Anda di halaman 1dari 3

Resep dadar gulung labu kuning

Bahan untuk membuat kulit :

1. Tepung terigu
2. Labu kuning yang sudah dikukus (dihaluskan)
3. Telur
4. Mentega (dilelehkan)
5. Garam
6. Gula

Bahan untuk membuat isian :

1. Kelapa parut
2. Gula merah
3. mentega
4. Labu kuning yang sudah dikukus (dihaluskan)

Cara membuat :

1. Haluskan labu kuning yang sudah dikukus


2. Campur dengan santan dan aduk merata
3. Masukan adonan ke dalam wadah yang berisi tepung sambil disaring
4. Tambahkan garam secukupnya dan aduk merata
5. Tambahkan air sampai adonan terlihat sesuai dan siap dicetak pipih
6. Haluskan / sisir gula merah
7. Panaskan wajan dengan ditambah mentega sedikit
8. Tambahkan kelapa , aduk sampai merata
9. Tambahkan lau kuning dan gula merah lalu aduk
10. Tambahkan air sedikit
11. Tambahkan vanili dan aduk sampai kering
12. Buat kulit dengan Teflon anti lengket lalu angkat jika sudah matang
13. Masukkan isian labu kuning dengan parutan kelapa ke atas kulit yang dibuat tadi
14. Lalu gulung dan sajikan
Resep roti panggang gulung isi vla jagung manis

Bahan :

1. Jagung manis
2. Gula pasir
3. Tepung maizena
4. Susu bubuk
5. Keju parut
6. Margarin
7. Air matang
8. Pasta jagung
9. Roti tawar (tanpa coklat pinggiran)

Cara memasak :

1. Jagung manis rebus dipipil terlebih dahulu


2. Masukkan jagung manis yang sudah dipipil kedalam panci
3. Tambahkan gula pasir, tepung maizena, susu bubuk, keju parut, margarin, dan air
4. Aduk hingga rata sambi tidambahkan air sedikit demi sedikit
5. Masak sambil diaduk aduk
6. Tambahkan pasta jagung, lalu aduk lagi sampai mengental
7. Apabila sudah mengental, angkat dan dinginkan
8. Siapkan roti tawar yang sudah digilas menggunakan rolling pin atau gelas
9. Masukkan adonan jagung diatas roti tawar yang sudah digilas, adonan jangan terlalu banyak
agar dapat digulung
10. Gulung roti dengan rapi
11. Panaskan Teflon dengan margarin lalu panggang roti yang sudah diolesi margarin pada
permukaan eorinya hingga kecoklatan
12. Apabila sudah kecoklatan, angkat dan ditata diatas piring cantik
13. Hias permukaannya dengan susu kental manis rasa coklat dan beberapa hiasan menarik
lainnya (sesuai selera)
RESEP DADAR GULUNG BAYAM ISI DAGING SAPI

Bahan :

1. Tepung terigu 200 gr


2. Daun bayam (sudah dicuci dan direbus) 1 ikat yang sudah dipetik dari tangkainya
3. Telur 1 butir
4. Air matang
5. Daging sapi (sudah digiling) 150 gr
6. Bawang putih 4-5 siung dicincang halus
7. Bawang Bombay 1/4 buah dicincang halus
8. Garam (secukupnya)
9. Gula (secukupnya)
10. Penyedap rasa (secukupnya)
11. Margarin
12. Minyak

Cara membuat kulit :

1. Rebus bayam (jangan terlalu lama) lalu tiriskan


2. Blender bayam untuk bahan warna dari kulit dadar gulung (sisakan bayam untuk isian)
3. Masukkan bayam yang sudah diblender kedalam wadah yang sudah berisikan tepung terigu
4. Tambahkan telur 1 butir, garam dan gula secukupnya lalu aduk hingga merata sambil
ditambahi air matang sedikit demi sedikit
5. Aduk hingga adonan merata dan adonan jangan sampai terlalu encer maupun terlalu kental
6. Panaskan Teflon dan tambahkan sedikit margarin lalu ratakan pada Teflon
7. Masukkan adonan kedalam Teflon sambil diratakan ke seluruh permukaan Teflon
8. Masak dengan menggunakan api kecil agar tidak gosong
9. Angkat kulit dadar gulung jika sudah matang, ulangi hingga adonan habis

Cara membuat isian :

1. Tumis daging sapi yang sudah digiling dengan bawah putih dna bawang Bombay yang sudah
di cincang halus
2. Tambahkan garam, gula, dan penyedap rasa secukupnya
3. Tambahkan sedikit air agar tidak lengket pada wajan yang digunakan
4. Angkat dan tiriskan

Penyelesaian :

1. Isi kulit dadar gulung dengan daging sapi dan sisa bayam yang sudah direbus, bayam dirajang
terlebih dahulu
2. Setelah diisi digulung dengan rapi (isian jangan terlalu banyak agar kulit tidak sobek
3. Ulangi sampai bahan habis dan sajikan

Anda mungkin juga menyukai