalah action research
yang dilaksanakan oleh guru di dalam kelas. Action research pada hakikatnya

110 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
merupakan rangkaian “riset tindakan-riset-

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
tindakan- …”, yang dilakukan secara siklik, dalam rangka memecahkan masalah,
sampai masalah itu terpecahkan. Ada beberapa jenis action research, dua di
antaranya adalah individual action research dan collaborative action research
(CAR). Jadi CAR bisa berarti dua hal, yaitu classroom action research dan
collaborative action research; dua-duanya merujuk pada hal yang sama.
Action research termasuk penelitian kualitatif walaupun data yang dikumpulkan
bisa saja bersifat kuantitatif. Action research berbeda dengan penelitian formal,
yang bertujuan untuk menguji hipotesis dan membangun teori yang bersifat
umum (general). Action research lebih bertujuan untuk memperbaiki kinerja,
sifatnya kontekstual dan hasilnya tidak untuk digeneralisasi. Namun demikian
hasil action research dapat saja diterapkan oleh orang lain yang mempunyai latar
yang mirip dengan yang dimliki peneliti.
Perbedaan antara penelitian formal dengan classroom action research disajikan
dalam tabel berikut.
Tabel 1. Perbedaan antara Penelitian Formal dengan Classroom Action
Research
Penelitian Formal Classroom Action Research
Dilakukan oleh orang lain Dilakukan oleh guru/dosen
Kerepresentatifan sampel tidak
Sampel harus representatif
diperhatikan
Instrumen yang valid dan reliabel
Instrumen harus valid dan reliabel
tidak diperhatikan
Menuntut penggunaan analisis dak diperlukan analisis statistik
statistik yang rumit
Tidak selalu menggunakan
Mempersyaratkan hipotesis hipotesis
Memperbaiki praktik
Mengembangkan teori
pembelajaran secara langsung

Selain alasan di atas, PTK diperhatikan oleh para peneliti, berhubung penelitian
ini mampu menawarkan cara dan prosedur baru untuk memperbaiki dan
meningkatkan profesionalisme guru dalam proses belajar mengajar di kelas lebih
lanjut dinyatakan oleh Sukanti (2008) Penelitian tindakan kelas adalah penelitian
yang dilaksanakan berdasarkan permasalahan yang dijumpai guru dalam kegiatan

112 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
pembelajaran. Guru melakukan penelitian untuk mengatasi permasalahannya
sendiri.
Praktik pembelajaran yang dilakukannya di dalam kelas. Dengan penelitian
tindakan kelas, guru melakukan penelitian terhadap siswa dilihat dari aspek
interaksinya dalam proses pembelajaran. Sehingga, guru dapat memperbaiki
praktik pembelajaran agar menjadi lebih efektif. Penelitian Tindakan Kelas
(PTK) dapat menjembatani kesenjangan antara teori dan praktik pendidikan. Hal
ini dapat terjadi, karena setelah meneliti kegiatannya di kelas—dengan
melibatkan siswanya melalui tindakan-tindakannya yang direncanakan,
dilaksanakan, dan dievaluasi guru akan memperoleh umpan balik (feedback)
yang sistematik mengenai apa yang selama ini dilakukan dalam kegiatan
pembelajaran.
Dengan demikian, seorang guru dapat membuktikan apakah suatu teori belajar-
mengajar dapat diterapkan dengan baik di kelas yang ia miliki atau tidak? Bila
ada teori yang tidak cocok, maka ia harus segera menggantinya dengan teori yang
lebih cocok lagi. Dalam PTK, seorang guru dapat menyaksikan, merasakan,
mencermati, dan menghayati apakah praktik praktik pembelajaran yang selama
ini dilakukan memiliki efek (efektif) atau tidak?. Oleh sebab itu, ketika seorang
guru mengetahui—tentunya hasil pengamatan serius dan cermat—bahwa
penugasan siswa yang ketat tidak menghasilkan apa-apa pada siswa, kecuali
stress, maka dia bisa mengganti penugasan tersebut dengan cara yang lebih baik.
Penggantian ini tentunya harus didasari oleh hasil pengamatan atau penelitian.
Sebaliknya, bila seorang guru justeru menemukan bahwa praktik dan metode
pembelajaran yang diberikan olehnya kepada siswa menghasilkan efek yang
positif, ia dapat mempertahankannya. Dengan PTK, seorang guru dapat mencoba
berbagai tindakan yang berupa program pembelajaran tertentu, seperti mencoba
menggunakan bahan bacaan yang memiliki gambar dan ceritera yang menarik,
dan caracara lain yang bisa menunjang efektifitas pembelajaran. Kelas yang
dimaksud dalam istilah PTK ini tidak hanya dalam pengetian ruangan tertutup.
Pengertian kelas dalam PTK adalah sekelompok peserta didik yang sedang
belajar. Oleh karenanya, PTK dapat juga dilakukan ketika anak sedang mengikuti

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
karyawisata, kegiatan di laboratorium, atau dimana saja ketika siswa sedang

114 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
mengerjakan tugas diberikan oleh guru. Komponen dalam sebuah kelas,
semuanya dapat dikaji melalui penelitian tindakan kelas ini. Komponen
dimaksud di antaranya adalah siswa, guru, materi pelajaran, peralatan, hasil
pembelajaran, lingkungan dan pengelolaan pembelajaran serta lain sebagainya.
Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan PTK
ialah suatu penelitian yang dilakukan secara sistematis reflektif terhadap berbagai
tindakan yang dilakukan oleh guru yang sekaligus sebagai peneliti, sejak
disusunnya suatu perencanaan sampai penilaian terhadap tindakan nyata di dalam
kelas yang berupa kegiatan belajar-mengajar, untuk memperbaiki kondisi
pembelajaran yang dilakukan. Sementara itu, dilaksanakannya PTK di antaranya
untuk meningkatkan kualitas pendidikan atau pangajaran yang diselenggarakan
oleh guru/pengajar-peneliti itu sendiri, yang dampaknya diharapkan tidak ada lagi
permasalahan yang mengganjal di kelas.
1) Merencanakan Penelitian Tindakan Kelas berdasarkan Studi Kasus
dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani
Kurangnya budaya membaca menyebabkan guru kurang mampu untuk
menulis dengan baik. Padahal, menulis itu dimulai dari banyak membaca.
Kalau sudah banyak membaca tentu guru akan tertarik untuk meneliti dari apa
yang dibacanya, penelitian dimulai dari adanya masalah. Masalah dapat
dipecahkan bila kita melakukan penelitian. Penelitian dapat dilakukan bila
adanya upaya dari guru untuk memperbaiki kualitas pembelajaran di sekolah.
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh guru dikelasnya sendiri dengan jalan
merencanakan, melaksanakan, dan merefleksikan tindakan secara kolaboratif
dan partisipatif dengan tujuan untuk memperbaiki kinerjanya sebagai guru,
sehingga hasil belajar siswa dapat meningkat disebut Penelitian Tindakan
Kelas (PTK). Masalah harus berawal dari guru itu sendiri yang berkeinginan
memperbaiki dan meningkatkan mutu pembelajarannya disekolah dalam
rangka meningkatkan mutu pendidikan.
PTK atau classroom action research (CAR) adalah action research yang
dilaksanakan oleh guru didalam kelas. Penelitian tindakan pada hakekatnya
merupakan rangkaian “ riset-tindakan-riset-tindakan-riset-tindakan”, yang

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
dilakukan secara siklus, dalam rangka memecahkan masalah, sampai masalah
itu terpecahkan. Ada beberapa jenis Penelitian Tindakan, dua diantaranya
adalah individual action research dan collaborative action research (CAR).
Jadi CAR bisa berarti dua hal, yaitu classroom action research dan
collaborative action research;dua-duanya merujuk pada hal yang sama.
Dalam PTK, guru harus bertindak sebagai pengajar sekaligus peneliti. Fokus
penelitian berupa kegiatan pembelajaran. Guru adalah orang yang paling akrab
dengan kelasnya, dan biasanya interaksi yang terjadi antara guru-siswa
berlangsung secara unik. Keterlibatan guru dalam berbagai kegiatan kreatif
dan inovatif yang bersifat pengembangan mempersyaratkan guru untuk
mampu melakukan PTK dikelasnya.
Gurupun mempunyai hak otonomi untuk menilai sendiri kinerjanya, berusaha
untuk introspeksi diri dengan tetap mengikuti kaidah-kaidah penelitian yang
sudah baku dan bukan tradisional. Dari berbagai pengalaman penelitian,
temuan penelitian tradisional terkadang sangat sukar diterapkan untuk
memperbaiki pembelajaran disekolah. Karena itu arahan atau petunjuk untuk
melakukan PTK dan sumber dananya sangat diperlukan oleh para guru.
Adanya masalah yang dirasakan sendiri oleh guru dalam pembelajaran di
kelasnya merupakan awal dimulainya PTK. Masalah tersebut dapat berupa
masalah yang berhubungan dengan proses dan hasil belajar siswa yang tidak
sesuai dengan harapan atau hal lain yang berkaitan dengan perilaku mengajar
guru, dan perilaku balajar siswa. Langkah menemukan masalah akan
dilanjutkan dengan menganalisis dan merumuskan masalah, kemudian
merencanakan PTK dalam tindakan perbaikan, mengamati, dan melakukan
refleksi. Namun demikian harus dapat dibedakan antara pengamatan dengan
refleksi. Pengamatan lebih cenderung kepada proses, sedangkan refleksi
merupakan perenungan dari proses yang sudah dilakukan.
Dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani masalah bisa saja muncul, masalah
itu sendiri dapat dipahami adanya kesenjangan antara harapan dengan
kenyataan, masalah bisa berupa hasil belajar siswa rendah, dapat diakibatkan
kurangnya motivasi yang dilakukan oleh guru terhadap siswanya, kurangnya

116 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
media

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
pembelajaran yang aplikatif yang digunakan guru penjas, kurangnya materi
pada bahan ajar yang ada dalam bahan ajar, atau guru kurang mampu untuk
memvariasikan model-model pembelajaran. Dari beberapa studi kasus tersebut
guru akan mencari solusinya dengan cara mengidentifikasi permasalahan yang
ada, setelah itu baru guru dapat merencanakan tahapan selanjutnya, kita akan
melihat gambar siklus PTK dibawah ini.

Gambar 1. Siklus PTK


Dari gambar siklus PTK pertama sekali yang dibutuhkan adalah perencanaan
(planning) yang matang setelah kita tahu ada masalah dalam pembelajaran kita.
Perencanaan itu harus diwujudkan dengan adanya tindakan (acting) dari guru
berupa solusi dari tindakan sebelumnya. Lalu kemudian diadakan pengamatan
(observing) yang teliti tentang proses pelaksanaannya. Setelah diamati, barulah
guru dapat melakukan refleksi (reflecting) dan dapat menyimpulkan apa yang
telah terjadi dalam kelasnya.
Keempat langkah utama dalam PTK yaitu merencanakan, tindakan,
mengamati, dan refleksi merupakan satu siklus dan dalam PTK siklus selalu
berulang. Setelah satu siklus selesai, barangkali guru akan menemukan masalah
baru atau masalah lama yang belum tuntas dipecahkan, dilanjutkan kesiklus
kedua dengan langkah yang sama seperti pada siklus pertama.

118 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Dengan demikian berdasarkan hasil tindakan atau pengalaman pada siklus
pertama guru akan kembali mengikuti langkah perencanaan, tindakan,
pengamatan, dan refleksi pada siklus kedua. Siklus yang baik, biasanya lebih dari
dua siklus, dan waktu siklus yang baik lamanya sekitar enam bulan atau satu
semester.
a. Tahap Perencanaan dalam Penelitian Tindakan Kelas
Perencanaan adalah mengembangkan rencana tindakan yang secara kritis untuk
meningkatkan apa yang telah terjadi. Rencana PTK hendaknya disusun
berdasarkan kepada hasil pengamatan awal yang refleksif. Hasil pengamatan
awal terhadap proses yang terjadi dalam situasi yang ingin diperbaiki dituangkan
dalam bentuk catatan-catatan lapangan yang lengkap yang menggambarkan
dengan jelas cuplikan atau episode proses pembelajaran dalam situasi yang akan
ditingkatkan atau diperbaiki.
Berikut contoh PTK untuk pembelajaran passing
1) Mengadakan penelitian awal untuk mengidentifikasi masalah yang perlu
diatasi. Dalam tahap ini peneliti melakukan observasi pada proses
pembelajaran passing.
2) Membuat Rencana Pembelajaran (RPP) untuk setiap siklus.
3) Peneliti dan guru mengadakan diskusi mengenai cara melakukan tindakan
mengenai langkah-langkah penerapan tiga kunci memotivasi anak untuk
belajar.
4) Menyiapkan alat pembelajaran dalam rangka meningkatkan kemampuan
gerak dasar passing.
5) Mendesain alat evaluasi untuk melihat: a) Apakah kemampuan gerak dasar
passing dapat meningkat? b) Apakah melalui permainan bola pantul
pembelajaran passing akan mampu menjadikan alat bantu yang dapat
meningkatkan tujuan?
b. Tahap Tindakan dalam Penelitian Tindakan Kelas
Pelaksanaan tindakan yaitu proses pembelajaran menggunakan metode
demontrasi dan penugasan yang meliputi langkah-langkah sebagai berikut:
Kegiatan Awal

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
1) Menyiapkan alat-alat pelajaran.

120 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
2) Guru dan siswa berdoa bersama.
3) Siswa dan guru melaksanakan pemanasan sesuai dengan petunjuk guru.
4) Menjelaskan kegiatan belajar yang akan dilaksanakan siswa. Pada kegiatan
ini peneliti menerapkan strategi memotivasi siswa belajar atau berlatih yang
berorientasi pada keberhasilan.
Kegiatan Inti.
Peneliti yang berperan sebagai observer melakukan pengamatan terhadap
perilaku siswa yang belajar sebagai informasi peneliti. Proses pengamatan
harus didasari dengan sadar, kritis, sistematis, dan objektif.
Kegiatan Akhir.
1) Siswa melakukan pelemasan sesuai dengan petunjuk guru.
2) Setelah pembelajaran berakhir, peneliti mencatat segala bentuk kegiatan,
kejadian, kendala-kendala yang muncul selama pembelajaran berlangsung
ke dalam lembar observasi yang disiapkan.
3) Murid duduk membuat formasi setengah lingkaran, guru menjelaskan
kembali materi yang sudah disampaikan, kemudian menyampaikan tindak
lanjut.
c. Tahap Observasi dalam Penelitian Tindakan Kelas
Selama pelaksanaan tindakan tugas peneliti adalah mengobservasi semua
kegiatan yang dilakukan selama pembelajaran berlangsung. Pelaksanaan
observasi dilaksanakan sesuai dengan rencana penelitian objek yang diamati
adalah seluruh aktivitas siswa selama pembelajaran dilaksanakan, baik berupa
perubahan yang bersifat individu maupun secara klasikal. Observasi yang
dapat dilakukan adalah:
1). Observasi Peer (pengamatan sejawat). Observasi Peer adalah observasi
terhadap pengajaran seseorang oleh orang lain.
2) Observasi Terstruktur. Pelaksanaan observasi terstruktur dilakukan peneliti
dengan cara bertanya kepada siswa. Peneliti sebagai guru mengajukan
beberapa pertanyaan kepada siswa kemudian siswa menjawab.
d. Tahap Refleksi dalam Penelitian Tindakan Kelas

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Tahap refleksi merupakan tahap kegiatan untuk menganalisa, interprestasi
dan penjelasan terhadap semua informasi yang diperoleh selama pelaksanaan
tindakan. Informasi yang berhasil didokumentasikan, kemudian dianalisa dan
dibandingkan dengan data awal. Hasil informasi atau data yang sudah
dianalisis kemudian melalui proses refleksi akan ditarik kesimpulan. Hasilnya
akan dijadikan sumber bagi tindakan selanjutnya yaitu dalam rangka
memperbaiki, menyempurnakan atau meningkatkan kebiasaan yang kurang
yang baik menjadi baik dalam pelaksanaan tindakan. Adapun langkah refleksi
adalah:
- Analisis, sintensis, dan interprestasi terhadap semua informasi yang
diperoleh dalam pelaksanaan tindakan.
- Melakukan evaluasi terhadap keberhasilan dan pencapaian tujuan tindakan.
- Apabila hasil refleksi menunjukkan belum ada peningkatan optimal maka
dibuat perencanaan siklus 2-3 yang perlu dibuat seperti siklus 1.
- upaya refleksi terhadap hasil observasi mengenai latar dan kegiatan suatu
aksi. Hanya saja, di dalam PTK yang dimaksud dengan refleksi ialah suatu
upaya evaluasi atau penilaian, dan refleksi ini perlu adanya upaya kritik
sehingga dimungkinkan pada taraf evaluasi terhadap perubahan-perubahan.
Langkah-langkah Pelaksanaan Siklus I, Siklus II, Siklus III
a. Siklus I
Perencanaa
n
Materi pembelajaran disesuaikan dengan program pengajaran penjas yang
telah ditetapkan dalam rancangan pelaksanaan pengajaran (RPP) dengan
penekanan perilaku guru pada penerapan strategi memotivasi siswa berlatih
yang berorientasi pada keberhasilan (kunci motivasi 1). Dalam
pelaksanaannya guru lebih banyak memberikan pengalaman sukses melalui
pemberian umpan balik dalam bentuk penghargaan secara verbal.
Pelaksanaan Tindakan
Melaksanakan kegiatan pembelajaran (KBM) sesuai dengan rencana
(skenario pembelajaran) yang telah ditetapkan di siklus I

122 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Observasi

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Mengamati proses pembelajaran sekaligus mengevaluasi perilaku siswa dan
guru penjas sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan disiklus I.

Refleksi
Mengevaluasi secara total berkenaan dengan proses dan hasil yang dicapai
pada siklus I untuk menentukan tindakan berikutnya di siklus II.
b. Siklus II
Perencanaan
Materi pembelajaran disesuaikan dengan program pengajaran penjas yang
telah ditetapkan dalam rancangan pelaksanaan pengajaran (RPP) dengan
penekanan perilaku guru ada penerapan strategi memotivasi siswa berlatih
yang berorientasi pada memotivasi secara intrinsik (kunci motivasi 2).
Dalam pelaksanaannya guru lebih banyak memberikan dorongan secara
personal kepada setiap siswa bahwa siswa mampu melaksanakan setiap
tugas gerak dan untuk itu siswa harus giat dan bekerja keras dalam berlatih
melaksanakan tugas gerak sebagaimana intruksi guru. Guru harus membuat
kesan bahwa hasil belajar yang baik diperoleh melalui latihan yang sungguh-
sungguh.
Pelaksanaan Tindakan
Melaksanakan kegiatan pembelajaran (KBM) sesuai dengan rencana
(skenario pembelajaran) yang telah ditetapkan di siklus II.
Observasi
Mengamati proses pembelajaran sekaligus mengevaluasi penguasaan tugas
gerak yang sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan di siklus II.
Refleksi
Mengevaluasi secara total berkenaan dengan proses dan hasil yang dicapai
pada siklus II untuk menentukan tindakan berikutnya di siklus III.
c. Siklus III
Perencanaa
n
Materi pembelajaran disesuaikan dengan program pengajaran penjas yang

124 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
telah ditetapkan dalam rancangan pelaksanaan pengajaran (RPP) dengan
penekanan perilaku guru pada penerapan strategi memotivasi siswa berlatih

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
yang berorientasi pada kesesuaian dengan tingkat perkembangan siswa
(kunci motivasi 3). Dalam pelasanaannya guru penjas lebih menekankan
pada pemahaman siswa bahwa setiap orang memiliki kemampuan yang
berbeda. Guru penjas memprioritaskan siswa yang mengalami kesulitan
belajar karena siswa seperti itu lebih banyak membutuhkan dorongan berupa
pujian dan motivasi.
Pelaksanaan Tindakan
Melaksanakan kegiatan pembelajaran (KBM) sesuai dengan rencana
(skenario pembelajaran) yang telah ditetapkan di siklus III.
Observasi
Mengamati proses pembelajaran sekaligus mengevaluasi penguasaan tugas
gerak yang sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan di siklus III.
Refleksi
Mengevaluasi secara total berkenaan dengan proses dan hasil yang dicapai
pada siklus III sebagai akhir dari pelaksanaan tindakan kelas yang kemudian
memasuki tahapan pengolahan data.
Instrumen Penelitian
Dalam pembelajaran pendidikan jasmani seorang guru ingin menggetahui
kemampuan siswa dalam memahami dan melakukan keterampilan penerapan
model permainan bola pantul untuk meningkatkan pembelajaran teknik chest
pass dalam permainan bola basket, maka guru langsung melaksanakan
observasi untuk mengumpulkan data. Instrumen penelitian untuk
mengumpulkan data adalah dengan cara observasi langsung dan wawancara
dengan menggunakan : Pedoman observasi pada bentuk format yang telah
dibuat untuk guru dan siswa pada pengumpulan data berbagai informasi
dalam upaya meningkatkan keterampilan penerapan model permainan bola
pantul untuk meningkatkan pembelajaran teknik chest pass dalam permainan
bola basket.
a. Lembar observasi
Di dalam lembar observasi terhadap siswa beberapa aspek yang dinilai
pada saat proses belajar mengajar, diantaranya:

126 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
- Memperhatikan penjelasan guru.
- Respon siswa terhadap pertanyaan guru.
- Minat siswa terhadap pembelajaran penjas dalam permainan bola
basket.
- Cara siswa menerima instruksi guru yang berkaitan dengan konteks
permainan bola basket.
- Tingkat pemahaman siswa terhadap pemahaman bola basket.
Kemampuan siswa dalam menggunakan teknik dasar passing bola
basket melalui permainan bola pantul.
- Cara siswa berinteraksi dengan guru atau dengan temannya sendiri.
- Cara siswa menyimpulkan materi pembelajaran.
Data tes mengoper bola (chest pass) dan lembar penilaian tes. Dalam format ini
yang dinilai adalah sikap awal, koordinasi tangan dan kaki, gerakan melempar
dan sikap akhir.
b. Data dan Cara Pengumpulannya
Sumber Data
Setiap penelitian mempunyai sumber data untuk menunjang suatu penelitian
tersebut. Sumber data dalam PTK ini adalah sebagai berikut:
1). Siswa Untuk mendapatkan data tentang pemahaman siswa selama proses
belajar mengajar, melalui perubahan perilaku yang ditunjukkan oleh
aktivitasnya dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran Penjas.
2) Guru Untuk melihat tingkat keberhasilan siswa dengan menggunakan
metode peta konsep dalam proses pembelajaran, catatan jurnal dan data
peneliti dari setiap perubahan siklus pada setiap observasi dan refleksi dari
setiap kegiatan.
c. Teknik Pengumpulan Data
Proses pengumpulan data dilakukan melalui observasi pada setiap perlakuan
dalam proses pembelajaran keterampilan penerapan model permainan bola pantul
untuk meningkatkan pembelajaran teknik chest pass dalam permainan bola
basket. Peneliti yang terjun melakukan observasi, proses pengumpulan data
dibantu pula oleh praktikan (mitra sejawat peneliti) selama proses pembelajaran

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
dilaksanakan.

128 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
Data atau informasi yang dijadikan sumber untuk kepentingan analisis guna
memecahkan masalah penelitian berasal dari hasil observasi selama pelaksanaaan
tindakan, meliputi aktivitas yang ditunjukkan oleh seluruh siswa dan perilaku
guru selama proses pembelajaran dalam pelaksanaan tindakan.
d. Prosedur Pengolahan Data Dan Analisis Data
Sutarman (2012) mengemukakan pendapatnya tentang prosedur pengolahan data,
yaitu: “Pengolahan Data adalah proses perhitungan/transformasi data input
menjadi informasi yang mudah dimengerti ataupun sesuai dengan yang
diinginkan. Maka pengolahan data merupakan kegiatan yang dilakukan dengan
menggunakan masukan berupa data dan menghasilkan informasi yang
bermanfaat untuk tujuan sesuai dengan yang direncanakan
Secara umum kegiatan pengolahan data dan analisis data dalam proses penelitian
ini adalah sebagai berikut:
1). Mengumpulkan format hasil observasi dari setiap kegiatan pembelajaran
pada setiap siklus penelitian yang sudah dilaksanakan.
2) Membandingkan jumlah siswa yang terlibat secara aktif dalam setiap kegiatan
pembelajaran Pendidikan jasmani pada setiap siklus penelitian yang
dilaksanakan.
3).Menganalisa perubahan perilaku siswa dari seluruh format observasi dan
catatan guru setelah tiga kali siklus pembelajaran dilaksanakan.
4).Menganalisa jumlah waktu aktif berlatih atau belajar siswa dari awal tindakan
sampai akhir tindakan.
Secara lebih detail lagi sebelum data diolah dan dianalisis ada beberapa tahapan
yang harus ditempuh oleh peneliti yaitu sebagai berikut :
1). Analisis Data
Data mentah yang terkumpul dari hasil observasi dan wawancara dikelompokkan
menjadi unit-unit dengan memperhatikan karakteristik data mentah, berdasarkan
atas unit-unit yang ada, lalu diterapkan kategorisasi. Dalam pengolahan data ini,
perilaku siswa selama kegiatan pembelajaran Penjas sebagai aktivitas siswa
apakah aktif, aktivitas manajemen, aktivitas memperhatikan intruksi, dan
aktivitas lain.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
2).Validasi
Tahap validasi melalui empat tahapan yang terdiri dari:
a). Triangulasi maksudnya adalah rumusan hipotesa tersebut divalidasi
berdasarkan tiga sudut pandang yang berbeda dimana masing-masing sudut
pandang mengakses data yang relevan dengan situasi proses
pembelajaran.Ketiga sudut pandang tersebut adalah.
 Peneliti sebagai observer yang memperoleh informasi berkaitan
dengan keseluruhan aspek yang diamati dari setiap pelaksanaan
skenario tindakan pembelajaran penjas
 Siswa (mengakses reaksi terhadap apa saja dan bagaimana proses
pembelajaran yang disajikan oleh guru penjas).
 Guru penjas sebagai mitra peneliti yang memberikan masukan
intropeksi diri terhadap pembelajaran yang sedang dan sudah
dilaksanakan.
b).Member check yaitu mengecek kebenaran dan kesahihan data temuan
penelitian dengan melakukan diskusi antara peneliti dan mitra peneliti pada
setiap akhir tindakan pembelajaran. Tahap ini juga merupakan refleksi untuk
mengetahui sejauh mana kesesuaian tindakan dengan tujuan yang harus
dicapai pada setiap siklus penelitian.
c).Audit trail yaitu mengecek kebenaran hasil penelitian dengan
mengkomfirmasikan pada bukti-bukti temuan yang telah diperiksa dan
mencek kesahihan pada sumber data hasil member check.
d).Expert opinion adalah pengecekan terakhir terhadap kesahihan temuan
penelitian dengan para pembimbing penelitian ini. Yaitu suatu kegiatan
pertemuan antara peneliti dengan pembimbing untuk mengadakan pengecekan
terakhir dalam temuan penelitian agar didapat kesahihan.

e. Menyusun Laporan Proses dan Hasil PTK


Penyusunan laporan penelitian merupakan upaya terakhir untuk
mengkomunikasikan hasil yang diperoleh dari sebuah kegiatan penelitian.
Laporan penelitian merupakan bentuk karya tulis ilmiah yang disusun dengan

130 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
maksud agar

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
hasil-hasil yang diperoleh dari kegiatan penelitian dapat disebarluaskan pada
masyarakat, dalam rangka pengembangan ilmu pengetahuan. Di samping itu
melalui sebuah laporan penelitian para pembaca dapat memperoleh petunjuk
penggunaan prinsip-prinsip penelitian tersebut dalam kehidupan praktis.
Hasil penelitian dilaporkan dalam bentuk karya tulis yang baik akan banyak
manfaatnya, karena mendapat tanggapan yang baik dari para pembacanya. Oleh
karena itu setiap peneliti dalam level mana pun perlu memiliki kemampuan untuk
menuangkan hasil penelitiannya ke dalam sebuah laporan penelitian yang baik
dan disusun secara sistematis.
d. Sistematika Laporan Penelitian Tindakan Kelas
Laporan penelitian tidak hanya akan dibaca dan dimanfaatkan oleh peneliti
itu sendiri atau si pembuat laporan, tetapi akan dibaca dan dimanfaatkan oleh
orang lain yang memerlukannya. Orang lain tersebut dapat berupa pihak yang
memberi tugas, penguji untuk karya ilmiah dalam bentuk skripsi. thesis, dan
disertasi, maupun masyarakat luas yang ingin mengtahui hasil-hasil penelitian
guna pengembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan. Oleh karena itu laporan
penelitian termasuk laporan penelitian tindakan kelas harus disusun secara
sistematis, logis dan tertata sedemikian rupa, sehingga bagian demi bagiannya
mudah ditemukan, mudah dibaca dan mudah dipahami oleh siapa pun yang
memerlukannya.
Pada dasarnya sistematika laporan penelitian tindakan kelas, tidak berbeda
dengan laporan penelitian pada umumnya, yang terdiri atas bagian awal, bagian
inti dan bagian akhir, seperti terlihat pada sistematika sebagai berikut:
Bagian awal Laporan memuat komponen-komponen :
1) Halaman Judul (Cover luar dan cover dalam)
2) Lembar Pengesahan
3) Abstrak
4) Pengantar
5) Daftar Isi ( bila ada daftar tabel dan daftar gambar)

Bagian Inti/Isi Laporan mencakup komponen-komponen :

132 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
1) Pendahuluan
2) Latar Belakang Masalah
3) Rumusan Masalah
4) Tujuan pnelitian
5) Manfaat Penelitian
Kajian Pustaka
1).Kajian teori
2).Hasil penelitian terdahulu.
Pelaksanaan Penelitian
1) Subyek Penelitian (Lokasi, Waktu, mata pelajaran, kelas, karakteristik siswa
dsb.)
2) Deskripsi per-siklus kegiatan (rencana, pelaksanaan, pengamatan,
pengumpulan dan pengolahan data, refleksi) dst.
Hasil Penelitian dan pembahasan
1) Deskripsi per-siklus (data tentang rencana, pengamatan pelaksanaan,
refleksi), kenerhasilan, kegagalan lengkap dengan data.
2) Pembahasan dari setiap siklus
Kesimpulan dan Saran
1) Kesimpulan
2) Saran
Bagian Akhir Laporan terdiri atas komponen-komponen
1) Daftar Pustaka
2) Lampiran

2. Menyusun artikel sebagai bentuk Desiminasi hasil PTK


a). Pengertian Artikel Ilmiah
Artikel ilmiah adalah karya tulis yang diharap, ditunggu-tunggu danditerima
oleh komunitas ilmiah. Artikel ilmiah umumnya adalah laporan hasil
penelitian yang ditulis dan dipublikasikan dalam seminar maupun dalam jurnal
ilmiah. Namun, tidak jarang artikel ilmiah juga merupakan hasil perenungan atau
pemikiran mendalam dalam upaya pengembangan suatu bidang ilmu tertentu. Isi

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
artikel ilmiah harus orisinal. Temuan hasil penelitian yang disajikanharus benar-
benar baru, ataupenyempurnaan daritemuan-temuan yang telah lebihdulu
ditemukan pihak lain. Jikamerupakan hasil pemikiran atau perenungan harus pula
merupakan pemikiran yang menawarkan gagasan atau konsep-konsep baru.
b). Format Karya Tulis Ilmiah
Pada umumnya format sebuah karya tulis ilmiah terdiri dari tiga bagian utama,
yaitu: bagian pengantar, isi karya tulis ilmiah, dan bagian pelengkap karya tulis
ilmiah.
Bagian pengantar termasuk:
Halaman judul, lembar pengesahan, pengantar, daftar isi, daftar tabel (kalau ada),
daftar gambar (kalau ada), daftar lampiran, abstrak.
Bagian isi mencakup:
Bab I pendahuluan (termasuk: latarbelakang masalah, rumusan masalah,
pertanyaan penelitian/penelusuran, tujuan, asumsi dan hipotesis, pentingnya
penelitian/penelusuran, metode penelitian/penelusuran, dan lokasi dan sampel
penelitian/penelusuran);
Bab II kajian pustaka/kerangka teoritis;
Bab III prosedur penelitian/penelusuran; Bab IV pembahasan dan hasil
penelitian/penelusuran; dan Bab V kesimpulan, implementasi, dan rekomendasi.
Bagian pelengkap terdiri dari: daftar pustaka, lampiran-lampiran (termasuk:
angket atau panduan wawancara, atau instrumen penelitian lainnya), dan
riwayat hidup peneliti.
Contoh dan Non Contoh/ Ilustrasi
Judul
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Teknik Dasar Bola Basket Melalui
Bantuan Tutor Sebaya Siswa Kelas V SD
Latar Belakang Masalah (inti sari permasalahan)
Pelaksanaan proses pembelajaran permainan bola basket di SD masih banyak
ditemukan masalah di antaranya adalah kurangnya penguasaan teknik dasar
seperti melempar, menangkap. Siswa kelas V dalam melakukan melempar dan
menangkap atas masih merasa takut terhadap bola. Selama ini teknik yang

134 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
diberikan guru pendidikan jasmani dalam mengajar teknik dasar atas masih sulit
dipelajari oleh siswa, akibatnya siswa kurang terampil dalam melakukan teknikm
dasar melempar dan menangkap bola. Terbukti dari hasil evaluasi, baru 42%
siswa yang telah dapat melakukan teknik melempar dan menangkap dengan baik
dan benar dan sisanya 58% siswa masih belum menguasai teknik menangkap dan
melempar dengan baik dan benar.
Berdasarkan pengamatan diketahui adanya beberapa masalah yang menyebabkan
kurangnya penguasaan teknik dasar melempar dan menangkap atas siswa.
Beberapa kemungkinan penyebabnya adalah:
1) Kurangnya motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran teknik dasar
melempar dan menangkap bola basket.
2) Rendahnya kemampuan dan keberanian siswa dalam melakukan teknik dasar
melempar dan menangkap bola basket.
Dari pernyataan-pernyataan tersebut di atas dapat disimpulkan beberapa faktor
penyebab timbulnya permasalahan, di antaranya:
1) Guru belum menerapkan metode yang sesuai dengan pembelajaran yang
dilaksanakan.
2) Guru belum mengaktifkan siswa dalam proses kegiatan pembelajaran yang
dilaksanakan.
Berdasarkan permasalahan tersebut, maka peneliti akan menggunakan metode
pembelajaran yang dapat membantu siswa kelas V SD untuk dapat
melakukan passing atas dengan baik dan benar, yaitu metode tutor sebaya.
Selama ini metode tutor sebaya belum pernah digunakan dalam pembelajaran
teknik dasar bola basket di SD.
Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, permasalahan yang akan dikaji dalam
penelitian ini adalah “Bagaimanakah tutor sebaya dapat meningkatkan hasil
belajar Teknik Dasar Bola Basket siswa kelas V SD?”

Tujuan Penelitian

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar Teknik Dasar Bola
Basket siswa kelas V SD melalui bantuan tutor sebaya.
Manfaat Hasil Penelitian
Manfaat hasil penelitian ini adalah hasil belajar Teknik Dasar Bola Basket
siswa kelas V SD meningkat.
Kajian PUstaka
Dalam kajian pustaka ada beberapa teori tentang pengertian belajar, pengertian
hasil belajar, factor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar, pengertian bola
basket, pengertian teknik dasar melempar dan menaangkap, pengertian tutor
sebaya
Kerangka Berpikir
Rumusan kondis saat ini sebelum sebelum PTK dilaksanakan, dalam bentuk
poin- poin penting dengan singkat.
Rumuskan poin-poin penting tindakan yang akan dilakukan, secara singkat.
Rumuskan poin-poin hasil akhir yang anda harapkan, juga secara singkat.
Rancang sebuah diagram yang memuat poin-poin tersebut dengan alur yang
rasional dan jelas.
Hipotesis Tindakan
Berdasarkan kerangka berpikir di atas, diduga melalui penggunaan bantuan tutor
sebaya dapat meningkatkan hasil belajar Teknik Dasar Bola Basket siswa mata
pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan tentang teknik dasar
melempar dan menangkap bolabasket
Metode Penelitian
Pada metode penelitian terdapat:
1) Tempat dan wakttu penelitian (Penelitian akan dilaksanakan di SD)
2) Jadwal kegiatan penelitian (penelitian ini akan dilaksanakan pada semester I
yaitu dari bulan Oktober sampai dengan bulan Desember dengan rincian
sebagai berikut: (jadwal kegiatan penelitian)
3) Subjek Penelitian (Subyek penelitian ini adalah kelas V SD. Keseluruhan
siswa kelas V SD dijadikan subyek penelitian. Jumlah subyek dalam
penelitian

136 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
yaitu 26 orang yang atas: 16 orang berjenis laki-laki dan 10 orang berjenis
kelamin perempuan),
4) Data dan sumber data (Sumber data yang akan digunakan dalam Penelitian
Tindakan Kelas (PTK) ini adalah sebagai berikut:
a. Data Hasil belajar pasing atas, diperoleh dari siswa;
b. Data Aktivitas guru, diperoleh dari peristiwa selama KBM berlangsung;
c. Data Keaktifan siswa, diperoleh dari peristiwa selama KBM berlangsung;
d. Data Pelaksanaan KBM dengan bantuan tutor sebaya, diperoleh dari
peristiwa selama KBM berlangsung.)
5) Pengumpulan data (Data yang diperlukan dalam penelitian tindakan kelas ini
berupa catatan hasil pengamatan. Hasil pengamatan tersebut akan
dikumpulkan melalui pengamatan, hasil tes belajar dan angket. Pemberian-
Pemberian dan pengisian angket oleh siswa dilaksanakan pada pertemuan ke
dua (siklus terakhir), setelah tindakan selesai).
6) Uji Validitas Data (Validitas data penelitian tindakan kelas ini diuji dengan
menggunakan triangulasi, yaitu:
a. Hasil belajar teknik dasar melempar dan meangkap bola basket dianalisis
dengan menggunakan triangulasi, yaitu dengan data yang diperoleh dari
peneliti, observer, dan siswa.
b. Keaktifan siswa dianalisis dengan menggunakan data yang diperoleh dari
peneliti, observer, dan siswa.
c. Aktifitas guru dianalisis dengan menggunakan data yang diperoleh dari
peneliti, observer, dan siswa.
d. Penggunaan metode bantuan tutor sebaya dianalisis dengan menggunakan
data yang diperoleh dari peneliti, observer, dan siswa.
e. Nilai hasil belajar passing teknik dasar melempar dan meangkap bola
basket sebelum tindakan divalidasi dengan triangulasi peneliti.
f. RPP, silabus, kurikulum divalidasi dengan triangulasi dokumen.
g. Emosi siswa divalidasi dengan triangulasi kartu ceria.
7) Analisis Data (Data yang akan dianalisis meliputi data kuantitatif (dengan
menampilkan angka-angka sebagai ukuran prestasi), dan data kualitatif

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
(dengan menampilkan angka sebagai perbandingan). Analisis data akan
dilakukan secara deskriptif komparatif yang bertujuan untuk
membandingkan kondisi sebelum dan sesudah diadakan tindakan perbaikan
pembelajaran. Tahapan dalam tindakan menganalisis data meliputi reduksi
data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan).
8) Indikator Kinerja Penelitian (Indikator keberhasilan yang akan digunakan
dalam penelitian ini adalah meningkatnya hasil pembelajaran teknik dasar
melempar dan menangkap atas melalui metode tutor sebaya yang dapat
dilihat pada perolehan nilai siswa kelas V secara individual yang didasarkan
pada Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) yaitu 75 dan didukung dengan
perolehan nilai ketuntasan secara klasikal yaitu 75%
9) Prosedur Penelitian (Penelitian ini akan menggunakan metode Penelitian
Tindakan Kelas yang direncanakan akan terdiri dari 2 siklus, langkah-
langkah dalam siklus penelitian tindakan kelas ini terdiri dari atas empat
komponen, yaitu: 1) rencana, 2) tindakan, 3) observasi, 4) refleksi.

Contoh diatas dapat sebagai contoh pada PTK dalam bidang Penjas.
https://www.academia.edu/8765530/PTK_Penjas_doc_contoh_jd_untuk_PAK
https://core.ac.uk/download/pdf/35339639.pdf

a. Tugas Terstruktur/ Latihan


Untuk lebih memahami konsep tentang penilaian dan evaluasi tes dalam
pembelajaran PJOK anda lakukan PTK untuk pemasalahan pada teknik dasar
servis bolavoli dengan upaya tindakan dengan metode bermain. Untuk
pendalaman materi tentang penilaian dan evaluasi dalam pembelajaran
PJOK saudara dapat melihat keterkaitan materi lainnya pada:
https://www.youtube.com/watch?v=8b9px9EWezg
C. Penutup
1. Rangkuman
Penelitian tindakan diartikan sebagai penelitian yang berorientasi pada penerapan
tindakan dengan tujuan peningkatan mutu atau pemecahan masalah pada

138 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
sekelompok subyek yang diteliti dan mengamati tingkat keberhasilan atau akibat
tindakannya, untuk kemudian diberikan tindakan lanjutan yang bersifat
penyempurnaan tindakan atau penyesuaian dengan kondisi dan situasi sehingga
diperoleh hasil yang lebih baik.
Dalam konteks pekerjaan guru, maka penelitian tindakan yang dilakukannya
disebut Penelitian Tindakan Kelas, dengan demikian Penelitian Tindakan Kelas
adalah suatu kegiatan penelitian dengan mencermati sebuah kegiatan belajar yang
diberikan tindakan, yang secara sengaja dimunculkan dalam sebuah kelas, yang
bertujuan memecahkan masalah atau meningkatkan mutu pembelajaran di kelas
tersebut. Tindakan yang secara sengaja dimunculkan tersebut diberikan oleh guru
atau berdasarkan arahan guru yang kemudian dilakukan oleh siswa. Dalam hal ini
arti kelas tidak terikat pada pengertian ruang kelas, tetapi dalam pengertian yang
lebih spesifik, yaitu kelas adalah sekelompok siswa yang dalam waktu yang
sama, menerima pelajaran yang sama dari guru yang sama juga.
Artikel ilmiah adalah karya tulis yang diharap, ditunggu-tunggu dan diterima
oleh komunitas ilmiah. Artikel ilmiah umumnya adalah laporan hasil penelitian
yang ditulis dan dipublikasikan dalam seminar maupun dalam jurnal ilmiah.
Namun, tidak jarang artikel ilmiah juga merupakan hasil perenungan atau
pemikiran mendalam dalam upaya pengembangan suatu bidang ilmu tertentu.
2. Soal Formati
Untuk soal no 1 sampai dengan nomor 10 pilihan jawaban yang dianggap
paling tepat dari 5 pilihan jawaban
1. Perbedaan antara PTK dengan Non-PTK ditinjau dari hasil akhir yang
ingin dicapai terletak pada...
a. Teori belajar yang akan diuji
b. Temuan Penelitian yang dapat digeneralisasikan
c. Perbaikan hasil belajar siswa
d. Meningkatnya kemampuan guru dalam melakukan penelitian
e. Memodifikasi media pembelajaran
2. Manfaat PTK bagi sekolah adalah untuk meningkatkan......
a. Kemampuan guru di bidang Instruksional

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
b. Kualitas pendidikan disekolah yang bersangkutan
c. Daya Inovasi pada diri guru
d. Kualitas pembelajaran di kelas
e. Kinerja guru
3. Berikut adalah beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar PTK dapat
diterapkan secara kelembagaan, kecuali.....
a. Dukungan dari pihak sekolah
b. Kebebasan bagi guru untuk melakukan penelitian di kelasnya
c. Pengawasan dari Kepala Sekolah
d. Kerjasama antar personal
e. Arahan dari guru bidang studi
4. Berikut adalah teknik-teknik lain disamping observasi yang dapat
digunakan guru sebagai peneliti PTK untuk mengumpulkan data,
kecuali.....
a. Wawancara terstruktur
b. Wawancara langsung
c. Studi dokumen kelas
d. Pengisian kuesioner
e. Survei
5. Refleksi paling tepat dilakukan oleh peneliti PTK pada saat....
a. Sebelum menyusun proposal
b. Sesudah mengidentifikasi masalah
c. Sesudah menentukan upaya tindakan perbaikan
d. Sesudah melakukan upaya perbaikan
e. Sebelum melakukan perencanaan
6. Yang dimaksud dengan perencanaan tindak lanjut dalam PTK adalah....
a. Menyusun tindakan perbaikan untuk siklus berikutnya
b. Merevisi pedoman observasi
c. Menyusun proposal PTK
d. Menentukan metode yang akan digunakan
e. Menyusun instrumen

140 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
7. Berikut adalah kriteria yang perlu dipertimbangkan sebelum menentukan
apakah masalah yang muncul dikelas layak diteliti atau tidak, kecuali......
a. Masalah pembelajaran bersifat spesifik dan bermanfaat bagi siswa
b. Guru mampu untuk melaksanakannya
c. Relevan dengan pengembangan sekolah
d. Mendapat persetujuan dari kepala sekolah
e. Siswa menyampaikan kepada guru
8. Hasil analisis masalah menunjukkan (1) siswa tidak mau menyimak
pelajaran, (2) guru menjelaskan dengan metode ceramah, dan (3) siswa
tidak ada yang bertanya kepada guru tentang pelajaran yang baru saja
disajikan guru. Permasalahan yang dapat dirumuskan berdasarkan kasus-
kasus siatas adalah, kecuali.....
a. Metode apa yang sebaiknya digunakan agar siswa mau menyimak
pelajaran?
b. Strategi apa yang sebaiknya digunakan agar siswa mau menyimak?
c. Bagaimana cara saya menyelesaikan masalah ini?
d. Bagaimana cara saya memotivasi siswa agar mau bertanya?
e. Media pembelajaran apa yang bisa saya pergunakan?
9. Yang dimaksud dengan proposal PTK pada dasarnya adalah....
a. Penelitian yang dilakukan guru disekolah
b. Prosedur penelitian yang harus dipatuhi guru pada saat melakukan
penelitian
c. Rencana penelitian yang diusulkan guru untuk memperbaiki
pembelajaran dikelasnya
d. Rencana kegiatan penelitian yang diusulkan guru
e. Informasi dari pihak sekolah agar dilaksanakan PTK oleh guru
10. Kesimpulan hasil PTK sebaiknya merupakan penjelasan-penjelasan yang
disusun sesuai dengan....
a. Urutan identifikasi masalah
b. Pertanyaan penelitian
c. Temuan penelitian

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
d. Hasil analisis data
e. Hasil dari observasi
Kunci Jawaban
1. C
2. B
3. C
4. E
5. D
6. A
7. B
8. C
9. C
10. B

DAFTAR PUSTAKA
1. I.G.A.K. Wardani. 2007. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Universitas
Terbuka KTSP SD/MI 2011
2. Sukanti. 2008. Meningkatkan Kompetensi Guru Melalui Pelaksanaan
Penelitian Tindakan Kelas. Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia. Vol.
VI. No. 1. Tahun 2008.
3. Sutarman. 2012. “Buku Pengantar Teknologi Informasi”. Jakarta: Bumi
Aksara

142 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
A. TUGAS AKHIR
Untuk membekali Saudara tentang Tes, pengukuran, penilaian dan
evaluasi serta penelitian tindakan kelas dalam pembelajaran pendidikan
jasmanai olahraga dan kesehatan lakukan pemecahan kasus di bawah ini:
Pak Budi seorang guru PJOK di Sekolah Dasar Negeri 0604673 memiliki
permasalahan dan kendala dalam mengajarkan materi ajar atletik sehingga
membuat hasil belajar tidak tercapai. Hampir sebahagian siswa tidak dapat
menguasai teknik dasar melompat. Selanjutnya siswa banyak tidak tertarik
dalam mengikuti proses pembelajaran. Pak Budi berupaya memperbaiki proses
pembelajaran dengan melakukan penelitian tindakan kelas.
Berdasarkan kasus di atas Rancang kegiatan Penelitian Tindakan kelas
dengan pemberian metode tepat sehingga yang dapat mengatasi
permasalahan guru pada kasus tersebut, dengan rencana 2 siklus kegiatan.
SOAL SUMATIF
1. Tes, sering diartikan dengan pengukuran dan penilaian tetapi jika disimak lebih
dalam, tes memiliki pengertian yang berbeda dengan yang lainnya. Berikut ini
mana yang termasuk di dalam defenisi dari tes
b. Tes (instrument) adalah membandingkan sesuatu dengan satu ukuran,
biasanya bersifat kuantitatif.
c. Tes (instrument) adalah alat untuk memperoleh informasi tentang
suatu hal atau obyek.
d. Tes (instrument) adalah sebuah proses atau rangkaian penentuan nilai
yang dimaksudkan untuk melihat sejauhmana tujuan pendidikan,
proses pembelajaran telah berjalan sesuai dengan yang diharapkan.
e. Tes (instrument) adalah tindakan mengambil suatu keputusan
terhadap sesuatu dengan ukuran baik-buruk.
2. Pengukuran sering diartikan sama dengan tes dan penilaian. Tetapi jika
disimak lebih dalam, pengukuran memiliki pengertian yang berbeda
dengan yang lainnya. Manakah di bawah ini jawaban yang paling tepat
sesuai dengan defenisi pengukuran.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
a. Pengukuran adalah alat untk memperoleh informasi tentang suatu hal atau
objek.
b. Pengukuran adalah sebuah proses atau rangkaian penentuan nilai yang
dimaksudkan untuk melihat sejauhmana tujuan pendidikan dan proses
pembelajaran telah berjalan sesuai dengan yang diharapkan.
c. Pengukuran adalah tindakan mengambil suatu keputusan terhadap sesuatu
dengan ukuran baik-buruk.
d. Pengukuran bertujuan untuk dapat mengukur tingkat kemampuan peserta
didik
e. Pengukuran adalah membandingkan sesuatu dengan satu ukuran, biasanya
pengukuran bersifat kuantitatif.
3. Begitupun dengan penilaian sering diartikan sama dengan tes dan
pengukuran. Tetapi jika disimak lebih dalam, penilaian memiliki pengertian
yang berbeda dengan yang lainnya.
a. Penilaian bersifat evaluation, yaitu tindakan mengambil suatu keputusan
terhadap sesuatu dengan ukuran baik-buruk.
b. Penilaian adalah sebuah proses atau rangkaian penentuan nilai yang
dimaksudkan untuk melihat sejauh mana tujuan dan proses pembelajaran
telah berjalan sesuai dengan yang diharapkan.
c. Penilaian adalah membandingkan sesuatu dengan satu ukuran, biasanya
bersifat kuantitatif.
d. Penilaian adalah alat untuk memperoleh informasi tentang suatu hal atau
objek.Penilaian adalah suatu proses yang dilakukan oleh guru kepada
siswa secara berkala.
4. Tes, pengukuran, dan penilaian sering diartikan sebagai komponen
evaluasi yang memiliki pengertian:
a. Tindakan mengambil suatu keputusan terhadap sesuatu dengan ukuran
baik-buruk (penilaian bersifat kualitatif).
b. Membandingkan sesuatu dengan satu ukuran, biasanya bersifat kuantitatif.
c. Alat untuk memperoleh informasi tentang suatu hal atau objek.

144 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
d. Proses atau rangkaian penentuan nilai yang dimaksudkan untuk melihat
sejauhmana tujuan yang telah dirumuskan dapat tercapai.
e. Tes pengukuran dan penilaian adalah suatu instrumen yang digunakan
guru dalam melakukan tes pengukuran dan penilaian.
5. Kurangnya pemahaman oleh guru terhadap model asesmen untuk
menentukan penilaian akan berdampak pada:
a. Buruknya nilai akhir siswa karena soal-soal dianggap terlalu sulit.
b. Timbulnya nilai-nilai subjektif yang didasarkan pada kira-kira atau duga-
duga sehingga tidak maksimalnya gambaran nyata kompetensi siswa.
c. Munculnya nilai-nilai yang tinggi sehingga terkesan soalnya terlalu mudah.
d. Maksimalnya gambaran nyata kompetensi siswa.
e. Penilaian dilakukan secara acak dengan hanya mengacu pada kehadiran
siswa.
6. Asesmen dapat diklasifikasikan ke dalam asesmen otentik dan asesmen
alternatif. Adapun maksud dari asesmen otentik menuntut siswa untuk.
a. Mendemonstrasikan perilaku yang diharapkan dalam situasi
kehidupan sehari-hari.
b. Mendemonstrasikan perilaku yang diharapkan dalam situasi
kehidupan berolahraga.
c. Menggunakan keterampilan berpikir yang lebih tinggi.
d. Mendemonstrasikan perilaku, pengetahuan, dan keterampilan
yang diharapkan dalam situasi dan kondisi yang terkendali.
e. Asessmen otentik sendiri menumbuhkan rasa percaya diri terhadap siswa.
7. Terdapat beberapa perbedaan evaluasi formatif dan sumatif dalam
pembelajaran penjas. Adapun ciri dari evaluasi formatif adalah
a. Tujuannya untuk menilai pada akhir unit, catur wulan, semester, atau suatu
kursus.
b. Penekanan pada kategori perilaku yang lebih luas atau kombinasi dari
beberapa perilaku spesifik.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
c. Diberikan secara periodik untuk memantau kemajuan belajar peserta didik
selama proses pembelajaran berlangsung dan untuk memberi umpan balik
(feed back) guna penyempurnaan programpembelajaran.
d. Waktu pelaksanaan pada akhir unit, semester, catur wulan.
e. Penekanan pada perilaku tertentu sebagaimana tertera dalam TIK dan
diajarkan dalam PBM.
8. Asesmen dapat diklasifikasikan ke dalam asesmen otentik dan asesmen
alternatif. Asesmen otentik menuntut siswa . . . .
a. Mendemonstrasikan perilaku yang diharapkan dalam situasi kehidupan
sehari-hari.
b. Mendemonstrasikan perilaku yang diharapkan dalam situasi kehidupan
berolahraga.
c. Menggunakan keterampilan berpikir yang lebih tinggi.
d. Mendemonstrasikan perilaku, pengetahuan, dan keterampilan yang
diharapkan dalam situasi dan kondisi yang terkendali.
e. Merupakan umpan balik bagi guru untuk merubah kurikulum yang
telah dilaksanakan.
9. Penilaian Acuan Patokan (PAP) merupakan pendekatan evaluasi
yang dilakukan dengan cara: . . .
a. Membandingkan proses dan hasil belajar siswa dengan suatu patokan
atau kriteria tertentu yang biasanya telah ditetapkan sebelumnya.
b. Penilaian dilakukan dengan cara membandingkan skor siswa dengan
rerata skor kelompoknya.
c. Menekankan pada kategori perilaku yang lebih luas atau kombinasi dari
beberapa perilaku spesifik.
d. Menekankan pada perilaku tertentu sebagaimana tertera dalam TIK dan
diajarkan dalam PBM.
e. Sebuah proses atau rangkaian penentuan nilai yang dimaksudkan untuk
melihat sejauhmana tujuan pendidikan dan proses pembelajaran telah
berjalan sesuai dengan yang diharapkan

146 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
10. Alokasi waktu yang cukup ditambah dengan jumlah siswa yang
tidak terlalu banyak, memungkinkan penilaian:
a. Kesulitan mendapat informasi secara lebih objektif.
b. Kesulitan menilai secara individual dengan lebih baik
c. Penilaian secara kelompok menjadi lebih sulit.
d. Dapat menggali kompetensi secara baik, karena dapat dilakukan secara
serempak.
e. Dapat menggali kompetensi secara baik, karena dapat dilakukan secara
individual
11. Pengetahuan statistika yang kurang, menyebabkan data tidak
dapat diolah dengan baik. Dampak dari kekurangan ini adalah:
a. Informasi tentang kompetensi yang diharapkan dari anak
menjadi kabur.
b. Instrument yang dibuat tidak mampu menggambarkan hasil yang
diharapkan.
c. Pengukuran yang dilakukan menjadi sia-sia.
d. Tidak dapat membuat keputusan tentang status anak
e. Membuat keputusan sesuai harapan
12. Penilaian Acuan Norma (PAN) merupakan pendekatan evaluasi
yang dilakukan dengan cara:
a. Membandingkan proses dan hasil belajar siswa dengan suatu
patokan atau kriteria tertentu yang biasanya telah ditetapkan
sebelumnya.
b. Penilaian dilakukan dengan cara membandingkan skor siswa
dengan rerata skor kelompoknya.
c. Menekankan pada kategori perilaku yang lebih luas atau kombinasi
dari beberapa perilaku spesifik.
d. Menekankan pada perilaku tertentu sebagaimana tertera dalam
TIK dan diajarkan dalam PBM.
e. Penilaian dilakukan dengan cara membandingkan skor siswa
dengan rerata skor seluruh kelas.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
13. Tes essay dapat dikategorikan sebagai tes subyektif, karena?

148 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
a. Nilai validitas contentnya yang tinggi.
b. Nilai validitas constructnya yang rendah.
c. Nilai validitas ramalannya yang tinggi.
d. Nilai reliabilitasnya yang rendah.
e. Nilai objektivitasnya yang rendah

14. Diantara kebaikan tes dari essay adalah:


a. Sulit menyusunnya.
b. Jawaban tidak mengemukakan pendapat.
c. Mendalami suatu masalah.
d. Mampu menggambarkan kompetensi siswa (representative).
e. menggali seluruh pengetahuan siswa
15. Tes essaypun dapat diberikan bila soal yang disusun . . . .
a. Mampu mengemukakan pendapat.
b. Mampu mendalami semua masalah.
c. Memiliki validitas isi.
d. Tidak harus representatif.
e. Memiliki kisi-kisi instrumen
16. Terdapat beberapa perbedaan evaluasi formatif dan sumatif. Ciri dari
evaluasi formatif adalah: . . .
a. Tujuannya untuk menilai pada akhir unit, catur wulan, semester, atau
suatu kursus.
b. Waktu pelaksanaan pada akhir unit, semester, catur wulan.
c. Penekanan pada kategori perilaku yang lebih luas atau kombinasi dari
beberapa perilaku spesifik.
d. Penekanan pada perilaku tertentu sebagaimana tertera dalam TIK
dan diajarkan dalam PBM.
e. Membandingkan sesuatu dengan satu ukuran, biasanya bersifat
kuantitatif
17. Ada enam orang siswa kelas II SMP yang mempunyai kesulitan
belajar yang sama dalam penguasaan teknik passing bola

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
voli.Setelah

150 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
mengidentifikasi kesulitan belajar yang dialami oleh enam siswa
tersebut ternyata guru dapat informasi/masukan bahwa mereka
termasuk.
a. Anak yang mengalami kesulitan dalam belajar
b. Anak yang mengalami kesulitan belajar sedang
c. Anak yang mengalami kesulitan belajar tinggi
d. Anak yang tidak mengalami kesulitan belajar
e. Anak yang normal
18. Berdasarkan kasus no 17 diatas maka tindakan yang dilakukan guru
adalah
a. guru membimbing mereka secara bersama-sama dengan
menggunakan metode ceramah
b. guru membimbing mereka secara bersama-sama dengan
menggunakan metode diskusi
c. guru membimbing mereka secara bersama-sama dengan
menggunakan metode latihan
d. guru membimbing mereka secara bersama-sama dengan
menggunakan metode demosntrasi
e. guru membimbing mereka secara bersama-sama dengan
menggunakan metode bermain.
19. Berdasarkan kasus no 17 diatas maka salah satu upaya yang
dilakukan oleh guru adalah :
a. Menganalisis berbagai faktor yang berkaitan dengan timbulnya
kesulitan belajar dan
mengetahui mengapa kelemahan-kelemahan itu dapat terjadi
b. Agar siswa dapat memahami dirinya, Khususnya prestasi
belajarnya, dalam mengenal kelemahannya dalam
mempelajari suatu bidang studi dan juga kekuatannya.
c. Agar siswa dapat melaksanakan tugas-tugas belajar yang
diberikan kepadanya.

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
d. siswa masih dipandang belum mencapai hasil belajar yang
diharapkan.
e. Penguasaan guru terhadap materi pelajaran
20. Seorang anak memperoleh nilai harian-1 pada KB 3.2 sebesar 70.
Karena belum emncapai KKM anak tersebut mengikuti
remdial.Setelah mengikuti remdial dan diakhiri dengan penilaian
memperoleh nilai 82, Untuk memperoleh nilai pada ulangan harian
dapat dilakukan dnegan beberapa alternative diantaraya:
a. Didasarkan pada nilai tertinggi setelah disetujui oleh para dean
guru/
b. Didasarkan pada KKM yang sudah ditentukan
c. Didasarkan pada nilai kelompok kelas
d. Didasarkan pada nilai tertinggi di kelas
e. Didasarkan pada kesepakatan dewan guru
21. Salah satu manfaat yang didapat berdasarkan kasus diatas adalah :
a. Meningkatkan kemampuan siswa
b. Meningkatnya motivasi peserta didik setelah mengikuti
pembelajaran remedial
c. Meningkatkan kebersamaan di dalam kelompok
d. Meningkatkan solidaritas diantara siswa di kelas
e. Meningkatnya siswa yang pintar
22. Di kelas VII terdapat 5 orang siswa yang melampau nilai diatas
KKM, maka guru harus melakukan program pengayaan dengan
melakukan kegiatan:
a. 5 orang siswa tersebut diberikan tugas tambahan
b. 5 orang siswa tersebut belajar mandiri tentang sesuatu yang
diminati
c. 5 orang siswa tersebut belajar sesuai dengan kecepatan belajarnya
masing-masing
d. 5 orang siswa tersebut diberikan tugas untuk membimbing siswa
lain yang tidak mencapai KKM

152 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
e. 5 orang siswa tersebut belajar seperti biasa
23. Bentuk-bentuk pelaksanaan program pengayaan dalam pembelajaran
PJOK adalah :
a. Menugaskan siswa untuk terus mempertahankan teknik yang
dikuasainya
b. Menugaskan siswa untuk latihan mandiri dirumah
c. Menugaskan siswa untuk melakukan diskusi kelompok
d. Menugaskan siswa untuk membantu guru membantu siswa lain
yang kurang mampu
e. Menugaskan siswa untuk melaporkan hasil kemajuan belajarnya
24. Karena mau cepat selesai, pada saat penelitiannya masih harus
dilanjutkan ke Daur 3, Pak Irsan sudah menghentikannya hanya
sampai Daur 2. Ia kemudian menyusun laporan PTK dan
melaporkan bahwa tindakan perbaikannya sudah menunjukkan hasil
positif. Sesuai etika penulisan laporan, Pak Irsan telah mengabaikan
....
a. estetika
b. Logika
c. Kejujuran
d. Ke-konsistenan (keajegan)
e. Hirarki
25. Tulisan tentang sebuah topik biasanya disusun berdasarkan paragraf-
paragraf. yang dimaksud dengan paragraf dalam laporan PTK adalah
.....
a. Kumpulan gagasan yang ditulis peneliti
b. Ungkapan penulis yangmemiliki kesatuan ide dan pikiran
c.Kumpulan kalimat kuranglebihsebanyak setengah halaman
yangdimulai dengan barisbaru
d. Buah pikiran para pakar yang dikutip penulis
e. Kerangka berfikir peneliti
26. Berikut adalah aspek dibahas dalam bab kajian pustaka. Salah satu

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
hal yang tidak sesuai sebagai aspek kajian pustaka adalah ....

154 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan
a. Teori-teori yang elevan
b. Kerangka berpikir
c. Metodologi
d. Pertanyaan penelitian atau hipotesis
e. Penjabaran identifikasi
27. Diseminasi laporan PTK dilakukan untuk tujuan ....
a. Proses sosialisasi laporan ilmiah
b. Penyebarluasan hasil penelitian
c. Publikasi temuan ilmiah
d. Dimanfaatkan orang banyak terutama guru
e. Penyelesaian laporan

28. Manfaat diseminasi laporan PTK bagi sekolah adalah ....


a. Dihasilkannya laporan ilmiah bagi sekolah
b. Dihasilkannya metode perbaikan pembelajaran di kelas
c. Meningkatnya kredibilitas sekolah
d. Meningkatnya intelektualitas staf guru
e. Meningkatnya in come guru
29. Dalam menyusun laporan PTK, masalah penelitian ditulis/disajikan di
bagian
a. Identifikasi masalah
b. Perumusan masalah
c. Pendahuluan
d. Kesimpulan
e. Tinjauan Teoritis
30. Secara spesifik laporan PTK memuat tentang ....
a. temuan penelitian
b. kesimpulan hasil penelitian
d. rekomendasi
e. saran-saran perbaikan pembelajaran
d. Rekomendasi Penelitian

Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran
Kunci Jawaban:
1. C 16. D
2. E 17. B
3. A 18. C
4. D 19. A
5. B 20. A
6. A 21. B
7. C 22. B
8. A 23. D
9. A 24. C
10. D 25. C
11. D 26. C
12. B 27. D
13. A 28. C
14. C 29. C
15. D 30. D

156 | Modul 6 Tes Pengukuran, Penilaian Dan Evaluasi Serta Penelitian Tindakan Kelas Dalam
Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Dan Kesehatan

Anda mungkin juga menyukai