Anda di halaman 1dari 6

Tugas Rutin

SOSIOLOGI OLAHRAGA

(Disusun untuk memenuhi mata kuliah sosiologi olahraga)

NAMA : FRILI HARMONI SITOMPUL

KELAS : PJKR II H 22

NIM : 6223311043

DOSEN PENGAMPU : Dr. Asep Suharta. M.Pd

JURUSAN PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI

FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

2023
TUGAS RUTIN 8
MATA KULIAH SOSIOLOGI OLAHRAGA
Bit.ly/tugas_sosiologi_or
TOPIK:

OLAHRAGA DAN KEHIDUPAN


TUGAS A

Bacalah dengan seksama MODUL tentang Olahraga dan Kehidupan. Jawablah


beberapa pertanyaan terkait isi modul dimaksud.
Jelaskan menurut pengertianmu, apa yang Anda ketahui tentang:

1. Aktivitas Olahraga merupakan Simulasi kehidupan

Jawab : menurut saya Olahraga merupakan Simulasi kehidupan karena Olahraga dapat
mengajarkan sportivitas, melalui olahraga diharapkan memiliki tubuh sehat, yang
menunjang aktivitasnya sehari-hari. Manfaat besar olahraga dapat mendukung untuk
menggapai prestasi akademik, karena kebugaran fisik akan menunjang efektivitas kinerja
otak dan faktanya telah terjadi penurunan angka surat izin sakit mahasiswa.

2. Olahraga Miniatur Kehidupan

Jawab: Yang dimaksud dengan Olahraga Miniatur Kehidupan adalah Dalam sepanjang
kehidupannya, manusia tidak pernah luput dari persaingan, seakan-akan orang
ditakdirkan untuk saling bersaing menjadi yang terbaik. Contoh Esensi persaingan itu,
yaitu ketika orang mencari sekolah, mendapatkan pekerjaan, meraih jabatan, dan
sebagainya sampai menghembuskan napas yang terakhir .
3. Olahraga Mengajarkan Tata Nilai

Jawab : Yang dimaksud dengan Olahraga Mengajarkan Tata Nilai adalah Olahraga
mengembangkan jasmani, rohani, dan sosial serta membentuk watak dan kepribadian
bangsa yang bermartabat Melalui olahraga orang dapat belajar banyak hal tentang nilai -
nilai keutamaan hidup, seperti nilai persamaan dan kebersamaan, fair play, kedisiplinan,
tanggung jawab, dan perjuangan.

4. Olahraga Membentuk Kepemimpinan

Jawab : Yang dimaksud dengan Olahraga Membentuk Kepemimpinan adalah Olahraga


berperan dalam membentuk sikap pemimpin, karakter dan melatih mental seorang
pemimpin karena jika Seseorang bermain sesuatu olahraga haruslah memiliki
kemampuan tersebut dengan mempunyai sikap pemimpin tersebut kemungkinan
olahraga yang dimainkan itu akan mudah untuk dilakukan

5. Olahraga Mengajarkan Literasi Fisik

Jawab : Yang dimaksud dengan Olahraga Mengajarkan Literasi Fisik adalah Literasi Fisik
(Melek Jasmaniah) merupakan fondasi bagi individu yang digunakan dalam berbagai
aktivitas kehidupan maupun dalam upaya meraih keunggulan kinerja. Individu yang
Melek Secara Jasmaniah akan bergerak dengan percaya diri dan kompeten diantara
spektrum luas kondisi dan peluang aktivitas fisik, termasuk aktivitas di berbagai medan
gerak (di tanah, salju, es, air, dan udara).

6. Olahraga Meningkatkan Kapasitas Otak

Jawab : Yang dimaksud dengan Olahraga Meningkatkan Kapasitas Otak adalah Proses
interaksi sesori motor akan menghasilkan kemampuan konsentrasi, percaya diri, kontrol
diri, daya ingat, berfikir abstrak. Pembelajaran akademis di ruang kelas akan
membuahkan hasil gemilang jika dikombinasikan dengan pelatihan jasmani di luar kelas.
Anak yang berolahraga akan tahan lama belajar

TUGAS B

Carilah artikel di Internet terkait 5 topik di bawah ini


1. Melalui Olahraga, seseorang akan menemukan dirinya sendiri
(kelemahan,kekuatan, dll)

Jawab :
 Mengenali diri dengan mengetahui bakat

Cara mencari jati diri yang pertama adalah dengan mengetahui bakat yang ada di dalam
diri kamu. Kamu bisa memulai dari aktivitas apa yang kamu sukai, mencari aktivitas baru,
mendengarkan pendapat orang lain dan mencari pengalaman baru. Selain itu, kamu juga
bisa mengikuti berbagai tes bakar seperti FACT atau Flanagan Aptitude Clasification Test. .

 Mengenali kepribadian

Dalam proses mencari jati diri, penting untuk seseorang bisa mengetahui kepribadian
dirinya. Apakah kamu seorang introvert atau ekstrovert. Jika kamu belum mengetahui
apa tentang kepribadianmu, kamu bisa mengikuti tes MBTI. Tes ini akan mengidentifikasi
kamu merupakan seorang introvert atau extrovert. Apakah kamu seorang intuition atau
sensing, feeling atau thinking dan perception atau judgemental.

2. Olahraga meningkatkan kreativitas

Jawab: Olahraga dapat meningkatkan kreativitas seseorang, Olahraga adalah aktivitas


yang memungkinkan tubuh melakukan tugas fisik. Olahraga membiarkan kesadaran
dirangsang oleh aktivitas fisik, membiarkan otak beristirahat. Kunci untuk
memanfaatkan BDNF untuk kreativitas adalah dengan mengatur waktu olahraga
sejalan dengan sesi kerja kreatif. Beri jarak waktu setidaknya tiga jam antara
selesai olahraga dan melakukan aktivitas kreatif. olahraga dalam bentuk apapun
sebenarnya dapat merangsang sesuatu yang disebut sebagai BDNF di otak. BDNF
adalah singkatan dari Brain Derived Neurotrophic Factor. Ada banyak penelitian
yang menunjukkan bahwa BDNF meningkat seiring dengan margin yang lebih
besar ketika intensitas olahraga yang juga meningkat. Perlu memanfaatkan
kreativitas di tempat kerja? Tingkatkan detak jantung di pagi hari, akan membuat
otak berfungsi lebih baik setelahnya. Jika kreativitas dibutuhkan untuk aktivitas
hobi, maka lakukan olahraga di jam bebas setelah bekerja.

3. Olahraga meningkatkan motivasi

Jawab : Sejak pandemi melanda, kesadaran masyarakat untuk menerapkan gaya hidup
sehat semakin meningkat. Salah satu caranya tentu rutin berolahraga. Selain membuat
badan sehat, berolahraga juga bisa meningkatkan imunitas tubuh. Saat ini, ada dua
olahraga yang digandrungi masyarakat kala pandemi yaitu, lari dan workout. "Pandemi
yang kini relatif mulai mereda membuat animo masyarakat Indonesia semakin tinggi
untuk mengubah gaya hidup demi meraih kesehatan mental dan pikiran dengan
berolahraga terutama, olahraga lari," jelasnya. ASICS pun makin semangat mengajak
masyarakat hidup sehat dan menggerakan pikirannya melalui berolahraga. "Misi kami
ingin menginspirasi sebanyak mungkin orang dalam menggerakkan tubuh dan merasakan
manfaat olahraga yang dapat membangkitkan semangat," tutupnya.

4. Olahraga menciptakan “continues improvement” (penampilan berikutnya lebih


baik)

Jawab : Olahraga menciptakan “continues improvement” (penampilan berikutnya lebih


baik) adalah

 Perubahan pola pikir: Perasaan cemas dan negatif membuat hidup Anda tidak
bersemangat. Olahraga membuat tubuh Anda bugar sehingga Anda akan merasa
lebih percaya diri dan positif.
 Fokus dan konsentrasi: Olahraga bisa meningkatkan konsentrasi sehingga Anda
dapat lebih fokus pada pekerjaan Anda dan ini menjadi faktor penting untuk
meningkatkan rasa percaya diri.
 Penampilan: Latihan fisik memberi Anda penampilan yang baik dan bentuk tubuh
Anda ramping. Penampilan yang bugar dan menarik dapat memompa
kepercayaan di Anda.
 Kesehatan fisik: Olahraga teratur membuat sistem kekebalan tubuh yang kuat
sehingga mampu melawan berbagai penyakit dan infeksi. Anda selalu bebas dari
penyakit dan ada rasa bangga di hati Anda.

5. Warisan terbesar dalam olahraga adalah “PERSAHABATAN”

Jawaban : OLAHRAGA SARANA MEMPERERAT PERSAHABATAN DAN MEMBINA


SPORTIFITAS
Olahraga merupakan salah satu sarana untuk mempererat persahabatan dan mengukur
prestasi serta membina sportifitas. Untuk itu Lanud Iswahjudi disamping
mengadakan olahraga antar satuan jajarannya, juga senantiasa mengadakan uji tanding
baik bertandang maupun menjamu seperti saat ini. Pernyataan tersebut disampaikan
Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Bambang Samoedro, S.Sos, Jumat
(27/2) saat menerima tim olahraga Lanud Abdulrachman Saleh, Malang yang bertandang
ke Lanud Iswahjudi untuk melakukan uji tanding/pertandingan persahabatan dengan tim
olahraga Lanud Iswahjudi. Tim olahraga Lanud Abdulrahman Saleh yang berkekuatan 124
orang dipimpin langsung oleh Komandan Lanudnya Marsekal Pertama TNI Ida Bagus
Anom M., SE. Cabang-cabang olah raga yang dipertandingkan diantaranya sepak bola,
bulu tangkis, bola voli, tenis, tenis meja, menembak dan golf. Dikatakan, kegiatan uji
tanding selain untuk menggelorakan olahraga, juga untuk mencari bibit-bibit atlet
berbakat dari berbagai cabang olahraga, sehingga bila sewaktu-waktu diadakan pekan
olahraga baik ditingkat Koopsau maupun TNI AU, maka atlet-atlet yang berbakat tersebut
dapat mewakili satuannya dan diharapkan mampu meraih prestasi. Kegiatan
pertandingan olahraga persahabatan tersebut diawali apel penerimaan kedatangan tim
olahraga Lanud Abdulrachman Saleh dipimpin oleh Komandan Lanud Iswahjudi di Main
Oppron Lanud Iswahjudi, selanjutnya masing-masing tim olahraga menuju tempat uji
tanding. Dalam uji tanding yang penuh kekeluargaan dan sportifitas itu, Lanud Iswahjudi
berhasil memenangkan cabang-cabang olahraga sepakbola dengan skor 4-1 , volly putra,
tennis lapangan dan menembak perorangan, sedang Lanud Abdulrachman Saleh
memenangkan cabang olah raga volly putri, bulu tangkis dan menembak beregu.
Sementara untuk golf Lanud Iswahjudi tampil sebagai The Best Gross.

Anda mungkin juga menyukai