Anda di halaman 1dari 3

Laporan Penjualan

Mohamad Keisya Ario Wiyono


XI IPA 2
Batagor
Batagor merupakan nama makanan dari singkatan bakso, tahu, dan goreng. Berasal dari
Kota Bandung, makanan ini berkategori makanan merienda, disajikan dengan bumbu
kacang, teknik memasak yang digunakan yaitu digoreng, dan disajikan dengan suhu hangat.

Alat dan Bahan :


Alat :
• Blender
• Pisau
• Penggorengan

Bahan batagor :
• Udang, haluskan - 300 gram 24k
• Tepung tapioka - 150 gram 2k
• Labu - 50 gram 1k
• Telur – 1 butir 1,5k
• Kulit pangsit - secukupnya 1,5k
• Tahu putih / kuning - secukupnya 4k
• Daun bawang iris halus - 2 batang
• Merica - 1/2 sdt
• Gula pasir - 1 sdt
• Garam - 1 sdt 5k
• Air hangat - 100 ml 15k
• Minyak, untuk menggoreng – secukupnya

Bahan bumbu kacang :


• Kacang tanah, goreng - 250 gram
• Cabai merah, goreng – sesuai selera
• Bawang putih, goreng - 3 siung
• Cuka - 1 sdm
• Garam - 2 sdt
• Gula pasir - 2 sdt
• Air - 500 ml

CARA MEMBUAT BATAGOR


1. Ambil tahu lalu belah masing-masing jadi bentuk segitiga. Keruk daging tahu segitiga
di bagian tengah/dasarnya. Sisihkan.
2. Cincang semua bahan adonan terlebih dahulu
3. Dalam wadah, campur daging udang, tepung sagu, labu, daun bawang, merica, gula,
dan garam. Aduk rata.
4. Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga adonan mengental.
5. Siapkan tahu segitiga dan kulit pangsit. Isi tahu dengan 1 sdm adonan daging lalu
ratakan. Taruh 1 sdm adonan daging di tengah kulit pangsit lalu rekatkan di
tengahnya hingga berbentuk seperti bunga. Lakukan hingga semua adonan habis.
6. Panaskan banyak minyak dalam wajan. Goreng tahu dan pangsit hingga kuning
kecoklatan dan matang. Angkat dan tiriskan.
7. Siap disajikan dengan siraman bumbu kacang

CARA MEMBUAT BUMBU KACANG


1. Giling/haluskan semua bahan dengan blender.
2. Tuang saus ke dalam panci, lalu masak hingga mendidih dan mengental. Angkat.
3. Siap digunakan.

Estimasi Harga
Bahan Harga
Udang 300 gram Rp. 24.000,00
Tepung tapioka 150 gram Rp. 2.000,00
Labu 50 gram Rp. 1.000,00
Telur 1 butir Rp. 1.500,00
Kulit Pangsit Rp. 1.500,00
Tahu Putih & Kuning 5pcs Rp. 4.000,00
Bahan – bahan lainnya (bumbu dapur dan Rp. 15.000,00
minyak)

Harga Penjualan : 20k/porsi


(Saya membuat 3 porsi namun hanya terjual 1)

Kendala : Sulit mencari pelanggan

Anda mungkin juga menyukai