Anda di halaman 1dari 4

Nama : Ni Luh Ratna Pradnya Maitriyadewi

Nim : 2081611003

Absen : 03

Matrikulasi Akuntansi Manajemen

1. 3 tujuan dari sistem akuntansi manajemen adalah


a) Perencanaa (planning) adalah suatu formulasi terinci ativitas dari suatu perusahaan
untuk suatu tujuan seperti visi perusahaan. Dalam perencaaan harus ditentukan apa
yang akan menjadi tujuan perusahaan dan mengindentifikasi metode untuk mencapai
tujuan tersebut.
b) Pengendalian (controlling) merupakan aktivitas yang dilaksanakan setealah adanya
perencanaan. Tujuan aktivitas pengendalian adalah untuk menjamin bahwa aktivitas
sudah berjalan sesuai dengan yang direncanakan.
c) Pengambilan keputusan (decision making) merupakan aktivitas yang dilakukan oleh
seorang manajer adalam memilih salah satu alternatif. Manajer sering dihadapkan
dalam pengambilan keputusan sehingga diperlukan sekali suatu informasi akuntansi
manajemen yang dapat dipercaya dalam pengambilan keputusan yang tepat.
2. 5 perbedaan akuntansi manajemen dan akuntansi keuangan
Akuntansi Manajemen:
a) Tujuan utama informasi yang dihasilkan adalah untuk pihak internal perusahaan,
seperti manajer tingkat bawah, menengah, dan atas fokus pada internal.
b) Informasi yang disajikan tidak berdasarkan prinsip-prinsip yang berlaku umum Tidak
ada aturan yang mengikat.
c) Informasi berupa prestasi manajer pada berbagai tingkat organisasi dan sangat rinci.
Sehingga, dapat digunakan sebagai evaluasi internal serta pengambilan keputusan.
d) Lebih fleksibel dalam menghasikan laporan, yaitu sesuai kebutuhan manajemen.
e) Laporan berupa angggalan, laporan biaya, laporan prestasi, laporan analisa selisih,
serta laporan yang dibutuhkan oleh manajemen.

Akuntansi Keuangan:

1
a) Tujuan utama informasi yang dihasilkan adalah untuk pihak eksternal, seperti:
pemegang saham, kreditur, pajak, investor, bank, dan pemerintah. Fokus pada
eksternal
b) Informasi disajikan berdasarkan prinsip-prinsip yang berlaku umum, seperti Standar
Akuntansi Keuangan yang berlaku. Ada aturan yang mengikat.
c) Informasi berupa kondisikonsi keuangan perusahaan secara keseluruhan.
d) Laporan yang dihasilkan bersifat kurang fleksibel, karena hanya menghasilkan
laporan tahunan, tengah tahunan, atau tri wulanan.
e) Laporan berupa Neraca, laporan laba-rugi, perubahan modal, dan arus kas.
3. 3 Metode pembebanan biaya adalah
a) Penelusuran langsung adalah suatu proses mengidentifikasi dan pembebanan biaya
yang berkaitan secara khusus dan fisik dengan suatu objek.
b) Penelusuran penggerak adalah penelusuran pembebanan biaya menggunakan
penggerak (driver) dalam membebankan biaya ke objek biaya.
c) Penelurusan alokasi adalah Biaya tak langsung tidak dapat ditelusuri secara langsung
ke objek biaya. Sehingga pembebanan biaya ke objek biaya dilakukan berdasarkan
alokasi.
4. ABC System adalah metode perhitungan biaya dengan metode penghitungan biaya
berdasarkan aktivitas.
5. Manajemen Biaya Berbasis Aktivitas-Activity Based Management (ABM) adalah suatu
pendekatan yang terintegrasi di seluruh sistem yang memfokuskan perhatian manajemen
pada berbagai aktivitas dengan tujuan meningkatkan nilai bagi pelanggan dan laba yang
dihasilkan.
6. Prilaku biaya adalah cara biaya berubah dalam hubungannya dengan perubahan
penggunaan aktivitas. Perilaku biaya dapat dibagi menjadi tiga, yaitu
(1) Biaya tetap adalah biaya yang secara total tidak berubah dalam rentang relevan ketika
tingkat output aktivitas berubah.
(2) Biaya variabel adalah biaya yang secara total bervariasi dalam proporsi langsung
dengan perubahan output aktivitas.
(3) Biaya campuran adalah biaya yang mengandung komponen tetap maupun variabel.

2
7. Analisis biaya volume laba adalah sebuah alat yang vital yang digunakan dalam membuat
keputusan-keputusan bisnis seperti menentukan produk apa yang harus diproduksi atau
dijual, kebijakan harga seperti apa yang harus digunakan, strategi pemasaran seperti apa
yang harus dilaksanakan, dan fasilitas yang produktif seperti apa yang diperlukan.
8. 2 strategi yang ditempuh oleh perusahaan untuk memenangkan persaingan adalah
a) Biaya Kepemimpinan
Tujuan dari strategi biaya kepemimpinan adalah untuk memberikan nilai yang sama
atau lebih baik kepada pelanggan, dengan biaya yang lebih rendah dari pada yang
ditawarkan oleh pesaing. Pada dasarnya, jika nilai pelanggan didefinisikan sebagai
perbedaan antara realisasi dan pengorbanan, strategi yang bisa dilakukan untuk
meningkatkan nilai pelanggan adalah dengan meminimalkan pengorbanan pelanggan.
b) Diferensiasi
Strategi diferensiasi, berusaha untuk meningkatkan nilai pelanggan dengan
meningkatkan apa yang pelanggan terima (realisasi pelanggan). Sebuah keunggulan
kompetitif dibuat dengan memberikan sesuatu kepada pelanggan yang tidak
disediakan oleh pesaing. Oleh karena itu, karakteristik produk harus dibuat berbeda
dari para pesaingnya.
9. Perbedaan anggaran statis dan fleksibel adalah anggaran statis disusun untuk suatu
tingkat aktivitas tertentu sedangkan anggaran fleksibel tidak membatasi diri hanya pada
satu tingkatan saja tetapi pada beberapa tingkat kisaran aktivitas.
10. 4 pusat pertanggung jawaban:
a. Pusat Biaya (cost center) adalah suatu pusat pertanggungjawaban yang manajernya
bertanggung jawab hanya terhadap biaya
b. Pusat Pendapatan (revenue center) adaah suatu pusat pertanggungjawaban yang
manajernya bertanggung jawab terhadap penjualan.
c. Pusat Laba (profit center) Pusat laba merupakan suatu pusat pertanggungjawaban
yang manajernya bertanggung jawab terhadap pendapatan maupun biaya.
d. Pusat Investasi meruapakan suatu pusat pertanggungjawaban yang manajernya
bertanggung jawab terhadap pendapatan, biaya, dan investasi.
11. Penerapan teknik akuntansi manajemen dalam perusahaan seorang manajer departemen
produksi dalam suatu perusahaan manufaktur ingin mengendalikan biaya bahan-bahan

3
mentah yang dipakai dalam proses produksi. Langkah yang harus dikerjakan oleh
seorang akuntan manajemen dalam perusahaan adalah;
a) Menentukan berapa banyak bahan-bahan mentah yang akan dipergunakan pada tiap-
tiap produksi dalam departemen tersebut
b) Menentukan berapa banyak bahan-bahan yang nyata dipakai untuk tiap-tiap proses
produksi dalam departemen untuk suatu periode waktu
c) Merancang laporan kinerja atas pemakaian bahan-bahan dibandingkan dengan bahan-
bahan yang dipakai untuk mengeluarkan barang-barang akhir

Anda mungkin juga menyukai