Anda di halaman 1dari 7

NASI TUMPENG KUNING

Kelompok 1

Bahan :
- 2 ltr gr beras pulen
- ½ ltr Beras Ketan
- Air untuk perendam beras (secukupnya hingga beras terendam)
- 2 sdm bubuk kunyit
- 1000 ml santan sedang (1 kelapa)
- 3 lbr daun jeruk, buang tulang daunnya
- 2 tangkai serai, dimemarkan
- 2 cm jahe, dimemarkan
- Garam sckp
- 2 sdm air jeruk nipis

Cara membuat :
1. Rendam beras dan beras ketan dalam air yang sudah dicampur dengan
kunyit bubuk. Diamkan 30 menit lalu kukus selama 30 menit
2. Sementara itu rebus santan bersama daun jeruk, serai, jahe dan sedikit
garam sambil diaduk hingga mendidih
3. Masukkan beras dan masak sambil diaduk sampai air terserap.
Tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata
4. Kukus sampai matang. Selagi panas, cetak dalam cetakan tumpeng.
Biarkan agak dingin lalu tuang keatas tampah yamg telah dihias.
AYAM GORENG KUNING
Kelompok 2

Bahan :
- 2 ekr ayam, potong 28 bagian
- 3 lbr daun salam
- 2 tangkai serai, dimemarkan
- 2 cm lengkuas
- 250 ml santan
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus :
- 8 butir bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 6 bh kemiri
- 3 cm kunyit
- 1,5 sdt ketumbar
- 3 cm jahe
- 1 sdt garam
Bahan Tepung :
- 150 gr tepung terigu
- 2 btr telur
- 225 ml air
- ½ sdt garam

Cara membuat :
1. Masak santan, ayam, bumbu halus, daun salam, lengkuas dan serai hingga
air terserap, sisihkan
2. Campur bahan tepung lalu masukkan ayam satu persatu lalu goreng.
Untuk : 20 porsi

SAMBAL GORENG ATI AMPELA


Kelompok 4

Bahan :
- 15 pasang ati ampela ayam, rebus 10 menit, lalu iris tipis
- 5 bh cabe merah, buang biji dan iris tipis, tumis sebentar
- 3 lbr daun salam
- 3 cm lengkuas, dimemarkan
- 500 ml santan kental
- Minyak goreng
Bumbu Halus :
- 7 bh cabe merah
- 6 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 4 bh kemiri
- 1 sdt terasi
- 2 bh tomat sdg
- 1 sdt garam
- 50 grm gula merah

Cara membuat :
1. Rebus ati dan ampela selama 10 menit lalu potong tipis, sisihkan
2. Tumis bumbu halus, salam, dan lengkuas sampai harum. Setelah itu
masukkan ati dan ampela. Aduk-aduk sampai ati dan ampela terbalut
bumbu. Tuangkan santan. Masak sampai kuah mengental. Angkat
3. Taburkan diatas bawng goreng
 Untuk : 15 porsi

PERKEDEL KENTANG
Kelompok 3

Bahan :
- 750 gr kentang, goreng lalu haluskan
- 200 gr kornet sapi
- 2 btr telur
- ½ sdt bubuk pala
- Minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus :
- 3 sdm bawang goreng
- 2 siung bawang putih
- ½ sdt merica
- 1 sdt garam

Cara membuat :
1. Aduk kentang halus, kornet sapi, telur, pala, dan bumbu halus. Bentuk
persegi kecil
2. Goreng sampai matang
UDANG GORENG TEPUNG
Kelompok 5

Bahan :
- 750 gr Udang jerbung sedang, buang kepalanya, kerat punggungnya
- Minyak untuk menggoreng

Bahan Tepung :
- 150 gr tepung terigu
- 250 ml air
- 1 btr telur, kocok lepas
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk

Cara membuat :
1. Aduk bahan tepung hingga halus kemudian masukkan bagian badan
udang dan ekornya dibiarkan terkena adonan
2. Goreng sampai matang
KERING KENTANG
Kelompok 6
Bahan :
- 750 gr kentang, kupas lalu potong korek api
- 1 sdt air kapur sirih
- 5 bh cabe merah, buang biji iris tipis, tumis sampai layu
- 150 gr ikan teri medan, goreng
- 200 gr kacang tanah goreng
- 100 gr gula pasir
- 50 ml air asam jawa
- Minyak goreng

Bumbu Halus :
- 5 bh cabe merah
- 5 btr bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 cm lengkuas
- ½ sdt garam
Cara membuat :
1. Rendam kentang dalam air kapur sirih selama 30 menit, kemudian goreng
sampai kering
2. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan gula pasir dan air asam
jawa. Masak sampai berambut. Tambahkan kentang, teri medan, dan
kacang tanah. Aduk sampai rata
3. Hias dengan cabe merah goreng

 Untuk : 10 porsi

Dadar Rawis
Kelompok 6

Bahan :

5 biji telor
1 sdt Garam

Cara Membuat :

- Kocok telor tambahkan garam


- Dadar tipis dalam teplon
- Iris Tipis kira-kira ½ cm

Anda mungkin juga menyukai