Anda di halaman 1dari 5

RESEP PRAKTIKUM KONTINENTAL

1. Macaroni Schotel

Bahan-bahan :
 150 g macaroni
 80 g daging asap dipotong kotak
 50 g keju parut
 150 ml susu cair
 1 butir telur dikocok
 2 sdm margarin
 Secukupnya parsley, cincang
Bumbu-bumbu:
 1 sdt garam
 ¼ sdt lada
 ½ sdt pala
Cara membuat :
 Rebus makaroni sampai al dente, buang air rebusannya.
 Masukkan ke dalam baskom daging asap, keju, susu, telur dan bumbu-
bumbu kemudian aduk hingga merata.
 Lumuri pinggan dengan margarin, masukkan makaroni dan adonan pada
point nomor dua ke dalam pinggan, ratakan.
 Taburi atasnya dengan parsley cincang dan keju parut.
 Panggang hingga matang dan bagian atasnya berwarna kecoklatan.
2. Chicken Schnitsel

Bahan-bahan :
 250 g daging ayam fillet dada
 4 sdm tepung terigu
 1 butir jeruk nipis
 ½ sdr garam
 ½ sdt lada
 1 butir telur
 8 sdm tepung panir
 4 sdm margarin
 Secukupnya minyak goreng
 1 buah wortel, potong jardinier
 5 buah buncis, potong sekitar 4 cm
 1 buah kentang, potong wedges
 Secukupnya parsley, cincang
Cara membuat:
 Cuci dan pipihkan ayam, kemudian pukul-pukul hingga menjadi tipis
dan rata.
 Lumuri daging dengan air perasan jeruk, gara, lada dan masukkan ke
chiller sekitar 30 menit.
 Sambil menunggu rebus kentang dan wortel hingga empuk. Rebus
buncis sebentar saja kemudian angkat dan rendam di air dingin.
 Kentang yang sudah direbus, lumuri dengan garam, lada, dan sedikit
tepung. Diamkan.
 Keluarkan ayam dari chiller, lumuri ayam dengan terigu, telur dan
tepung panir.
 Panaskan minyak goreng dengan api sedang yang dicampur dengan
margarine dan goreng ayam hingga kuning kecoklatan.
 Goreng kentang hingga kecoklatan. Mix dengan parsley cincang
 Hidangkan panas-panas dengan wortel, buncis dan kentang. Hias dengan
saus, potongan jeruk nipis dan parsley.
3. Potato Au Gratin

Bahan-bahan:
 2 buah kentang ukuran sedang (400 gram)
 400 ml susu full cream
 1 butir telur kocok lepas di mangkuk
 1 sdm mentega
 1 siung bawang putih, cincang halus
 ½ sdm tepung terigu protein sedang/rendah
 50 gram keju cheddar parut
 ¼ sdt merica bubuk
 ¼ sdm gula pasir
 ¼ sdt garam
 ¼ sdt thyme kering (optional)
 keju cheddar parut secukupnya untuk taburan
Cara membuat :
 Kupas kentang, cuci bersih, iris melintang tipis. Sisihkan.
 Masukkan susu cair ke panci, tambahkan kentang. Masak dengan api
agak sedang sambil diaduk-aduk selama kentang direbus agar susu tidak
pecah. Masak hingga kentang setengah matang, ketika dipencet dengan
ujung jari terasa agak lunak, bukan kaku. Matikan kompor.
 Tiriskan kentang, tuangkan ke mangkuk lainnya, sisihkan.
 Kocok lepas telur di mangkuk.
 Selagi susu masih panas, tuangkan sedikit demi sedikit ke kocokan telur
sambil telur diaduk cepat dengan spatula balon (tempering) hingga
tercampur baik.
 Tambahkan susu sedikit aduk hingga rata baru tambahkan kembali
sedikit demi sedikit sambil terus diaduk, jangan tuangkan susu sekaligus
banyak karena telur akan matang bergerindil. Proses tempering  telur ini
akan menghasilkan adonan telur susu yang smooth silky. Gunakan kira-
kira 200 ml susu panas untuk proses tempering telur ini dan biarkan sisa
susu di panci. Sisihkan.
 Siapkan panci lainnya. Panaskan mentega hingga mencair, masukkan
bawang putih, tumis hingga harum dan agak berubah warnanya.
Masukkan tepung terigu dengan cara ditaburkan di permukaan mentega,
aduk cepat dengan spatula dan masak hingga mendidih agar tepung
matang.
 Kecilkan api kompor, masukkan susu cair panas di panci ke dalam
tumisan tepung sedikit demi sedikit sambil tepung diaduk dengan spatula
balon hingga tercampur baik. Jangan memasukkan susu cair sekaligus
banyak (karena adonan akan bergerindil), biarkan susu terserap dengan
adonan, baru tambahkan kembali sedikit dan aduk, lakukan hingga
semua susu habis dan adonan menjadi encer.
 Tuangkan adonan telur ke panci, tambahkan merica, thyme, garam, gula
dan keju parut. Masak dengan api sedang sambil diaduk-aduk hingga
adonan mengental dan mulai muncul letupan tanda mendidih. Angkat,
cicipi rasanya, sesuaikan asin sesuai selera, hati-hati dengan garam
karena keju sudah terasa asin. Sisihkan.
 Siapkan loyang tahan panas (bisa keramik/pyrex atau alumunium foil).
Olesi permukaannya dengan margarin menggunakan kuas. Tata kentang
dipermukaan loyang (kentang dibagi menjadi 3 bagian untuk 3 lapisan).
Tuangkan adonan krim diatas kentang merata (adonan krim dibagi
menjadi 3 bagian). Tata kembali selapis kentang dilanjutkan dengan
krim, dan seterusnya. Terakhir adalah adonan krim.
 Tutup permukaan gratin dengan keju cheddar parut sebanyak yang
disuka. Masukkan ke oven, set suhu 180'C. Panggang (saya pakai oven
listrik api atas dan bawah) selama 55-60 menit, hingga permukaan gratin
terpanggang dan kentang lunak. Keluarkan dari oven, potong ketika telah
agak mendingin. Sajikan.
4. Chicken Cordon Bleu

Bahan-bahan :
 250 g dada ayam fillet
 2 lembar smoke beef
 2 lembar keju slice
 1 butir telur, kocok lepas
 3 sdm tepung terigu
 4 sdm tepung roti
 ¼ sdt garam
 ¼ sdt merica
 ¼ sdt garlic powder
 Secukupnya parsley, cincang
 Secukupnya minyak
 1 buah wortel, potong jardinier
 5 buah buncis, potong sekitar 4 cm
 1 buah kentang, potong wedges
Cara membuat :

 Cuci dan pipihkan ayam, kemudian pukul-pukul hingga menjadi tipis


dan rata.
 Lumuri daging dengan air perasan jeruk, gara, lada.
 Bentangkan ayam kemudian susun diatasnya smoked beef dan keju slice,
gulung dengan rapih dan bungkus dengan plastik wrap
 masukkan ke chiller sekitar 30 menit.
 Sambil menunggu rebus kentang dan wortel hingga empuk. Rebus
buncis sebentar saja kemudian angkat dan rendam di air dingin.
 Kentang yang sudah direbus, lumuri dengan garam, lada, dan sedikit
tepung. Diamkan.
 Keluarkan ayam dari chiller, baluri dengan tepung terigu, telur dan panir
hingga merata.
 Panaskan minyak goreng dengan api sedang dan goreng ayam hingga
kuning kecoklatan.
 Goreng kentang hingga kecoklatan. Mix dengan parsley cincang
 Hidangkan panas-panas dengan wortel, buncis dan kentang. Hias dengan
saus dan parsley.

Anda mungkin juga menyukai