Anda di halaman 1dari 6

Pengenalan Alat Caving,Etika masuk Goa dll .

Caving merupakan kegiatan olahraga penelusuran atau menjelajahi goa,sering disebut juga dengan
Susur goa.

Orang yang melakukan kegiatan caving = Caver

Ilmu yang mempelajari tentang Goa = Speleologi (goa/ilmu)

Jenis Goa itu ada 2 :

1. Goa Horizontal (TPGH)

2. Goa Vertical (TPGV)

1.) TPGH (Teknik Penelusuran Goa Horizontal) terdapat beberapa ornamen:

a. Stalaktit yaitu ornamen yang membentuk ujung tombak meruncing kebawah pada atap goa

b. Stalakmit yaitu ornamen yang dari bawah membentuk kerucut keatas

c. Pilar yaitu bertemunya antara stalaktit dan stalakmit bertemu ujung-ujungnya.

d. Korden yaitu berbentuk tumpul menyerupai tirai-tirai seperti korden jendela,

e. Ornamen yang masih mengkilap dan itu tidak boleh di sentuh (masih hidup). Jika disentuh maka akan
merusak dan perlu waktu yang lama untuk penyembuhannya kembali.

2. Peratan Goa vertikal TPGV (Teknik Penelusuran Goa Vertical)

1) Tali,jenis :

-statis memiliki daya kelenturan 15%

-Dinamis memiliki daya kelenturan 25-30%

Etika memasuki Goa :

1. Berdoa

2. Tidak merusak
3. Menjaga ucapan

4. Patuhi Etika yang berlaku

Safty prosedur sebelum kita memasuki goa kita harus sefty/aman terlebih dahulu. Hal" yang harus kita
persiapkan antara lain:

1. Helm berfungsi untuk mengaman kan kepala ya pastinya dari berbagai hal yang tidak kita inginkan

2. Headlamp berfungsi untuk menerangi goa,karena kondisi didalam goa sering kali gelap

3. Cover all (pakaian) berfungsi untuk melindungi tubuh dari gesekan dan menahan panas tubuh pada
gua yang berair.
4. Sarung tangan berfungsi untuk melindung telapak tangan kitai dari ornamen di sekitar goa

5. Sepatu boat berfungsi untuk melindungi kaki dari gigitan binatang dan terjadinya terkilirnya
pergelangan

5. P3k berfungsi membantu bila ada yang terluka

DON'T TRY IT WITHOUT EXPERIENCE OR GUIDANCE"


"JANGAN COBA TANPA PENGALAMAN ATAU BIMBINGAN"
ETIKA, MORAL DAN KEWAJIBAN PENELUSUR GOA

1. Kode etik penelusur goa dibuat karena goa merupakan lingkungan yang sangat sensitif dan mudah
tercemar. Kode etik ini antara lain :
a. Tidak mengambil sesuatu kecuali mengambil potret. (Take Nothing But Picture)

b. Tidak meninggalkan sesuatu, kecuali meninggalkan jejak kaki yang berhati-hati. (Leave Nothing But
Carefully Footprint)

c. Tidak membunuh sesuatu, kecuali membunuh waktu. (Kill Nothing But Time)

2. Setiap penelusur gua sadar bahwa setiap bentukan alam di dalam goa dibentuk dalam kurun waktu
ribuan tahun.

3. Setiap menelusuri gua dan menelitinya dilakukan oleh penelusur gua dengan penuh respek tanpa
mengganggu dan mengusir kehidupan biota di dalam gua.

4. Setiap penelusur menyadari bahwa kegiatan speleologi dari segi olah raga maupun ilmiah bukan
merupakan usaha yang perlu dipertontonkan dan tidak butuh penonton.

5. Para penelusur tidak memandang rendah diantara sesama penelusur, begitu juga sebaliknya
penelusur akan dianggap melanggar etika apabila memaksakan kehendaknya padahal persiapan
kurang.

6. Respek terhadap sesama penelusur gua ditunjukkan dengan cara

Tidak menggunakan bahan / peralatan, yang ditinggalkan rombongan lain, tanpa izin mereka.

Safety Prosedur
Keselamatan

Keselamatan dasar yang harus dipegang adalah mengenal bahaya apasaja yang bisa terjadi di dalam gua
dan bagaimana mengantisipasi bahaya tersebut.

Prosedur keselamatan yang paling sederhana seperti memakai helm, memakai sepatu dan memakai
baju yang bisa melindungi kulit dari goresan dan yang paling penting tentunya ada penerangan.
Setelah itu, baru memahami betul bagaimana prosedur keselamatan untuk penelusuran gua vertikal.
Untuk melakukan penelusuran gua vertikal tentu saja harus memahami dan menghayati prosedur
keselamatan penelusuran gua horisontal dengan menggunakan alat keselamatan minimal. Safty
prosedur antara lain :

1. Helm

2. cover all (pakaian)

3. Sarung tangan

4. Sepatu boat

5. Cheking Peralatan

Anda mungkin juga menyukai