Anda di halaman 1dari 18

MAKALAH

PERENCANAAN PEMASARAN
Karya Tulis Ini Di Ajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Manajemen
Pemasaran

Dosen Pengampu : Ningrum,M.TA

DISUSUN OLEH KELOMPOK 7 :

1. Maulidia Nurul Zen ( 20210018)

2. Adila Tiara Saputri ( 20210027)

3. Rizki Novitasari( 20210029)

4. Achmad Herjuan R. ( 20210036)

PENDIDIKAN EKONOMI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

2020/2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena berkat rahmat dan
karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan penyusunan makalah ini. Shalawat beserta
salam semoga senantiasa terlimpah curahkan kepada Nabi Muhammad SAW, kepada
keluarganya, para sahabatnya, dan kepada kita selaku umatnya. Amin.

Penulisan makalah ini diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah
Manajemen Pemasaran.Kami menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam
makalah Tentang Perencanaan Pemasaranini baik sistematika penulisan maupun
materinya. Oleh karena itu, sangat kami harapkan kritik dan saran yang bersifat
membangun terhadap makalah ini, karena dengan adanya hal tersebut dapat
menambah pengetahuan dan wawasan.

Kami berharap makalah ini bermanfaat, khususnya bagi kami dan pembaca pada
umumnya.

Metro, 17 Oktober 2021

Penyusun
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

1.2 Rumusan Masalah

1.3 Tujuan

BAB II PEMBAHASAN

2.1 Pengertian dan Peranan Perencanaan Pemasaran

2.2 Macam – macam Perencanaan Pemasaran

2.3 Proses Perencanaan Pemasaran

BAB III PENUTUP

3.1 Kesimpulan

INTEGRASI AYAT

DAFTAR PUSTAKA
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Rencana merupakan garisan tentang kegiatan yang akan dilakukan di masa


akan datang, rencana dirumuskan untuk menggambarkan apa yang ingin kita capai dan
bagaimana mencapai tujuan tersebut.Banyak orang mengabaikan rencana dan selalu
hanya dibuat dikepala atau mengawang-awang, padahal dalam proses manajemen
rencana merupakan awal kegiatan yang mutlak ada agar kita dapat melaksanakan
fungsi-fungsi manajemen lainnya seperti dalam hal : fungsi pengorganisasian, fungsi
staffing, fungsi pengarahan,  fungsi pengawasan.

Setiap aktifitas pemasaran sangat membutuhkan manajemen dengan baik dan


sebagai salah satu fungsi dalam manajemen, peranan perencanaan sangat
menentukan keberhasilan mekanisme kerja dalam setiap aktifitas pemasaran hasil
produksi perusahaan. Dalam proses/ fungsi manajemen dikenal perencanaan, fungsi ini
sangat penting sebagai langkah awal setiap pelaksanaan kegiatan.Kita akan
mengetahui hal-hal yang perlu dikerjakan jika sebelumnya telah direncanakan sebaik-
baiknya, sebaliknya pekerjaan kita akan terhambat atau bahkan terbengkalai jika tidak
dipersiapkan sebelumnya. Begitu pula halnya dengan pemasaran, perencanaan
pemasaran adalah sebagai penentu penentu awal proses pemasaran yang kemudian
akan berlanjut pada efektifitasnya pemasaran hasil produksi.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa pengertian dan peranan perencanaan pemasaran?
2. Apa saja macam-macam perencanaan pemasaran?
3. Bagaimana proses perencanaan pemasaran?

1.2 Tujuan
1. Untuk mengetahui pengertian dan peranan perencanaan pemasaran.
2. Untuk mengetahui macam-macam perencanaan pemasaran.
3. Untuk Mengetahui proses perencanaan pemasaran.
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian dan Peranan Perencanaan Pemasaran

Perencanaan pemasaran adalah penerapan yang sudah direncanakan dari


sumber daya pemasaran untuk mencapai tujuan pemasaran. Sedangkan pemasaran itu
sendiri adalah proses penyusunan komunikasi terpadu bertujuan untuk memberikan
informasi mengenai barang atau jasa dalam kaitannya dengan memuaskan kebutuhan
dan keinginan manusia, mulai dari pemenuhan produk (product), penetapan harga
(price), dan pengiriman barang (promotion).

Pemasaran lebih dipandang sebagai seni dari pada ilmu, maka seorang ahli
pemasaran tergantung pada lebih banyak pada keterampilan pertimbangan dalam
membuat kebijakan dari pada berorientasi pada ilmu.Pandangan ahli terhadap
pemasaran adalah dalam menciptakan waktu, tempat dimana produk diperlukan atau
diinginkan lalu menyerahkan produk tersebut untuk memuaskan kebutuhan dan
keinginan konsumen.Pemasaran merupakan ujung tombak bagi perusahaan.oleh
sebab itu, penting adanya rencana pemasaran untuk menunjang kesuksesan
perusahaan.

Rencana pemasaran haruslah mengobservasi dan berorientasi pada masa


depan. Observasi data mnegenai seberapa efektif pemasaran dilakukan dan
bagaimana saja yang masih mendapat terdapat kekurangan dan perbaiki. Sedangkan
orientasi akan memberikan arahan agar setiap divisi perusahaan mendukung
pemasaran, mengarahkan mereka sesuai tugasnya, dan memahami pasar yang
dinamis. Ada paling sedikit lima dasar pengklasifikasian rencana – rencana, sebagai
berikut :Bidang fungsional, mencangkup rencana produksi, pemasaran keuangan, dan
personali. Setiap faktor memerlukan tipe perencanaan yang berbeda. Misalnya,
rencana produksi akan meliputi perencanaan kebutuhan, scaduling prodiksi, jadwal
pemeliharaan mesin, dan sebagainya. Sedang rencana pemasaran berisi target
penjualan, program promosi, dan sebagainya.
2.2 Macam – macam Perencanaan Pemasaran

1. Perencanaan pasar yang strategis (Strategic Market Planning)

Perencanaan ini berkaitan dengan perencanaan usaha perusahaan, kearah


mana usaha perusahaan akan dikembangkan. Dalam perencanaan ini akan dicakup
penetapan pasar yang mana akan dilayani dan produk apa yang harus dihasilkan dan
dipasarkan.

2. Perencanaan Strategis Pemasaran Perusahaan (Corporate Marketing Planning)

Perencanaan ini merupakan perencanaan jangka panjang yang bersifat


menyeluruh dan strategis, yang merumuskan berbagai strategi dan program pokok
dibidang pemasaran perusahaan, yang akan dilaksanakan untuk mencapai tujuan
perusahaan dalam suatu jangka waktu tertentu. Dalam melakukan perencanaan ini,
dilaksanakan:

a. Analisis sumber daya dan lingkungan perusahaan.

b. Analisis situasi yang mencakup: analisis pasar dan segmentasinya.

c. Penetapan strategi perusahaan dengan mempertimbangkan pasar dan produk, yang


dapat berupa:

 strategi penetrasi pasar, untuk jenis produk yang lama dan pasar yang lama.
 strategi pengembangan produk, untuk jenis produk yang baru dana pasar yang
lama.
 strategi pengembangan pasar, untuk jenis produk yang lama dan pasar yang
baru.
 strategi diversifikasi, untuk jenis produk yang baru dan pasar yang baru
3. Perencanaan Pemasaran yang strategis ( Strategic marketing Planning)

Perencanaan ini berkaitan dengan usaha untuk memasarkan produk


perusahaan.Perencanaan ini mencakup strategi pemasaran yang terpadu. Yang
dimaksud dengan acuan pemasaran (marketing mix), yaitu strategi produk., strategi
harga, distribusi dan strategi promosi.

4. Perencanaan pemasaran yang operasional (Operational Marketing Planning)

Perencanaan ini merupakan perencanaan kegiatan pelaksanaan dibidang


pemasaran yang rinci atas daerah/wilayah niaga, produk, dan waktu.

Dalam perencaan ini akan mencskup:

a. Rencana penjualan per daerah, per produk, dan per bulan.

b. Rencana penyaluran atau distribusi.

c. Rencana promosi per produk, per daerah dan per bulan.

d. Rencana penelitian dan pengembangan pasar.

e. Rencana penelitian dan pengembangan produk.

2.3 Proses Perencanaan Pemasaran

Dalam rangka maksimalisasi pemasaran produk, ada beberapa langkah yang


perlu diikuti dalam proses perencanaan pemasaran. Di antaranya adalah:

A. Analisa Hasil Prestasi Kegiatan Pemasaran.

Perusahaan harus dapat memberikan suatu kesimpulan mengenai sebab-sebab naik


atau turunnya hasil penjualan barang produksi.

B. Ananlisis keunggulan, kelemahan, kesempatan, dan ancaman perusahaan


Perusahaan harus melakukan pengkajian atas keadaan lingkungan pemasaran,
terutama perkembangan sosial, ekonomi, budaya, tekhnologi, dan kebijakan
pemerintah.

C. Penyusunan Program Pemasaran

Salah satu hal penting dalam proses perencanaan pemasaran adalah penyusunan
program pemasaran, dalam hal ini yang perlu disusun adalah tentang rincian yang
berkaitan dengan waktu, tempat, oleh siapa program tersebut akan dilaksanakan. Dari
program pemasaran ini, akan diketahui tahapan-tahapan kegiatan pemasaran yang
akan dilakukan untuk masing-massing produk pada wilayah pemasarannya.

D. Penentuan Tujuan Pemasaran

Pada dasarnya setiap perusahan selalu menetapkan tujuan yang ingin dicapai, tujuan
yang telah ditetapkan tersebut akan mempengaruhi penetapan strategi pemasaran
yang akan dijalankannya.

E. Penerapan Strategi Pemasaran

Strategi ini ditetapkan berdasarkan sasaran pasar (target narket) dan tujuan
perusahaan.Strategi pemasaran yang sudah ditetapkan oleh perusahaan mencakup
strategi produk, strategi harga, strategi promosi, dan strategi distribusi.

F. Penetapan Target Pemasaran

Untuk memudahkan perusahaan mendistribusikan hasil produksinya, perusahaan perlu


menetapkan strategi target pemasaran.Target strategi pemasaran yang telah ditetapkan
perusahaan dapat dinyatakan dalam volume penjualan, maupun share pasar dan laba.

G. Penyusunan Rencana Pemasaran

Rencana pemasaran yang disusun oleh perusahaan akan menggambarkan adanya


kegiatan di bidang pemasaran.
H. Penyusunan Anggaran Pemasaran

Pada umumnya, proses paling akhir dalam perencanaan pemasaran adalah menyusun
anggaran.Anggaran pemasaran yang disusun oleh perusahaan hendaknya di dasarkan
pada program pemasaran. Dalam penyusunan anggaran pemasaran, selain harus
memperhatikan produknya, juga harus memperhatikan waktu dan tempat
pelaksanaanya karena anggaran akan kebutuhan selalu berbeda pada setiap waktu
dan tempat pelaksanaan yang berbeda pula.
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Perencanaan pemasaran sebagaimana halnya semua bentuk perencanaan


lainnya, secara garis besarnya memiliki tiga tahapan, yaitu pertama menetapkan
sasaran; kedua merumuskan tindakan yang perlu untuk mencapai sasaran tersebut;
ketiga memonitor hasil yang diperoleh dalam implementasinya sehingga dapat dibuat
beberapa penyesuaian yang diperoleh dalam rencana.Oleh karena itu sasaran pokok
perencanaan adalah menetapkan kebijakan dan target dasar bagi tindakan yang
diusulkan pada perusahaan atau pada bagian dari perusahaan. Sasaran yang kedua
adalah menentukan struktur perusahaan yang diperlukan untuk melaksanakan
kebijakan yang telah diperinci dan sebagai sarana perusahaan mencapai target
pemasaran.
Dalam semua kasus perencanaan niscaya terdapat bidang-bidang ketidak
pastian dikarenakan masa depan tak dapat diramalkan secara pasti. Namun bidang-
bidang tersebut akan menjadi proses dalam menciptakan perencanaan yang matang,
disinilah dimanfaatkannya fungsi controlling. Hal-hal yang tidak diketahui dengan pasti
mungkin akan dapat dipahami dengan pembinaan informasi yang semula tidak tersedia
sebagai hasil penelitian yang diperlukan untuk kepentingan perencanaan dan melalui
perekaman prestasi yang berurutan.Bila bidang ketidak pastian itu makin kecil maka
makin mudah jugalah tugas yang dihadapi oleh para pembuat keputusan dalam
perusahaan.Namun sifat pokok dari ketidak pastian semacam itu menuntut adanya
tingkat keluwesan tertentu dalam setiap rencana.Penyesuaian perlu dibuat terus-
menerus seiring dengan bertambahnya informasi yang tersedia dan terjadinya keadaan
yang tidak terduga.Keluwesan dan kemampuan menyesuaikan diri adalah ciri
perencanaan yang berhasil.
Rencana perusahaan jangka panjang menetapkan sasaran dan strategi yang
mengantarkan perusahaan ke arah masa depan yang telah ditentukan sendsiri, masa
depan yang telah dirumuskannya sendiri dan bukan yang didiktekan oleh rangkaian
peristiwa. Perusahaan tidaklah “bergoyang teriup angin kessana-kemari” menurut
adanya peluang dan perubahan.Ini adalah filsafat yang kuat dan memungkinkan para
manajer mengusahakan perencanaan yang lebih tepat ke arah tujuan perusahaan,
khususnya selama periode ketidak pastian ekonomi-politik dan dalam keadaan yang
berubah dengan laju yang cepat. Bila pertumbuhan besar harus dicapai selam
beberapa tahun , sekurang-kurangnya perkembangan perusahaan tidak boleh semata-
mata timbul sebagai tanggapan terhadap pengaruh dari luar, tetapi harus timbul
sebagai prakarsa untuk mencapai target khusus. Ini berarti bahwa para manajer harus
tahu akan arah bisnisnya dan tahu kemana hasil proksi akan dipasarka. Demikian pula
harus ada pengetahuan tentang kekuatan dan kelemahannya, kedudukannya dalam
pasar serta keuntungan strategis dan keuntungan lain yang direncanakan dalam
menghadap[pi pesaingnya.
INTEGRASI AYAT

Surat An-Nisa Ayat 29 :

Terjemah Arti: Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu saling memakan harta
sesamamu dengan jalan yang batil, kecuali dengan jalan perniagaan yang berlaku
dengan suka sama-suka di antara kamu. Dan janganlah kamu membunuh dirimu;
sesungguhnya Allah adalah Maha Penyayang kepadamu.
DAFTAR PUSTAKA

http://taniaayucitra.blogspot.com/2014/03/pengertian-dan-peranan-
perencanaan.html

http://erjifahrezy-jawai.blogspot.com/2013/10/macam-macam-perencanaan-
pemasaran.html

http://www.makalah.co.id/2016/09/makalah-perencanaan-pemasaran-lengkap.html

https://tafsirweb.com/1561-surat-an-nisa-ayat-29.html
PERTANYAAN DAN JAWABAN

1. NAMA : Adila Tiara Saputri


NPM : 20210027
Jelaskan Pengertian Peencanaan Pemasaran?
Nama :
NPM :
Perencanaan pemasaran adalah penerapan yang sudah direncanakan dari
sumber daya pemasaran untuk mencapai tujuan pemasaran. Sedangkan
pemasaran itu sendiri adalah proses penyusunan komunikasi terpadu bertujuan
untuk memberikan informasi mengenai barang atau jasa dalam kaitannya
dengan memuaskan kebutuhan

2. Nama : Adila Tiara Saputri


NPM : 20210027
Jelaskan Pandangan Ahli terhadap pemasaran?
Nama :
NPM :
Pandangan ahli terhadap pemasaran adalah dalam menciptakan waktu, tempat
dimana produk diperlukan atau diinginkan lalu menyerahkan produk tersebut
untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan konsumen.Pemasaran merupakan
ujung tombak bagi perusahaan.oleh sebab itu, penting adanya rencana
pemasaran untuk menunjang kesuksesan perusahaan.

3. Nama : Adila Tiara Saputri


NPM : 20210027
Sebutkan dan jelaskan macam-macam perencanaan pemasaran?
Nama :
NPM :
 Perencanaan pasar yang strategis (Strategic Market Planning),
Perencanaan ini berkaitan dengan perencanaan usaha perusahaan,
kearah mana usaha perusahaan akan dikembangkan.
 Perencanaan Strategis Pemasaran Perusahaan (Corporate Marketing
Planning),
Perencanaan ini merupakan perencanaan jangka panjang yang bersifat
menyeluruh dan strategis, yang merumuskan berbagai strategi dan
program pokok
 Perencanaan Pemasaran yang strategis ( Strategic marketing Planning)
Perencanaan ini berkaitan dengan usaha untuk memasarkan produk
perusahaan.
 Perencanaan pemasaran yang operasional (Operational Marketing
Planning)
Perencanaan ini merupakan perencanaan kegiatan pelaksanaan dibidang
pemasaran yang rinci atas daerah/wilayah niaga, produk, dan waktu.

4. Nama : Rizki Novitasari


NPM : 20210029
Dalam perencanaan strategi pemasaran perusahaan, sebutkan 3 saja dalam
perencanaan tersebut?
Nama :
NPM :
 Analisa Hasil Prestasi Kegiatan Pemasaran
 Ananlisis keunggulan, kelemahan, kesempatan, dan ancaman
perusahaan
 Penyusunan Program Pemasaran.

5. Nama : Rizki Novitasari


NPM : 20210029
Jelaskan apa saja yang dimaksud dengan Acuan Pemasaran atau (Marketing
Mix)?
Nama :
NPM :
Yang dimaksud dengan acuan pemasaran (marketing mix), yaitu strategi produk,
strategi harga, distribusi dan strategi promosi.

6. Nama : Maulidia Nurul Zen


Npm : 20210018
Perencanaan strategis apa yang cocok untuk dilakukan oleh UKM atau
perusahaan kecil menengah di Indonesia dalam menghadapi tantangan pasar
global?
Nama :
Npm :
Perencanaan strategis yang tepat dan cocok untuk dilakukan oleh UKM atau
perusahaan kecil menengah di Indonesia dalam menghadapi tantangan pasar
global yaitu investasi untuk tumbuh (invest to grow), dimana merupakan sebuah
strategi pasar yang offensive untuk menginvestasikan sumberdaya pemasaran
untuk pengembangan pasar atau posisi produk di pasaran. Dalam menghadapi
tantangan global, UKM seharusnya menganalisis beberapa faktor yang dapat
meningkatkan keunggulan kompetitif produknya di pasaran seperti ditinjau dari
segi diferensiasi produk dan pasar, keunggulan biaya serta keunggulan
pemasaran.

7. Nama : Maulidia Nurul Zen


Npm : 20210018
Seringkali di dalam implementasi rencana terdapat kendala dan rintangan yang
tidak terduga. Bagaimana cara untuk mengatasinya ?
Lalu untuk mengatasi berbagai permasalahan pemasaran, apakah wajib
hukumnya untuk membuat sebuah rencana alternatif ?
Nama :
Npm :
Seringkali di dalam implementasi rencana terdapat kendala dan rintangan yang
tidak dapat kita duga. Menurut kelompok kami, dalam mengatasi berbagai
permasalahan (kendala dan rintangan) dalam proses pemasaran, tentunya
diperlukan tingkat ketekunan dan kemampuan adaptasi yang tinggi karena
kondisi pasar yang seringkali berbeda dengan perencanaan pemasaran yang
telah disusun. Dibutuhkan “strategi multisegmen” yang harus dikembangkan
dengan memisahkan strategi segmentasi untuk pasar yang berbeda. Selain itu
juga diperlukan adanya dukungan dan komitmen untuk menunjang kesuksesan
strategi pemasaran yang dijalankan. Kemudian untuk dapat bertahan, rencana
pemasaran yang dibuat oleh suatu perusahaan harus bersifat adaptif.

Pernyataan tersebut sekaligus menjawab bahwa untuk mengatasi berbagai


permasalahan pemasaran, wajibhukumnya untuk membuat sebuah rencana
alternatif, dikarenakan “TRIAL and ERROR” adalah wajar dan selalu terjadi
dalam dunia bisnis.

8. Nama : Maulidia Nurul Zen


Npm : 20210018
Mengapa perencanaan pemasaran penting untuk dimasukan dalam proposal
bisnis?
Nama :
Npm :
Rencana itu sebenarnya juga melibatkan beberapa peran penting terutama
dalam proses pelaksanaannya. Jika strategi dan proses pemasaran bisa berjalan
sesuai dengan marketing plan yang telah dibentuk maka sudah tentu kegiatan
pemasaran tersebut berjalan dengan baik. Dengan demikian pencapaian tujuan
oleh perusahaan bisa cenderung lebih mudah untuk dicapai. Tentu saja hal ini
berarti bahwa rencana perusahaan telah membantu perusahaan untuk
memperoleh pencapaian hasil.
9. Nama : Maulidia Nurul Zen
Npm : 20210018
Apa saja manfaat dari rencana pemasaran itu sendiri ?
Nama :
Npm :
Yang pertama tentu saja memberikan arah pemasaran yang lebih berkualitas.
Hal yang penting diperhatikan dalam tahap ini adalah memastikan sumber daya
organisasi yang tersedia untuk membuat perencanaan berjalan lancar. Yang
kedua, buatlah rencana tersebut menjadi sebuah pedoman utama dalam
menentukan arah kemana sebuah perusahaan akan berkembang dan berperan
sebagai pembatas sebuah perusahaan untuk menghindari risiko dan membantu
perkembangan sebuah perusahaan.

10. Nama : Maulidia Nurul Zen


Npm : 20210018
Apa saja jenis media pemasaran yang biasa digunakan dalam sebuah bisnis?
Nama :
Npm :
- Media Pemasaran Konvensional
- Blog dan publikasi online
- Penerbitan
- Speaking
- Social Media

Anda mungkin juga menyukai