Anda di halaman 1dari 23

TUGAS INDIVIDU RESUME BUKU

“Reformasi Administrasi
Konsep, Dimensi, dan Strategi”
Untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Pengantar Ilmu Administrasi

Dosen : Drs. Hj. Mumuh Muksin, M.M.Pd

Penyusun :

1178020171 Najib Sulaeman

PRODI MANAJEMEN

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK

TAHUN 2018

i
KATA PENGANTAR
Puji Syukur kehadirat Allah Subhanahuwata’ala atas segala
rahmatnya sehingga tugas individu berupa resume buku “Pengantar Ilmu
Adiministrasi Bisnis” ini dapat tersusun hingga selesai. Tidak lupa saya
juga mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan dari pihak yang
telah berkontribusi dengan memberikan sumbangan baik materi maupun
pikirannya.
Dan harapannya semoga resume ini dapat menambah pengetahuan
dan pengalaman dan pegetahuan bagi para pembaca, untuk kedepannya
dapat memperbaiki bentuk maupun menambah isi resume agar menjadi
lebih baik lagi.
Karena keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman saya, saya
yakin masih banyak kekurangan dalam resume ini, oleh karena itu saya
sangat mengharapkan saran dan kritik yangt membangun dari pembaca
demi kesempurnaan makalah ini.

Bandung, 12 Februari 2018


Penyusun

Najib Sulaeman

ii
DAFTAR ISI

Table of Contents
KATA PENGANTAR................................................................................................................................... ii
DAFTAR ...................................................................................................................................................... iii
IDENTITAS .................................................................................................................................................. 1
BAB 1 ............................................................................................................................................................ 2
PENDAHULUAN ......................................................................................................................................... 2
A. PENGANTAR ................................................................................................................................... 2
B. Reformasi Administrasi: Pengertian dan Ruang Lingkup ................................................................. 3
C. Tujuan Refromasi Administrasi ........................................................................................................ 3
D. Hampiran ........................................................................................................................................... 3
E. Dugaan Kegagalan ............................................................................................................................ 4
F. Menuju ke Pembentukan Teori ......................................................................................................... 4
BAB 2 ............................................................................................................................................................ 4
DIMENSI POLITIK REFORMASI ADMINISTRASI ................................................................................ 4
A. Pengantar ........................................................................................................................................... 4
B. Militer dan Reformasi Administrasi .................................................................................................. 5
C. Partai Politik dan Reformasi Administrasi ........................................................................................ 5
D. Birokrasi dan Reformasi Administrasi .............................................................................................. 6
E. Teknokrat dan Reformasi Administrasi............................................................................................. 6
F. Pemimpin yang Dominan dalam Reformasi Administrasi ................................................................ 7
G. Kesimpulan........................................................................................................................................ 7
BAB 3 ............................................................................................................................................................ 8
DIMENSI BIROKRASI REFORMASI ADMINISTRASI .......................................................................... 8
A. Pengantar ........................................................................................................................................... 8
B. Tujuan dan Tipe Reformasi Administrasi ......................................................................................... 8
C. Tipologi Birokrasi ........................................................................................................................... 10
D. Tipologi Birokrasi dalam Reformasi Administrasi ......................................................................... 10
E. Penutup ............................................................................................................................................ 12
BAB 4 .......................................................................................................................................................... 12
DIMENSI MANUSIA DALAM REFORMASI ADMINISTRASI ............................................................ 12
A. Pengantar ......................................................................................................................................... 12

iii
B. Analisis Organisasi dalam Reformasi Administrasi ........................................................................ 13
C. Dimensi Manusia dalam Reformasi Administrasi ........................................................................... 13
D. Alternaatif Strategi: Perspektif Teori Organisasi ............................................................................ 14
E. Penutup ............................................................................................................................................ 15
BAB 5 .......................................................................................................................................................... 15
STRATEGI REFORMASI ADMINISTRASI ............................................................................................ 15
A. Pengantar ......................................................................................................................................... 15
B. Dikotomisasi Strategi Reformasi Administrasi ............................................................................... 16
C. Matriks Strategi Reformasi Administrasi ........................................................................................ 17
D. Penutup ............................................................................................................................................ 17
KESIMPULAN ........................................................................................................................................... 19

iv
IDENTITAS BUKU

1. Judul Buku : Reformasi Administrasi, Konsep, Dimensi, dan Strategi


2. Tahun Terbit : 2007
3. Penulis : Soesilo Zauhar
4. Penerbit : Bumi Aksara
5. ISBN : 9795262661

1
BAB 1

PENDAHULUAN

A. PENGANTAR
Akhir-akhir ini tampak adanya pandangan yang mendua terhadap sosok dan cara
kerja aparatur Pemerintah di banyak negara berkembang. Pandangan Pertama
menganggap bahwa pemerintah dapat menyelamatkan seluruh warga masyarakat dari
bencana banjir ekonomi maupun politik dengan berbekal militer dan partai politik yang
kuat sehingga pemerintah dikagumi masyarakat, karena itu mereka berkesimpulan bahwa
birokrasi pemerintah memegang peran utama bahkan peran tunggal dalam pembangunan
suatu negara.
Pandangan Kedua menganggap birokrasi pemerintah sering menunjukkan gejala
yang kurang menyenangkan seperti bertindak canggung, kurang terorganisir dan jelek
koordinasinya, menyeleweng, otokratik, bahkan sering bertindak korup. Para aparat
kurang dapat menyesuaikan diri dengan modernisasi orientasi pembangunan serta
perilakunya kurang inovatif dan tidak dinamis, keadaan semacam ini akan menyebabkan
birokrasi pemerintah mendominasi seluruh organ politik dan menjauhkan dari
masyarakat.
Kedua pandangan yang secara diametral bertentangan satu sama lain itu sama-
sama didasarkan pada pengamatan yang mendalam terhadap kondisi nyata aparatur
Pemerintah. Kritik dan ketidakpuasan yang berlebih terhadap peran birokrasi dalam
pembangunan sangatlah tidak adil, selalu saja jika terjadi kegagalan dalam usaha
pembangunan, birokrasi dipandang sebagai biang keladinya, walaupun memang sebagian
merupakan tanggung jawab birokrasi, namun bukanlah semuanya bahkan di beberapa
negara kekurangefisienan administrasi tidak dianggap sebagai dosa besar terhadap
ketidakmampuan Pemerintah di dalam memenuhi harapan pembangunan ataupun
realisasi tujuan. Sebagaimana telah ditetapkan di dalam rencana pembangunan, yang
lebih penting untuk diperhatikan adalah bagaimana cara agar ketidak sempurnaan
administrasi itu dapat dikurangi kalau tidak bisa dihilangkan sama sekali
Ketidak sempurnaan administrasi tidak akan dipandang suram jika seandainya
kondisinya tidak merebak ke seluruh pelosok Negeri baik pada Aras regional maupun
aras nasional serta peran pemerintah yang amat dominan otokratik dan otoriter dalam
pembangunan sosial dan ekonomi membuat semuanya menjadi lebih parah. Tekanan dan
pertentangan ini tidak hanya terbatas pada tubuh birokrasi melainkan juga di masyarakat,
kalangan intelektual yang diharapkan mampu melakukan perbaikan terhadap kebobrokan
birokrasi malah menyenangi sikap otoriter dan kurang komunikasi dengan masyarakat
semakin hari semakin parah keadaannya.

2
B. Reformasi Administrasi: Pengertian dan Ruang Lingkup
Reformasi administrasi di banyak negara berkembang menjadi keharusan serta
merupakan bagian yang penting dalam pembangunan, karena kemampuan administrasi
dipandang semakin penting artinya bagi terlaksananya kebijakan kebijaksanaan dan
rencana pembangunan.
Fokus perhatian reformasi administrasi hanya pada perubahan dan Reformasi
organisasi yang luas cakupannya saja dengan mengesampingkan pada perubahan-
perubahan teknis yang kecil, reformasi akan dapat berjalan dengan efektif hanya apabila
kalau didesain dengan tepat yakni mempertimbangkan dan melibatkan lingkungan di
mana reformasi itu dilaksanakan.

C. Tujuan Refromasi Administrasi


Secara tradisional reformasi administrasi diidentikkan dengan usaha untuk
meningkatkan efisiensi dan efektivitas organisasi. Dalam arti sempit tujuan reformasi
administrasi adalah menyempurnakan administrasi.
Merumuskan tujuan reformasi administrasi sangatlah rumit, karena banyaknya
pihak yang terlibat, yang masing-masing mempunyai tujuan sendiri-sendiri, yang tidak
hanya berbeda, tetapi sering bertentangan satu sama lain Oleh karena itu maka tujuan
reformasi administrasi bersifat sangat subjektif.

D. Hampiran
Adapun pendekatan atau hampiran yang harus dipilih untuk reformasi administrasi sangat
tergantung pada beberapa faktor berikut :
1. Sifat kultur setempat.
2. kaliber atau reputasi kepemimpinan nasional.
3. Jenis rezim politik.
4. Kekuatan dan diversitas oposisi atau penentang.
5. Ketersediaan sumber daya.
Atas dasar berbagai macam faktor tersebut maka Caiden mengklarifikasikan adanya
empat pendekatan reformasi administrasi di negara sedang berkembang yaitu :
a. Negara yang tidak menganut paham reformasi administrasi dan lebih menyukai status
quo
b. negara dengan pendekatan pragmatis murni terhadap reformasi administrasi . Artinya
melakukan pembaruan dengan alakadarnya saja serta tidak ada perangkat institusional
untuk mengimplementasikannya.

3
c. Negara-negara yang sangat keranjingan terhadap reformasi administrasi dan
melengkapinya dengan seperangkat rambut Korea untuk isiannya dan evaluasinya
d. negara-negara yang telah mengalami pembaruan yang diperoleh dari luar

E. Dugaan Kegagalan
Sudah banyak penyebab kegagalan reformasi administrasi ditemukenali. Salah
satu dari sekian banyak penyebab itu adalah penggunaan metode dan pendekatan yang
sangat sempit sehingga pendekatannya terlalu menekankan pada aspek perubahan
struktural metode dan teknik administrasi, tetapi mengabaikan aspek perilaku organisasi
dan administrasi yang berakibat perubahan-perubahan yang terjadi cenderung sangat
formal dan sedikit pengaruhnya terhadap operasi organisasi dan administrasi. Dalam
banyak kejadian, apabila sistem atau metode organisasi yang berasal dari luar negeri
diambil begitu saja, desain organisasi tersebut sesuai dengan lingkungan di mana
reformasi administrasi tersebut diterapkan.

F. Menuju ke Pembentukan Teori


Dewasa ini belum ada basis teoretis yang cukup handal untuk menentukan kapan
reformasi administrasi dilaksanakan, ataupun kriteria untuk mengevaluasi usaha
reformasi administrasi. Paling tidak 3 pendekatan ini dapat dipakai sebagai pegangan.
1. Luasnya tujuan yang hendak dicapai dalam program reformasi administrasi.
2. Program reformasi administrasi dievaluasi dalam bentuk seberapa besar perubahan
organisasi dapat mencapai tujuannya.
3. Dror menyarankan untuk menggunakan kriteria kedua untuk mengetahui secara lebih
pasti kualitas kebijaksanaan negara kriteria ini didasarkan pada aspek proses
kebijaksanaan seperti misalnya polanya strukturnya masukannya dan lain-lain.

BAB 2

DIMENSI POLITIK REFORMASI ADMINISTRASI

A. Pengantar
Reformasi administrasi merupakan proses politik yang dirancang untuk
menyerasikan hubungan timbal balik antara birokrasi dengan beragam unsur dalam
masyarakat atau antar unsur dalam birokrasi.

4
Untuk mengetahui apakah usaha reformasi administrasi mendukung atau
menghambat usaha pencapaian institusi politik yang kuat atau viable, perlu dikaji tipe
suatu rezim dan penguasa politik yang ada di suatu negara. Ada beberapa tipe rezim yang
sangat mendukung usaha reformasi administrasi akan tetapi kurang berhasil di dalam
mengembangkan institusi politik yang solid dan kokoh. Tetapi sebaliknya bisa terjadi di
mana para elit penguasa yang ada mampu menciptakan institusi politik yang kuat, namun
tidak mendukung usaha reformasi administrasi. Namun apapun keadaannya kondisi
sangat ditentukan oleh elit penguasa yang ada di dalam suatu negara.

B. Militer dan Reformasi Administrasi


Militer sering kali memainkan peranan yang sangat penting dalam kehidupan
politik dalam banyak kejadian militer telah menjadi unsur kekuatan yang menempatkan
dirinya dalam politik di negara yang sedang berkembang, keterlibatan militer dalam
politik dapat terjadi melalui bermacam-macam cara namun pada umumnya pihak militer
mengambil alih pemerintahan pada waktu terjadinya kekalutan politik di suatu negara
dengan dalih untuk memelihara ketertiban dan kestabilan nasional.
Rezim militer dapat merupakan kekuatan yang mendukung reformasi
administrasi, namun dapat juga menjadi penghambat utama dalam reformasi administrasi.
Perbedaan sikap ini sangat tergantung dari sikap pemimpin utamanya. Apabila seorang
atau lebih tokoh yang dominan dalam pemerintahan militer mendukung usaha reformasi
administrasi, maka rezim tersebut cenderung memberikan dukungannya kepada usaha
reformasi administrasi. Namun hal sebaliknya dapat terjadi di mana militer tidak
memberikan dukungan terhadap usaha reformasi administrasi.

C. Partai Politik dan Reformasi Administrasi


Pada umumnya para pemimpin partai politik di negara sedang berkembang sedikit
sekali yang memberikan prioritas terhadap usaha reformasi administrasi yang disebabkan
mereka lebih berkepentingan terhadap program-program pembangunan yang substansif
atau oleh karena mereka disibukkan dengan usaha-usaha untuk memelihara atau untuk
mengkonsolidasikan kekuatan politiknya. Jadi sebagaimana golongan militer, partai
politik pun dapat menjadi kekuatan yang mendukung namun dapat pula menjadi kekuatan
yang menghambat terhadap usaha reformasi administrasi.
Sikap yang tidak konsisten dari parpol terhadap usaha pembaruan administrasi
dapat dijelaskan sebagai berikut :
1. Parpol pada umumnya lebih menyukai sistem patronage dalam recruitment, seleksi
dan promosi. Hal ini bertentangan dengan gerakan pembaruan administrasi yang
umumnya cenderung untuk memakai sistem merit
2. Sumber konflik yang lain antara parpol dan pembaruan administrasi ialah hal-hal
yang berkenaan dengan prioritas dari pembaruan. Parpol cenderung untuk

5
mementingkan perbaruan yang substansif atau yang hasilnya dapat secara langsung
dirasakan oleh para pengikutnya. Lain halnya dengan pembaruan administrasi di
mana hasilnya tidak dapat secara langsung dan tidak dapat segera dinikmati oleh para
pengikutnya.

D. Birokrasi dan Reformasi Administrasi


Walaupun birokrasi bukanlah merupakan unsur yang paling penting di semua
negara sedang berkembang, namun birokrasi dapat menjadi pemrakarsa dalam reformasi
administrasi. Akan tetapi hal yang sebaliknya dapat terjadi di mana birokrasi merupakan
sumber utama yang menentang usaha reformasi administrasi.
Dalam hubungan dengan reformasi administrasi sebagaimana halnya dalam
pembaharuan politik, peranan Birokrasi dapat bersifat positif, tetapi dapat juga bersifat
negative. Akan tetapi menurut Hahn Been Lee, di negara sedang berkembang karena sifat
birokrasinya masih merupakan birokrasi yang bersifat campuran antara birokrasi tertutup
dan birokrasi terbuka, maka pada umumnya birokrasinya kurang memberikan dukungan
terhadap upaya pembangunan ataupun reformasi administrasi.
Birokrasi yang kuat selalu menjadi pelopor gerakan reformasi administrasi.
Bagaimanapun juga demokrasi yang bergengsi dan cakap sangat diperlukan guna
menjaga situasi professionalism, dan keadaan ini memerlukan dukungan dari reformasi
administrasi.

E. Teknokrat dan Reformasi Administrasi


Proses pembaruan negara berkembang yang mempunyai rencana pembangunan,
ditandai dengan pembentukan elemen elemen kekuatan politik yang baru, yang disebut
dengan teknokrat. Munculnya para teknorat pada umumnya ditandai dengan dibentuknya
Badan Perencanaan Pembangunan di negara tersebut. Kebanyakan dari para teknorat
tersebut adalah ekonom yang telah mendapat pendidikan di luar negeri.
Sebagai seorang ekonom, mereka lebih berkepentingan dengan produktivitas dan
dalam banyak hal beranggapan bahwa politik adalah tidak produktif dan mungkin tidak
rasional. Akan tetapi para teknokrat tersebut juga menyadari bahwa banyak rencana
pembangunan yang gagal untuk dilaksanakan semata-mata karena kondisi politik dan
administrasi yang tak mendukungnya. Dengan landasan pengalaman ini pada umumnya
para teknokrat cenderung untuk memberikan dukungan terhadap usaha reformasi
administrasi.
Di Indonesia pada teknokrat memegang peranan yang penting dalam
pemerintahan, terutama setelah terjadinya kudeta komunis yang gagal pada tahun 1965.
Para teknokrat inilah yang menggunakan Repelita 1 di mana di dalamnya terkandung pula
usaha-usaha reformasi administrasi.

6
F. Pemimpin yang Dominan dalam Reformasi Administrasi
Kecenderungan konsentrasi kekuasaan yang berada di tangan seseorang ini
sampai pada batas-batas tertentu disebabkan oleh tidak adanya institusi yang kuat
sehingga memudahkan bagi seorang pemimpin untuk memperoleh kedudukannya yang
kuat dalam pemerintahan. Hal ini disebabkan oleh kuatnya pemimpin yang dominan
tersebut dan dianggap telah melembaga sehingga adanya institusi lain di luar pemimpin
yang dominan tersebut menjadi penghalang utama bagi hak prerogatif dan kebebasan
pribadi seorang pemimpin.
Akan tetapi hal yang sebaliknya dapat pula terjadi di mana orang kuat
sebagaimana digambarkan di atas Justru malah mendukung terhadap usaha reformasi
administrasi. Hal semacam ini terjadi biasanya pada pemimpin yang tidak
mengantungkan hubungannya kepada massa, akan tetapi lebih menguntungkan kepada
golongan elite . Pembaruan administrasi dianggap bukan merupakan ancaman terhadap
kedudukannya, bahkan dianggap sebagai suatu alat untuk memperkuat kontrol dan
memperoleh dukungan dari golongan elit, sebagaimana masa Orde Baru yang dapat
dikelompokkan ke dalam golongan ini.

G. Kesimpulan
Dari beberapa paparan di atas beberapa kesimpulan tentang hubungan antara
reformasi administrasi dan pembangunan politik adalah sebagai berikut:
Bukti empiris menunjukkan bahwa kau bahwa unsur kekuasaan yang begitu
menunjang terhadap usaha pembangunan politik, ternyata mempunyai sumbangan yang
tak begitu banyak bagi reformasi administrasi. Hal ini khususnya yang berkaitan dengan
rezim parpol yang kurang menyukai terhadap usaha reformasi. Namun tidak semua rezim
parpol bersikap seperti itu, walaupun diakui bahwa di dalam prakteknya mereka secara
konsisten menahan diri untuk mendukung usaha reformasi administrasi. Pada sisi lain,
pemegang kekuasaan di negara sedang berkembang yang sangat gigih menopang usaha
pembangunan atau pembaruan, hanya sedikit sekali dukungannya terhadap pembangunan
politik.
Hubungan negatif antara pembangunan politik dan reformasi administrasi
mungkin dapat menjelaskan pengalaman yang sangat mengecewakan dari usaha
reformasi administrasi dalam 4 dekade belakangan ini (Waterston:1967). Suatu usulan
reformasi administrasi tidak akan diimplementasikan jika reformasi administrasi
dipandang tidak konsisten dengan kebutuhan politik suatu bangsa. Dengan demikian
maka dapat dikatakan bahwa kelemahan institusi politik dalam masyarakat transisi
menjadi penyebab langsung maupun tidak langsung kegagalan reformasi administrasi.
Tak dapat disangkal kita sangat sulit untuk menghindari dari kesimpulan bahwa
reformasi administrasi kurang mempunyai makna yang berarti dalam pembangunan

7
politik. Apa yang diperlukan sekarang adalah realisme yang solid di dalam mengevaluasi
perubahan-perubahan keberhasilan reformasi administrasi serta memperhitungkan
keuntungan yang akan diperoleh. Apabila pengharapan tersebut didasarkan pada
penilaian yang realistik dan bantuan disediakan secara fleksibel, niscaya keuntungan
reformasi administrasi bagi pembangunan politik dapat diperoleh.

BAB 3

DIMENSI BIROKRASI REFORMASI ADMINISTRASI

A. Pengantar
Reformasi administrasi negara, harus mempunyai tujuan yang jelas, oleh karena
itu reformasi administrasi bersifat normative. Kejelasan tujuan ini untuk kebanyakan
negara sedang berkembang dianggap lebih mendesak dan lebih penting ketimbang di
negara maju. Alasannya karena, tidak dapat dipungkiri bahwa pembangunan nasional
merupakan tujuan utama negara yang sedang berkembang. Semua itu akan membawa
implikasi terhadap tugas yang harus diemban oleh reformasi administrasi dan peran
administrator di negara sedang berkembang. Ditambah lagi peran administrator yang
sangat penting.
Tugas yang harus diemban oleh administrator di negara yang sedang berkembang
tentu sangat berbeda dengan tugas rekan mereka yang berada di negara maju. Tugas
administrator di negara sedang berkembang adalah sebagai agen pembaharu atau sebagai
change agent.
Karena tujuan merupakan hal yang sangat esensial dalam reformasi administrasi,
maka perlu kiranya dipaparkan kembali tujuan reformasi administrasi yang dikaitkan
dengan tipe Reformasi dan sekaligus kaitan nya dengan tipe-tipe birokrasinya. Dari situ
akan kentara hubungan antara tipe birokrasi tersebut dengan persyaratan yang diperlukan
untuk melakukan jenis reformasi administrasi tertentu.

B. Tujuan dan Tipe Reformasi Administrasi


Tujuan dilakukannya reformasi administrasi menurut hahn been Lee (1971), dapat
dikategorikan ke dalam (a)penyempurnaan tatanan; (b)penyempurnaan metode; dan (c)
penyempurnaan untuk kerja. Karena masing-masing tujuan mempunyai ciri yang berbeda
satu sama lain, maka tipe reformasi yang perlu dilakukannya pun harus berbeda pula.
Untuk mencapai penyempurnaan tatanan jelas diperlukan tipe reformasi yang berbeda
apabila tujuan yang ingin dicapai adalah penyempurnaan metode ataupun penyempurnaan

8
unjuk kerja. Hahn been Lee membuat matriks untuk memudahkan Pemilihan kedua
reformasi yang disesuaikan dengan tujuan yang ingin dicapai yaitu sebagai berikut :

1. Penyempurnaan Tatanan dan Reformasi Prosedur


Apabila yang ingin dituju adalah penyempurnaan tatanan, mau tidak mau reformasi
harus diorientasikan pada penataan prosedur dan control. Yang sangat diperlukan oleh
administrator dalam era baru ini adalah menghadap agen pembaharu. Sebagai
konsekuensi logisnya maka birokrasi yang kokoh dan Tegar perlu segera dibangun.
2. Penyempurnaan Metode dan Reformasi Teknis
Jika penyempurnaan tatanan merupakan produk dari adanya kekacauan, maka
dorongan untuk melakukan penyempurnaan metode biasanya merupakan hasil stimulans
dari pihak luar. Sedikit banyak, para administrator haruslah merupakan pekerjaan teknis
yang mengetahui banyak tentang teknik dan metode kerja.
Administrator publik dalam masyarakat yang sudah maju secara teknologi,
dituntut semakin lebih fanatik terhadap metode daripada administrator publik di negara
yang kurang maju secara teknologis.
Penyempurnaan metode sebagai tujuan adalah berorientasi pada teknis, tetapi
yang perlu diingat bahwa di dalam administrasi negara teknik itu sendiri tidak bernilai
tanpa adanya pihak lain yang menggunakannya. Teknik itu baru bernilai manakala tujuan
yang lebih luas yang dicapai dengan teknik Itu tampak dengan jelas. Jadi tanpa adanya
tujuan pemerintahan yang diformulasikan dengan bagus dan yang merupakan yang dapat
diterima, penyempurnaan metode dan teknik administrasi dianggap sebagai kontrol
otokratis dari birokrasi terhadap masyarakat.
Di lain pihak, apabila tujuan utama reformasi administrasi diartikulasikan dengan
baik dan secara efektif diterjemahkan ke dalam berbagai program aksi yang nyata,
penyempurnaan metode akan memperbaiki implementasi program, dan oleh karenanya
dapat meningkatkan realisasi pencapaian tujuan.
3. Peyempurnaan Untuk Kerja dan Reformasi Program
Penyempurnaan unjuk kerja lebih bernuansa tujuan dalam substansi program kerjanya
daripada penyempurnaan keteraturan maupun penyempurnaan metode teknis
administrative. Fokus utamanya adalah pada pergeseran dari bentuk ke substansi
pergeseran dari efisiensi dan ekonomis ke efektivitas kerja pergeseran dari kecakapan
birokrasi kesejahteraan masyarakat (hanh been Lee: 1971, p. 55).
Tipe administrasi semacam inilah yang sulit dijumpai di kebanyakan negara
berkembang di mana tujuan administrasi nya masih pada hukum dan ketertiban. Dalam
situasi semacam ini ideologi politik cenderung diserap secara umum, sementara itu
birokrasinya terlalu diorientasikan pada masalah prosedural. Paling banter prioritas yang
berlebih pada masalah prosedur ini akan menyebabkan digunakannya metode dan teknik
baru yang diimpor dari tempat lain dengan berbagai alasan yang dibuat-buat.

9
C. Tipologi Birokrasi
Topologi Birokrasi dapat dilihat dari berbagai sudut pandang. Dari perspektif
derajat keterbukaan, Lee (1971, p. 56) mengklasifikasikannya ke dalam birokrasi terbuka
campuran dan tertutup.
Derajat keterbukaan Birokrasi dapat dilihat dari aksesibilitas masyarakat untuk
berhubungan dengan birokrasi, luasnya pelaksanaan recruitment, kebebasan kelompok
lain untuk memasuki jajaran eselon birokrasi tingkat menengah dan tingkat tinggi serta
derajat kesediaan birokrasi untuk mendistribusikan kekuasaannya kepada kelompok lain.
Birokrasi tertutup ditandai dengan adanya ciri yang sangat kritis di kalangan
birokrasi dan mereka menjadi kelas yang memiliki hak priveles tertentu. Mereka yang
duduk dalam jajaran birokrasi secara tertutup menentang lahirnya kelompok baru atau
paling tidak menghalangi kelompok lain melakukan kegiatan politik sehingga kelompok
lain ini tidak bisa maju dan tidak bisa menentang birokrasi.
Birokrasi campuran, merupakan tipe birokrasi yang merupakan hasil kontak yang
sangat terbatas antara birokrasi dengan masyarakat. Kontak yang agak terbatas tersebut
dapat diawali dengan maksudnya individu ke dalam jajaran birokrasi pemerintahan guna
mengurangi kelemahan birokrasi, seperti kekurangmampuan birokrasi (lama) untuk
membuat perencanaan statistic, industrialisasi dan lain-lain. Posisi-posisi tersebut
mengharuskan diisi dan ditempati oleh eksper dari Universitas atau lembaga penelitian.
Masuknya para eksper ke dalam jajaran birokrasi memungkinkan proses recruitment agak
bersifat fleksibel, suatu hal yang tak mungkin terjadi dalam birokrasi tertutup. Sungguh
pun begitu, Kejadian ini hanyalah bersifat parsial, dan secara substantif tak mampu
mengubah corak dan warna birokrasi secara keseluruhan.
Birokrasi terbuka, ditandai dengan adanya pola recruitment yang relatif fleksibel
atau bahkan tak ada pola recruitment sama sekali. Semua orang tanpa kecuali dipandang
memenuhi syarat untuk menjadi anggota birokrasi. Saling tukar dan kontak antara
pemerintah dan perusahaan industri sering dilakukan. Partai politik sangat berkuasa dan
pengaruhnya terhadap birokrasi bersifat langsung. Sistem spoil merajalela dimana-mana.
birokrasi menjadi semakin terpolitisasi. Pengaruh dan intervensi legislatif dan partai
dalam birokrasi terlalu sering. Tidak hanya pintu masuk ke jajaran birokrasi yang terbuka
lebar-lebar, tetapi pintu keluar pun dibuka tidak kurang lebar dari pintu masuk.

D. Tipologi Birokrasi dalam Reformasi Administrasi


Pertanyaan penting yang perlu segera mendapat jawaban adalah, reformasi
administrasi yang bagaimanakah yang diperlukan dalam suatu model birokrasi tertentu ?
Sebagaimana tampak pada uraian terdahulu bahwa reformasi administrasi yang dilakukan
dalam birokrasi tertutup, sangat berbeda dengan reformasi administrasi yang dilakukan di
dalam birokrasi campuran maupun birokrasi terbuka.

10
1. Reformasi Administrasi dalam Birokrasi Tertutup
Struktur birokrasi tertutup dalam masyarakat sedang berkembang perlu segera dibuka
agar tuntutan perubahan sebagai akibat logis dari perkembangan alamiah, dapat
terpenuhi. Salah satu instrumen yang sangat cocok untuk itu adalah penciptaan program
baru atau penciptaan luar organisasi baru. Walaupun penciptaan organisasi dan program
baru ini tampak dari luar sangat menopang reformasi, tetapi pada realitasnya
menunjukkan hal yang sebaliknya. Apabila birokrasi tertutup tersebut diciutkan, ada
kecenderungan terjadinya fleksibilitas, sehingga birokrasi tersebut bertambah tertutup dan
kaku.
Reformasi yang benar yang seharusnya dilakukan di negara berkembang adalah yang
bersifat programatik, jadi apabila pemerintah melansir suatu program substansif seperti
misalnya program pertanian, ekonomi, politik, pendidikan, pembangunan masyarakat
desa dan lain-lain, memobilisasikan sebagian sumber daya Insani dan keuangan serta
melenturkan struktur dan prosedur organisasi untuk melaksanakan program tersebut, baru
kegiatan ini dapat disebut dengan reformasi administrasi.
2. Reformasi Administrasi dalam Birokrasi Campuran
Birokrasi campuran dituntut untuk terus membuka diri sembari meningkatkan
efisiensinya. Dengan demikian maka reformasi yang diperlukan adalah reformasi yang
sifatnya programatik dan teknis.
Birokrasi campuran mempunyai kecenderungan untuk kembali ke bentuk semula,
yaitu birokrasi tertutup. Oleh karena itu maka birokrasi semacam ini perlu dijaga dan
diwaspadai agar tidak kembali ke bentuknya semula, karena dapat menyebabkan
meningkatkan derajat kekakuannya dan menurunkan adaptabilitas dan daya tangkapnya.
Pengamanan dan pengawasan terhadap birokrasi tidak perlu dilakukan karena reformasi
teknis tak dapat berfungsi sebagai medium untuk mengubah rezim birokrasi yang kaku.
Pembangunan nasional dan pembangunan yang berkelanjutan mengharuskan adanya
kewaspadaan penuh terhadap rigiditas birokrasi.
3. Reformasi Administrasi dalam Birokrasi Terbuka
Birokrasi terbuka di kebanyakan negara berkembang secara terus-menerus
memerlukan infusi keteraturan. Kerangka buku Prosedur administrasi sangat diperlukan.
Di dalam rezim mobilisasi massa di mana pengaruh partai terhadap administrasi tidak
terkontrol dengan baik, pengesahan peraturan kepamongprajaan dapat dipandang sebagai
reformasi besar-besaran.
Namun dilain pihak pengawasan dan penjagaan terhadap birokrasi masih juga
diperlukan. Dalam tahap awal kegiatan, prosedur dan terus struktur organisasi haruslah
sederhana, karena kalau tidak sederhana akan menjadi penghalang bagi informasi
berikutnya. Dalam masa pemerintahan rezim Pa Soekarno di mana keteraturan mendapat
prioritas yang sangat tinggi, pembentukan infrastruktur administrasi harus segera diikuti
dengan reformasi yang sifatnya programatik karena kalau tidak, akan terlalu banyak
infrastruktur yang justru mencekik perkembangan sektor lain.

11
E. Penutup
Reformasi pada dasarnya merupakan suatu gerakan yang menjadikan administrasi
sebagai instrumen yang lebih baik dalam mencapai tujuan umum masyarakat. Dengan
demikian maka konsekuensinya adalah tersedianya beragam alternatif pilihan terhadap
alat (instrumen) untuk mencapai tujuan tersebut.
Di kebanyakan negara berkembang, pilihan terhadap tujuan mengikuti pilihan
terhadap alat yang dipakai, dan apa yang perlu di sempurnakan lebih penting dari
Bagaimana cara menyempurnakan. Perbaikan pendekatan terhadap pilihan tentang apa
yang harus disempurnakan merupakan hal yang sangat penting dalam permulaan kegiatan
Reformasi administrasi.
Usaha untuk mengaitkan reformasi administrasi dengan model-model birokrasi,
akan melahirkan beberapa pertanyaan penting yang berkaitan dengan strategi reformasi
administrasi. Strategi dalam arti mensinkronkan antara berbagai tipe organisasi agar
sesuai dengan tingkat perkembangan birokrasi.
Reformasi yang benar pada suatu waktu tertentu mungkin menjadi keliru pada
masa yang lain Demikian pula sebaliknya reformasi yang salah pada suatu waktu tertentu
menjadi sangat berguna pada saat yang lain memodifikasi adat dan mengubah alat untuk
mencapai tujuan yang diinginkan merupakan payudara Universitas universal di dalam
administrasi yang notabene juga merupakan inti pati dari reformasi administrasi.

BAB 4

DIMENSI MANUSIA DALAM REFORMASI ADMINISTRASI

A. Pengantar
Bagaimana caranya agar reformasi administrasi di kebanyakan negara sedang
berkembang mencapai hasil yang lebih baik jika dibandingkan dengan pelaksanaannya
pada masa lampau?
Langkah awal yang harus dilakukan dalam reformasi administrasi adalah
menyesuaikan antara pola organisasi dan jenis pekerjaan. Dalam banyak kejadian di
negara sedang berkembang sering dijumpai ketidakcocokan diantara keduanya. Oleh
karena itu tepat sekali apa yang disinyalir oleh Victor A. Thompson (1964, PP. 90-108)
bahwa Fokus utama administrasi pembangunan adalah adaptasi dalam lingkungan
masyarakat yang cepat perubahannya. Selanjutnya ia menambahkan bahwa tujuan
administrasi pembangunan dapat dicapai kalau lingkungannya inovatif, perencanaan
tujuannya operasional dan diketahui oleh semua pihak, dalam organisasi tersebut
terbangun situasi yang tidak alergi terhadap kritik dari pihak manapun, ada difusi

12
pengaruh, peningkatan toleransi kemandirian serta penghapusan biropatologi (kekuasaan
yang sangat eksesif). Tujuan-tujuan tersebut pada hakekatnya cocok dengan pola
organisasi organik-adaptif. Oleh karena itu maka tugas-tugas yang dikehendaki oleh
setiap pemerintah dalam suatu negara haruslah ditetapkan terlebih dahulu sebelum pola
organisasi yang diperlukan ditentukan.
Para pembaru hendaknya memikirkan terlebih dahulu tentang tugas dan tujuan
organisasi, program, proyek dari bagian, kantor, departemen, atau kementerian. Hal ini
diperlukan untuk memilah-milahkan mana organisasi yang tugasnya bersifat rutin dan
mana organisasi yang tugasnya mengembangkan sikap, perilaku dan hubungan.
Dengan demikian maka langkah awal yang perlu diambil oleh seorang pembaharu
adalah menganalisis jenis pekerjaan dari suatu organisasi, kemudian menetapkan pola
organisasi yang cocok serta mencari personel yang cocok untuk jenis pekerjaan dan jenis
organisasi tertentu.

B. Analisis Organisasi dalam Reformasi Administrasi


Dalam setiap organisasi, di dalamnya pasti Hidup sekumpulan nilai norma dan
kultur yang sudah barang tentu sangat berbeda dengan nilai norma dan kultur yang ada di
organisasi lain. Bagaimana sifat kultur, norma dan nilai ini terhadap perilaku organisasi?
Mendukung atau justru menghambat?
Dalam hubungan ini terdapat 2 pandangan yang berbeda. Milne (1970) yang
berada di dalam satu kubu misalnya, beranggapan bahwa kultur yang dibawa oleh
anggota organisasi biasanya tidak begitu mendukung terhadap aktivitas organisasi.
kebanyakan organisasi tak mampu untuk mengubah kultur tersebut dalam rangka
reformasi administrasi.
Di lain pihak, Cohen misalnya, justru berpendapat sebaliknya. Ia berkeyakinan
bahwa walaupun kulturnya sama tetapi perilaku di dalam organisasi dapat diubah dan
dapat berbeda-beda. Dari pengalamannya mengelola organisasi di India, Cohen
berkesimpulan bahwa dengan pelatihan yang intensif, setiap unit organisasi mampu
mengatasi hambatan kultural untuk melakukan kolaborasi.

C. Dimensi Manusia dalam Reformasi Administrasi


Membahas strategi reformasi administrasi, bahasan harus selalu dikaitkan dengan
suatu kesadaran bahwa proses reformasi administrasi mempunyai implikasi yang lebih
luas dibandingkan dengan isinya. Aspek lain dari reformasi sebagai proses adalah
kebutuhan akan pendekatan penelitian kaji tindak (action research). Siklus pengumpulan
data, menemukan data, mengimplementasikan dan mengumpulkan data lagi untuk
masalah baru, harus dibangun dalam setiap usaha reformasi. Apabila keseluruhan usaha
reformasi direncanakan dan dilaksanakan sebelum adanya kegiatan eksperimental, usaha
tersebut tidak hanya akan menemui hambatan, tetapi juga usaha tersebut dapat

13
dikategorikan kurang layak. Karena birokrasi tidak mungkin dapat diperbarui setiap saat,
kegiatannya berlangsung dalam tempo yang begitu cepat, anggotanya berubah setiap saat,
dan pengetahuannya semakin meningkat. Adalah tidak praktis untuk membantu
mengeliminasi semua masalah hanya untuk menyempurnakan cara kerja mereka.
Tentunya terdapat beragam cara yang tak dapat dihitung jumlahnya untuk
mengintroduksi perubahan sebelum Reformasi berakhir. Pilihan proyek, eksperimen,
tempat konferensi dan lain-lain kesemuanya merupakan alat yang sangat berguna untuk
menguji suatu perubahan. Bila seorang pembaru menggunakan cara-cara tersebut
hendaklah ia selalu rela terhadap apa yang ia kerjakan, dan bersedia melakukan
modifikasi terhadap cara yang ternyata dalam pelaksanaannya tidak atau kurang tepat.
Hasil tentatif dari suatu perubahan dengan demikian, harus dapat dengan segera diketahui
oleh kelompok sasaran sehingga mereka dengan segera pula dapat memberikan umpan
balik.

D. Alternaatif Strategi: Perspektif Teori Organisasi


Perencanaan strategi reformasi administrasi harus mempertimbangkan macam
organisasi serta memfokuskan pada masalah manusia dan hubungan antar manusia.
Gambaran strategi perlu diuraikan lebih lanjut dilihat dari perspektif ilmu perilaku dan
perubahan yang terencana, hampiran kolaboratif (Lippit, Watson, dan Westly:1968;
Bennis, Bennis dan Chin: 1961; Schein dan Bennis: 1961), agen pembaru dan kelompok
sasaran merupakan hampiran yang paling sesuai untuk bisa mencapai kolaboratif tersebut
persyaratan yang diperlukan adalah:
1. Usaha bersama dalam penetapan tujuan
2. Semangat meneliti dan memperhatikan yang didasarkan pada data dan terbitan
yang lain;
3. Hubungan timbal balik yang tumbuh atas dasar Interaksi yang Intens antara
kelompok sasaran dan change agent
4. Hubungan timbal balik sukarela antara kelompok sasaran dan pembaharu di mana
di antara keduanya bebas menetapkan Kapan berakhirnya atas dasar kesepakatan
mereka berdua;
5. Distribusi kekuasaan di antara mereka di mana Di antara keduanya mempunyai
kesempatan yang sama untuk saling mempengaruhi (Bennis: 1963, pp. 125-165).
Strategi kolaboratif sangat sulit dijalankan di beberapa tempat pelaksanaannya lebih
terkesan kohersif dan kurang kolaboratif. Dalam situasi dimana fleksibilitas tidak
diperlukan, jelas strategi dan kolaboratif sangat efektif. Jika kelompok sasaran tidak
responsif dan para personilnya terkukung secara kuat dengan tradisi lokal strategi dan
kolaboratif sangat sesuai .

14
E. Penutup
Dalam rangka mendesain maupun melaksanakan reformasi administrasi, seorang
pembaru tidak hanya dituntut untuk memilih dan menetapkan strategi yang berbeda, yang
didasarkan pada analisis masalah, tujuan serta situasi nyata di lapangan. Ia dituntut pula
mempunyai kiat intuitif di dalam mempertimbangkan kapan ia harus mengubah strategi,
kapan menggunakan power, kapan harus bekerja sama dengan kelompok yang
berpengaruh untuk memperluas atau memperbanyak kelompok sasaran, kapan ia
mengharap dukungan yang tinggi dan kapan harus menguranginya, serta Kapan
pembaruan itu harus diselesaikan.
Strategi yang sangat ilmiah dan sangat khas menuntut dipenuhinya kecakapan
Insani (human skill) yang tinggi di dalam memilih beberapa alternatif strategi yang
tersedia, serta kecakapan menjadikan strategi tersebut lebih operasional dan berjalan
dengan lebih baik. Hambatan yang bersifat kemanusiaan di dalam reformasi administrasi
akan terus ditemui selama usaha itu belum berakhir.

BAB 5

STRATEGI REFORMASI ADMINISTRASI

A. Pengantar
Reformasi administrasi berkaitan erat dengan pengertian strategi, karena pada
hakikatnya nya reformasi administrasi merupakan aktivitas untuk meningkatkan
kemampuan memenangkan “peperangan” melawan ketidakberesan administrasi dan
beberapa jenis penyakit administrasi yang lain, yang banyak dijumpai di kebanyakan
negara sedang berkembang.
Seluruh permasalahan strategi reformasi administrasi dapat diurai ke dalam
beberapa dimensi strategi, di mana penguraian itu mengejawantah ke dalam beberapa
pendekatan pokok ini di satu pihak masih memiliki kelemahan-kelemahan karena hanya
menekankan pada aspek tertentu saja, namun dilain pihak yang memiliki kejelasan
analitis. Karenanya, membandingkan kutub-kutub pendekatan ini hendaknya jangan
diinterpretasikan “pendekatan yang satu lebih unggul daripada yang lain, atau yang lain
yg lebih unggul daripada yang itu”, tetapi hendaknya diinterpretasikan pendekatan yang
satu mempunyai keunggulan dalam berbagai aspek, namun juga mempunyai kelemahan
pada aspek yang lain.

15
B. Dikotomisasi Strategi Reformasi Administrasi
Salah satu usaha untuk memperjelas beragam strategi reformasi administrasi
adalah dengan melakukan dikotomisasi strategi. Dengan itu diharapkan akan diperoleh
kejelasan tentang perbedaan, ruang lingkup, kelemahan dan kekuatan masing-masing
strategi tersebut. Pendekatan pokok dalam strategi reformasi administrasi yang dimaksud
tiada lain adalah pendekatan makro versus mikro, pendekatan struktural versus
pendekatan perilaku , balanced versus shock oriented, inkremental versus inovatif, dan
komprehensif versus parsial.
1. Pendekatan Makro versus Pendekatan Mikro
Di dalam kepustakaan reformasi administrasi masih terdapat pertentangan yang tak
kunjung henti antara pendekatan makro dan mikro. Mereka yang sependapat dengan
pendekatan mikro mengatakan bahwa sebagian negara sedang berkembang gagal di
dalam menerapkan pembaruan administratif secara komprehensif atau makro, karena
sebagian besar dari mereka belum memiliki persyaratan yang diperlukan.
Sebaliknya mereka yang setuju dengan pendekatan makro berpendapat bahwa
kompleksitas dan ketergantungan faktor-faktor administratif memaksa diperlukannya
pembaharuan yang menyeluruh. Program yang bersifat menyeluruh ini harus dibuat untuk
menanggulangi perkembangan yang terjadi dalam keseluruhan tubuh administrasi serta
untuk memberi prinsip dan kerangka umum bagi pendekatan parsial atau piece-meal.
2. Pendekatan Struktural versus Pendekatan Perilaku
Penekanan pada aspek perilaku di dalam organisasi muncul sekitar tahun 1940-an,
dan aliran ini berkembang sedemikian kuatnya sehingga hampir menghapus pendekatan
struktural. Anehnya, situasi seperti ini terjadi pula dalam praktek sehari-hari, sehingga
kegagalan yang menimpa pendekatan structural, justru memperkuat kepercayaan dan
posisi mereka.
Kelemahan utama dari pendekatan struktural adalah sifatnya yang statis dan
kefanatikannya terhadap organisasi. Tetapi perkembangan selanjutnya menunjukkan
bahwa sebagian para ahli perilaku cenderung tugas statis, karena sebagian dari mereka
beranggapan bahwa ciri-ciri umum perilaku sulit untuk dioperasionalkan.
Pro dan kontra terhadap kegunaan pendekatan struktural dan perilaku masih beragam,
walaupun tampaknya pendekatan struktural agak memperoleh pengakuan. Menurut
braibanti “perubahan institusional atau kelembagaan lebih efektif jika dibandingkan
dengan manipulasi perilaku” . Tanpa memperhatikan apakah argumentasi itu benar atau
salah terdapat suatu kecenderungan daripada strukturalis untuk lebih memperhatikan
aspek perilaku dalam pembaruan administrasi. Sebaliknya cacat utama kaum
behavioralis adalah kurangnya perhatian terhadap aspek struktural di dalam pembaruan.
Pada intinya pendekatan struktural ataupun behavioralis atau perilaku perlu ditempatkan
sesuai dengan tempatnya masing-masing dan saling mendukung demi tercapainya tujuan
reformasi administrasi.

16
C. Matriks Strategi Reformasi Administrasi
Satu hal yang perlu dicatat dari analisis tentang berbagai macam strategi reformasi
administrasi adalah bahwa strategi tersebut sangat beragam dalam ruang lingkupnya,
mulai dari yang paling luas sampai yang paling sempit. Fokus strategi reformasi yang
komprehensif adalah pada kebutuhan perangkat administrasi pemerintah, bukan pada satu
instansi khusus maupun pada satu prosedur tertentu.
Dengan kata lain, perubahan atau inovasi yang dilakukan ialah pada seluruh
jajaran birokrasi pemerintah, dan bukanlah yang bersifat bagian per bagian. Ini berarti
bahwa apabila reformasi administrasi itu dilaksanakan secara komprehensif, maka harus
didasarkan pada pertimbangan yang masak dengan memperhatikan faktor waktu, personel
dan keuangan. konsekuensi logisnya ialah bahwa reformasi administrasi yang
komprehensif hanya dilakukan secara berkala saja, jika kondisi umum memungkinkan.
Menurut Public Administration Division, Department of Economic and Social
Affairs of the United Nations Secretariate, (1970, p. 42) pendekatan komprehensif kurang
cocok untuk kebanyakan negara sedang berkembang, karena pada hakekatnya pendekatan
komprehensif itu berambisi untuk “memecahkan seluruh masalah besar reformasi
administrasi dengan segera”. Selain itu secara umum kebanyakan negara yang sedang
berkembang masih kekurangan sumber daya, utamanya sumber daya Insani, di dalam
melakukan reformasi administrasi yang komprehensif.
Jika demikian halnya, maka pendekatan mikro atau pendekatan parsial tampaknya
merupakan pendekatan yang lebih cocok bagi kebanyakan negara sedang berkembang.
Tidak seperti halnya dengan pendekatan komprehensif yang memandang reformasi
Administrasi dalam skala ukuran yang besar, pendekatan Piece-meal or approach
meminjam istilah Thurfer, memandang reformasi Administrasi dalam saluran yang
spesifik.
Dua alasan pokok dapat dikemukakan, kenapa pendekatan parsial lebih cocok
daripada pendekatan komprehensif untuk diterapkan di kebanyakan negara sedang
berkembang.
Pertama, pendekatan inkremental merupakan pendekatan yang gradual dan
memungkinkan dilakukan eksperimen. Dengan kemungkinan ini, akan mempertebal
kepercayaan dan keyakinan para agen pembaru, karena masih dimungkinkan dilakukan
revisi dan perbaikan, apabila rencana yang diusulkan tidak atau kurang memuaskan
secara keseluruhan.
Kedua, ketika reformasi dimulai karena ruang lingkupnya yang sangat terbatas,
sedikit sekali campur tangan dari pihak luar.

D. Penutup
Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa keberhasilan reformasi
administrasi sangat tergantung pada (1) dukungan dan komitmen dari pemimpin politik;
(2) adanya agen (inti) pembaru; (3) adanya lingkungan sosial ekonomi dan politis yang
17
kondusif; (4) waktu yang tepat. Strategi yang berkenaan dengan sifat dan ruang lingkup
pembaruan administratif haruslah dirancang melalui kerjasama yang harmonis antara
pemimpin politik dan para pembaru, di mana mereka berdua harus memperhatikan faktor
lingkungan yang ada.
Sifat dan ruang lingkup reformasi administrasi juga tergantung pada ketersediaan
sumber daya, baik dana maupun tenaga. Karena pada umumnya negara-negara sedang
berkembang kekurangan baik dana maupun tenaga, maka negara-negara tersebut akan
mengalami banyak kesulitan jika menerapkan pendekatan makro ataupun komprehensif.
Dengan demikian maka pendekatan mikro atau inkremental akan lebih cocok bagi
negara-negara yang sedang berkembang. Dasar pemikirannya di sini adalah bahwa setiap
keputusan utama sebenarnya mencakup perubahan incremental untuk menanggulangi
“penyakit khusus”. Strategi inkremental cocok dengan definisi reformasi administrasi
yakni sebagai suatu proses. Sebagai suatu proses reformasi administrasi selalu merupakan
“langkah tunggal”, tetapi langkah tunggal yang dipandang dalam kaitanya dengan
langkah tunggal yang lain, sehingga membentuk suatu jaringan “cincin langkah
berikutnya” yang akhirnya terbentuk suatu inovasi dan pembaruan administrasi yang
besar.
Tetapi kita harus menyadari akan keterbatasan pendekatan incremental. Karena
sekecil apapun suatu usaha pembaharuan, suatu saat pasti sampai pada ambang pintu
politik, yang pasti memerlukan pendukung politik yang cukup besar. Jadi pada intinya
pendekatan inkremental terbatas oleh hal-hal yang perlu dukungan besar.
Jadi, hal yang perlu diperhatikan dalam hal ini adalah memilih proyek mikro yang
mendapat prioritas utama dan memiliki efek ganda dalam rencana pembangunan nasional.
Argumen di atas menyarankan adanya suatu kontinum dialektis dalam strategis
reformasi administrasi. Implikasi dari argumentasi tersebut adalah bahwa strategi
inkremental harus tumbuh lebih luas, sedangkan strategi komprehensif harus
dikonsentrasikan pada hal-hal yang bersifat sementara di dalam implementasinya. Dialek
Ini menghasilkan matriks strategi yang disederhanakan seperti yang dikemukakan oleh
hahn been Lee. Tetapi harus diingat bahwa tujuan tersebut adalah bersifat heuristic
(keperluan ilmiah). Para pemimpin politik dan badan-badan yang ada kena-mengenanya
dengan pembaruan, harus memperhitungkan faktor lingkungan. Keputusan merekalah
yang akan menentukan strategi apa yang akan dipakai dalam situasi tertentu.
Tujuan reformasi administrasi tiada lain adalah menyempurnakan unjuk kerja
(performance) dari birokrasi baik dalam formulasi maupun implementasi rencana sektor
tertentu dalam masyarakat. Proses pembaruan pada dasarnya juga merupakan redistribusi
kekuasaan (power) di dalam birokrasi.

18
KESIMPULAN

19

Anda mungkin juga menyukai