Anda di halaman 1dari 110

SKRIPSI

HUBUNGAN PHYSICAL ACTIVITY DENGAN KUALITAS TIDUR


PADA LANSIA DEMENSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS
KASIHAN II BANTUL YOGYAKARTA

Disusun Guna Memenuhi Sebagian Syarat Gelar Sebagai Sarjana Keperawatan


di Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan
Universitas Alma Ata

Oleh :
Andri Gusmara
190101166

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

FAKULTAS ILMU-ILMU KESEHATAN

UNIVERSITAS ALMA ATA

2021

i
LEMBAR PERSETUJUAN

ii
LEMBAR

Skripsi
HUBUNGAN PHYSICAL ACTIVITY DENGAN KUALITAS TIDUR
PADA LANSIA DEMENSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS
KASIHAN II BANTUL YOGYAKARTA

oleh

Andri
Gusmara
190101166

Telah diseminarkan dan dipertahankan di depan Dewan


Penguji untuk mendapat gelar Sarjana Keperawatan
pada tanggal 13 Juli 2021

SUSUNAN DEWAN PENGUJI

Pembimbing I,
Dr.Veriani Aprilia, STP.,MSc
Tanggal …………………... ................................................

Pembimbing II,
Anafrin Yugistyowati, S.Kep.,Ns., M.Kep.,Sp.Kep.An
Tanggal …………………... ................................................

Penguji,
Fatma Siti Fatimah, S.Kep., Ns., MMR

Tanggal …………………… ................................................

Mengetahui,
Dekan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan
Universitas Alma Ata

(Yhona Paratmanitya,S.Gz.,Dietisien.,MPH)

iii
iv
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-

Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul “Hubungan

Physical Activity dengan Kualitas Tidur Pada Lansia Demensia di Wilayah Kerja

Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta”.

Penulis juga mengucapkan terimakasih kepada orang-orang yang telah

banyak berperan dalam penulisan skripsi ini baik dalam bentuk doa, materi,

dukungan, semangat, maupun bantuan langsung, sehingga skripsi ini dapat

terselesaikan dengan baik. Penulis Persembahkan untuk orang-orang yang sangat

berperan dalam kehidupan penulis yaitu :

1. Bapak Prof. Dr.Hamam Hadi,MS.,Sc.D.,Sp.GK selaku Rektor Universitas

Alma Ata Yogyakarta.

2. Ibu Dr.Yhona Paratmanitya,S.Gz.,Dietisien.,MPH selaku Dekan Fakultas

Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Alma Ata.

3. Bapak Sofyan Indrayana, S.Kep.,Ns.,MS selaku ketua Program Studi Ilmu

Keperawatan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan Universitas Alma Ata.

4. Ibu Dr.Veriani Aprilia,S.Gz.,MPH selaku pembimbing I yang selalu

memberikan dukungan, nasihat, semangat, motivasi, arahan ketika ada

hambatan dalam penyusunan skripsi penelitian ini

5. Ibu Anafrin Yugistyowati, S.Kep.,Ns., M.Kep.,Sp.Kep.An selaku

pembimbing II yang selalu memberikan dukungan, nasihat, semangat,

motivasi, arahan ketika ada hambatan dalam penyusunan skripsi penelitian ini

6. Ibu Fatma Siti Fatimah, S.Kep., Ns., MMR selaku dewan penguji.

v
7. Direktur Puskesmas Kasihan II atas perizinan pengambilan data dan

penelitian dalam skripsi ini.

8. Dosen Program Studi Imu Keperawatan Universitas Alma Ata Yogyakarta.

9. Kepada para responden di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II yang telah

bersedia menjadi responden.

Penulis berharap semoga skripsi ini dapat menambah wawasan dan dapat

memberikan manfaat bagi pembaca. Aamiin Ya Rabbal’alamin..

Yogyakarta, 24 Maret 2021

Andri Gusmara

vi
DAFTAR ISI
LEMBAR PERSETUJUAN....................................................................................ii
LEMBAR PENGESAHAN.....................................................................................ii
KATA PENGANTAR.............................................................................................v
DAFTAR ISI..........................................................................................................vii
DAFTAR TABEL...................................................................................................ix
DAFTAR GAMBAR...............................................................................................x
DAFTAR LAMPIRAN...........................................................................................xi
DAFTAR SINGKATAN.......................................................................................xii
INTISARI.............................................................................................................xiii
BAB I PENDAHULUAN........................................................................................1
A. Latar Belakang..............................................................................................1
B. Rumusan Masalah.........................................................................................4
C. Tujuan Penelitian..........................................................................................4
D. Manfaat Penelitian........................................................................................5
E. Keaslian Penelitian........................................................................................7
BAB II TINJAUAN PUSTAKA............................................................................10
A. Telaah Pustaka............................................................................................10
B. Kerangka Teori...........................................................................................28
C. Kerangka Konsep........................................................................................28
D. Hipotesis......................................................................................................29
BAB III METODE PENELITIAN........................................................................30
A. Jenis dan Desain Penelitian.........................................................................30
B. Lokasi dan Waktu Penelitian......................................................................30
C. Populasi dan Sampel Penelitian..................................................................30
D. Variabel Penelitian......................................................................................33
E. Definisi Operasional...................................................................................33
F. Teknik dan Cara Pengumpulan Data..........................................................35
G. Instrumen Pengumpulan Data.................................................................35
H. Teknik Analisis Data...............................................................................39
I. Etika Penelitian...........................................................................................43
vii
1. Lembar Persetujuan Responden (Informed Concent).............................43
2. Kerahasiaan (Confidentially)...................................................................43
3. Tanpa Nama (Anonymity)........................................................................43
4. Manfaat (Beneficence).............................................................................44
5. Keadilan (Justice)....................................................................................44
6. Ethical Clearance....................................................................................44
J. Rencana Jalannya Penelitian.......................................................................44
1. Tahap Persiapan......................................................................................44
2. Tahap Pelaksanaan..................................................................................45
3. Tahap Penyelesaian.................................................................................46
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN.......................................47
A. Hasil Penelitian...........................................................................................47
B. Pembahasan.................................................................................................52
C. Keterbatasan dan Hambatan Penelitian......Error! Bookmark not defined.
BAB V SIMPULAN DAN SARAN......................................................................62
A. Simpulan.....................................................................................................62
B. Saran............................................................................................................63
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................64
LAMPIRAN...........................................................................................................67

viii
DAFTAR

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian...........................................................................7


Tabel 2.1 Klasifikasi Aktivitas Fisik Berdasarkan Intensitasnya.....................11
Tabel 2.2 Kebutuhan Energi untuk Aktivitas Fisik..........................................11
Tabel 2.3 Faktor Aktivitas Fisik.......................................................................12
Tabel 3.1 Definisi Operasional.........................................................................35
Tabel 3.2 Klasifikasi Hasil IPAQ.....................................................................37
Tabel 4.1 Distribusi Karakteristik Lansia Demensia........................................49
Tabel 4.2 Tingkat Demensia Lansia.................................................................50
Tabel 4.3 Physical Activity Lansia Demensia...................................................51
Tabel 4.4 Kualitas Tidur Lansia Demensia......................................................51
Tabel 4.5 Hubungan Physical Activity dengan Kualitas Tidur.........................52

ix
DAFTAR
Gambar 2. 1 Kerangka Teori..................................................................................28
Gambar 2. 2 Kerangka Konsep..............................................................................28

x
DAFTAR

Lampiran 1. Time Schedule....................................................................................69


Lampiran 2. Surat Permohonan Studi Pendahuluan Puskesmas............................71
Lampiran 3. Surat Ijin Studi Pendahuluan Dinkes.................................................72
Lampiran 4. Surat Keterangan Studi Pendahuluan................................................73
Lampiran 5. Surat Dinkes.....................................................................................74
Lampiran 6. Persetujuan Layak Etik......................................................................75
Lampiran 7. Surat Puskesmas................................................................................76
Lampiran 8. Lembar Penjelasan Responden..........................................................77
Lampiran 9. Surat Permohonan Menjadi Responden............................................79
Lampiran 10. Lembar Persetujuan.........................................................................80
Lampiran 11. Kuesioner.........................................................................................81
Lampiran 12. Presentasi Konsultasi Proposal........................................................88
Lampiran 13. Lembar Konsultasi Bimbingan Skripsi...........................................89
Lampiran 14. Plagiarisme......................................................................................90
Lampiran 15. Surat Keterangan Bebas Plagiarisme...............................................91
Lampiran 16. Curiculum Vitae...............................................................................92
Lampiran 17. Dokumentasi....................................................................................93
Lampiran 18. Data Base.........................................................................................94

xi
DAFTAR SINGKATAN

IPAQ : International Physical Activity Qustionnre


PSQI : Pittsburgh sleep quality index
MMSE : Mini Mental State Examination
MET : Metabolic Equivalent of Task
NREM : Non-Rapid Eye Movement
REM : Rapid Eye Movement
WHO : World Health Organization

xii
HUBUNGAN PHYSICAL ACTIVITY DENGAN KUALITAS TIDUR
PADA LANSIA DEMENSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS
KASIHAN II BANTUL YOGYAKARTA

Andri Gusmara1, Veriani Aprilia2, Anafrin Yugistyowati2


Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Dosen Ilmu
Keperawatan Universitas Alma Ata
Email:
190101166@almaata.ac.id
1
2
Verianiaprilia@almaata.ac.id
2
Anafrin22_ners@yahoo.co.id

INTISARI
Latar Belakang : Kenaikan populasi lanjut usia dengan menurunnnya angka
kematian dan penyusutan jumlah kelahiran yang mengakibatkan terjadinya
perubahan struktur demografi. Menurut World Health Organization (WHO) di
kawasan Asia Tenggara populasi Lansia sebesar 8 % atau sekitar 142 juta jiwa.
Sedangkan untuk Indonesia sendiri jumlah lansia sebesar 80 juta jiwa pada tahun
2020. Berkaitan dengan proses menua, terdapat perubahan yang mempengaruhi
penurunan aktivitas fisik dan kualitas tidur. Aktivitas fisik dan kualitas tidur
saling berhubungan yang mana dengan physical activity yang cukup akan
meningkatkan kualitas tidur yang baik.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan physichal activity
dengan kualitas tidur pada Lansia dengan demensia di wilayah kerja Puskesmas
Kasihan II Bantul Yogyakarta.
Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan metode Kuantitatif yang bersifat
Observasional dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi pada penelitian ini
yaitu Lansia Demensia di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II dengan jumlah
sampel sebanyak 35 responden. Teknik pengambilan sampel Accidental sampling
dengan instrumen penelitian menggunakan kuesioner PSQI, IPAQ, dan MMSE.
Uji statistik yang digunakan adalah Kendall Tau
Hasil Penelitian : Hasil penelitian menujukkan adanya keeratan hubungan yang
sedang antara Physical Activity dengan Kualitas tidur pada Lansia Demensia,
dimana nilai koefisien korelasi (r) sebesar 0,463 serta menunjukkan arah korelasi
yang positif dengan Sig. 0,006 (p<0,05).
Kesimpulan : Terdapat hubungan Physical Activity dengan Kualitas tidur di
wilayah kerja Puskesmas Kasihan II
Kata Kunci : Physical Activity, Kualitas Tidur, Lansia, Demensia

Keterangan :
1. Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan
2. Dosen Program Studi Ilmu Keperawatan

xiii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Penyakit degeneratif merupakan penyakit akibat penurunan fungsi

organ tubuh yang mengiringi proses penuaan (1). Menua ataupun jadi tua

merupkan sesuatu kondisi yang terjadi didalam kehidupan manusia. Proses

menua ialah proses sejauh hidup, tidak cuma diawali pada satu waktu

tertentu, tetapi diawali semenjak permulaan kehidupan (2).

Kenaikan populasi lanjut usia dengan menurunnnya angka kematian

dan penyusutan jumlah kelahiran yang mengakibatkan terjadinya

perubahan struktur demografi. Menurut World Health Organization

(WHO) di kawasan Asia Tenggara populasi Lansia sebesar 8 % atau

sekitar 142 juta jiwa. Sedangkan untuk Indonesia sendiri jumlah lansia

sebesar 80 juta jiwa pada tahun 2020. Berkaitan dengan proses menua,

terdapat perubahan yang mempengaruhi penurunan aktivitas fisik dan

kualitas tidur (3).

Aktivitas fisik dan kualitas tidur saling berhubungan yang mana

dengan physical activity yang cukup akan meningkatkan kualitas tidur

yang baik. Tidur merupakan suatu bentuk aktivitas yang turut menentukan

kualitas kesehatan individu. Ketika seseorang berajak tua ia akan merasa

kurang istirahat serta butuh waktu tidur yang lebih banyak. Tidur memiliki

manfaat yaitu menenangkan dan mengistirahatkan tubuh sedangkan

aktivitas memiliki manfaat yaitu menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh

agar terhindar dari berbagai penyakit (4).


1
2

Tim peneliti yang dipimpin Ravaglia menemukan lansia yang aktif

melakukan olahraga jalan kaki secara teratur sedikitnya mengalami

penurunan risiko terkena demensia sebesar 73% sedangkan kelompok

yang melakukan kegiatan olahraga bersepeda atau berkebun dan

melakukan tugas pekerjaan rumah tangga memiliki penurunan risiko

terkena demensia sebesar 76%. Data penelitian telah menunjukkan

hubungan antara adanya aktivitas fisik dengan fungsi kognitif dan resiko

demensia (5).

Demensia ialah suatu penurunan kemampuan daya ingat dan daya

pikir lainnya sehingga dapat mengakibatkan permasalahan tingkah laku

misalnya menjadi gaduh gelisah, pencurigaan dan emosi yang meledak.

Meningkatnya umur seseorang dapat dikatakan dengan meningkatnya usia

harapan hidup suatu populasi sehingga diperkirakan akan meningkat pula

prevalensi demensia (6).

Prevalensi Demensi di seluruh dunia mencapai 35.6 juta orang, 58 %

dari kasus ialah orang yang tinggal di negara-negara berpenghasilan

rendah dan menengah. Sedangkan angka prevalensi demensia sendiri di

Daerah Istimewa Yogyakarta sebesar 20,1% ini memberikan beban yang

lebih berat pada keluarga, masyarakat dan juga sistem pelayanan

kesehatan di D.I. Yogyakarta (6).

Berdasarkan Hasil Penelitian terdahulu tentang Aktivitas Fisik

Dengan Kualitas Tidur Lansia Di Posyandu Lansia Wulan Erma

Menanggal Surabaya oleh Fitri Nur Laili dan Nety Mawarda tahun 2018.

Hasil Penelitian menunjukkan Lansia yang ada di Posyandu Lansia Wulan

Erma
3

Kelurahan Menanggal Surabaya sebagian besar mengalami aktivitas fisik

yang kurang baik dan sebagian besar lansia juga mengalami kualitas tidur

yang buruk. Lansia yang ada di Posyandu Lansia Wulan Erma Kelurahan

Menanggal Surabaya sebagian besar lansia mengalami kualitas tidur yang

buruk . Terdapat hubungan antara aktivitas fisik dengan kualitas tidur pada

lansia di Posyandu Lansia Wulan Erma Kelurahan Menanggal Surabaya

(7). Hasil Studi Pendahuluan yang dilakukan pada tanggal 06 November

2020, didapatkan data ada 1.713 lansia yang mendapatkan pelayanan

kesehatan dan belum dilakukan sekrining demensia yang mana akan

menjadi masalah tersendiri bagi puskesmas tersebut dan harus di lakukan

deteksi dini untuk penanganan lanjutan terhadap lansia tersebut.

Sedangkan, dari hasil pengamantan 5 responden menunjukkan bahwa 2

responden memiliki aktivitas fisik yang ringan dan memiliki kualitas tidur

yang baik dan 3 responden yang memiliki aktivitas fisik tinggi

mempunyai kualitas tidur buruk. Karena terpenuhinya kualitas tidur lansia

berpengaruh terhadap aktivitas fisiknya. Oleh sebab itu lansia harus

memperbanyak aktivitas fisik yang positif dan tidak perlu melakukan

aktivitas yang berat, karena aktivitas fisik yang positif akan menimbulkan

kualitas tidur yang relevan serta dapat mengurangi resiko terjadinya

penyakit. Berdasarkan latar belakang tersebut nampak ada keterkaitan

antara Physical Activity dengan kulitas tidur yang nantinya akan di

buktikan apakah ada hubungan, maka peneliti ingin meluka penelitian

tentang “Hubungan Physical Activity dengan Kualitas Tidur pada


4

Lansia dengan Demensia di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II Bantul

Yogyakarta".

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan diatas, maka

dapat di ambil rumusan masalah Adakah Hubungan Physical Activity

dengan Kualitas Tidur pada Lansia dengan Demensia di Wilayah Kerja

Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta?

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Untuk mengetahui hubungan physichal activity dengan kualitas tidur

pada Lansia dengan demensia di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II

Bantul Yogyakarta.

2. Tujuan Khusus

a. Mengetahui karakteristik responden (usia dan jenis kelamin).

b. Mengidentifikasi tingkat Demensia lansia di wilayah kerja

Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta.

c. Mengindentifikasi physical activity yang di lakukan oleh Lansia

dengan Demensia di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II Bantul

Yogyakarta.

d. Mengidentifikasi kualitas tidur pada Lansia dengan Demensia di

wilayah kerja Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta.


5

e. Menganalisis arah dan keeratan hubungan physical activity yang di

lakukan dengan kualitas tidur pada Lansia dengan Demensia di

wilayah kerja Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Menambah wawasan keilmuan tentang hubungan physichal activity

dengan kualitas tidur pada Lansia dengan demensia

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Pihak Responden

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan

kepada responden akan pentingnya physichal activity dengan

kualitas tidur pada Lansia dengan demensia

b. Bagi Pihak Institusi

Untuk menambah informasi, data bagi kampus, khususnya

perpustakaan sebagai referensi mahasiswa yang memerlukan dan

sebagai bahan kajian dalam penulisan skripsi selanjutnya.

c. Bagi Puskesmas Kasihan II

Dapat dipergunakan sebagai bahan evaluasi yang dapat

dipergunakan sebagai bahan pertimbangan dalam memecahkan

permasalahan dan pengambilan keputusan dimasa yang akan

datang, khususnya dalam rangka meningkatkan hubungan

physichal activity dengan kualitas tidur pada Lansia dengan

demensia.

d. Bagi peneliti
6

Sebagai bahan masukan untuk menambah wawasan peneliti serta

menambah pengetahuan mengenai hubungan physichal activity

dengan kualitas tidur pada lansia dengan demensia.

e. Bagi Peneliti Selanjutnya

Hasil penelitian ini dijadikan sebagai acuan bagi penelitian

selanjutnya yang mengambil topik hubungan Physichal Activity

dengan Kualitas Tidur pada Lansia dengan demensia.


7

E. Keaslian Penelitian

Tabel 1. 1 Keaslian Penelitian


No Nama Penelitian Judul Penelitian Hasil Penelitan Perbedaan Persamaan
1 Laili, Hatmanti (2018) Aktivitas Fisik Dengan Berdasarkan hasil penelitian di a. Pada penelitian terdahulu a. Variabel independen
(8) Kualitas Tidur Lansia Di peroleh bahwa Lansia yang ada di dilakukan tahun 2018 dan dependen sama
Posyandu Lansia Wulan Posyandu Lansia Wulan Erma berlokasikan di Surabaya, dengan penelitian yang
Erma Menanggal Surabaya Kelurahan Menanggal Surabaya Sedangkan penelitian saat ini akan dilakukan yaitu
sebagian besar mengalami aktivitas dilakukan tahun 2021 Aktivitas fisik dengan
fisik yang kurang baik dan sebagian berlokasikan di Wilayah Kualitas tidur
besar lansia juga mengalami Kerja Puskesmas Kasihan.
kualitas tidur yang buruk. Lansia b.Pada penelitian terdahulu
yang ada di Posyandu Lansia teknik pengambilan sampel
Wulan Erma Kelurahan Menanggal dengan cara Simple Random
Surabaya sebagian besar lansia Sampling sedangkan untuk
mengalami kualitas tidur yang penelitiam sekarang yaitu
buruk. Terdapat hubungan antara Accidental.
aktivitas fisik dengan kualitas tidur c. Sampel pada penelitian
pada lansia di Posyandu Lansia terdahulu Lansia sedangkan
Wulan Erma Kelurahan Menanggal untuk penelitian saat ini
Surabaya Lansia dengan Demensia.

2 Baso, Langi, Sekeon Hubungan Antara Aktivitas Berdasarkan hasil penelitian a. Pada penelitian terdahulu a. Variabel independen
(2018) (9) Fisik dengan Kualitas Tidur diperoleh sebanyak 49,1% remaja dilakukan tahun 2018 dan dependen sama
Pada Remaja di SMAN 09 memiliki aktivitas fisik yang berlokasikan di SMAN 09 dengan penelitian
Manado tergolong aktif dilakukan di Manado Sedangkan untuk yang akan dilakukan
beberapa sekolah lain untuk dapat penelitian saat dilakukan yaitu Aktivitas fisik
melihat perbandingan antara tahun 2021 berlokasikan di dengan Kualitas tidur
sekolah Wilayah Kerja Puskesmas
Kasihan II
8

No Nama Penelitian Judul Penelitian Hasil Penelitan Perbedaan Persamaan


b. Pada penelitian terdahulu
menggunakan metode
Kuantitatif dengan teknik
Stratified Cluster Sampling.
Untuk penelitian ini dengan
teknik Accidental
c. Sampel penelitian terdahulu
Siswa-Siswi SMAN 09
Manado, sedangkan sampel
penelitian saat ini Lansia
sdengan Demensia

3 Abislong,Indriasari, Kualitas Tidur Dan Tingkat Berdasarkan hasil penelitian dapat a. Pada penelitian terdahulu a. Sampel penelitian
Lestarina (2017) (10) Demensia Pada Pasien disimpulkan bahwa sebagian besar dilakukan tahun 2017 terdahulu sama
Lansia responden memiliki kualitas tidur berlokasikan di Panti dengan sampel
yang buruk. Lebih dari 50% Werda Bakti Luhur penelitian yang akan
responden memiliki tingkat Tropodo Sidoarjo, dilakukan yaitu
demensia sedang.Peningkatan Sedangkan untuk penelitian Lansia dengan
kualitas tidur yang buruk diikuti saat dilakukan tahun 2021 Demensia
dengan kenaikan tingkat demensia berlokasikan di Wilayah
lansia dengan kekuatan sedang Kerja Puskesmas Kasihan
II
b. Pada penelitian terdahulu
menggunakan metode cross
sectional dengan teknik
Simple Random Sampling.
Untuk penelitian ini dengan
metode cross sectional
dengan teknik Accidental
9

No Nama Penelitian Judul Penelitian Hasil Penelitan Perbedaan Persamaan


c. Variabel independen dan
dependen penelitian
(11)terdahulu tingkat
Demensia Lansia dan
Tingkat Kualitas Tidur,
sedangkan penelitian yang
akan dilakukan yaitu
Aktivitas fisik dengan
Kualitas tidur

4 Fitria,Aisyah (2020) Hubungan Aktivitas Fisik Berdasarkan hasil penelitian bahwa a. Pada penelitian terdahulu a. Variabel independen
(11) dengan Kualitas Tidur pada aktuvitas fisik dari 47 responden dilakukan tahun 2019 dan dependen sama
Lanjut Usia di Desa Babah menunjukkan aktivitas fisik tinggi berlokasikan di Desa Babah dengan penelitian
Dua sebanyak 2 responden (4,3%), Dua, Sedangkan untuk yang akan dilakukan
aktivitas sedang 28 responden penelitian saat dilakukan yaitu Aktivitas fisik
(59,6%) dan aktivitas fisik rendah tahun 2021 berlokasikan di dengan Kualitas tidur
sebanyak 17 responden (36%). Wilayah Kerja Puskesmas
Kualitas tidur dari 47 responden Kasihan II
menunjukkan kualitas tidur baik b. Teknik sampling yang
sebanyak 29 responden (61,7%) dan digunakan pada penelitian
kualitas tidur buruk sebanyak 18 terdahulu Teknik Pusposive
responden (38,3%). Ada hubungan Sampling,sedangkan teknik
aktivitas fisik dengan kualitas tidur yang digunakan pada
pada Lansia di Desa Babah Dua penelitian saat ini
Kecamatan Tadu Raya Kabupaten Accidental
Nagan Raya Tahun 2019. Hal ini c. Sampel pada penelitian
diindikasikan oleh nilai perhitungan terdahulu Lansia sedangkan
p-Value = 0,000 < 𝖺 = 0,05 untuk penelitian saat ini
Lansia dengan Demensia.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. Telaah Pustaka

1. Aktivitas Fisik (Physical Activity)

a. Pengertian

Aktivitas fisik merupakan gerakan tubuh yang disebakan kerja

otot rangka dan meningkatkan pengeluaran tenaga dan energi.

Aktivitas fisik antara orang satu dengan yang lainnya berbeda sesuai

dengan gaya hidup perorangan dan faktor lainnya. Aktivitas fisik

terbagi aktivitas bekerja, tidur, dan waktu senggang (12).

Menurut World Health Organization (WHO), aktivitas fisik

merupakan gerakan fisik yang dikerjakan oleh otot tubuh dan sistem

penunjang lainnya dari setiap gerakan yang dihasilkan oleh otot

rangka untuk mengeluarkan energi. Kurangnya aktivitas fisik

mengakibatkan faktor risiko independen penyakit kronis dan

diperkirakaan mengakibatkan kematian (13).

b. Klasifikasi Aktivitas Fisik

Aktivitas fisik merupakan bagian kerja fisik yang menyangkut

sistem lokomontor tubuh manusia yang ditunjukkan dalam

menjalankan kehidupan sehari-hari (14). World Health Organization

(WHO) merekomendasikan dalam melakukan aktivitas fiisk dengan

intensitas sedang dalam 30 menit/hari dalam satu minggu dan 20

menit/hari selama 5 hari dalam satu minggu dengan intensitas berat

10
1

untuk memproleh hasil yang optimal dari aktivitas fisik atau olahraga

(12). Berikut Beberapa- Berapa Klasifikasi aktivitas fisik :

1) Klasfikasi Aktivitas Fisik Menurut Kristiyandaru

Kebutuhan energi untuk aktivitas fisik beberapa jenis kegiatan

dapat diperkirakan berdasarkan jumlah energi yang dikeluarkan

oleh setiap jenis aktivitas fisik. Kebutuhan energi untuk aktivitas

juga dapat diperkirakan dengan menggunakan pengelompokkan

aktivitas fisik dengan kategori ringan, sedang dan berat (15).

Tabel 2. 1 Klasifikasi Aktivitas Fisik Berdasarkan Intensitasnya


Aktivitas Sedang Aktivitas Berat
Berjalan pada kecepatan sedang atau Berjalan dengan kecepatan 8
cepat 4,8 – 7,2 km/jam sebagai contoh km/jam atau lebih
a. Berjalan ke kelas, kantor, atau toko a. Jogging atau berlari
b. Berjalan untuk rekreasi b. Pendakian gunung, Panjat
c. Berjalan menuruni tangga atau Tebing
menuruni bukit
Bersepatu roda dengan kecepatan sedang Bersepatu roda dengan kecepatan
tinggi
Bersepeda dengan kecepatan 5 sampai 9 Bersepeda dengan kecepatan lebih
pada permukaan datar atau sedikit dari 10 mph atau bersepeda pada
tanjakan tanjakan yang curam
Sepeda stasioner menggunakan usaha Sepeda stasioner menggunakan
sedang usaha berat
Kalistenik ringan Kalistenik berupa Push Up, Pull Up.
Yoga Karate, judo, Tae Kwon Do,
Sumber : (15)
Tabel 2. 2 Kebutuhan Energi untuk Aktivitas Fisik
Aktivitas Fisik Kkal/kg/Jam Aktivitas Fisik Kkal/Kg/Jam
Bersepeda Cepat 7.6 Makan 0.4
Bersepeda Sedang 2.5 Tiduran 0.1
Berlari 7.0 Duduk diam 0.4
Dansa Cepat 3.8 Berdiri tegap 0.6
Berjalan 2.0 Berdiri rileks 0.5
Berjalan Cepat 3.4 Mencuci ringan 1.3
Berjalan sangat cepat 9.3 Menyapu lantai 1.4
Berenang 7.9 Setir mobil 0,8
1

Aktivitas Fisik Kkal/kg/Jam Aktivitas Fisik Kkal/Kg/Jam


Main Tenis Meja 4.4 Menyanyi 0.8

Pengelompokan jenis aktivitas fisik menurut berat ringanya

aktivitas yang dilakukan memerlukan faktor aktivitas. Masing-

masing faktor aktivitas akan berbeda menurut jenis kelamin.

Faktor aktivitas setiap kategori aktivitas fisik dapat dilihat pada

Tabel 2.3.

Tabel 2. 3 Faktor Aktivitas Fisik


Kelompok Faktor Aktivitas Jenis Aktivitas
Aktivitas
(x BMR)
Ringan: 75 % duduk atau berdiri,
Laki-Laki 1.56 25% bergerak atau berdiri
Perempuan 1.55
Sedang: 25 % duduk atau berdiri,
Laki-Laki 1.76 75 % aktivitas pekerjaan
Perempuan 1.70
Berat: 40% duduk atau berdiri,
Laki-Laki 2.10 60% aktivitas pekerjaan
Perempuan 2.00

Aktivitas fisik yang berat mayoritss di miliki oleh laki-laki,

sedangkan perempuan mayoritas aktivitas fisiknya yang sedang.

Karena disebabkan, perempuan kurang gerak dibandingkan laki-

laki. (15).

c. Pengukuran Aktivitas Fisik

Setiap aktivitas fisik memerlukan energi untuk bergerak.

Aktivitas rutin sehari-hari, misalnya membaca, berjalan, bekerja

merupakan salah satu contoh aktivitas fisik. Besarnya energy yang

diperlukan tergantung dari jenis, intensitas dan lamanya aktivitas

fisik (16).
1

Salah satu kuesioner untuk pengukuran aktivitas fisik ialah

IPAQ (International Physical Activity Questionnre). IPAQ menilai

keaktifan fisik seseorang dalam 4 domain yaitu aktivitas fisik di

waktu luang, domestic dan berkebun, terkait kerja, aktivitas fisik

terkait transportasi (17). Dalam setiap domain dibagi menjadi tiga

intensitas, antara lain;

1) Berjalan kaki baik di rumah ataupun tempat kerja, atau aktivitas

fisik intensitas ringan, ialah aktivitas yang membutuhkan tenaga

fisik yang ringan dan tidak menyebabkan perubahan kecepatan

pernapasan yang signifikan.

2) Aktivitas fisik intensitas sedang, ialah aktivitas yang memerlukan

tenaga fisik yang sedang dan membuat seseorang bernapas sedikit

lebih cepat dari biasanya. Contohnya antara lain mengangkat

beban ringan dan bersepeda dalam kecepatan reguler.

3) Aktivitas fisik intensitas tinggi, ialah aktivitas yang memerlukan

tenaga fisik yang berat dan membuat seseorang bernapas lebih

cepat dari biasanya. Contohnya antara lain mengangkat beban

berat, aerobik, bersepeda cepat (18).

Data dari kuesioner IPAQ dipresentasikan dalam menit-MET

(Metabolic Equivalent of Task) per minggu. Kuantifikasi MET-

menit/minggu mengikuti rumus berikut,

1) MET-menit/minggu untuk berjalan = 3,3 x durasi berjalan dalam

menit x durasi berjalan dalam hari


1

2) MET-menit/minggu untuk aktivitas sedang = 4,0 x durasi

aktivitas sedang dalam menit x durasi aktivitas sedang dalam hari

3) MET-menit/minggu untuk aktivitas berat = 8,0 x durasi aktivitas

berat dalam menit x durasi aktivitas berat dalam hari

4) MET-menit/minggu total aktivitas fisik = Penjumlahan

METmenit/minggu dari aktivitas berjalan + aktivitas sedang +

aktivitas berat Pengkategorian dari MET-menit/minggu total ialah

sebagai berikut,

a. Kategori 1 (rendah), kriteria yang tidak termasuk dalam

kategori 2 dan 3

b. Kategori 2 (sedang), yaitu apabila ada kriteria sebagai berikut;

1) Aktivitas sedang sekurang-kurangnya 3 hari selama 20

menit, ATAU

2) 5 hari atau lebih aktivitas sedang dan/ atau jalan

sekurangkurangnya 30 menit, ATAU 31

3) 5 hari atau lebih kombinasi semua intensitas aktivitas fisik

dengan sekurang-kurangnya 600 MET-menit/minggu

c. Kategori 3 (tinggi), yaitu apabila ada kriteria sebagai berikut;

1) Aktivitas berat sekurang-kurang 3 hari dengan 1500

METmenit/minggu, ATAU

2) 7 hari atau lebih kombinasi dari semua intensitas aktivitas

fisik dengan 3000 MET-menit/minggu (18).

d. Manfaat Aktivitas Fisik


1

1) Manfaat fisik

Manfaat aktivitas fisik dilihat dari segi manfaat fiisk akan

menguatkan otot jantung dan memperbesar bilik jantung . Selain

itu bermanfaat pada otot rangka yang akan bertambah kekuatan,

kelentukan dan daya tahannya sehingga mendukung

terpeliharannya kelincahan serta kecepatan reaksi. Dengan kedua

hal ini kecelakaan lebih dapat terhindarkan. Manfaat fisik ini

berbagai penyakit degeneratif akan tercegah atau sedikit teratasi.

Berat badan tibuh terpelihara dan kebugaran akan bertambah

sehingga produktivitas akan meningkat dan dapat menikmati masa

tua dengan bahagia (19).

2) Manfaat kejiwaan

Aktivitas fisik dapat menyebabkan seorang menjadi tenang,

kurang menderita ketegangan dan kecemasan. Latihan fisik akan

membuat seseorang lebih kuat menghadapi stress dan gangguan

hidup sehari- hari, lebih dapat berkosentrasi, tidur lebih nyenyak

dan merasa berprestasi. Hal ini disebabkan karena gerakan fisik

bisa digunakan untuk memproyeksikan ketegangan sehingga

setelah latihan orang merasa ada beban jiwa yang terbebaskan

(20).

3) Memperlancar proses pencernaan

Aktivitas fisik ini terutama ditujukan untuk usus. Manipulasi

pada perut bagian tengah dengan arah vertikal dan melingkar

dimaksudkan untuk memperlancar aliran darah ke usus dan


1

merangsang peristaltik usus. Desakan dan tarikan di perut bagian

tengah maupun bawah akan menambah efektif perangsangan

tersebut. Dengan aliran darah yang baik, kelenjar pencernaan akan

dapat memproduksi enzim dengan kuantitas yang cukup dan

kualitas baik. Kesulitan buang air besar pada lansia, selain diatas

dengan makanan serat dan banyak minum perlu ditambah dengan

aktivitas fisik perangsang peristaltik usus (19).

4) Mengatur pengeluaran energi

Keseimbangan anatara input dan output perlu banyak

dipertimbangkan pada lansia untuk mendapatkan berat badan yang

sesuai. Kegemukan pada lansia akan memperberat atau bahkan

memicu timbulnya berbagai penyakit degeneratif, mulai dari

Diabetes Melitus sampai Hipertensi dan Penyakit Jntung koroner.

Disamping itu kegemukan juga akan memperberat beban sendi

penyangga badan terutama lutut dan pergelangan kaki. Lansia

gemuk cenderung malas melakukan aktivitas fisik dan kurang

aktivitas fisik ini akan menyebabkan bertambahnya kegemukan.

Hal tersebut terjadi bolak-balik sehingga akan semakin

melemahkan lansia kegemukan (19).

5) Meningkatkan kebugaran otak

Merawat otak secara keseluruhan dilakukan dengan banyak

cara misalnya selalu aktif setiap saat. Otak merupakan pengendali


1

fungsi kerja seluruh bagian tubuh. Jika tubuh tidak berfungsi

dengan baik, otak tidak akan bekerja dengan baik (21).

Penurunan daya ingat dan konsentrasi pada lansia dapat

dicegah dengan senam otak, sekaligus untuk mencegah stroke.

Cara yang paling sederhana untuk meningkatkan kekebalan tubuh

adalah dengan melakukan latihan fisik atau olahraga serta istirahat

dan tidur yang cukup. Latihan fisik ringan sekalipun seperti

aerobik selama 30 menit, mampu mengaktifkan kerja sel darah

putih yang merupakan komponen utama kekebalan tubuh pada

sirkulasi darah. Idealnya melakukan latihan aerobik selama 30

menit (19).

e. Faktor- Faktor yang mempengaruhi aktivitas fisik

faktor yang mempengaruhi aktivitas pada Lansia adalah

Kelenturan, Keseimbangan dan Self Efficacy merupakan sesuatu

yang menggambarkan rasa percaya atas keamanan dalam melakukan

aktivitas. Rasa percaya diri untuk dapat melakukannya dengan

mandiri ini seorang lansia mempunyai keberanian dalam melakukan

aktivitas. Rasa percaya diri untuk mampu mandiri pada lansia dapat

meningkatkan kemampuannya dalam pemenuhan kebutuhan

aktivitas sehari-hari, lansia akan merasa mampu dan akan mencoba

melakukannya terlebih dahulu secara mandiri dan sebaliknya

rendahnya rasa keberdayaan mandiri pada lansia dapat menurunkan

kemauan lansia dalam beraktivitas, sehingga lansia merasa takut

untuk mencoba hal baru atau takut akan tidak berhasil, sedangkan

Maryam
1

menyebutkan bahwa tingkat ketergantungan lansia disebabkan oleh

kemunduran fisik maupun psikologis. Kemauan dan kemampuan

untuk melaksanakan aktivitas sehari-hari pada lansia adalah sebagian

berikut (19):

1) Usia

Pada Lansia system muskuloskeltal akan mengalami

penurunan seperti tinggi badan, pergerakan yang lambat,

pengurangan kekuatan serta terjadinya kekakuan sendi-sendi yang

mengakibatkan kelemahan dan lambaatnya suatu pergerakan yang

menyertai penuan dan adanya perubahan penampilan (20).

2) Kesehatan fisiologis

Kesehatan fisiologis seseorang dapat dipengaruhi

kemampuan partisipasi dalam aktifitas sehari-hari, sebagai contoh

sistem saraf mengumpulkan dan menghantarkan, dan mengelola

informasi dari lingkungan. Sistem muskuluskoletal

mengkoordinasikan dengan sistem saraf sehingga seseorang dapat

merespon sensori yang masuk dengan cara melakukan gerakan

(19).

3) Fungsi kognitif

Fungsi kognitif merupakan suatu masalah terjadinya

ketidakmampuan dalam melakukan aktivitas normal dalam

kehidupan sehari-har (22). Fungs Kognitif ialah suatu proses

semua
1

masukan sensoris baik taktil, visual, dan auditorik akan diolah, di

ubah bahkan dismpan yang selanjutkan akan digunakan sebagai

penghubung intraneuron secara sempurna sehingga individu

mampu melakukan penalaran terhadap masukan sensorik (20).

4) Fungsi psikologis

Fungsi Psikologis merupakan ilmu pengetahuan yang

mempelajari tingkah laku individu yang tidak dapat lepas dari

proses lingkungan dan akan terjadi pada diri individu (23).

Kebutuhan psikologis berhubungan dengan kehidupan emosional

seseorang. Meskipun seseorang sudah terpenuhi kebutuhan

materialnya, tetapi bila kebutuhan psikologisnya tidak terpenuhi,

maka dapat mengakibatkan dirinya merasa tidak senang dengan

kehidupannya (20).

2. Kualitas Tidur

a. Pengertian

Tidur dapat mempengaruhi kesehatan dan kualitas hidup.

Kualitas tidur yang rendah menjadi indikator dari banyak penyakit

medis dan ada hubungan yang kuat antara kesehatan fisik, psikologis

dan tidur (24). Kualitas tidur adalah ukuran dimana seseorang itu

dapat kemudahan dalam memulai tidur dan untuk mempertahankan

tidur, kualitas tidur seseorang dapat digambarkan dengan lama waktu

tidur, dan keluhan-keluhan yang dirasakan saat tidur ataupun sehabis

bangun tidur. Kebutuhan tidur yang cukup ditentukan selain oleh


2

faktor jumlah jam tidur (kuantitas tidur), juga oleh faktor kedalaman

tidur (kualitas tidur). Beberapa faktor yang mempengaruhi kuantitas

dan kualitas tidur yaitu, faktor fisiologis, faktor psikologis,

lingkungan dan gaya hidup. Dari faktor fisiologis berdampak dengan

penurunan aktivitas sehari – hari, rasa lemah, lelah, daya tahan tubuh

menurun, dan ketidak stabilan tanda tanda vital, sedangkan dari

faktor psikologis berdampak depresi, cemas, dan sulit untuk

konsentrasi (25).

b. Dampak dan faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas tidur

Kulitas tidur yang kurang baik akan mengakibatkan gangguan

keseimbangan fisiologi dan psiklogis. Dampak fisiologi meliputi

penurunan aktifitas sehari-hari, rasa capai, daya tahan tubuh

menuruh dan ketidak seimbangan tanda-tanda vital , sedangkan

dampak psikologis, meliputi depresi, cemas, koping idak efektif.

Kebutuhan tidur antara satu orang dengan yang lainnya berbeda-

beda, ada yang kebutuhan tidurnya terebuhi dengan baik ataupun

sebaliknya. Berikut faktor- faktor yang mempengaruhi (25).

1) Status kesehatan

Seseorang dengan kondisi tubuh yang bugar memungknkan dapat

tidur dengan nyenyak, ataupun sebaliknya orang dengan kondisi

tubuh kurang sehat akan muncul rasa nyeri, bahkan kebutuahn

tidurpun juga akan tidak nyenyak (25).


2

2) Lingkungan

Lingkungan dapat meningkatkan atau menghalangi seseorang

untuk tidur. Pada lingkungan bersih, bersuhu dingin, suasana yang

tidak gaduh (tenang), dan penerangan yang tidak terlalu terang

akan membuat seseorang tersebut tertidur dengan nyenyak,

begitupun sebaliknya jika lingkungan kotor, bersuhu panas,

susana yang ramai dan penerangan yang sangat terang, dapat

mempengaruhi kualitas tidurnya (25).

3) Stres psikologis

Stress merupakan suatu masalah umum yang di alami dalam

kehidupan seseorang. Dampak dari stress sendiri akan

membahayaka kondisi fisik bahkan mental serta gangguan tidur

(26). Stress psikologis ialah suatu kondisi mental yang terjadi

akibat ketidakkesesuaian antara keadaan dan system sumber daya

biologis, psikologis, social individu serta terjadinya perubahan

yang menuntut untuk melakukan adaptasi yang berakibatkan

munculnya gangguan fisik bahkan jiwa (27).

4) Gaya hidup

Gaya hidup ialah cara hidup yang didefnikan bagaimana orang

lain menghabiskan waktu mereka untuk beraktivitas sehari- hari.

Gaya hidup ini mencakup sesuatu yang lebih dari sekedar kelas

social ataupun kepribadian seseorang. Gaya hidup seseorang

antara satu
2

dengan lainnya berbeda. Dengan gaya kehidupan yang lebih

seperti melakukan kegiatan social, shooping, bekerja dan

sebagainya bias mengakiibatkan kelelahan yang dirasakan bias

berpengaruh pada pola kualitas tidur seseorang . Kelelahan tingkat

menengah orang dapat tidur dengan nyenyak. Sedangkan pada

kelelahan yang berlebih akan menyebabkan periode tidur REM

lebih pendek (28).

c. Tipe-Tipe tidur

Pada hakekatnya tidur dapat diklasifikasikan ke dalam dua

kategori yaitu dengan gerakan bola mata cepat (Rapid Eye Movement

– REM), dan tidur dengan gerakan bola mata lambat Non – Rapid Eye

Movement – NREM, (29).

1) Tidur REM Merupakan tidur dalam kondisi aktif atau tidur

paradoksial. Hal tersebut bisa disimpulkan bahwa seseorang dapat

tidur dengan nyenyak sekali, namun fisiknya yaitu gerakan kedua

bola matanya bersifat sangat aktif. Tidur REM ini ditandai dengan

mimpi, otot – otot kendor, tekanan darah bertambah, gerakan mata

cepat (mata cenderung bergerak bolak – balik), sekresi lambung

meningkat, ereksi penis tidak teratur sering lebih cepat, serta suhu

dan metabolisme meningkat, tanda tanda orang yang mengalami

kehilangan tidur REM yaitu, cenderung hiperaktif, emosi sulit

terkendali, nafsu makan bertambah, bingung dan curiga (29).

2) Tidur NREM
2

Merupakan tidur dengan keadaan istirahat penuh dengan

gelombang otak yang lebih lambat atau disebut dengan tidur

nyenyak. Ciri keadaan tidur NREM adalah keadaan istirahat

penuh, tekanan darah menurun, frekuensi nafas menurun,

pergerakan bola mata lambat, mimpi berkurang dan metabolisme

menurun (30).

Tahap 1 : merupakan tahap transisi antara bangun dan tidur

dengan ciri seseorang akan relaks, masih dalam keadaan sadar,

merasakan ngantuk, bola mata bergerak dari arah samping ke

samping, frekuensi nadi dan napas seseorang sedikit menurun,

apat bangun segera selama tahap ini berlangsung 5 menit (31).

Tahap II : ialah tahap tidur ringan yang mana proses tubuh terus

menurun dengan ciri mata pada umumnya menetap, denyut

jantung dan frekuensi napas menurun, suhu tubuh meneurun serta

metabolism tubuh menurun dan berlangsung pendek dengan

berakhir 10-15 menit (31).

Tahap III : ialah tahap tidur dengan ciri denyut nadi dan frekuensi

napas dan proses tubuh lainnya lambat karena diakibatkan adanya

dominasi system syaraf, parasimpatis, sulit untuk bangun (31).

Tahap IV : ialah tahap tidur dengan ciri kecepaatn jantung dan

pernafasan turun, jarang bergerak dan sulit dibangunkan, gerak

bola mata cepat serta sekresi lambung dan tonus otot menurun

(31).

3. Lansia

a. Pengertian
2

Lansia merupakan seseorang yang telah mencapai usia 60 tahun

ke atas. Menua bukanlah suatu penyakit, tetapi merupakan proses

yang berangsur-angsur mengakibatkan perubahan kumulatif

merupakan proses menurunnya daya tahan tubuh dalam menghadapi

rangsangan dari dalam dan luar tubuh (32).

Penuaan ditandai dengan adanya kemunduran fungsi biologis

yang terlihat sebagai gejala-gejala kemunduran fisik, antara laian kulit

mulai mengendur, timbul keriput, rambut beruban, gigi mulai

ompong, pendengaran dan penglihatan berkurang, mudah lelah,

gerakan menjadi lamban dan kurang lincah serta terjadi penimbunan

lemak terutama di perut dan pinggul. Kemunduran lain yang terjadi

adalah kemampuan kemampuan kognitif seperti suka lupa,

kemunduran orientasi terhadap waktu, ruang, tempat serta tidak

mudah menerima hal/ ide baru (33).

Usia lanjut dapat dikatakan usia emas, karena tidak semua orang

dapat mencapai usia tersebut. Maka orang yang berusia lanjut

memerlukan tindakan keperawatan, baik yang bersifat promotif

maupun preventif agar mereka dapat menikmati masa usia emas serta

menjadi usia lanjut yang berguna dan bahagia. Usia lanjut sebagai

tahap akhir perkembangan pada daur kehidupan manusia. Menurut

pasal 1 ayat (2),(3),(4) UU No 13 Tahun 1998 tentang Kesehatan

dikatakan bahwa usia lanjut adalah seseorang yang telah mencapai

usia lebih dari 60 tahun (33).

b. Klasifikasi Lansia
2

1) Pralansia (prasenilis) : Seseorang yang berusia antara 45- 59 tahun

2) Lansia : Seseorang yang berusia 60 tahun atau lebih

3) Lansia risiko tinggi : Seseorang yang berusia 70 tahun atau lebih/

seseorang yang berusia 60 tahun atau lebih dengan masalah

kesehatan

4) Lansia Potensial : Lansia yang masih mampu melakukan pekerjaan

dan /atau kegiatan yang dapat menghasilkan barang atau jasa

5) Lansia tidak Potensial : Lansia yang tidak berdaya mencari nafkah,

sehingga hidupnua bergantung pada bantuan orang lain (2).

4. Demensia

a. Pengertian

Demensia ialah hilangnya kemampuan intelektual yang cukup

berat sehingga menggangu fungsi pekerjaan atau aktivitas sosial atau

hubungan dengan orang lain yang biasanya dilakukan (34). Demensia

adalah gangguan global fungsi kognitif dengan tingkat kesadaran

yang normal, berbeda dengan acute confusional state di mana tingkat

kesadarannya terganggu. Insidensinya 5% pada usia > 65 tahun dan

20% pada usia > 85 tahun. Dengan adanya terapi- terapi baru penting

untuk berusaha mencapai suatu diagnosis spesifik namun hal itu tidak

mudah karena peralatan klinik tidak dapat memberikan hasil yang

akurat. Banyak orang yang terdiagnosa menderita penyakit Alzheimer

memiliki diagnosis pascamati yang berbeda. Pasien yang mengeluh

mengalami gangguan memori lebih mungkin menderita ansietas

karena
2

pada mereka yang menderita Demensia murni biasanya tidak

memiliki kesadaran atas penyakitnya (35).

Menurut WHO, Demensia adalah sindroma yang disebabkan

penyakit pada otak, biasanya bersifat kronik dan progresif

dikarenakan gangguan pada fungsi kortikal otak termasuk memori,

berpikir, orientasi, kalkulasi, kapasitas belajar dan bahasa. Tidak

didapatkan gangguan kesadaran pada demensia. Terjadinya demensia

biasanya di dahului penurunan kontrol emosi, kemampuan

bersosialisasi dan motivasi. Hal yang membedakan demensia dengan

gangguan fungsi kognitif adalah pengaruh buruk demensia terhadap

aktivitas sehari- hari (35).

b. Gejala Perilaku dan Psikologis dari Demensia

Gejala perilaku dan psikologis dari Demensia “ Behavioral And

Psychological Symptoms Of Dementia” adalah payung terminologi

untuk gejala- gejala non kognitif yang dihubungkan dengan demensia,

termasuk perubahan pada perilaku, mood dan psikosis. Gejala-gejala

perilaku sangat umum, termasuk mondar- mandir, berteriak, agresi

dan apatis. Depresi dan cemas dapat terjadi hingga separuh dari semua

demensia. Waham, terutama waham kejar dapat terjadi sampai pada

40% pasien Demensia. Halusinasi pada semua modalitas sensorik

(lebih banyak pada visual) terjadi sampai pada 30% pasien. Gejala-
2

gejala neurologis antara 10 % dan 20% pasien akan mengalami

kejang. Refleks primitif contoh menggengam, menghisap dan

hentakan mioklonik dapat terjadi (35).

c. Karakteristik Demensia

Karakteristik demensia adalah sebagai berikut.

1) Gangguan daya ingat jangka pendek dan jangka panjang

2) Gangguan proses berpikir abstrak, misalnya tidak dapat

memahami arti suatu konsep atau kata

3) Gangguan dalam judgemen, misalnya tidak mampu mengatasi

masalah dalam pekerjaan, hubungan interpersonal dan hubungan

keluarga.

4) Afasia (gangguan bahasa), apraksia ( gangguan aktivitas

motorik), agnosia ( gangguan identifikasi objek-objek).

5) Perubahan kepribadian.

6) Aktivitas sosial terganggu.

7) Tidak dalam keadaan delirium (36).


2

B. Kerangka Teori

Lansia
Physical Activity Kualitas Tidur
Dengan
Sumber : (12),(24),(32),(34) Faktor yang
Faktor yang
Gambar 2. 1 Kerangka Teori mempengaruhi Kualitas
mempengaru
Tidur
hi Aktivitas
Fisik 1. Status Kesehatan
C. Kerangka Konsep 2. Lingkungan
1. Umur
3. Stres psikologis
2. Fungsi Fisiologis
Variabel Bebas ( Independent) Variabel Terikat ( Dependent)
4. Gaya Hidup
3. Fungsi Kognitif
4. Fungsi Psikologis Kualitas Tidur pada Lansia dengan Demensia
Physical Activity
v

Keterangan :

: Variabel yang diteliti

: Hubungan antar Variabel

Gambar 2. 2 Kerangka Konsep


2

D. Hipotesis

Ha : Ada Hubungan antara Physical Activity dengan Kualitas Tidur

Lansia dengan Demensia di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II

Bantul Yogyakarta

H0 :Tidak adanya Hubungan antara Physical Activity dengan Kualitas

Tidur Lansia dengan Demensia di Wilayah Kerja Puskesmas

Kasihan II Bantul Yogyakarta


BAB III
METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Desain Penelitian

Jenis penelitian ini bersifat kuntitatif Observasional dengan

pendekatan Cross Sectional. Pendekatan Cross Sectional adalah suatu

penelitian pada setiap subjek penelitian yang hanya di lakukan satu kali

pendataan untuk semua variable yang diteliti selama penelitian (37).

B. Lokasi dan Waktu Penelitian

1. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan berdasarkan lokasi yang dipilih sesuai

dengan tujuan penelitian untuk mengetahui Hubungan Physical Activity

dengan Kualitas Tidur pada Lansia dengan Demensia. Lokasi

penelitiadalam penelitian ini bertempat di Wilayah kerja Puskesmas

Kasihan II. Lokasi penelitian menjelaskan tempat atau lokasi tersebut

dilakukan. Lokasi penelitian ini sekaligus membatasi ruang lingkup

penelitian tersebut (38).

2. Waktu Penelitian

Waktu penelitian ini dilakukan tanggal 23 Juni pada tahun 2021

C. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi Penelitian

Populasi merupakan kumpulan semua objek atau subjek

penelitian dari wilayah tertentu dengan krakteristik yang disesuaikan

dengan yang dibutuhkan oleh peneliti dengan tujuan mempelajari dan

dapat ditarik

30
3

kesimpulannya (39). Populasi dalam penelitian ini lansia yang

mendapatkan pelayanan kesehatan di puskesmas kasihan II pada

tanggal 23 Juni sampai 5 Juli 2021 sebanyak 104 Lansia.

2. Sampel Penelitian

Sampel merupakan bagian dari jumlah dari populasi yang

mewakili besaran populasi yang akan diambil (39). Sampel pada

penelitian ini adalah lansia yang datang dan mendapatkan pelayanan

kesehatan di Puskesmas Kasihan II serta memenuhi kriteria inklusi dan

eksklusi

a. Kriteria inklusi sampel dalam penelitian ini adalah

1) Lansia berusia ≥ 60 tahun.

2) Lansia yang datang dan mendapat pelayanan saat penelitian di

Puskesmas Kasihan II

3) Lansia Demensia yang ditentukan setelah dilakukannya screening

pada Lansia dengan menggunakan kuesioner MMSE ( Mini

Mental State Examination)

b. Kriteria Eksklusi

1) Lansia yang tidak bersedia menjadi sampel

3. Besar Sampel

Dalam menentukan besar sampel, jumlah populasi (N) dapat

diketahui dari daftar Lansia yang mendapat pelayanan kesehatan pada

tanggal 23 Juni sampai 5 Juli 2021 yang berjumlah 104 pada Puskesmas

Kasihan II. Dalam menentukan sampel yaitu dengan menggunakan


3

Accidental Sampling. Besar sampel ditentukan berdasarkan perhitungan

Slovin dengan error tolerance 0,1 (10%) sebagai berikut :

𝑁
𝑛=
1 + 𝑁 𝑥 𝑒2

104
𝑛=
1 + 104 𝑥 (0,1)2

104
= = 51
2,0
4
Keterangan
:

n = Jumlah sample minimal yang di perlukan

N = Jumlah populasi (104)

E = error margin (0,1)

Jumlah sample di perlukan berdasarkan hasil perhitungan besar

sampel adalah 51 responden. Saat penelitian berlangsung total jumlah

sample yang di teliti berjumlah 51 responden, akan tetapi hanya ada 35

responden yang sesuai dengan kriteria yang ada, jadi jumlah sampel

yang digunakan sebesar 35 responden.

4. Cara Pengambilan Sample

Cara pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah

menggunakan teknik accidental sampling. Teknik accidental dilakukan

berdasarkan kebetulan. Siapa saja yang di temui asalkan sesui dengan

persyaratan data yang di inginkan. Pada penelitian ini, peneliti melakukan

screening terlebih dahulu dengan meggunakan kuesioner MMSE untuk

menentukan sampel.
3

D. Variabel Penelitian

Variabel penelitian merupakan ukuran, ciri, karakteristik, dari suatu

subjek atau objek penelitian yang mempunyai variasi tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti sehingga dapat dipelajari dan ditarik

kesimpulannya (40). Berdasarkan hubungan antar variabel, maka variabel

dibedakan menjadi dua yaitu :

1. Variabel Bebas (Independent Variable)

Variabel bebas merupakan variabel yang menjadi penyebab atau

variabel yang mempengaruhi variabel independen yang menyebabkan

perubahan pada variabel independen (40). Variabel bebas pada

penelitian ini adalah Physical Activity.

2. Variabel Terikat (Dependent Variable)

Variebel terikat merupakan variabel yang tergantung,

terpengaruh, terikat atau menjadi akibat dari variabel bebas (40).

Variabel terikat pada penelitian ini adalah Kualitas Tidur pada Lansia

dengan Demensia.

E. Definisi Operasional

Definisi operasional adalah uraian tentang batasan variabel yang

dimaksud, atau tentang apa saja yang diukur oleh variabel yang

bersangkutan (38). Definisi operasional dari variabel-variabel yang

digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:


34

Tabel 3. 1 Definisi Operasional

Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Hasil Ukur Skala


Pengukuran
Physical Seluruh kegiatan meliputi aktivitas Kuesioner IPAQ 1. Tinggi : > 3000 MET Ordinal
Activity olahraga, kerja, aktivitas sehari-hari yang menit/minggu
dilakukan oleh seseorang. 2. Sedang : < 600- 3000 MET
menit/minggu
3. Rendah : 600 MET menit/
minggu

Kualitas Tidur Penilaian terhadap tidur yang berkualitas Kuesioner PSQI 1. Buruk : ≥ 5 Ordinal
pada lansia yang diperlihatkan dengan 2. Baik : ≤ 5
berapa lama tidur dalam 24 jam, keadaan
saat tidur dan gangguan tidur.
Demensia Suatu penurunan fungsi kognitif yang Kuesioner MMSE 1. Berat : 0-17 Ordinal
terjadi pada seseorang khususnya Lansia. 2. Sedang : 18-23
3. Normal : 24-30
Usia Usia responden pada saat dilakukan Wawancara 1. 60-74 Tahun Ordinal
penelitian sampai ulang tahun terakhir 2 . > 75 Tahun
3

F. Teknik dan Cara Pengumpulan Data

Data penelitian diperoleh melalui pengumpulan data primer dan data

sekunder. Sebelum melakukan pengumpulan data primer, dilakukan kajian

etik terlebih dahulu. Hal ini bertujuan memberikan kepastian perlindungan

kepada responden. Sebelum pengumpulan data primer, responden

diberikan penjelasan mengenai penelitian yang akan dilakukan. Responden

akan memberikan tanda tanngannya dalam informed consent bentuk

persetujuan dari penelitian yang dilakukan.

1. Data Primer

Data primer adalah sata yang diperoleh secara langsung yang meliputi

karakteristik sampel ( jenis kelamin dan usia), Physical Activity,

Kualitas tidur ( Kuesioner Physical Activity, Kualitas tidur dan

Screening Demensia) (40).

2. Data Sekunder

Data sekunder adalah data yang diperoleh secara tidak langsung. Dalam

penelitian ini data sekunder meliputi gambaran umum Puskesmas

Kasihan II Kecamatan Kasihan Kabupaten Bantul (Letak Geografis

Puskesmas Kasihan II, Wilayah Kasihan dan Jumlah Penduduk Lansia

dengan Demensia) (40).

G. Instrumen Pengumpulan Data

Instrumen Penelitian adalah suatu alat yang digunakan mengukur

fenomena alam maupun sosial yang diamati (40). Dalam penelitian ini

instrumen yang digunakan yaitu:


3

1. Lembar Kuesioner tentang Physical Activity

Instrumen Physcal Activity diadopsi dari penelitian Heni Purnama

dan Tia Suahda tahun 2019. Penelitian tersebut dilakukan di Provinsi

Jawa Barat dengan responden warga Lansia dari penelitian tersebut

terdiri dari 7 item pertanyaan. Instrumen yang digunakan dalam

penelitian ini adalah versi bahasa Indonesia dari International Physical

Activity Quetionnair Short Form (IPAQ-SF) yang dibuat oleh Booth

pada tahun 1996. Dari 7 item pertanyaan terdiri dari aktivitas fisik

berat, aktivitas fisik sedang, aktivitas yang dilakukan dalam berjalan

kaki dan aktivitas saat santai atau duduk. Nilai total dari aktivitas fisik

dapat dihhitung dengan Metabolic Equavalent (MET) menit/minggu.

Data durasi aktivitas aktivitas kategori berat dikalikan dengan MET= 8,

data durasi aktivitas sedang dikalikan dengan MET = 4 dan data durasi

aktivitas rendah dikalikan MET= 3,3. Kemudian hasilnya akan

diklasifikasikan kedalam kriteria


Total MET-menit/minggu aktivitas(3,3
= Rendah fisikMET
sdang, rendah,x dan
x menit hari) +
tinggi.
Sedang (4 MET x menit x hari ) + Berat ( 8 MET x menit x hari).

Setelah didapatkan hasil akhirnya dalam MET menit/ minggu

kemudian diklasifiikasikan ke dalam tingkat aktivitas fisik.

Tabel 3. 2 Klasifikasi Hasil IPAQ


No MET Kategori
1 >3000 MET menit/minggu Aktivitas Fisik Tinggi
2 >600-3000 MET menit/mnggu Aktivitas Fisik Sedang
3 600 MET menit/minggu Aktivitas Fisik Rendah
3

2. Lembar Kuesioner tentang Kualitas Tidur pada Lansia

Instrument Kualitas tidur PSQI (Pittsburgh sleep quality index)

diadopsi dari penelitian Azmi Hanifa tahun 2016. Penelitian ini

dilakukan di Panti Soaial Margaguna Jakarta Selatan, yang mana

penelitian ini terdiri dari 19 pertanyaan dengan tujuh komponen dengan

skala likert 0-3. Jawaban 0 untk tidak pernah sama sekali/baik sekali, 1

untuk satu kali dalam seminggu/baik, 2 untuk dua kali dalam

seminggu/buruk dan tiga untuk tiga kali atau lebih dalam seminggu/

sangat buruk. Perhitungan kuesioner berdasarkan setiapdoman dan

kemudian total secara keseluruhan domain tersebut. Domain 1 adalah

nilai dari no 9 pada kuesioner. Domain 2 adalah jumlah skor dari no 2 (

<15 menit = 0, 16-30 menit = 1, 31-60 menit = 2, > 60 menit = 3).

Ditambah no.5a,hasilnya jika 0=0, 1-2 = 1, 3-4 = 2, 5-6 = 3. Domain 3

adalah skor no.4 ( >7= 0 , 6-7 = 1, 5-6 =2, < 5= 3). Domain 4 adalah

total waktu tidur dibagi lamanya diatas tempat tidur sebelum jatuh tidur

dan dikalikan 100%. Dengan, hasil jika > 85% = 0, 75-84%= 1, 65-

74%=2,

<65%= 3. Domain 5 adalah penjumlahan skor dari no.5b-5j. Jika

hasilnya, 0 = 0, 1-9 = 1, 10-18 = 2, 19-27 = 3. Domain 6 adalah skor

no.6

dan Domain 7 adalah penjumlahan dari no 7 dan 8 (0=0, 1-2 = 1, 3-4 =

2, 5-6 = 3). Nilai tiap komponen kemudian dijumlahkan menjadi skor

global 0-21 dengan skor ≤ 5 = baik, ≥ 5-21 = buruk.


3

3. Lembar Kuesioner Demensia

Instrument Demensia diadopsi dari penelitian Lusi Rustanti tahun

2017 menggunakan Kuesioner MMSE ( Mini Mental State

Examination)

.Penelitian ini dilakukan di Dukuh Kebunturi Bojonegoro, yang mana

kuesioner ini digunakan untuk screening responden yang mengalami

Demensia. Kuesioner ini terdiri dari 30 pertanyaan yang mencakup

orientasi, registrsi, perhatian, kalkulasi,mengingat dan bahasa. Jika

responden bias menjawab pertanyaan maka nilai 1 jika responden tidak

bias menjawab nilai 0. Jumlah skor kriteria dalam normal 24-30 ,

sedang 18-23, dan berat 0-17.

4. Uji Validitas dan Reabilitas

Validitas dan reliabilitas adalah istilah yang digunakan untuk

persyaratan suatu alat ukur penelitian atau instrument penelitian.

Dikatakan valid bila alat ukur itu benar-benar mengukur apa yang

hendak diukur. Reliable artinya keajegan, berkali- kali dipakai untuk

mengukur akan memperoleh hasil yang sama (41).

Penelitian ini menggunakan Kuesioner yang diadopsi dari

penelitian Heni Purnama dan Tia Suahda tahun 2019 untuk kuesioner

Pysical Activity yang mana diperoleh tingkat validitas r = 0,40 dan

reabilitas yang ukup besar yaitu = 0,70 – 0,87. Penelitian Azmi Hanifa

tahun 2016 diperoleh memiliki konsistensi internal dan koefisian

reliabilitas Alpha Cronbach 0,83 untuk ke tujuh komponen. Sedangkan


3

penelitian Lusi Rustanti tahun 2017 untuk Kuesioner Demensia yang

mana diperoleh tingkat validitas r= 0,514 dan reabilitas Alpha

Cronbach 0,60 .

H. Teknik Analisis Data

1. Pengolahan data adalah proses yang lakukan agar orang dapat

memahami hasil penelitian (39). Proses yang dilakukan yaitu penataan

data sebagai bentuk persiapan untuk penyajian data.

a. Coding, pengelompokan data serta pemberian kode atau nilai pada

pertanyaan-pertanyaan yang diberikan untuk mempermudah dalam

memasukkan data dan analisis data (39). Kemudian tiap variabel

dikategorikan sesuai jumlah skor atau nilai untuk masing-masing

variabel, sebagai berikut:

1) Usia

1 = 60-74 Tahun

2 = > 75 Tahun

2) Jenis Kelamin

1 = Laki- Laki

2 = Perempuan

3) Physical Activity

1= Tinggi

2= Sedang

3= Rendah

4) Kualitas Tidur
4

1= Buruk

2= Baik

5) Demensia

1 = Berat

2 = Sedang

3 = Normal

b. Editing adalah proses pemeriksaan kesinambungan dan kelengkapan

data yang dilakukan oleh peneliti (39). Apabila ditemukan ketidak

lengkapan data dan tidak mungkin dilakukan proses melengkapi data

maka kuesioner akan dikeluarkan. Pada tahapan ini peneliti

memeriksa kembali kelengkapan pengisian kuesioner. Apabila

ditemukan ketidak lengkapan pengisian kuesioner maka perlu

dilakukan konfirmasi ke responden untuk kemudian data dilengkapi.

Hal tersebut dilakukan agar tidak terjadi kesalahan dan pengolahan

data dapat dilakukan dengan data yang lengkap.

c. Proccessing atau Data Entry adalah proses memasukan data yang

sudah benar dan lengkap ke dalam program pengolahan data untuk

kemudian diolah dan dianalisis. Pada proses entry data diperlukan

ketelitian peneliti. Data yang sudah diakukan coding kemudian

dimasukkan ke dalam program pengolahan data (38).

d. Pembersihan Data (Cleanning) adalah proses pembersihan data yang

sudah di entry dengan cara memeriksa kembali kemungkinan-

kemungkinan adanya kesalahan kode, ketidak lengkapan dan


4

sebagainya sehingga perlu dilakukan perbaikan kembali. Peneliti

melakukan pembersihan data dengan cara mengetahui adanya

kesalahan kode, adanya data yang hilang (missing data), adanya

variasi data, dan adanya ketidak konsistensian data (38).

e. Tabulasi Data adalah proses membuat tabel lalu memasukkan data

yang sudah diberi kode kemudian di analisa. Data yang sudah

dilakukan proses coding kemudian dimasukan ke dalam program

pengolahan data untuk dilakukan proses analisis data.

Penyederhanaan data ke dalam bentuk tabel, grafik atau diagram

yang lebih mudah dibaca dan diinterpretasikan (38).

2. Analisis Data

a. Analisa Univariat

Analisa univariat merupakan analisa data yang digunakan untuk

menjelaskan setiap variabel dalam penelitian dan dilakukan

menggunakan tabel distribusi frekuensi yang dinyatakan dalam

bentuk persentase (40). Adapun rumus yang digunakan adalah :

𝑓
𝑝= 𝑥100%
𝑛

Keterangan :

p : Persentase

f : Frekuensi

n : Jumlah soal
4

b. Analisa Bivariat

Analisa bivariat adalah suatuan alisis yang menggabungkan dua

variabel yang diduga berhubungan atau berkorelasi menganalisisa

kedua variable (40). Analisa bivariat dilakukan bertujuan untuk

menguji hubungan antara variabel independent yaitu Physical

Activity dan variabel dependent yaitu Kualitas Tidur pada Lansia

dengan Demensia. Uji statistik yang digunakan adalah uji statistic

Kendall Tau yang digunakan untuk mencari hubungan dan menguji

hipotesis antara dua variable atau lebih, bila datanya berbentuk

ordinal. Adapun rumus yang digunakan adalah :

∑𝐴 − ∑𝐵
𝑟=
𝑛(𝑛 − 1)
2

Keterangan :

𝑟 : Koefisien korelasi Kendall Tau

∑𝐴 : Jumlah rangking (jenjang) atas

∑𝐵 : Jumlah rangking (jenjang) bawah

𝑛 : Jumlah anggota sampel

Uji statistik apakah ada hubungan Physical Activity dengan Kualitas

Tidur pada Lansia dengan Demensia menggunakan p-value < 0.05

H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya Physical Activity dengan

Kualitas Tidur pada Lansia dengan Demensia di Wilayah Kerja

Puskesmas
4

Kasihan II, dan sebaliknya jika p- Value > 0,05 Ho diterima dan Ha

ditolak yang artinya tidak ada hubungan antara Physical Activity

dengan Kualitas Tidur pada Lansia dengan Demensia di Wilayah

Kerja Puskesmas Kasihan II.

I. Etika Penelitian

1. Lembar Persetujuan Responden (Informed Concent)

Informed concent adalah surat persetujuan tertulis yang menyatakan

bahwa peneliti telah menjelaskan tentang tujuan, manfaat, prosedur,

serta dampak yang mungkin terjadi (42). Apabila responden bersedia

maka informed concent akan ditanda tangani. Apabila responden tidak

bersedia maka peneliti wajib menghormati keputusan tersebut.

2. Kerahasiaan (Confidentially)

Kerahasian (confidentially) adalah peneliti wajib menjaga kerahasiaan

data dan seluruh informasi yang diperoleh dari responden. Informasi

yang diperoleh hanya digunakan untuk kepentingan penelitian (42).

3. Tanpa Nama (Anonymity)

Tanpa nama (anonymity) adalah merahasiakan nama responden dengan

tidak mencantumkan nama lengkap responden pada lembar alat ukur

(42). Peneliti menyamarkan nama responden dengan nama inisial atau

kode saat mengelola data dan publikasi data untuk kerahasiaan dalam

penelitian.
4

4. Manfaat (Beneficence)

Penelitian yang akan dilakukan hendaknya mempunyai manfaat umum

pada masyarakat dan responden serta dapat dipertanggung-jawabkan.

Peniliti menjelaskan hubungan dari kepemimpinan transformasional

terhadap kualitas kerja karyawan (42).

5. Keadilan (Justice)

Keadilan adalah bersikap adil dengan cara menjunjung tinggi hak-hak

manusia tanpa membeda-bedakan. Peneliti menjunjung tinggi nilai-nilai

keadilan bagi responden dengan cara memilih responden sesuai kriteria

inklusi dan memberikan perlakuan dan moral yang benar sesuai dengan

haknya (43).

6. Ethical Clearance

Bukti keterangan tertulis yang diberikan oleh komisi etik dengan nomor

KE/AA/VI/10514/EC/2021 bahwa penelitian ini melibatkan makhluk

hidup yang menyatakan proposal penelitian ini layak untuk

dilaksanakan setelah memenuhi persyaratan dari komisi etik penelitian

kesehatan Universitas Alma Ata.

J. Jalannya Penelitian

1. Tahap Persiapan

Peneliti melakukan pengamatan dan menentukan tema untuk proposal

penelitian. Kemudian peneliti konsultasi judul dengan dosen

pembimbing akademik sambil pencarian literatur, dan konsultasi

dengan
4

dosen pembimbing. Setelah itu peneliti mengurus surat izin studi

pendahuluan dari Universitas Alma Ata. Dan kemudian peneliti

melakukan studi pendahuluan di Puskesmas Kasihan II. Kemudian

peneliti menyusun proposal penelitian BAB I, BAB II, dan BAB III dan

dikonsultasikan ke pembimbing I dan II untuk mendapatkan

persetujuan. Setelah disetujui peneliti melakukan seminar proposal

penelitian dengan dosen penguji dan dosen pembimbing. Setelah ujian

selesain peneliti melakukan revisi hasil ujian proposal dan meminta

persetujuan dan pengesahan dari dosen penguji dan dosen pembimbing

kemudian peneliti mengurus surat perijinan untuk ethical clearance dan

meminta surat izin dari Universitas Alma Ata untuk Puskesmas Kasihan

II

2. Tahap Pelaksanaan

Pada tahap pelaksanaan peneliti Mengajukan proposal dan surat izin

tersebut ke tempat penelitian yaitu di Puskesmas Kasihan II, khususnya

wilayah kerja Puskesmas Kasihan II. Kemudian pelaksanaan

pengambilan data di laksanakan pada bulan Juni tahun 2021 dengan

kuesioner dan wawancara dengan terjun langsung ke lapangan, target

dalam penelitian sehari minimal 10 responden yang di ambil dan

sampai tercapainya sample yang di harapkan. Di masa pandemi seperti

ini peneliti akan melakukan penelitian tetap menerapkan protokol yang

ada seperti menggunakan masker, dan melakukan Physical Distancing

terhadap responden. Peneliti memberikan edukasi kepada calon

responden mengenai jalanya penelitian. Tidak lupa peneliti juga


4

melibatkan anggota keluarga calon responden agar data yang di

dapatkan akurat. Setelah memahami tujuan serta prosedur dari

penelitian, responden diminta ketersediaanya untuk mengisi formulir

persetujuan (informed concent). Responden akan diberikan kuesioner

yang akan diisi dan diberikan kembali pada peneliti. Pada penelitian ini

, peneliti terlebih dahulu melakukan screening kepada lansia dengan

mengguanakan kuesioner MMSE untuk menentukan demensia. Jarak

waktu untuk menentukan responden dinyatakan demensia kurang lebih

2 menit. Selanjutnya jika sudah mendapatkan hasil responden mengenai

demensia responden di berikan kuesioner IPAQ dan PSQI

3. Tahap Penyelesaian

Peneliti melakukan pengolahan dan analisis data. Kemudian peneliti

melakukan penyusunan dalam bentuk laporan penelitian, setelah skripsi

disetujui kemudian peneliti melakukan ujian akhir penelitian didepan

dewan penguji dan penyusunan naskah publikasi sebagai tahapan akhir

dari penelitian. Naskah publikasi digunakan untuk mempublikasikan

hasil penelitian secara singkat dan jelas.


BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Tempat Penelitian

Puskesmas Kasihan II Bantul merupakan salah satu puskesmas

yang ada di Kabupaten Bantul. Puskesmas tersebut bertempat di Jl.

Padokan, Kelurahan Tirtonirmolo, Kecamatan Kasihan, Kabupaten

Bantul. Puskesmas Kasihan II Bantul tiada henti berusaha memegang

peranan dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah

kerjanya. Berbagai usaha telah dilaksanakan untuk meningkatkan

kesadaran masyarakat untuk ikut bertanggung jawab atas kesehatan

lingkungan serta perilaku hidup sehat secara mandiri. Berdirinya

Puskesmas Kasihan II tidak terlepas dari Puskesmas Kasihan I.

Puskesmas Kasihan II berada di wilayah Kecamatan Kasihan,

Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada awal

pembangunan atau masa berdirinya, penyebutan Puskesmas Kasihan

tidak memakai nomor dan terdiri dari empat wilayah Desa yaitu Desa

Bangunjiwo, Desa Tamantirto, Desa Tirtonirmolo, dan Desa

Ngestiharjo. Gedung Puskesmas Kasihan berada di Dusun Ngentak,

Desa Bangunjiwo, sehingga 3 desa lainnya (Tamantirto, Tirtonirmolo,

dan Ngestiharjo) didirikan Puskesmas Pembantu. Namun secara

geografis wilayah Kasihan berbatasan dengan kota dan dengan

pertumbuhan penduduk serta luasnya wilayah, oleh karena itu

Puskesmas Kasihan dibagi menjadi

47
4

dua yaitu Puskesmas Kasihan I di wilayah Desa Bangunjiwo dan Desa

Tamantirto, sedangkan Puskesmas Kasihan II berada di Desa

Tirtonirmolo dan Desa Ngestiharjo pada tahun 1985. Puskesmas induk

Kasihan II berada di Dusun Padokan Desa Tirtonirmolo, Kecamatan

Kasihan, Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta. Kemudian

tidak lama berselang, untuk wilayah Ngestiharjo juga telah didirikan

Puskesmas Pembantu (Pustu) yang terletak di Nitipuran, Sonosewu,

Ngestiharjo, Kasihan, Bantul.

2. Analisis Univariat

a. Karakteristik Responden

Analisis univariat dalam penelitian ini meliputi karakteristik

responden yaitu jenis kelamin, usia, . Responden dalam penelitian ini

adalah Lansia yang datang di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II

dengan total awal 104 responden lansia, kemudian di lakukan

screening di peroleh 35 responden lansia dengan Demensia.

Tabel 4.1
Distribusi Karakteristik Lansia Demensia di Wilayah Kerja
Puskesmas Kasihan II
Karakteristik Kategori Frekuensi Persentasi
Jenis Kelamin Laki-Laki 13 37,1 %
Perempuan 22 62,9 %
Jumlah 35 100%

Usia 60-74 Tahun 8 22,9 %


>75 Tahun 27 77,1%
Jumlah 35 100%
Sumber : Data Primer 2021
4

Berdasarkan tabel 4.1 diketahui bahwa mayoritas responden

berdasarkan jenis kelamin yaitu berjenis kelamin perempuan

sebanyak 22 (62,9%) responden. Karakteristik responden menurut

usia terbanyak yaitu masyarakat yang berada pada usia >75 tahun

sebanyak 27 (77,1%) responden.

b. Tingkat Demensia

Dari hasil penelitaian diperoleh data tingakat demensia yang dapat

dilihat pada tabel 4.2 berikut ini :

Tabel 4.2
Tingkat Demensia Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas
Kasihan II

Demensia Frekuensi Presentasi


Berat 35 33,65 %
Sedang 0 0%
Normal 69 66,35 %
Jumlah 104 100 %
Sumber : Data Primer 2021

Berdasarkan tabel 4.2 diketahui mayoritas Lansia pada wilayah

kerja Puskesmas Kasihan II yaitu Demensia normal sebanyak 69

(66,35 %) responden sedangkan lansia dengan Demensia berat

sebanyak 35 (33,65%) responden.

c. Physical Activity pada Lansia Demensia di Wilayah

Kerja Puskesmas Kasihan II

Kategorisasi untuk variabel physical activity dapat dilihat pada

tabel 4.3 berikut ini:


5

Tabel 4.3
Physical Activity pada Lansia Demensia di Wilayah Kerja
Puskesmas Kasihan II

Physical Activity Frekuensi Presentasi


Tinggi 19 54,3 %
Sedang 14 40,0 %
Rendah 2 5,7 %
Jumlah 35 100 %
Sumber : Data Primer 2021

Dari tabel 4.3 bisa diamati bahwa physical activity pada Lansia

Demensia di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II mayoritas Lansia

dengan physical activity tinggi 19 (53,4%) responden dan untuk

Lansia dengan physical activity sedang sebanyak 14 (40,0%)

responden dan physical activity rendah sebanyak 2 (5,7%)

responden.

d. Kualitas Tidur Lansia Demensia di Wilayah Kerja

Puskesmas Kasihan II

Kategorisasi Kualitas Tidur dapat di lihat pada tabel 4.4 berikut

ini:

Tabel 4.4
Kualitas Tidur Lansia Demensia di Wilayah Kerja Puskesmas
Kasihan II

Kualitas Tidur Frekuensi Presentasi


Buruk 24 68,6 %
Baik 11 31,4 %
Jumlah 35 100 %
Sumber : Data Primer 2021

Dari tabel 4.4 , bisa dilihat bahwa mayoritas Lansia Demensia

di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II, memiliki kualitas tidur yang


5

buruk yaitu sebanyak 24 (68,6 %) responden sedangkan kualitas

tidur baik sebayak 11 (31,4 %) responden.

3. Analisis Bivariat

Analisis bivariat ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara

Physical Activity dengan Kualitas Tidur Lansia Demensia di wilayah

kerja Puskesmas Kasihan II dengan melakukan uji Kendall Tau.

a. Hubungan Physical Activity dengan Kualitas Tidur Lansia Demensia.

Tabel 4.5
Hubungan Physical Activity dengan Kualitas Tidur Lansia
Demensia di Wilayah Kerja
Puskesmas Kasihan II

Kualitas Tidur
Physical Activity Total P-Value
Buruk Baik
Tinggi 17 2 19
(89,5%) (10,5%) (100%)
Sedang 6 8 14
0,006
(42,9%) (57,1%) (100%)
Rendah 1 1 2
(50 %) (50 %) (100%)
Jumlah 24 11 35
(68,6 %) ( 31,4 %) (100%)
Sumber : Data Primer 2021

Berdasarkan tabel 4.5 menunjukan bahwa Sebagian besar

Lansia Demensia di Wilayah kerja Puskesmas Kasihan II dengan

Physical Activity yang tinggi memiliki kualitas tidur yang buruk

sebanyak 17 (89,5%) responden, sedangkan lansia dengan demensia

dengan physical activity sedang memiliki kulitas tidur yang buruk

sebanyak 6 (42,9%) responden.


5

Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh nilai p value 0,006

(p<0,05) dimana nilai sig. 0,006 lebih kecil dari nilai sig 0,05 yang

mana H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya ada hubungan

physical activity dengan kulitas tidur pada lansia demensia di

Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II. Hasil uji statistik juga

diperoleh nilai keeratan hubungan sebesar 0,463 yang menunjukkan

keeratan hubungan physical activity dengan kulitas tidur pada lansia

demensia dalam kategori sedang dan hasil correlation coefficient

juga menunjukan arah korelasi yang positif yang dimana semakin

tinggi physical activity yang dilakukan oleh lansia demensia maka

semakin buruk pula kulitas tidur pada lansia demensia.

B. Pembahasan

1. Karakteristik Responden

a. Jenis Kelamin

Hasil penelitian menunjukkan karakteristik jenis kelamin

responden di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II mayoritas

berjenis kelamin perempuan sebanyak 22 (62,9%) responden,

sedangkan responden yang berjenis kelamin laki- laki sebanyak 13

(37,1%) responden. Hal ini sejalan dengan penelitian Miftaachul

Muharrom yang diketahui lansia yang berada di Kota Samarinda

sebagian besar memiliki jenis kelamin laki-laki berjumlah 116

responden dan kelamin perempuan berjumlah 179 responden. Jenis

kelamin merupakan identitas responden untuk membedakan lansia

laki-laki
5

atau perempuan. Terdapat beberapa alasan yang dapat memperkuat

mengapa perempuan lebih domain mengalami demensia pada masa

lansia seperti perbedaan hormonal,efek melahirkan, perbedaan

stressor psikososial dan model perilaku dari learned heplplesness

(44). Hal ini juga sesuai dengan penelitian yang di lakukan larasati

yang menunjukan bahwa perempuan lebih beresiko tinggi

mengalami demensia di banding laki-laki. Hal ini disebabkan karena

cara perempuan menyelesaikan masalah lebih emosional, sensitif,

tergantung dan pasif sedangkan , laki-laki lebih mandiri emosinya

lebih setabil dominan dan lebih impulsif. Perbedaan tingkat stress

juga mempengaruhi penyebab demensia, laki-laki lebih rendan

tingkat stresnya dari pada perempuan. Tingginya insiden demensia

perempuan dapat di jelaskan karna tingkat kelangsungan hidup atau

pertahanan hidup lebih tinggi pada perempuan dan tingkat estrogen

yang lebih rendah pada permpuan lanjut usia (45).

b. Usia

Hasil penelitian menunjukkan karakteristik usia responden di

Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II mayoritas usia terbanyak yaitu

masyarakat yang berada pada usia >75 tahun sebanyak 27 (77,1%)

responden. Hal ini sejalan dengan penelitian Muharrom Miftaachul

menunjukkan bahwa tidak ada hubungan bermakna antara usia

terhadap demensia pada lansia. Hal ini bias disebabkan oleh

beberapa factor, antara lain lansia yang tinggal bersama kelurganya

biasanya
5

lebih merasakan kehangatan saat berkumpul dengn keluarga lansia

juga bias menyalurkan perasaan yang di hadapi untuk disampaikan

kepada keluarga sehingga terjalin komunikasi yang baik hal ini bias

mengurangi dampak dari bentuk permasalahan yang di hadapi

sehingga dapat mengurangi timbulnya gejala depresi (44).

2. Demensia

Hasil penelitian yang telah dilakukan di wilayah kerja Pukesmas

Kasihan II dari 104 responden setelah dilakukan screening awal

didapatkan hasil 35 (33,65%) responden mengalami demensia berat

Demensia adalah suatu penyakit pikun dapat menyebabkan perubahan

cara berfikir dan berinteraksi dengan orang lain. Seringkali memori

jangka pendek pikiran kemampuan berkomunikasi kemapuan motorik

terpengaruh. Demensia pada lansia akan memberi dampak pada

kemunduran kapasitas intelektual, gangguan emosi, ganguan kognitif,

dan gangguan psikomotor dan akan mempengaruhi pekerjaan, aktifitas

social, serta hubungan dengan orang lain (46).

3. Physical Activity Lansia Demensia di Wilayah Kerja


Puskesmas Kasihan II

Hasil penelitian menunjukkan Physical Activity Lansia Demensia

di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II mayoritas Lansia dengan

physical activity tinggi sebanyak 19 (53,4%) responden dan untuk

Lansia dengan physical activity sedang sebanyak 14 (40,0%) responden

dan physical activity rendah sebanyak 2 (5,7%) responden. Aktivitas

fisik merupakan
5

salah satu aspek yang tidak lepas dari kehidupan sehari-hari. Salah satu

tanda kesehatan adalah adanya kemampuan seseorang untuk melakukan

aktivitas fisik seperti berdiri,berjalan melakukan aktifitas berat maupun

ringan. Seringkali karena berbagai hal, seseorang malas bergerak dan

melakukan aktivitas sehari-hari. Padahal aktivitas merupakan salah satu

aspek yang penting dalam kehidupan untuk menjaga kesehatan (47).

Pola aktivitas fisik lansia sebagaian besar dihabiskan pada kegiatan

ringan dalam rumah seperti menonton TV, tidur bersantai dan

sejenisnya. Sebagian lansia masih melaksanakan aktivitas yang bersifat

sedang seperti membersihkan rumah dan kegiatan di luar rumah seperti

pergi ke pasar, mengikuti perkumpulan dan sebagainya (48).

Konsep aktivitas fisik yang direkomendasikan oleh WHO yang

bertujuan untuk memperbaiki kesehatan kardiorespirasi, kebugaran otot,

kesehatan tulang, menurunkan risiko penyakit tidak menular serta

demensia yaitu pada lansia hendaknya melakukan aktivitas fisik aerobik

level sedang minimal 150 menit dalam seminggu atau melakukan

setidaknya 75 menit aktivitas fisik level tinggi dalam seminggu atau

setara dengan kombinasi aktivitas fisik level sedang dan tinggi.

Aktivitas fisik hendaknya dilakukan setidaknya dalam durasi 10 menit

serta aktivitas penguatan otot hendaknya dilakukan dengan melibatkan

grup- grup otot utama dalam 2 hari atau lebih perminggu.

Berdasarkan penelitian Syamsumin Kurnia Dewi menunjukkan

bahwa level aktivitas fisik yang tinggi pada lansia terbukti berhubungan
5

dengan kualitas kesehatan fisik yang baik. Level aktivitas fisik yang

tinggi berhubungan dengan waktu yang dihabiskan untuk duduk yang

lebih rendah, cengkeraman yang lebih tinggi ,rendahnya disabilitas

dalam aktivitas sehari-hari. Aktivitas fisik pada lansia juga terbukti

memperbaiki kapasitas fisik berupa memelihara kekuatan otot,

mencegah penyakit dan mengurangi risikonya, terutama pada penyakit

jantung, diabetes melitus dan stroke.

Aktivitas fisik juga terbukti mampu menjadi obat bagi lansia.

Level aktivitas fisik yang rendah berhubungan dengan meningkatnya

risiko mortalitas dan berkembangannya gangguan kesehatan kronis pada

lansia. Sebaliknya level aktivitas fisik yang tinggi mengurangi risiko

mortalitas lansia. Mereka yang aktif beraktivitas fisik pada level sedang

150 menit perminggu mengalami penurunan mortalitas sebesar 30 %

dibandingkan mereka yang kurang aktif. Manfaat terbesar dari aktivitas

fisik ini diperoleh mereka yang berusia 60 tahun keatas.

Berdasarkan uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa level

aktivitas fisik yang tinggi berhubungan dengan kualitas hidup yang baik

untuk lansia, baik dalam skala kualitas kesehatan fisik maupun

kesehatan mental. Oleh karena itu, perlu disusun suatu program

aktivitas fisik yang sesuai dengan lansia, disertai dukungan kebijakan

dari pemerintahan setempat serta sosialisasinya. World Health

Organization merekomendasikan kebijakan untuk mempromosikan

aktivitas fisik seperti memastikan bahwa lingkungan fisik untuk

kegiatan berjalan kaki,


5

bersepeda, dan bentuk kegiatan lainnya yang dapat diakses secara

aman, dan memperbaiki fasilitas olahraga, rekreasi serta meningkatkan

jumlah ruang yang aman yang tersedia.

4. Kualitas Tidur Lansia Demensia di Wilayah Kerja Puskesmas


Kasihan II

Hasil penelitian menunjukkan Kualitas tidur Lansia Demensia di

wilayah kerja Puskesmas Kasihan II mayoritas Lansia Demensia

memiliki kualitas tidur yang buruk yaitu sebanyak 24 (68,6%)

responden sedangkan kualitas tidur baik sebayak 11 (31,4 %)

responden. Kualitas tidur adalah suatu keadaan di mana tidur yang

dijalani seseorang individu menghasilkan kesegaran dan kebugaran di

saat terbangun. Kualitas tidur mencakup aspek kuantitatif dari tidur

seperti durasi tidur,latensi tidur serta aspek subjektif seperti tidur

dalam istirahat (50). Hal ini sejalan dengan penelitian Ahmad Zaenal

Fitri yang menyatakan kualitas tidur kategori buruk disebabkan

karena usianya yang mana proses penuaan membuat lansia lebih

mudah mengalami gangguan tidur. Selain usia kualitas tidur juga

dipengaruhi oleh kecemasan yang dialami lansia (51). Banyak faktor

yang mempengaruhi kuantitas dan kualitas tidur seperti faktor

fisiologis contoh penyakit fisik, obat- obatan, gaya hidup dan

konsumsi lansia dari faktor psikologis yaitu stress dan depresi dan

juga lingkungan dapat mengubah kualitas dan kuantitas tidur.

Lingkungan fisik tempat seseorang tidur dapat berpengaruh penting

pada
5

kemampuan untuk tertidur dan tetap tertidur, berhubungan dengan

tingkat cahaya, suhu dan suara.

Penelitian ini juga di dukung penelitian Aida Fitria yang

menyatakan tingginya kualitas buruk yang terjadi pada Lansia di Desa

Babah Dua Kecamatan Tadu Raya disebabkan kurangnya aktivitas pada

siang hari sehingga waktu pada siang hari banyak digunakan untuk

istirahat dan tidur, sehingga kebanyakan Lansia mengalami gangguan

tidur pada malam hari yang disebabkan keluhan- keluhan seperti merasa

nyeri di bagian kaki dan betis, merasa kepanasan pada malam hari dan

terbangun untuk ke kamar mandi (52). Kebutuhan tidur dirasakan dalam

kehidupan setelah seharian lelah beraktivitas dan secara otomatis tubuh

akan memberi sinyal untuk istirahat. Tubuh manusia mempunyai

batasan dalam beraktivitas. Jika telah mencapai batasnya, energi dalam

tubuh menjadi berkurang dan manusia akan merasa kelelahan. Saat

mengalami kelelahan, seseorang harus tidur agar tubuh bisa optimal

untuk beraktivitas pada hari berikutnya. Kebutuhan tidur cukup

ditentukan oleh kualitas dan kuantitas tidur yang dipengaruhi oleh

beberapa faktor antara lain penyakit, latihan, kelelahan, stress

psikologis, obat, nutrisi, lingkungan bahkan motivasi (53).

5. Hubungan Physical Activity dengan Kualitas Tidur Lansia Demensia di

wilayah kerja Puskesmas Kasihan II

Hasil penelitian hubungan physical activity dengan kualitas tidur

lansia demensia di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II menunjukan


5

bahwa Lansia Demensia di Wilayah kerja Puskesmas Kasihan II dengan

Physical Activity yang tinggi memiliki kualitas tidur yang buruk

sebanyak 17 (89,5%) responden, sedangkan lansia demensia dengan

physical activity sedang memiliki kulitas tidur yang buruk sebanyak 6

(42,9%) responden.

Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh nilai p value 0,006

(p<0,05) dimana nilai sig. 0,006 lebih kecil dari nilai sig 0,05 yang

mana H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya ada hubungan physical

activity dengan kulitas tidur pada lansia demensia di Wilayah Kerja

Puskesmas Kasihan II. Hasil uji statistik juga diperoleh nilai keeratan

hubungan sebesar 0,463 yang menunjukkan keeratan hubungan physical

activity dengan kulitas tidur pada lansia demensia dalam kategori

sedang dan hasil correlation coefficient juga menunjukan arah korelasi

yang positif yang dimana semakin tinggi physical activity yang

dilakukan oleh lansia demensia maka semakin buruk pula kulitas tidur

pada lansia demensia.

Aktivitas fisik merupakan suatu pergerakan tubuh yang dihasilkan

oleh otot rangka yang menghasilkan pengeluarran energy misalnya

berjalan atau berlari, olahraga, latihan fisik dan aktivitas lain yang

dilakukan saat waktu luang (54). Sedangkan tidur merupakan salah satu

factor penting yang berperan bagi kesehaatn fisik serta mental.

Keuntungan dari pola tidur yang baik, tidak hanya untuk

mengembalikan energi yang telah digunakan dalam kegiatan sehari-hari

akan tetapi juga


6

berperan dalam pertumbuhan dan perkembangan kognitif maupun

psikologis (55).

Penelitian ini di dukung dengan penelitian Ahmad Fakihan yang

menunjukkan adanya hubungan antara aktivitas fisik dengan kualitas

tidur dengan p-Value 0,007. Aktivitas fisik yang dilakukan secara rutin

bermanfaat untuk meningkatkan kualitas tidur dan mendapatkan

manfaat positif bagi kesehatan. Banyak anggapan dari masyarakat

bahwa lansia tidak boleh melakukan aktivitas fisik dengan alasan

bahwa lansia sebaiknya banyak tinggal di rumah serta untuk

menghormati kedudukan orang tua. Sedangkan aktivitas fisik tersebut

sangat bermanfaat bagi kesehatan dan kualitas tidur lansia (56).

Penelitian ini juga didukung dengan penelitian Aida Fitria yang

menunjukkan adanya hubungan aktivitas fisik dengan kualitas tidur

pada Lansia di Desa Babah Dua dengan diindikasikan oleh nilai

perhitungan p-value 0,000.

Aktivitas fisik dan istirahat saling berkaitan karena apabila tidak

aktif beraktivitas maka akan mempengaruhi waktu istirahat sehingga

akan menyebabkan gangguan tidur dan akan mempengaruhi

pengurangan waktu tidur serta kualitas tidur.

C. Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini memiliki keterbatasan yaitu peneliti belum bisa

mengetahui lebih dalam lagi mengenai faktor- faktor dari Physical


6

Activity dan Kualitas Tidur pada Lansia Demensia, tetapi peneliti tetap

bisa melakukan penelitian sesuai data yang ada.


BAB V
SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan data yang didapatkan dari hasil analisis, kesimpulan dari

penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Karakteristik responden di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II sebagian

besar berjenis kelamin perempuan sebanyak 22 (62,9 %) dengan rentang

usia > 75 tahun

2. Tingkat Demensia pada wilayah kerja Puskesmas Kasihan II yaitu

mayoritas lansia di wilayah kerja Puskesmas Kasihan II yaitu Demensia

normal sebanyak 69 (66,35%) responden

3. Physical activity pada Lansia Demensia di wilayah kerja Puskesmas

Kasihan II mayoritas Lansia dengan physical activity tinggi sebanyak 19

(54,3%) responden

4. Kualitas tidur pada Lansia Demensia di wilayah kerja Puskesmas Kasihan

II mayoritas Lansia Demensia memiliki kualitas tidur yang buruk yaitu

sebanyak 24 (68,6%) responden

5. Terdapat adanya hubungan Physical Activity dengan Kualitas tidur di

wilayah kerja Puskesmas Kasihan II dengan nilai keeratan sebesar 0,463

serta menunjukan arah korelasi yang positif.

62
6

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian, pembahasan dan kesimpulan yang

diperoleh, maka saran yang dapat diberikan adalah sebagai berikut:

1. Bagi Lansia

Lansia sebaiknya dapat mempertahankan kondisi kesehatan fisik

dan mental yang baik serta gaya hidup yang sehat yaitu dengan

melakukan aktivitas fisik yang cukup dan teratur. Dengan harapan untuk

menurunkan depresi maupun kesemasan dan meningkatkan kualitas tidur

serta mempertahankan kesehatannya.

2. Bagi Institusi Universitas Alma Ata

Karya tulis ilmiah ini dapat digunakan sebagai sumber bacaan atau

refrensi untuk meningkatkan kualitas pendidikan Keperawatan terkhusus

yang berkaitan dengan Physical Activity dengan KualitasTidur Lansia

Demensia

3. Bagi Puskesmas

Bagi pihak Puskesmas diharapkan dapat memberikan penyuluhan

dan bimbingan kepada masyarakat khusunya lansia diantaranya dengan

memaksimalkan kegaitan Posyandu Lansia. Yang mana nantinya dapat

diharapkan dapat meningkatkan kualitas tidur lansia dan kesehatan lansia

tetap terjaga

4. Bagi peneliti

Diharapkan dengan hasil ini kedepannya peneliti dapat memahami,

menerapkan dan merekomendasikan di lingkungan masyarakat

khususnya
6

yang berhubungan dengan Physical Activity dengan Kualitas tidur pada

Lansia Demensia.

5. Bagi Peneliti Selanjutnya

Untuk peneliti selanjutnya, dapat dijadikan sebagai data dasar yang

dapat dikembangkan menjadi penelitian yang lebih baik dan disarankan

untuk melakukan penelitian dengan melibatkan banyak faktor seperti

Kondisi lingkungan, Tingkat kecemasan dan sebagainya.


DAFTAR PUSTAKA

1. Graha ASG. Masase Terapi Penyakit Degeneratif. Amalia S, editor.


Yogyakarta: UNY Press; 2019.
2. Rhosma DS. Keperawatan Gerontik. Rhosma.Dewi Sofia, editor.
Yogyakarta: Budi Utama; 2014.
3. Kemenkes. Populasi Lansia Tahun 2020 [Internet]. 09 Maret. 2020.
Available from: http://www.p2ptm.kemkes.go.id
4. Badrus,Arkha Rosyaria MK. Effleurage Massage Aromatherapy Lavender
Sebagai Terapi Kualitas Tidur Malam Ibu Hamil. Badrus, Arkha Rosyaria
MK, editor. Surabaya: CV.Jakad; 2019.
5. Hermawan A. Mengungkap Rahasia Sains Kesehatan yang Alami,Ilmiah,
dan Alkhitabiah. Hermawan A, editor. Denpasar: Healindonesia Press;
2017.
6. Suriastini. Policy Brief,Angka Prevalensi Dimensia. Suriastini, editor.
Yogyakarta: Survey Meter; 2016.
7. Laili FN, Hatmanti NM. AKTIVITAS FISIK DENGAN KUALITAS
TIDUR LANSIA DI POSYANDU LANSIA WULAN ERMA
MENANGGAL SURABAYA: Physical Activity With Sleep Quality In
Elderly Posyandu Wulan Erma Menanggal Surabaya. J Ilm Keperawatan
(Scientific J Nursing). 2018;4(1):7–14.
8. Laili,Fitri Nur NMH. Aktivitas Fisik dengan Kualitas Tidur Lansia di
Posyandu Lansia Wulan Erma Menanggal Surabaya. Sci J Nurs [Internet].
2018;4(1). Available from: https://dpo.org/10.33023/jikep.v4i1.129
9. Baso,Miranda C, Fima L LS. Hubungan Antara Aktivitas Fisik dengan
Kualitas Tidur pada Remaja di SMAN 09 Manado. Kesmas. 2018;7(5).
10. Abislong,Belatrix Rebeca, Sisilia Indriasari w NYWL. Kualitas Tidur dan
Tingkat Demensia pada Pasien Lansia. Penelit Kesehat. 2017;5(1):39–43.
11. Fitria, Aida SA. Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kualitas Tidur pada
Lanjut Usia di Desa Babah Dua. Gentle Birth. 2020;3(1):1–11.
12. Wibawanti,Retno, Amilya Agustina MMM. Panduan Praktis Pengelolaan
Fatigue Bagi Penerbangan : Aktivitas Fisik, Latihan Fisik dan Waktu Tidur.
Werdhani, Retno Asti AS, editor. Jakarta: UI Publishing; 2019.
13. Prasetya, Fikki, Jumakil NMS. Penguatan dan Inovasi Pelayanan
Kesehatan dalam Era Revolusi Industri 4.0. Prasetya, Fikki, Jumakil NMS,
editor. Kendari: UHO EduPress; 2019.
14. Pristianto,Arif, Wijianto FR. Terapi Latihan Dasar. Pristianto,Arif,Wijianto
FR, editor. Surakarta: Muhammadiyah University; 2018.
15. Kristiyandaru, Advendi dkk. Pendidikan Jasmani Sadarkan Arti Hidupku.
Kristiyandaru, Advendi dkk, editor. Sidoarjo: Zifatama Jawara; 2020.
16. Noordia,Anna, Agus Hariyanto RIA. Ilmu Gizi Olahraga : Dasar- Dasar
Pengukuran dan Perhitungan Bagi Praktisi Olahraga. Noodia,Anna,Agus
Hariyanto RIA, editor. Sidoarjo: Zifatama Jawara; 2020.
17. International Physical Activity Questionnaire (IPAQ). Guidelines For Data
Processing nd Analysis Of The International Physical Activity
Questionnaire (IPAQ) : Short and Long Forms. 2005.
18. Sudibjo P, Intan Arovah N, Laksmi Ambardini R. Tingkat Pemahaman Dan
Survei Level Aktivitas Fisik, Status Kecukupan Energi Dan Status
Antropometrik Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kepelatihan
Olahraga Fik Uny. Medikora. 2015;11(2):183–203.
19. Ekasari, Mia Fatma dkk. Meningkatkan Kualits Hidup Lansia Konsp da
Berbagai Strategi Intervensi. Ekasar,Mia Fatma dkk, editor. Malang:
Wineka Media; 2018.
20. Ekasari, Mia, Ni Made Riasmini TH. Menngkatkan Kualitas Hidup Lansia :
Konsep dan Berbagai Strategi Intervensi. Ekasari, Mia, Ni Made Riasmini
TH, editor. Malang: Wineka Media; 2018.
21. Haryanto N. Mengungkap Rahasia di Balik Kehebatan Otak Tengah di
Tengah Kontroversi, Disertai Panduan Mandiri Mengoptimalisasi Otak
Tengah. Haryanto N, editor. Yogyakarta: TransMedia Pustaka; 2019.
22. Turana Y. Stmulasi Otak pada Kelompok Lansia. Bul Jendela Data dan Inf
Kesehat. 2013;Semester 1:ISSN 2088-270 X.
23. Saleh AA. Pengantar Psikologi. 1st ed. Saleh AA, editor. Makassar: Aksara
Timur; 2018.
24. Yilmaz,D, Tanrikulu F DY. Research On Sleep Quality and The Factors
Affecting The Sleep Quality of The Nursing Students. Curr Heal Sci.
2017;43(1):20–3.
25. Asmadi. Teknik Prosedural Keperawatan dan Aplikasi Kebuthan Dasar
Klinis. Asmadi, editor. Jakarta: Salemba Medika; 2018.
26. Lin,S H HYC. Life Stress and Academic Burnout. Act Learn High Educ.
2014;15(1):77–90.
27. Mustapa Z. Perilaku Organisasi dalam Perspektif Manajemen Organisasi.
Mustapa Z, editor. Makassar: Celebes Media Pustaka; 2018.
28. Luthfianto, Dawud, Junmenexo HS. Pengaruh Kulitas Layanan dan Gaya
Hidup terhadp Keputusan Pembelian Cafe Jalan Korea. J Ilmu dan Ris
Manaj. 2017;6(2).
29. Ardhiyanti Y. Pendauan Lengkap Keterampilan Dasar Kebidanan 1.
Ardhiyanti Y, editor. Yogyakarta: Budi Utama; 2014.
30. Hiayat, Aziz Aliul MU. Ketrampilan Dasar Praktik Kliinik Untuk
Kebidanan. 2nd ed. Hiayat, Aziz Aliul MU, editor. Jakarta: Salemba
Medika; 2015.
31. Hidayat, Aziz Alimul MU. Kebutuhan Dasar Manusia. Hidayat, Aziz
Alimul MU, editor. Surabaya: Health Books; 2015.
32. Kholifah SN. Keperawatan Gerontik. 1st ed. Kholifah SN, editor. Jakarta
Selatan: Kemenkes; 2016.
33. Maryam RS. Mengenal Usia Lanjut dan Perawatannya. Maryam RS, editor.
Jakarta: Salemba Medika; 2008.
34. Darmabrata, Wahjadi AWN. Psikiatri Forensik. Darmabrata,Wahjadi
AWN, editor. Jakarta; 2018.
35. Birell M. Kedokteran Klinis Crash Course. 1 : Psikia. Birell M, editor.
Singapore: Elsevier; 2017.
36. Tamher S dan N. Kesehatan Usia Lanjut dengan Pendekatan Asuhan
Keperawatan. Tamher S dan N, editor. Jakarta: Salemba Medika; 2009.
37. Machfoedz I. Metodologi Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. 14th ed.
Machfoedz I, editor. Yogyakarta: Fitramaya; 2019.
38. Notoatmodjo S. Metodologi Penelitian Kesehatan. Notoatmodjo S, editor.
Jakarta: PT Rineka Cipta; 2018.
39. Machfoedz I. Metodologi Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Machfoedz
I, editor. Yogyakarta: Fitramaya; 2020.
40. Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R& D. Sugiyono,
editor. Bandung: Alfabeta; 2019.
41. Sutomo A dan M. Teknik Menyusun Kuesioner dan Panduan Wawancara (
Alat Ukur Penelitian) Bidang Ilmu Kesehatan Masyarakat. Yogaakarta:
Fitramaya; 2018.
42. Alimul HA. Metodologi Penelitian Perawatan dan Kesehatan. Alimul HA,
editor. Jakarta Selatan: Salemba Medika; 2017.
43. Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:
Alfabeta; 2017.
44. Muharrom M dan MD. Hubungan Usia, Jenis Kelamin, Aktivitas Fisik
terhadap Depresi pada Lansia di Samarinda. Borneo Student Res.
2020;1(3):1359–64.
45. Larasati T. Prevalensi Demensia di RSUD Raden Mattaher. Publ FK Univ
Jambi. 2012;
46. Sopyanti YD dkk. Gambaran Status Demensia dan Depresi pada Lansia di
Wilayah Kerja Puskesmas Guntur Kelurahan Sukamentri Garut. J
Keperawatan Komprehensif. 2019;5(1):26–38.
47. Muzamil,M.S,Afriwardi M. Hubungan antara Tingkat Aktivitas Fisik
dengan Fungsi Kognitif pada Usila di Kelurahan Jati Kecamatan Padang
Timur. J Kesehat Andalas. 2014;3(2):202–5.
48. Pratiwi,C.U, Marliyati LM. Pola Knsumsi Pangan, Aktivitas Fisik, Riwayat
Penyakit, Riwayat Demensia, Keluarga dan Kejadian Demensia Pada
Lansia di Panti Werdha Tresna Bogor. J Gizi dan Pangan. 2013;8(2):129–
36.
49. Hidayaty FD. Hubungan Aktivitas Fisik dan Aktivitas Kognitif terhadap
Kejadian Demensia pada Lansia di Kelurahan Sukabumi Selatan Tahn
2012. Jakarta UIN Syarif Hidayatulloh Jakarta. 2012;
50. Dewi R. Teknik Relaksasi Lima Jari Terhadap Kualitas Tidur, Fatigue dan
Nyeri pada Pasien Kanker Payudara. Yogyakarta: CV Budi Utama; 2021.
51. Fitri Ahmad Zaenal. Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kualitas Tidur pada
Lanjut usia di Desa Karangrejo Kecamatan Gabus Kabupaten Grobogan.
2018;
52. Fitria A dan SA. Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kualitas Tidur pada
Lanjut Usia di Desa Babah Dua. Gentle Birth. 2020;3(1):1–11.
53. Apriana W. Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kualitas Tidur Remaja di
Yogyakarta. Skrispi. 2015;
54. Kuswari M dan NG. Periodisasi Gizi dan Latihan. Depok: PT Raja
Grafindo Persada; 2020.
55. Chen LB. The Association Between benzodiazepine Use and sleep Quality
in Residential Aged Care Facilities : a cross Sectional Study. Res Artic.
2016;BMC Geriat.
56. Fakihan A. Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kualitas Tidur pada Lansia.
Publ Ilm. 2016;
LAMPIRAN
Lampiran 1. Time Schedule

TIME SCHEDULE
HUBUNGAN PHYSICAL ACTIVITY DENGAN KUALITAS TIDUR PADA LANSIA DEMENSIA DI WILAYAH KERJA
PUSKESMAS KASIHAN II BANTUL YOGYAKARTA

Kegiatan November Desember Januari Februari Maret April

I II III IV I II III IV I II III IV III IV I II III IV I II III IV

Pengajuan Judul

ACC Judul

Pengerjaan
Proposal

Pengumpulan
Proposal

Sidang Proposal
TIME SCHEDULE
HUBUNGAN PHYSICAL ACTIVITY DENGAN KUALITAS TIDUR PADA LANSIA DEMENSIA DI WILAYAH
KERJA
PUSKESMAS KASIHAN II BANTUL YOGYAKARTA

Kegiatan Mei Juni Juli Agustus

I II III IV I II III IV I II III IV I II III IV

Revisi

Pengajuan EC

Penelitian

Pengerjaan Skripsi

Sidang Hasil
Lampiran 2. Surat Permohonan Studi Pendahuluan
Lampiran 3. Surat Ijin Studi Pendahuluan
Lampiran 4. Surat Keterangan Studi
Lampiran 5. Surat Dinkes
Lampiran 6. Persetujuan Layak Etik
Lampiran 7. Surat Puskesmas
Lampiran 8. Lembar Penjelasan Responden

Lembar Penjelasan kepada Calon Informan Penelitian


Hubungan Physical Activity Dengan Kualitas Tidur Pada Lansia Demensia
Di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta

Pembuka
Selamat pagi/ siang /Sore. Pertama-tama izinkan saya memperkenalkan diri,
Nama saya Andri Gusmara Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu-Ilmu
Kesehatan Universitas Alma Ata Yogyakarta, saat ini sedang melakukan
penelitian berjudul “Hubungan Physical Activity Dengan Kualitas Tidur Pada
Lansia Demensia Di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta.”

Kesediaan Subyek
Saya bermaksud untuk melibatkan Bapak/Ibu/Saudara(i) untuk menjadi informan
dalam penelitian ini. Informan yang terlibat dalam penelitian ini yaitu Lansia
Demensia wilayah kerja Puskesmas Kasihan II, Tidak ada kewajiban untuk
berpartisipasi dalam penelitian ini. Bapak/Ibu/Saudara(i) memiliki hak untuk
mengakhiri wawancara jika Bapak/Ibu/Saudara(i) merasa tidak nyaman.
Kerahasiaan
Semua jawaban dan data yang diberikan akan dijaga kerahasiaannya dengan baik,
data pribadi yang ditanyakan juga akan tertutup untuk semua pihak yang tidak
berkepentingan dan tidak akan berdampak apa pun kepada partisipan. Hasil
penelitian akan dipublikasikan tanpa identitas subyek penelitian.
Prosedur Penelitian
Apabila Bapak/Ibu/Saudara(i) bersedia berpartisipasi dalam penelitian ini,
Bapak/Ibu/Saudara(i) diminta menandatangani lembar persetujuan ini rangkap
dua, satu untuk Bapak/Ibu/Saudara(i) simpan, dan satu untuk peneliti. Prosedur
selanjutnya adalah Bapak/Ibu/Saudara(i) akan diberikan kuisoner tentang topik
seputar Hubungan Physical Activity Dengan Kualitas Tidur Pada Lansia Demensia
Di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta
.
Manfaat dan Risiko
Sebagai subyek penelitian, Bapak/Ibu/Saudara(i) berkewajiban untuk mengisi
kuisoner yang telah disediakan. Tidak ada kewajiban lain untuk melakukan
prosedur tertentu. Bapak/Ibu/Saudara(i) akan mendapatkan kompensasi berupa
suvenir atas partisipasi Bapak/Ibu/Saudara(i) di penelitian ini. Risiko atau
ketidaknyamanan yang akan terbebankan pada Bapak/Ibu/Saudara(i) akibat
keterlibatan dalam penelitian ini yaitu waktu yang Bapak/Ibu/Saudara(i)
alokasikan. Bapak/Ibu/Saudara(i) berhak untuk menjawab mau pun tidak
menjawab pertanyaan yang diajukan. Luaran yang ingin dicapai dari penelitian ini
adalah masukan bagi pemangku kebijakan, khususnya dalam Physical Activity
Terhadap Kualitas Tidur Lansia Demensia.
Pembiayaan
Semua biaya yang terkait penelitian akan ditanggung oleh peneliti.
Informasi Tambahan
Bapak/Ibu/Saudara(i) diberikan kesempatan untuk menanyakan semua hal yang
belum jelas sehubungan dengan penelitian ini. Apabila sewaktu-waktu
membutuhkan penjelasan lebih lanjut, Bapak/Ibu/Saudara(i) dapat menghubungi
saya Andri Gusmara pada nomor 085280801304 email:
andrigusmara01@gmail.com
Dengan demikian penjelasan ini saya sampaikan, semoga dapat memberikan
gambaran mengenai jalannya penelitian ini. Atas partisipasinya saya ucapkan
terimakasih.

Hormat
Peneliti,

Andri Gusmara
Lampiran 9. Surat Permohonan Menjadi Responden

SURAT PERMOHONAN MENJADI RESPONDEN

Perihal : Permohonan Pengisian Kuisoner Penelitian

Lampiran : Kuisoner Penelitian

Dengan Hormat

Dalam rangka menulis skripsi sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar
Sarjanan Keperawatan (S.Kep) di Universitas Alma Ata Yogyakarta atas nama
Andri Gusmara, maka untuk maksud ini kepada bapak atau ibu diajukan sejumlah
pertanyaan tentang Hubungan Physical Activity Dengan Kualitas Tidur Pada
Lansia Demensia Di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan II Bantul Yogyakarta.
Dengan kerendahan hati saya memohon sangat kepada Bapak atau Ibu untuk
mengisi kuisoner yang telah disediakan.
Kuisoner ini bukan untuk membuat penilaian pada diri Bapak atau Ibu, maka dari
itu Bapak atau Ibu tidak perlu takut atau ragu-ragu dalam dalam memberikan
jawaban yang sejujur-jujurnya. Artinya semua jawaban yang diberikan oleh
Bapak atau Ibu adalah benar dan jawaban yang diminta adalah sesuai dengan
kondisi yang dirasakan Bapak atau Ibu selama ini. Oleh karena itu data dan
identitas Bapak atau Ibu akan dijamin kerahasiannya.

Setiap jawaban yang diberikan merupakan bantuan yang tidak ternilai harganya
bagi peneliti, atas perhatian dan kerjasamanya saya ucapkan terimakasih.

Yogyakarta,24 Maret 2021

Peneliti

Andri Gusmara

Lampiran 10. Lembar Persetujuan


LEMBAR PERSETUJUAN

(Informed Concent)

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama :

Umur :

Alamat :

No. Telp :

Menyatakan Bahwa :

1. Saya telah mendapat penjelasan segala sesuatu mengenai penelitian :


“Hubungan Physical Activity Dengan Kualitas Tidur Pada Lansia Demensia
Di Wilayah Kerja Puskesmas Kasihan Ii Bantul Yogyakarta”.
2. Setelah saya memahami penjelasan tersebut, dengan penuh kesadaran dan
tanpa paksaan dari siapapun bersedia ikut serta dalam penelitian ini dengan
kondisi:
a. Data yang diperoleh dari penelitian ini akan dijaga kerahasiaannya dan
hanya dipergunakan untuk kepentingan ilmiah.
b. Apabila saya inginkan, saya boleh memutuskan untuk keluar/ tidak
berpartisipasi lagi dalam penelitian ini tanpa harus menyampaikan alasan
apapun.
Yogyakarta, 2021

Peneliti Saksi Subjek s

(........................ ) ( .................... ) (................ )

Lampiran 11. Kuesioner


KUESIONER PHYSICAL ACTIVITY
International Physical Activity Questionnaire (IPAQ)
PETUNJUK

1. Tuliskanlah pada kolom yang tersedia berapa kali/ frekuensi setiap jenis

kegiatan yang dilakukan dalam 7 hari.

2. Tuliskanlah lama waktu (dalam menit) yang diperlukan untuk melakukan

setiap jenis kegiatan untuk 1 kali kegiatan.

DATA UMUM

Nama ( Inisial) :

Usia :

Jenis kelamin :

Kegiatan Jenis Kegiatan Tidak Ya Pernah


Pernah

Berapa menit Berapa kali


anda anda
melakukannya melakukannya
dalam sehari dalam
seminggu

a. Mengangkat/
memindahkan
beban berat
Aktivitas fisik
berkaitan dengan b. Mengangkat /
pekerjaan di luar memindahkan
beban ringan
rumah
c. Duduk

d. Berdiri
Kegiatan Jenis Kegiatan Tidak Ya Pernah
Pernah

e. Berjalan

f. Membaca

a. Bus/Minibus

Aktivitas fisik b. Mobil


berkaitan dengan
c. Sepeda Motor
penggunaan
transportasi d. Sepeda

e. Kereta

a. Menyapu

b. Membersihkan
Rumah
c. Mengepel

d. Memasak

e. Mencuci Piring
Aktivitas fisik
berkaitan dengan f. Mencuci
pekerjaan dan Pakaian
perawatan rumah g. Menyiram

h. Berkebun

i. Mengangkat/
memindahkan
beban berat
j. Mencuci
mobil/sepeda
motor
a. Jogging
Aktivitas fisik
berkaitan dengan b. Jalan Santai
rekreasi,
olahraga, c. Senam
Kegiatan Jenis Kegiatan Tidak Ya Pernah
Pernah

penggunaan d. Badminton
waktu luang
e. Tenis

f. Catur

g. Nonton TV

h. Memancing

i. Ke Pasar

KUESIONER KUALITAS TIDUR


Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI)

PETUNJUK

Pertanyaan berikut ini berkaitan dengan kebiasaan tidur yang biasa anda

lakukan selama sebulan lalu. Jawaban dari anda akan mengindikasikan tanggapan

yang paling akurat pada mayoritas sehari-hari atau malam-malam yang anda lalui

sebulan lalu. Mohon anda menjawab semua pertanyaan.

DATA UMUM

Nama ( Inisial) :

Usia :

Jenis kelamin :

A. Jawablah pertanyaan berikut ini! Selain pertanyaan no 1 dan 3 Berikan

tanda (√) pada salah satu jawaban yang anda anggap paling sesuai!
1 Jam berapa biasanya anda tidur
pada malam hari ?
≤15 Menit 16-30 Menit 31-60 Menit ≥ 60 Menit
2 Berapa lama yang ada perlukan
untuk mulai tertidur setiap
malam ? Waktu yang dibutuhkan
saat mulai berbaring sampai tidur
3 Jam berapa biasanya anda
bangun di pagi hari?
>7 jam 6-7 Jam 5-6 Jam < 5 Jam
4 Berapa jam lama tidur anda pada
malam hari? Jumlah jam tidur
permalam
B. Berikan tanda (√) pada salah satu jawaban yang ada anggap paling sesuai!

5 Selama sebulan terakhir sering Tidak 1x 2x ≥3 x


anda mengalami hal di bawah ini: Pernah seminggu seminggu seminggu
a. Tidak dapat tidur di malam hari
dalam waktu 30 menit
b. Bangun tengah malam atau dini
hari
c. Harus bangun untuk ke kamar
mandi
d. Tidak dapat bernafas dengan
nyaman
e. Batuk atau mendengkur keras
f. Merasa kedinginan
g. Merasa kepanasan
h. Mimpi buruk
i. Merasakan Nyeri
j. Tolong jelaskan penyebab lain
yang belum disebutkan diatas
yang menyebabkan anda
terganggu di malam hari dan
seberapa sering anda
mengalaminnya?

6 Selama sebulan terakhir,


seberapa sering anda
mengkonsumsi obat tidur untuk
membantu anda tidur? ( obat
resep dokter ataupun obat
bebas)
7 Selama sebulan terakhir seberapa
sering anda merasa terjaga atau
mengantuk ketika melakukan
aktivitas mengemudi, makan,
atau
aktivitas sosial lainnya?

Sangat Cukup Cukup Sangat


Baik Baik Buruk Buruk
8 Selama sebulan terakhir,
bagaimana anda memulai
kualitas
tidur anda secara keseluruhan?
Tidak Ada Hanya Masalah Masalah
Masalah Masalah Sedang Besar
Kecil
9 Selama sebulan terakhir, adakah
masalah yang anda hadapi untuk
bisa berkonsentrasi atau menjaga
rasa antusias untuk
menyelesaikan suatu pekerjaan
atau tugas?
KUESIONER
MINI MENTAL STATE EXAMINATION (MMSE)

DATA UMUM

Nama ( Inisial) :

Usia :

Jenis kelamin :

No Tes Nilai
ORIENTASI (Skor maksimal 10)
1 Tanyakan hari ini Tanggal berapa?
2 Tanyakan, sekarang Tahun berapa?
3 Tanyakan, sekarang Bulan apa?
4 Tanyakan, hari ini Hari apa?
5 Tanyakan, sekarang Musim apa?
6 Tanyakan, anda sekarang berada di Daerah mana?
7 Tanyakan, anda berada di RW berapa?
8 Tanyakan, anda berada di Kota apa?
9 Tanyakan, anda berada di Kabupaten apa?
10 Tanyakan, anda berada di Provinsi apa?
REGISTRASI (Skor Maksimal 3)
Bila kemungkinan beri pertanyaan untuk menguji daya ingatnya. Ucapkan
dengan jelas dan perlahan kata-kata seperti BOLA, BENDERA, POHON.
Dengan jarak perkata 1 detik. Sesudah itu minta pasien untuk mengulanginya.
Jawaban pertama menentukan skornya, tetapi mintalah pasien untuk mencoba
terus ( misalnya hingga 6 kali) bila gagal tes ini kurang bermakna.
11 Ucapkan dengan jelas dan perlahan kata” Bola”
12 Ucapkan dengan jelas dan perlahan kata “ Bendera”
13 Ucapkan dengan jelas dan perlahan kata “ Pohon”
PERHATIAN DAN PERHITUNGAN ( Skor Maksimal 5)
Minta pasien untuk menghitung mundur dari 100 dengan selisih 7. Berhenti
setelah 5 jawaban. Berilah skor 1 untuk setiap jawaban yang benar. Bila dia
tidak mampu berhitung, mintakan padanya untuk mengeja suatu kata dari arah
belakang ( misalnya SAPU = U-P-A-S ), beri skor 1 untuk setiap huruf yang
ditempatkan benar. Catatlah jawaban pasien.
14 100-7 = 93
15 93-7 = 86
16 86-7 = 79
17 79-7 = 72
18 72-7 = 65
19 Jumlah huruf yang ditempatkan sesuai
DAYA INGAT (Skor Maksimal 3)
Minta pasien untuk mengingat kembali ketiga kata yang ditanyakan kepadanya
ditas tadi.
20 Kata “ Bola”
21 Kata “ Bendera”
22 Kata “ Pohon”
BAHASA (Skor Maksimal 9)
Menyebutkan : Perhatikan arloji anda sambil” Apa ini?”
Ulangi hal yang sama untuk pensil. Beri skor 1 untuk setiap jawaban benar.
23 “Jam”
24 “Pensil”
25 Pengulangan : minta pasien untuk mengulangi : bukan, itu
bukan ....! tetapi itu .... dan .... ! beri skor 1 bila pengulangan
benar.
Perintah tiga langkah. Beri pasien secarik kertas kosong dan
katakan : “ ambil kertas ini dengan tangan kanan, lipat dua, dan
letakkan di lantai.” Beri skor 1 poin untuk setiap langkah yang
benar
26 Ambil kertas ini dengan tangan kanan
27 Lipat jadi dua
28 Letakkan di lantai
Membaca : pada kertas yang tercetak kalimat : “ pejamkan
mata anda” dengan huruf yang cukup besar. Minta pasien
untuk membacanya dan melakukan apa yang tertulis. Skor
benar
hanya bila pasien memang memejamkan matanya.
29 Pejamkan mata
Menulis : dengan secarik kertas minta pasien menulis sebuah
kalimat yang harus ditulisnya secara spontan. Kalimat harus
mengandung subjek dan kata kerja, serta berarti. Tata bahasa
dan tanda baca dikecualikan.
30 Menulis Kalimat
Meniru gambar : pada secarik kertas kosong yang bergambar
yang saling bersentuhan seperti berikut ini, tiap sisi berukuran
2 cm.

Minta pasien untuk menirunya dengan tepat. Nampak dimana


dua sudut saling bersebelahan untuk memperoleh satu poin.
31 Menggambar segi enam
Lampiran 12. Presentasi Konsultasi
Lampiran 13. Lembar Konsultasi Bimbingan
Lampiran 14.
Lampiran 15. Surat Keterangan Bebas
Lampiran 16. Curiculum

Curiculum Vitae
Nama : Andri Gusmara

Tempat, Tgl Lahir : OKU, 06 Desember 1997

Jenis Kelamin : Laki-Laki

Kewarganegaraan : Indonesia

Status : Belum Kawin

Alamat : Sido Rahyu, RT 006/RW 004, Kec.Belitang Kab.OKU

Timur, Sumatera Selatan

Alamat Sekarang : Dusun 8 Gonjen, Kec.Kasihan, Kab.Bantul,

DIY Telephone : 0821-8177-5650

Email : andrigusmara135@gmail.com

PENDIDIKAN

2005 – 2010 SD Negeri 01 Sido Rahayu

2010 – 2012 SMP Cipta Karya

2012 – 2015 SMA YPPI Belitang

2015 – 2018 Stikes Aisyiyah Palembang

2019- sekarang Universitas Alma Ata


Lampiran 17.
Lampiran 18. Data

JENIS KELAMIIN

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

LAKI-LAKI 13 37,1 37,1 37,1


Valid PEREMPUAN 22 62,9 62,9 100,0
Total 35 100,0 100,0

AKTIVITAS FISIK

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

TINGGI 19 54,3 54,3 54,3


SEDANG 14 40,0 40,0 94,3
Valid
RENDAH 2 5,7 5,7 100,0
Total 35 100,0 100,0

KUALITAS TIDUUR

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

BURUK 24 68,6 68,6 68,6


Valid BAIK 11 31,4 31,4 100,0
Total 35 100,0 100,0

USIA

Frequency Percent Valid Percent Cumulative


Percent

60-74 TAHUN 8 22,9 22,9 22,9


Valid > 75 TAHUN 27 77,1 77,1 100,0
Total 35 100,0 100,0
AKTIVITAS FISIK * KUALITAS TIDUUR Crosstabulation
KUALITAS TIDUUR Total
BURUK BAIK
Count 17 2 19
Expected Count 13,0 6,0 19,0
% within AKTIVITAS FISIK 89,5% 10,5% 100,0%
TINGGI
% within KUALITAS
70,8% 18,2% 54,3%
TIDUUR
% of Total 48,6% 5,7% 54,3%

Count 6 8 14

Expected Count 9,6 4,4 14,0

SEDANG % within AKTIVITAS FISIK 42,9% 57,1% 100,0%


AKTIVITAS FISIK
% within KUALITAS
25,0% 72,7% 40,0%
TIDUUR

% of Total 17,1% 22,9% 40,0%

Count 1 1 2

Expected Count 1,4 ,6 2,0

RENDAH % within AKTIVITAS FISIK 50,0% 50,0% 100,0%

% within KUALITAS
4,2% 9,1% 5,7%
TIDUUR
% of Total 2,9% 2,9% 5,7%
Count 24 11 35
Expected Count 24,0 11,0 35,0
% within AKTIVITAS FISIK 68,6% 31,4% 100,0%
Total
% within KUALITAS
100,0% 100,0% 100,0%
TIDUUR
% of Total 68,6% 31,4% 100,0%

Anda mungkin juga menyukai